Anda di halaman 1dari 3

Siklus Hidup Hydra sp.

Sumber: http://snowbio.wikispaces.com
Ciri-ciri umum Hydra sp.
Hydra hidup menempel pada vegetasi dengan dasar tubuh tubular. seperti kebanyakan Hydrozoa,
yang menghabiskan setidaknya bagian dari kehidupan mereka dalam bentuk bebas berenang, Hydra
hanya ada sebagai polip. Panjangnya hanya beberapa milimeter. Tentakel dilengkapi dengan sel
knidosit yang mengandung nematoskist, yaitu racun berbentuk sengat untuk memburu mangsa.
Hydra dapat bereproduksi secara seksual maupun aseksual. Perkembangbiakan seksual terjadi saat
sel sperma jantan membuahi sel telur betina. Sedangkan perkembangbiakan aseksual terjadi dengan
tunas (kuncup) yang tumbuh di sisi tubuh hydra yang nantinya akan tumbuh menjadi individu baru.

Di bawah mikroskop, dinding sel dan tentakel berongga, tampak terdiri dari dua lapisan sel.
Ectoderm merupakan lapisan luar dan endoderm lapisan bagian dalam. Antara keduanya terdapat
lapisan tipis seperti jelly yang disebut mesoglea. Sebagian besar sel lancip di salah satu ujung dan
ruang di antaranya dipenuhi dengan sel interstitial - sel terspesialisasi kecil yang membantu melukai
hewan.

http://www3.northern.edu/natsource/INVERT1/Hydra1.htm
http://www.pustakasekolah.com/coelenterata.html#ixzz3EMA5PlG5


Bahan Diskusi
1. Perbedaan antara medusa dari kelas hydrozoa dengan scyphozoa
Pada hydrozoa, fase medusa tidak terlalu menonjol karena fase utama pada hydrozoa adalah fase polip.
Sedangkan medusa dari kelas scyphozoa, fase medusa merupakan bentuk dominan. Pada kelas Scyphozoa, ketika
skifistoma telahs mencapai ukuran penuh,maka tubuh skifistoma akan membelah secara transversal sehingga
terbentuk tumpukan ruas-ruas yang masing-masing berbentuk cakram, skifistoma dalam fase ini disebut strobila,
kemudian membelah menjadi efira. Efira yang sudah tua melepas diri dan melepaskan diri menjadi medusa.
Sedangkan pada kelas hydrozoa kuncup tidak melepaskan diri melainkan tetap melekat dengan induk hingga
terbentuk koloni.
(Jasin, Maskoeri.1989. Sistematik Hewan : Invertebrata dan Vertebrata. Surabaya: Sinar Wijaya)

2. Apa yang dimaksud terumbu karang

Istilah terumbu karang ini merupakan terjemahan langsung bahasa Inggris dari kata coral reefs.
Reef atau terumbu adalah serangkaian struktur keras dan padat yang berada di dalam atau dekat
permukaan air. Sedangkan coral atau karang, merupakan salah satu organisme laut yang tidak
bertulang belakang (invertebrate), berbentuk polip yang berukuran mikroskopis, namun mampu
menyerap kapur dari air laut dan mengendapkannya sehingga membentuk timbunan kapur yang
padat. Sekumpulan besar polip ini kemudian menyusun suatu koloni sehingga membentuk suatu
struktur kerangka menurut jenisnya. Struktur ini secara bersama-sama dengan struktur koloni
karang yang lain turut mengendapkan kapur dan berkonstribusi besar dalam membentuk struktur
terumbu yang padat. Seiring dengan waktu, selanjutnya terumbu ini akan menjadi substrat baru bagi
kolonikoloni karang berikutnya.
Pada dasarnya terumbu karang terbentuk dari endapan-endapan masif kalsium karbonat
(CaCO3) yang dihasilkan oleh organisme karang pembentuk terumbu (karang hermartipik) dari filum
Cnidaria, ordo Scleractinia yang hidup bersimbiosis dengan plankton zooxantellae, dan sedikit
tambahan dari algae berkapur serta organisme lain yang menyekresi kalsium karbonat.
(Kasim, Faizal. 2011. Pelestarian Terumbu Karang untuk Pembangunan Kelautan Daerah
Berkelanjutan. Fak. Pertanian UNG)

3. Daerah yang memiliki terumbu karang yang terkenal di dunia.


1. Raja Ampat
Kepulauan Raja Ampat sangat terkenal ke mancanegara dan digadang-gadang sebagai surga bawah
laut terbaik di dunia. Alamnya masih terjaga dengan baik.Posisinya di kawasan segitiga terumbu
karang, yang tepat pada pusat keragaman terumbu karang dunia, menjadikan kepulauan Raja Ampat
sebagai kawasan yang paling kaya keragaman hayatinya.
2. Bunaken
Bunaken adalah sebuah pulau seluas 8,08 km di Teluk Manado, yang terletak di utara
pulauSulawesi, Indonesia. Pulau ini merupakan bagian dari kota Manado, ibu kota provinsi Sulawesi
Utara, Indonesia. Letak geografis 135 - 149 LU, 12439 - 12435 BT. Di sekitar pulau Bunaken
terdapat taman laut Bunaken yang merupakan bagian dari Taman Nasional Bunaken. Taman laut ini
memiliki biodiversitas kelautan salah satu yang tertinggi di dunia.

3.Wakatobi
Wakatobi adalah kepulauan yang terletak di sebelah tenggara pulau Sulawesi. Kepulauan ini
dinamakan Wakatobi, yang merupakan singkatan dari nama 4 pulau utamanya, yaitu Wangi-Wangi,
Kaledupa, Tomiang, dan Binongko. Wakatobi ditetapkan sebagai kawasan taman nasional pada
tahun 1996, dengan luas keseluruhan 1, 39 juta hektare. Wakatobi memiliki keanekaragaman hayati
laut, skala dan kondisi karang yang menempati salah satu posisi prioritas tertinggi dari konservasi
laut di Indonesia.

Pesona bawah laut Wakatobi memang salah satu yang terbaik di dunia. Letak Wakatobi yang masuk
dalam wilayah Segitiga Karang Dunia membuat tempat ini menjadi surga bagi para penyelam.
Bagaimana tidak, Wakatobi memiliki 750 dari 850 spesies koral, jenis karang yang beragam serta
makhluk laut yang sudah sulit ditemukan di daerah lain.

4. Greet Barrier Reef Australia
Great Barrier Reef dihuni oleh banyak satwa laut luar biasa dan beraneka ragam, termasuk ikan paus,
penyu, hiu, ikan giru, kima raksasa, dan ikan pari. Airnya hangat sepanjang tahun dan ada banyak
pengalaman bawah laut yang dapat dinikmati, termasuk jurang koral, gua dan lorong bawah laut,
serta bangkai kapal karam.

http://www.blitarvaganza.com/2012/08/7-taman-laut-terindah-di-indonesia.html
http://www.australia.com/id/nationallandscapes/great-barrier-reef.aspx

Anda mungkin juga menyukai