Anda di halaman 1dari 18

Ekonomi & Perbankan Syariah

(EPS)
Oleh
Dr. Herispon., SE., M.Si
Nidn 1010116501

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Riau


2023

08/12/2023
Definisi, Konsep, Dan Ruang Lingkup Ekonomi Islam

Tujuan Pembelajaran
1) Mahasiswa mampu memahami bagaimana cara
membangun kriteria objek ilmu ekonomi Islam;
2) Mahasiswa mampu mendefinisikan bahwa ilmu
ekonomi Islamnmerupakan ilmu yang mempelajari
tata kehidupan masyarakat dalam melakukan
kegiatan ekonomi;
3) Mahasiswa mampu menjelaskan posisi ilmu ekonomi
Islam dibandingkan dengan ilmu ekonomi
konvensional.

08/12/2023
Ilmu ekonomi Islam mencoba untuk mengkaji konsep mashlahah
(maslahat) dalam konsumsi. Hal pertama yang harus dilakukan
adalah mendefinisikan apa yang dimaksud dengan mashlahah?
 Mashlahah adalah segala bentuk keadaan ataupun perilaku
yang mampu meningkatkan kedudukan manusia sebagai
makhluk yang paling mulia, ada 5 Mashlahah, yaitu;

 Mashlahah fisik,
 Mashlahah intelektual,
Kesejahteraan dan
 Mashlahah antargenerasi
kebaikan hidup di
 Mashlahah agama,
dunia dan akhirat
 Mashlahah materi/keka
yaan

08/12/2023
 Bagaimana perbandingannya (suatu objek) dengan objek lain
yang identik

08/12/2023
 Apa saja yang dibahas dalam ruang lingkup (suatu objek) ilmu
ekonomi Islam
Contohnya, ketika konsep mashlahah menjadi tujuan dari seseorang untuk
berkonsumsi misalnya, seberapa jauh perannya konsep mashlahah
mendasari semua aktivitas ekonomi dalam masyarakat, apakah utilitas
memiliki fungsi identik? Jika ya, bagaimana perbedaannya

Lihat; Perilaku konsumsi konvensional

Maksimal Utility:
Tujuan dari seseorang Kepuasan dan manfaat
untuk berkonsumsi. diperoleh dari konsumsi
barang/jasa

tingkat Utility Ordinal / dapat


harga diukur
pasar Utility Cardinal / tak dapat
diukur

08/12/2023
Konsep utilitas bersifat subjektif apakah faktor yang
mempengaruhi seseorang membeli suatu barang sangat
bergantung pada preferensi individu tersebut seperti negara yang
membuat, kenyamanan, prestis, dsb.
Konsep mashlahah mendasari semua aktivitas ekonomi dalam
masyarakat. Mashlahah bersifat obyektif dalam setiap aktivitas
ekonomi baik pada level individu maupun negara.

Hal ini tidak memungkinkan untuk membandingkan kepuasan


(utilitas) antara dua orang (sebutlah A dan B) yang mengkonsumsi
barang yang sama.
Membandingkan mashlahah dalam beberapa hal dapat dilakukan.
Setidaknya, memungkinkan untuk membandingkan mashlahah
pada tingkatan yang berbeda

08/12/2023
 Mengapa perlu ada (suatu objek) dalam ilmu ekonomi Islam?
Contoh dari perilaku utilitas dan mashlahah
Sebut saja A dan B.
Si A tidak terlalu peduli dengan logo halal yang ada pada
produk kecantikan yang digunakannya, yang penting membuat
wajahnya glowing atau terlihat tampak putih, cantik dan
mempesona.
Si B selalu memperhatikan logo halal dari produk kecantikan
yang digunakannya, baginya efek kecantikan dari kosmetik yang
digunakannya bukanlah yang utama, hal paling utama adalah
kandungan dari produk tersebut harus halal, agar dia merasa
nyaman karena telah mematuhi aturan Islam dalam
berkonsumsi

08/12/2023
Dapat disimpulkan;
 Bahwa kepuasan adalah merupakan suatu akibat dari
terpenuhinya suatu keinginan.
 Bahwa mashlahah merupakan suatu akibat atas
terpenuhinya suatu kebutuhan atau fitrah

Besarnya berkah yang diperoleh berkaitan


langsung dengan frekuensi kegiatan konsumsi
yang dilakukan. “Semakin tinggi frekuensi
kegiatan yang bermashlahah, maka semakin
besar pula berkah yang akan diterima oleh
pelaku konsumsi.”

