Anda di halaman 1dari 7

MODUL AJAR IPAS

“Ekosistem”

INFORMASI UMUM PERANGKAT AJAR


1. Nama Penulis : Muflihatul Abadiyah, S.Pd.
Instansi : UPT SD Negeri 49 Gresik
Tahun : 2023/2024
2. Jenjang Sekolah : SD
3. Kelas : V/ lima
4. Alokasi Waktu : 3 JP
TUJUAN PEMBELAJARAN
 Fase C
 Elemen : Pemahaman Sains
 Tujuan Pembelajaran:
Memahami perbedaan jenis-jenis ekosistem
Menganalisis perbedaan kehidupan dan adaptasinya pada setiap jenis ekosistem
 Indikator Pencapaian Tujuan Pembelajaran:
- Peserta didik mampu memahami jenis-jenis ekosistem (C2)
- Peserta didik mampu mengidentifikasi ciri-ciri/ perbedaan setiap jenis ekosistem
melalui diskusi kelompok (C3)
- Peserta didik mampu menganalisis perbedaan kehidupan dan adaptasinya pada setiap
jenis ekosistem (C4)
- Peserta didik mampu membuat karya diorama secara berkelompok (C5)
 Konsep Utama : ekosistem
KOMPETENSI AWAL
 Pada awal pembelajaran, peserta didik memahami urutan satuan makhluk hidup dalam
ekosistem, yakni individu-populasi-komunitas- ekosistem-bioma.
 Peserta didik belum memahami perbedaan setiap satuan makhluk hidup dalam ekosistem
 Peserta didik belum komponen penyusun ekosistem
PROFIL PELAJAR PANCASILA
 Bernalar Kritis
 Bergotong royong
 Kreatif
SARANA DAN PRASARANA
 LCD dan Proyektor
 LKPD
 Alat dan bahan, meliputi :
- Sterofoam
- Gambar berbagai macam flora dan fauna
- Tusuk gigi
- Kertas
- Lem, dan lainnya
TARGET PESERTA DIDIK
Peserta didik reguler
MODEL PEMBELAJARAN: PBL
METODE PEMBELAJARAN:
MENGIKUTI SINTAKS PBL
1. meng-orientasi-kan siswa pada masalah
2. mengorganisasikan kerja siswa
3. melakukan penyelidikan atau penelusuran untuk menjawab permasalahan
4. menyusun hasil karya dan mempresentassikannya
5. melakukan evaluasi dan refleksi proses dan hasil penyelesaian masalah
MODA PEMBELAJARAN : LURING
Pembelajaran luring ini dilaksanakan di dalam ruangan kelas V A di UPT SD Negeri 49 Gresik,
dengan jumlah peserta didik 28 orang
KOMPONEN INTI

PEMAHAMAN BERMAKNA
Setelah mempelajari materi ekosistem, peserta didik memahami bagaimana cara manusia dan
makhluk hidup lainnya untuk beradaptasi atau tetap bertahan hidup menyesuaikan keadaan
ekosistemnya.
PERTANYAAN PEMANTIK
- Apakah kalian tau Singa ? Bagaimana jika Seekor Singa kita tempatkan di ekosistem taiga
atau tundra ?
- Bagaimana pengaruh keadaan ekosistem terhadap adaptasi makhluk hidup yang tinggal
disana ?
- Mengapa beraneka ragam flora banyak dijumpai di ekosistem hutan hujan ?
URUTAN KEGIATAN PEMBELAJARAN 1
Kegiatan Awal KB 1
a. Guru mengucapkan salam dan menyapa peserta didik
b. Peserta didik memulai pembelajaran dengan berdoa bersama
c. Guru memeriksa kehadiran peserta didik
d. Guru bersama peserta didik melakukan tanya jawab terkait materi yang telah
dipelajari pada pertemuan sebelumnya
e. Peserta didik diberikan motivasi belajar dengan pertanyaan pemantik
f. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
g. Peserta didik diberikan gambaran kegiatan yang akan dilakukan pada kegiatan
belajar pertama dan kedua, yakni mengamati berbagai macam gambar
ekosistem, diskusi, mengidentifikasi ciri-ciri dan adaptasi makhluk hidup,
mempresentasikan hasil, dan tugas evaluasi individu
Kegiatan inti KB 1
1. mengorientasikan siswa pada masalah
a. guru menyajikan 2 gambar ekosistem yang berbeda pada papan tulis

