Anda di halaman 1dari 13

MAKALAH MARKETING

RISET PASAR

MARCHANATA PRODUCT

DISUSUN OLEH :

NAMA : MUCHAMMAD ARFI


KELAS : X BDP 1
ABSEN : 18
B.STUDI : MARKETING

1
SMKN 10 JAKARTA
Jl. Smea 6 Mayjend Sutoyo Jakarta Timur
KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim
Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat
rahmatnya saya dapat menyelesaikan dan menyusun tugas makalah riset
pasar dengan judul “ROTI TAWAR VLA KEJU” adapun tujuan dari
pembuatan makalah ini yaitu, untuk memenuhi salah satu syarat mata
pelajaran Marketing.
Saya menyelesaikan tugas riset ini atas berkat bantuan dan
dukungan dari berbagai pihak, meskipun banyak hambatan yang
dihadapi oleh saya, namun semua menjadi pelajaran dan pengalaman
yang berkesan bagi saya. Semoga dengan adanya makalah ini, dapat
berguna bagi semua yang membaca.
Harapan saya, smoga makalah marketing ini dapat bermanfaat
untuk meningkatkan penguasaan kompetensi siswa. Kritik dan saran
dari pembaca kami harapkan demi kesempurnaan penulisan berikutnya.
Oleh karena itu saya selaku penulis mengucapkan terimakasih.
Jakarta , 13 Februari 2019
Penyusun

( Muchammad Arfi Saputra)

2
SMKN 10 JAKARTA
Jl. Smea 6 Mayjend Sutoyo Jakarta Timur
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR .................................................................................................................................. 2
BAB 1 PENDAHULUAN ........................................................................................................................... 4
1. Latar Belakang .................................................................................................................................. 4
2. Rumusan Masalah ............................................................................................................................. 5
3. Tujuan ............................................................................................................................................... 5
4. Manfaat ............................................................................................................................................. 5
BAB 2 PEMBAHASAN ............................................................................................................................... 6
PENGERTIAN RISET PEMASARAN .................................................................................................... 6
1. Perumusan Masalah .......................................................................................................................... 6
2. Perumusan Tujuan ............................................................................................................................ 6
3. Pengumpulan Data ............................................................................................................................ 7
4. Pengolahan Data ............................................................................................................................... 9
5. Intrepetasi Hasil Riset ..................................................................................................................... 10
BAB 3 PENUTUP .......................................................................................................................................... 12
Kesimpulan.............................................................................................................................................. 12
Saran ....................................................................................................................................................... 12

3
SMKN 10 JAKARTA
Jl. Smea 6 Mayjend Sutoyo Jakarta Timur
BAB 1
PENDAHULUAN

1. Latar Belakang

Roti tawar merupakan makanan yang banyak di minati oleh banyak orang. Roti
tawar merupakan makanan khas dari Indonesia, makanan ini sering di minati pula oleh
orang luar negeri. Roti tawar sering di gunakan sebagai sarapan pagi, Banyak orang
yang mengkonsumsi roti tawar sebelum berangkat beraktivitas, karna dengan
mengkonsumsi roti tawar sangat simple dan mudah. Roti tawar bisa di konsumsi
dengan susu, atau teh pada pagi hari.
Dengan mata pelajaran Marketing ini, dalam proses pembelajaran Riset Pasar .
Saya Muchammad Arfi Saputra berusaha untuk membuat Produk Roti dengan nama
ROTI TAWAR VLA KEJU ( ROVLAKE ).
ROVLAKE dikemas dalam wadah yang sangat higenis, dan dibuat dengan bahan
yang alami tanpa menggunakan bahan pengawet ataupun pewarna. ROVLAKE ini bisa
di konsumsi di semua kalangan. Komposisi pembuatan ROVLAKE yaitu Roti tawar
yang di campur dengan VLA Keju dan menggunakan topping keju dan Strawberry.

4
SMKN 10 JAKARTA
Jl. Smea 6 Mayjend Sutoyo Jakarta Timur
2. Rumusan Masalah
Dari latar belakang diatas, rumusan masalah yang dapat diambil adalah
sebagai berikut : “Bagaimana membuka usaha jajanan Roti Tawar VLA Keju ini
dapat menjadi sebuah usaha yang semakin diminati oleh masyarakat dan menjadi
usaha yang memberikan solusi terbukanya lapangan pekerjaan di tengah
masyarakat setempat?”

