Anda di halaman 1dari 10

Konsep Teknologi Pembelajaran

Yan Yan Nurjani, M.Pd


NIDN. 2123128801
Mana istilah yang paling benar
Teknologi Pendidikan atau
Teknologi Pembelajaran???
Ataukah kedua istilah tersebut sama
saja pengertiannya?
Secara historis, penggunaan istilah Teknologi
Pendidikan dan Teknologi Pembelajaran oleh
AECT (Assosiation For Educatioanal
Communicatioan and Technology) terjadi silih
berganti. Istilah Teknologi Pembelajaran lebih
dahulu digunakan daripada Teknologi Pendidikan.
Istilah Teknologi Pembelajaran digunakan pada
definisi yang keluarkan oleh AECT tahun 1970
dan definisi tahun 1994. Adapun istilah teknologi
pendidikan digunakan oleh AECT pada definisi
tahun 1972, definisi tahun 1977, dan definisi
2008.
Tahun Definisi Penggunaan
Istilah
1970 Dalam arti yang lebih akrab, itu (Teknologi Teknologi
Instruksional) berarti bahwa media lahir dari Pendidikan
revolusi komunikasi yang dapat digunakan untuk
tujuan instruksional bersama dengan guru, buku
teks dan papan hitam . . . proses yang
membentuk teknologi instruksional; televisi, film,
proyektor overhead, komputer, dan item lain dari
perangkat keras dan perangkat lunak.

1972 Teknologi pendidikan adalah bidang yang terlibat Teknologi


dalam fasilitasi pembelajaran manusia melalui Pendidikan
identifikasi sistematis, pengembangan, organisasi
dan pemanfaatan berbagai sumber belajar dan
melalui pengelolaan proses ini.(Ibrahim, 2015:
235)
Tahun Definisi Penggunaan
Istilah
1977 Teknologi pendidikan adalah proses yang Teknologi
kompleks dan terintegrasi, yang melibatkan Pendidikan
orang, prosedur, ide, perangkat dan organisasi,
untuk menganalisis masalah dan merancang,
menerapkan, mengevaluasi dan mengelola solusi
untuk masalah-masalah itu, yang terlibat dalam
semua aspek pembelajaran manusia. Dalam
teknologi pendidikan, solusi untuk masalah
mengambil bentuk semua Sumber Belajar yang
dirancang dan / atau dipilih dan / atau digunakan
untuk membawa pembelajaran; Sumber daya ini
diidentifikasi sebagai Pesan, Orang, Bahan,
Perangkat, Teknik, dan Pengaturan. Proses untuk
menganalisis masalah, dan merancang,
menerapkan dan mengevaluasi solusi
diidentifikasi oleh Fungsi Pengembangan
Pendidikan Teori Penelitian, Desain, Produksi,
Seleksi Evaluasi, Logistik, Pemanfaatan, dan
Diseminasi Pemanfaatan.Management Functions
of Organizational (Januszewski dan Persichitte,
2008: 270).
Tahun Definisi Penggunaan
Istilah
1994 Teknologi instruksional adalah teori dan praktik Teknologi
desain, pengembangan, pemanfaatan, Pembelajaran
manajemen dan evaluasi proses dan sumber
daya untuk belajar. (Seels dan Richey, 1994: 1)

2008 Teknologi pendidikan adalah studi dan praktik Teknologi


etis untuk memfasilitasi pembelajaran dan Pendidikan
meningkatkan kinerja dengan menciptakan,
menggunakan, dan mengelola proses dan
sumber daya teknologi yang tepat (Januszewski
dan Molenda, 2008: 1)
kedua istilah tersebut memiliki objek kajian yang
sama yakni berpijak pada bagaimana
memfasilitasi belajar dan memperbaiki kinerja.
Akan tetapi secara teknis, teknologi pendidikan
berbeda dengan teknologi pembelajaran
khususnya dilihat dari area kajian, kata kunci,
fokus, tujuan, dan lingkup kajian. Perbedaan yang
lebih spesifik tentang makna teknologi pendidikan
dan teknologi pembelajaran dapat dilihat pada
matriks di bawah ini (Yaumi, 2018:39).
Aspek Teknologi Pendidikan Teknologi Pembelajaran

Area Kajian Mengajarkan teknologi sebagai area Mengajar dengan menggunakan


konten untuk memfasilitasi belajar dan teknologi (menggunakan teknologi
memperbaiki kinerja sebagai alat) untuk memfasilitasi
belajar dan memperbaiki kinerja

Kata Kunci Integrasi dan pendidikan Lingkungan belajar, proses dan


sistem pembelajaran

Fokus Membentuk kurikulum dan Lebih banyak diarahkan pada


menyelesaikan masalah kinerja pengembangan dan penciptaan
sistem belajar yang melibatkan
beberapa jenis teknologi

Tujuan Literasi teknologi untuk setiap orang Meningkatkan proses


pembelajaran

Lingkup Berhubungan dengan spektrum Berhubungan dengan spektrum


Kajian teknologi yang luas (bagaimana manusia teknologi yang lebih spesifik
mendesain dan melakukan inovasi) tentang teknologi informasi dan
komunikasi
Dari tinjauan historis terminologis di atas dapat
disimpulkan bahwa sebenarnya istilah Teknologi
Pendidikan dan Teknologi Pembelajaran tidak
dapat diperdebatkan manakah yang lebih benar
diantara keduanya. hingga saat ini pun tidak ada
larangan atau sebuah aturan baku yang berlaku
secara universal yang melarang dan membatasi
penggunaan kedua istilah ini secara bergantian.
Artinya bahwa bisa menggunakan teknologi
pembelajaran dan bisa pula menggunakan
teknologi pendidikan (Busthan Abdy, 2017: 43). 
Thank You

Kingsoft Office
published by www.Kingsoftstore.com
Yan Yan Nurjani

Anda mungkin juga menyukai