Anda di halaman 1dari 12

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : SMA Negeri 2 Garut


Mata pelajaran : Matematika (Peminatan)
Materi Pokok : Fungsi Eksponen
Kelas/Semester : X/ 1
Alokasi Waktu : 9 45 menit

A. Kompetensi Inti
KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
KI 2 : Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong royong,
kerjasama, toleran, damai), santun, responsif, dan pro-aktif sebagai bagian dari
solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan
lingkungan sosial dan alam serta menempatkan diri sebagai cerminan bangsa
dalam pergaulan dunia
KI 3: Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi,
seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan,
kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta
menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai
dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
KI 4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait
dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan
mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan
B. Kompetensi Dasar (KD) dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi


3.1 Mendeskripsikan dan - Menemukan konsep fungsi eksponen.
menentukan penyelesaian fungsi - Menentukan grafik fungsi eksponen.
eksponensial menggunakan - Menemukan sifat-sifat grafik fungsi
eksponen.
masalah kontekstual, serta
- Menentukan penyelesaian persamaan
keberkaitanannya dan pertidaksmaan eksponensial
4.1 Menyajikan dan menyelesaikan - Memecahkan masalah fungsi
masalah yang berkaitan dengan eksponen dalam kehidupan nyata
fungsi eksponensial - Menyelesaikan masalah yang
berkaitan dengan fungsi eksponen.

C. Tujuan Pembelajaran
Melalui kegiatan pembelajaran menggunakan model Discovery Learning yang
dipadukan dengan pendekatan saintifik yang menuntun peserta didik untuk
mengamati (membaca) permasalahan, menuliskan penyelesaian dan
mempresentasikan hasilnya di depan kelas, peserta didik dapat Mendeskripsikan
dan menganalisis berbagai konsep dan prinsip fungsi eksponensial serta
menerapkannya dalam menyelesaikan masalah, menganalisis data sifat-sifat grafik
fungsi eksponensial dari suatu permasalahan dan menerapkannya dalam
pemecahan masalah, menyajikan grafik fungsi eksponensial dalam memecahkan
masalah nyata terkait pertumbuhan dan peluruhan. Selain itu, peserta didik dapat
mengolah data dan menganalisis menggunakan variabel dan menemukan relasi
berupa fungsi eksponensial dari situasi masalah nyata serta menyelesaikannya
dengan rasa rasa ingin tahu, tanggung jawab, displin selama proses pembelajaran,
bersikap jujur, santun, percaya diri dan pantang menyerah, serta memiliki sikap
responsif (berpikir kritis) dan pro-aktif (kreatif), serta mampu berkomukasi dan
bekerjasama dengan baik.

D. Materi
Materi Pokok : Fungsi, Persamaan dan Pertidaksamaan Eksponen
Materi Prasyarat : Fungsi dan sifat-sifat bilangan berpangkat

Fakta
Masalah kontekstual yg berkaitan dengan bentuk pangkat, bentuk akar

Konsep
Sifat-sifat ungsi, persamaan dan pertidaksamaan eksponenesial.

Prinsip
1. Menggunakan grafik fungsi
2. Konversi persamaan dan pertidaksamaan eksponen menjadi persamaan dan
pertidaksamaan aljabar sederhana

Prosedur
1. Langkah-langkah menggambar grafik fungsi
2. Langkah-langkah mengubah persamaan eksponen menjadi persamaan aljabar
sederhana
3. Langkah-langkah menentukan penyelesaian pertidaksamaan eksponen

E. Pendekatan, Metode dan Model Pembelajaran


Pendekatan : saintifik
Model : discovery learning

F. Media/Alat
Media/Alat : Lembar Kerja, Penggaris, Papan Tulis/White Board.

G. Sumber Belajar :
1. Buku panduan matematika peminatan kelas X karangan Noormandiri.
2. Internet.

H. Kegiatan Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi


Waktu
Pertemuan ke-1

Pendahuluan 1. Guru memberikan gambaran tentang pentingnya 10 menit


memahami fungsi dan grafik eksponen dalam
kehidupan sehari-hari.
2. Sebagai apersepsi untuk mendorong rasa ingin
tahu dan berpikir kritis, siswa diajak
memecahkan masalah mengenai bagaimana
menemukan fungsi dan grafik eksponen.
3. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang
ingin dicapai.
4. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang
ingin dicapai.
5. Guru membagi kelompok heterogen setiap
kelompok 5 orang, serta meminta siswa
berkolaborasi untuk menyelesaikan masalah.
Inti Mengamati 110 menit
Masing-masing kelompok diberikan masalah untuk
menemukan konsep fungsi dan grafik eksponen.

Menanya
Dari hasil pengamatan yang dilakukan, secara
berkelompok siswa menyusun daftar pertanyaan
yang muncul untuk mengembangkan materi ajar
(fungsi dan grafik eksponen)

Mengeksplorasi
1. Melalui pengamatan literatur, siswa melakukan
eksplorasi tentang fungsi dan grafik eksponen.
2. Melalui latihan soal sederhana setiap kelompok
terkait fungsi dan grafik ekponen.
Mengasosiasi
Melalui hasil eksplorasi setiap kelompok
membuat kesimpulan sementara tentang
fungsi dan grafik eksponen.

Mengkomunikasikan
1. Secara random dipilih beberapa kelompok
untuk menyampaikan hasil diskusi mereka,
sementara kelompok lain mengktitisi.
2. Guru memberi penegasan terhadap
kesimpulan siswa.
Penutup 1. Guru menanyakan kepada siswa kesan belajar 15 menit
hari ini
2. Guru memberikan beberapa soal sebagai
bentuk penilaian pengetahuan dari hasil
belajar.
3. Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan
pesan untuk tetap semangat belajar dan salam.

Pertemuan Ke-2

Pendahuluan 1. Siswa diingatkan kembali tentang sifat-sifat 10 menit


bilangan berpangkat pada materi matematika
wajib.
2. Siswa diberikan gambaran tentang pentingnya
memahami persamaan ekponensial.
3. Sebagai apersepsi untuk mendorong rasa ingin
tahu dan berpikir kritis, siswa diajak
memecahkan masalah mengenai bagaimana
menemukan persamaan eksponensial.
4. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang
ingin dicapai.
5. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang
akan dicapai.

Inti Mengamati 110 menit


Siswa diberikan masalah terntang beragam bentuk
persamaan eksponensial.

Menanya
Dari hasil pengamatan yang dilakukan, secara
berkelompok siswa menyusun daftar pertanyaan
yang muncul untuk mengembangkan materi ajar.

Mengeksplorasi
1. Melalui pengamatan literatur, siswa melakukan
eksplorasi terkait mencari solusi persamaan
eksponensial.
2. Melalui latihan soal siswa menerapkan
pemahaman tentang mementukan solusi pada
beragam bentuk persamaan eksponensial.
Mengasosiasi
Masing-masing kelompok mengumpulkan hasil
diskusi tentang persamaan eksponensial.

Mengkomunikasikan
1. Beberapa kelompok diminta
mempresentasikan hasil diskusi mereka,
sementara kelompok lain mengkritisi.
2. Guru memberi penegasan terhadap kesimpulan
siswa

Penutup 1. Guru menanyakan kepada siswa kesan belajar 15 menit


hari ini
2. Guru memberikan beberapa soal sebagai bentuk
penilaian pengetahuan hasil belajar.
3. Guru menginformasikan bahan ajar untuk
pertemuan berikutnya.
4. Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan pesan
untuk tetap semangat belajar dan salam.
Pertemuan Ke-3

Pendahuluan 1. Sebagai apersepsi guru mengajak siswa untuk 10 menit


mengingat kembali persamaan eksponensial dan
fungsi eksponensial pada pertemuan
sebelumnya.
2. Untuk memunculkan rasa ingin tahu siswa
diberikan soal terkait pertidaksamaan
eksponensial dan aplikasi fungsi eksponensial.
3. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang
akan dicapai pada pertemuan yang
bersangkutan.
Inti Mengamati 110 menit
Siswa melakukan pengamatan literatur terkait
masalah pertidaksamaan dan aplikasi fungsi
ekponensial yang diberikan.

Menanya
Dari hasil pengamatan yang dilakukan, secara
berkelompok siswa menyusun daftar pertanyaan
yang muncul untuk mengembangkan materi ajar.

Mengeksplorasi
1. Melalui pengamatan literatur, siswa melakukan
eksplorasi terkait pertidaksamaan dan aplikasi
fungsi eksponensial.
2. Melalui latihan soal siswa menerapkan
pemahaman tentang pertidaksamaan dan
aplikasi fungsi eksponensial.
Mengasosiasi
Melalui literatur siswa menganalisis unsur-unsur
yang terkait pertidaksamaan dan aplikasi fungsi
eksponensial.

Mengkomunikasikan
1. Beberapa kelompok diminta
mempresentasikan hasil diskusi mereka,
sementara kelompok lain mengkritisi.
2. Guru memberi penegasan terhadap kesimpulan
siswa

Penutup 1. Guru menanyakan kepada siswa kesan belajar 15 menit


hari ini
2. Guru memberikan beberapa soal sebagai bentuk
penilaian pengetahuan hasil belajar.
3. Guru menginformasikan bahan ajar untuk
pertemuan berikutnya.
4. Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan pesan
untuk tetap semangat belajar dan salam.

I. Penilaian
1. Teknik Penilaian:
a) Penilaian Sikap : Observasi/pengamatan
b) Penilaian Pengetahuan : Tes Tertulis
c) Penilaian Keterampilan : Unjuk Kerja/ Praktik dan Proyek
2. Bentuk Penilaian :
1. Observasi : lembar pengamatan aktivitas peserta didik
2. Tes tertulis : uraian dan lembar kerja
3. Instrumen Penilaian (terlampir)
4. Remedial dan Pengayaan
Setelah melakukan pembelajaran siswa yang belum mencapai nilai kkm
diberikan remedial ( dengan instrumen remedial terlampir) dan yang telah
memenuhi nilai kkm di berikan pengayaan dengan memberi tugas membaca
buku materi nilai mutlak diperpustakaan atau melalui internet.
Garut, Agustus 2017
Mengetahui
Kepala SMA Negeri 2 Garut, Guru Mata Pelajaran,

Drs. Dadang Argo Purnomo, M.Pd Tita Susilawati, S.Pd


NIP. 19620303198703101 NIP. 197111162006042005

Lampiran Uraian Materi


1. Pangkat bulat positif adalah perkalian berganda dengan faktor-faktor yang sama.
Operasinya disebut perpangkatan, sedangkan notasinya disebut notasi eksponen.
Jika a bilangan real dan n bialngan bulat positif lebih besar 1 maka a n dibaca a
pangkat n ditentukan sebagai perkalian n faktor dengan tiap faktornya adalah a.
Bentuk umum pangkat bulat positif dapat dituliskan sebagai berikut.
an = a x a x a x . x a

sebanyak n faktor
Keterangan:
a = bilangan pokok (dasar)
n = pangkat (eksponen)
2. Pangkat bulat negatif disebut juga bilangan berpangkat tak sebenarnya. Secara
umum bilangan berpangkat bulat negatif dan nol ditentukan sebagai berikut.
a. Jika a adalah bilangan real dengan a 0, maka berlaku:
1 1
a-n = atau an =
a n
n
a

b. Jika a adalah bilangan dengan a 0, maka berlaku:


a0 = 1
3. Sifat-sifat bilangan berpangkat bulat
Pada operasi bilangan berpangkat bulat berlaku sifat-sifat sebagai berikut
m
a. a m . an = a m + n e. ba m = am
b
b. am : an = am n f. 1
= am
am
c. (am)n = am . n g. am : am = am m = ao = 1
d. (a . b) = a x bm
m m

4. Sebuah bilangan dapat dinyatakan dalam bentuk baku a . 10n dengan 1 a < 10
dan n bilangan bulat.
Contoh:
a. 12 = 1,2 101 (Geser titik desimal ke kiri satu tempat dan
kalikan dengan 101)
b. 4.850.000 = 4,85 106 (Geser titik desimal ke kiri enam tempat dan
kalikan dengan 106)
5. Suatu persamaan yang pangkatnya mengandung variabel disebut persamaan
pangkat. Bentuk persamaan pangkat af(x) = ap. Untuk menentukan nilai x pada
persamaan tersebut, maka digunakan sifat berikut
a. Jika af(x) = ap, maka f(x) = p
b. Jika af(x) = ag(x), maka f(x) = g(x)
6. Fungsi eksponensial adalah suatu fungsi yang dinyatakan dalam bentuk y = f(x) =
ax dengan a bilangan pokok atau absis, a > 1, dan a 1.
7. Sifat dasar pertidaksamaan eksponensial
a. Jika a > 1 dan af(x) ag(x), maka f(x) g(x) c. Jika 0 < a < 1 dan af(x)
a , maka f(x) g(x)
g(x)

b. Jika a > 1 dan af(x) ag(x), maka f(x) g(x) d. Jika 0 < a < 1 dan af(x)
ag(x), maka f(x) g(x)

INTRUMEN PENILAIAN SIKAP


Nama Satuan pendidikan : SMA Negeri 2 Garut
Tahun pelajaran : 2017/2018
Kelas/Semester :X/I
Mata Pelajaran : Matematika Peminatan

Indikator sikap aktif (keaktivan) dalam pembelajaran sifat-sifat pangkat bulat


positif
1. Kurang baik jika menunjukkan sama sekali tidak ambil bagian dalam pembelajaran
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha ambil bagian dalam pembelajaran tetapi
belum ajeg/konsisten
3. Sangat baik jika menunjukkan sudah ambil bagian dalam menyelesaikan tugas
kelompok secara terus menerus dan ajeg/konsisten
Indikator sikap bekerjasama dalam kegiatan kelompok.
1. Kurang baik jika sama sekali tidak berusaha untuk bekerjasama dalam kegiatan
kelompok.
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk bekerjasama dalam kegiatan
kelompok tetapi masih belum ajeg/konsisten.
3. Sangat baik jika menunjukkan adanya usaha bekerjasama dalam kegiatan
kelompok secara terus menerus dan ajeg/konsisten.

Indikator sikap toleran terhadap proses pemecahan masalah yang berbeda dan
kreatif.
1. Kurang baik jika sama sekali tidak bersikap toleran terhadap proses pemecahan
masalah yang berbeda dan kreatif.
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk bersikap toleran terhadap proses
pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif tetapi masuih belum ajeg/konsisten.
3. Sangat baik jika menunjukkansudah ada usaha untuk bersikap toleran terhadap
proses pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif secara terus menerus dan
ajeg/konsisten.

Bubuhkan tanda pada kolom-kolom sesuai hasil pengamatan.

Sikap
No Nama Siswa Aktif Bekerjasama Toleran
KB B SB KB B SB KB B SB
1
2
3
4
5

Keterangan:
KB: Kurang baik
B : Baik
SB: Sangat baik

Garut, Agustus 2017


Mengetahui
Kepala SMA Negeri 2 Garut, Guru Mata Pelajaran,

Drs. Dadang Argo Purnomo, M.Pd Tita Susilawati, S.Pd


NIP. 19620303198703101 NIP. 197111162006042005
INSTRUMEN TES TERTULIS

Satuan Pendidikan : SMA Negeri 2 Garut


Mata Pelajaran : Matematika (Peminatan)
Kelas/ Semester : X/ 1
Materi Pokok : Fungsi Eksponen

Lembar Instrumen:

1. Tes tertulis
Sederhanakan bentuk dari:
1. 34p5 : 34p6
2. (2m2 n5 )2 X (-m3 n)2
1
1
2
3. 2 ( )
1 +1
4. (2 +2 )
Pedoman Penskoran (Alternatif Penyelesaian) :
No. Penyelesaian Skor
Soal
1 34p5
34p5 : 34p6 = 34p6 1

1
= 1
SKOR TOTAL 2
2 (2m2 n5 )2 X (-m3 n)2 = 22m4n10xm6n2 3
= 4m10n12
2

SKOR TOTAL 5
3
1

1
2
1
2
2 ( ) = 1 1 3
22

1
2
= 2

SKOR TOTAL 5
4 1 +1
1 1
+
(2 +2 ) =
1 1 2
+
2 2

+
2 2 4
=
2 +2
. 2 2
2 2

(+)
= 2 +2 2

SKOR TOTAL 8

Skor Maksimal = 100

SkorPerolehan
Nilai Perolehan = 100
skor maksimal
Garut, Agustus 2017
Mengetahui
Kepala SMA Negeri 2 Garut, Guru Mata Pelajaran,

Drs. Dadang Argo Purnomo, M.Pd Tita Susilawati, S.Pd


NIP. 19620303198703101 NIP. 197111162006042005

INTRUMEN PENILAIAN KETERAMPILAN


Nama Satuan pendidikan : SMA Negeri 2 Garut
Tahun pelajaran : 2017/2018
Kelas/Semester :X/ I
Mata Pelajaran : Matematika (Peminatan)

Indikator sikap toleran terhadap proses pemecahan masalah yang berbeda dan
kreatif.
1. Kurang terampil jika sama sekali tidak dapat menerapkan konsep/prinsip dan
strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan Persamaan dan
Pertidaksamaan Nilai Mutlak Bentuk Linear Satu Variabel dengan Persamaan dan
Pertidaksamaan Linear Aljabar lainnya
2. Terampil ,jika menunjukkan mampu menerapkan konsep/prinsip dan strategi
pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan Persamaan dan Pertidaksamaan
Nilai Mutlak Bentuk Linear Satu Variabel dengan Persamaan dan Pertidaksamaan
Linear Aljabar lainnya dalam waktu normal.
3. Sangat terampil ,jika menunjukkan mampu menerapkan konsep/prinsip dan
strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan Persamaan dan
Pertidaksamaan Nilai Mutlak Bentuk Linear Satu Variabel dengan Persamaan dan
Pertidaksamaan Linear Aljabar lainnya dalam waktu yang lebih singkat.

Bubuhkan tanda pada kolom-kolom sesuai hasil pengamatan.

Keterampilan
Menerapkan konsep/prinsip dan strategi
No Nama Siswa
pemecahan masalah
KT T ST
1 Ade Dian Prayoga
2 Amelia Tri Yuniasih
3 Ardan Yuwafi
4 Bening brilianti Pamungkas
5 Caesaria Amalia Rahmawati
Keterangan:
KT: Kurang Terampil
T : Terampil
ST: Sangat Terampil
Garut, Agustus 2017
Mengetahui
Kepala SMA Negeri 2 Garut, Guru Mata Pelajaran,

Drs. Dadang Argo Purnomo, M.Pd Tita Susilawati, S.Pd


NIP. 19620303198703101 NIP. 197111162006042005

Anda mungkin juga menyukai