Anda di halaman 1dari 9

• Seseorang yang berpuasa akan menggunakan cadangan makronutrien (Zat gizi makro adalah

zat gizi yang diperlukan tubuh dalam jumlah besar. Kelompok yang disebut juga
dengan makronutrien ini terdiri atas karbohidrat, lemak, dan protein. Ketiganya
menyediakan energi agar dapat beraktivitas dan menjalankan fungsinya). untuk
memperoleh energi dari lemak yang dapat ditemukan pada sel-sel adiposa (sel lemak). Lemak
di dalam tubuh umumnya ditemukan dalam bentuk trigliserida yang dapat dipecah menjadi
asam lemak dan gliserol menggunakan enzim lipase. Asam lemak dan gliserol dapat
menghasilkan ATP melalui jalur respirasi seluler dengan cara yang berbeda.
• Opsi A salah karena hanya gliserol yang melewati jalur dekarboksilasi oksidatif, sedangkan
asam lemak langsung menuju siklus asam sitrat
• Opsi B salah karena proses beta oksidasi bertujuan untuk menguraikan asam lemak menjadi
asetil ko-A (beratom 2C)
• Opsi C salah karena asam lemak akan diubah menjadi asetil ko-A. Fruktosa 1,6 bifosfat
merupakan hasil pengubahan glukosa 6 fosfat pada tahap glikolisis
• Opsi D benar, asam lemak dioksidasi untuk menghasilkan asetil ko-A yang akan dipakai di siklus
krebs atau siklus asam sitrat
• Opsi E salah karena siklus asam sitrat dilalui oleh gliserol dan asam lemak.
Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah D.
Konversi energi dalam reaksi terang terjadi melalui dua jalur, yaitu jalur elektron nonsiklik dan jalur
elektron siklik. Jalur non elektron nonsiklik merupakan jalur yang tidak membentuk siklus,
sedangkan jalur elektron siklik merupakan jalur yang membentuk siklus.
Perbedaan antara jalur elektron nonsiklik dan jalur elektron siklik antara lain:
- Jalur elektron nonsiklik melibatkan fotosistem I dan fotosistem II, sedangkan jalur elektron siklik
hanya melibatkan fotosistem I.
- Jalur elektron nonsiklik menghasilkan ATP, NADPH, dan oksigen. Sementara itu, jalur elektron siklik
hanya menghasilkan ATP
- Sifat aliran elektron pada jalur elektron siklik adalah membentuk siklus, sedangkan sifat aliran
elektron nonsiklik adalah linear.
- Pada jalur elektron siklik tidak ada fotolisis air, sedangkan pada jalur elektron nonsiklik terdapat
fotolisis air untuk menggantikan elektron di fotosistem II.
- Elektron-elektron yang digunakan jalur elektron nonsiklik untuk mereduksi klorofil berasal dari
oksidasi air, sedangkan elektron-elektron yang digunakan jalur elektron siklik untuk mereduksi
klorofil berasal dari P700 dan kembali ke P700
- Pada jalur elektron nonsiklik elektron-elektron dari fotosistem digunakan untuk mereduksi NADP,
sedangkan jalur elektron siklik elektron-elektron kembali ke P700, sehingga tidak mereduksi NADP
Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah B.
Gambar di atas menjelaskan tentang kurva disosiasi oksigen terhadap
hemoglobin (merah) dan mioglobin (ungu). Keduanya merupakan protein
pengikat oksigen yang ada pada ikan.
- Hemoglobin merupakan protein pengikat oksigen yang utama. Hemoglobin
banyak dimiliki oleh ikan yang hidup di perairan dangkal dengan kadar oksigen
yang tinggi serta umumnya aktif bergerak. Selain mengikat oksigen, hemoglobin
memiliki kekurangan yaitu sifat spesifisitasnya rendah karena dapat mengikat
senyawa lain seperti karbon monoksida.
- Mioglobin merupakan protein pengikat oksigen yang banyak terdapat di otot.
Mioglobin umumnya ditemukan pada ikan yang hidup di lingkungan perairan
dalam dengan kadar oksigen yang rendah. Keunggulan mioglobin yaitu
afinitasnya tinggi terhadap oksigen (mudah jenuh) sehingga membantu ikan
untuk bertahan di lingkungan yang sedikit oksigen.
Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah B.
Karakteristik benang sari yang umumnya membentuk agregat di sekitar tangkai putik bahkan
kadang berfusi (bersatu) membentuk struktur tabung merupakan karakteristik khas dari ordo
Asterales. Selain memiliki bentuk benang sari yang unik, terdapat beberapa karakteristik lain
dari ordo Asterales. Karakteristik tersebut di antaranya adalah berupa semak atau pohon,
tersebar di habitat yang lembab, sedang, sampai subtropis. Contoh tumbuhan dari ordo
Asterales diantaranya adalah aster, bunga matahari, dahlia dan krisan.
• Malvales: berupa semak atau pohon, memiliki tipe venasi palmate (beberapa tulang daun
utama bercabang-cabang kecil lagi), serta bagian pucuk tulang daun agak bengkak. Contoh
tumbuhan dari ordo Malvales adalah bunga sepatu.
• Solanales: berupa herba, semak, pohon, dan tumbuhan rambat, memiliki buah yang
umumnya mengandung banyak biji, serta kaliks masih bersatu dengan buah. Contoh
tumbuhan dari ordo Solanales adalah tomat, terong, dan kangkung.
