Anda di halaman 1dari 14

LATAR BELAKANG

Jambore Koperasi Mahasiswa Nasional (JAMKOPNAS) adalah salah satu


kegiatan generasi muda koperasi yang berada di bawah naungan Forum
Komunikasi Koperasi Mahasiswa Indonesia (FKKMI). Kegiatan ini diselenggarakan
oleh Koperasi Mahasiswa yang menjadi juara umum dalam kegiatan Jambore
Koperasi Mahasiswa Nasional pada tahun sebelumnya. Jambore Koperasi
Mahasiswa Nasional diadakan sebagai upaya menjaga dan meningkatkan
eksistensi koperasi mahasiswa di era globalisasi saat ini. Koperasi sebagai soko
guru perekonomian bangsa, melandaskan kegiatannya berdasarkan asas
kekeluargaan dan gotong royong. Hal ini sesuai dengan budaya dan karakteristik
bangsa Indonesia yang mengutamakan kerjasama dan saling tolong menolong.
Tujuan diselenggarakannya JAMKOPNAS adalah sebagai ajang perlombaan dan
forum silaturrahmi antar koperasi mahasiswa di Indonesia.

TUJUAN PELAKSANAAN

Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini yaitu:


1. Meningkatkan pemahaman tentang pengetahuan perkoperasian bagi kader
koperasi mahasiswa Indonesia
2. Meningkatkan kerjasama serta menjalin silaturahmi antar koperasi mahasiswa
Indonesia
3. Meningkatkan cara berpikir kritis dan inovatif untuk menyelesaikan
problematika perkoperasian yang ada
4. Menumbuhkan kreativitas dan jiwa muda koperasi melalui peningkatan
pendidikan koperasi yang berbudaya
5. Meningkatkan jiwa entrepreneurship dalam rangka menyikapi kondisi dinamika
perekonomian Indonesia
6. Untuk mengenalkan lingkungan Universitas Negeri Malang kepada masyarakat
luar
7. Sebagai ajang mengenalkan kebudayaan Kota Malang yang berdampak pada
ekonomi masyarakat Malang.
DESKRIPSI KEGIATAN

Nama Kegiatan : Jambore Koperasi Mahasiswa Nasional Tahun 2019


Tema : “Satu Padu Insan Hatta Muda Melalui Pendidikan Koperasi
Yang Berbudaya”
Waktu : Minggu – Kamis, 15 – 19 September 2019
Tempat : Gedung Sasana Budaya , Universitas Negeri Malang,
Kota Malang

TARGET PESERTA

Peserta kegiatan JAMKOPNAS 2019 ditargetkan 75 tim (peserta dan


pendamping) dari masing-masing koperasi mahasiswa perguruan tinggi di seluruh
Indonesia. Delegasi JAMKOPNAS 2019 untuk setiap Koperasi Mahasiswa terdiri
dari maksimal tiga (3) tim dengan ketentuan masing-masing tim terdiri dari tiga
(3) orang. Setiap KOPMA hanya boleh mengirimkan satu pendamping. Selain
peserta dan pendamping delegasi dari koperasi mahasiswa, kegiatan JAMKOPNAS
2019 ini juga melibatkan mahasiswa Universitas Negeri Malang dalam kegiatan
Seminar Nasional, serta masyarakat umum dalam kegiatan Gala Dinner.

RANGKAIAN KEGIATAN

1. Seminar Nasional
Sub Tema : Peran Pemuda dalam Budaya Pendidikan Koperasi sebagai Icon
Re-Branding Koperasi dalam Menghadapi Revolusi Industri 4.0
Seminar Nasional merupakan salah satu kegiatan dari rangkaian acara
JAMKOPNAS 2019, lokasi acara di Universitas Negeri Malang. Yang
dilaksanakan di hari pertama tepatanya setelah acara pembukaan
JAMKOPNAS 2019.
Topik yang akan dibahas dalam seminar nasional ini adalah peran
pemuda koperasi sebagai ikon re-branding koperasi dalam menghadapi era
industri 4.0. Sebagaimana yang kita ketahui bawasanya pemerintah
berusaha untuk melakukan re-branding koperasi sehingga koperasi yang saat
ini mempunyai stigma sebagai usaha yang hanya dilakukan oleh orang tua
dapat berkembang menjadi usaha yang diminati oleh generasi milenial.
Peserta seminar nasional merupakan seluruh peserta jamkopnas beserta
pendamping dan juga dari mahasiswa yang telah mendaftar untuk menjadi
peserta seminar. Setelah mengikuti seminar ini output yang diharapkan
seluruh peserta bisa memahami materi yang disampaikan oleh pemeteri
secara komprehensif dan diharapkan dapat diimplementasikan dalam
pengembangan koperasi dan usahanya.