3. Tujuan
Adapun tujuan pemilihan produk Roti Tawar VLA Keju ini yaitu :
 Memperoleh keuntungan dalam usaha, karena usaha yang dijalankan
dengan modal yang tidak terlalu besar
 Menyediakan Roti Tawar VLA Keju yang enak dan bergizi
 Menjual produk Roti Tawar VLA Keju dengan berbagai jenis varian
topping yang di inginkan
 Menjual makanan yang bisa menyasar ke semua kalangan baik anak anak
sampai dewasa

4. Manfaat
Secara umum dalam pembuatan produk Roti Tawar VLA Keju ini, bahan dasar
pembuatan produk ini mudah di temukan dan proses pembuatannya sangat mudah
dan cepat. Jadi dalam memproduksi produk ini mampu memberikan produksi yang
cukup banyak. Dan modal untuk membuat produk ini pun tidak terlalu mahal.
Meskipun produk ini dengan bahan dasar yang tidak terlalu mahal, namun rasa
produk ini sangat enak. Produk ini sangat cocok untuk seseorang yang ingin
memulai suatu usaha dari awal, karna produk ini modalnya tidak terlalu besar, dan
produk ini bisa di konsumsi di semua kalangan baik dari anak anak hingga dewasa.

5
SMKN 10 JAKARTA
Jl. Smea 6 Mayjend Sutoyo Jakarta Timur
BAB 2
PEMBAHASAN

PENGERTIAN RISET PEMASARAN


Riset pemasaran merupakan kegiatan penelitian dalam bidang pemasaran. Riset
pemasaran harus di lakukan secara sistematis, yakni mulai dari perumusan masalah,
perumusan tujuan dari riset pemasaran, pengumpulan data, dan pengolahan data,
hingga interpretasi dari hasil riset pemasaran yang di lakukan.

PENGERTIAN RISET PEMASARAN MENURUT PARA AHLI :


 Philip kotler yang di kenal sebagai salah satu guru pemasaran dunia
mendefinisikan riset pemasaran sebagai perancangan, pengumpulan, analisis,
dan pelaporan yang sistematis dari data atau temuan yang relavan.
 Robby Susatyo mendefiniskan sebagai suatu indentifikasi yang objektif dan
sistematis, yang di lanjutkan dengan pengumpulan. Analisis, dan perangkaian
informasi yang bertujuan untuk memperbaiki pengambilan keputusan
berkaitan dengan solusi masalah dan penemuan peluang dalam proses
pemasaran.

1. Perumusan Masalah
“ Bagaimana dengan membuka usaha Roti Tawar VLA Keju ini dapat di minati
oleh banyak masyarakat dan menjadi suatu usaha yang dapat membuka lapangan
pekerjaan di tengah masyarakat ? “

2. Perumusan Tujuan
 Mencari keuntungan dan laba
 Mencapai suatu target atau omzet yang di tentukan
 Menarik minat konsumen untuk merasakan makanan yang sedang
trending saat ini
 Menarik minat konsumen dengan menyajikan Roti Tawar VLA Keju ini
dengan tampilan yang indah.
 Suatu usaha yang dapat membuka lapangan pekerjaan
6
SMKN 10 JAKARTA
Jl. Smea 6 Mayjend Sutoyo Jakarta Timur
3. Pengumpulan Data
Pengumpulan data terbagi menjadi 2 macam yaitu Data primer dan Data
sekunder. Data primer adalah data asli yang dikumpulkan langsung oleh periset
untuk menjawab masalah risetnya secara khusus. Cara pengumpulan data
primer ada berbagai tahapan yaitu wawancara, focus group discussion, teknik
proyeksi, survey, observasi, eksperimen. Data sekunder adalah data yang telah
dikumpulkan oleh pihak lain, bukan oleh periset sendiri. Artinya periset hanya
sekedar mencatat informasi dari pihak lain yang telah mengumpulkan data dari
lapangan. Dalam metode pengumpulan data ini saya menggunakan metode
pengumpulan data secara primer yaitu melalui wawancara. Berdasarkan hasil
dari wawancara yang saya lakukan, informasi yang didapat dari setiap orang
berbeda beda ada yang sependapat dan ada pula yang tidak sependapat. Saya
mencoba untuk mendapatkan informasi dari orang orang mengenai tentang
produk saya, saya melakukannya dengan memberikan produk saya dengan
gratis, yang pertama kepada anak SMA yaitu Kezia dan Via. Berdasarkan hasil
yang di dapat, mereka setuju bahwa zaman sekarang remaja lebih tertarik
budaya yang kebarat-baratan di banding produk yang ada didalam negerinya.
Namun ada perbedaan pendapat mengenai kriteria makanan, Via lebih
menyukai makanan yang dilihatnya enak dan unik meskipun harganya sedikit
mahal, sedangkan Kezia lebih menyukai makanan yang harganya murah dan
enak. Disitulah ada perbedaan pendapat di antara mereka. Lalu pada saat saya
tunjukan produk saya untuk mereka menyicipinya, mereka mengatakan “
wahhh, ini makanan apa kok saya baru melihatnya, sambil di lihat lihat produk
dari saya.” Saya menjawab ini merupakan produk buatan saya yaitu ROTI
TAWAWR VLA KEJU, ini makanan yang sudah ada tetapi saya ubah menjadi
makanan yang luar biasa. Awalnya saya terinspirasi dari roti tawar yang di lapisi
dengan coklat dan keju dan, saya mengubah produk ini menggunakan VLA
Keju. Dan jadilah Roti tawar VLA Keju . Dengan penjelasan dari saya mereka
pun tertarik untuk menyipinya dan akhirnya mereka menyicipinya, sambil saya
Tanya untuk menentukan harga produk ini untuk di pasarkan. Mereka sangat
setuju produk ini untuk di pasarkan, mereka menjawab dengan harga Rp. 4000
RIBU RUPIAH, karna harga segitu sangat cocok sekali untuk uang saku anak
anak sekolah.

