Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN PENDAHULUAN

ASUHAN KEPERAWATAN PADA

KELUARGA Tn. SW DENGAN ASMA BRONKIAL

DI BANJAR PONDOK DESA PEGUYANGAN KAJA DENPASAR UTARA

LAPORAN PENDAHULUAN KUNJUNGAN III

Tanggal: 18 Juni 2015

A. Latar Belakang
1. Karakteristik Keluarga
Pada pertemuan tanggal 10 Juni 2015, petugas sudah melakukan
pemeriksaan fisik pada keluarga tn. SW. Dari hasil pemeriksaan fisik tersebut
didapatkan data bahwa Tn. SW menderita asma brokial dan sering mengeluh
sesak napas pada saat kena udara dingin. Tn. SW sudah tahu kalau menderita
asma brokial dan pernah berobat ke Rumah Sakit atau Puskesmas.
Pada pertemuan sebelumnya belum dilakukan pendidikan kesehatan pada
keluarga Tn. SW. Untuk itu pertemuan kali ini di fokuskan pemberian
penyuluhan tentang Bahaya Merokok, Manfaat Olahraga dan Asma Brokial
pada keluarga Tn. SW.

2. Data yang perlu dikaji lebih lanjut


a. Respon keluarga Tn. SW setelah diberikan penyuluhan Asma Brokial.
b. Mengkaji pengetahuan keluarga tentang penyakit Asma Brokial setelah di
berikan penyuluhan.
c. Mengikuti saran untuk memanfaatkan fasilitas pelayanan kesehatan bila
terjadi kekambuhan.

3. Masalah keperawatan
a. Perilaku hidup tidak sehat pada keluarga Tn. SW khususnya Tn. SW dan
Bapak TY berhubungan dengan ketidakmampuan mengenal masalah
kesehatan.
b. Gaya hidup kurang gerak berhubungan dengan ketidakmampuan keluarga
dalam melaksanakan tugas-tugas kesehatan & keperawatan (tidak olahraga).
c. Resiko terjadinya kekambuhan pada keluarga Tn. SW berhubungan
ketidakmampuan keluarga memodifikasi lingkungan.

B. Proses Keperawatan Keluarga


1. Diagnosa Keperawatan Keluarga
a. Perilaku hidup tidak sehat pada keluarga Tn. SW khususnya Tn. SW dan
Bapak TY berhubungan dengan ketidakmampuan mengenal masalah
kesehatan.
b. Gaya hidup kurang gerak berhubungan dengan ketidakmampuan keluarga
dalam melaksanakan tugas-tugas kesehatan & keperawatan (tidak olahraga).
c. Resiko terjadinya kekambuhan pada keluarga Tn. SW berhubungan
ketidakmampuan keluarga memodifikasi lingkungan.

2. Tujuan Umum
Setelah pertemuan selama 1 x 60 menit diharapkan keluarga mengenal masalah
kesehatan dan mampu merawat anggota keluarga yang sakit.

3. Tujuan khusus
Setelah pertemuan selama 1 x 60 menit diharapkan keluarga Tn. SW dapat :
a. Mengenal penyakit Asma seperti pengertian, penyebab, tanda dan gejala dan
penanganannya.
b. Keluarga Tn. SW mampu merawat anggota keluarga yang sakit.

C. Implementasi Tindakan Keperawatan


1. Metode : Wawancara dan tanya jawab
2. Media dan alat : Buku tulis, alat tulis, SAP, Stestoscope,
Spigmomanometer, jam tangan, Thermometer dan
leaflet.
3. Waktu dan tempat : 18 Juni 2015, Pk. 18.00 - Pk. 19.00 WITA,
di rumah Tn. SW, Banjar Pondok, Desa
Peguyangan Kaja, Denpasar Utara.

D. Kriteria evaluasi
1. Kriteria Struktur
a. Laporan pendahuluan sudah dibuat.
b. Instrument Penyuluhan sudah disiapkan dan tersedia.
2. Kriteria Proses
a. Selama kegiatan berlangsung keluarga kooperatif mengikuti penyuluhan
yang diberikan oleh mahasiswa.
b. Keluarga dapat mengikuti kegiatan dari awal sampai akhir.
c. Kontrak sudah diingatkan oleh mahasiswa dan keluarga.
3. Kriteria Hasil
a. Keluarga mengenal penyakit Asma Brokial.
b. Keluarga kooperatif mengikuti kegiatan.
c. Keluarga mampu merawat anggota keluarga yang sakit.

Denpasar, 18 Juni 2015

Mengetahui pembimbing Petugas / Mahasiswa

Ns. Ni Wayan Suniya Dewi, S.Kep I Made Ana Wijaya, S.Kep


NIK.2.04.10.357 NIM : 14.901.1020

Anda mungkin juga menyukai