08/12/2023
 Bagaimana prinsip dasar (suatu objek)?
Selanjutnya, pertanyaan ditujukan untuk meletakkan fondasi-fondasi dan
asumsi dasar dari objek yang dikaji. Contohnya, jika maqashid syariah adalah
fondasi ekonomi Islam, bagaimana konsep dan implementasi hal tersebut
dibangun dalam mashlahah
Implementasi konsep mashlahah dalam perilaku konsumsi seperti misalnya ketika
seseorang membeli tempat untuk tinggal, maka pilihannya tergantung pada keinginan
pribadi yang mempertimbangkan berbagai faktor subjektif, seperti lokasi, harga,
kenyamanan, tipe tempat tinggal, dan sebagainya
Tetapi faktor subjektif tersebut juga akan mencerminkan mashlahah ketika memenuhi
kriteria maqashid syariah, seperti dengan adanya tempatt inggal tersebut apakah
berdampak baik pada upaya penjagaan agama, akal, jiwa, harta, dan keturunan
pemiliknya atau sebaliknya

Misalnya; seorang kepala keluarga bisa jadi akan bermanfaat dan mendatangkan
mashlahah jika ia memilih membeli rumah di perumahan masyarakat yang strategis
dekat dengan tempat ibadah dan tempat strategis lainnya dibandingkan membeli
apartemen yang tempat dan lingkungan sosialnya lebih terbatas.

08/12/2023
Definisi Ilmu Ekonomi Islam

Ekonomi Konvensional
Istilah “ekonomi” sendiri berasal dari bahasa Yunani, yaitu oikos
yang berarti “keluarga, rumah tangga” dan nomos yang berarti
“peraturan, aturan, hukum”. Secara garis besar, ekonomi diartikan
sebagai “aturan rumah tangga” atau “manajemen rumah tangga”
Ekonomi adalah ilmu sosial yang mempelajari aktifitas manusia
yang berhubungan dengan produksi, distribusi, dan konsumsi
terhadap barang dan jasa
Ekonomi mencakup kegiatan kontemplasi dalam rangka berkreasi
dan berinovasi untuk dijadikan solusi dalam memenuhi kebutuhan
hidup. Solusi ini menjawab hal yang berkaitan dengan produksi,
distribusi dan konsumsi

08/12/2023
Ekonomi Islam/Syariah

 Ekonomi Islam dalam bahasa Arab diistilahkan dengan al-iqtishad al-


Islami. Iqtishad (ekonomi) didefinisikan sebagai pengetahuan tentang
aturan yang berkaitan dengan produksi kekayaan, mendistribusikan
dan mengonsumsinya.
 Ekonomi Islam merupakan ilmu yang mempelajari perilaku ekonomi
manusia yang perilakunya diatur berdasarkan aturan agama Islam dan
didasari dengan tauhid sebagaimana dirangkum dalam rukun iman
dan rukun Islam.
 Ekonomi Islam merupakan ilmu yang mempelajari tata kehidupan
masyarakat dalam melakukan kegiatan ekonomi yang meliputi alokasi
dan distribusi sumber daya alam yang diimplementasikan berdasarkan
Alquran, hadis, ijmak, dan qiyas sesuai prinsip syariat Islam dalam
mewujudkan kesejahteraan umat.

08/12/2023
Perbedaan Ilmu Ekonomi Islam dan Konvensional

08/12/2023
08/12/2023
Tujuan yang ingin dicapai dalam suatu sistem ekonomi Islam

1) Memenuhi kebutuhan dasar manusia, meliputi pangan,


sandang, papan, kesehatan, dan pendidikan untuk setiap
lapisan masyarakat;
2) Memastikan kesetaraan kesempatan untuk semua orang;
3) Mencegah terjadinya pemusatan kekayaan dan meminimalkan
ketimpangan dana distribusi pendapatan dan kekayaan
dimasyarakat;
4) Memastikan kepada setiap orang kebebasan untuk mematuhi
nilai-nilai moral;
5) Memastikan stabilitas dan pertumbuhan ekonomi.

08/12/2023
08/12/2023
Pada hakikatnya, ilmu ekonomi Islam merupakan ilmu ekonomi
yang membahas dua disiplin ilmu secara bersamaan, yaitu ilmu
ekonomi dan ilmu fikih muamalah. Ilmu ekonomi bersumber dari
pemikiran manusia sedangkan ilmu fikih muamalah bersumber
dari petunjuk Alquran dan hadis.

08/12/2023
Soal untuk tugas
1) Jelaskan definisi ekonomi Islam berdasarkan klasifikasi hadd dan fashl!
2) Sebutkan dan jelas sistem dan model ekonomi liberal, sosialis serta apa
perbedaan antara keduanya (ekonomi konvensional)
3) Bagaimana perbedaan ekonomi Islam dengan ilmu ekonomi konvensional
dalam hal pendekatannya? Jelaskan!
4) Bagaimana perbedaan cakupan ilmu ekonomi Islam dan konvensional?
Gambarkan dalam sebuah tabel!
5) Jelaskan perbedaan konsep rasionalitas dalam ilmu ekonomi Islam dan ilmu
ekonomi konvensional!
6) Jelaskan perbedaan permasalahan ekonomi Islam dengan ekonomi
konvensional!
7) Bagaimana keterkaitan tauhid dengan pengembangan ekonomi Islam!
8) Mengapa responsibility menjadi salah satu aksioma untuk pengembangan
ekonomi Islam?
9) Sebutkan dan jelaskan praktek-praktek dalam jual beli (transaksi) yang
bertentangan dengan hukum syariah / islam.

08/12/2023
The end,,,
Wassalamualaikum,,,

08/12/2023

Anda mungkin juga menyukai