• Brassicales: bunga majemuk tak terbatas (ibu tangkai bunga tumbuh terus). Contoh
tumbuhan dari ordo Brassicales adalah kelor, kembang kol, dan kubis.
• Aquifoliales: berupa semak atau pohon serta umumnya memiliki daun bergerigi. Contoh
tumbuhan dari ordo Aquifoliales adalah tumbuhan holly Amerika dan holly Eropa
Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah B.
• Bioremediasi merupakan metode perbaikan kondisi lingkungan tercemar
dengan menggunakan agen hayati untuk dapat melakukan metabolisme
terhadap senyawa limbah. Metabolisme tersebut dapat berupa detoksifikasi
(pengeluaran racun), penguraian, netralisasi, transformasi, dan asimilasi yang
dapat menurunkan risiko dampak limbah di lingkungan. Salah satu agen hayati
yang digunakan dalam bioremediasi adalah mikroba. Bioremediasi
menggunakan mikroba dapat dilakukan melalui dua pendekatan, yaitu:
• Biostimulasi, menambahkan nutrisi dan faktor pertumbuhan khusus ke dalam
lingkungan yang dapat menginduksi jalur metabolisme mikroba indigen di
lingkungan untuk melakukan metabolisme senyawa limbah.
• Bioaugmentasi, menambahkan mikroba alami yang ditumbuhkan di dalam
laboratorium dan memiliki jalur metabolisme khusus untuk memetabolisme
senyawa limbah.
Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah E.
Diabetes secara umum dikelompokkan ke dalam dua jenis: Diabetes melitus, merupakan ketidakmampuan
tubuh untuk dapat meregulasi kandungan gula (glukosa) dalam darah. Diabetes insipidus, merupakan
ketidakmampuan tubuh untuk dapat meregulasi kandungan cairan dalam darah.
• Opsi A salah, mencit diabetes I dan II merupakan 2 tipe diabetes yang berbeda dimana diabetes I terjadi
karena sel beta pankreas tidak dapat menghasilkan insulin. Sementara itu, diabetes tipe II merupakan
penyakit keturunan yang disebabkan sel tubuh tidak dapat merespon insulin dengan baik sehingga seseorang
yang menderita diabetes II memiliki resistensi insulin.
• Opsi B benar, diabetes tipe I tidak mampu memproduksi sel beta pankreas secara cukup, sehingga produksi
insulin sangat rendah. Rendahnya produksi insulin menyebabkan kadar gula di dalam darah meningkat.
Berdasarkan percobaan I, donor pankreas normal mampu mengembalikan produksi insulin pada penderita
diabetes I sehingga kadar gula darah dapat menurun.
• Opsi C salah, diabetes tipe II merupakan penyakit keturunan yang disebabkan sel tubuh tidak dapat merespon
insulin dengan baik sehingga seseorang yang menderita diabetes II memiliki resistensi insulin. Jadi, pada
diabetes tipe II tidak ada reseptor penerima insulin sehingga insulin tidak bisa bekerja merangsang sel.
• Opsi D salah, berdasarkan percobaan tersebut tidak semua mencit normal dapat menurunkan kadar glukosa
darah. Pada percobaan II, konsentrasi gula darah pada resipien (penerima pankreas) tidak mengalami
perubahan.
• Opsi E salah, pada percobaan ke-I konsentrasi gula darah resipien mengalami penurunan, sedangkan pada
percobaan ke-IV konsentrasi gula darah mengalami peningkatan pada resipien.
Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah B.
• Penanaman tanaman dapat digunakan untuk mitigasi bencana, khususnya tanah longsor pada lereng. Tanah
longsor dapat terjadi apabila terjadi hujan dan air meresap (berinflitrasi) ke dalam tanah sehingga
mengurangi kekuatan geser tanah. Contoh tanaman yang dapat digunakan dalam mitigasi tanah longsor
adalah bidara laut.
• Berdasarkan gambar pada soal, bidara laut memiliki kemampuan penetrasi akar di dalam tanah sampai
menembus dua lapisan tanah, yaitu top soil dan transition layer. Hal ini akan memberikan pengendalian
tanah longsor dangkal atau kedalaman kurang dari 3 meter. Bidara laut memiliki arsitektur perakaran tipe R
yang mampu meningkatkan kekuatan geser tanah. Akar tanaman bidara laut juga dapat tumbuh secara
vertikal dan horizontal yang dapat menembus lapisan kedua dalam tanah sehingga dapat meningkatkan
stabilitas lereng.
• Opsi A salah karena akar bidara laut dapat menembus dua lapisan tanah, yaitu top soil dan transition layer.
• Opsi B salah karena akar bidara laut mampu meningkatkan stabilitas lereng apabila terjadi gerakan tanah
dangkal.
• Opsi C benar karena akar bidara laut mampu mengendalikan tanah longsor dangkal atau kedalaman
kurang dari 3 meter.
• Opsi D salah karena akar lateral yg terpusat pada akar sentral tanaman bidara laut atau tipe R pada
tanaman bidara laut cocok untuk menanggulangi tanah longsor dangkal sedangkan penanggulangan deflasi
cocok untuk akar tipe H.
• Opsi E salah karena pergeseran tanah akibat run off air hujan dapat ditanggulangi menggunakan akar
horizontal dan vertikal.

Anda mungkin juga menyukai