7
SMKN 10 JAKARTA
Jl. Smea 6 Mayjend Sutoyo Jakarta Timur
CARA PEMBUATAN “ROTI TAWAR VLA KEJU”

Bahan bahan yang di butuhkan:


 Roti tawar
 Keju craft
 Cup

Bahan Bahan VLA :


 Susu Dancow Putih 1.5 sachset
 2 sdm Gula Pasir ( Tambahkan jika anda suka manis )
 Sejumput garam
 Sejumput vanilli
 65 ml santan kental instan ( 1 bungkus kara )
 1 sachset susu kental manis putih
 50 gram keju parut
 1.5 sdm Maizenna, larutkan dengan sedikit air ( kekentalan sesuai selera
anda )
Bahan bahan untuk topping :
 Strawberry atau anda bisa gunakan cerry
 Keju craft yang sudah di parut

8
SMKN 10 JAKARTA
Jl. Smea 6 Mayjend Sutoyo Jakarta Timur
CARA PEMBUATANNYA :
1. Campur rata bahan bahan vla kecuali maizena. Masak di atas kompor sampai
mendidih sambil di aduk.
2. Jika sudah mendidih dan keju sudah larut, tuangkan larutan maizena. Aduk
hingga kental dan mendidih lagi. Matikan api, dan dinginkan.
3. Dalam wadah/ cup yang sudah di sediakan, letakkan satu atau dua lembar roti
tawar ( bisa juga di potong potong / di robek robek menjadi seperti dadu).
4. Setelah roti sudah di masukkan, tuangkan vla sampai rata, lalu tutup kembali
menggunakan roti tawar, siram kembali menggunakan vla , hingga setinggi
wadah.
5. Terkahir berikan topping keju untuk menutup wadah dan letakkan strawberry
atau cerry agar terlihat lebih manis, tutup wadah dan simpan di dalam kulkas.
Sajikan dingin lebih nikmat.

4. Pengolahan Data
Berdasarkan dari informasi yang telah saya dapatkan, tidak semua
mayoritas remaja menyukai produk luar negeri, sebagian masyarakat masih ada
yang mencintai produk dalam negeri. Dalam kriteria makanan kebanyakan
mayoritas remaja menyukai makanan yang unik dilihatnya berbeda dengan
makanan yang sudah ada, lalu dari segi harga tidak terlalu mahal sesuai dengan
kantong pelajar, kemudian dari segi tampilan produk itu harus menarik selera
minat konsumen. Hal ini sangat sesuai dengan kriteria produk kami yaitu
ROVLAKE. Dalam pembuatan ROVLAKE ini tidak terlalu memakan waktu
yang lama, ROVLAKE sangat cocok di makan untuk sarapan pagi.Walaupun
terdengar sangat aneh karna produk ini baru saja di pasarkan, namun konsumen
dapat memilih topping sesuai keinginan. Selain itu, bahan bahan yang di
gunakan dalam pembuatan ROVLAKE ini sangat terjamin dan kualitasnya
sangat di perhatikan agar tidak mengurangi ketertarika minat konsumen dan
rasa pun tidak akan berubah. Target penjualan produk ROVLAKE untuk semua
kalangan baik anak anak hingga dewasa. Namun harga untuk penjualan
ROVLAKE ke anak anak di sesuaikan dengan kantong pelajar.

