Anda di halaman 1dari 2

Nama : Diva Triana Lumban Batu

NIM : 202274054
MK : Perencanaan Transportasi Wilayah dan Kota

Soal
1. Jelaskan peranan model dalam penelitian transportasi dan bagaimana penggunaaannya!
Jawab : Peranan model dalam penelitian transportasi adalah:
• Sebagai alat bantu untuk memahami cara kerja sistem;
• Untuk memudahkan dan memungkinkan dilakukannya perkiraan terhadap
hasil-hasil atau akibat-akibat dari langkah-langkah/alternatif yang diambil
dalam proses perencanaan dan pemecahan masalah pada masa yang akan
datang;
• Untuk memudahkan dalam menggambarkan dan menganalisis realita.

Langkah-langkah penggunaan model dalam penelitian transportasi, yaitu:


 Memilih model, dikalibrasikan menggunakan data tahun sekarang untuk
mendapat nilai koefisien;
 Meramalkan perubahan aktivitas, seperti tata ruang, ekonomi, perdagangan
dimasa mendatang, dengan asumsi sistem transportasi tidak berubah;
 Meramalkan perubahan aktivitas dengan asumsi bahwa kondisi sistem
transportasi mengalami perubahan;
 Bandingkan hasil pemodelan tersebut.

2. Model tata guna lahan-sistem transportasi juga dapat dipakai untuk melihat dengan jelas
bagaimana tata guna lahan, sistem transportasi dan lalu lintas saling berinteraksi. Buat
kerangka alir bagaimana tata guna lahan dan transportasi mendorong timbulnya lalu lintas!
Jelaskan!
Jawab : Pemodelan sistem tata guna lahan-sistem transportasi mengandung 2 variabel yang
dapat diidentifikasi dan diukur, yaitu:
 Variabel bebas, terdiri dari:
Sistem Tata Guna Lahan/Aktivitas (Jumlah penduduk, lapangan kerja, luas
lahan untuk kegiatan, pendapatan dan tingkat kepadatan penduduk,
kepemilikan kendaraan);
Sistem transportasi (waktu, biaya, tingkat pelayanan, kehandalan, dan
ketersediaan).
 Variabel terikat, yang akan dihitung/ diramalkan, berupa jumlah kebutuhan
transportasi yang dihitung dari jumlah arus lalin penumpang, barang dan
kendaraan di jalan raya per satuan waktu
Pendorong
Pendorong
timbulnya
timbulnya

Lalu Lintas

Aktivitas Sistem Transportasi

Dihitung
sebagai jumlah
kebutuhan Kondisi tingkat
Tata Guna
transportasi
Lahan (pola pelayanan jasa
penyebaran transportasi
dan tingkat
kepadatan)

Menimbulkan
jarak fisik

Gambar 1.1 Kerangka Alir Pendorong Timbulnya Lalu Lintas

Anda mungkin juga menyukai