Anda di halaman 1dari 2

Fraudulent statements (pernyataan palsu) Hal ini dilakukan dengan cara merekayasa laporan keuangan perusahaan

untuk memperoleh keuntungan pribadi.

Financial

Revenue overstatements

Contoh kasusnya Worldcom, perusahaan memalsukan milyaran bisnis rutin sebagai belanja
modal, sehingga labanya overstated sebesar $11 milyar

Timming difference

Contoh kasusnya adalah Xerox, Xerox dituduh mengetahui dan menyetujui tindakan manipulasi
laporan keuangannya untuk menyamakan target penjualan dengan penjualan sebenarnya.
manajemen menggeser waktu pengakuan pendapatan sehingga pelaporannya tidak dilakukan
pada waktu yang tepat. Yang dilakukan manajemen adalah mengubah cara pengakuan
pendapatan dari leasing mesin fotokopi, dimana penjualan diakui pada saat kontrak leasing
ditandatangani

Ficticious revenues

Contoh kasusunya adalah Duke Energy tahun 2002 terlibat dalam 23 perdagangan berulang-ulang
untuk transaksi yang sama, tujuannya meningkatkan volume perdagangan dan omzet

Concealed liabilities and expenses/ beban dan kewajiban tersembunyi


Contoh kasusnya adalah Enron, Enron menyembunyikan kewajiban-kewajibannya dan kerugian
yang timbul sehingga keuntungan pada laporan laba rugi akan menggelembung dan pada akhirnya
menganggkat harga saham

Improper disclosures adalah bentuk kecurangan perusahaan yang tidak melakukan pengungkapan
atas laporan keuangan secara cukup dengan maksud untuk menyembunyikan kecurangan –
kecurangan yang terjadi di perusahaan.
Contoh kasusnya adalah di Guanxia China (1990-2001), banyak fraud yang dilakukan tetapi KAP
ZTQ gagal mendeteks fraud dan fibrikasi yang terjadi karena perusahaan tidak melakukan
pengungkapan atas laporan kruangan secara cukup.

Improper asset valuations adalah bentuk kecurangan perusahaan yang tidak melakukan
pengungkapan atas laporan keuangan secara cukup dengan maksud untuk menyembunyikan
kecurangan – kecurangan yang terjadi di perusahaan
Contoh kasusnya dalah pada PT KAI pada tahun 2005 berawal dari pembukuan yang tidak sesuai
dengan standar yang ditetapkan, disinyalir telah dimanipulasi terdapat banyak kejanggalan dalam
laporan keuangannya, beberaapa data tidak sesuai dengan standar akuntansi keuangan
Asset/revenue understatements
Contoh kasusny adalah Asian Agri Group, Asian Agri Group mengecilkan laba perusahaan dalam
negeri agar terhindar dari beban pajak yang semestinya dengan cara mengalirkan labanya ke luar
negeri (Mauritius, Hongkong Macao, dan British Virgin Island). Surat Pemberitahuan Tahunan
(SPT) kelompok usaha Asian Agri Group kepada Ditjen Pajak telah direkayasa sehingga kondisinya
seolah merugi (Lihat pernyataan Darmin Nasution, Direktur Jenderal Pajak, mengenai rekayasa SPT
itu). Modus semacam itu memang biasa dilakukan dalam kejahatan pencucian uang, sebagaimana
juga diungkapkan oleh Ketua Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), Yunus
Hussein mengenai profile, karakteristik, dan pola transaksi keuangan yang tidak beres sebagai indikasi
kuat adanya money laundering (Metro TV, 8/1/2008).

Non financial

Modus fraud jenis ini adalah fraud dalam menyusun laporan non-keuangan, fraud ini berupa
penyampaian laporan non-keuangan secara menyesatkan, lebih bagus dari yang sebenarnya dan
sering kali merupakan pemalsuan atau pemutar balikan keadaan.

Employment credentials

Contohnya terjadi di PT Royal Bali Leisure seorang karyawan yang mendapatkan mandat
mengurus Izin Gangguan atau HO ke Badan Pelayanan Perijinan Terpadu Kabupaten Badung
malah mengambil sejumlah uang untuk kepentingan pribadi.

Internal documents

Contohnya perusahaan minyak yang mencantumkan cadangan minyaknya lebih besar secara
signifikan dari keadaan yang sebenarnya terjadi apabila diukur dengan standar industrinya

External document

Contohnya perusahaan textile yang limbahnya membawa bencana bagi masyarakat tetapi secara
terbua (misalnya, melalui iklan) mengklaim keadaan yang sebaliknya

Anda mungkin juga menyukai