Anda di halaman 1dari 7

Jenis pemilihan, kriteria, dan prinsip media pembelajaran

A. Pembahasan
1. Jenis pemilihan media
Dilihat dari mekanismenya, Anderson (1976) membagi model pemilihan media menjadi
dua macam, yaitu: model pemilihan tertutup dan model pemilihan terbuka.
1) Pemilihan tertutup adalah proses pemilihan yang dilakukan dari atas (Dinas Pendidikan).
Sekolah hanya terima jadi keputusan yang sudah diambil oleh Dinas Pendidikan. Dalam
hal ini, sekolah tidak punya alternatif lain kecuali menerima dan menggunakannya.
Dalam kondisi seperti ini, yang bisa dilakukan guru hanyalah memilih topik/ pokok
bahasan yang cocok untuk dimediakan pada jenis media yang tersedia. Misalnya saja,
telah ditetapkan bahwa media yang telah digunakan adalah media audio. Dalam situasi
demikian, pertanyaannya bukanlah mengapa media audio yang digunakan, tidak media
lain, melainkan topik-topik apa saja yang tepat untuk disajikan melalui media audio agar
media yang tersedia dapat dimanfaatkan. Masalahnya ialah bahwa tidak semua topik
cocok dengan media yang tersedia, apalagi pengadaannya tidak didasarkan analisis
keburuhan, sehingga keberadaan media itu kurang termanfaatkan. Mekanisme pemilihan
tertutup merupakan kebijakan bersifat top down.
2) Pemilihan terbuka adalah kebijakan dari cara tertutup, yaitu pemilihan yang bersifat
bottom up artinya guru atau sekolah bebas memilih dan mengusulkan jenis media apa
saja yang diperlukan sesuai dengan kebutuhan pembelajaran di sekolah masing-masing.
Pada model ini, alternatif pemilihan media terbuka sangat luas. Oleh karena itu, para guru
dituntut kemampuan dan keterampilannya untuk melakukan proses pemilihan. Proses
pemilihan itu sendiri sebenarnya tidak semudah yang dibayangkan karena banyak faktor
yang harus dipertimbangkan. Proses pemilihan terbuka ini sifatnya lebih luas karena
benar-benar dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi yang ada. Seorang guru
kadang bisa melakukan pemilihan media dengan mengkombinasikan antara pemilihan
terbuka dengan pemilihan tertutup.
Pada tingkat yang menyeluruh dan umum pemilihan media dapat dilakukan dengan
mempertimbangkan faktor-faktor berikut:
a) Hambatan pengembangan dan pembelajaran yang meliputi faktor-faktor dana, fasilitas
dan peralatan yang telah tersedia, waktu yang tersedia (waktu mengajar dan
pengembangan materi dan media), sumber-sumber yang tersedia (manusia dan material);
b) Persyaratan isi, tugas, dan jenis pembelajaran. Isi pelajaran beragam dari sisi tugas yang
ingin dilakukan siswa, misalnya penghafalan, penerapan keterampilan, pengertian
hubungan-hubungan, atau penalaran dan pemikiran tingkatan yang lebih tinggi. Setiap
kategori pembelajaran itu menuntutperilaku yang berbeda-beda, dan dengan demikian
akan memerlukan teknik dan media penyajian yang berbeda pula.
c) Hambatan dari sisi siswa dengan mempertimbangkan kemampuan dan keterampilan awal,
seperti membaca, mengetik dan menggunakan komputer, dan karakteristik siswa lainnya.
d) Pertimbangan lainnya adalah tingkat kesenangan (preferensi lembaga, guru, dan pelajar)
dan keefektifan biaya.
e) Pemilihan media sebaiknya mempertimbangkan pula:
Kemampuan mengakomodasikan penyajian stimulus yang tepat (visual dan/atau
audio);
Kemampuan mengakomodasikan respons siswa yang tepat (tertulis, audio, dan/atau
kegiatan fisik);
Kemampuan mengakomodasikan umpan balik;
Pemilihan media utama dan media sekunder untuk penyajian informasi stimulus, dan
untuk latihan dan tes (sebaiknya latihan dan tes menggunakan media yang sama).
Misalnya, untuk tujuan belajar yang melibatkan penghafalan.
Media sekunder harus mendapat perhatian karena pembelajaran yang berhasil
menggunakan media yang beragam. Dengan penggunaan media yang beragam, siswa
memiliki kesempatan untuk menghubungkan dan berinteraksi dengan media yang
paling efektif sesuai dengan kebutuhan belajar mereka secara perorangan.

