Anda di halaman 1dari 95

LAPORANPRAKTIK KERJA LAPANGAN

PUSKESMAS KEDUNGMUNDU SEMARANG


Jl. Sambiroto 1, Rt. 1, Semarang, Sambiroto, Tembalang, Kota
Semarang, Jawa Tengah 50276
Telepon: (024) 6717053
01 Juli 31 Juli 2017

Disusun oleh :

Laurencia Julia Bunga Eloystina 16.0555


Sita Dwi Agustin 16.0559
Cicilia Dian Kurniasari 16.0564
Sikmawan Prasetia 16.0609

AKADEMI FARMASI THERESIANA


SEMARANG
2017
HALAMAN PENGESAHAN

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN


PUSKESMAS KEDUNGMUNDU
01 Juli 31 Juli 2017

Disusun oleh :

Laurencia Julia Bunga Eloystina 16.0555


Sita Dwi Agustin 16.0559
Cicilia Dian Kurniasari 16.0564
Sikmawan Prasetia 16.0609

Telah disetujui
Pada :...................................
Oleh

dr. Turi Setyawati


NIP : 19680207 200212 2 003

Apoteker Puskesmas Kedungmundu Dosen Pembimbing

Sriatun Widiastuti,S.Farm.,Apt Intan Kurnia Putri, M,.Sc


NIP : 1970111219952001

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .......................................................................................................... i


HALAMAN PENGESAHAN ............................................................................................ ii
DAFTAR ISI ...................................................................................................................... iii
KATA PENGANTAR ....................................................................................................... vi
DAFTAR GAMBAR ......................................................................................................... viii
DAFTAR LAMPIRAN ....................................................................................................... ix
DAFTAR TABEL .............................................................................................................. x

BAB I. PENDAHULUAN ................................................................................................. 11

1.1 Latar Belakang PKL ..................................................................................................... 11

1.2 Tujuan PKL .................................................................................................................. 12

1.2.1 Tujuan umum ..................................................................................................... 12


1.2.2 Tujuan khusus .................................................................................................... 12
1.3 Manfaat PKL ................................................................................................................ 13

BAB II. TINJAUAN UMUM PUKESMAS .................................................................... 14


2.1 Tinjauan Umum Puskesmas .......................................................................................... 14
2.1.1 Definisi ............................................................................................................... 14
2.1.2 Klasifikasi ....................................................................................................... ... 15
2.1.3 Struktur organisasi .......................................................................................... ... 16
2.1.4 Formularium ................................................................................................... ... 17
2.1.5 Akreditasi ........................................................................................................... 18
2.2 Tinjauan Umum Puskesmas ......................................................................................... 18
2.2.1 Struktur organisasi ............................................................................................. 18
2.2.2 Pusat informasi obat ........................................................................................... 19
2.2.3 Pengelolaan perbekalan farmasi ........................................................................ 20
2.2.3.1 Perencanaan .................................................................................................. 20
2.2.3.2 Pengadaan ..................................................................................................... 22
2.2.3.3 Pembelian ..................................................................................................... 25
2.2.3.4 Penyimpanan ................................................................................................ 26
2.2.3.5 Distribusi ...................................................................................................... 27
iii
BAB III. TINJAUAN PUSKESMAS KEDUNGMUNDU ............................................. 29
3.1 Tinjauan Umum Puskesmas Kedungmundu ................................................................. 29
3.1.1 Definisi ............................................................................................................... 29
3.1.2 Klasifikasi .......................................................................................................... 30
3.1.3 Struktur organisasi ............................................................................................. 31
3.1.4 Formularium ...................................................................................................... 31
3.1.5 Akreditasi ........................................................................................................... 32
3.2 Tinjauan Umum Puskesmas Kedungmundu ................................................................. 33
3.2.1 Struktur organisasi ............................................................................................. 33
3.2.2 Pusat informasi obat ........................................................................................... 35
3.2.3 Pengelolaan perbekalan farmasi ........................................................................ 35
3.2.3.1 Perencanaan ................................................................................................ 36
3.2.3.2 Pengadaan .................................................................................................. 38
3.2.3.3 Pembelian ................................................................................................... 39
3.2.3.4 Penerimaan.................................................................................................. 39
3.2.3.5 Penyimpanan ............................................................................................... 39
3.2.3.6 Distribusi ..................................................................................................... 42
3.3 PengelolaanPelayananResep ........................................................................................ 45
3.3.1 Rawat jalan ........................................................................................................ 45
3.3.1.1 Laporan bulanan ........................................................................................ 45
3.3.1.2 Laporan triwulan ........................................................................................ 45
3.3.1.3 Laporan tahunan ........................................................................................ 46
3.4 Pelayanan Informasi Obat ............................................................................................ 46
3.5 Instalasi Pengelolaan Air Limbah (IPAL) .................................................................. 48
3.6 Pengelolaan Sistem Informasi ..................................................................................... 49

BAB IV. PEMBAHASAN ................................................................................................ 51


4.1 Struktur Organisasi ..................................................................................................... 51
4.2 Formularium Obat ....................................................................................................... 52
4.3 Pengelolaan Perbekalan Farmasi ................................................................................. 52
4.3.1 Perencanaan perbekalan farmasi ...................................................................... 52
4.3.2 Pembelian perbekalan farmasi ........................................................................ 53
4.3.3 Penerimaan perbekalan farmasi ...................................................................... 53

iv
4.3.4 Penyimpanan perbekalan farmasi ................................................................... 54
4.3.5 Distribusi perbekalan farmasi ......................................................................... 54
4.3.6 Rawat jalan ..................................................................................................... 54
4.4 Pelayanan Informasi Obat ........................................................................................... 54

BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN ........................................................................... 55


5.1 Kesimpulan ................................................................................................................. 55
5.2 Saran ........................................................................................................................... 55

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................................ 56


GAMBAR .......................................................................................................................... 58
LAMPIRAN ...................................................................................................................... 70
BUKU KERJA PKL ......................................................................................................... 79
TABEL .............................................................................................................................. 82

v
KATA PENGANTAR

Puji syukur atas nikmat yang diberikan Tuhan Yang Maha Esa sehingga, penulis
dapat menyusun laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang dilaksanakan di Puskesmas
Kedungmundu Kota Semarang Jawa Tengah pada tanggal 1 Juli 31 Juli.

Laporan ini disusun guna melengkapi persyaratan mengikuti Praktik Kerja


Lapangan (PKL) pada semester genap. Laporan Praktik Kerja Lapangan mahasiswa Program
Studi Pendidikan Kefarmasian dibuat dengan tujuan agar mahasiswa dapat melaporkan segala
sesuatu yang bekaitan dengan dunia kerja .

Dengan selesainya penulisan laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini, penulis
menyampaikan terimakasih kepada :

1. Margareta Retno P. Msc.,Apt, selaku Direktur Akademi Farmasi Theresiana


Semarang.
2. dr. Turi Setyawati selaku KepalaPuskesmas Kedungmundu Kota Semarang yang telah
memberi kesempatan bagi kami untuk melakukan Praktik Kerja Lapangan (PKL).
3. Sriatun Widiatuti, S. Farm,.Apt selaku Apoteker Penanggung Jawab di Puskesmas
Kedungundu Kota Semarang yang telah berkenan membimbing dan memberikan izin
dalam penyusunan laporan ini.
4. Intan Kurnia Putri, M,.Sc selaku dosen pembimbing yang telah memberikan
pengarahan, bimbingan, saran serta dorongan yang sangat berarti kepada kami dalam
menyusun laporan ini.
5. Seluruh pegawai Puskesmas Kedungmundu yang telah membimbing dan membantu
kami selama mengikuti Praktek Kerja Lapangan.
6. Dosen serta asisten dosen yang telah memberikan ilmu kepada kami sehingga pada
saat melakukan praktek kerja lapangan, sehingga kami dapat bekerja dengan baik.
7. Bapak dan Ibu dosen Akademi Farmasi Theresiana yang telah memberikan bekal ilmu
pengetahuan yang bermanfaat bagi penulis.
8. Seluruh staf dan karyawan Puskesmas Kedungmundu yang telah memberikan bantuan
selama Praktik Kerja Lapangan (PKL) berlangsung.

vi
9. Segenap pihak yang telah membantu dalam penyusunan laporan ini serta turut
memberikan dukungan, dorongan, dan bantuan serta doa yang tidak dapat kami
sebutkan satu persatu.

Karena kebaikan dan kebijakan beliau-beliau ini maka penulis dapat menyelesaikan
laporan Praktik Kerja Lapangan ini semoga kebaikan dan jasa-jasa beliau mendapat balasan
dari Tuhan Yang Maha Esa. Penulis menyadari bahwa penyusunan laporan ini masih jauh
dari kesempurnaan, tidak luput dari kesalahan dan kekurangan.

Akhir kata semoga laporan Praktik Kerja Lapangan ini dapat bermanfaat bagi kita
semua. Amin.

Semarang, 10 Agustus 2017

Penulis

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 : Puskesmas Kedungmundu

Gambar 2 : Loket Puskesmas Kedungmundu

Gambar 3 : Visi Misi dan Motto Puskesmas Kedungmundu

Gambar 4 : Ruang Kepala Puskesmas Kedungmundu

Gambar 5 : Ruang Laboratorium Puskesmas Kedungmundu

Gambar 6 : Ruang Administrasi Puskesmas Kedungmundu

Gambar 7 : Papan Alur Pelayanan di Puskesmas Kedungmundu

Gambar 8 : Ruang Farmasi Puskesmas Kedungmundu

Gambar 9 : Ruang Imuniasasi, KIA, dan KB Puskesmas Kedungmundu

Gambar 10 : Ruang Tata Usaha Puskesmas Kedungmundu

Gambar 11 : Gudang Obat Puskesmas Kedungmundu

Gambar 12 : Lemari Obat Puskesmas Kedungmundu

Gambar 13 : Ruang ASI dan MTBS Puskesmas Kedungmundu

Gambar 14 : Penginputan SIMPUS

Gambar 15 : Kegiatan PROLANIS

Gambar 16 : Kegiatan Konseling

Gambar 17 : APEL Pagi Bersama

Gambar 18 : Ruang Farmasi Puskesmas Pembantu Mangunharjo

Gambar 19 : Ruang Periksa Puskesmas Pembantu Mangunharjo

Gambar 20 : Ruang Farmasi Puskesmas Sendangmulyo

Gambar 21 : Ruang Periksa Puskesmas Sendangmulyo

Gambar 22 : Puskesmas Pembantu Sendangguwa

Gambar 23 : Puskesmas Pembantu Mangunharjo

Gambar 24 : Puskesmas Pembantu Sendangmulyo

viii
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 : Surat Izin Operasional Puskesmas

Lampiran 2 : Etiket obat luar dan dalam

Lampiran 3 : Kertas Puyer

Lampiran 4 : Kartu Stock

Lampiran 5 : Kartu Stok Gudang

Lampiran 6 : Contoh Resep

Lampiran 7 : Contoh transaksi obat

Lampiran 8 : Lembar Bukti Penyerahan Obat kepada Pasien

Lampiran 9 : SIMPUS Kota Semarang Puskesmas Kedungmundu

Lampiran 10 : Contoh Brosur Penyuluhan Untuk Lansia

Lampiran 11 : Beita Acara Pemusnahan Obat Kadaluarsa

Lampiran 12 : Berita Acara Serah Terima Obat dan Perbekalan Kesehatan yang Rusak/Kadaluarsa

Lampiran 13 : Berita Acara Serah Terima Obat

Lampiran 14 : Daftar Obat Rusak atau Kadaluarsa

Lampiran 15 : Pengadaan Obat secara elektronik

Lampiran 16 : Kwitansi Pembelian dan Faktur Penjualan

Lampiran 17 : Laporan Pemakaian dan Lembar Permintaan Obat

Lampiran 18 : Laporan penggunaan Sediaan Narkotika

Lampiran 19 : Laporan Penggunaan Sediaan Psikotropika

Lampiran 20 : Surat Bukti Barang Keluar

Lampiran 21 : Surat Serah Terima Obat Narkotika/Psikotropika yang Rusak/Kadaluarsa

Lampiran 22 : Surat Pemusnahan Obat Kepada DKK

ix
DAFTAR TABEL

Tabel 1 : Struktur Organisasi Puskesmas Secara Umum


Tabel 2 : Daftar Kepegawaian Puskesmas Kedungmundu
Tabel 3 : Struktur Organisasi Puskesmas Kedungmundu
Tabel 4 : Alur Penyerahan Obat Puskesmas Kedungmundu

x
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang PKL

Dalam UU No. 36 th 2009 tentang kesehatan menyebutkan bahwa sehat


adalah keadaan sejahtra dari badan, jiwa yang memungkinkan setiap orang hidup
produktif secara sosial dan ekonomis yang memiliki arti sehat bukan hanya sehat
jasmani tetapi juga rohani.

Kesehatan merupakan salah satu investasi termahal dalam hidup dan juga
merupakan suatu anugerah dari Tuhan yang tak ternilai harganya. Sebanyak apapun
harta yang dimiliki oleh seseorang tentu tidak akan ada artinya apa bila orang
tersebut tidak mempunyai tubuh yang sehat. Menjaga kesehatan itu perlu agar tubuh
selalu sehat jasmani dan rohani akan tetapi tidak selamanya seseorang tersebut selalu
berada dalam keadaan sehat, ada kalanya seseorang harus terjatuh sakit. Berbagai
cara dilakukan agar seseorang dapat kembali menjadi sehat salah satu cara yang
dilakukan masyarakat pada umumnya adalah dengan memeriksakan diri ke tempat-
tempat pelayanan kesehatan seperti puskesmas.

