Anda di halaman 1dari 10

EVOLUSI PRIMATA

OLEH:

HENDRIKUS HAKU KWUTA


DIANA ZOHRA
 Evolusi primata merupakan salah satu contoh evolusi
dengan data yang “cukup lengkap”. Teori evolusi yang
hanya didasarkan atas adanya fosil tidak pernah
dapat menerangkan dengan lengkap apa yang terjadi
di masa lampau. Oleh karena itu untuk mempelajari
evolusi suatu organisme, biasanya para ahli
menggunakan data organisme yang masih hidup
hingga kini.
 Salah satu definisi evolusi adalah merupakan suatu
ilmu yang mempelajari perubahan yang berangsur-
angsur menuju ke arah yang sesuai dengan masa dan
tempat. Pada dasarnya evolusi tidak untuk
membuktikan apakah suatu jenis berasal dari jenis
yang lain. Memang menurut Darwin, suatu organisme
berasal dari organisme lain. Tetapi pembuktian bahwa
sustu jenis berasal dari jenis yang lain tidak pernah
dapat dibuktikan. Yang dipelajari dalam evolusi
adalah proses perubahannya
 Primata muncul sekitar 70 juta tahun yang lalu seiring
dengan punahnya dinosaurus. Setidaknya, itulah fosil tertua
yang pernah ditemukan dari primata. Sekarang, ordo
primata dibagi menjadi dua sub ordo,
yakni Prosimian (meliputi lemur, tarsius, dll)
dan Antropoid (kera, monyet, manusia).
 Prosimian yang dahulu mendominasi primata, sekarang
semakin tersingkir dan akhirnya menjadi endemik
beberapa daerah seperti Madagaskar.
 Monyet pertama muncul kira-kira 50 juta tahun lalu. Awal
mulanya, monyet dunia baru muncul dari cabang primata
kuno, dan belakangan monyet dunia lama berevolusi
sebagai garis keturunan terpisah. Garis keturunan yang
tersisa setelah pemisahan monyet disebut garis Hominoid.
Perkembangan Primata primitif ke Primata maju
 Hubungan antara tulang vertebra dan tengkorak
mengalami perubahan yang berangsurangsur menuju
titik berat tengkorak
 Bola mata pada organisme non primata tidak
mempunyai tulang yang meliputinya. Tetapi pada kera
dan manusia, mata sudah sepenuhnya ter-lindung
 Ujung jari bercakar berangsur-angsur berubah
menjadi kuku
 Kehidupan arboreal menyebabkan fungsi tangan lebih
penting daripada kaki
 Volume otak mengalami perubahan pesat
Data Fosil Evolusi Primata
Bermacam-macam fosil primata
seperti Mesopithecus,Miopithecus,dan Aegyptophitecus 
dari lapisan Oligosen, Parapithecus,
Propliopithecus yang berbentuk seperti bajing,
diperkirakan tidak mempunyai hubungan kekerabatan
yang cukup dengan manusia. Fosil primata yang paling
tua dan masih termasuk famili Homonidae
adalah Dryopithecus, Limnopithecus.
Data Genetika Molekuler Fosil Primata
 Radiasi Primata
Perkembangan evaluasi Primata dimulai dari
moyang yang berupa hewan Mammalia pemakan
serangga menurunkan Prosimian yang hidup pada
zaman Palaeosin. Hewan ini bertubuh kecil seperti
cecurut, bermoncong, dan berekor panjang.
Meliputi  Prosimian Modern, Ceiboidea (Monyet
Dunia Baru), Cercopithecoidea (Monyet Dunia
Lama).
 Makhluk –makhluk pra –Homo sapiens
Berdasarkan hubungan kekerabatan antara manusia
dengan hewan, evolusioner pra-homo sapiens secara
garis besar mengalami 4 perkembangan yakni.
• Famili Tupaiidae
• Famili Lemuroidae
• Famili Pongidae
• Famili Homonidae
 Evolusi pra -Homo sapiens Berdasarkan
Ditemukannya Fosil
Evolusi pra - Homo sapiens berdasarkan hasil
penemuan fosil yang ditemukan di berbagai lapisan
dunia. Berdasarkan fosil yang ditemukan diperkirakan
kehidupan manusia dimulai lebih kurang 25 juta tahun
lalu yang tersebar menjadi 3 zaman. Yakni, Zaman
Miosin (25 – 10 juta tahun yang lalu), Zaman Pliosin
(10 – 2 juta tahun yang lalu), Zaman Pleistosin (2 juta
tahun yang lalu sampai sekarang)
SEKIAN DAN TERIMA KASIH..!

Anda mungkin juga menyukai