Anda di halaman 1dari 2

KUIS PPKn

Nama : Ariyanti

Nim : 4522103016

Kelas : A (PGSD)

1. Mengapa mata pelajaran PKn disebut sebagai mata pelajaran yang berfungsi mengembangkan
karakter dan kepribadian siswa?

2. PKn dikatakan sebagai pendidikan nilai dan moral, PKn sebagai Pendidikan nilai-moral bertujuan
untuk?

3. Jelaskan apa saja nilai-nilai yang terkandung dalam Pendidikan Kewarganegaraan?

4. Sebutkan apa saja yang menjadi misi dari pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan?

5. Apa Mengapa dan untuk apa mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan di berikan di SD?

6. Apa yang menjadi tujuan utama perlunya Pendidikan Kewarganegaraan bagi negara kita yang
menganut konsep demokrasi Pancasila?

7. Apa alasannya bidang studi PKn disebut pembentukan pola sikap bagi karakter anak bangsa?

8. Pendekatan pembelajaran apa yang cocok digunakan dalam proses pembelajaran PKn sebagai
pendidikan nilai dan moral?

9. Jelaskan apa yang menjadi konsep dasar pendidikan kewarganegaraan?

10.Sebutkan komponen2 dlm merancang pembelajaran yg baik?

Jawaban

1. karena tujuan PKn pada dasarnya adalah untuk Agar peserta didik menjadi Masyarakat yang
berkarakter sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.
2. membentuk karakter siswa Agar Bisa bertanggung jawab, dan memiliki perilaku yang
baik.mereka bukan hanya di jarkan tentang teori saja tapi dalam kehidupan sehari-hari mereka
juga.
3. nilai religiusitas, kejujuran, kecerdasan, ketangguhan, kapedulian, demokratis, nasionalis,
kepatuhan terhadap aturan sosial, menghargai keberagaman, sadar akan hak dan kawajiban diri
dan orang lain.
4. Misi Pendidikan Kewarganegaraan yaitu menumbuhkan wawasan nusantara, HAM, serta
membantu memantapkan kepribadian yang berjiwa patriotik, menerapkan dan
mengembangkan ilmu pengetahuan.
5. Pendidikan kewarganegaraan penting di berikan ke Pendidikan Sekolah dasar, agar generasi
muda penerus bangsa memberikan bekal nilai-nilai kebangsaan dan pemahaman mengenai
wawasan nusantara, ketahanan nasional, hak dan kewajiban sebagai warganegara, demokrasi
dan membentuk pribadi yang lebih baik.
6. untuk mewujudkan nilai-nilai dan akhlak setiap warga negara dalam Pancasila, nilai dan norma
Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, komitmen Bhineka Tunggal Ika
dan agar menjadi warga yang bisa di andalkan oleh bangsa dan negara.
7. Karena Pkn untuk menanamkan nilai nilai karakter kepada peserta didik dan bisa merubah
peserta didik menjadi warga negara yang demokratis dan sesuai dengan nilai pancasila dan UU
1945, mempunyai budi pekerti yang luhur sehingga keberadaanya dalam kehidupan
bermasyarakat.
8. Pendidikan penanaman nilai yaitu pendekatan yang memberi penekanan pada penanaman nilai-
nilai sosial dalam diri siswa, pendekatan kesadaran yaitu bagaimana mengungkap dan membina
kesadaran siswa tentang nilai-nilai tertentu yang ada pada dirinya atau pada orang lain, dan
pendekatan modelling yaitu teknik konseling dimana seseorang belajar membuat dan
menerapkan perilaku baru melalui proses pengamatan perilaku orang lain.
9. Pendidikan politik materinya yang berfokus peran warga negara yang di kehidupan bernegara
dan semuanya di proses untuk membina peran sesuai UUD 1945 agar menjadi warga negara dan
penerus bangsa yang bisa di andalkan oleh bangsa dan negara.
10. Guru, Siswa, tujuan, metode, materi, alat pembelajaran dan evaluasi.

Anda mungkin juga menyukai