Anda di halaman 1dari 2

Pernah makan cimol gak? Hmm..

makanan satu ini kalo di Jakarta sering di lihat di sekolah


dasar, karena jajanan ini biasa dijajahkan disitu. Cimol adalah makanan khas dari Jawa Barat
lho, makanan ini sama dengan Cilok. Pernah denger juga kan? Dan pastinya pernah
memakannya. Cimol itu berbahan dasar Aci dan memiliki kepanjangan dari Aci digemol. Aci
itu adalah tepung kanji.

(c) google image


Aslibanget Indonesia mau mencoba membuat dirumah? Simak resepnya dibawah ini :

Resep Membuat Cimol


Bahan Membuat Cimol enak

1200 gram tepung sagu

12 sendok makan tepung beras

8 sendok makan tepung terigu

3 sendok kecil baking soda

Merica secukupnya

Garam secukupnya

Cara membuat Cimol Legit


1. Siapkan wadah kemudian campurkan semua bahan yang tersebut diatas
2. Tuangkan sedikit demi sedikit air panas secukupnya sambil diuleni dengan sendok, hingga
adonan bisa dibentuk
3. Bentuklah bulat-bulat kecil adonan tersebut, kemudian gorenglah dengan api kecil hingga
matang dan mengembang.

4. Sajikan dengan serbuk cabe atau bumbu serbuk rasa lainnya sesuai selera, atau mungkin
juga bisa dengan saus.

Anda mungkin juga menyukai