2. Kriteria pemilihan media


Kriteria pemilihan media bersumber dari konsep bahwa media merupakan bagian dari
sistem instruksional secara keseluruhan. Untuk itu ada beberapa kriteria yang patut untuk
diperhatikan dalam mamilih media:
a. Sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai,
b. Tepat untuk mendukung isi pelajaran yang sifatnya fakta, konsep, prinsip, atau
generalisasi,
c. Praktis, luwes, dan bertahan,
d. Guru harus terampil menggunakannya,
e. Pengelompokkan sasaran,
f. Mutu teknis.

Adapun kriteria lainnya agar pemilihan media tepat sasaran, maka perlu diperhatikan
berbagai faktor yang menjadi dasar pertimbangan dalam pemilihan media pembelajaran.
Memilih media hendaknya dilakukan secara cermat dan pertimbangan yang matang.
Pertimbangan tersebut didasarkan atas kriteria-kriteria tertentu. Kriteria media pembelajaran
yang baik yang perlu diperhatikan dalam proses pemilihan media adalah sebagai berikut:
Jelas dan rapi. Media yang baik harus jelas dan rapi dalam penyajiannya. Jelas dan rapi
juga mencakup layout atau pengaturan format sajian, suara, tulisan dan ilustrasi gambar.
Media yang kurang rapi dapat mengurangi kemenarikan dan kejelasan media tersebut
sehingga fungsinya tidak maksimal dalam perbaikan pembelajaran.
Bersih dan menarik. Bersih di sini berarti tidak ada gangguan yang tak perlu pada teks,
gambar, suara dan video. Media yang kurang bersih biasanya kurang menarik karena
mengganggu kosentrasi dan kemenarikan media.
Cocok dengan sasaran. Media yang efektif untuk kelompok besar belum tentu sama
efektifnya jika digunakan pada kelompok kecil atau perorangan. Ada media yang tepat
untuk jenis kelompok besar, kelompok sedang, kelompok kecil, dan perorangan.
Relevan dengan topik yang diajarkan. Media harus sesuai dengan karakteristik isi berupa
fakta, konsep, prinsip, prosedural atau generalisasi. Agar dapat membantu proses
pembelajaran secara efektif, media harus selaras dan sesuai dengan kebutuhan tugas
pembelajaran dan kemampuan mental siswa.
Sesuai dengan tujuan pembelajaran. Media yang baik adalah media yang sesuai tujuan
instruksional yang telah ditetapkan yang secara umum mengacu kepada salah satu atau
gabungan dari dua atau tiga ranah kognitif, afektif, dan psikomotor.
Praktis, luwes, dan tahan. Kriteria ini menuntun para guru/instruktur untuk memilih
media yang ada. Media yang dipilih sebaiknya dapat digunakan dimanapun dan kapanpun
dengan peralatan yang tersedia disekitarnya, serta mudah dipindahkan dan dibawa
kemana-mana.
Berkualitas baik. Kriteria media secara teknis harus berkualitas baik. Misalnya,
pengembangan visual baik gambar maupun fotograf harus memenuhi persyaratan teknis
tertentu, seperti visual pada slide harus jelas dan informasi atau pesan yang ingin
disampaikan tidak boleh terganggu oleh elemen lain yang berupa latar belakang (Arsyad,
2003).
Ukurannya sesuai dengan lingkungan belajar. Media yang terlalu besar sulit digunakan
dalam suatu kelas yang berukuran terbatas dan dapat menyebabkan kegiatan
pembelajaran kurang kondusif.