2. Kompetisi Koperasi Mahasiswa Nasional


Dalam kompetisi koperasi mahasiswa nasional ini peserta diharapkan
dapat berkompetisi dari segi pengetahuan, pemahaman, kreativitas dan
inovasi masing-masing peserta. Ada 2 macam kategori lomba pada kegiatan
ini, yaitu:
a. Kategori Juara Umum
Kategori juara umum Jamkopnas 2019 terdiri atas enam cabang perlombaan,
yakni :
1) Lomba CoopSmart
Sub Tema : “Mencetak Insan Muda Koperasi yang Berwawasan Luas dan
Berkarakter dalam Menghadapi Revolusi Industri 4.0”
Lomba CoopSmart adalah lomba cerdas cermat perkoperasian, dimana
dalam kegiatan lomba ini peserta diharapkan mampu berkompetisi dari segi
pemahaman dan pengetahuan terkait perkoperasian, baik pada
perkembangan koperasi di Indonesia maupun dunia.

2) Lomba CoopDebate
Sub Tema : “Terciptanya Insan Muda Koperasi yang Berintelektual dan Kritis
Teradap Dinamika Perkoperasian”
Lomba CoopDebate, merupakan lomba debat perkoperasian,
rangkaian kegiatan lomba debat ini dilakukan untuk menilai dan mengukur
sikap kritis peserta dalam mengkaji fenomena permasalahan perkoperasian
yang terjadi saat ini.
3) Lomba CoopPlan
Sub Tema : “Implementasi Pendidikan dan Budaya Perkoperasian pada
Ekspansi Usaha Koperasi”
Lomba CoopPlan, lomba ini bertujuan untuk melatih kreativitas dan
inovasi peserta dalam membuat dan mengembangkan rancangan ide bisnis
untuk pengembangan usaha koperasi.

4) Lomba CoopArt
Sub Tema : “Karya Imaginatif, Inovatif, Kreatif Penyongsong Kemajuan
Bersama Koperasi”
Lomba CoopArt merupakan lomba handycraft atau hasta karya, yang
dilakukan agar para peserta JAMKOPNAS 2019 dapat menyalurkan ide kreatif
dan inovatifnya untuk menghasilkan sebuah karya modern yang berbasis
koperasi untuk kemajuan industry 4.0.

5) Lomba CoopAmbassador
Sub Tema : “Terbentuknya Pelopor Perkoperasian yang Bertalenta
Pendidikan dan Budaya”
Lomba CoopAmbassador merupakan lomba ambassador putra dan
putri koperasi, lomba ini diselenggarakan untuk memilih generasi muda yang
dapat menjadi ikon pemuda koperasi, serta diharapkan bisa menjadi
pendorong atau motivator dalam pengembangan koperasi, dalam program
sosialisasi perkoperasian, serta mampu menghayati paham dan nilai koperasi
sebagai soko guru ekonomi Indonesia.

6) Lomba CoopMedia
Sub Tema : “Millenialisasi Pendidikan dan Budaya Perkoperasian Menuju
Cita-Cita Bersama Koperasi”
Lomba CoopMedia merupakan lomba membuat film dokumenter yang
berhubungan dengan perkoperasian. Film dokumenter sendiri merupakan
film yang mendokumentasikan kehidupan real-life atau kenyataan pribadi
maupun sekelompok orang.
b. Kategori Juara Favorit
Kategori lomba juara favorit merupakan rangkaian kegiatan kompetisi
yang dapat diikuti oleh seluruh tim/peserta JAMKOPNAS 2019. Setiap
tim/peserta tidak diwajibkan untuk mengikuti rangkaian kompetisi ini,
namun kategori lomba ini akan menjadi nilai tambah bagi masing-masing tim
untuk menjadi Juara Favorit pada kegiatan JAMKOPNAS 2019. Kategori juara
favorit JAMKOPNAS 2019 terdiri atas tiga jenis bidang perlombaan, yakni :
1) Lomba Kreativitas Seni
Kreativitas Seni merupakan salah satu lomba hiburan yang bertujuan untuk
mengenalkan kesenian dan kebudayaan daerah masing-masing peserta.

