Anda di halaman 1dari 141

LAPORAN

LAPORAN HASIL
HASIL

EVALUASI
DIRI

Program Studi Akuntansi


Fakultas Ekonomi
Kediri, 2018
UNISKA Universitas Islam Kadiri

1
i
DAFTAR ISI RINGKAS

Kata pengantar……………………………………..………..…………………………... i
Daftar isi ringkas……………………………………………………..…………………... ii
Daftar isi rinci….……………………………………………………..…………………... iii
Rangkuman eksekutif……………………………………………………….………… vii
Susunan tim penyusun dan deskripsi tugas……………………………………….…. xiv

Isi Laporan Evaluasi Diri :

Komponen A Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran, serta Strategi Pencapaian……… 1


Komponen B Tata Pamong, Kepemimpinan, Sistem Pengelolaan,
dan Penjaminan Mutu………………………………………..……….. 8
Komponen C Mahasiswa dan Lulusan…………………………………………….... 24
Komponen D Sumber Daya Manusia………………………………………………... 45
Komponen E Kurikulum, Pembelajaran, dan Suasana Akademik……………….. 54
Komponen F Pembiayaan, Sarana dan Prasarana, serta Sistem Informasi……. 85
Komponen G Penelitian, Pelayanan/Pengabdian Kepada Masyarakat,
dan Kerjasama…………………………………………………………. 98
Analisis SWOT Menyeluruh per Kompnonen…………..……………………………… 111
Ringkasan Kelemahan, Identifikasi Faktor Penyebab
dan Upaya Tindak Lanjut……………………………………………….. 124

ii
DAFTAR ISI RINCI

Komponen A………………………………………………………………………….. 1
Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran, serta Strategi Pencapaian…………………..
A.1 Rumusan visi program studi yang konsisten dengan visi lembaga……. 1
A.2 Rumusan misi program studi yang diturunkan dari misi lembaga……… 1
A.3 Rumusan tujuan program studi yang merujuk tujuan lembaga dan
merupakan turunan dari misinya............................................................. 2
A.4 Rumusan sasaran program studi yang relevan dengan misinya........... 3
A.5 Analisis keterkaitan antara visi, misi, tujuan, dan sasaran program
studi…………………………………………………………………………… 5
A.6 Analisis SWOT……………………………………………………………….. 6

Komponen B.
Tata Pamong, Kepemimpinan, Sistem Pengelolaan
dan Penjaminan Mutu……………………………………………………………… 8
B.1 Personil beserta fungsi dan tugas pokoknya. …………………………… 8
B.2 Sistem kepemimpinan, dan pengalihan (deputizing) serta akuntabilitas
pelaksanaan tugas. ………………………………………………………… 10
B.3 Partisipasi civitas academica dalam pengembangan kebijakan, serta
pengelolaan dan koordinasi pelaksanaan program................................ 12
B.4 Perencanaan program jangka panjang (Renstra) dan monitoring
pelaksanaannya sesuai dengan visi, misi, sasaran dan tujuan program.
…………………………………………………………………….. 12
B.5 Efisiensi dan efektivitas kepemimpinan. …………………………………. 12
B.6 Evaluasi program dan pelacakan lulusan. ………………………………. 13
B.7 Perencanaan dan pengembangan program, dengan memanfaatkan
hasil evaluasi internal dan eksternal. …………………………………….. 14
B.8 Dampak hasil evaluasi program terhadap pengalaman dan mutu
pembelajaran mahasiswa. …………………………………………………. 15
B.9 Pengelolaan mutu secara internal pada tingkat program studi (misalnya
kajian kurikulum, monitoring dan mekanisme balikan bagi mahasiswa,
dosen dan penguji eksternal). ………………………………. 17
B.10 Hubungan dengan penjaminan mutu pada tingkat lembaga…………… 18
B.11 Dampak proses penjaminan mutu terhadap pengalaman dan mutu hasil
belajar mahasiswa. …………………………………………………… 18
B.12 Metodologi baku mutu (benchmarking). ………………………………….. 19
B.13 Pengembangan dan penilaian pranata kelembagaan. ………………….. 20
B.14 Evaluasi internal yang berkelanjutan. …………………………………….. 20
B.15 Pemanfaatan hasil evaluasi internal dan eksternal/akreditasi dalam
perbaikan dan pengembangan program. ………………………………… 21
B.16 Kerjasama dan kemitraan instansi terkait dalam pengendalian mutu..... 22
B.17 Analisis SWOT………………………………………………………………. 23