Dalam sarana kesehatan puskesmas, farmasi merupakan salah satu faktor


penting dalam menunjang pelayanan kesehatan. Profesi Farmasi saat ini telah
mengalami perkembangan yaitu dari orientasi pada obat berubah menjadi orientasi
pada pasien bentuk pelayanan dan tanggung jawab langsung profesi farmasi dalam
pekerjaan kefarmasian untuk mencapai tujuan akhir yaitu peningkatan kualitas hidup
pasien.

Pengalaman belajar merupakan hal yang sangat penting bagi siswa didik untuk
mencapai keberhasilan dalam tujuan pendidikan yang dapat diperoleh melalui
pendidikan di kelas, laboratorium maupun lapangan. Untuk mencapai pengalaman
belajar, pada tatanan yang nyata dan komprehensif sehingga mahasiswa dapat lebih
siap dan mandiri, maka di laksanakan pengantar praktik kerja lapangan (PKL) pada
Mahasiswa Akademi Farmasi Theresiana Semarang. Dengan adanya pengantar
praktik kerja lapangan para siswa dapat mengetahui langsung kondisi dan situasi
pada dunia kerja, sehingga mampu belajar menghadapi berbagai tantangan dalam

11
dunia kerja dan belajar untuk menganalisis suatu gejala dan masalah agar kelak
dapat diaplikasikan langsung pada pasien dengan diberi bimbingan dan pengarahan.

Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah salah satu proses pendidikan untuk
mengembangkan keterampilan siswa dengan dunia kerja. Pendidikan ini adalah
sistem terpadu.

Sehingga mahasiswa mengenal lebih dekat dunia kerja dan segala aspek yang
terkait di dalamnya.Mampu memahami tugas dan peran Tenaga Teknis Kefarmasian
di Puskesmas sesuai dengan ketentuan yang berlaku di dalam sistem pelayanan
kesehatan. Mampu mempraktikkan materi yang telah di dapat selama di sekolah dan
PKL, dan dapat mempunyai banyak pengalaman dalam dunia kerja antara materi
teori dan praktik langsung di lapangan kerja.

1.2 Tujuan PKL

1.1.1. Tujuan umum


a. Memenuhi beban Satuan Kredit Semester ( SKS ) yang harus ditempuh
sebagai persyaratan akademis di Akademi Farmasi Theresiana.
b. Menerapkan ilmu ilmu yang telah diperoleh diperkuliahaan sehingga
mahasiswa dapat meningkatkan pemahaman ilmu ilmu tersebut.
c. Melaksanakan salah satu peran, fungsi dan kompetensi Ahli Madya
Farmasi yaitu pelayanan Kefarmasian.

1.1.2. Tujuan khusus


a. Praktik Kerja Lapangan dilakukan sebagai pembanding antara teori
dan praktik.
b. Bertujuan untuk membekali mahasiswa tentang dunia kerja serta
memantapkan kemampuan atau keahlian dibidangnya.
c. Mampu meningkatkan kepribadian mahasiswa melalui Praktik Kerja
Lapangan seperti halnya dispin, bertanggung jawab serta sikap jujur.
d. Menjalin silahturahmi antar tempat perkuliahaan dengan dunia kerja
luar.

12
e. Meningkatkan proses pendidikan dan pelatihan tenaga kerja yang
berkualitas dan profesional
f. Peserta PKL akan mampu memahami, menetapkan dan
mengembangkan pelajaran yang telah di peroleh disekolah secara teori
dan di terapkan di lingkungan kerja
g. Peserta PKL mampu mencari alternatif pemecahan masalah yang di
temukan di lapangan.

1.3 Manfaat PKL


a. Mahasiswa dapat memahami dan menganalisis peran, fungsi dan
kompetensinya sebagai Ahli Madya Farmasi di lokasi praktik kerja.
b. Mahasiswa dapat mengenal dan menganalisis situasi kerja lapangan.
c. Mahasiswa dapat menyerap ilmu yang ada di lapangan serta
menjalinkerja sama yang mutual dengan instansi terkait tempat
mahasiswa melakukan praktik kerja.

13
BAB II
TINJAUAN UMUM PUSKESMAS

2.1 Tinjauan Umum Puskesmas

2.1.1 Definisi

Pusat Kesehatan Masyarakat yang selanjutnya disebut Puskesmas adalah


fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upayakesehatan masyarakat
dan upaya kesehatan perseorangan tingkatpertama, dengan lebih mengutamakan
upaya promotif dan preventif,untuk mencapai derajat kesehatan masyarakat yang
setinggi-tingginya di wilayah kerjanya (Depkes RI,2014).

Pusat Kesehatan Masyarakat (PUSKESMAS) menurut Permenkes Nomor 75 Tahun


2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat menyebutkan bahwa puskesmas adalah fasilitas
pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan dan upaya kesehatan
perseorangan tingkat pertama, dengan lebih mengutamakan upaya promotif dan preventif,
untuk mencapai derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya di wilayah kerjanya
(Depkes RI,2014).

Pendirian puskesmas harus memenuhi persyaratan lokasi, bangunan, prasarana,


peralatan kesehatan, ketenagaan, kefarmasian dan laboratorium supaya dapat melakukan
pelayanan kesehatan yang bermutu dan merata sesuai dengan UU tentang tenaga kesehatan
Nomor 36 Tahun 2009. Tenaga kesehatan bidang kefarmasian menjadi faktor penting dalam
menunjang kesehatan di puskesmas. (Depkes RI,2009).

1
2.1.2 Klasifikasi

Klasifikasi Puskesmas menurut siregar (2004) dapat dibedakan menjadi 5


antara lain:

a) Puskesmas Pembantu
Unit pelayanan kesehatan yang sederhana dan berfungsi menunjang dan
membantu melaksanakan kegiatan kegiatan yang dlakukan puskesmas
dalam ruang lingkup wilayah yang lebih kecil.

b) Puskesmas Keliling
Unit pelayanan kesehatan yang dilengkapi dengan kendaraan bermotor dan
peralatan kesehatan, peralatan komunikasi serta sejumlah tenaga yang
berasal dari puskesmas. Memberi pelayannan kesehatan daerah terpencil,
melakukan penyelidikan Kejadian Luar Biasa ( KLB ), transport rujukan
untuk pasien, dan penyuluhan kesehatan dengan audio visual.

c) Bidan Desa
Bagi desa yang belum ada fasilitas pelayanan kesehatan ditempatkan
seorang bidan yang bertempat tinggal didaerah tersebut dan bertanggung
jawab kepada kepala puskesmas. Wilayah kerjanya dengan jumlah penduduk
3000 orang. Tugas utama bidan adalah membina PSM memberikan
pelayanan pada masyarakat.

d) Pondok Bersalin Desa ( POLINDES )


Upaya kesehatan bersumber daya masyarakat yang didirikan dengan bantuan
pemerintah atau masyarakat atas dasar musyawarah untuk memberikan
pelayanan kesehatan ibu dan anak atau keluarga berencana serta pelayanan
kesehatan lainnya yang sesuai dengan kemampuan bidan.

e) Pos Kesehatan Desa ( POSKESDES )


Upaya kesehatan bersumber daya masyarakat yang dibentuk di desa dalam
rangka mendekatkan atau menyediakan layanan kesehatan bagi masyarakat
desa.
2
2.1.3 Struktur organisasi

Pembuatan pola struktur organisasi Puskesmas dapat mengacu pada


kebijakan dasar puskesmas dalam keputusan Menteri Kesehatan RI No
128/Menkes/SK/II/2004 yang menetapkan pola struktur organisasi sebagai
berikut :

a) Kepala Puskesmas
Merupakan seorang sarjana dibidang kesehatan yang kurikulum
pendidikannya mencakup kesehatan masyarakat.

b) Unit Tata Usaha


Merupakan bagian yang bertanggung jawab membantu Kepala
Puskesmas dalam mengelola keuangan, data dan informasi,
perencanaan dan penilaian, bagian umum dan kepegawaian.

c) Pelaksanaan Jabatan Fungsional


Pelaksanaan Jabatan Fungsional terdiri dari :
a. Staf teknis untuk upaya kesehatan perorangan
b. Kesehatan bersumber daya masyarakat
c. Upaya kesehatan masyarakat

3
KEPALA PUSKESMAS

KELOMPOK JABATAN SUB.BAG.TU


FUNGSIONAL
U
DOKTER UMUM DOKTER GIGI

ASISTEN
ANALIS
APOTEKER

BIDAN PERAWAT

PERAWAT GIGI PELAKSANA GIGI

SANITARIAN

Gambar 1. Struktur Organisasi Puskesmas Umum

2.1.4 Formularium

Formularium adalah himpunan obat yang diterima atau disetujui oleh panitia
farmasi dan terapi untuk digunakan dan dapat direvisi pada setiap batas waktu yang
ditentukan. Komposisi dalam formularium sebagai berikut :
a. Halaman judul
b. Daftar nama anggota panitia farmasi dan terapi
c. Daftar isi
d. Informasi mengenai kebijakan dan prosedur dibidang obat
e. Produk obat yang diterima untuk digunakan
f. Lampiran.
( Siregar, 2004 )

Formularium merupakan daftar obat terpilih yang dibutuhkan dan harus


tersedia di fasilitas pelayanan kesehatan sebagai acuan dalam pelayanan Jaminan
Kesehatan Nasional (JKN)

4
Formularium yang ada di Puskesmas terdiri dari bermacam macam obat,
dapat dilihat dari bentuk sediaannya yaitu sirup, tablet, kapsul, salep, tetes mata,
tetes telinga. Pada kasus tertentu terutama bagi pasien anak anak lebih sering
dibuat sediaan pulveres. Obat yang digunakan tersebut merupakan dalam golongan
obat generik dan Obat Asli Indonesia ( OAI ). Obat yang terdapat di Puskesmas
mencakup obat Pelayanan Kesehatan Dasar ( PKD ). Obat di Puskesmas dibagi
menjadi beberapa golonan yaitu Obat Keras, Obat Bebas, Obat Bebas Terbatas, Obat
jenis Psikotropika, dan Obat jenis Narkotika. ( Depkes 2006 ).

2.1.5 Akreditasi
Akreditasi adalah suatu pengakuan yang diberikan oleh lembaga eksternal
terhadap hasil penilaian kesesuaian proses dengan standar yang berlaku.
Akreditasi Puskesmas adalah suatu pengakuan terhadap hasil dari proses
penilaian eksternal, yang diakreditasi oleh komisioner terhadap puskesmas, sesuai
dengan standar yang sudah ditetapkan.
Akreditasi perlu kita lakukan karena adanya variasi kualitas penyelenggaraan
Puskesmas yang disebabkan adanya perbedaan proses monitoring, proses
pengukuran, proses pemeliharaan, proses penyempurnaan, proses pendokumentasi.

2.2 Tinjauan Umum Puskesmas

2.2.1 Struktur organisasi

Pengelolaan obat di Ruang farmasiPuskesmas dilakukan oleh Apoteker yang


telah memiliki izin kerja. Petugas kamar obat puskesmas mempunyai tugas
menyimpan, memelihara dan mencatat mutasi obat dan perbekalan kesehatan,
membuat laporan pemakaian dan permintaan obat dan perbekalan kesehatan,
menyerahkan obat sesuai resep kepada pasien dan memberikan informasi tentang
pemakaian obat kepada pasien.

5
2.2.2 Pusat informasi obat

Informasi yang perlu diberikan kepada pasien adalah :


1. Jumlah pemberian obat sehari-hari waktu pemakaian obat dan jumlah untuk
sekali pakai.

2. Lama penggunaan obat


Beberapa pasien hanya akan menggunakan obat sampai badan terasa sembuh
hal ini tidak menjadi masalah apabila penyakit yang diobati ringan misalnya alergi
dan sakit kepala. Masalah serius akan timbul apabila penyakit yang diobati misalnya
infeksi oleh karena itu penting menginformasikan kepada pasien tentang lama
pemakaian obat tersebut misalnya antibiotik yang harus diminum sampai habis
sesuai dengan aturan pakai.

3. Cara penggunaan obat


Obat yang diminum dengan bantuan air putih, pisang dan lain-lain. Namun
demikian untuk tetrasiklin tidak boleh diminum dengan susu karena akan
membentuk kelat tetrasiklin dengan ion kalsium yang tidak bisa diabsorbsi oleh
tubuh. Beberapa obat baru bekerja dengan maksiamal bila lambung dalam keadaan
kosong (satu jam sebelum makan) misalnya antasida.

4. Hal-hal yang mungkin timbul


Berkeringat pada penderita demam setalah minum obat penurun panas,
perubahan warna tinja dan air seni setelah minum tetrasiklin dan vitamin
Bkompleks, rasa mengantuk setelah minum antihistamin.

5. Efek Terapi
Bila diketahui bahwa obat diberikan pada pasien mempunyai efek terapi.
Sebagai contoh meminum obat Paracetamol pada saat terkena sakit deman Khasiat
dari obat tersebut dapat sebagai analgesik dan antipiretik bagi pasien yang terkena
deman.

