Anda di halaman 1dari 4

Katekisasi

Bab 11: Pengharapan orang kristen


Pengharapan orang Kristen sangat penting kaitanya, dan pengharapan ini tidak akan sia-sia sebab Tuhan akan datang untuk keduakalinya, segera. Yehezkiel victorio 5/28/2011

Dalam kitab wahyu 22:7 jelas tertulis bahwa, sang juruselamat akan datang kembali.Perhatikanlah Sesungguhnya aku segera. Berbahagialah orang yang menuruti perkataan-perkataan nubuat kitab ini. Menurut saya, terdapat beberapa makna dari kalimat ini, untuk lebih memahami, mari kita bandingkan dengan terjemahan dalam bahasa inggris. Revelation 22:7 Behold, I come quickly; blessed [is] he that keep the sayings of the prophecy of this book. Sangat jelas kita bisa mendapatkan 2 poin utama. Pertama bahwa ada janji dari Tuhan sendiri yang menyatakan bahwa ia akan datang dengan segera. Kedua hal ini di tekankan sekali lagi dengan kata Berbahagialah orang yang menuruti perkataan-perkataan nubuat kitab ini. Menuruti bisa juga di artikan sebagai mempercayai, meyakini jadi ini seolah-olah memateraikan statement pertama. Jadi sudah sangat jelas bahwa kita telah memiliki kepastian tentang kedatangan Yesus. Setelah mendapatkan kepastian kedatangan Yesus tentu kita perlu tau cara kedatangannya. 1) Kedatangan secara pribadi , jadi Yesus akan datang tidak sebatas kehadiran kuasa rohani. Seperti kedatangan yang pertama ia pun akan datang untuk ke dua kalinya sebagai pribadi. Tetapi bukan sebagai peribadi daging melainkan pribadi kudus. 2) Kedatanga secara fisik Sebagaimana Ia naik ke surge, demikian pula Ia akan datang kembali. Ia akan turun dengan segala kemulian bahkan semua mahluk dikatakan akan melihat Dia . Ia akan datang dengan tubuh kebangkitanNya. 3) Kedatangan nya tidak berupa sosok Invisible melainkan visible, artinya semua orang dapat melihat Dia 4) Kedatangannya bersifat tiba-tiba, sebab ada tertulis berjaga-jagalah sebab kerajaan Allah sudah dekat disini terlihat bahwa Tuhan akan datang dengan beberapa tanda-tanda akan tetapi tidak dapat diduga atau diprediksi oleh siapapun, sehingga kita harus selalu siap sedia menyambut kedatanganNYA. 5) KedatangaNya penuh dengan kemulian dan kemenangan seperti telah disebutkan sebelumnya ayat seperti Ibrani 9:28, matius 24 : 30 ,telah menggambarkan bagaimana megahnya kedatangan Tuhan.

Lalu kapan Yesus akan datang ?

Tidak mungkin ada orang yang bisa mengetahui dengan pasti kapan, akan tetapi kita dapat merasakan kedatanganya seiring maraknya tanda-tanda yang bermunculan. Seperti : Panggilan atas orang kafir Pertobatan Israel Timbulnya ajaran sesat Hati manusia menjadi sangat jahat dan egois Manusia hanya mementingkan kesenangan jasmaniah dan materialistis , makan minum, kawin dan mengawinkan. Bencana alam dan kelaparan Munculnya Anti Kristus Gereja akan menjadi tawar

Bukankah hal-hal semacam ini kini amat sangat sering kita jumpai dalam masyrakat saat ini ? Kita perlu menyadari bahwa waktu kita sudah tidak lama lagi, kerajaan Allah sudah dekat. Tujuan dari kedatanga Yesus adalah : (1) Terhadap orang yang menolak anugerah keselamatan , Tuhan akan mengadakan penghakiman dan penghukuman (2) Terhadap Iblis ,anti kristus , dan para pengikutnya, Tuhan akan menghentikan mereka dan menghukum mereka dalam hukuman kekal. (3) Terhadap orang percaya , kedatangan Tuhan Yesus akan membangkitkan mereka dari kematian , mengubah hidupnya ,dan menyambut mereka yang telah dilahirkan kembali, serta menempatkan mereka di tempat yang penuh dengan kebahagiaan kekal, serta member pahala atas kesetiaan mereka. Jadi kita bebas memilih akhir hidup kita, apakah kita mau menyambut Yesus dalam sukacita atau ketakutan ? Keadaan orang mati sebelum kedatangan Yesus : Tubuh manusia setelah mati akan membusuk dan hancur akan tetapi roh tidak pernah mengalami pembusukan atau kematian sebab roh bersifat kekal dan abadi. Jiwa-jiwa inilah yang akan Tuhan bawa ke surge.

Tetapi jiwa orang orang fasik akan dicampakanya kea pi neraka yang menyala-nyala. Lalu bagaimana kita harus bersikap ? Harus berharap dan rindu akan kedatangan Tuhan Harus selalu berjga jaga dan siap sedia. Menantikan dengan penuh kesabaran danselalu memelihara Iman .

Perlu diingat bahwa dalam ibrani 11:1 ada tertulis Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak kita lihat, olehsebab itu dengan memelihara iman kita akan memeliki dasar yang baik, dan akan dapat membuktikan kuasa kebangkitan Yesus.

Anda mungkin juga menyukai