Anda di halaman 1dari 9

BAB 3

METODE PENELITIAN

3.1 Kerangka Konsep

Kerangka Konsep merupakan konseptual yang berkaitan dengan

bagaimana seorang peneliti menyusun teori atau menghubungkan secara logis

beberapa faktor yang di anggap penting untuk masalah. Kerangka konsep

membahas saling ketergantungan antar variabel yang di anggap perlu untuk

melengkapi dinamika situasi atau hal yang sedang atau akan di teliti

(Notoatmodjo, 2010).

Berdasarkan kerangka teori maka di dalam kerangka konsep penelitian

ini adalah kepuasan kerja perawat di RSUD Raden Mattaher Jambi yaitu :

Bagan 3.1
Kerangka Konsep

Variabel Independen Variabel Dependen

Karakteristik Individu
Kepuasan Kerja

Motivasi

44
45

3.2 Definisi Operasional Variabel


Tabel 2.1

No Variabel Defenisi Operasional Alat Ukur Cara Hasil Ukur Skala


Ukur Ukur
1. Variabel Persepsi atau perasaan Kuesioner Pengisian 1. Tidak puas : jika nilai Ordinal
Dependen responden secara angket ≤ median
Kepuasan umum terhadap 2. Puas: jika nilai>
perawat keadaan pekerjaannya. median

2. Variabel Faktor pendorong yang Kuesioner Pengisian 1. Rendah jika < Ordinal
Independen akan mempengaruhi angket median
Motivasi cara kerja atau cara 2. Tinggi jika ≥ median
bertindak seseorang
yang terdiri dari
keberhasilan,
pengakuan,
kemungkinan untuk
mengembangkan diri,
gaji, atau upah, kondisi
kerja, hubungan antar
pribadi dan teknik
pengawasan.

3. Variabel Karakteristik Individu Kuesioner Pengisian Jumlah usia dalam Interval


Independen adalah karakteristik angket tahunan
Karakteristik dari masing-masing 1. < 25 tahun
Individu individu (personal) 2. 25-35 tahun
yang meliputi : cirri 3. ≥ 35 tahun
biografis (usia, jenis
(Nursalam, 2013)
kelamin, status
perkawinan, dan masa
Jenis kelamin
kerja). Nominal
1. laki-laki
2. perempuan

Lama kerja
Nominal
1. lama, jika > 5 tahun
2. baru, jika ≤ 1-5 tahun
(Istijanto, 2010)

Pendidikan
1. perawat vokasional,
Nominal
jika tingkat
pendidikan D III
keperawatan
2. perawat profesional ,
jika tingkat
pendidikan ≥ S1/Ners
keperawatan
(Nursalam, 2013)
46

3.3 Hipotesis Penelitian

1. Ada hubungan antara umur dengan kepuasan kerja perawat di ruang rawat

inap bedah dan ruang penyakit dalam RSUD Raden Mattaher Jambi Tahun

2017.

2. Ada hubungan antara jenis kelamin dengan kepuasan kerja perawat di ruang

rawat inap bedah dan ruang penyakit dalam RSUD Raden Mattaher Jambi

Tahun 2017.

3. Ada hubungan antara masa kerja dengan kepuasan kerja perawat di ruang

rawat inap bedah dan ruang penyakit dalam RSUD Raden Mattaher Jambi

Tahun 2017.

4. Ada hubungan antara tingkat pendidikan dengan kepuasan kerja perawat di

ruang rawat inap bedah dan ruang penyakit dalam RSUD Raden Mattaher

Jambi Tahun 2017.

5. Ada hubungan antara motivasi dengan kepuasan kerja perawat di ruang

rawat inap bedah dan ruang penyakit dalam RSUD Raden Mattaher Jambi

Tahun 2017.

3.4 Desain Penelitian

Pada metode penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan

menggunakan metode cross sectional yang bertujuan untuk mengetahui

hubungan variabel independen (karakteristik individu dan motivasi) dan

variabel dependen (kepuasan kerja) pada waktu bersamaan. (Notoatmodjo,

2010).
47

3.5 Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini di lakukan di Ruang Rawat Inap Bedah dan Penyakit

Dalam RSUD Raden Mattaher Jambi pada tanggal 15 September 2017 s/d 31

oktober Tahun 2017.

3.6 Populasi

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perawat pelaksana

berjumlah 73 orang yang bekerja di Ruang Rawat Inap Bedah dan Penyakit

Dalam Sakit Umum Daerah Raden Mataher Jambi Tahun 2017.

3.7 Sampel

Sampel adalah sebagian yang diambil dari keseluruhan objek yang di

teliti dan di anggap mewakili populasi. Penentuan besar sampel dalam

penelitian ini, apabila subjek penelitian kurang dari 100, maka lebih baik semua

subjek di ambil, sehingga penelitian merupakan total sampling atau penelitian

populasi. Dengan demikian di dapatkan jumlah sampel dalam penelitian ini

sebanyak 73 perawat. Di ruang bedah terdapat 39 perawat dan di ruang

penyakit dalam terdapat 34 perawat.

3.8 Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah

lembar kuesioner . Kuesioner digunakan untuk mengetahui tingkat kepuasan

kerja perawat dan motivasi kerja perawat pelaksana di ruang bedah dan ruang

penyakit dalam di RSUD Raden Mattaher Jambi yang di nilai dari aspek-aspek

yang berhubungan dengan pekerjaan. Sebelum di lakukan penelitian ini,

terlebih dahulu instrument penelitian ini di uji validitas dan reabilitas pada 20
48

responden yang memiliki karakteristik hampir sama dengan responden yang

akan di teliti.