6. Obat disimpan dalam tempat yang sejuk dan aman serta tidak mudah dijangkau
anak-anak.

6
2.2.3 Pengelolaan perbekalan farmasi

2.2.3.1 Perencanaan
Perencanaan adalah suatu proses kegiatan seleksi obat dan perbekalan
kesehatan untuk menentukan jumlah obat dalam rangka pemenuhan kebutuhan
di Puskesmas Tujuan perencanaan adalah untuk mendapatkan:

a. Perkiraan jenis dan jumlah obat serta perbekala kesehatan yang mendekati
kebutuhan

b. Meningkatkan penggunaan obat secara rasional

c. Meningkatkan efisiensi penggunaan obat (Dinkes, 2013).

Tahap-tahap yang dilalui dalam proses perencanaan obat adalah :

a. Tahap pemilihan obat, dimana pemilihan obat didasarkan pada Obat


Generik terutama yang tercantum dalam Daftar Obat Esensial Nasional
(DOEN), dengan harga berpedoman pada penetapan Menteri.

b. Tahap kompilasi pemakaian obat, untuk memperoleh informasi :

1) Pemakaian tiap jenis obat pada masing-masing unit pelayanan


kesehatan/puskesmas pertahun.

2)Persentase pemakaian tiap jenis obat terhadap total pemakaian setahun


seluruh unit pelayanan kesehatan/puskesmas.

3) Pemakaian rata-rata untuk setiap jenis obat untuk tingkat


Kabupaten/Kota secara periodik.

c. Tahap perhitungan kebutuhan obat, dilakukan dengan :

1) Metode konsumsi adalah metode yang didasarkan atas analisa data


konsumsi obat tahun sebelumnya. Hal-hal yang perlu diperhatikan
adalah pengumpulan dan pengolahan data5, analisa data untuk informasi
dan evaluasi, perhitungan perkiraan kebutuhan obat6 dan penyesuaian
jumlah kebutuhan obat dengan alokasi dana.

2) Metode Morbiditas adalah perhitungan kebutuhan obat berdasarkan


pola penyakit. Langkah-langkah perhitungan metode morbiditas adalah :

7
a) Menetapkan pola morbiditas penyakit berdasarkan kelompok
umurpenyakit.

b) Menyiapkan data populasi penduduk.

c) Menyediakan data masing-masing penyakit/ tahun untuk seluruh


populasi pada kelompok umur yang ada.

d) Menghitung frekuensi kejadian masing-masing penyakit/ tahun


untuk seluruh populasi pada kelompok umur yang ada.

e) Menghitung jenis, jumlah, dosis, frekuensi dan lama pemberian


obat menggunakan pedoman pengobatan yang ada.

f) Menghitung jumlah yang harus diadakan untuk tahun anggaran


yang akan datang.

d. Tahap proyeksi kebutuhan obat, dengan kegiatan-kegiatan :

1) Menetapkan perkiraan stok akhir periode yang akan datang, dengan


mengalikan waktu tunggu dengan estimasi pemakaian rata-rata/bulan
ditambah stok pengaman.

2) Menghitung perkiraan kebutuhan pengadaan obat periode tahun yang


akan datang.

3) Menghitung perkiraan anggaran untuk total kebutuhan obat dengan


melakukan analisis ABC-VEN, menyusun prioritas kebutuhan dan
penyesuaian kebutuhan dengan anggaran yang tersedia.

4) Pengalokasian kebutuhan obat berdasarkan sumber anggaran dengan


melakukan kegiatan : menetapkan kebutuhan anggaran untuk masing-
masing obat berdasarkan sumber anggaran; menghitung persentase
anggaran masing-masing obat terhadap total anggaran dan semua
sumber.

5) Mengisi lembar kerja perencanaan pengadaan obat, dengan


menggunakan formulir lembar kerja perencanaan pengadaan obat.

e. Tahap penyesuaian rencana pengadaan obat

Dilakukan untuk memperoleh informasi mengenai jumlah rencana


pengadaan, skala prioritas masing-masing jenis obat dan jumlah kemasan,

8
untuk rencana pengadaan obat tahun yang akan datang. Beberapa teknik
manajemen untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi penggunaan dana
dalam perencanaan kebutuhan obat adalah dengan cara :

1) Analisa ABC dilakukan dengan mengelompokkan item obat berdasarkan


kebutuhan dananya yaitu :

a) Kelompok A : kelompok obat yang jumlah nilai rencana pengadaannya


menunjukkan penyerapan dana sekitar 70% dari jumlah dana obat
keseluruhan.

b) Kelompok B : kelompok jenis obat yang jumlah nilai rencana


pengadaannya menunjukkan penyerapan dana sekitar 20%.

c) Kelompok C : kelompok jenis obat yang jumlah nilai rencana


pengadaannya menunjukkan penyerapan dana sekitar 10% dari jumlah
dana obat keseluruhan.

2) Analisa VEN dilakukan dengan mengelompokkan obat yang didasarkan


kepada dampak tiap jenis obat pada kesehatan, yaitu :

a) Kelompok V : kelompok obat yang vital antara lain : obat penyelamat,


obat untuk pelayanaan kesehatan pokok, obat untuk mengatasi penyakit-
penyakit penyebab kematian terbesar.

b)Kelompok E : kelompok obat yang bekerja kausal yaitu obat yang


bekerja pada sumber penyebab penyakit.

c) Kelompok N : kelompok obat penunjang yaitu obat yang kerjanya


ringan dan biasa dipergunakan untuk menimbulkan kenyamanan atau
untuk mengatasi keluhan ringan (Hartono,2004).

2.2.3.2 Pengadaan
Berdasarkan ketentuan Pasal 4 ayat (1) Peraturan Presiden Nomor 94
Tahun 2007 tentang Pengendalian dan Pengawasan Atas Pengadaan dan
Penyaluran Bahan Obat, Obat Spesifik dan Alat Kesehatan yang Berfungsi
Sebagai Obat, Menteri Kesehatan melakukan pengendalian dan pengawasan
dengan :
a.Menunjuk BUMN, BUMD dan/atau Badan Usaha Milik Swasta; atau

9
b.Menugaskan BUMN yang bergerak di bidang farmasi
Penunjukan atau penugasan ini dilakukan berdasarkan Keputusan
Presiden Nomor 80 Tahun 2003 tentang Pedoman Pelaksanaan Pengadaan
Barang/Jasa Pemerintah sebagaimana telah diubah terakhir dengan Peraturan
Presiden Nomor 95 Tahun 2007. Dalam ketentuan ini dikenal adanya metode
pemilihan penyedia barang/jasa pemborongan/jasa lainnya yaitu : metode
pelelangan umum; metode pelelangan terbatas; metode pemilihan langsung;
dan metode penunjukan langsung. Dan pekerjaan pengadaan dan distribusi
bahan obat, obat dan alat kesehatan dalam rangka menjamin ketersediaan obat
merupakan salah satu jenis kegiatan pengadaan barang/jasa khusus sehingga
memenuhi kriteria untuk dilaksanakan dengan menggunakan metode
penunjukan langsung.
Selain pengaturan menurut Keputusan Presiden Nomor 80 Tahun 2003
tentang Pedoman Pelaksanaan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah
sebagaimana telah diubah terakhir dengan Peraturan Presiden Nomor 95
Tahun 2007, terdapat hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pengadaan obat
dan perbekalan kesehatan sebagaimana disebutkan dalam Keputusan Menteri
Kesehatan RI
Nomor : 1121/MENKES/SK/XII/2008 tentang Pedoman Teknis
Pengadaan Obat Publik dan Perbekalan Kesehatan Untuk Pelayanan
Kesehatan Dasar yaitu :
a.Kriteria obat dan perbekalan kesehatan meliputi kriteria umum dan
persyaratan umum. Kriteria umumnya yaitu obat termasuk dalam daftar
obat pelayanan kesehatan dasar (PKD), obat program kesehatan, obat
generic yang tercantum dalam Daftar Obat Esensial Nasional (DOEN) yang
masih berlaku, telah memiliki izin edar atau Nomor Registrasi dari
Depkes/Badan POM, batas kadaluwarsa pada saat diterima oleh panitia
penerimaan minimal 24 (dua puluh empat) bulan kecuali untuk vaksin dan
preparat biologis yang memiliki ketentuan kadaluwarsa tersendiri, memiliki
Sertifikat Analisa dan uji mutu yang sesuai dengan Nomor Batch masing-
masing produk, serta diproduksi oleh Industri Farmasi yang memiliki
sertifikat CPOB untuk masing-masing jenis sediaan yang dibutuhkan.
Sementara untuk mutu harus sesuai dengan persyaratan mutu yang
tercantum dalam Farmakope Indonesia edisi terakhir dan persyaratan lain
10
sesuai peraturan yang berlaku serta adanya pemeriksaan mutu (Quality
Control) oleh industri farmasi selaku penanggung jawab mutu obat hasil
produksinya.
b.Persyaratan pemasok , yaitu :
1) Memiliki izin Pedagang Besar Farmasi (PBF) yang masih berlaku.
2)Harus memiliki dukungan dari Industri Farmasi yang memiliki sertifikat
CPOB (Cara Pembuatan Obat Yang Baik) bagi masing-masing jenis
sediaan obat yang dibutuhkan.
3)Harus memiliki reputasi yang baik dalam bidang pengadaan obat.
4)Pemilik dan atau Apoteker/Asisten Apoteker penanggung jawab
Pedagang Besar Farmasi tidak sedang dalam proses pengadilan atau
tindakan yang berkaitan dengan profesi kefarmasian.
5)Mampu menjamin kesinambungan ketersediaan obat sesuai dengan masa
kontrak.
c.Penilaian dokumen data teknis meliputi : kebenaran dan keabsahan Surat
Ijin Edar (Nomor Registrasi) tiap produk yang ditawarkan, terdapat
fotokopi sertifikat CPOB untuk masing-masing jenis sediaan yang
dilegalisir oleh pejabat yang berwenang dari Industri Farmasi, terdapat
Surat Dukungan dari Industri Farmasi untuk obat yang diproduksi dalam
negeri yang ditandatangani oleh pejabat berwenang dari Industri Farmasi
(asli), terdapat Surat Dukungan dari sole agent untuk obat yang tidak
diproduksi di dalam negeri yang ditandatangani oleh pejabat yang
berwenang dari sole agent (asli), terdapat Surat Pernyataan bersedia
menyediakan obat dengan masa kadaluarsa minimal 24 (dua puluh empat)
bulan sejak diterima oleh panitia penerimaan, serta Surat Keterangan
(referensi) pekerjaan dari Instansi Pemerintah/swasta untuk pengadaan
obat.
d.Penentuan waktu pengadaan dan kedatangan obat dan perbekalan
kesehatan ditetapkan berdasarkan hasil analisa dari data sisa stok dengan
memperhatikan tingkat kecukupan obat dan perbekalan kesehatan, jumlah
obat yang akan diterima sampai dengan akhir tahun anggaran, kapasitas
sarana penyimpanan, dan waktu tunggu.

11
e.Pemantauan status pesanan dilakukan berdasarkan system VEN dengan
memperhatikan nama obat, satuan kemasan, jumlah obat diadakan, obat
yang sudah dan belum diterima.
f.Penerimaan dan pemeriksaan obat dan perbekalan kesehatan dilakukan oleh
panitia penerima yang salah satu anggotanya adalah tenaga farmasi.
Pemeriksaan ini dilakukan secara organoleptik, dan khusus untuk
pemeriksaan label dan kemasan perlu dilakukan pencatatan terhadap
tanggal kadaluarsa, nomor registrasi dan nomor batch terhadap obat yang
diterima.

2.2.3.3 Pembelian

Sumber penyediaan obat di Puskesmas Kedungmundu Semarang


adalah Instalasi Farmasi Kota Semarang. Obat yang diperkenankan untuk
disediakan di Puskesmas Ngemplak Simongan adalah obat esensial yang jenis
dan itemnya ditentukan setiap tahun oleh Menteri Kesehatan dan merujuk
kepada Daftar Obat Esensial National (DOEN). Berdasarkan UU No.23 tahun
1992 tentang Kesehatan dan PP No. 72 tahun 1999 tentang Pengamanan
Sediaan Farmasi dan Alat Kesehatan, yang di perkenankan untuk melakukan
penyediaan obat adalah tenaga apoteker. Puskesmas tidak diperkenankan
melakukan pengadaan obat secara sendiri sendiri. (Dinkes, 2013).
Permintaan obat untuk mendukung pelayanan obat di masing-masing
Puskesmas diajukan oleh Kepala Puskesmas kepada Kepala Dinas Kesehatan
Kota dengan menggunakan format Laporan Pemakaian dan Lembar
Permintaan Obat (LPLPO).
Kegiatan dalam penyediaan obat dibagi menjadi :
a. Permintaan rutin : sesuai jadwal yang di susun oleh Dinas Kesehatan Kota
untuk masing-masing puskesmas.
b.Permintaan khusus : dilakukan diluar jadwal distribusi rutin apabila
kebutuhan meningkat, menghindari kekosongan, penanganan Kejadian Luar
Biasa (KLB), obat rusak dan kadaluarsa.
Apabila ada obat yang tidak tersedia tetapi dibutuhkan dalam
pelayanan kesehatan di Ruang Farmasi Puskesmas maka pihak puskesmas
dapat melakukan pembelian obat dengan mengajukan usulan pengadaan obat

12
ke Dinas Kesehatan Kota menggunakan dana APBD (Anggaran Pendapatan
dan Belanja Daerah). (Dinkes,2013).

