Anda di halaman 1dari 5

1.

ATURAAN LARI ESTAFET


1.Peserta wajib mengenakan pakaian dan sepatu yang sesuai dalam mengikuti pertandingan (Celana
training/pendek diperbolehkan).
2.Pertandingan dilakukan pada lintasan yang telah ditentukan .
3.Menggunakan peralatan yang telah disediakan oleh panitia.Seperti start block,sarung dan tongkat
estafet.
Tidak ada pergantian pemain dalam hingga final (Hanya 4 pemain utama).
4.Ketika pelari sesudah memberikan tongkat harus tetap berada di lintasannya lintasan aman untuk
menghindari gangguan terhadap pelari lain. Bila seseorang pelari dengan sengaja menghalangi pelari dari
regu lain yang berlari di luar posisi atau lintasan ini, dan dapat dikenakan diskualifikasi bagi regunya.
5.Memberi bantuan dengan jalan mendorong pelari atau dengan jalan lainnya akan berakibat
diskualifikasi.
6. Susunan suatu regu dan urutan lari harus diumumkan secara resmi sebelum start dari tiap babak. Sekali
seorang altet yang telah start dalam babak terdahulu, telah diganti oleh pengganti, dia tidak boleh kembali
masuk ke dalam regunya.
2.ATURAN START DALAM LARI ESTAFET
Terdapat beberapa kategori panjang lintasan di dalam perlombaan lari estafet, salah satunya adalah 4
x 100 meter. Berikut ini ketentuannya:

1.Pelari pertama menggunakan start jongkok, pelari kedua, ketiga, dan keempat menggunakan start
melayang.
2.Setiap pelari harus tetap tinggal di jalur lintasan masing-masing walaupun tongkat sudah diberikan
kepada pelari berikutnya.

Adapun untuk cara menempatkan pelarinya adalah sebagai berikut:

Pelari ke-1 ditempatkan di daerah start pertama dengan lintasan lurus


Pelari ke-2 ditempatkan di daerah start kedua dengan lintasan lurus.
Pelari ke-3 ditempatkan di daerah start ketiga dengan lintasan lurus
Pelari ke-4 ditempatkan di daerah start keempat dengan lintasan lurus dan berakhir di garis finish.
3.JENIS-JENIS START
1.START JONGKOK
Berikut cara--cara melakukan awalan jongkok:
a. Lutut kaki belakang diletakan pada ujung kaki depan dengan jarak satu kepal tangan.
b. Kedua lengan lurus sejajar dengan bahu, telapak tangan (jari-jari) letakan dibelakang garis start
dengan telapak tangan membentuk "V" terbalik.
c. Pandangan lurus ke lintasan d. Berat badan berada dikedua tangan. Pada aba-aba "Siap"
memindahkan berat badan ke depan, Aba-aba "ya" atau bunyi pistol secara reflek dan cepat melesat
bertolak ke depan.

2.START MELAYANG
Start melayang atau flying start biasanya digunakan oleh pelari kedua, ketiga, dan keempat dalam
nomor lari estafet. Dalam hal ini, pelari pertama biasanya menggunakan start jongkok. Start melayang
dilakukan dalam posisi berdiri sehingga tampak seperti melayang.
4.TEKNIS ACARA
1.MENGUNAKAN SARUNG DI KEPALA ALA NINJA
2.MENGIKUTI JALUR LINTASAN DARI DEPAN UKS HINGGA DEPAN GRAHA KELAS 12 (+- 100 M)
3.SATU PERMAINAN DIMAINKAN OLEH 3 KELOMPOK
YANG TERDIRI DARI 4 ORANG DALAM SATU PERMAINAN
4.MENGGUNAKAN SEPATU PDL
5.MENGGUNAKAN BONI
6.DALAM PERMAINAN TERDIRI DARI 2 BABAK YAITU PENYISIHAN DAN FINAL
DALAM BABAK PENYISIHAN SETIAP KELOMPOK DAPAT BERMAIN SEBANYAK 2 KALI YANG DI BAGI
DALAM 2 KLOTER.
PEMENANG DARI KLOTER PERTAMA DANN KEDUA AKAN BERMAIN DI FINAL MEMEPEREBUTKAN
JUARA 1 DAN 2.
DAN UNTUK JUARA 3 DAPAT DITENTUKAN DARI SISA KELOMPOK YANG ADA DENGAN SEKALI
PERMAINAN LAGI.
NOTE:
JIKA PADA KLOTER 1 DAN 2 DIMENANGKAN OLEH KELOMPOK YANG SAMA ,MAKA DAPAT DI
TENTUKAN BAHWA KELOMPOK ITU MENJADI JUARA 1
5.HADIAH LOMBA

>JUARA 1
1 BUNGKUS KOPIKO + GERI KELAPA + ADES
>JUARA 2
NABATI + FRESHTEA
>JUARA 3
SLAI OLAI

Anda mungkin juga menyukai