Anda di halaman 1dari 3

ANALISIS TINDAKAN KEPERAWATAN (DOPS)

Masalah Utama : Resiko Bunuh Diri


Mengidentifikasi Aspek Positif keluarga dan Lingkungan dan melatih cara berfikir
positif keluarga dan lingkungan
Nama klien : Ny. M
Diagnosa Medis : F.

1. Kondisi klien:
Klien sering menyendiri di kamar
Klien mengiris pergelangan tangan kanannya dengan pecahan keramik
kamar mandi
Klien mengatakan ada suara menyuruhnya untuk bunuh diri
2. Diagnosa keperawatan: Resiko Bunuh Diri

3. Prinsip Tindakan
SP 2
Evaluasi kegiatan berfikir positif diri sendiri. Beri pujian. Kaji ulang
resiko bunuh diri
Latih cara mengendalikan diri dari dorongan bunuh diri : buat daftar
aspek positif keluarga dan lingkungan, latih afirmasi/ berfikir positif
keluarga dan lingkungan.

Pra Interaksi :
Siapkan alat-alat yang meliputi:
a. Kertas / Buku catatan
b. Pena

Orientasi :
Sapa klien, ucapkan salam.
Selamat pagi ibu, Saya Nur Izatil Humaira, biasa dipanggil Mira. Mahasiswa
keperawatan dari Universitas Muhammadiyah Banjarmasin yang akan merawat
ibu. Nama ibu siapa? Ibu senang dipanggil apa
Kerja:
Tanyakan tentang aspek positif diri
ibu dirumah buasanya kegiatan sehari-harinya apa bu? Ibu bisanya
melakukan apa saja/keterampilan apa saja yang ibu miliki dirumah bu?
Tanyakan tentang aspek positif keluarga.
ibu dirumah tinggal dengan siapa saja? Bagaimana sikap mama ibu dengan
ibu? Selain itu apa lagi bu? Ibu seringnya ngapain dengan mama ibu dirumah?
Anggota keluarga lain bagaimana bu? Bagaimana sikap kakak ibu kepada
ibu? Apakah membantu ibu?
Tanyakan tentang aspek positif lingkungan.
lingkungan sekitar rumah ibu bagaimana? Orang-orang/tetangga ibu seperti
apa? Tiap pagi sling sapa lah bu? Sering ngobrol dengan tetangga ibu?
Biasanya membahas masalah apa? Bagaimana tanggapan tetangga ibu tentang
sakitnya ibu? Sering membantu ibu kalau lagi kesusahan?
Sarankan solusi.
Ibu, salah satu cara untuk mencegah agar ibu tidak mencoba menyakiti diri
sendiri lagi adalah seperti diatas bu. Fikirkan orang-orang disekitar ibu yang
mengharapkan ibu cepat sembuh, yang menunggu ibu cepat pulang, yang
mendukung ibu, yang memberi semangat buat ibu. Tetangga ibu juga
mendukung agar cepat sembuh. Ibu harus semangat ya... supaya bisa cepat
sembuh

Terminasi:
Tanyakan keluhan dan buat kontrak baru.
Bagaimana perasaan R setelah kita bicara tadi? Kalau bayaada dorongan
mau menyakiti diri sendiri lagi, silakan coba cara tadi ya! bagaimana kalu kita
buat jadwal latihannya. Mau jam berapa saja latihannya? (Perawat masukkan
kegiatan latihan berfikir aspek positif keluarga dan lingkungan dalam jadwal
kegiatan harian klien). Bagaimana kalau kita bertemu lagi untuk belajar dan
yang lain lagi bu? Jam berapa ibu maunya?Bagaimana kalau dua jam lagi?
Berapa lama kita akan berlatih?Dimana tempatnya
Baiklah, sampai jumpa.
Dokumentasi:
Catat seluruh hasil tindakan dalam catatan keperawatan*
Nama dan tanda tangan
Tanggal dan jam pemeriksaan
Hasil pemeriksaan

Anda mungkin juga menyukai