Anda di halaman 1dari 11

DI SUSUN OLEH :

1.BAIQ DELVIA AYU PURNAMA (22MJ002)


2.HOTAMA LYARDI GUNAWAN (22MJ032)
3.JANNATUL HUMAEROH (22MJO10)
4.SUCI HANDAYANI (22MJ022)
5.MA’ANI (22MJ012)
6.RESTU HUDI PRATAMA (22MJ042)
A . SEJARAH SARI ROTI

PT Nippon Indosari Corpindo Tbk. adalah perusahaan roti terbesar di Indonesia dengan merek dagang Sari Roti. Saat ini,
Nippon Indosari Corpindo mengoperasikan 14 pabrik dengan sebaran 13 pabrik berlokasi strategis di Indonesia dan 1 pabrik di
Filipina. Nippon Indosari Corpindo berkomitmen untuk menerapkan standar ISO Sistem Manajemen Keamanan Pangan dan
Sistem Manajemen Mutu. Perusahaan ini merupakan anak perusahaan dari Salim Group.
 1995-2001

Tahun 1995 Perseroan berdiri di Cikarang, Jawa Barat dan kemudian pada tahun selanjutnya beroperasi secara
komersial dengan memperkenalkan “Sari Roti” kepada keluarga Indonesia. Pada tahun 2001 Perseroan
meningkatkan kapasitas produksi agar dapat terus melayani permintaan seiring dengan pesatnya perkembangan
bisnis roti segmen produksi massal.

 2003-2008
Merubah nama Perseroan menjadi PT Nippon Indosari Corpindo pada tahun 2003. Pada tahun 2005 Perseroan
memperluas penetrasi pasar ke wilayah Timur dengan mengoperasikan pabrik kedua di Pasuruan, Jawa Timur,
dilanjutkan dengan pabrik ketiga di Cikarang, Jawa barat pada tahun 2008.
 2010-2014
Perseroan melakukan Penawaran Umum Saham Perdana pada tahun 2010 di Bursa Efek Indonesia dengan kode
emiten ROTI. Terus berkomitmen untuk melayani lebih banyak lagi keluarga Indonesia dengan memperluas jaring
distribusi dan mengoperasikan 5 pabrik baru di Semarang, Jawa Tengah (2011), Medan, Sumatera Utara (2011),
Cibitung, Jawa Barat (2012), Makassar, Sulawesi Selatan (2013) serta Palembang, Sumatera Selatan (2013).
Kemudian pada tahun 2014 Perseroan menyelesaikan pembangunan pabrik baru di Purwakarta, Jawa Barat dan
Cikande, Banten sehingga menggenapkan 10 pabrik yang dioperasikan secara komersial tersebar di 6 provinsi.
 2015-2018
Mulai tahun 2015 Perseroan menerapkan standar Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008, serta Sistem Manajemen Keamanan
Pangan ISO/TS 22002-1:2009 dan ISO 22000:2005. Untuk mendukung pengembangan usaha di kemudian hari, Perseroan
berhasil memperkuat struktur permodalan melalui pelaksanakan Rights Issue pada tahun 2017. Pada tahun yang sama Perseroan
mendirikan PT Mitra New Grain, entitas asosiasi yang bergerak dalam bidang usaha segala jenis tepung campuran dan adonan
tepung yang sudah dicampur. Perseroan meningkatkan standar Sistem Manajemen Mutu menjadi ISO 9001:2015 serta
mengoperasikan pabrik ke-11 yang berlokasi di Batam, Kepulauan Riau pada tahun 2018.

 2019- Sekarang
Pada tahun 2019 Perseroan mendirikan entitas anak, PT Indosari Niaga Nusantara yang bergerak dalam bidang usaha
perdagangan untuk memperluas sebaran distribusi. Dalam periode 3 tahun, Perseroan secara berturut-turut mengoperasian
pabrik yang berlokasi di Balikpapan, Kalimantan Timur (2019), kemudian di Gresik, Jawa Timur (2019) dan disusul pabrik baru
di Banjarmasin, Kalimantan Selatan (2021). Saat ini Perseroan merupakan produsen roti massal yang terbesar di Indonesia
dengan ragam produk yang halal, berkualitas, aman dikonsumsi dan terjangkau oleh masyarakat. Perseroan mengoperasikan 14
pabrik yang berlokasi strategis dengan sebaran distribusi lebih dari 70.000 titik penjualan pada kanal modern maupun kanal
tradisional di seluruh Indonesia.
B. VISI DAN MISI PERUSAHAAN

 Visi PerusahaanSenantiasa tumbuh dan mempertahankan posisi sebagai perusahaan roti terbesar di
Indonesia melalui penetrasi pasar yang lebih luas dan dalam dengan menggunakan jaringan distribusi yang
luas untuk menjangkau konsumen di seluruh Indonesia.
 Misi Perusahaan Memproduksi dan mendistribusikan beragam produk yang halal, berkualitas tinggi,
higienisdan terjangkau bagi seluruh konsumen Indonesia
C. VARIAN PRODUK UTAMA SARI ROTI
• Roti Tawar