3. Prinsip pemilihan media


Sebelum menentukan pilihan media yang akan digunakan untuk pembelajaran, ada
beberapa prinsip yang perlu diperhatikan oleh seorang guru atau instruktur. Brown et al
dalam setyosari dan sihkabuden (2005) memberikan delapan prinsip dalam pemilihan media
pembelajaran. Sedangkan, Gerlack dan Ely (Setyosari dan Sihkabuden, 2005) memberikan
lima prinsip. secara umum, prinsip pemilihan media adalah sebagai berikut:
a. Kesesuaian
Media yang dipilih harus sesuai dengan tujuan pembelajaran, karakteristik peserta didik
dan materi yang dipelajari, serta metode atau pengalaman belajar yang diberikan kepada
peserta didik. Yang perlu diperhatikan di sini ialah bahwa tidak ada satu mediapun yang bisa
dan cocok untuk semua dan materi pembelajaran serta karakteristik peserta didik. Oleh
karena itu, dalam melihat kesesuaian media, faktor-faktor tersebut perlu diperhatikan.
b. Kejelasan sajian
Beberapa jenis media dan sumber belajar dirancang hanya mempertimbangkan ruang
lingkup materi pembelajaran, tanpa memperhatikan tingkat kesulitan penyajiannya sama
sekali. Ambil contoh, beberapa buku teks yang dipakai di sekolah-sekolah menggunakan
kalimat-kalimat panjang dan istilah-istilah baru yang mungkin belum pernah dikenal oleh
siswa yang duduk di kelas rendah. Hal ini akan menyulitkan peserta didik dalam mempelajari
dan memahami materi yang disajikan. Mestinya digunakan kalimat pendek, kosa kata umum
yang banyak dipakai dalam kehidupan sehari-hari. Kalau perlu hurufnya berukuran lebih
besar dan berwarna dalam penyajiannya.
c. Kemudahan akses
Kemudahan akses menjadi salah satu prinsip dalam pemilihan media pembelajaran. Jika
sudah tersedia, apakah media tersebut mudah diakses dan dimanfaatkan oleh murid? Apakah
perangkat pendukungnya juga tersedia. Misalnya, jika kita ingin menggunakan media
internet, perlu dipertimbangkan terlebih dahulu, apakah ada saluran untuk koneksi internet,
adakah jaringan teleponnya. Apakah juga didukung oleh infrastruktur yang cukup. Akses juga
menyangkut aspek kebijakan, misalnya apakah murid diizinkan untuk menggunakan
komputer yang terhubung ke internet, tetapi juga murid, bahkan mereka lebih penting untuk
memperoleh akses.
d. Keterjangkauan
Keterjangkauan di sini berkaitan dengan aspek biaya (cost). Besar kecilnya biaya yang
diperlukan untuk mendapatkan media adalah salah satu faktor yang perlu dipertimbangkan.
Media yang memerlukan biaya cukup besar mungkin sekolah dan guru tidak mampu
mengadakannya. Namun biaya itu harus kita hitung dengan aspek manfaat. Sebab semakin
banyak yang menggunakan, maka unit cost dari sebuah media akan semakin menurun.
Mungkin saja modal awal cukup besar, akan tetapi dalam jangka panjang mungkin
menguntungkan.
e. Ketersediaan
Ketersediaan suatu media perlu dipertimbangkan dalam memilih media. Pada saat kita
hendak mengajar dan dalam rancangan telah disebutkan macam atau jenis media yang akan
dipakai, maka kita perlu mengecek ketersediaan media tersebut. Apabila media tersebut
ternyata tidak tersedia, maka kita perlu melakukan media pengganti.
f. Kualitas
Dalam pemilihan media pembelajaran, kualitas media hendaklah diperhatikan. Sebaiknya,
dipilih media yang berkualitas tinggi. Misalnya, apabila kita memerlukan media video atau
televisi, maka bentuk tulisan atau bentuk visual lainnya dapat dilihat dengan jelas, fokus dan
ukura gambar sesuai dengan ruang kelas.
g. Ada alternatif
Dalam pemilihan media, salah satu prinsip yang juga penting diperhatikan adalah bahwa
guru tidak tergantung hanya pada media tertentu saja. Artinya, andaikata media yang
diharapkan tidak diperoleh dengan alasan tidak tersedia atau sulit dijangkau, maka gunakan
media alternatif.
h. Interactivitas
Media yang baik adalah yang dapat memberikan komunikasi dua arah secara interaktif.
Semua kegiatan pembelajaran yang akan dikembangkan oleh guru tentu saja memerlukan
media yang sesuai dengan tujuan pembelajaran tersebut. Dewasa ini, tersedia banyak jenis
media interaktif di pasaran seperti CD interaktif, dan lain-lain.
i. Organisasi
Pertimbangan lain yang juga tidak bisa diabaikan adalah dukungan organisasi. Misalnya
apakah pimpinan sekolah atau pimpinan yayasan mendukung? Bagaimana
pengorganisasiannya? Apakah disekolah tersedia sarana yang disebut pusat sumber belajar,
tempat penyimpanan dan sebagainya.
j. Kebaruan
Kebaruan dari media yang akan dipilih juga harus menjadi pertimbangan sebab media
yang lebih baru biasanya lebih baik dan lebih menarik bagi murid. Di samping itu, media
yang lebih baru lebih sesuai dengan kebutuhan stakeholder di lapangan kerja.
k. Berorientasi siswa
Pemilihan media pembelajaran harus berorientasi pada siswa. Artinya perlu
dipertimbangkan keuntungan dan kemudahan apa yang akan diperoleh siswa dengan media
tersebut. Hal ini perlu di perhatikan mengingat di beberapa sekolah seringkali pemilihan
media seperti buku ditentukan oleh besarnya komisi yang dijanjikan penerbitkepada guru
atau sekolah. Jadi orientasinya keuntungan yang diterima guru dan bukan siswa.