2.2.3.4 Penyimpanan

a. Penerimaan Barang
Tujuan penerimaan obat adalah agar obat yang diterima sesuai
dengan kebutuhan berdasarkan permintaan yang diajukan oleh
Puskesmas Ngemplak Simongan.Penerimaan adalah suatu kegiatan
dalam menerima obat-obatan dan perbekalan kesehatan yang
diserahkan dari unit pengelola yang lebih tinggi kepada unit pengelola
di bawahnya. Semua petugas yang terlibat dalam kegiatan pengelolaan
obat bertanggung jawab atas ketertiban penyimpanan, pemindahan,
pemeliharaan dan penggunaan obat berikut kelengkapan catatan yang
menyertainya.
Petugas penerimaan obat wajib melakukan pengecekan terhadap
obat-obatan yang diserahkan, mencakup jumlah, kemasan, jenis dan
jumlah obat, bentuk obat sesuai dengan Laporan Pemakaian dan
Lembar Permintaan Obat (LPLPO) dan ditanda tangani oleh petugas
penerima. Bila tidak memenuhi syarat petugas penerima dapat
mengajukan keberatan. Jika terdapat kekurangan, penerima obat wajib
menuliskan jenis yang kurang (rusak, jumlah kurang dan lain-lain).
Setiap penembahan obat-obatan dicatat dan dibukukan pada buku
penerimaan obat dan kartu stok (Dinkes, 2013).

b. Gudang
Tujuan penyimpanan pada gudang di puskesmas Ngemplak
Simongan adalah agar mutu obat yang tersedia di Unit Pelayanan
Kesehatan dapat dipertahankan. Penyimpanan adalah suatu kegiatan
pengamanan terhadap obat-obatan yang diterima agar aman (tidak
hilang), terhindar dari kerusakan fisik maupun kimia dan mutunya tetap
terjamin.

13
Tata cara menyimpan dan menyusun obat :
1. Pengaturan penyimpanan obat

Pengaturan obat dikelompokan berdasarkan bentuk sediaan


dan disusun secara alfabetis berdasarkan nama. Contoh : kelompok
sediaan tablet, kelompok sediaan sirup dan lain-lain.

2. Penerimaan Sistem FIFO dan FEFO

Penyusunan dilakukan dengan sistem First In First Out


(FIFO) untuk masing-masing obat artinya obat yang datang
pertama kali harus dikeluarkan lebih dahulu dari obat yang
datang terakhir dan First Expired First Out (FEFO) untuk masing
masing obat artinya obat yang lebih awal kadaluarsa harus
dikeluarkan lebih dahulu dari obat yang kadaluarsa lebih lama.
Hal ini sangat penting karena obat yang sudah terlalu lama
biasanya kekuatannya atau potensinya berkurang, beberapa obat
sperti antibiotik mempunyai batas waktu pemakaian artinya batas
waktu dimana obat mulai berkurang efektivitasnya.

2.2.3.5 Distribusi
Tujuan dari pendistribusian obat di puskesmas adalah untuk
memenuhi kebutuhan obat sub unit pelayanan kesehatan yang ada di
wilayah kerja puskesmas dengan jenis, mutu, jumlah dan tepat waktu.
Penyaluran atau distribusi adalah kegiatan pengeluaran dan penyerahan
obat secara merata dan teratur untuk memenuhi kebutuhan sub-sub unit
pelayanan kesehatan antara lain :
a. Sub unit pelayanan kesehatan di lingkungan puskesmas (Ruang
Farmasi danLaboratorium), Balai Pengobatan Gigi, Balai
Pengobatan UmumdanKesehatan Ibu dan Anak.

b. Puskesmas keliling

c. Posyandu

Kegiatan dalam Pendistribusian yaitu menentukan jumlah dan


jenis obat yang diberikan, dimana perlu dipertimbangkan pemakaian

14
rata-rata tiap jenis obat, sisa stok, pola penyakit dan jumlah kunjungan
dimasing-masing sub unit pelayanan kesehatan. (Seto,dkk. 2004)

15
BAB III
TINJAUAN PUSKESMAS KEDUNGMUNDU

3.1 Tinjauan Umum Puskesmas Kedungmundu


3.1.1 Definisi dan Sejarah Puskesmas Kedungmundu

Pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas) Kedungmundu terletak di


Kecamatan Tembalang, Kota Semarang. Wilayah aglomerasi (perkembangan
dalam kawasan tertentu). Sehingga kecamatan Tembalang menjadi wilayah
yang cepat berkembang, banyak dibangun perumahan baru dengan demikian
penduduknya juga semkain banyak dan mata pencaharian penduduk juga
berkembang dari pertanian menjadi industry, perdagangan, dan jasa. Puskesmas
Kedungmundu mempunyai batas wilayah sebagai berikut :

Sebelah utara : Kecamatan Pedurungan


Sebelah timur : Kecamatan Batusari
Sebelah selatan : Kecamatan Banyumanik
Sebelah barat : Kecamatan Candisari

Secara keseluruhan mencapai 29,25 km2. Puskesmas Kedungmundu


menempati lokasi di Kelurahan Sambiroto, Kecamatan Tembalang Kota
Semarang. Sejak awal berdirinya sampai sekarang, Puskesmas Kedungmundu
telah mengalami beberapa peningkatan baik menganai fisik bangunan, sarana
dan prasarana Puskesmas hingga peningkatan jumlah sumber daya manusianya.

Puskesmas Kedungmundu merupakan Puskesmas rawat jalan yang


memberikan pelayanan dasar, Puskesmas Kedungmundu berhasil mendapat
sertifikat ISO 9001:2008, sejak tahun 2009. Disamping itu juga dilakukan
penerapan sitem informasi Puskesmas (SIMPUS). Penyediaan sarana ini
meliputi software dan hardware. Puskesmas Kedungmundu adalah unit
pelaksana teknis Dinas Kesehatan Kota Semarang yang bertanggung jawab
menyelenggarakan pembangunan kesehatan di satu atau sebagian wilayah

16
kecamatan. Sebagai unit pelaksana teknis, puskesmas melaksanakan sebagian
tugas Dinas Kesehatan Kota Semarang.

Puskesmas Kedungmundu berdiri pada tahun 1976. Awalnya puskesmas


ini menyelenggarakan pelayanan rawat inap dan rawat jalan. Seiring
berkembangnya sarana kesehatan dan fasilitas kesehatan di lingkungan sekitar
puskesmas, seperti adanya Rumah Sakit dan Klinik-klinik umum, maka
Puskesmas Kedungmundu dijadikan puskesmas rawat jalan. Puskesmas
Kedungmundu dipimpin oleh seorang dokter umum yaitu dr. Turi Setyawati
yang memimpin 45 pegawai, antara lain adalah Dokter, Apoteker, Perawat,
Bidan dan Karyawan lainnya serta membina empat Puskesmas Pembantu
(Pustu).

Puskesmas Kedungmundu adalah puskesmas yang dikenal oleh


masyarakat dengan pelayanan yang ramah, cepat, tepat, dan nyaman. Pelayanan
pada pasien dilaksanakan selama enam hari dalam satu minggu dengan
pembagian jam kerja Senin-Kamis (07.00-14.00 WIB) dan Jumat-Sabtu (17.00-
12.00 WIB).

3.1.2 Klasifikasi

Puskesmas Kedungmundu Semarang memiliki 4 Pustu (Puskesmas


Pembantu) yaitu Pustu tersebut antara lain Pustu Sendangguwo, Pustu
Sendangmulyo, Pustu Mangunharjo, dan Pustu Sambiroto.
Lokasi Puskesmas Kedungmundu berada di lingkungan perumahan
menengah dan letaknya cukup strategis yaitu di jalan Sambiroto RT 01/ RW
01, Kelurahan Kedungmundu, Kecamatan Tembalang, Semarang dengan luas
wilayah 31,89 m2. Wilayah jangkauan puskesmas terbagi atas kelurahan yang
meliputi Kelurahan Sambiroto, Kelurahan Sendangmulyo, Kelurahan
Mangunharjo, Kelurahan Tandang, Kelurahan Jangli, dan Kelurahan
Kedungmundu. Batas wilayah kerja Puskesmas Kedungmundu yaitu sebelah
utara berdekatan dengan wilayah kerja Puskesmas Telogosari Wetan, sebelah
timur berbatasan dengan wilayah Puskesmas Lamper Tengah, sebelah selatan

17
berbatasan dengan wilayah kerja Puskesmas Rowosari dan sebelah barat
berbatasan dengan wilayah kerja Puskesmas Candilama.
Adapun visi dan misi Puskesmas Kedungmundu yaitu:
1. Visi : Menjadi Puskesmas bermutu dan profesional dalam pelayanan
kesehatan menuju masyarakat Kecamatan Tembalang yang mandiri untuk
hidup sehat.
2. Misi : 1) Memberi pelayanan kesehatan yang bermutu dan profesional.
2) mendorong kemandirian masyarakat untuk memiliki kemauan
dan kemampuan hidup sehat,
3) meningkatkan kerjasama lintas sektoral.

3.1.3 Struktur organisasi

Struktur organisasi Puskesmas di suatu Kabupaten atau Kota ditetapkan


sesuai Peraturan Walikota Semarang Nomor 62 tahun 2008 pada tanggal 24
Desember 2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja Puskesmas Kota
Semarang. Struktur organisasi Puskesmas Kedungmundu Struktur organisasi
Puskesmas Kedungmundu mengikuti bentuk garis atau lini sederhana.
Wewenang dari atasan atau Kepala Puskesmas dilimpahkan secara vertikal
kepada bawahan atau pelaksana. Begitu juga sebaliknya, pelaksana
bertanggung jawab secara langsung kepada Kepala Puskesmas. Pelayanan
kefarmasian bertanggung jawab kepada Kepala Puskesmas melalui Upaya
Kesehatan Perseorangan (UKP), Kefarmasian dan Laboratorium.

3.1.4 Formularium

Pelayanan kefarmasian semakin berkembang, tidak terbatas hanya pada


penyiapan obat dan penyerahan obat pada pasien, tetapi perlu melakukan
interaksi dengan pasien dan profesional kesehatan lainnya dengan
melaksanakan pelayanan Pharmaceutical care secara menyeluruh oleh
tenaga farmasi (Maimun,2008). Standar pelayanan kefarmasian dipuskesmas
yang diatur dalam Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 30 Tahun 2014
meliputi pengelolaan obat dan BMHP. Pemenuhan kebutuhan obat di
puskesmas mengacu pada Daftar Obat Esensial Nasional (DOEN) dan
Formularium Nasional (FORNAS) (Depkes RI,2014).

18
Obat-obat narkotika dan psikotropika menjadi salah satu kebutuhan
obat yang harus ada di puskesmas dalam melaksanakan pelayanan obat yang
diatur dalam Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 3 Tahun 2015 tentang
peredaran, penyimpanan, pemusnahan, dan pelaporan narkotika, psikotropika
dan prekusor farmasi (Depkes RI,2015).
Peningkatan penyalahgunaan obat narkotika dan psikotropika serta
zatbaru yang memiliki potensi tinggi mengakibatkan ketergantungan diatur
pada Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 2 Tahun 2017 tentang perubahan
penggolongan narkotika (Depkes RI,2017).
Proses perencanaan obat merupakan sumber data bagi perencanaan
obat yang akan dilakukan oleh Instalasi Farmasi (IF) Dinas Kesehatan Kota
(DKK) Semarang. Adanya program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN )
menyebabkan puskesmas kedungmundu dapat melakukan perencanaan obat
non IF. Perencanaan obat non IF juga didasarkan oleh sisa persediaan, Daftar
Obat Esensial Nasional (DOEN) 2013 dan Formularium Nasional
(FORNAS) dengan sumber dana yang digunakan berasal dari APBD dan
JKN.

3.1.5 Akreditasi

Akreditasi adalah sebuah pengakuan untuk kompetisi, kredibilitas,


kemandirian, dan integritas dari Lembaga Penilaian Kesesuaian (LPK) yang
berguna untuk meningkatkan mutu pelayanan pada bidang kesehatan.
Puskesmas tidak menggunakan sistem akreditasi seperti layaknya rumah sakit
besar, namun puskesmas menggunakan sistem ISO. ISO (International
Organization for Standardization) adalah wadah koordinasi standar kerja
bertafar internasional.

Di tahun 2014 telah mendapatkan sertifikat standart mutu pelayanan


sesuai ISO 9001:2008 karena pelayanan yang baik. Pelayanan kesehatan di
puskesmas dapat memenuhi sistem manajemen mutu ISO 9001:2008 apabila
dilakukan perbaikan yang berkesinambungan. Perbaikan tersebut dilakukan
dari kompetensi para pegawai dan pemeliharaan sarana prasarana di
puskesmas. Perbaikan dan sertifikasi standar mutu yang diperoleh digunakan
untuk memenuhi tugas puskesmas dalam meningkatkan kesadaran, kemauan

19
dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan
yang setinggi-tingginya dan pada tahun 2016 Puskesmas sudah terakreditasi.

