Anda di halaman 1dari 16

Desained By: TIWARNI ZAI

== MAGANG II ==

HASIL KEGIATAN
MAGANG II
NAMA : TIWARNI ZAI
NIM : 182117054
KELAS/SEMESTER : B

MULAI
HASIL KEGIATAN MAGANG 2

A. ANALISIS SILABUS BIDANG STUDI


Berdasarkan Permendikbud No 22. Tahun 2016, di sebutkan
bahwa Silabus merupakan acuan penyusunan kerangka pembelajaran
untuk setiap bahan kajian mata pelajaran.

Silabus paling sedikit memuat :

a) Identitas mata pelajaran


b) Identitas sekolah
c) Kompetensi inti
d) kompetensi dasar
e) Tema (khusus SD/MI/SDLB/Paket A)
f) Materi pokok
g) Pembelajaran
h) Penilaian
Adapun langkah-langkah pengembangan silabus adalah sebagai
berikut:
1. Mengkaji KD dalam Standar Isi
2. Mengembangkan Materi Pembelajaran
3. Mengembangkan Kegiatan Pembelajaran
4. Merumuskan Indikator Keberhasilan
5. Penentuan Jenis Penilaian
6. Menentukan Alokasi Waktu

LANJUT
B. TELAAH PERANGKAT PEMBELAJARAN YANG DI GUNAKAN
GURU

Pengertian Perangkat Pembelajaran

Perangkat pembelajaran merupakan alat atau perlengkapan


untuk melaksanakan proses yang memungkinkan pendidik dan peserta
didik melakukan kegiatan pembelajaran.

Dalam Permendikbud No. 65 Tahun 2013 tentang Standar Proses


Pendidikan: penyusunan perangkat pembelajaran merupakan bagian
dari perencanaan pembelajaran.
Jenis-Jenis Perangkat Pembelajaran

Berikut adalah beberapa jenis perangkat pembelajaran yang


merupakan bagian dari erencanaan pembelajaran antara lain:

a) SILABUS/Rencana Pembelajaran Semester (RPS)


b) Satuan Acara Pembelajaran (SAP) atau Rencana Pelaksanaan
Pembelajaran (RPP)
c) Lembar Kegiatan Siswa (LKS)
d) Buku Ajar atau Bahan Ajar (Materi)
e) Instrumen Penilaian Hasil Belajar
f) Media Pembelajaran
g) Kalender Pendidikan
h) Hasil Analisis Pembelajaran (Peta Analisis Pembelajaran), dan
sebagainya.
KEMBALI LANJUT
C. TELAAH STRATEGI PEMBELAJARAN

Pengertian Strategi Pembelajaran

Dalam Modul PKB Matematika SMA Revisi 2018 Kelompok


Kompetensi E, Strategi pembelajaran merupakan langkah-langkah
sistematik dan sistemik yang digunakan pendidik untuk menciptakan
lingkungan pembelajaran yang memungkinkan terjadinya proses
pembelajaran dan tercapainya kompetensi yang ditentukan.

KEMBALI LANJUT
Berikut adalah klasifikasi strategi pembelajaran :

a) Strategi Pembelajran Langsung (Direct Instruction)


b) Strategi Pembelajaran Tidak Langsung (Indirect
Instruction)
c) Strategi Pembelajaran Interaktif
d) Strategi Pembelajaran Eksperensial
e) Strategi Pembelajaran Mandiri
f) Strategi Belajar Tuntas
g) Strategi Pembelajaran Partisipatif

KEMBALI LANJUT
Prinsip Umum Penggunaan
Strategi Pembelajaran

Prinsip umum penggunaan strategi pembelajaran adalah


bahwa tidak semua strategi pembelajaran cocok digunakan untuk
mencapai semua tujuan dari semua keadaan. Oleh sebab itu,
guru perlu memahami prinsip-prinsip umum penggunaan strategi
pembelajaran sebagai berikut :

1) Berorientasi pada tujuan (kompetensi) segala aktivitas guru


dan siswa mestinya diupayakan untuk mencapai tujuan yang
telah ditentukan.
2) Aktivitas Belajar bukanlah menghafal sejumlah fakta dan
informasi, melainkan berbuat untuk memperoleh pengalaman
tertentu sesuai dengan tujuan yang diharapkan.

KEMBALI LANJUT
3) Individualitas Mengajar adalah usaha
mengembangkan setiap individu peserta didik.
Walaupun kita mengajar pada sekompok peserta didik,
namun pada hakikatnya yang kita capai adalah
perubahan perilaku setiap individu.

