Anda di halaman 1dari 3

BUKU JAWABAN TUGAS MATA KULIAH

TUGAS 1

Nama Mahasiswa : Muhammad Arif

Nomor Induk Mahasiswa/ NIM : 043135391

Kode/Nama Mata Kuliah : HKUM4207/Hukum Dagang dan Kepailitan

Kode/Nama UPBJJ : 81/majene

Masa Ujian : 2022/23.1 (2022.2)

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


UNIVERSITAS TERBUKA
1. Jawaban :
a. Pada dasarnya ada 3 tahapan dalam proses pendirian yayasan menurut
Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2001 tentang Yayasan dan
perubahannya. Tahapan tersebut ialah pendirian, pengesahan, dan
pengumuman.
Pendirian pendirian yayasan langsung dimuat dalam surat wasiat
yang bersangkutan dengan mencantumkan ketentuan anggaran dasar
yayasan yang akan didirikan pendirian yayasan dilaksanakan oleh
pelaksana wasiat sebagaimana diperintahkan dalam surat wasiat oleh
pemberi wasiat sesuai dengan ketentuan Undang-Undang dan
Peraturan Pemerintah ini.
Untuk memperoleh pengesahan, pendiri atau kuasanya mengajukan
permohonan pengesahan kepada Menteri Hukum dan Hak Asasi
Manusia melalui notaris yang membuat akta pendirian yayasan tersebut.
Notaris wajib menyampaikan permohonan pengesahan kepada Menteri
Hukum dan Hak Asasi Manusia dalam jangka waktu paling lambat 10
(sepuluh) hari terhitung sejak tanggal akta pendirian yayasan
ditandatangani. Pengesahan terhadap permohonan tersebut diberikan
atau ditolak dalam jangka waktu paling lambat 30 (tiga puluh) hari
terhitung sejak tanggal permohonan diterima secara lengkap. Apabila
permohonan pengesahan ditolak, maka penolakan pengesahan oleh
Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia wajib diberitahukan secara
tertulis disertai dengan alasannya kepada pemohon. Alasan penolakan
tersebut adalah bahwa permohonan yang diajukan tidak sesuai dengan
ketentuan dalam undang-undang ini dan/atau peraturan pelaksanaannya.
Akta pendirian yayasan yang telah disahkan sebagai badan hukum
wajib diumumkan dalam Tambahan Berita Negara Republik Indonesia.
Pengumuman tersebut dilakukan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi
Manusia dalam jangka waktu paling lambat 14 (empat belas) hari
terhitung sejak tanggal akta pendirian Yayasan disahkan. Pengumuman
dikenakan biaya yang ditetapkan dengan Peraturan Pemerintah.
b. Yayasan mempunyai organ yang terdiri atas Pembina, Pengurus, dan
Pengawas. Pengelolaan kekayaan dan pelaksanaan
kegiatan yayasan dilakukan sepenuhnya oleh Pengurus. Pengurus wajib
membuat laporan tahunan yang disampaikan kepada Pembina mengenai
keadaan keuangan dan perkembangan kegiatan yayasan.
Yayasan mempunyai organ yang terdiri atas Pembina, Pengurus, dan
Pengawas . Yayasan dapat melakukan kegiatan usaha untuk menunjang
pencapaian maksud dan tujuannya dengan cara mendirikan badan usaha
dan/atau ikut serta dalam suatu badan usaha.
c. Yayasan tidak boleh melakukan kegiatan bisnis tetapi Disebutkan pada
Pasal 3 ayat (1) UU Yayasan bahwa Yayasan dapat melakukan kegiatan
usaha untuk menunjang pencapaian maksud dan tujuannya dengan cara
mendirikan badan usaha dan/atau ikut serta dalam suatu badan usaha.

Anda mungkin juga menyukai