3.2 Tinjauan Umum Puskesmas Kedungmundu


3.2.1 Struktur organisasi

Struktur Organisasi kriteria personalia yang mengisi struktur organisasi


puskesmas disesuaikan dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing unit
puskesmas. Khusus untuk Kepala puskesmas kriteria tersebut dipersyaratkan
harus seorang sarjana di bidang kesehatan yang kurikulum pendidikannya
mencakup kesehatan masyarakat, Jabatan Kepala puskesmas setingkat dengan
eselon IV-A (Depkes RI, 2004).
Kepala puskesmas memilki tanggung jawab terhadap pembangunan
kesehatan di tingkat kecamatan. Sesuai dengan tanggung jawab tersebut dan
besarnya peran Kepala Puskesmas dalam penyelenggaraan pembanunan
kesehatan di tingkat kecamatan maka jabatan Kepala Puskesmas setingkat dengan
eselon IV-A (Depkes RI, 2004).
Pejabat sementara ditunjuk dalam keadaan tidak tersedianya tenaga yang
memenuhi syarat untuk menjabat jabatan eseol IV-A. pejabat sementara yang
ditunjuk harus sesuai dengan kriteria Kepala Puskesmas yakni seorang sarjana di
bidang kesehatan yang kurikulum pendidikannya mencakup bidang kesehatan
masyarakat, dengan kewenangan yang setara dengan pejabat tetap (Depkes RI,
2004).
Tugas pelayanan kefarmasian di Puskesmas Kedungmundu dilakukan oleh
seorang Apoteker dibantu oleh dua orang Tenaga Teknis Kefarmasian (TTK).
Tugas Apoteker yaitu :
1. Tugas pokok, meliputi :
a. Menyusun rencana kegiatan program pengelolaan obat berdasarkan
peraturan yang berlaku.
b. Melaksanakan pelayanan kefarmasian, meliputi:
1) Menyiapakan peralatan dan obat-obatan
2) Memberikan pelayanan informasi obat kepada pasien sesuai dengan
resep dan hasil pemeriksaan.
3) Melakukan pencatatan penerimaan dan pengeluaran obat.

20
4) Melakukan pengecekan obat.
5) Melakukan pengambilan obat dan vaksin.
6) Membuat laporan pengelolaan obat.
2. Tugas fungsional Apoteker, antara lain:
a. Melaksanakan kegiatan puskesmas keliling dengan cara membantu
menyiapkan pengobatan untuk pasien.
b. Melaksanakan program posyandu bersama tim kesehatan lain.
c. Memasukkan data pasien dan obat yang digunakan untuk terapi ke dalam
sistem komputerisasi menggunakan Sistem Informasi Manajemen
Puskesmas (SIMPUS) yang terhubung secara online dengan DKK
Semarang.
d. Koordinator ruang farmasi.

Tugas Apoteker dalam memberikan pelayanan kefarmasian seperti


pelayanan pemberian informasi dan edukasi mengenai efek samping obat di
Puskesmas Kedungmundu kurang maksimal apabila jumlah pasien yang
berkunjung terlalu banyak, sehingga membuat pekerjaan kefarmasian terasa lebih
berat. Hal ini disebabkan karena kurangnya sumber daya manusia di bidang
farmasi dan terbatasnya waktu dalam memberikan pelayanan informasi obat.
Seharusnya ada penambahan jumlah TTK dengan harapan pekerjaan kefarmasian
dapat dilakukan lebih optimal.
Penyelenggaraan pelayanan kefarmasian di Puskesmas minimal harus
dilaksanakan oleh satu orang tenaga Apoteker sebagai penanggung jawab dan
dibantu oleh Tenaga Teknis Kefarmasian sesuai kebutuhan.
Menurut Permenkes RI Nomor 30 Tahun 2014 jumlah kebutuhan
Apoteker di Puskesmas dihitung berdasarkan rasio kunjungan pasien, baik rawat
inap maupun rawat jalan serta memperhatikan pengembangan Puskesmas. Rasio
untuk menentukan jumlah Apoteker di Puskesmas adalah satu Apoteker untuk
lima puluh pasien perhari. Semua tenaga kefarmasian harus memiliki surat tanda
registrasi dan surat ijin praktik untuk melaksanakan pelayanan kefarmasian di
Puskesmas sesuai ketentuan perundang-undangan. Setiap tahun dapat dilakukan
penilaian kinerja tenaga kefarmasian yang disampaikan kepada yang
bersangkutan dan didokumentasikan secara rahasia. Hasil penilaian kinerja ini

21
akan digunakan sebagai pertimbangan untuk memberikan penghargaan dan
sanksi.

3.2.2 Pusat informasi obat

Menurut Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No


1197/MENKES/SK/X/2004 Tentang Standar Pelayanan Farmasi Di Rumah Sakit,
Pelayanan Informasi Obat merupakan kegiatan pelayanan yang dilakukan oleh
apoteker untuk memberikan informasi secara akurat, tidak bias, dan terkini
kepada dokter, apoteker, perawat, profesi kesehatan lainnya dan pasien.
Definisi pelayanan informasi obat adalah pengumpulan, pengkajian,
pengevaluasian, pengindeksan, pengorganisasian, penyimpanan, peringkasan,
pendistribusian, penyebaran serta penyampaian informasi tentang obat dalam
berbagai bentuk dan berbagai metode kepada pengguna nyata dan yang mungkin
(Siregar, 2004).
Adapun ciri-ciri pelayanan informasi obat meliputi:
a.Mandiri (bebas dari segala bentuik keterikatan).
b.Objektif (sesuai dengan kebutuhan)
c.Seimbang
d.Ilmiah
e.Berorientasi kepada pasien dan pro aktif

3.2.3 Pengelolaan perbekalan farmasi

Pengelolaan perbekalan Farmasi bertujuan untuk meningkatkan


kompetensi tenaga kefarmasian, mewujudkan system informasi manajemen yang
baik serta bentuk pelaksanaan daripengendalian mutu pelayanan di puskesmas
(Depkes RI,2010). Pengelolaan obat dan Bahan Medis Habis Pakai merupakan
salah satu kegiatan pelayanan kefarmasian, yang dimulai dari perencanaan,
permintaan, penerimaan, penyimpanan, pendistribusian, pengendalian, pencatatan
dan pelaporan serta pemantauan dan evaluasi. Tujuannya adalah untuk menjamin
kelangsungan ketersediaan dan keterjangkauan Obat dan BMHP yang efisien,
efektif dan rasional, meningkatkan kompetensi/kemampuan tenaga kefarmasian,

22
mewujudkan sistem informasi manajemen dan melaksanakan pengendalian mutu
pelayanan (Depkes RI,2014).

3.2.3.1 Perencanaan

Perencanaan pengadaan barang logistik harus sedemikian rupa


sehingga akan siap tersedia pada saat dibutuhkan, akan tetapi tidak
tertumpuk terlalu banyak. Ini berarti harus ada perencanaan yang baik
dalam menentukan kebutuhan, baik mengenai saatnya maupun jumlah
sesuatu barang atau bahan yang diperlukan harus tersedia. Barang yang
sudah ada dalam persediaan harus pula dijaga agar tetap baik mutunya
maupun kecukupan jumlahnya, serta keamanan penyimpanannya.
Untuk itu juga diperlukan suatu perencanaan dan pengaturan yang baik
untuk memberikan tempat yang sesuai bagi setiap barang atau bahan
yang disimpan baik dari segi pengamanan, penyimpanan maupun dari
segi pemeliharannya. Selanjutnya jalur pendistribusiannya harus jelas,
lengkap dengan tata cara permintaan dan penyerahan barang sehingga
terjamin bahwa permintaan akan dapat terlayani tepat pada waktunya
dan sampai ke tujuan dengan selamat (Aditama, 2000).
Perencanaan obat dan logistik termasuk formulir catatan medis,
kertas resep, bahan laboratorium, teknologi kedokteran, menggunakan
dua pendekatan umum, yaitu:
1. Pola konsumsi, dengan pendekatan ini kebutuhan terkait dengan
obat-obatan logistik dihitung berdasarkan persediaan barang akhir
tahun, kebutuhan tahun sebelumnya, kecenderungan kebutuhan di
masa datang.
2. Pola epidemiologi, dengan pendekatan ini membutuhkan rekaman
kunjungan pasien dan jenis penyakit yang akurat, termasuk standar
terapi yang berlaku (Oscar, 2016).
Semua hal di atas perlu dilakukan pengendalian persediaan yang
bertujuan menciptakan keseimbangan antara persediaan dan
permintaan. Karena itu hasil stok opname harus seimbang dengan
permintaan yang didasarkan atas satu kesatuan waktu tertentu, misal 1
bulan atau 2 bulan (Aditama, 2000). Tujuan perencanaan perbekalan

23
farmasi adalah untuk menetapkan jenis dan jumlah perbekalan farmasi
sesuai dengan pola penyakit dan kebutuhan pelayanan kesehatan
(Kemenkes RI, 2010).
Tujuan inventory control adalah menciptakan keseimbangan
antara persediaan dan permintaan oleh karena itu hasil stock opname
harus yang seimbang dengan permintaan yang didasarkan atas satu
kesatuan waktu tertentu, misalnya satu bulan atau dua bulan atau
kurang dari satu bulan (Anief, 2001).
Siklus pengadaan obat mencakup beberapa kegiatan yang
meliputi keputusan untuk menetapkan jenis obat yang harus disediakan,
jumlah yang harus dibelanjakan, biaya yang harus dikeluarkan, hingga
pengendalian mutu obat dan pengemasannya. Mengingat luasnya
cakupan kegiatan ini, maka tentu diperlukan tenaga handal yang
mampu mengelola secara baik proses pengadaan, mulai dari prosedur,
tata kerja, dukungan sistem inventory yang baik hingga sistem
informasi konsumsi obat.
PerencanaanKebutuhan Obat dan Bahan Medis Habis Pakai
Perencanaan merupakan proses kegiatan seleksi obat dan bahan
medis habis pakai untuk menentukan jenis dan jumlah obat dalam
rangka pemenuhan kebutuhan Puskesmas.
Tujuan perencanaan adalah untuk mendapatkan:
1. Perkiraan jenis dan jumlah obat dan bahan medis habis pakai yang
mendekati kebutuhan.
2. Meningkatkan penggunaan obat secara rasional
3. Meningkatkan efisiensi penggunaan obat
Perencanaan obat meliputi kegiatan untuk mengetahui jenis dan
jumlah obat yang diperlukan untuk periode pengadaan yang akan
diadakan. Perencanaan dapat dilakukan dengan metode konsumsi,
metode epidemiologi dan metode kombinasi antara metode konsumsi
dan metode epideomiologi (Aditama, 2000 ).
Proses perencanaan kebutuhan obat per tahun dilakukan secara
berjenjang (bottom-up). Puskesmas diminta menyediakan data
pemakaian obat dengan menggunakan Laporan Pemakaian dan
Laporan Permintaan Obat (LPPO). Instalasi Farmasi Kabupaten/Kota

24
akan melakukan kompilasi dan analisa terhadap kebutuhan obat
puskesmas di wilayah kerjanya, menyesuaikan pada anggaran yang
tersedia dan memperhitungkan waktu kekosongan obat, buffer stock,
serta menghindari stok berlebih (Depkes RI,2014).

3.2.3.2 Pengadaan Obat dan Bahan Medis Habis Pakai

Tujuan pengadaan Obat dan Bahan Medis Habis Pakai adalah


memenuhi kebutuhan Obat dan Bahan Medis Habis Pakai di
Puskesmas, sesuai dengan perencanaan kebutuhan yang telah dibuat.
Permintaan pengadaan diajukan kepada Dinas Kesehatan
Kabupaten/Kota, sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-
undangan dan kebijakan pemerintah daerah setempat (Depkes
RI,2014).
Pada umumnya sistem pengendalian persediaan dapat dibagi
menjadi dua model yaitu:
1. Sistem pengendalian persediaan secara periodik (Periodic Inventory
System)
Sistem ini juga disebut Fixed Interval System, atau T-System
atau EconomicOrder Interval (EOI). Pada sistem ini pembelian atau
pengadaan obat dilakukan secara periodik dalam jangka waktu
tertentu untuk mencukupi persediaan yang diperlukan. Jadi dalam
sistem ini pembelian dilakukan dalam jangka waktu tertentu,
misalnya setiap 24 hari, setiap 30 hari dan lain sebagainya, sesuai
dengan kebutuhan.
2. Sistem pengendalian persediaan secara terus-menerus (Perpetual
Inventory System)
Sistem ini juga disebut Fixed Quartly System atau Q-System
atau Economic Order Quantity (EOQ). Pada sistem ini pembelian
atau pengadaan obat dilakukan secara kontinyu (bisa tiap hari, tiap
minggu atau tiap bulan) dan kapan saja pada saat stok obat berada
pada jumlah yang mengharuskan untuk melakukan pembelian. Jadi
dalam sistem ini pembelian dilakukan setiap saat dalam jumlah yang
tetap (Dwiprahasto, 2003)
25
3.2.3.3 Pembelian

Pembelian obat untuk mendukung pelayanan farmasi di


masing-masing puskesmas diajukan oleh pengelola obat di puskesmas
yang akan disetujui oleh Kepala Puskesmas kepada Kepala Dinas
Kabupaten/Kota dengan menggunakan format LPLPO. Hal ini
berdasarkan rencana kebutuhan obat tahunan yang sudah dilaporkan
sebelumnya kepada Dinkes untuk meminimalisir penggunaan obat
yang tidak bertanggung jawab.

