Anda di halaman 1dari 2

Model Pembelajaran Time Token (Arends,1998)

14 November 2009 Rachmad Widodo Tinggalkan komentar Go to comments

8 Votes
Model Pembelajaran Time Token sangat tepat untuk pembelajaran struktur yang dapat
digunakan untuk mengajarkan keterampilan sosial, untuk menghindari siswa mendominasi
pembicaraan atau siswa diam sama sekali.
Langkah-langkah pembelajarannya sebagai berikut :

1. Guru menjelaskan tujuan pembelajaran/KD.


2. Guru mengkondisikan kelas untuk melaksanakan diskusi (cooperative learning / CL).
3. Tiap siswa diberi sejumlah kupon berbicara dengan waktu ± 30 detik per kupon. Tiap
siswa diberi sejumlah nilai sesuai waktu yang digunakan.
4. Bila telah selesai bicara kupon yang dipegang siswa diserahkan. Setiap tampil berbicara
satu kupon. Siswa dapat tampil lagi setelah bergiliran dengan siswa lainnya.
5. Siswa yang telah habis kuponnya tak boleh bicara lagi. Siswa yang masih memegang
kupon harus bicara sampai semua kuponnya habis.
6. Demikian seterusnya.
Demikianlah, mudah-mudahan postingan ini dapat menambah khasanah pembelajaran kita
sehingga pembelajaran yang dirancang Bapak/Ibu Guru dapat lebih bervariatif, lebih bermakna,
menantang sekaligus menyenangkan.
Majulah Pendidikan di Indonesia!

Materi postingan saya peroleh dari session widyaiswara ketika mengikuti pelatihan
Guru Pemandu KKG di LPMP Jawa Tengah yang pada saat itu berasal dari
slide.Namun Anda dapat mencari sendiri buku-buku yang berisi materi di atas,
antara lain :
1. Cooperative Learning di Kelas Kita-Penulis Anita Lie, Penerbit Grasindo.
2. Model Pembelajaran Inovatif-Penulis Udin S. Winataputra , Penerbit Universitas
Terbuka.
Mudah-mudahan dapat sedikit membantu, terimakasih.

Terimakasih atas tanggapannya Mbak Pery. Materi ini saya dapatkan saat mengikuti
ToT Guru Pemandu di LPMP Jawa Tengah. Jadi maaf saya tidak memiliki buku versi
Bhs.Inggrisnya. Buku referensi yang cukup relevan yang dapat saya sampaikan
yaitu : 1. Mempraktikkan Cooperatif Learning di Kelas Kita- Penulis Anita Li, PT
Grasindo. 2. Model Pembelajaran Inovatif-Penulis Udin S.Winataputra, penerbit
Universitas Terbuka. Salam hangat dariku.

Anda mungkin juga menyukai