2) Lomba Jingle Koperasi


Jingle Koperasi merupakan kegiatan lomba yang bertujuan menciptakan lagu
koperasi sesuai dengan kreativitas dan inovasi peserta/tim.

3) Kedisiplinan dan Keaktifan


Lomba ini dilakukan untuk menilai tingkat partisipasi tiap tim dalam
mengikuti seluruh serangkaian acara kegiatan JAMKOPNAS 2019, serta akan
menjadi nilai tambah bagi masing-masing tim dalam penilaian Juara Favorit.

3. Field Trip
Sub Tema : “Membangun Generasi Muda Berwawasan Teknologi Industri”
Field Trip atau kunjungan wisata yang merupakan serangkaian kegiatan
JAMKOPNAS untuk memperkenalkan industri dan wisata yang ada di wilayah
Malang Raya.

4. Malam Puncak
Sub Tema : “Satu Padu Insan Hatta Muda sebagai Pilar Kemajuan Koperasi
Indonesia”
Malam Puncak merupakan serangkaian acara penutup dari
JAMKOPNAS 2019 yang akan dimeriahkan dengan kegiatan :
a) Bazar
b) Penampilan Kesenian
c) Gala Dinner dan FGD Peserta JAMKOPNAS 2019
SUSUNAN ACARA

Hari,
Tanggal Waktu Kegiatan Lokasi
Minggu, 15 07.00 - 17.00 Kedatangan dan Registrasi peserta Penginapan
September 17.00 - 19.30 Ishoma Penginapan
2019 Aula
19.30 - 21.00 TM Penginapan
21.00 - 06.00 Istirahat Penginapan
Senin, 16 06.00 - 07.00 Persiapan dan sarapan Penginapan
September 07.00 - 07.30 Persiapan pemberangkatan ke UM Penginapan
2019
07.30 - 08.30 Pemberangkatan ke UM
08.30 - 09.30 Pembukaan Jamkopnas Sasana Budaya
09.30 - 13.30 Seminar Nasional Sasana Budaya
13.30 - 15.30 Ishoma, Persiapan CoopArt Masjid UM
15.30 - 18.00 Pengerjaan Karya CoopArt Sasana Budaya
18.00 - 19.30 Ishoma, Pengumuman CoopPlan Masjid UM
19.30 - 21.00 Presentasi CoopPlan Sasana Budaya
21.00 - 22.00 Juara Favorit Sasana Budaya
22.00 - 05.00 Istirahat, Penginapan
05.00 - 05.30 Persiapan dan sarapan Penginapan
05.30 - 06.00 Persiapan pemberangkatan ke UM Penginapan
Selasa, 17 06.00 – 07.00 Pemberangkatan ke UM
September 07.00 - 07.30 Pengumuman CoopDebate Sasana Budaya
2019 07.30 - 11.30 CoopDebate tahap 1 Sasana Budaya
11.30 - 12. 00 Juara favorit Sasana Budaya
12.00 - 13.00 ISHOMA Masjid UM
13.00 - 15.30 CoopDebate Tahap 2 Sasana Budaya
15.30 - 16.15 Istirahat dan Shalat Masjid UM
16.15 - 18.00 Final CoopDebate Sasana Budaya
18.00 - 19.30 Ishoma Masjid UM
19.30 - 21.00 Penyisihan CoopAmbassador Sasana Budaya
21.00 - 22.00 Juara Favorit Sasana Budaya
22.00 - 05.00 Istirahat Penginapan
05.00 - 05.30 Persiapan dan sarapan Penginapan
05.30 - 06.00 Persiapan pemberangkatan ke UM Penginapan
06.00 – 07.00 Pemberangkatan ke UM
07.00 - 09.00 Penyisihan CoopSmart Sasana Budaya
Rabu, 18 09.00 - 11.30 Presentasi CoopArt Sasana Budaya
September 11.30 – 12.30 Ishoma Masjid UM
2019
12.30 - 14.30 Semi CoopSmart Sasana Budaya
Istirahat dan Pengumuman
14.30 - 15.00 CoopAmbassador Masjid UM
15.00 - 17.30 Semi CoopAmbassador Sasana Budaya
17.30 -18.30 Ishoma Masjid UM
18.30 - 20.00 Final CoopSmart Sasana Budaya
20.00 - 22.00 Final CoopAmbassador Sasana Budaya