3.2.3.4 Penerimaan Obat dan Bahan Medis Habis Pakai

Penerimaan Obat dan Bahan Medis Habis Pakai adalah suatu


kegiatan dalam menerima Obat dan Bahan Medis Habis Pakai dari
Instalasi Farmasi Kabupaten/Kota sesuai dengan permintaan yang telah
diajukan. Tujuannya adalah agar Obat yang diterima sesuai dengan
kebutuhan berdasarkan permintaan yang diajukan oleh Puskesmas.
Semua petugas yang terlibat dalam kegiatan pengelolaan bertanggung
jawab atas ketertiban penyimpanan, pemindahan, pemeliharaan dan
penggunaan Obat dan Bahan Medis Habis Pakai berikut kelengkapan
catatan yang menyertainya. Petugas penerimaan wajib melakukan
pengecekan terhadap Obat dan Bahan Medis Habis Pakai yang
diserahkan, mencakup jumlah kemasan/peti, jenis dan jumlah Obat,
bentuk Obat sesuai dengan isi dokumen (LPLPO), ditandatangani oleh
petugas penerima, dan diketahui oleh Kepala Puskesmas. Bila tidak
memenuhi syarat, maka petugas penerima dapat mengajukan keberatan.
Masa kedaluwarsa minimal dari Obat yang diterima disesuaikan
dengan periode pengelolaan di Puskesmas ditambah satu bulan
(Depkes RI,2014).

3.2.3.5 Penyimpanan Obat dan Bahan Medis Habis Pakai

Penyimpanan Obat dan Bahan Medis Habis Pakai merupakan


suatu kegiatan pengaturan terhadap Obat yang diterima agar aman
26
(tidak hilang), terhindar dari kerusakan fisik maupun kimia dan
mutunya tetap terjamin, sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan.
Tujuannya adalah agar mutu obat yang tersedia di puskesmas dapat
dipertahankan sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan.
Penyimpanan Obat dan Bahan Medis Habis Pakai dengan
mempertimbangkan hal-hal sebagai berikut:
1. bentuk dan jenis sediaan;
2. stabilitas (suhu, cahaya, kelembaban);
3. mudah atau tidaknya meledak/terbakar; dan
4. narkotika dan psikotropika disimpan dalam lemari khusus (Depkes
RI,2014).

Indikator penyimpanan obat yaitu: 1) kecocokan antara barang


dan kartu stok, indikator ini digunakan untuk mengetahui ketelitian
petugas gudang dan mempermudah dalam pengecekan obat,
membantu dalam perencanaan dan pengadaan obat sehingga tidak
menyebabkan terjadinya akumulasi obat dan kekosongan obat, 2)
Turn Over Ratio, indikator ini digunakan untuk mengetahui kecepatan
perputaran obat yaitu seberapa cepat obat dibeli, didistribusi, sampai
dipesan kembali, dengan demikian nilai TOR akan berpengaruh pada
ketersediaan obat. TOR yang tinggi berarti mempunyai pengendalian
persediaan yang baik, demikian pula sebaliknya, sehingga biaya
penyimpanan akan menjadi minimal, 3) Persentase obat yang sampai
kadaluwarsa atau rusak, indikator ini digunakan untuk menilai
kerugian, 4) Sistem penataan gudang, indikator ini digunakan untuk
menilai sistem penataan gudang standar adalah FIFO (First In First
Out) dan FEFO (First Expired First Out), 5) Persentase stok mati,
stok mati merupakan istilah yang digunakan untuk menunjukkan item
persedian obat di gudang yang tidak mengalami transaksi dalam
waktu minimal 3 bulan, 6) persentase nilai stok akhir, nilai yang
menunjukkan berapa besar persentase jumlah barang yang tersisa
pada periode tertentu, nilai persentase stok akhir berbanding terbalik
dengan nilai TOR (Smith, 1986 : 148).

27
Sistem penyimpanan obat di gudang Instalasi farmasi
menggunakan gabungan antara metode FIFO dan metode FEFO.
Metode FIFO (First In First Out), yaitu obat-obatan yang baru masuk
diletakkan di belakang obat yang terdahulu, sedangkan metode FEFO
(First Expired First Out), yaitu dengan cara menempatkan obat-
obatan yang mempunyai waktu kadaluwarsa lebih pendek. Proses
penyimpanan memprioritaskan metode FEFO, baru kemudian
dilakukan metode FIFO. Barang yang waktu kadaluwarsa yang paling
pendek diletakkan di depan walaupun barang tersebut datangnya
belakangan. Sistem penyimpanan dikelompokkan berdasarkan jenis
dan macam sediaan, yaitu:
1. Bentuk sediaan obat (tablet, kapsul, sirup, drop, salep/krim, injeksi
dan infus)
2. Bahan baku
3. Nutrisi
4. Alat-alat kesehatan
5. Gas medik
6. Bahan mudah terbakar
7. Bahan berbahaya
8. Reagensia
9. Film Rontgen (Sheina, 2010)
Metode penyimpanan sediaan farmasi telah diatur dalam
pedoman SK Menkes Nomor 1197/Menkes/SK/X/2004 menjelaskan
bahwa untuk meminimalisir kerusakan penyimpanan dapat dilakukan
menurut persyaratan yang ditentukan meliputi dibedakan menurut
bentuk sediaan dan jenisnya, dibedakan menurut suhunya, mudah
tidaknya terbakar serta tahan atau tidaknya terhadap cahaya.
Persyaratan yang telah ditetapkan harus disertai dengan sistem
informasi yang selalu menjamin ketersediaan perbekalan farmasi
sesuai kebutuhan (Wirawan, 2015).
Perbekalan farmasi disusun menurut bentuk sediaan dan
alfabetis. Untuk memudahkan pengendalian stok maka dilakukan
langkah-langkah berikut:

28
1. Gunakan prinsip FEFO (First Expired First Out) dan FIFO (First
In First Out) dalam penyusunan perbekalan farmasi yaitu
perbekalan farmasi yang masa kadaluwarsanya lebih awal atau
yang diterima lebih awal harus digunakan lebih awal sebab
umumnya perbekalan farmasi yang datang lebih awal juga
diproduksi lebih awal dan umumnya relatif lebih tua dan masa
kadaluwarsanya lebih awal.
2. Susun perbekalan farmasi dalam kemasan besar di atas pallet
secara rapi dan teratur.
3. Gunakan lemari khusus untuk penyimpanan narkotika.
4. Simpan perbekalan farmasi yang dapat dipengaruhi oleh
temperatur, udara, cahaya dan kontaminasi bakteri pada tempat
yang sesuai.
5. Simpan perbekalan farmasi dalam rak dan berikan nomor kode,
pisahkan perbekalan farmasi untuk penggunaan dalam dengan
perbekalan farmasi untuk penggunaan luar.
6. Cantumkan nama masing-masing perbekalan farmasi pada rak
dengan rapi.
7. Apabila persediaan perbekalan farmasi cukup banyak, maka
biarkan perbekalan farmasi tetap dalam box masing-masing.
8. Perbekalan farmasi yang mempunyai batas waktu penggunaan
perlu dilakukan rotasi stok agar perbekalan farmasi tersebut tidak
selalu berada di belakang sehingga dapat dimanfaatkan sebelum
masa kadaluwarsa habis.

Item perbekalan farmasi yang sama ditempatkan pada satu


lokasi walaupun dari sumber anggaran yang berbeda (Kemenkes,
2010).

3.2.3.6 Pendistribusian Obat dan Bahan Medis Habis Pakai


Pendistribusian Obat dan Bahan Medis Habis Pakai merupakan
kegiatan pengeluaran dan penyerahan Obat dan Bahan Medis Habis
Pakai secara merata dan teratur untuk memenuhi kebutuhan sub
unit/satelit farmasi Puskesmas dan jaringannya.

29
Tujuannya adalah untuk memenuhi kebutuhan Obat sub unit
pelayanan kesehatan yang ada di wilayah kerja Puskesmas dengan
jenis, mutu, jumlah dan waktu yang tepat.
Sub-sub unit di Puskesmas dan jaringannya antara lain:
1. Sub unit pelayanan kesehatan di dalam lingkungan Puskesmas;
2. Puskesmas Pembantu;
3. Puskesmas Keliling;
4. Posyandu; dan
5. Polindes.
Pendistribusian ke sub unit (ruang rawat inap, UGD, dan lain-
lain) dilakukan dengan cara pemberian Obat sesuai resep yang
diterima (floor stock), pemberian Obat per sekali minum (dispensing
dosis unit) atau kombinasi, sedangkan pendistribusian ke jaringan
Puskesmas dilakukan dengan cara penyerahan Obat sesuai dengan
kebutuhan (floor stock) (Depkes RI, 2014). Pelayanan Farmasi satu
pintu berarti tanggung jawab pelayanan kefarmasian sepenuhnya
dilakukan oleh Farmasi atau Instalasi Farmasi. IFRS memiliki
kewenangan penuh dan bertanggung jawab terhadap obat yang
beredar, serta dalam peneglolaan perbekalan farmasi, berkewajiban
mengelola obat secara berdaya guna dan berhasil guna, berkewajiban
melaksanakan pengendalian pelayanan dan pemantauan penggunaan
obat (Satibi, 2009).
Sistem distribusi obat ada empat menurut Depkes RI (2008):
1. Unit Dispensing Dose System (UDDS)
Pelayanan distribusi obat dengan UDDS merupakan salah
satu sistem distribusi diman obat untuk setiap pasien disiapkan
oleh Apoteker dalam sekali dosis/minum. Keuntungan system ini
antara lain mengurangi kesalahan obat dang mengoptimalkan
terapi, mengurangi keterlibatan perawat dalam penyiapan obat,
pasien hanya membayar obat yang dikonsumsi saja, sehingga
mengurangi kerugian biaya obat yang tidak terbayar oleh pasien.
Kerugian pelayanan distribusi obat dengan UDDS yaitu
dibutuhkan jumlah tenaga kefarmasian meningkat, prosesnya
memerlukan biaya yang besar.
30
2. One Daily Dose System (ODDS)
Pelayanan distribusi obat dengan ODDS juga merupakan
sistem distribusi obat dimana untuk tiap pasien disiapkan oleh
Apoteker untuk diminum dalam sehari. Keuntungan sistem
distribusi obat dengan ODDS antara lain menghindari duplikasi
order sediaan farmasi yang berlebihan dan mengurangi keterlibatan
perawat dalam penyiapan obat. Sedangkan kerugian sistem ini
adalah memerlukan biaya awal yang besar dan jumlah kebutuhan
personil farmasi meningkat.
3. Ward Floor Stock System
Sistem distribusi obat dengan ward floor stock system yaitu
sistem distribusi obat kepada pasien sesuai dengan permintaan
dokter, yang obatnya disiapkan dan diambil oleh perawat dari
persediaan obat yang disimpan di ruangan. Obat-obat yang ada di
ruangan contohnya seperti obat-obat emergency seperti atropine
sulfat, dexamethasone, adrenalin, dan lain-lain. Keuntungan sistem
ini obat yang diperlukan segera tersedia diruang perawatan, tidak
ada pengembalian obat yang terpakai karena obat langsung
diberikan pada pasien, sedangkan kerugiannya yaitu kesalahan
penggunaan obat meningkat, persediaan mutu obat tidak
terkendali, pencurian obat meningkat dan meningkatkan kerugian
karena obat sering rusak.
4. Individual Prescription System (IPS)
Sistem distribusi ini merupakan sistem penyaluran obat
kepada pasien secara individu sesuai dengan resep yang ditulis
oleh dokter, setiap resep dikaji dan disiapkan oleh Instalasi
Farmasi. Keuntungan dari sistem ini yaitu semua resep dikaji
langsung oleh Apoteker memberi kesempatan interaksi antara
dokter, Apoteker, perawat dan pasien serta mempermudah
penagihan biaya kepada pasien, sedangkan kerugian sistem
distribusi ini yaitu kemungkinan keterlambatan sediaan obat dan
terjadi kesalahan penyiapan obat karena kurang pemeriksaan.

31
3.3 Pengelolaan Pelayanan Resep
3.3.1 Pengelolaan Resep di Instalasi Puskesmas Rawat jalan

Pelayanan resep adalah proses kegiatan yang harus dikerjakan mulai dari
menerima resep dokter sampai penyerahan obat kepada pasien. Semua resep
yang telah dilayani oleh puskesmas harus dipelihara dan disimpan minimal
dua tahun. Puskesmas Kedungmundu memliki empat macam warna resep
yaitu :
1.Resep warna putih : untuk pasien dengan KTP asli Semarang sehingga
dibebaskan dari pembiayaan restribusi

2. Resep warna merah muda : untuk pasien peserta BPJS (ASKES)

3. Resep warna biru : untuk pasien Jamkesmas wilayah tingkat kota (PBI)

4. Resep warna hijau : untuk pasien Jamkesmas wilayah tingkat Nasional

Untuk menjamin pelayanan obat dan kepentingan pasien maka obat yang
ada di Puskesmas Kedungmundu Semarang kepada pasien sesuai dengan
penyakit yang diderita oleh pasien. Semua obat yang ada di Puskesmas
Kedungmundu Semarang pada dasarnya dapat digunakan melayani semua
pasien yang datang ke puskesmas. Berikut laporan penggunaan obat dibagi
menjadi 3 macam:
3.3.1.1 Laporan Harian

Laporan yang berisi catatan pengeluaran obat yang dikeluarkan


saat pelayanan sehari-hari yang ditutup pada akhir bulan.
3.3.1.2 Laporan Bulanan

Puskesmas Kedungmundu Semarang membuat laporan bulanan


yang dilaporkan setiap bulan yaitu pada awal bulan maksimal tanggal
10 di setiap bulannya dan dikirimkan kepada Dinas Kesehatan Kota
Semarang bagian Pelayanan Kesehatan dan Instalasi Farmasi. Obat
yang dilaporkan yaitu obat bebas, obat bebas terbatas, obat keras, obat
narkotika, obat psikotropika.

32
3.3.1.3 Laporan Tahunan

Laporan tahunan berisi stok opname obat dan perbekalan


kesehatan pada akhir tahun dan total nominal akhir rupiah yang ada
pada LPLPO bulan tersebut.

