Anda di halaman 1dari 17

ARSITEKTUR KEBUDAYAAN KLASIK YUNANI

DAN
ARSITEKTUR KEBUDAYAAN KLASIK ROMAWI

ADIARTHA RANTE KEL. 11

F 221 16 075
ARSITEKTUR KEBUDAYAAN KLASIK YUNANI

Dalam sejarah yunani, peradaban Yunani kuno dimulai dari periode yunani purba yaitu pada
abad ke – 8 sampai abad ke-6 SM. hingga penaklukan Romawi atas Korintia padatahun146 SM.
 Yunani kuno tidak diragukan lagi merupakan salah satu peradaban paling berpengaruh dalam
sejarah umat manusia. Dari daerah yang terletak di ujung semenanjung Balkan ini, tercipta dan
berkembang berbagai hal penting, misalnya demokrasi, alfabet, filsafat, teater, dan ilmu pasti.
Peradaban ini mencapai puncaknya pada periode Yunani klasik, yang mulai bersemi pada
abad ke-5 sampai ke-4 SM. Pada periode klasik ini Yunani dipimpin oleh negara-kota Athena
dan berhasil menghalau serangan Kekaisaran Persia. Masa keemasan Athena berakhir dengan
takluknya Athena kepada Sparta dalam perang Peloponesia pada tahun 404SM.
Peradaban Yunani Kuno sangat berpengaruh pada bahasa, politik, sistem
pendidikan, filsafat, ilmu, dan seni, mendorong Renaisans di Eropa Barat, dan
bangkit kembali pada masa kebangkitan Neo-Klasik pada abad ke-18 dan ke-19 di
Eropa dan Amerika.

Pada Periode Klasik, budaya Yunani berkembang pesat, dan tersebar ke penjuru
Laut Mediterania melalui Kekaisaran Athena, selain juga oleh para pedagang,
imigran, dan penakluk dari Yunani. Yunani Klasik sangat berpengaruh terhadap
Kekaisaran Romawi, yang pada gilirannya menyebarluaskannya ke seluruh penjuru
Mediterania dan Eropa di bawah kekuasaan Romawi. Karena alasan inilah, Yunani
Klasik dianggap sebagai pondasi bagi peradaban Barat.
TINJAUN ARSITEKTURAL GAYA ARSITEKTUR YUNANI PADA
BANGUNAN KUIL PARTHENON

• BENTUK
Ciri khas yang ada pada Parthenon sebenarnya
sangat menarik untuk kita lihat. Seperti: Bentuk
kolom, sculpture, metopes, frieze,dan yang
lainnya. Tidak seperti Dewa-dewa pada
umumnya, Dewa itu biasanya berbentuk
menyerupai binatang atau tumbuhan. Maka
Dewa di Yunani itu tidak seperti itu, Dewa-
dewa berwujud layaknya manusia. Sehingga
hal ini membuat bingung para arkeolog,
sebenarnya itu manusia atau Dewa.
• Peruangan
Runangan loteng Parthenon
di gunakan untuk
menyimpan koin-koin
Athena
• Ornamen
Parthenon menggunakan
ornament pada kolom pilar atau
Namanya sculpture, metopes,
frieze.
• Material dan Struktur
Keseluruhan bangunan dibuat dari marmer serta
menampilkan gaya arsitektur terbaru dengan ukuran
yang lebih besar. Sistem yang digunakan yaitu
bearing masonry. Selain itu, bahanbahan yang
digunakan yaitu bongkahan kayu dan batu yang utuh
tanpa membaginya.
KESIMPULAN CIRI ARSITEKTUR YUNANI

• Memiliki banyak sekali ornamen atau hiasan hampir di setiap sudut bangunan
• Penggunaan kolom dan balok (entablature) sebagai elemen utama.
• Biasanya berupa bangunan yang besar dan megah dengan waktu pengerjaan yang cukup lama.
• Memanfaatkan efek distorsi mata untuk menciptakan kemegahan dan keindahan bangunan-bangunan
utamanya.
• Bahan utama menggunakan bahan yang langsung diambil dari alam.
• Setiap bangunan pada arsitektur Yunani Kuno adalah bagian integral dari keseluruhan struktur yang ada
sehingga peninggalannya (walau tidak sempurna) dapat direkonstruksi menjadi suatu bangunan yang
sebenarnya.
ARSITEKTUR KEBUDAYAAN KLASIK ROMAWI

Arsitektur Romawi Kuno merupakan perkembangan dari Arsitektur Yunani Kuno namun
memiliki inovasi, yaitu lekukan dan kubah pada bangunan. Salah satu bangunan Romawi
yang sangat terkeal adalah colosseum. Colosseum juga dikenal dengan nama Flavian
Amphitheatre. Colosseum  adalah adalah amphiteathre yang berbentuk epis yang berada di
kota Roma. Colosseum adalah amphiteathre yang terbesar yang pernah dibuat dan dianggap
sebagai salah satu arsitektur yang terbesar dan termaju. Pembangunan amphiteatre ini
dimulai pada zaman Vespasianus di tahun 72 M dan selesai pada pemerintahan Titus pada
tahun 80 M. Modifikasi lebih lanjut terjadi pada zaman Domitian di tahun 81-96.
Karena dinasti tersebut adalah dinasti Flavianus maka amphiteatre
tersebut disebut sebagai Flavian Amphitheatre. Bagunan ini dibangun
dengan biaya yang berasal dari hasil rampasan bait Allah milik Yahudi
setelah Yerusalem dikepung oleh Romawi. Colosseum bisa memuat
sekitar 80.000. Biasanya digunakan sebagai arena pertarungan para
gladiator dan juga drama mitologi. Colosseum ini dianggap sebagai ikon
kejayaan Romawi.
KARAKTERISTIK ARSITEKTUR ROMAWI