Uji coba validitas dan reliabilitas pada kuesioner di lakukan pada 28

Agustus 2017 s/d 2 September 2017 di ruang bedah dan ruang penyakit dalam

di Rumah Sakit Umum Daerah H. Abdul Manap Kota Jambi dengan jumlah

sampel Uji coba validitas dan reabilitas sebanyak 20. Untuk variabel

karakteristik perawat di lakukan uji validitas kepada 20 responden dengan

jumlah pertanyaan sebanyak 20 pertanyaan di RSUD H. Abdul Manap di

dapatkan r hitung (Corrected Item-Total Correlation) (676-746), dengan nilai r

tabel (0,4438) atau r hitung> r tabel sehingga dapat di simpulkan 20 pertanyaan

sudah di katakan valid. Untuk melihat uji reliabilitas “ Reliability Statistic “

dengan nilai Cronbach’s Alpha (954) > (0,6) Dan dinyatakan 20 pertanyaan

sudah reliable.

Untuk variabel motivasi terjadi lakukan uji validitas kepada 20

responden dengan jumlah pertanyaan sebanyak 30 pertanyaan di RSUD H.

Abdul Manap di dapatkan r hitung (Corrected Item-Total Correlation) (717-

546), dengan nilai r tabel (0,4438) atau r hitung> r tabel sehingga dapat di

simpulkan 30 pertanyaan sudah dinyatakan valid. Untuk melihat uji reliabilitas

“ Reliability Statistic “ dengan nilai Cronbach’s Alpha (968) > (0,6). Dan

dinyatakan 30 pertanyaan sudah reliabel.


49

3.9 Prosedur Penelitian

Ada pun langkah-langkah dalam penelitian ini sebagai berikut :

a. Sebelum melakukan penelitian, peneliti melakukan survei di RSUD Raden

Mattaher Jambi untuk mengetahui jumlah Perawat di RSUD Raden Mattaher

Jambi

b. Meminta izin penelitian pada Direktur Utama RSUD Raden Mattaher Jambi

dengan mengajukan surat izin penelitian kebagian diklat

c. Setelah surat izin penelitian di keluarkan oleh bagian diklat, selanjutnya

meminta izin pada kepala instalasi rawat inap dan kepala ruang bedah dan

ruang penyakit dalam RSUD Raden Mattaher.

d. Setelah ada izin kepala ruangan bedah dan ruang penyakit dalam RSUD

Raden Mattaher Jambi, maka peneliti melakukan penyeleksian responden

sesuai dengan kriteria penelitian.

e. Meminta persetujuan menjadi responden pada perawat (informend consent)

yang menjadi responden penelitian.

f. Penelitian melakukan wawancara dengan bantuan lembar kuesioner pada

responden

g. Setelah wawancara di lakukan, maka di lakukan pengolahan data dan

penyusunan hasil penelitian.


50

3.10 Teknik Pengolahan Data

Data yang terkumpul selanjutnya diolah melalui beberapa tahapan yaitu :

1. Coding

Coding di lakukan untuk memudahkan peneliti dalam mengolah berbagai

data yang masuk . Pengkodean di lakukan dengan cara member kode pada

setiap lembar kuesioner atau setiap item pertanyaan berdasarkan ketentuan

yang di tetapkan peneliti untuk mempermudah analisis.

2. Editing

Peneliti melakukan pengecekan kelengkapan pengisian kuesioner,

kejelasan penulisan jawaban, dan relevansi dengan pertanyaan. Jika di

temukan pengisian kuesioner tidak lengkap, tidak jelas, atau tidak relevan

dengan pertanyaan, peneliti mengklarifikasi kepada responden.

3. Scoring (penilaian)

Scoring dilakukan dengan menetapkan skor (nilai) pada setiap pertanyaan-

pertanyaan pada lembar observasi dan pada saat pengkatagorian setiap

variabel.

Skor yang diberikan yaitu :

Kepuasan Perawat

1. Jika nilai jawaban ≤ median maka dikategorikan tidak puas

2. jika nilai jawaban > median maka dikategorikan puas

Motivasi

1. Jika nilai jawaban < median maka dikategorikan rendah

2. jika nilai jawaban ≥ median maka dikategorikan tinggi


51

4. Entry data (memasukan data)

Tahap terakhir dalam penelitian ini yaitu pemprosesan data, yang di

lakukan oleh peneliti adalah memasukkan data dari kuesioner ke dalam

program komputer.

5. Cleaning

Peneliti melakukan pengecekan kembali data yang telah di entry . Setelah

di pastikan tidak ada kesalahan, di lakukan tahap analisis data sesuai jenis

data.

3.11 Teknik Analisis Data

a. Univariat

Analisis univariat di lakukan pada tiap variabel dari hasil penelitian dengan

mendiskripsikan setiap variabel penelitian dengan cara membuat tabel

distribusi frekuensi pada tiap variabel. Diantaranya variabel bebas

karakteristik individu seperti: umur, jenis kelamin, lama kerja, tingkat

pendidikan. Pada variabel terikat yang di diskripsikan adalah tingkat

kepuasan kerja perawat pelaksana di RSUD Raden Mattaher.

b. Bivariat

Analisis bivariat di lakukan untuk melihat adanya hubungan antara variabel

bebas (independen) dengan variabel terikat (dependen) dan untuk melihat

kemaknaan antara variabel. Uji statistik yang di gunakan adalah uji Chi

Square dengan menggunakan derajat kemaknaan α = 0,05 (derajat

kepercayaan 95%). Bila ada P value ≤ 0,05 maka hasil uji statistik bermakna

atau adanya hubungan antara variabel independen dan variabel dependen.


52

Bila P value > 0,05 maka hasil uji statistic tidak bermakna atau tidak adanya

hubungan antara variabel independen dan variabel dependen.

Anda mungkin juga menyukai