3.4 Pelayanan Informasi Obat

Merupakan kegiatan pelayanan yang dilakukan oleh Apoteker dan TTK (Tenaga
Teknis Kesehatan) untuk memberikan informasi secara akurat, jelas dan terkini
kepada dokter, apoteker, perawat, profesi kesehatan lainnya dan pasien.
Tujuan:
a. Menyediakan informasi mengenai Obat kepada tenaga kesehatan lain di
lingkungan Puskesmas, pasien dan masyarakat.
b. Menyediakan informasi untuk membuat kebijakan yang berhubungan dengan Obat
(contoh: kebijakan permintaan Obat oleh jaringan dengan mempertimbangkan
stabilitas, harus memiliki alat penyimpanan yang memadai).
c. Menunjang penggunaan Obat yang rasional.
Kegiatan:
a. Memberikan dan menyebarkan informasi kepada konsumen secara pro aktif dan
pasif.
b. Menjawab pertanyaan dari pasien maupun tenaga kesehatan melalui telepon, surat
atau tatap muka.
c. Membuat buletin, leaflet, label Obat, poster, majalah dinding dan lain-lain.
d. Melakukan kegiatan penyuluhan bagi pasien rawat jalan dan rawat inap, serta
masyarakat.
e. Melakukan pendidikan dan/atau pelatihan bagi tenaga kefarmasian dan tenaga
kesehatan lainnya terkait dengan Obat dan Bahan Medis Habis Pakai.
f. Mengoordinasikan penelitian terkait Obat dan kegiatan Pelayanan Kefarmasian.

Pemantauan dan Pelaporan Efek Samping Obat (ESO)


Merupakan kegiatan pemantauan setiap respon terhadap Obat yang merugikan atau
tidak diharapkan yang terjadi pada dosis normal yang digunakan pada manusia untuk tujuan
profilaksis, diagnosis dan terapi atau memodifikasi fungsi fisiologis.

33
Tujuan:
b. Menemukan efek samping Obat sedini mungkin terutama yang berat, tidak dikenal dan
frekuensinya jarang.
c. Menentukan frekuensi dan insidensi efek samping Obat yang sudah sangat dikenal atau
yang baru saja ditemukan.
Kegiatan:
a. Menganalisis laporan efek samping Obat.
b. Mengidentifikasi Obat dan pasien yang mempunyai resiko tinggi mengalami efek
samping Obat.
c. Mengisi formulir Monitoring Efek Samping Obat (MESO).
d. Melaporkan ke Pusat Monitoring Efek Samping Obat Nasional.
Faktor yang perlu diperhatikan:
a. Kerja sama dengan tim kesehatan lain.
b. Ketersediaan formulir Monitoring Efek Samping Obat (Depkes RI, 2014).
2. Pemantauan Terapi Obat (PTO)
Merupakan proses yang memastikan bahwa seorang pasien mendapatkan terapi Obat
yang efektif, terjangkau dengan memaksimalkan efikasi dan meminimalkan efek samping.
Tujuan:
a. Mendeteksi masalah yang terkait dengan Obat.
b. Memberikan rekomendasi penyelesaian masalah yang terkait dengan Obat.
Kriteria pasien:
a. Anak-anak dan lanjut usia, ibu hamil dan menyusui.
b. Menerima Obat lebih dari 5 (lima) jenis.
c. Adanya multidiagnosis.
d. Pasien dengan gangguan fungsi ginjal atau hati.
e. Menerima Obat dengan indeks terapi sempit.
f. Menerima Obat yang sering diketahui menyebabkan reaksi Obat yang merugikan.
Kegiatan:
a. Memilih pasien yang memenuhi kriteria.
b. Membuat catatan awal.
c. Memperkenalkan diri pada pasien.
d. Memberikan penjelasan pada pasien.
e. Mengambil data yang dibutuhkan.
f. Melakukan evaluasi.

34
g. Memberikan rekomendasi
3. Evaluasi Penggunaan Obat
Merupakan kegiatan untuk mengevaluasi penggunaan Obat secara terstruktur dan
berkesinambungan untuk menjamin Obat yang digunakan sesuai indikasi, efektif, aman dan
terjangkau (rasional).
Tujuan:
a. Mendapatkan gambaran pola penggunaan Obat pada kasus tertentu.
b. Melakukan evaluasi secara berkala untuk penggunaan Obat tertentu (Depkes RI, 2014).
Sasaran pelayanan farmasi adalah meningkatkan mutu kehidupan seorang pasien,
melalui pencapaian hasil terapi yang pasti berkaitan dengan obat. Hasil yang diusahakan oleh
pelayanan farmasi ialah kesembuhan pasien, peniadaan atau pengurangan
gejala,menghentikan atau memperlambat suatu penyakit, pencegahan suatu penyakit atau
gejalanya (Siregar,2003). Program JKN (Jaminan Keshatan Nasional) merupakan bagian dari
Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN) yang diselenggarakan menggunakan mekanisme
asuransi kesehatan social yang bersifat wajib. Kebutuhan dasar kesehatan masyakat wajib
diberikan kepada setiap orang yang telah membayar iuran atau iurannya dibayar oleh
Pemerintah. JKN wajib diterapkan di Instasi pelayanan kesehatan pemerintah, maka
puskesmas dalam melaksanakan semua kegiatan pelayanan kesehatan mengikuti program
JKN, baik tindakan medis, perawatan, pelayanan farmasi dapat diterima pasien yang
mendapatkan asuransi kesehatan masyarakat. Peserta JKN diberikan nomor identitas tunggal
oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan. Peserta Askes social dari PT.
Askes (Persero), program Jamkesmaskot dan Kartu Identitas Miskin (KIM) yang belum
mendapatkan nomor identitas tunggal dari peserta BPJS, tetap dapat mengakses pelayanan
dengan menggunakan identitas yang sudah ada (Depkes RI,2014).

3.5 Instalasi Pengelolaan Air Limbah (IPAL)

Puskesmas adalah salah satu fasilitas kesehatanyang menghasilkan limbah.


Limbah yang dihasilkan dari kegiatan usaha tersebut sangat berbahaya bagi
lingkungan dan juga masyarakat disekitarnya. Limbah yang dihasilkan berupa limbah
cair dan limbah padat yang banyak mengandung virus dan bakteri. Limbah yang
dihasilkan berasal dari seluruh kegiatan di dalam Puskesmas Kedungmundu seperti
diruang Laboratorium dan Poli Gigi. Limbah cair dapat berupa darah, air kotor dari
aktivitas Puskesmas Kedungmundu dan limbah padat dapat berupa jarum suntik,
35
kapas, botol obat dan sebagainya. Semuanya adalah sumber bakteri, virus yang dapat
menyebabkan penyakit.
Limbah padat dapat dimusnahkan dengan cara dibakar atau dikubur. Puskesmas
Kedungmundu mengelola air limbah hasil aktivitas pelayanan kesehatan seperti air
limbah pada poli gigi, laboratorium dengan sistem mengalirkan limbah tersebut
menuju bak penampungan (septictank) tertutup.

3.6 Pengelolaan Sistem Informasi

Dalam upaya mengembangkan Sistem Informasi Kesehatan Provinsi, Dinas


Kesehatan Provinsi mengembangkan Sistem Informasi Kesehatan (SIK) Puskesmas
yang berbasis Teknologi Informasi. Prototipe SIK yang dikembangkan mengacu
kepada kebutuhan informasi untuk pengelolaan klien dan unit pelayanan di tingkat
puskesmas, SP2TP, Indikator SPM dan Indikator Indonesia Sehat 2010.
Dengan dikembangkannya Sistem Informasi Kesehatan Puskesmas yang dapat
menyajikan informasi secara cepat, tepat dan dapat dipercaya sehingga informasi yang
disajikan puskesmas dapat dipakai untuk pengambilan keputusan di berbagai tingkat
sistem kesehatan dan berbagai jenis manajemen kesehatan baik untuk manajemen
pasien, unit dan sistem kesehatan sehingga dapat meningkatkan mutu pelayanan Dinas
Kesehatan kepada masyarakat. Dengan demikian maka pelayanan kesehatan yang
diberikan dapat lebih fokus dan spesifik untuk suatu daerah. Hal ini akan
meningkatkan efektifitas dan efisiensi dari kerja puskesmas. Untuk itu perlu
ditingkatkan kevalidan data yang terdapat pada masukan input dimana hasil yang
diinginkan nantinya dapat terjamin kevalidannya sehingga keputusan yang diambil
oleh para pengambil keputusan dapat tepat pada sasaran.
Puskesmas kedungmundu mengupayakan Pengelolaan sistem informasi dengan
cara yaitu :
1. Konseling
Merupakan suatu proses untuk mengidentifikasi dan
penyelesaianmasalah pasien yang berkaitan dengan penggunaan obat
pasien rawat jalan serta keluarga pasien. Tujuan dilakukannya konseling
adalah memberikan pemahaman yang benar mengenai obat kepada
pasienkeluarga pasien antara lain tujuan pengobatan, jadwal pengobatan, cara dan

36
lama penggunaan obat, efek samping, tanda-tandatoksisitas, cara penyimpanan dan
penggunaan obat.
2. Pasien
Memberikan informasi obat kepada pasien dengan sopan dan suara yang jelas
sehingga pasien dapat mengerti informasi yang didapatkan dan pengobatan akan
efektif. Informasi yang dibutuhkan oleh pasien yaitu :
1. Cara penggunaan obat
2. Waktu penggunaan obat
3. Lama penggunaan obat
4. Efek terapi atau khasiat obat
5. Hal-hal yang mungkin timbul
6. Cara penyimpanan obat.

37
BAB IV
PEMBAHASAN

4.1 Struktur Organisasi

Pengelolaan obat di Ruang farmasi Puskesmas Kedungmundu dilakukan oleh


Apoteker yang telah memiliki izin kerja. Petugas kamar obat puskesmas
mempunyai tugas menyimpan, memelihara dan mencatat mutasi obat dan
perbekalan kesehatan, membuat laporan pemakaian dan permintaan obat dan
perbekalan kesehatan, menyerahkan obat sesuai resep kepada pasien dan
memberikan informasi tentang pemakaian obat kepada pasien.
Puskesmas kedungmundu mempunyai 38 SDM yang terbagi menurut tugas
dan tanggungjawab masing-masing. Jumlah pegawai Puskesmas Kedungmundu
dapat dilihat pada tabel 1.

Tabel 1. Jumlah Pegawai Puskesmas Kedungmundu


No Jabatan Jumlah yang ada
1 Kepala Puskesmas 1
2 Kepala Subag Tata Usaha 1
3 Dokter umum 5
4 Dokter gigi 1
5 Perawat 7
6 Perawat gigi 2
7 Bidan 6
8 Analis Lab. Kesehatan 2
9 Petugas gizi 1
10 Apoteker 1
11 Asisten Apoteker 2
12 Sanitarian 1
13 Penyuluh kesehatan 1
14 Petugas Epidemiologi 1
15 Administrasi 6
Jumlah 38

Pegawai Puskesmas Kedungmundu melakukan absensi kehadiran


menggunakan finger print. Pegawai datang dan melakukan absensi maksimal pukul
07.00 WIB dan pulang pukul 14.00 WIB sampai pukul 15.00 WIB. Ketertiban
pegawai dapat dilihat dari hasil print out data yang sudah terekam oleh finger print.

38
Ijin tidak masuk kerja dapat diajukan kepada kepala Puskesmas Kedungmundu
maksimal satu hari sebelum tanggal ijin. Laporan kehadiran pegawai disampaikan
oleh bagian TU (Tata Usaha) saat melakukan apel pagi di hari Senin. Saat apel
Kepala Puskesmas juga menyampaikan hal-hal terkait kinerja, pelayanan serta
evaluasi program kerja yang telah terlaksana.
Berkaitan dengan ijin kerja, jika Apoteker di Puskesmas Kedungmundu
berhalangan hadir di Puskesmas, pelayanan obat dilakukan oleh Asisten Apoteker
yang dibantu oleh satu orang tenaga administrasi. Hal ini dikarenakan kurangnya
tenaga Apoteker di Puskesmas.

4.2 Formularium Obat

Puskesmas Kedungmundu menggunakan dua formularium obat yaitu Daftar Obat


Essensial Nasional (DOEN) dan Formularium Nasional (Fornas) yang berisi tentang
daftar obat yang harus dipenuhi oleh puskesmas untuk kelancaran pelayanan kepada
pasien. Obat-obat yang disediakan merupakan penerapan konsep obat yang berisi
daftar obat dan informasi penggunaannya sehigga dalam pelayanan kefarmasian
apoteker dapat memberikan informasi kepada pasien dengan tepat sesuai dengan yang
tertulis di formularium tersebut.

4.3 Pengelolaan Perbekalan Farmasi


4.3.1 Perencanaan perbekalan farmasi
Perencanaan penggunaan obat di Puskesmas Kedungmundu dilakukan
oleh kepala puskesmas dan koordinator ruang farmasi yang dilakukan setiap
satu tahun sekali yaitu pada bulan Mei. Dasar yang digunakan untuk
perencanaan adalah:
a. Laporan Pemakaian dan Permintaan Obat (LPPO).
b. Penerimaan obat yang menyangkut penggunaan satu tahun ataupun satu
bulan, stok opname dan obat rusak atau kadaluarsa.
c. Pemusnahan barang untuk mengetahui jumlah obat yang
expired(kadaluarsa) sehingga pengadaan jumlah obat untuk tahun
berikutnya dapat dikurangi.