a.    Arsitektur Romawi lebih mengutamakan fungsi (utilitarian), kontruksi bangunan dan suasana (grandeur)

b.    Mengadopsi pilar-pilar dari yunani yaitu Doric, Ionic dan Chorinthian selanjutnya digabung dan dikembangkan menjadi
Composite dan Tuscana

c.    Membangun bangunan monumental ( menciptakan kesan agung dengan bangunan berskala besar ) Penggunaan kubah.
Memiliki dinding yang kuat.

d.    Material yang digunakan Batu kapur Beton Mortar (mortir)

e.    Dinding Romawi terdiri dari batu dan beton, yang merupakan karakter kubus. Pembuatan lengkung busur, ditunjang oleh
rangka kayu sampai beton mengeras.

f.      Konsep penataan bangunan dan landscape perkotaan dirancang berorientasi kedalam skala yang luas atau dalam skala
kota demikian juga sebaliknya.

g.    Skala dan bentuk bangunan bersifat monumental atau mengutamakan kesan agung dan mengesankan keanggunan formal
yang berorientasi birokratik, tersusun secara sistematik, praktis dan variatif dalam langgam.
TINJAUAN ARSITEKTURAL GAYA ARSITEKTUR ROMAWI PADA
BANGUNAN KOLOSEUM

• BENTUK

Bentuk elips atau bulat dari Koloseum gunanya


untuk mencegah para pemain untuk kabur ke
arah sudut dan mencegah para penonton untuk
berada lebih dekat dengan pertunjukan. Tempat
itu dikatakan sebagai stadium yang hebat dan
spektakuler dikarenakan oleh bentuk dan
struktur dari Koloseum itu.
• Peruangan
Ruangan terbuka yang terdapat pada
Coloseum berada pada tengah-tengah
bangunan untuk sebuah arena
pertunjukan seperti balap kuda atau
gladiator
• Ornamen
Pada bangunan ini tidak terdapat
ornament, hanya lukisan dinding berwarna
cerah di dalam koridor Colosseum di
Roma, salah satu atraksi wisata terpopuler
di kota itu. Lukisan dinding atau grafiti
tersebut menggambarkan adegan heroik
sekaligus erotis.
• Material dan struktur
Coloseum berukuran cukup
besar.Coloseum dibuat dengan
menggunakan batu marmer, lantai dari
arena Colosseum tertutupi oleh pasir
untuk mencegah agar darah-darah tidak
mengalir kemana-mana.
KESIMPULAN CIRI ARSITEKTUR ROMAWI

• Kombinasi kolom dan busur lengkung.


• Romawi mempunyai lima buah gaya arsitektur (order).
• Tiga di antaranya merupakan ‘pinjaman’ langsung dari gaya Yunani: Doric, Ionic dan Corinthian.
Corinthian merupakan gaya yang paling populer di Romawi.
• Dua gaya lain yang ditambahkan oleh bangsa Romawi adalah Tuscan (bentuk yang lebih sederhana
dari gaya Doric), dan Composite (gaya Corinthian yang lebih kaya ornamen).
• Pada bangunan lebih dari satu lantai, gaya arsitektural diletakkan berurutan dari atas ke bawah.
Paling bawah gaya Doric, di atasnya Ionic, dan paling atas Corinthian.
• Pintu dan jendela biasanya berbentuk segi empat. Pada sisi-sisi pintu dibuat bentuk kolom.
• Bahan bangunan yang digunakan batu bata, keramik, semen, beton dan besi
KESIMPULAN

Adanya perpindahan kekuasaan dari Yunani ke Romawi menyebabkan banyak kemiripan pada karya seni maupun

produk arsitekturnya. Salah satunya adalah kolom-kolom yang ada pada bangunan-bangunan keduanya. Romawi terus

berkembang dan membuat bangunan dengan teknologi baru yaitu menggabungkan dua bentuk geometri pada

bangunannya yaitu Pantheon, yang sebelumnya tidak ditemukan bangunan seperti Pantheon di Yunani. Arsitektur

klasik yang menggambarkan perjalanan sejarah arsitektur di Eropa ini memiliki pedoman yang ketat dan

pertimbangan yang hati-hati sebagai landasan berpikir dan mencipta karya. Predikat kata klasik diberikan pada suatu

karya arsitektur yang secara inheren mengandung nilai-nilai keabadian disamping ketinggian mutu dan nilainya. Teori

arsitektur Klasik dengan demikian merupakan suatu perwujudan karya arsitektur yang dilandasi dan dijiwai oleh

gagasan dan idealisme Teori Vitruvius khususnya pada suatu kurun waktu sesudah Vitruvius sendiri meninggal dunia.

Anda mungkin juga menyukai