B. kesimpulan

I. Jenis pemilihan media


Dilihat dari mekanismenya, Anderson (1976) membagi model pemilihan media menjadi
dua macam, yaitu: model pemilihan tertutup dan model pemilihan terbuka.
Pemilihan tertutup adalah proses pemilihan yang dilakukan dari atas (Dinas
Pendidikan).
Pemilihan terbuka adalah kebijakan dari cara tertutup, yaitu pemilihan yang bersifat
bottom up artinya guru atau sekolah bebas memilih dan mengusulkan jenis media
apa saja yang diperlukan sesuai dengan kebutuhan pembelajaran di sekolah masing-
masing.
II. Kriteria pemilihan media
Memilih media hendaknya dilakukan secara cermat dan pertimbangan yang matang.
Pertimbangan tersebut didasarkan atas kriteria-kriteria tertentu. Kriteria media
pembelajaran yang baik yang perlu diperhatikan dalam proses pemilihan media adalah
sebagai berikut:

Jelas dan rapi,


Bersih dan menarik,
Cocok dengan sasaran,
Relevan dengan topik yang diajarkan,
Sesuai dengan tujuan pembelajaran,
Praktis, luwes, dan tahan,
Berkualitas baik,
Ukurannya sesuai dengan lingkungan belajar,
III. Prinsip pemilihan media
secara umum, prinsip pemilihan media adalah sebagai berikut:
kesesuaian,
kejelasan sajian,
kemudahan akses,
keterjangkauan,
ketersediaan,
kualitas,
ada alternatif,
interactivitas,
organisasi,
kebaruan,
berorientasi siswa,
prosedur pemilihan.

Daftar pustaka
Asyhar, Rayandra, Kreatif Mengembangkan Media Pembelajaran, Jakarta: Gaung Persada,
2011.
Arsyad, Azhar, Media Pembelajaran, Jakarta: Rajawali Pers, 2009.
Aliwar, S. Ag, M. Pd, Buku Ajar Media Pembelajaran, Kendari: CK Shadra, 2008.

Anda mungkin juga menyukai