Gambar a Gambar b
b. peserta didik mengamati gambar yang ditempelkan oleh guru pada papan tulis
(literasi)
c. guru memberikan pertanyaan kepada peserta didik : (HOTS)
- apa perbedaan kedua gambar tersebut ?
- apa yang terjadi jika makhluk hidup pada gambar a kita pindahkan pada gambar
b?
2. mengorganisasikan kerja siswa
a. guru membagi siswa kedalam kelompok belajar heterogen yang terdiri dari 4-5 anggota
kelompok
b. guru meminta perwakilan kelompok untuk mengambil kertas undian yang berisi jenis
ekosistem yang akan diidentifikasi
c. guru membagikan LKPD kepada setiap kelompok berdasarkan kertas undian yang
diambil
d. guru meminta peserta didik untuk menyimak isi LKPD
e. guru memberikan kesempatan bertanya kepada peserta didik mengenai hal yang
belum dimengerti terkait isi LKPD
3. melakukan penyelidikan atau penelusuran untuk menjawab permasalahan
a. peserta didik melakukan pembagian tugas secara merata dengan anggota
kelompoknya sesuai petunjuk guru (P5 gotong royong)
b. guru meminta peserta didik untuk mengambil alat dan bahan yang dibutuhkan untuk
penyelidikan dan karya akhirnya
c. guru membimbing penyelidikan kepada setiap kelompok secara bergilir
d. peserta didik menuliskan hasil penyelidikan pada kolom LKPD yang telah disediakan
(P5 bernalar kritis)
4. menyusun hasil karya dan mempresentassikannya
a. peserta didik menyusun karya berdasarkan hasil penyelidikan yang ditemukan (P5
bernalar kritis)
b. peserta didik menyajikan hasil karya dalam bentuk “diorama” (P5 bernalar kritis dan
kreatif)
c. guru meminta peserta didik secara berkelompok mempresentasikan hasil karya dan
hasil diskusinya, dilakukan secara bergilir
d. peserta didik dalam kelompok melakukan tanya jawab kepada kelompok lain yang
sedang mempresentasikan hasil diskusinya (P5 bernalar kritis)
e. guru memberikan applause kepada setiap kelompok yang telah mempresentasikan
hasil diskusinya
5. melakukan evaluasi dan refleksi proses dan hasil penyelesaian masalah
a. guru melakukan evaluasi terkait kegiatan penyelidikan yang telah dilakukan oleh setiap
kelompok. Kelebihan dan kekurangan setiap anggota kelompok. Misal : koreksi
terhadap tanggung jawab peserta didik dalam kelompok
b. sambil ditayangkan PPT, guru melakukan refleksi terkait ekosistem dan bentuk
adaptasi setiap makhluk hidup. Pada tahap ini, guru memiliki catatan penting untuk
memberikan penekanan pada konsep benar yang telah ditemukan peserta didik
melalui penyelidikan, dan memberikan pembenaran pada konsep yang kurang tepat.
(TPACK)
c. guru memberikan kesempatan bertanya kepada peserta didik terkait materi yang
masih belum dipahami
d. Guru memberikan soal evaluasi sebagai asesmen formatif pada pembelajaran tentang
jenis dan ciri-ciri ekosistem, serta bentuk adaptasi makhluk hidup yang tinggal
didalamnya.
Kegiatan Akhir
a. Guru melakukan tanya jawab secara bersama sama terkait materi pembelajaran yang
sudah dilakukan pada hari ini
b. Guru merefleksikan kegiatan pembelajaran yang telah dilakukan.
- Guru bertanya apakah kegiatan pada hari ini menyenangkan ?
- Guru bertanya apakah ada kekurangan kegiatan yang telah kita lakukan ? jika ada,
seperti apa kekurangannya ?
- Guru bertanya apa kegiatan pembelajaran yang kalian inginkan pada pertemuan
selanjutnya ?
c. Guru menyampaikan materi yang akan dipelajari pada pertemuan selanjutnya
d. Perwakilan peserta didik memimpin doa untuk menutup kegiatan pembelajaran
e. Guru mengucapkan salam
REFLEKSI PENDIDIK
- Apakah tujuan pembelajaran tercapai sesuai harapan ?
- Jika diprosentasekan, berapa persen jumlah peserta didik yang mecapai tujuan
pembelajaran dengan maksimal ?
- Jika ada peserta didik yang belum mencapai tujuan pembelajaran, langkah apa yang harus
dilakukan ?
- Apa yang menjadi penyebab kurang tercapainya tujuan pembelajaran ?
- Apakah desain pembelajaran menjadikan kelas kondusif dan efektif ?
LAMPIRAN-LAMPIRAN
Lampiran 1 : Bahan Ajar
Lampiran 2 : LKPD
Lampiran 3 : Alat evaluasi
PENGAYAAN DAN REMEDIAL
1. Pengayaan diberikan kepada peserta didik dengan capaian tinggi (nilai formatif ≥ 75)
dengan memberikan soal LOTS & HOTS sebagai latihan.
2. Remidial diberikan kepada peserta didik yang capaian kurang (nilai formatif < 75) atau yang
membutuhkan dengan pembelajaran ulang atau sesuai kebutuhan peserta didik
BAHAN BACAAN PENDIDIK
Ekosistem adalah hubungan interaksi makhluk hidup dengan lingkungannya. Ekosistem itu sendiri
terdiri dari 2 komponen, yaitu komponen biotik yang beranggotakan makhluk hidup dan
komponen abiotik yang isinya makhluk tidak hidup.
Komponen Biotik
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, komponen biotik adalah semua mahkluk hidup yang
berada di dalam sebuah ekosistem. Contoh anggota komponen biotik antara lain manusia, hewan,
tumbuhan, bahkan jasad renik. Ternyata, komponen biotik ini bisa dikelompokan lagi menjadi
beberapa kelompok. Apa saja, sih?
Komponen biotik dibagi menjadi 3, yaitu produsen, konsumen, dan pengurai. Produsen
merupakan organisme yang bisa membuat makanan sendiri. Contohnya apa, hayo? Yapi, betul
banget! Contohnya adalah tumbuhan. Karena kemampuannya untuk membuat makanan sendiri
itu, produsen juga digolongkan sebagai autotrof.
Setelah produsen, ada juga yang disebut dengan konsumen. Berbeda dengan produsen yang
merupakan autotrof, konsumen ini disebut sebagai heterotrof karena mereka tidak bisa membuat
makanan sendiri. Konsumen dibagi menjadi 3 jenis, yaitu herbivora (pemakan tumbuhan),
karnivora (pemakan hewan), dan omnivora (pemakan hewan dan tumbuhan). Selain itu,
berdasarkan urutan makanannya, konsumen dibagi ke dalam 3 jenjang, yaitu Konsumen I,
Konsumen II, dan Konsumen III. Ketiga jenjang konsumen ini bisa dijelaskan lebih jauh dalam
skema piramida makanan dan jaring-jaring makanan.
Kelompok komponen biotik yang terakhir adalah pengurai. Pengurai adalah organisme yang
berfungsi sebagai pengurai organisme yang sudah mati. Pengurai ini juga dibagi lebih lanjut ke
dalam 2 kelompok, yaitu detritivor dan dekomposer. Detritivor bertugas menguraikan bahan
organik besar dari organisme yang sudah mati menjadi bahan organik yang lebih kecil. Sedangkan
dekomposer merupakan pengurai bahan organik untuk kemudian diproses menjadi bahan
anorganik.
Komponen Abiotik
Kalau komponen biotik merupakan komponen mahkluk hidup, komponen abiotik adalah
komponen mahkluk tidak hidup. Contohnya adalah air, cahaya matahari, udara, dan tanah.
Meskipun komponen biotik dan komponen abiotik berbeda, tetapi mereka slaing berhubungan
satu sama lain. Contohnya antara lain air yang dibutuhkan oleh makhluk hidup untuk minum dan
proses pertumbuhannya.