9
SMKN 10 JAKARTA
Jl. Smea 6 Mayjend Sutoyo Jakarta Timur
5. Intrepetasi Hasil Riset
Sebelum membuat produk, saya memikirkan terlebih dahulu produk apa
yang sangat cocok untuk di konsumsi di semua kalangan. Lalu saya berfikir pada
roti tawar, karna roti tawar sering sekali di konsumsi untuk sarapan pagi, dan
roti tawar bisa di konsumsi untuk semua kalangan, namun saya memikirkan apa
yang harus saya rubah dari produk roti tawar ini menjadi yang berbeda agar
masyarakat tidak terlalu bosan mengkonsumi roti tawar seperti ini terus. Lalu
saya berfikir bagaimana kalau roti tawar ini saya rubah menggunakan VLA Keju,
karna keju juga sangat bagus untuk di konsumsi. Barulah saya ke pasar untuk
membeli bahan bahan yang saya butuhkan untuk membuat ROVLAKE ini.

PASAR JAMBUL BARU


Dalam pembelian bahan bahan di pasar, saya di temani oleh ibu saya untuk
membeli bahan bahan yang saya butuhkan. Di dalam pasar saya mencari toko yang
menjual barang barang yang saya butuhkan, saya berkeliling pasar untuk
mencarinya, pada akhirnya saya menemukan satu toko dan di toko tersebut saya
membeli bahan bahan yang saya butuhkan untuk pembuatan ROVLAKE.

10
SMKN 10 JAKARTA
Jl. Smea 6 Mayjend Sutoyo Jakarta Timur
Bahan bahan yang di beli di pasar Bahan bahan yang di beli di carrefour

Diantaranya barang barang saya beli adalah :


1. Gula pasir ½ kg
2. Maizenna 1 bungkus
3. Susu kental manis putih
4. Vanilli 1 botol kecil
5. Santan kara 65 ml
6. Susu dancow putih 2 bungkus
7. Keju parut
8. Roti tawar

11
SMKN 10 JAKARTA
Jl. Smea 6 Mayjend Sutoyo Jakarta Timur
BAB 3
PENUTUP

Demikian yang dapat kami paparkan mengenai materi yang menjadi pokok
bahasan dalam materi ini, tentunya masih banyak kekurangan dan kelemahan,
karena terbatasnya pengetahuan dan kurangnya rujukan atau referensi yang ada
hubungannya dengan materi ini.
Penulis banyak berharap agar para pembaca yang budiman dapat memberikan
kritik dan saran yang membangun kepada penulis demi sempurnanya makalah ini
dan penulisan makalah di kesempatan berikutnya.
Semoga makalah ini berguna bagi penulis pada khususnya juga para pembaca
pada umumnya.

Kesimpulan
Berdasarkan uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa dalam memilih suatu usaha
perlu mengetahui terlebih dahulu berbagai macam hal yang berhubungan dengan
usaha yang didirikan. Seperti mengetahui peluang usaha, lokasi yang strategis,
pemasaran produk, dan aspek-aspek lain yang berkenaan dengan pendirian usaha,
sehingga usaha yang akan dijalankan dapat berjalan dengan baik.

Saran
 Dalam mendirikan usaha sebaiknya dipersiapkan segala sesuatunya
dengan matang dan tepat sehingga usaha yang dijalankan dapat berjalan
dengan baik.
 Dalam berwirausaha diperlukan keyakinan, percaya diri, dan keuletan.
 Seorang wirausaha haruslah selalu kreatif dan inovatif serta selalu
mengikuti trend dan selera konsumen agar pelanggan tidak mudah
bosan.
 Jangan mudah menyerah menghadapi berbagai hambatan dan masalah.

12
SMKN 10 JAKARTA
Jl. Smea 6 Mayjend Sutoyo Jakarta Timur
13
SMKN 10 JAKARTA
Jl. Smea 6 Mayjend Sutoyo Jakarta Timur

Anda mungkin juga menyukai