Roti tawar merupakan roti lembaran yang sering dijadikan menu sarapan. Beberapa orang biasanya menyantap roti tawar dengan olesan selai. Namun, ada juga orang
yang menyantapnya dengan telur atau sayuran. Untuk itu, Anda dapat menyesuaikannya dengan selera pribadi.
Sari Roti memiliki beberapa varian roti tawar dengan ciri sebagai berikut.
 Roti tawar gandum, berwarna kecokelatan dan mengandung gandum sehingga pas untuk orang yang sedang berdiet.
 Roti tawar biasa, varian populer yang disukai oleh banyak orang.
 Roti tawar kupas, tidak ada pinggiran rotinya.
 Roti tawar double soft, sangat lembut dan rotinya tebal sehingga lebih mengenyangkan.
 Roti tawar milky soft, lebih terasa susunya dan rotinya juga sangat lembut.
Salah satu manfaat dari roti tawar yang sangat umum yaitu bisa mengenyangkan perut sebab roti tawar kaya akan karbohidrat. Terlebih lagi mengkonsumsi roti tawar
gandum, Anda bisa mendapatkan manfaat yang lebih banyak. Tidak salah jika roti gandum banyak diminati karena memiliki kandungan nutrisi yang cukup tinggi.
• Roti Manis

• Produk Sari Roti yang satu ini sudah diberi isian. Jadi, Anda tak perlu repot menambah selai atau krim
saat membeli produk ini. Jenis isian yang disediakan pun beragam.
• Isian manis: Ada yang diberi isian selai, krim, kelapa, susu kental manis, margarin dan gula, hingga
pisang dan cokelat.
• Isian asin: Sari Roti mengeluarkan produk roti isi tuna dan mayones.
D. KELEBIHAN DAN KEKURANGAN PRODUK SARI ROTI

 Kelebihan
Sari Roti adalah salah satu produk roti yang sudah dikenal oleh hampir seluruh masyarakat
Indonesia.Sebagai perusahaan roti terbesar, keunggulan produk Sari Roti diklaim berkualitas tinggi,
higienis, halal, dan telah mendapatkan sertifikasi BPOM.
 Kekurangan
•Expaired Cepat
•Ini bisa dianggap kabar baik ataupun kabar buruk, pasalnya Sari roti memang terkenal dengan masa
expaired yang lumayan cepat yaitu kisaran 4 – 5 hari setelah masa pengiriman atau masa produksi.
•Desain Sederhana
•Sari Roti Sulit Ditemukan di Daerah Pedesaan
E. SEGMENTATION,TARGETING DAN POSITIONING
 Segmentation
Segmentasi pasar dari produk sari roti cukup luas. PTNippon Indosari Corpindo, Tbk lebih memilih system pemasaranmelalui produksi massal
disbanding dengan membuka kedai roti ditoko - toko atau mall. Strategi pemasaran yang dilakukan perusahaanadalah menyasar pasar - pasar
seperti toko swalayan, pedagang roti keliling serta toko-toko kelontong yang banyak terdapat di lingkungan konsumen.
 Targeting
Target pendistribusian roti terdiri atas tiga segmen, yaitu pasar modern, keagenan, dan penyediaan untuk beberapa perusahaan.Perusahaan ini
berencana melebarkan sayapnya ke Asia Tenggaradalam lima tahun kedepan. Negara sasarannya yaitu Filipina danMalaysia.
 Positioning
1. Posisi pasar Sari roti berorientasi pada bidang makanan
2. Posisi pemakai atau konsumen hamper untuk semua kalanganitu dari tipe konsumsi kelas atas sampai kelas bawah
3 .Produk Sari roti digolongkan ke beberapa kategori produktergantung pada jenis varian produk
4. Harga yang diberikan oleh sari roti tetap stabil dan tidak pernahditurunkan
5. Kalau produk sariroti sama sekali tidak terpengaruh oleh hargayang ditetapkan oleh competitor roti lainnya di pasaran
6. Memiliki komitmen 3 H, yaitu Halal, Healthy (sehat), Hygiene(bersih)
F. STRATEGI PEMASARAN

1. Saluran Distribusi Produk Sari Roti Sistem distribusi Sari roti menggunakan jasa outsourcing dengan
pengiriman sistem order, dimana proses distribusi dilakukan kepada agen distributor, dan toko kecil. Untuk
agen dan distributor langsung, sari roti melakukan persediaan produk dengan sistem pengembalian yang
berarti jika ada produk tidak dijual dan kadaluarsa sepenuhnya menjadi tanggungan perusahaan atau tidak
lepas.
2. Saluran komunikasi pemasaran Sari Roti Komunikasi pemasaran yang digunakan :
• Iklan Melalui media digital seperti tv, mereka membangun pemasaran awareness konsumen dengan tag line
yang unik, mudah di ingat yaitu “Sari Roti, Roti Sari Roti . . .”.
3. Pemasaran Interaktif Sari Roti melakukakn pemasaran interaktif dengan adanya Sales Promotion Girl yang
disebar di beberapa pusat perbelanjaan dengan menawarkan produk langsung ke konsumen.
 
G. KESIMPULAN

Nippon Indosari Corpindo Terbentuk (Sari Roti) didirikan 08Maret 1995 dengan nama PT Nippon Indosari
Corporation danmulai beroperasi komersial pada tahun 1996. Berdasarkan Anggaran Dasar Perusahaan, ruang
lingkup usaha ROTI bergerakdi bidang pabrikasi, penjualan dan distribusi roti, tetapi tidak terbatas pada
macam-macam roti, roti tawar, roti isi dan segalamacam jenis kue lainnya. Saat ini, kegiatan usaha utama ROTI
adalah pabrikasi, penjualan dan distribusi roti (roti tawar, roti manis,roti berlapis, cake dan bread crumb) dengan
merek "Sari Roti".
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai