Anda di halaman 1dari 12

BAB I

PENDAHULUAN
1.1 LATAR BELAKANG
Sejak Watson dan Crick menemukan struktur double helix DNA pada tahun 1953, teknologi
rekombinan DNA dan biologi molekuler berkembang dengan sangat cepat. Bahkan urutan DNA
lengkap dari genom manusia yang berjumlah 3 milyar pasangan basa telah berhasil diidentifikasi
melalui proyek genom manusia (1990-2003). Kemajuan ini membuka jalan untuk generasi baru
kedokteran berbasis teknologi canggih, termasuk kedokteran gen (diagnosis genetik dan terapi
gen), kedokteran regeneratif, kedokteran robotik, kedokteran molekuler dan nano-medicine.
(Yoshida, J. et al., 2004) Perkembangan akhir-akhir ini dalam biologi sel dan molekul memang
tidak hanya berkontribusi pada pemahaman mengenai dasar molekuler penyakit namun juga
menyediakan teknologi potensial untuk manipulasi gen-gen in vivo (Wargasetia, 2005).
Dengan pengetahuan bahwa penyakit-penyakit pada manusia disebabkan oleh abnormalitas
ekspresi dan regulasi gen, terapi gen berkembang dengan harapan bahwa gen-gen fungsional
yang disisipkan ke dalam sel dapat memperbaiki fungsi sel dan menghasilkan produk gen yang
diperlukan, lalu mengkompensasi kelainan genetik dan menyembuhkan penyakit (Wargasetia,
2005). Terapi gen merupakan bidang baru dalam bioteknologi untuk mengobati penyakit dengan
target DNA, penggunaannya terutama pada keganasan dan penyakit genetik yang diturunkan
(Hengge, 2005). Akan tetapi hingga saat ini masih terdapat pro dan kontra pada masyarakat.
Oleh karena itu, kami menyusun makalah mengenai terapi gen ini.

1.2 TUJUAN
1.2.1 Untuk mengetahui ruang lingkup kajian bioteknologi bidang kedokteran
1.2.2 Untuk mengetahui komponen yang terlibat dalam bioteknologi bidang kedokteran
1.2.3 Untuk mengetahui lebih rinci mengenai terapi gen
1.2.4 Untuk mengetahui dampak perkembangan biologi kedokteran
BAB II
KAJIAN TEORI
2.1 Ruang Lingkup Kajian
Dalam kajian bioteknologi kedokteran, kajian dilakukan pada berbagai bidang seperti penemuan
dan produksi obat farmasi, farmakogenomik, dan pengujian genetik (atau genetika).
Farmakogenomik (kombinasi farmakologi dan genomik) adalah teknologi yang menganalisis
bagaimana genetik mempengaruhi respon individu terhadap obat. Hal Ini berkaitan dengan
pengaruh variasi genetik pada respon obat pada pasien dengan menghubungkan ekspresi gen atau
single-nucleotide polymorphisms dengan khasiat atau toksisitas obat.
Hal tersebut sejalan dengan pernyataan Li Yang Hsu, dkk (2011) bahwa bahwa bioteknologi
kedoketeran merupakan penerapan teknik biologi untuk penelitian dan pengembangan produk
dalam perawatan kesehatan dan obat-obatan. Terobosan dalam bidang ini merevolusi praktek
kedokteran untuk mendiagnosis penyakit yang lebih akurat, tes genetik yang memungkinkan
untuk pencegahan penyakit, metode yang lebih efisien untuk merancang dan membuat obat-
obatan yang ditargetkan pada tingkat molekuler, kemungkinan penggunaan terapi gen untuk
menyembuhkan penyakit yang sebelumnya tidak dapat disembuhkan. Dapat disimpulkan bahwa
ruang lingkup kajian dalam bioteknologi di bidang kedokteran adalah berbagai usaha/teknik
yang bertujuan untuk mendiagnosis, mengobati, dan membuat penemuan terkait suatu hal yang
disebabkan karena penyakit yang diderita manusia.

2.2 Komponen Yang Terlibat Dalam Bioteknologi Bidang Kedokteran


Sebagai salah satu ruang lingkup dari kajian bioteknologi, bioteknologi kedokteran memiliki
beberapa komponen yang terlibat di dalamnya. Komponen tersebut diantaranya adalah (1) agen
hayati, (2) teknik/prosedur, (3) produk, (4) manfaat kesejahteraan manusia, dan (5) ilmu terapan
lainnya.

2.2.1 Agen hayati


Dalam bidang aplikasi kedokteran digunakan bakteri sebagai vector dan telah mengalami
rekayasa genetik. Misalnya retrovirus yang telah dinonaktifkan atau dilemahkan digunakan
sebagai agen pembawa gen terapi dari gen ADA, sehingga Retrovirus mampu mengintegrasikan
genomnya ke dalam genom sel inang, sehingga selama kultur, retrovirus mampu
mengintegrasikan gen ADA normal ke dalam kromosom sel T.

2.2.2 Teknik atau prosedur


Dalam proses aplikasi biologi kedokteran dibutuhkan banyak teknik dan prosedur dalam
menciptakan produk untuk kesejahteran manusia. Misalnya teknik terapi gen ex vivo dan terapi
gen in vivo. Terapi gen ex vivo diawali dengan sel dari seseorang yang menderita penyakit
dipindahkan dalam media kultur dengan gen terapi, dimana langkah ini dilakukan dalam
laboratorium menggunakan teknik seperti transformasi bakteri dan kemudian dikembalikan ke
dalam tubuh pasien (sesorang yang menderita penyakit). Terapi gen in vivo dilakukan dengan
memasukkan secara langsung gen ke dalam jaringan maupun organ pasien tanpa harus
memindahkan terlebih dahulu sel pasien tersebut.

2.2.3 Produk
Dari tahapan bioteknologi hasil akhirnya adalah menciptakan suatu produk yang tidak berbahaya
untuk kesehatan manusia. Misalnya pada stem cell nantinya akan dilakukan pengkodean oleh
hormone dan factor pertumbuhan selanjutnya akan berdiferensiasi dan dihasilkan sel-sel baru
misalnya sel darah, sel otot, dan sel saraf atau organ seperi jantung.
Kesejahteraan Manusia
Dengan ditemukan aplikasi bioteknologi kedokteran ini dapat membantu penderita penyakit
untuk sembuh. Misalnya : Misalnya pada lupus, artritis rheumatoid dan diabetes tipe 1. Setelah
diinduksi oleh growth factor agar hematopoietic stem cell berjumlah banyak diambil dari
sumsum tulang. Setelah itu hematopoietic stem cell dimasukkan kembali ke tubuh, bersirkulasi
dan bermigrasi ke sumsum tulang untuk berdiferensiasi menjadi sel imun matur sehingga system
imun tubuh kembali seperti semula.

2.2.4 Ilmu Terapan Lainnya


Mikrobiologi, misalnya memperbanyak virus, menonaktifkan virus, mencampurkan virus dan
gen pada media kultur dalam sebuah laboratorium.
2.3 Contoh Aplikasi Bioteknologi Bidang Kedokteran
Bioteknologi juga dimanfaatkan untuk berbagai keperluan misalnya dalam pembuatan antibodi
monoklonal, pembuatan vaksin, terapi gen dan pembuatan antibiotik. Proses penambahan DNA
asing pada bakteri merupaka prospek untuk memproduksi hormon atau obat-obatan di dunia
kedokteran. Contohnya pada produksi hormon insulin, hormon pertumbuhan dan zat antivirus
yang disebut interferon. Orang yang menderita diabetes melitus membutuhkan suplai insulin dari
luar tubuh. Dengan menggunakan teknik DNA rekombinan, insulin dapat dipanen dari bakteri.
Beberapa penyakit menurun atau kelainan genetik dapat disembuhkan dengan cara menyisipkan
gen yang kurang pada penderita, cara ini dikenal dengan istilah terapi gen.

2.3.1 Terapi Gen


Thieman (2004) menjelaskan bahwa terapi gen merupakan pengiriman gen terapeutik ke dalam
tubuh manusia yang bertujuan untuk pengobatan suatu penyakit yang disebabkan oleh satu atau
banyak gen yang mengalami kerusakan. Dewasa ini cara untuk melakukan penggantian gen
rusak dapat dilakukan dengan memanfaatkan agen virus yang telah dilemahkan, senyawa kimia
organik, atau dengan cara penyuntikkan. Penggunaan virus sebagai agen pembawa gen disebut
metode viral. Metode ini memiliki keuntungan efektivitas yang tinggi. Metode ini dapat
memanfaatkan sifat serangan virus pada jaringan tertentu yang khas.
Pada awalnya, terapi gen diciptakan untuk mengobati penyakit keturunan (genetik) yang terjadi
karena mutasi pada satu gen, seperti penyakit fibrosis sistik. Penggunaan terapi gen pada
penyakit tersebut dilakukan dengan memasukkan gen normal yang spesifik ke dalam sel yang
memiliki gen mutan. Terapi gen kemudian berkembang untuk mengobati penyakit yang terjadi
karena mutasi di banyak gen, seperti kanker. Selain memasukkan gen normal ke dalam sel
mutan, mekanisme terapi gen lain yang dapat digunakan adalah melakukan rekombinasi
homolog untuk melenyapkan gen abnormal dengan gen normal, mencegah ekspresi gen
abnormal melalui teknik peredaman gen, dan melakukan mutasi balik selektif sehingga gen
abnormal dapat berfungsi normal kembali (Malik, 2005).
Menurut Thieman (2004) Beberapa jenis virus yang digunakan untuk agen terapi adalah sebagai
berikut

1) Retrovirus
Golongan virus yang dapat membuat rantai ganda DNA dari genomnya dan disatukan dengan
kromosom sel inangnya mis: HIV (human defisiensi virus). Dan jenis virus ini juga penyerang
sel-sel yang membelah cepat, mungkin cocok sebagai agen pembawa gen terapeutik untuk
penyakit tumor.

2) Adenovirus
Golongan virus dengan rantai DNA gandanya dapat menyebabkan infeksi pada saluran
pernapasan, saluran pencenaan dan menimbulkan kematian. Dan jenis virus ini juga penyerang
sel dinding paru-paru mungkin cocok untuk mengirim duplikat gen cystic fibrosis yang
dibutuhkan dalam sistem pernapasan. Misal : virus influenza

3) Adeno-assosiated virus.
Virusnya kecil mempunyai single strandid DNA dan dapat memasukan material genetik di
tempat spesifik pada kromosom 19.

4) Herpes simpleks
Golongan virus dengan rantai ganda DNA yang menginfeksi sebagian dari sel seperti sel neuron.
Keuntungan penggunaan virus dalam terapi gen ialah dapat diandalkan dari segi efektivitas dan
kelemahannya ialah pembiakkanya dalam skala besar memiliki potensi bahaya yang serius
berhubungan dengan kemampuan mutagenik dan karakteristik dari virus yang sulit diramalkan.
Sistem kekebalan tubuh manusia terhadap virus juga mampu mengganggu proses terapi.
Penggunaan senyawa kimia organik sebagai agen pengantar gen dapat mengatasi masalah
resistensi dari sistem kekebalan tubuh penerima. Keuntungan penggunaan senyawa kimia ini
ialah mudah dalam produksi, baik dalam skala kecil maupun skala besar dan kelamahannya ialah
berkaiatan dengan keefektifannya yang rendah. Keuntungannya ialah menggabungkan
penggunaan virus dan senyawa kimia dalam terapi gen serta kelamahnnya ialah cara ini masih
dalam tahap pengembangan.
Thieman (2004) menjelaskan bahwa terdapat dua cara yang dapat dilakukan untuk mengirimkan
suatu gen tertentu yaitu dengan terapi gen ex vivo dan terapi gen in vivo. Terapi gen ex vivo
diawali dengan sel dari seseorang yang menderita penyakit dipindahkan dalam media kultur
dengan gen terapi, dimana langkah ini dilakukan dalam laboratorium menggunakan teknik
seperti transformasi bakteri dan kemudian dikembalikan ke dalam tubuh pasien (sesorang yang
menderita penyakit).
Tehnik ex-vivo dilakukan dengan jalan operasi dengan mengeluarkan sel dari jaringan yang
terkena, menyuntikkan atau menyisipkan DNA baru (DNA yang memperbaiki penyakit)
kedalam sel tersebut dan dibiarkan untuk membelah dan memperbanyak diri dalam biakan
jaringan. Kemudian jaringan baru tersebut dimasukkan kembali pada lokasi tubuh penderita yang
mengalami kelainan. Hal tersebut juga dapat dilakukan dengan mengkultur sumsum tulang (zat
pembentuk darah) dari pasien, karena bila diinjeksikan kembali, darah akan bersirkulasi
keseluruh jaringan tubuh (Darmono, tanpa tahun).

Gambar 1. Terapi gen ex Vivo

Terapi gen in vivo dilakukan dengan memasukkan secara langsung gen ke dalam jaringan
maupun organ pasien tanpa harus memindahkan terlebih dahulu sel pasien tersebut. Salah satu
tantangan dalam terapi gen in vivo adalah memberikan gen hanya ke jaringan target dan tidak ke
seluruh jaringan tubuh. Ilmuwan menggunakan virus sebagai vektor untuk pengiriman gen tetapi
pada beberapa kasus gen secara langsung diinjeksikan dalam beberapa jaringan. Sejauh ini,
strategi ex vivo umumnya terbukti lebih efektif dibandingkan strategi in vivo. Virus yang
berperanan sebagai vektor menggunakan genomnya untuk membawa gen (dalam hal ini gen
terapeutik) yang digunakan untuk menginfeksi sel tubuh manusia yang selanjutnya memasukkan
gen-gen terapeutik ke dalam sel tersebut. Retrovirus seperti halnya virus HIV penting digunakan
sebagai vektor karena ketika masuk dalam sel host, virus menyalin RNA dalam DNA dan
kemudian secara acak memasukkan DNAnya dalam genom sel host dimana bersifat permanen
dan proses ini dinamakan integrasi. Selain memanfaatkan vektor, transfer gen adakalanya
menggunakan DNA telanjang dalam bentuk plasmid yang telah berisi gen terapeutik yang
langsung disuntikkan ke jaringan tubuh. Sel-sel pada jaringan tertentu akan memanfaatkan DNA
telanjang dan mengekspresikan gen-gen yang telah dibawa oleh DNA telanjang. Penggunaan
DNA telanjang cukup efektif digunakan untuk organ hati dan otot.

Gambar 2. Terapi gen in Vivo

Cara lain pengiriman DNA tanpa menggunakan virus sebagai vektor ialah melibatkan liposom.
Struktur liposom mirip dengan molekul lipid dalam membran sel. Liposom yang telah dilengkapi
oleh gen-gen yang diinginkan dapat disuntikkan ke dalam jaringan target atau dengan cara
disemprotkan. Terdapat cara lain pula yaitu pelapisan partikel kecil emas pada DNA yang
kemudian akan ditembakkan dengan menggunakan pistol DNA. Teknologi lain yang dicobakan
oleh peneliti ialah pemanfaatan kromosom buatan berisi DNA tanpa pengkodean protein yang
telah berisi gen terapeutik dan memiliki struktur sama dengan kromosom normal pada manusia
sehingga mampu melakukan replikasi.
Terapi gen manusia dilakukan pertama kali pada tahun 1900 di Bethesda, Maryland dengan
pasien berumur 4 tahun bernama Ashanti DaSilva dengan kelainan genetik severe combined
immunodeficiency (SCID). Pasien ini memiliki sisitem kekebalan tubuh yang kurang berfungsi
akibat ketidaknormalan gen Adenosine Deaminase (ADA). ADA menghasilkan enzim yang
terlibat dalam metabolisme dari nucleotide deoxyadenosine triphosphat (dATP). Mutasi pada gen
ADA menyebabkan akumulasi dATP yang pada konsentrasi tinggi merupakan racun bagi
beberapa jenis sel T sehingga menyebabkan hilangnya sel T dalam pasien penderita SCID.
Ketiadaan sel T menyebabkan sel B tidak mampu mengenali antigen dan menghasilkan antibodi.
Prosesnya dilakukan dengan mengklon gen ADA yang normal dengan bantuan vektor yang
dimasukkan dalam retrovirus yang sudah dinonaktifkan. Strategi ex vivo digunakan bilamana
sejumlah kecil sel T disolasi dari darah Ashanti dan dikultur dalam laboratorium. Retrovirus
mampu mengintegrasikan genomnya ke dalam genom sel inang, sehingga selama kultur,
retrovirus mampu mengintegrasikan gen ADA normal ke dalam kromosom sel T Ashanti.
Setelah beberapa periode, sel-sel T yang mengandung ADA diinjeksikan ke dalam tubuh
Ashanti.

Gambar 3. Terapi Gen Pertama ex vivo pada pasien SCID berumur 4 tahun yang kekurangan gen
ADA (Sumber: Thieman, 2004)

Thieman (2004) menjelaskan bahwa penyakit genetik lainnya diantaranya ialah Cystic Fibrosis
(CF) dimana pasien memiliki dua salinan gen yang mengkodekan protein yang disebut Cystic
Fibrosis Transmembrane Conductance Regulator (CFTR). Protein CFTR secara normal
berfungsi sebagai pompa dalam membran sel untuk memindahkan ion klorida dari sel. Ion
klorida masuk ke dalam sel melalui berbagai cara yang mana melibatkan reaksi seluler. CFTR
penting untuk menjaga keseimbangan ion klorida di dalam sel. Mutasi CFTR menyebabkan
kurangnya jumlah protein sehingga berpeluang untuk terinfeksi penyakit CF. Mutasi atau
ketidaknormalan CFTR mengakibatkan ketidakmampuan CFTR untuk memompa ion-ion keluar.
Pada organ trakea, akumulasi ion klorida menyebabkan kentalnya lendir yang dapat menyumbat
saluran pernafasan dan menghadirkan lingkungan ideal untuk pertumbuhan mikroba. Hal ini
terjadi karena air bergerak menuju sel-sel yang kaya ion klorida dalam rangka menyeimbangkan
konsentrasi ion di dalam sel.Perawatan yang dapat dilakukan untuk pasien CF diantaranya ialah
terapi gen dengan memasukkan gen CFTR normal ke dalam liposom dan menyemprotkannya ke
hidung dan mulut. Liposom dapat menyatu denga lipid pada membran sel pada sel trakea
selanjutnya akan melepaskan gen CF normal ke dalam sitoplasma sel. Gen CFTR normal
melakukan proses translasi menghasilkan mRNA dan akan diterjemahkan untuk menghasilkan
protein normal. Protein CFTR normal masuk ke dalam membran sel dan memulai transportasi
ion klorida keluar sel sehingga lendir menipis dan mengurangi indikasi penyakit CF. kelemahan
penggunaan terapi gen dalam mengobati penyakit CF ini ialah biaya yang mahal dan
membutuhkan beberapa reaplikasi karena DNA yang dikirim melalui lisosom tidak terintegrasi
ke dalam kromosom.

Gambar 4. Pengobatan Cystic Fibrosis melalui Terapi Gen

2.4 Dampak Perkembangan Biologi Kedokteran


2.4.1 Dampak Positif
Menurut SAASTA (2010) Dengan penerapan bioteknologi dalam kesehatan,
. Sehingga kita dapat melakukan pencegahan lebih dini. Uji genetika berguna untuk melihat
kelainan genetika baik yang menimpa diri sendiri maupun keturunannya kelak. Beberapa tes
yang biasanya dilakukan adalah untuk hal-hal berikut:
1) Identifikasi karier, misalnya tes yang digunakan oleh pasangan yang memiliki riwayat
kelainan gen resesif dan khawatir dapat menularkan penyakit tertentu terhadap anaknya.
2) Diagnosa kehamilan, misalnya untuk mengetahui kondisi kesehatan bayi terhadap
penyakit keterbelakangan mental atau Dwon syndrome.
3) Skrining bayi, misalnya untuk mendeteksi kelainan yang mungkin diderita bayi dalam
pertumbuhan (khawatir orang tuanya dapat menurunkan kelainan tertentu).
Melalui teknik rekayasa genetika, terutama dengan DNA dan rekombinannya, para ahli telah
berusaha untuk mengembangkan efektivitas vaksin. Pengembangan kemampuan vaksin tersebut
dimaksudkan untuk mendapatkan solusi terhadap penyakit-penyakit yang disebabkan oleh virus
yag sudah tidak efektif lagi oleh perlakuan obat.
Para penderita obesitas (penyakit kegemukan) kini pun telah mendapatkan jalan keluar dalam
mengatasi kelebihan berat badannya. Hal ini dijelaskan dalam suatu kutipan dari sebuah surat
kabar bahwa; Para ahli fisiologi dan ilmu gizi dari Universitas Texas Southwestern Medical
Centre, Dallas Amerika Serikat, telah berhasil mengubah sel-sel lemak biasa menjadi lemak yang
bisa terbakar. Penelitian dilakukan melalui penyuntikan gen Leptin (suatu protein yang terkait
dengan proses metabolisme) pada tikus percobaan. Hasil penyisipan gen membuktikan bahwa
sel-sel yang biasanya menimbun lemak berubah menjadi sel-sel pembakar lemak. Akibatnya,
tikus menjadi langsing dengan hilangnya 26% bobot tubuhnya selama dua pekan.
Virologi pun telah memberikan sumbangannya pada dunia kedokteran, dengan mendasari
pengetahuan dalam usaha menciptakan vaksin-vaksin. Misalnya pada kasus yang baru saja
terjadi yaitu mengenai Virus Flu Burung. Sebuah surat kabar memberitakan bahwa Virus Flu
Burung atau disebut juga Virus Avian Influenza, yang hanya dapat diteruskan kepada manusia
melalui kontak yang sangat dekat, telah dapat ditemukan vaksinnya oleh para pakar Imunologi
dan Bioteknologi di Badan Kesehatan Dunia (WHO). Caranya adalah dengan menggabungkan
gen Avian dengan gen flu pada manusia agar menjadi aman. Mereka mengambil satu gen virus
flu burung kemudian menggantikan gennya tadi dengan gen flu manusia. Hasil dari kombinasi
virus buatan ini kemudian dipersiapkan sebagai basis untuk pembuatan vaksinnya.

