Anda di halaman 1dari 12

Perawatan kulit

 Jika rasa gatal parah, antihistamin tanpa


resep seperti Benadryl dapat membantu
Anda tidur dan juga meredakan rasa
gatal sehingga Anda tidak menggaruk
saat tidur.

Minum antihistamin.
 Lindungi area yang terkena dermatitis dan
jaga kelembapannya untuk mempercepat
proses pemulihan.[12] Pastikan pelembap yang
Anda gunakan bebas pewangi, bebas alkohol,
dan bersifat hipoalergenik sehingga tidak
akan mengiritasi kulit lebih jauh.

Pakai pelembap secara teratur. 


 Ketika mengoleskan salep, krim, atau losion,
usapkan pada kulit mengikuti arah tumbuh
bulu. Jangan digosok, karena fungsinya
adalah untuk melembapkan kulit bagian luar
dan menciptakan lapisan pelindung untuk
mencegah dehidrasi kulit.
 Ganti dengan jenis pelembap lain jika
pelembap yang Anda gunakan sebelumnya
makin mengiritasi kulit. Amati timbulnya
gejala lain, khususnya jika penyebab pasti
dermatitis kontak Anda belum diketahui.
 Luka yang sakit dan mengeluarkan cairan
dapat dirawat dengan mandi air hangat atau
dingin (tidak panas). ini tidak akan
menyembuhkan dermatitis, tetapi dapat
menyejukkan kulit dan membuat gejala yang
dirasakan tidak terlalu berat.

Ringankan gejala-gejalanya
dengan mandi air dingin. 
 Tambahkan soda kue atau oatmeal koloid ke
dalam bak agar air mandi semakin menenangkan
dan menyejukkan kulit.
 Jika tidak ada waktu untuk mandi air dingin,
cobalah kompres basah dan dingin. Kompres
juga dapat meringankan gejala dermatitis dan
menyejukkan area yang terkena. Tempelkan
kompres ke kulit selama 15–30 menit setiap kali
dan ulangi sesuai kebutuhan.
 Jikakondisi Anda tidak membaik dengan
perawatan rumahan, mungkin salep
kortikostreoid dapat meringankan peradangan.
Anda dapat membeli salep hidrokortison tanpa
resep atau menemui dokter untuk meminta
resep alternatif yang lebih kuat (salep, pil, atau
suntik).

Oleskan krim kortikostreoid untuk


kasus yang parah. 
 Jangan menggunakan kortikosteroid pada
anak di bawah umur 2 tahun. Wanita hamil
harus menggunakannya dengan hati-hati dan
memilih krim yang tidak terlalu keras.
 Oleskan salep sekali sehari, dan jangan
lanjutkan sampai lebih dari dua minggu tanpa
persetujuan dokter.
Prioritas
utama Anda adalah mengenali
dan menyingkirkan penyebab kontak.
Kosmetik, parfum, produk untuk rambut,
dan perhiasan logam adalah penyebab
umum dermatitis, seperti halnya
detergen, sabun, dan cairan pembersih
rumah

Hindari kontak dengan penyebab


dermatitis. 
Jikasulit bagi Anda mengetahui penyebab
kontak dermatitis yang Anda alami,
mintalah tes alergi pada dokter.
Gunakan penghalang untuk
melindungi diri dari penyebab iritasi. 
Wol dan bahan kasar lainnya akan
memperparah dermatitis atopik, seperti
halnya pakaian yang terlalu ketat atau
pakaian yang membuat Anda berkeringat

Kenakan pakaian yang terbuat dari


katun atau bahan lembut

Anda mungkin juga menyukai