Anda di halaman 1dari 1

Nama : Ni Wayan Lara Setiari

Kelompok :6

Pengembangan UMKM Melalui Ecommerce Guna Menekan Angka


Pengangguran di Indonesia

Indonesia merupakan negara yang sedang berkembang untuk mencapai pembangunan


nasional yang baik. Dalam prosesnya Indonesia masih terpuruk dalam menghadapi tantangan
persoalan mengenai penganggguran. Tingginya angka pengagngguran di Indonesia sangat
mempengaruhi pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. Pengangguran
merupakan sekelompok atau seseorang yang tidak mendapatkan pekerjaan (Sukirno 1994).
Pengangguran merupakan sebuah hal yang tidak ingin dihendaki namun dapat terjadi
oleh beberapa factor, salah satunya sedikit keterbukaan mengenai lapangan kerja yang
menampung dibandingkan sumber daya manusia yang tersedia. Hal ini terikat dari golongan
pengangguran yaitu pengangguran terselubung, setengah menganggur, dan pengangguran
terbuka.Menurut data Badan Pusat Stastitika terdapat 7,86 juta orang per 2023 merupakan
pengangguran, minimnya tingkat produksi dari perusaha mengurangi penyerapan lapangan
pekerjaan. Secara langsung pengangguran mempengaruhi keberlangsungan hidup manusia
menjadi sebuah permasalahan soisal yaitu kemiskinan. Semakin kompleks pengangguran maka
diperlukan upaya solusi bagi pemerintah untuk mengatasi masalah tersebut.
Kemajuan dari pertumbuhan ekonomi ialah dari pendapatan per kapita di suatu negara.
Indikator ekonomi yang tinggi tidak seimbang dengan perkembangan manusia. Menurut
Principle Of Population perkembangan manusia sangat pesat dibandingkan perkembangan
kebutuhan yang diperlukan. Tingginya mobilitas di Indonesia didorong dengan keberagaman
seharusnya dapat dibatasi melalui kendali jumlah penduduk diimbangi dengan pengawasan
pertumbuhan penduduk
Oleh karena itu, bagaimana pengangguran yang berujung kemiskinan masih menjadi
persoalan yang sulit diatasi di Indonesia. Tidak adanya control yang diimbangi dengan
kemampuan sumber daya yang ada. Kekayaan alam Indonesia yang berlimpah seharusnya
dapat dimanfaatkan sebagai ajang produksi untuk penyerapan pekerjaan, selain itu perlu
pengembangan sumber daya manusia melalui pendidikan dan juga pelatihan tertentu. Ekonomi
digital saat ini terus mendorong untuk dapat menciptakan Revolusi Industri 4.0 Teknologi yang
terus menggencar akan hal-hal inovasi baru dapat menciptakan ide ide produksi baru melalui
pengembangan UMKM yang dapat menjadi motivasi dalam pengembangan sumber daya
manusia. Perkembangan pasar yang meluas dapat dengan mudah dijangkau melalui situs
belanja online (e-commerce). Pelaku UMKM dapat mencapai perilaku konsumen dimanapun
dan kapanpun.
Meningkatnya produksi UMKM melui pasar e-commerce tentu perlu adanya sumber
daya manusia yang lebih berkualitas, sehingga penyerapan pekerjaan akan terus berkembang.
Dan pendapatan yang meningkat akan mengurangi angka kemiskinan yang ada karena telah
terpenuhinya kebutuhan hidup baik itu dari segi ekonomi maupun segi social.

Anda mungkin juga menyukai