2.4.2 Dampak Negatif


Gen yang disisipkan dapat menyerang sel-sel manusia. Pendapat ini ada pro dan kontranya. Bagi
yang mendukung karena ada bukti bahwa gen yang disisipkan dapat berpindah ke bakteri lain
yang ada di usus kita sehingga menyebabkan resistensi manusia terhadap antibiotik tertentu.
Sedangkan yang kontra menyatakan bahwa manusia punya mekanisme untuk menghancurkan
gen asing yang tidak dikenal.
1) Alergi (gen baru yang disisipkan bisa memproduksi senyawa baru yang memicu alergi pada
orang tertentu).
2) Gen yang disisipi menjadi lebih resistensi terhadap antibiotik.
3) Di bidang kesehatan manusia terdapat kemungkinan produk gen asaing, seperti, gen cry dari
bacillus thuringiensis maupun bacillus sphaeericus, dapat menimbulkan reaksi alergi pada tubuh
mausia, perlu di cermati pula bahwa insersi (penyisipan) gen asing ke genom inag dapat
menimbulkan interaksi anatar gen asing dan inang produk bahan pertanian dan kimia yang
menggunakan bioteknologi.
4) Adanya gen baru dapat menyebabkan leukemia
5) Gen baru dapat menyebabkan inflamasi atau diserang oleh sistem imun
BAB III
PENUTUP

DAFTAR RUJUKAN

Hengge UR. 2005. Progress and prospects of skin gene therapy: a ten year history. Clin
Dermatol.; 23 (12)

Hsu LY, Leong M, Balm M, Chan DS, Huggan PJ, Tan TY, Koh TH, Hon PY, Ng MM. 2010.
Six cases of daptomycin non-susceptible Staphylococcus aureus bacteremia in Singapore. J
Med Microbiol. 59 (12)

Malik A., 2005, RNA Therapeutic, Pendekatan Baru dalam Terapi Gen, Majalah Ilmu
Kefarmasian(II), Departemen Farmasi FMIPA-UI, Universitas Indonesia, Depok, 51-56.

SAASTA.2010. Biotechnology and Medical Research. (Online), (http:// www.pub. ac.za/


pdfs/factfile_biotech_med.pdf), diakses tanggal 2 Maret 2017

Thieman, W. J. Dan Palladino, M. A. 2004. Introduction to Biotechnology First Edition. Pearson


Education, Inc. USA.

Thieman, W. J. Dan Palladino, M. A. 2013. Introduction to Biotechnology Third Edition.


Pearson Education, Inc. USA.

Wargasetia, T.L. 2005. Terapi Gen pada Penyakit Kanker. JKM 4 (2)

Yoshida, J., Mizuno, M. & Wakabayshi.2004. Interferon- Gene Therapy for Cancer: Basic
Research to Clinical Application. Cancer Sci 95(11)

Anda mungkin juga menyukai