39
Metode Perencanaan yang digunakan di Puskesmas Kedungmundu yaitu:

a. Metode Konsumsi
Metode Konsumsi di Puskesmas Kedungmundu digunakan
berdasarkan obat yang sering digunakan oleh pasien.
b. Metode Epidemiologi
Metode Epidemiologi tersebut digunakan oleh Puskesmas
Kedungmundu untuk obat-obat program seperti obat TB paru, imunisasi,
program hamil, dan cacingan.

4.3.2 Pembelian perbekalan farmasi


Pengadaan dan pembelian di Puskesmas Kedungmundu mendapat
sumber dari Anggaran Pembangunan Daerah Tingkat II (APBD II) dan
Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).
Pengadaan obat di Puskesmas Kedungmundu ada dua cara yaitu:
1. Manual
Manual yaitu untuk obat-obatan non processing. Proses pengadaan
obat dilakukan dengan cara perencanaan yang sudah dimenangkan oleh
tender. Tender tersebut ditunjuk oleh DKK atau PEMKOT, kemudian di
acc dan Tim Apoteker koordinator Puskesmas membuat SP dengan cara
mengisi Surat Pesanan (SP) secara tertulis.
2. E-purchasing
E-purchasing yaitu untuk obat-obatan yang termasuk formas dan e-
catalog,contohnya pelayanan tingkat satu. Cara pemesanannya lewat
internet.

4.3.3 Penerimaan perbekalan farmasi


Penerimaan barang atau obat di Puskesmas Kedungmundu dilakukan
oleh koordinator farmasi. Apabila obat datang dari Instalasi Farmasi (IF)
yang diterima Surat Bukti Barang Keluar (SBBK) dan apabila obat
datangdari Pedagang Besar Farmasi (PBF) yang diterima adalah faktur.
Kemudian barang dicek dan diteliti No. Bets, jumlah barang, tanggal
kadaluarsa, dan entuk obat sesuai dengan isi dokumen (LPLPO) dan

40
ditandatangani oleh petugas penerima obat, petugas wajib menuliskan jenis
yang kurang (rusak, jumlah kurang, dan lain-lain). Setiap penambahan obat,
dicatat dan dibuktikan pada buku penerima obat dan kartu stok.

4.3.4 Penyimpanan perbekalan farmasi


Penyimpanan obat di Puskesmas Kedungmundu dibagi menjadi dua
yaitu stok obat pelayanan dan stok obat dalam jumlah besar. Stok obat
pelayanan disimpan didalam gudang puskesmas. Gudang obat ditata dan
dikondisikan sesuai kondisi penyimpananuntuk menjaga mutu obat.

4.3.5 Distribusi perbekalan farmasi


Pendistribusian obat-obatan di Puskesmas Kedungmundu dilakukan
dengan prosedur obat dari gudang, kemudian ke ruang obat atau Instalasi
Farmasi, lalu ke masing-masing ruang pelayanan (Gigi, KIA, BP) dan
PUSTU. Alur pendistribusian obat ke pasien sudah diatur, dimana pasien
harus mendaftar ke loket, melakukan pemeriksaan di unit pelayanan
kesehatan kemudian mendapat resep yang selanjutnya diracik dan diserahkan
kepada pasien.

4.3.5 Rawat jalan


Sistem rawat jalan adalah salah satu unit kerja di Puskesmas
Kedungmundu yang melayani pasien yang berobat jalan dan tidak lebih dari
24 jam pelayanan. Pendistribusian obat pada sistem rawat jalan dilakukan
untuk memenuhi kebutuhan sub-sub unit pelayanan kesehatan yaitu Ruang
Farmasi danLaboratorium, Balai Pengobatan Gigi, Balai Pengobatan
UmumdanKesehatan Ibu dan Anak.

4.4 Pelayanan Informasi Obat

Pelayanan informasi obat di Puskesmas Kedungmundu dilakukan di kamar


obat setelah diracik. Informasi yang diberikan secara verbal meliputi cara pemakaian
obat, indikasi obat, efek samping, dan cara penyimpanan obat tersebut.

41
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan Praktik Kerja Lapangan yang kami laksanakan mulai tanggal 1 Juli 2017
hingga tanggal 31 Juli 2017 di Puskesmas Kedungmundu Semarang maka dapat kami
simpulkan :

1. Mahasiswa memperoleh pengetahuan tentang fungsi, peran dan tanggung jawab


sebagai seorang Farmasi yaitu melayani dan memberikan informasi obat kepasien
sesuai dengan yang tertera pada resep pasien.
2. Mahasiswa dapat mengetahui cara pembacaan resep di Puskesmas Kedungmundu
Semarang yang meliputi resep pasien Umum, resep pasien BPJS, resep pasien
Jamkesmas Kota dan resep pasien Jamkesmas Nasional.
3. Mahasiswa memperoleh pengalaman dalam melakukan pekerjaan kefarmasiaan yaitu
meracik obat, membaca resep, menyimpan obat secara benar dan merekap data
penyakit sesuai resep di Puskesmas Kedungmundu.
4. Mahasiswa dapat mengetahui penyimpanan dan penanganan obat di Puskesmas
Kedungmundu berdasarkan sistem FIFO (First In First Out) dan sistem FEFO(First
Expired First Out).

5.2 Saran

1. Untuk memperlancar kegiatan kefarmasian, khususnya dalam pelayanan obat-obatan


sebaiknya menambah tenaga kerja
2. Sarana dan prasarana yang mendukung pelayanan kefarmasianhendaknya dilengkapi
untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
3. Keberagaman jenis obat-obatan perlu ditingkatkan, agar permintan pasien terpenuhi.

42
DAFTAR PUSTAKA

Aditama, T. Y. 2000. Manajemen Administrasi Rumah Sakit Edisi 2. Jakarta : Universitas


Indonesia Press.

Cahyo, A.N. 2012. Tips Membuka Usaha Farmasi dan Alat-alat Kesehatan. Jakarta : D-
Medika.

Depkes RI. 2003. Pedoman Pengelolaan Obat Publik dan Perbekalan Kesehatan di
Puskesmas, Departemen Kesehatan Republik Indonesia, Jakarta.
Depkes RI. 2006. Pedoman Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas, Departemen Kesehatan
Republik Indonesia, Jakarta.

Depkes RI. 2008. Pedoman Pengelolaan Perbekalan Farmasi. Jakarta: Direktorat Jendral
Kefarmasian dan Alat Kesehatan Departemen Kesehatan RI.

Depkes RI. 2009. Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 2009 Tentang Pekerjaan
Kefarmasian. Jakarta: Direktorat Jendral Kefarmasian dan Alat Kesehatan Departemen
Kesehatan RI.

Depkes RI. 2014. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014 tentang Pusat
Kesehatan Masyarakat. Jakarta: Direktorat Jendral Kefarmasian dan Alat Kesehatan
Departemen Kesehatan RI.

Depkes RI. 2014. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 28 Tahun 2014 Tentang Pedoman
Pelaksanaan Program Jaminan Kesehatan Nasional. Jakarta: Direktorat Jendral
Kefarmasian dan Alat Kesehatan Departemen Kesehatan RI.

Depkes RI. 2015. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 3 Tahun 2015 Tentang Peredaran,
Penyimpanan, Pemusnahan, Dan Pelaporan Narkotika, Psikotropika, dan Prekusor
Farmasi. Jakarta: Direktorat Jendral Kefarmasian dan Alat Kesehatan Departemen
Kesehatan RI.

Depkes RI. 2016. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 44 Tahun 2016 tentang Pedoman
Manajemen Puskesmas. Jakarta: Direktorat Jendral Kefarmasian dan Alat Kesehatan
Departemen Kesehatan RI.

Depkes RI. 2017. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 2 Tahun 2017 Tentang Perubahan
Penggolongan Narkotika. Jakarta: Direktorat Jendral Kefarmasian dan Alat Kesehatan
Departemen Kesehatan RI.

Kemenkes RI. 2010. Pedoman Pengelolaan Perbekalan Farmasi Di Rumah Sakit. Jakarta :
Direktorat Jendral Binakefarmasian Dan Alat Kesehatan Kementerian Kesehatan RI.

43
Hartono, 2004 Manajemen Logistika, Universitas Hasanudin, Makasar.

Oscar, L., dan Jauhar, M. 2016. Dasar-dasar Manajemen Farmasi. Jakarta: Prestasi Pustaka
Publisher.

Siregar, C. J.P. 2003. Farmasi Klinik Teori dan Penerapan. Jakarta : Penerbit Buku
Kedokteran EGC.
Smith, H. A., Ph.D. 1986. Effective Pharmacy Management Third Edition. USA: Marion
Laboratories, Inc., Marion Park Drive, Kansas City.

44
GAMBAR

Gambar 1. Puskesmas Kedungmundu

Gambar 2. Loket Puskesmas Kedungmundu

45
Gambar 3. Visi Misi dan Motto Puskesmas Kedungmundu

Gambar 4. Ruang Kepala Puskesmas Kedungmundu

46
Gambar 5. Ruang Laboratorium Puskesmas Kedungmundu

Gambar 6. Ruang Administrasi Puskesmas Kedungmundu

47
Gambar 7 . Papan Alur Pelayanan di Puskesmas Kedungmundu

Gambar 8. Ruang Farmasi Puskesmas Kedungmundu

48
Gambar 9. Ruang Imuniasasi, KIA, dan KB, Puskesmas Kedungmundu

Gambar 10. Ruang Tata Usaha Puskesmas Kedungmundu

49
Gambar 11. Gudang Obat Puskesmas Kedungmundu

Gambar 12. Lemari Obat Puskesmas Kedungmundu

50
Gambar 13. Ruang ASI dan MTBS puskesmas Kedungmundu

Gambar 14. Penginputan SIMPUS

51
Gambar 15. Kegiatan PROLANIS

Gambar 16. Kegiatan Konseling

52
Gambar 17. APEL Pagi Bersama

Gambar 18. Ruang Farmasi Puskesmas Pembantu Mangunharjo

53
Gambar 19. Ruang Periksa Puskesmas Pembantu Mangunharjo

Gambar 20. Ruang Farmasi Puskesmas Sendangmulyo

54
Gambar 21. Ruang Periksa Puskesmas Sendangmulyo

Gambar 22. Puskesmas Pembantu Sendangguwa

55
Gambar 23. Puskesmas Pembantu Mangunharjo

Gambar 24. Puskesmas Pembantu Sendangmulyo

56
LAMPIRAN

Lampiran 1 : Surat Izin Operasional Puskesmas

57
Lampiran 2 : Etiket obat luar dan dalam

Lampiran 3 : Kertas Puyer

58
Lampiran 4 : Kartu Stock

59
Lampiran 5 : Kartu Stok Gudang

60
Lampiran 6 : Contoh Resep

61
Lampiran 7 : Contoh transaksi obat

62
Lampran 8 : Lembar Bukti Penyerahan Obat kepada Pasien

63
Lampiran 9 : SIMPUS Kota Semarang Puskesmas Kedungmundu

64
Lampiran 10 : Contoh Brosur Penyuluhan Untuk Lansia

65
66
Lampiran 11 : Berita Acara Pemusnahan Obat Kadaluarsa

67
Lampiran 12 : Berita Acara Serah Terima Obat dan Perbekalan Kesehatan yang Rusak/Kadaluarsa

68
Lampiran 13 : Berita Acara Serah Terima Obat

69
Lampiran 14 : Daftar Obat Rusak atau Kadaluarsa

70
Lampiran 15 : Pengadaan Obat secara elektronik

71
Lampiran 16 : Kwitansi Pembelian dan Faktur Penjualan

72
Lampiran 17 : Laporan Pemakaian dan Lembar Permintaan Obat

73
Lampiran 18 : Laporan penggunaan Sediaan Narkotika

74
Lampiran 19 : Laporan Penggunaan Sediaan Psikotropika

75
Lampiran 20 : Surat Bukti Barang Keluar

76
Lampiran 21 : Surat Serah Terima Obat Narkotika/Psikotropika yang Rusak/Kadaluarsa

77
Lampiran 22 : Surat Pemusnahan Obat Kepada DKK

78
DAFTAR TABEL

Tabel 1 : Struktur Organisasi Puskesmas Secara Umum

KEPALA PUSKESMAS

KELOMPOK JABATAN SUB.BAG.TU


FUNGSIONAL U
DOKTER UMUM DOKTER GIGI

ASISTEN
ANALIS
APOTEKER

BIDAN PERAWAT

PERAWAT GIGI PELAKSANA GIGI

SANITARIAN

Tabel 2 : Daftar Kepegawaian Puskesmas Kedungmundu

No Jabatan Jumlah yang ada


1 Kepala Puskesmas 1
2 Kepala Subag Tata Usaha 1
3 Dokter umum 5
4 Dokter gigi 1
5 Perawat 7
6 Perawat gigi 2
7 Bidan 6
8 Analis Lab. Kesehatan 2
9 Petugas gizi 1
10 Apoteker 1
11 Asisten Apoteker 2
12 Sanitarian 1
13 Penyuluh kesehatan 1
14 Petugas Epidemiologi 1
15 Administrasi 6
Jumlah 38

79
Tabel 3 : Struktur Organisasi Puskesmas Kedungmundu

80
Tabel 4 : Alur Penyerahan Obat Puskesmas Kedungmundu

81
BUKU KERJA PKL

82

Anda mungkin juga menyukai