4) Integritas Mengajar harus dipandang sebagai usaha


mengembangkan seluruh pribadi peserta didik.
Mengajar bukan hanya mengembangkan kemampuan
kognitif saja, tetapi juga meliputi aspek afektif dan
psikomotorik.

KEMBALI LANJUT
D. TELAAH SISTEM PENILAIAN

Penilaian merupakan hal yang penting dalam pembelajaran,


karena penilaian itu bisa menjadi umpan balik yang konstruktif bagi
guru dan peserta didik. Prinsip penilaian hasil belajar dalam
Permendikbud No 23 Tahun 2016 adalah sebagai berikut.

a) Sahih
b) Objektif
c) Adil
d) Terpadu
e) Terbuka
f) Sistematis
g) Beracuan kriteria
h) Akuntabel
KEMBALI LANJUT
E. PENYUSUNAN PERENCANAAN
PEMBELAJARAN (RPP)

Dalam perancangan RPP, Mahasiswa diberikan tugas oleh


guru pamong untuk membuat RPP sebagai latihan dalam
merancang atau membuat suatu RPP dan juga sebagai bekal
untuk mepermudah mahasiswa dalam membuat, menyusun
dan bahkan mengembangkan RPP saat terjun mengajar
nantinya. Dalam merancang RPP perlu memperhatikan
sitematika penyusunan RPP dimana urutannya adalah perlunya
identitas sekolah, mata pelajaran, kelas/ semester, alokasi
waktu, kemudian SK dan KD, tujuan pembelajaran, materi
pembelajaran, model/ metode pembelajran, langkah-langkah
kegiatan, alat dan sumber belajar, penilaian, pedoman
penskoran, dan tanda tangan pengesahan kepala sekolah serta
tanda tangan pengesahan guru.
F. PENYUSUNAN BAHAN AJAR

Dalam pengembangan bahan ajar, guru pamong


memberikan tugas kepada mahasiswa untuk membuat
bahan ajar tertulis. Alasan guru pamong memberikan
tugas kepada mahasiswa untuk membuat bahan ajar yaitu
agar mahasiswa lebih terbiasa dalam membuat bahan ajar
materi yang akan diajarkan kepada siswa dapat terarah
dan dapat mencapai tujuan pembelajaran yang
diharapkan.

KEMBALI LANJUT
G. PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN

Guru pamong menjelaskan kepada mahasiswa


mengenai kelebihan dari media pembelajaran,
kemudian mahasiswa matematika berinisiatif untuk
mencoba membuat media pembelajaran berupa
power point yang membahas materi bilangan
berpangkat dan bentuk akar. Walaupun media yang
mahasiswa buat tidak terlalu sempurna namun
mahasiswa telah berupaya untuk mencoba
mengembangkan media pembelajaran demi kualitas
pendidikan di masa depan.

KEMBALI LANJUT
H. PENYUSUNAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

Guru pamong menjelaskan kepada mahasiswa


manfaat dari penggunaan LKPD yaitu mengaktifkan
peserta didik dalam proses belajar mengajar,
membantu peserta didik untuk menambah
informasi tentang konsep yang dipelajari melalui
kegiatan belajar secara sistematis, dan mengaktifkan
peserta didik dalam mengembangkan konsep. Dan
unsur – unsur pembuatan LKPD yaitu Judul, Mata
Pelajaran, Semsester, Petunjuk Belajar, Indikator
Pembelajaran, Informasi Pendukung, Langkah Kerja.
Sehingga guru pamong menugaskan mahasiswa
untuk mencoba membuat LKPD dan bisa dilihat di
lampiran.
KEMBALI LANJUT
I. PENYUSUNAN ALAT EVALUASI

Hal yang dilakukan yaitu pengembangan alat


evaluasi pembelajaran. Hal-hal yang diperoleh
dalam pengembangan alat evaluasi pembelajaran
yaitu alat evaluasi yang baik digunakan dalam
pembelajaran matematika yaitu berupa soal-soal
essay dan bentuk uraian sebab soal-soal essay dan
bentuk uraian dapat mengembangkan pengetahuan
siswa untuk mencari berbagai cara dan jalan
penyelesaian dalam soal-soal matematika. Dan guru
pamong menugaskan mahasiswa untuk membuat
alat evaluasi itu sendiri dan hasil yang dibuat oleh
mahasiswa dapat dilihat dilampiran.

KEMBALI LANJUT
SEKIAN
TERIMA KASIH
TUTUP

Anda mungkin juga menyukai