Anda di halaman 1dari 1

Sifat-sifat yang harus dimiliki oleh seorang guru

Pengarang : idailmiawa Sifat-sifat yang harus dimiliki oleh seorang guru adalah sebagai berikut: A. Adil, jujur dan obyektif seorang guru dituntut memiliki sikap adil, jujur, obyektif terhadapseluruh anak didik, artinya dia tidak berpihak atau mengutamakan anak dan kelompok tertentu. Dalam hal ini seorang guru harus bias menyikapi setiap anak didiknya sesuai dengan karakter, sifat, bakat dan kemampuannya. B. Simpatik, luwes, dan bijaksana sosok seorang guru harus simpatik supaya minat anak didik untukbelajar lebih meningkat dan suasana dalam kegiatan belajar mengajar menyenangkan, sehingga anak didik antusias untuk mengikuti kegiatan belajar. Keluwesan merupakan factor yang mendukung yang disenangi para peserta didik dalam proses pembelajaran, sebab dengan sifat ini anak didik akan merasa mampu berinteraksi dan berkomunikasi yang baik dengan guru tersebut. Disamping keluwesan, kebijaksanaan guru dalam menentukan keputusan juga sangat berperan karena kalau guru bijaksana peserta didik juga akan lebih menghormati. C. Sabar, tegas, dan demokratis seorang guru hendaknya mengamalkan ilmunya dengan sabar, ketika seorang guru harus memberikan latihan yang berulang-ulang kepada anak didiknya, seorang guru harus melakukan dengan kesabaran dan dia juga sadar bahwa setiap orang memiliki kemampuan yang berbeda-beda.Dalam Al-Quran dijelaskan tentang keutamaan orang-orang yang sabar,surat Al-Imron ayat 200: Hai orang-orang yang beriman, Bersabarlah kamu dan kuatkanlah kesabaranmu dan tetaplah bersiap siaga (di perbatasan negerimu) dan bertakwalah kepada Allah, supaya kamu beruntung. Disamping mempunyai sikap sabar, bukan berarti seorang guru itu lembek akan tetapi seorang guru harus mempunyai ketegasan sehingga anak didik tidak mudah meremehkan. Dan satu hal lagi, seorang guru harus demokratis, dalam artian guru mampu mengakomodasi dan menghargai setiap pendapat anak didiknya guna memotivasi kreativitas siswa dalam hal berfikir. D. Disiplin, ulet, dan tekun.Kedisiplinan seorang guru merupakan penentu keberhasilan guru dalam pelaksanaan pendidkan, tanpa kedisiplinan sulit untuk mencapai tujuan. Jadi, sifat disiplin mutlak harus dimiliki oleh seorang guru.Disamping kedisiplinan, keuletan dan ketekunan juga harus dimiliki karena dua sifat tersebut sangat berhubungan untuk melaksanakan tugas-tugas seorang guru dalam menunjang program pendidikan, dan untuk menghadapi ketika ada masalah peserta didik dalam kegiatan pembelajaran. Diterbitkan di: 25 Juli, 2011 Sumber: http://id.shvoong.com/social-sciences/education/2190319-sifat-sifat-yang-harusdimiliki/#ixzz1naxo5Hmk

Anda mungkin juga menyukai