Bahan Bacaan Peserta Didik


Ekosistem merupakan suatu sistem ekologi yang terbentuk oleh hubungan timbal balik tak
terpisahkan antara makhluk hidup dengan lingkungannya. Ekosistem sebagai suatu tatanan
kesatuan yang secara utuh dan menyeluruh antara segenap unsur lingkungan hidup dan saling
mempengaruhi. Ekosistem sebagai penggabungan dari setiap unit biosistem. Melibatkan interaksi
timbal balik antara organisme dan lingkungan fisik sehingga aliran energinya menuju pada suatu
struktur biotik tertentu dan terjadi siklus materi antara organisme dan anorganisme. Matahari
sebagai sumber dari semua energy, dalam ekosistem, organisme pada komunitas berkembang
bersama-sama dengan lingkungan fisik sebagai suatu sistem. Organisme kemudian beradaptasi
lagi dengan lingkungan fisik, sebaliknya organisme juga memengaruhi lingkungan fisik untuk
kelangsungan hidupnya.
(Selengkapnya pada buku siswa IPAS kelas 5)

DAFTAR PUSTAKA
Diniari, Embun Bening. 2018. Komponen Ekosistem. Ruangguru: Daikses Online
(https://www.ruangguru.com/blog/biologi-kelas-10-komponen-ekosistem). 28 Februari
2024
Fitri, Amalia dkk. 2021. Buku Panduan Guru Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial. Pusat
Kurikulum dan Perbukuan: Jakarta.
Fitri, Amalia dkk. 2021. Buku Panduan Siswa Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial. Pusat
Kurikulum dan Perbukuan: Jakarta.

Nandy. 2021. Ekosistem. Gramedia Blog :Diakses Online


(https://www.gramedia.com/literasi/ekosistem/). 28 Februari 2024
Wijayanti, Murwani Dewi. 2022. Modul Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial. Bumi Aksara:
Jakarta Timur.

Gresik, 19 Maret 2024

Mengetahui,
Kepala UPT SD Negeri 49 Gresik, Guru Kelas V,

SLAMET MUDJIJANTO, S.Pd., M.Pd. MUFLIHATUL ABADIYAH, S.Pd.


NIP. 19720218 199605 1 001 NIP. 19940925 202221 2 002

Anda mungkin juga menyukai