Anda di halaman 1dari 8

ORGANISASI DAN TOKOH-TOKOH

PENDIDIKAN DI INDONESIA

Disusun Oleh:
Sayidatul Khofsoh (23010190312)
Miftakhun Ni’mah (23010190446)
Fatkhur Rohman (23010190438)
Organisasi Pendidikan Di Indonesia

 Organisasi secara umum dapat diartikan memberi struktur atau susunan yakni
dalam penyusunan penempatan orang-orang dalam suatu kelompok kerja
sama, dengan maksud menempatkan hubungan antara orang-orang dalam
kewajiban-kewajiban, hak-hak dan tanggung jawab masing-masing. Dalam
suatu susunan atau struktur organisasi dapat dilihat bidang, tugas dan fungsi
masing-masing kesatuan serta hubungan vertikal horizontal antara kesatuan-
kestuan tersebut. Dalam penyelenggaraan pendidikan lembaga pendidikan
tidak dapat lepas dari organisasi negara.
 Organisasi yang berdasarkan sosial keagamaan yang banyak melakukan
aktivitas pendidikan Islam antara lain, yaitu:

1.  Al-Jami’at Al-Khairiyah

Jami’at Khair didirikan pada tanggal 17 Juli 1905 di Jakarta. Organisasi ini
beranggotakan mayoritas orang Arab, dengan tokoh-tokohnya Sayid Muhammad
al-Fakhir bin Abdurrahman al-Mansyur, Sayid Muhammad bin Abdullah bin Syihab,
Sayid Idrus bin Ahmad bin Syihab dan Sayid Syehan bin Syihab.

2. Al-Islam Wal Irsyad

Al-Irsyad merupakan madrasah yang termasyhur di Jakarta yang didirikan


pada tahun 1913 oleh Perhimpunan Al-Irsyad Jakarta dengan tokoh pendirinya
Ahmad Surkati al-Anshari.
 3. Persyarikatan Ulama

Persyarikatan Ulama didirikan di Majalengka, Jawa Barat pada tahun 1911 oleh
K.H Abdul Halim. Dia menuntut ilmu selama 3 tahun di Mekkah.

 4. Muhammadiyah

Muhammadiyah didirikan oleh K.H. Ahmad Dahlan pada tanggal 18 November


1912 di Yogyakarta.

 5. Nahdlatul Ulama

Berdirinya Nahdlatul Ulama, tidak dapat terlepas dari dua kyai besar yaitu K.H.
Hasyim Asy’ari dan K.H. Wahab Hasbullah. Nahdlatul Ulama adalah organisasi para
ulama (bentuk jama dari alim yang berarti orang yang berilmu) adalah orang-orang
yang mengetahui secara mendalam segala hal yang bersangkut paut dengan agama.
Tokoh-Tokoh Pendidikan Di Indonesia

 Adapun tokoh-tokoh pendidikan Islam di Indonesia antara lain:

 1. K.H. Ahmad Dahlan (1868-1923)

K.H. Ahmad Dahlan adalah pendiri persyarikatan Muhammadiyah. Beliau


dilahirkan di Yogyakarta pada tahun 1868 dengan nama Muhammad Darwis. Ayah
beliau adalah Abu Bakar seorang Imam atau Khatib pada Masjid Jami’ kesultanan
Yogyakarta, sedang ibunya bernama Siti Aminah binti K.H. Ibrahim, penghulu
besar di kesultanan Yogyakarta. K.H Ahmad Dahlan merupakan salah satu
keturunan dari seorang wali terkenal yaitu Maulana Malik Ibrahim, yang terkenal
juga dengan sebutan Sunan Gresik.
 2. K.H Hasyim Asy’ari (1871-1947)

K.H Hasyim Asy’ari lahir pada tanggal 14 februari 1871 di desa Gedang
Jombang, Jawa Tmur. Ayahnya bernama Kyai Asy’ari yang berasal dari Demak.
Ibunya bernama Halimah, putri Kyai Usman seorang pendiri Pesantren
Gedangyang terkenal mampu menarik santri-santri dari seluruh Jawa pada akhir
abad ke-19. Sedang kakeknya Kyai Sihab adalah pendiri Pesantren Tambakberas,
Jombang, Jawa Timur. K.H Hasyim Asy’ari merupakan keturunan kyai dan juga
berdarah bangsawan, keturunan kesepuluh dari Prabu Brawijaya VI
(Lembupeteng).
Simpulan
Berdasarkan pembahasan di atas, dapat disimpulkan sebagai berikut:

1. Organisasi yang berdasarkan sosial keagamaan yang banyak melakukan


aktivitas pendidikan Islam di Indonesia antara lain, Al-Jami’at Al-Khairiyah, Al-
Irsyad, Persyarikatan Ulama, Muhammadiyah, dan Nadlatul Ulama.

2. Pendidikan Islam di Indonesia telah muncul dan berkembang dalam berbagai


bentuk lembaga yang bervariasi, seperti Masjid, Pondok Pesantren, Madrasah,
Surau dan Meunasah.

3. Tokoh-tokoh pendidikan Islam di Indonesia antara lain K.H Ahmad Dahlan dan
K.H Hasyim Asy’ari.
Thank You

Anda mungkin juga menyukai