Anda di halaman 1dari 4

BAB I PENDAHULUAN I.1.

Latar Belakang

Silika merupakan senyawa logam oksida yang banyak terdapat di alam, namun keberadaannya di alam tidak dalam kondisi bebas melainkan terikat dengan senyawa lain baik secara fisik maupun kimia. Silika memiliki sifat hidrofilik atau hidrofobik sesuai dengan struktur atau morfologinya. Umumnya silika banyak digunakan pada industri-industri strategis seperti pasta gigi, perawatan kulit, bir (pemrosesan bir), pelapisan kertas (paper coating ), desikant, pendukung katalis, katalis polyolefin, antibloking agent, dan farmasi. Sodium Silikat (Na2SO3) atau yang lebih lazim dikenal dengan istilah water-glass merupakan salah satu senyawa turunan silika yang terbilang cukup melimpah di Indonesia. Bahan baku pembuatan sodium silikat pada umumnya menggunakan pasir kuarsa. Saat ini sudah mulai berkembang pembuatan sodium silikat melalui abu Bagasse yang merupakan sisa hasil pembakaran batang tebu ataupun limbah geothermal yang umumnya diambil dari dari pegunungan berapi seperti pegunungan Dieng di Jawa Tengah. Sifat silika cukup unik. Umumnya silika digunakan untuk proses coating atau pelapisan pada substrat-substrat material tertentu. Sifat silika pada permukaan logam adalah daya adhesi yang kuat, properti penahan yang baik sehingga memungkinkan untuk menahan difusi uap air, ion-ion maupun oksigen ke permukaan logam sehingga dapat melindungi logam dari korosi. Selain itu silika juga memiliki ketahanan terhadap suhu dan zatzat kimia yang cukup stabil. Salah satu sifat silika yang saat ini terus dikembangkan adalah sifat hidrofobik. Sifat hidrofobik silika yang bergantung pada morfologinya memungkinkan untuk silika dapat digunakan sebagai media pelapis pada substrat kaca sehingga kaca bersifat hidrofobik. Kaca yang bersifat hidrofobik memiliki keuntungan lebih bagi manusia. Dalam berbagai aplikasi seperti pada kaca mobil, 1

2 ketika kaca mobil bersifat hidrofobik maka akan mencegah timbulnya embun bila mobil berjalan dalam cuaca ekstrim dingin sehingga pandangan pengendara mobil tidak terhalangi oleh embun yang terbentuk. Selain itu ketika kaca jendela rumah atau gedung menggunakan pelapisan hidrofobik maka akan memudahkan dalam pembersihannya sehingga mengurangi penggunaan sabun yang secara tidak langsung akan meminimalisi penggunaan detergen pembersih kaca sebagai polutan bagi lingkungan sektor air. Manfaat-manfaat yang didapatkan melalui kaca bersifat hidrofobik ini dikarenakan sifat self-cleaning pada lapisan hidrofobik tersebut. Terdapat beberapa penelitian mengenai persiapan untuk permukaan hidrofobik dan superhidrofobik. Latte, dkk (2009) melakukan coating silika dengan menggunakan metode sol-gel berbahan dasar diethoxydimethylsilane (DEODMS), methyltriethoxysilane (MTEOS) yang merupakan sumber dari hydrolysable silane dan tetra-propoxyzirconium (TPOZ) sebagai suatu sumber hydrolysable zirconium. Selain itu Zhang (2001) juga melakukan pelapisan aerogel berbasis senyawa alkoksida yaitu tetraethoxysilane (TEOS) dengan dimodifikasi oleh TMCS dan menghasilkan suatu lapisan silika tipis bebas retakan dan memiliki kualitas hidrofobisitas yang baik. Dari segi ekonomis, penggunaan senyawa Alkoksida seperti TEOS, DEODMS, MTEOS dan TPOZ sangat tidak efektif pada industri skala besar karena harganya tinggi, sulit didapatkan dan mempunyai sifat beracun. Saat ini water-glass (sodium silicate) mulai menarik perhatian sebagai alternatif bahan dasar silika karena lebih murah, mudah didapat, dan ramah lingkungan. Telah dilakukan penelitian oleh Setyawan,dkk. (2010) yaitu proses dip-coating pada substrat kaca dengan metode sol gel berbasis water-glass dapat menghasilkan suatu lapisan tipis ( thin films) yang bersifat hidrofobik. Pada penelitian ini, sifat hidrofobik dari silika aerogel ditingkatkan dengan penambahan silylating agent berupa TMCS dan HMDS yang berfungsi untuk modifikasi permukaan dimana atom H pada gugus Si-OH digantikan oleh alkil menjadi gugus Si-R yang mencegah adsorpsi air. Persiapan lapisan dilakukan dengan metode sol-gel pada temperatur ruangan. Metode ini relatif murah karena menggunakan peralatan yang tidak rumit dan

3 mahal, serta mudah untuk diaplikasikan dalam skala industri (Zhang, dkk, 2001). Selain itu metode ini akan menghasilkan lapisan yang memberikan perlindungan fisik dimana substrat akan terlapisi dengan merata dan kuat. Oleh karena itu, pelapisan hidrofobik dengan metode sol-gel berbasis water-glass memiliki potensi besar sebagai pengganti senyawa Alkoksida yang telah sering digunakan dalam coating pada substrat. Berdasarkan penjelasan sebelumnya, metode pelapisan silika dengan menggunakan senyawa alkoksida seperti TEOS merupakan metode yang telah sering dikembangkan oleh penelitipeneliti dunia. Sementara metode pelapisan silika berbasis waterglass merupakan metode yang baru saja dikembangkan akhirakhir ini khususnya di Laboratorium Elektrokimia dan Korosi FTI-ITS. Oleh karena itu, akan dicoba untuk mengomparasikan atau membandingkan stabilitas sifat hidrofobik dari coating silika dengan basis kedua bahan (water-glass dan TEOS) sehingga di akhir dapat ditarik kesimpulan mengenai lapisan silika hidrofobik yang lebih menguntungkan untuk dimanfaatkan baik dalam skala penelitian maupun skala industri.

I.2.

Perumusan Masalah

Penelitian ini difokuskan pada identifikasi stabilitas sifat hidrofobik substrat kaca yang terlapisi water-glass dan substrat kaca yang terlapisi TEOS dengan metode sol-gel.

I.3.

Batasan Masalah

Penelitan ini dibatasi pada coating menggunakan silika yang bersifat hidrofobik dari water-glass dan TEOS dengan metode sol-gel serta dilakukan pada substrat kaca. I.4. Tujuan Penelitian Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi stabilitas sifat hidrofobik pada substrat kaca yang dilapisi oleh water-glass dan TEOS dengan metode sol-gel I.5. Manfaat Penelitian Mengetahui ketahanan sifat hidrofobik yang paling baik antara water-glass sebagai media alternatif coating pada substrat

4 kaca dan senyawa alkoksida yaitu tetraethoxysilane (TEOS), serta mengetahui kelayakan water-glass sebagai precursor pelapisan hidrofobik menggantikan TEOS.

Anda mungkin juga menyukai