22.00 - 06.00 Istirahat Penginapan


06.00 - 07.00 Persiapan Field Trip Penginapan
07.00 - 07.30 Sarapan Penginapan
Kamis, 19 Field Trip kunjungan industri
September 07.30 - 12.00
Malang Lokasi Industri
2019
12.00 - 13.00 Ishoma Masjid
13.00 - 16.30 Field Trip kunjungan Wisata Lokasi Wisata
16.30 - 18.00 Perjalanan Ke UM
18.00 - 19.30 Ishoma, Persiapan Malam Puncak Masjid UM
19.30 - 22.00 Malam Puncak Sasana Budaya

22.00 - 06.00 Istirahat Penginapan


06.00 - 07.00 Persiapan Check Out Penginapan
Jum’at, 20 07.00 - 07.30 Sarapan Penginapan
September
2019 07.30 - Selesai Check Out Penginapan
*Rundown sewaktu – waktu dapat berubah
RINCIAN BIAYA

Peserta (3 orang peserta / tim)


Rincian Anggaran Peserta Jamkop 2019
Tranportasi selama di Malang Rp 90.000
Field trip Rp 255.000
Seminar kit Rp 90.000
Merchandise Rp 165.000
Konsumsi Rp 450.000
Penginapan di hotel 5 hari Rp 850.000
Cinderamata Rp 100.000
Total Anggaran Rp 2.000.000

Pendampig (1 orang pendamping)


Rincian Anggaran Pendamping Jamkop 2019
Transportasi Selama di Malang Rp 30.000
Field trip Rp 85.000
Seminar Kit Rp 20.000
Merchandise Rp 55.000
Konsumsi Rp 150.000
Penginapan di hotel 5 hari Rp 260.000
Total Anggaran Rp 600.000

SYARAT DAN KETENTUAN

1. Setiap KOPMA hanya diperkenankan mengirimkan delegasi minimal satu tim


dan maksimal tiga tim.
2. Salah satu anggota tim wajib berasal dari pengurus inti KOPMA.
3. Pendamping dari masing-masing tim dianjurkan merupakan pengawas
KOPMA.
4. Setiap tim dari masing-masing KOPMA dapat melakukan pendaftaran peserta
mulai tanggal 17 Juni – 31 Agustus 2019
5. Setiap KOPMA wajib mengirimkan 1 tim (maksimal mengirimkan 3 tim) yang
terdiri dari 3 (tiga) orang dengan ketentuan 2 (dua) laki – laki dan 1 (satu)
perempuan atau 1(satu) laki – laki dan 2 (dua) perempuan, dan ditambahkan 1
(satu) orang pendamping (tidak diwajibkan).
6. Peserta JAMKOPNAS 2019 harus dari WNI yang dapat dibuktikan dengan scan
KTP (Kartu Tanda Penduduk) serta merupakan mahasiswa aktif dengan
maksimal semester 7, yang dapat dibuktikan dengan scan Kartu Tanda
Mahasiswa (KTM) masing-masing anggota tim.
7. Melakukan pembayaran sebagai peserta JAMKOPNAS 2019 pada tanggal 17
Juni – 30 Agustus 2019 sebesar Rp. 2.000.000,00/tim. Apabila mengirimkan
pendamping ada tambahan biaya sebesar Rp. 600.000,00.
Biaya pendaftaran peserta JAMKOPNAS 2019 dapat dibayar melalui transfer
ke:
Rekening : BANK BTN
Atas Nama : PUTRI AVIVAH EL HAYATI
No. Rekening : 00111-01-61-003151-5
8. Seluruh peserta JAMKOPNAS 2019 diharapkan hadir di KOPMA UM paling
lambat pada hari Minggu, 15 September 2019 pukul 16.30 WIB
9. Tata cara pendaftaran:
a. Calon peserta JAMKOPNAS 2019 melakukan pembayaran biaya
pendaftaran peserta sebesar nominal yang telah ditentukan ke nomor
rekening yang tertera. Pembayaran dapat dilakukan paling lambat pada
tanggal 30 Agustus 2019.
b. Calon peserta JAMKOPNAS 2019 wajib mengirimkan berkas-berkas
pendaftaran sebagai berikut:
1) Formulir pendaftaran (terlampir)
2) Scan KTP setiap anggota tim dan pendamping
3) Scan KTM setiap anggota tim dan pendamping
4) Scan bukti pembayaran biaya pendaftaran peserta
c. Berkas dikirim via email ke jamkopma@gmail.com dengan subjek : Nama
Kopma_Universitas_Nama Ketua Tim_No. Hp Ketua Tim
d. Bagi peserta yang sudah mengirimkan berkas via email harap konfirmasi
dengan format : Nama Kopma_Universitas_Nama Ketua Tim_No. Hp.
Ketua Tim kepada Putri Avivah El Hayati : 081999148761
e. - Info Pendaftaran : 0819-9914-8761 (Putri)
- Info Acara : 0822-7717-2926 (Ari)
TATA TERTIB

