Anda di halaman 1dari 6

MUATAN LOKAL KIMIA INDUSTRI SMKN 1 BONTANG TUJUAN

LAPORAN PRAKTIKUM

KELAS : XII Kimia Industri KELOMPOK 3 WAKTU 4 JAM

PEMBUATAN SIRUP BUAH (MELON)

1. Siswa dapat membuat sirup dari buah melon

K3
1. Jas Lab

DASAR TEORI

Buah-buahan merupakan bahan pangan sumber vitamin. Sebagian besar produk pertanian, khususnya buah-buahan dan sayuran lebih banyak dikonsumsi dalam bentuk segar dari pada dalam bentuk olahan. Disamping mengandung bahan-bahan seperti protein, karbohidrat dan vitamin masih cukup tinggi, juga masih mempunyai cita rasa yang segar dan menarik. Kelebihan ini bisa kita peroleh dengan mengkonsumsi buah segar. Namun demikian kelebihan ini bisa menjadi kekurangan. Kadar air yang tinggi serta kandungan zat-zat gizi yang cukup bervariasi di dalam buah segar bisa mempermudah kerusakan buah. Akibatnya warna buah cepat sekali berubah oleh pengaruh fisika misalnya sinar matahari dan pemotongan, serta pengaruh biologis (jamur) sehingga mudah menjadi busuk. Oleh karena itu pengolahan buah untuk memperpanjang masa simpannya sangat penting. Buah dapat diolah menjadi berbagai bentuk minuman seperti anggur, sari buah dan sirup juga makanan lain seperti manisan, dodol, keripik. Oleh karena itu pengolahan buah untuk memperpanjang masa simpannya sangat penting. Buah dapat diolah menjadi berbagai bentuk minuman seperti anggur, sari buah dan sirup juga makanan lain seperti manisan, dodol, keripik, dan sale. Tingkat kerusakan produk pertanian khususnya buah dan sayuran diperkirakan sekitar 30 % sampai dengan 40 % , sedangkan 60 % dikonsumsi dalam bentuk segar dan olahan.

Sirup buah merupakan cairan jernih atau agak jernih, tidak difermentasi, diperoleh dari pengepresan buah-buahan yang telah matang dan masih segar. Pembuatan sirup buah terutama ditujukan untuk meningkatkan ketahanan simpan serta daya guna buah-buahan. Pada dasarnya sirup buah dibuat dengan cara penghancuran daging buah dan kemudian ditekan. Gula ditambahkan untuk mendapatkan rasa manis. Untuk memperpanjang daya simpan, ditambahkan bahan pengawet. Tips Membuat Sirop
1. Sirop bisa dibuat dengan buah asli atau essense perasa, atau keduanya.

Sirop yang dibuat dengan buah asli, hasilnya tidak sejernih sirup yang dibuat dengan essense perasa. Tetapi dari rasa tentu saja yang lebih segar sirop dari buah asli.
2. Pembuatan sirop harus menggunakan alat-alat yang benar-benar bersih

supaya sirup tidak berjamur. Botol harus steril, kering dan tidak berbau. Cara membersihkan botol, setelah dicuci bersih, sterilkan dengan cara merebus bersuhu 80 derajat Celcius, atau dikukus, lalu keringkan. Jangan memasukkan sirop jika botol masih berair.
3. Gunakan gula pasir putih dan bersih. Ketika memasak gula anda akan

menemukan lapisan busa dipermukaan larutan, aduk sebentar lalu teruskan memasak. Busanya akan berkurang, busa yang tersisa dapat anda buang.
4. Sirop yang baik harus kental. Untuk itulah campuran larutan gula dan

larutan gula harus dimasak kembali. Sirop akan mengkristal kalau terlalu lama dimasak.
5. Untuk pembuatan sirop murni tanpa tambahan juice buah asli, sebaiknya

tambahkan Glukose syrup (beli di tempat penjual bahan kue) sebanyak 100 gram tiap 1Kg gula, agar sirop tidak mengkristal kembali.
6. Setelah agak dingin baru masukkan pewarna makanan, essense perasa

(artificial flavour).
7. Jika mau diberi pengawet makanan (benzoat) ukurannya 1gr = 1 Kg

bahan atau 1L cairan. Caranya Pengawet dicairkan dulu dengan sedikit air, dimasukkan ketika sirop sudah diangkat dari atas kompor, namun masih dalam keadaan agak panas.

PERALATAN
1. Panci 2. Pengaduk 3. Kompor 4. Kain saring 5. Blender

BAHAN
1. Buah Melon 2. Air 3. Gula Pasir 4. Garam 5. Asam sitrat

PROSEDUR KERJA
1. Kupas buah melon dan bauang bijinya 2. Cuci bersih buah melon 3. Haluskan buah melon dengan blender 4. Rebus dari melon hingga mendidih. 5. Tambahkan Gula pasir, asam Sitrat, dan Garam ke dalam larutan, lalu

aduk sampai rata dan panaskan hingga mendidih.

SKEMA KERJA

PENGAMATAN Tahapan Proses


1. Haluskan buah melon

Pengamatan
1.

dengan blender dan menyaringnya.


2. Merebus sari kedelai

Didapatkan sari melon berwarna sedikit hijau dan bening. Sari melon berwarna sedikit hijau dan tidak kental. Sirup melon berwarna hijau dan beraroma melon. Sirup melon juga kental, segar dan enak.

2.

3.

PEMBAHASAN Pembuatan sirup melon dilakukan dengan caa mengambil sari dari buah melon kemudian ditambahkan beberapa bahan seperti Asam sitrat dan Natrium Benzoat yang berfungsi untuk mencegah terjadinya endapan dan juga sebagai pengawet juga ditambahkan gula supaya menambah manis rasa sirup, sedangkan garam berfungsi sebagai penguat rasa. Pemansan dilakukan untuk mengurangi kadar air dalam siup seingga sirup yang dihasilkan lebih kental. KESIMPULAN
1. Pembuatan sirup memerlukan bahan tambahan seperti asam sitrat dan

Natrium Benzoate.
2. Sirup melon yan dihasilkan memiliki warna hijau dan memiliki aroma

melon dan rasanya manis. REFERENSI

1. http://kbwa.akprind.ac.id/?p=562=1 2. http://topagriculture.blogspot.com/2009/05/pembuatan-minuman-sari-

buah.html

Praktikan

Instuktur

Aditya H. Aida Febri R. Fransiska J.W. Tri Wisnu

W.

Anda mungkin juga menyukai