1. Peserta berpakaian rapi dan sopan selama mengikuti kegiatan.


2. Peserta wajib mengenakan id card yang telah disediakan selama acara
berlangsung.
3. Peserta dilarang meninggalkan tempat kegiatan tanpa seizin Panitia.
4. Peserta wajib mengikuti seluruh rangkaian kegiatan sesuai jadwal yang
telah ditentukan.
5. Peserta mengerjakan semua tugas yang telah ditentukan oleh panitia
dengan sebaik-baiknya dan tepat pada waktunya.
6. Memanfaatkan waktu istirahat sbaik-baiknya sehingga tidak mengganggu
acara berikutnya.
7. Menjaga kesehatan baik fisik maupun mental selama kegiatan
berlangsung.
8. Peserta dilarang menggunakan ponsel selama acara berlangsung tanpa
seizin panitia.
9. Peserta dilarang membawa dan/atau minum-minuman keras, narkoba dan
sejenisnya selama mengikuti kegiatan.
10. Peserta menginap di tempat yang telah ditentukan dan dilarang
membawa dan merusak fasilitas penginapan.
11. Peserta yang menggunakan fasilitas penginapan di luar yang telah
ditentukan panitia, menjadi tanggung jawab pribadi peserta.
12. Kehilangan barang pribadi peserta bukan tanggung jawab panitia.
13. Bagi pesera yang berkebutuhan khusus harap memberitahu panitia
14. Peserta wajib menjaga kebersamaan, kesopanan, keberrsihan, dan
ketertiban serta mematuhi tata tertib yang berlaku selama mengikuti
kegiatan.
15. Menerima sanksi apabila terbukti melanggar aturan.
KETENTUAN KRITERIA LOMBA

A. JUARA UMUM
a. CoopSmart (terlampir)
b. CoopDebate (terlampir)
c. CoopPlan (terlampir)
d. CoopAmbassador (terlampir)
e. CoopArt (terlampir)
f. CoopMedia (terlampir)
B. JUARA FAVORIT (terlampir)

KETENTUAN PENILAIAN JUARA UMUM JUARA FAVORIT

Penilaian JUARA UMUM dan JUARA FAVORIT dengan cara mengakumulasikan


keseluruhan poin yang diperoleh untuk setiap kategori lomba. Bobot persentasi poin
penilaian disesuaikan masing-masing lomba.
POIN PENILAIAN LOMBA

Peringkat Poin
I 300
II 200
III 150
IV 100
10 BESAR 50
>10 BESAR 10
Persentase Poin Penilaian JUARA UMUM
a. CoopSmart = 25%
b. CoopDebate = 20 %
c. CoopPlan = 20%
d. CoopArt = 15%
e. CoopAmbassador = 10%
f. CoopMedia = 10%
Persentase Poin Penilaian JUARA Favorit
a. Kreativitas Seni = 30%
b. Jingle Koperasi = 30%
c. Kedisiplinan = 40%
PENUTUP

Demikian buku panduan kegiatan JAMBORE KOMPA NASIONAL 2019 ini kami susun
dengan harapan dengan adanya panduan ini bisa memperlancar penyelenggaraan
kegiatan nanti. Pelaksanaan kegiatan JAMBORE KOPMA NASIONAL 2019 tidak akan
berjalan lancar tanpa adanya dukungan dari semua pihak yang terlibat, oleh karena
itu kami mohon bantuan dan partisipasi dari semua pihak untuk mendukung dan
mensukseskan acara tersebut. Atas partisipasi dan dukungannya kami ucapkan
terima kasih.
FORMULIR PENDAFTARAN
JAMBORE KOPMA NASIONAL
TAHUN 2019

NAMA KOPMA :
EMAIL KOPMA :

BIODATA KETUA TIM


NAMA :
NO HP (WA) : FOTO 4x3
JURUSAN :
TANGGAL LAHIR :

BIODATA ANGGOTA
NAMA ANGGOTA 1:
NO HP (WA) : FOTO 4x3
JURUSAN :
TANGGAL LAHIR :

NAMA ANGGOTA 2:
NO HP (WA) :
JURUSAN : FOTO 4x3
TANGGAL LAHIR :

KETUA KELOMPOK

(……………………….)

Anda mungkin juga menyukai