Komponen C. Mahasiswa dan Lulusan…………………………………………. 24


C.1 Sistem rekrutmen dan seleksi calon mahasiswa. ………………………. 26
C.2 Profil mahasiswa: akademik, sosio-ekonomi, pribadi (termasuk
kemandirian dan kreativitas). ………………………………………………. 29
C.3 Keterlibatan mahasiswa dalam berbagai komisi yang relevan............... 30
C.4 Kegiatan ekstra-kurikuler. ………………………………………………….. 30
C.5 Keberlanjutan penerimaan mahasiswa (minat calon mahasiswa dan
kebutuhan akan lulusan program studi). …………………………………. 30
C.6 Pelayanan untuk mahasiswa: ……………………………………………… 32
a. Bantuan tutorial yang bersifat akademik. …………………………… 33

iii
b. Informasi dan bimbingan karir. ………………………………………. 34
c. Konseling pribadi dan sosial. …………………………………………. 34
C.7 Kompetensi dan etika lulusan yang diharapkan. ………………………… 35
C.8 Hasil pembelajaran: ………………………………………………………… 37
a. Kompetensi yang dicapai dibandingkan dengan yang diharapkan.. 37
b. Kesesuaian kompetensi yang dicapai dengan tuntutan dan
kebutuhan pemanfaat lulusan. ……………………………………..… 40
c. Data tentang kemajuan, keberhasilan, dan kurun waktu
penyelesaian studi mahasiswa (termasuk IPK dan yudisium
lulusan). …………………………………………………………………. 41
d. Kepuasan lulusan. ……………………………………………………... 41
C.9 Kepuasan pemanfaat lulusan dan keberlanjutan penyerapan lulusan… 42
C.10 Produk program studi berupa model-model, karya inovatif, hak paten,
hasil pengembangan prosedur kerja, produk fisik sebagai hasil
penelitian. ………………………………… ……………………………….. 43
C.11 Analisis SWOT………………………………………………………………. 44

Komponen D. Sumber Daya Manusia …………………………………………..


D.1 Sistem rekrutmen dan seleksi dosen dan tenaga kependidikan……….. 45
D.2 Pengelolaan dosen dan tenaga kependidikan........................................ 45
D.3 Profil dosen dan tenaga pendukung: mutu, kualifikasi, pengalaman,
ketersediaan (kecukupan, kesesuaian, dan rasio dosen-mahasiswa).... 47
D.4 Karya akademik dosen (hasil penelitian, karya lainnya)......................... 49
D.5 Peraturan kerja dan kode etik. …………………………………………….. 49
D.6 Pengembangan staf. ………………………………………………………. 51
D.7 Keberlanjutan pengadaan dan pemanfaatannya………………………… 52
D.8 Analisis SWOT………………………………………………………………. 52

Komponen E. Kurikulum, Pembelajaran, dan Suasana Akademik………… 54


E.1 Kesesuaian dengan visi, misi, tujuan, dan sasaran................................ 54
E.2 Relevansi dengan tuntutan dan kebutuhan stakeholders....................... 57
E.3 Struktur dan isi kurikulum (keluasan, kedalaman, koherensi, penataan/
organisasi). ………………………………………………………………….. 57
E.4 Derajat integrasi materi pembelajaran (intra dan antar disiplin ilmu)...... 60
E.5 Kurikulum lokal yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat terdekat
dan kepentingan internal lembaga. ……………………………..………… 62
E.6 Mata kuliah pilihan yang merujuk pada harapan/kebutuhan mahasiswa
secara individual/kelompok mahasiswa tertentu. ………………………. 62
E.7 Peluang bagi mahasiswa untuk mengembangkan diri: melanjutkan
studi, mengembangkan pribadi, memperoleh pengetahuan dan
pemahaman materi khusus sesuai dengan bidang studinya,
mengembangkan keterampilan yang dapat dialihkan (transferable
skills), terorientasikan ke arah karir, dan pemerolehan pekerjaan…….. 63
E.8 Misi pembelajaran…………………………………………………………… 64
a. Pengembangan/pelatihan kompetensi yang diharapkan………….. 64
b. Efisiensi internal dan eksternal. ……………………………………… 65
E.9 Mengajar: …………………………………………………………………… 65
a. Kesesuaian strategi dan metode dengan tujuan. ………………… 65
b. Kesesuaian materi pembelajaran dengan tujuan mata kuliah....... 65
c. Efisiensi dan produktivitas. …………………………………………… 66
d. Struktur dan rentang kegiatan mengajar. ………………………….. 66
e. Penggunaan teknologi informasi. ……………………………………. 66
E.10 Belajar: ………………………………………………………………………. 66
a. Keterlibatan mahasiswa. ……………………………………………… 66
b. Bimbingan skripsi/tesis/disertasi. …………………………………….. 66

iv
c. Peluang bagi mahasiswa untuk mengembangkan: ……………….. 67
1) pengetahuan dan pemahaman materi khusus sesuai 67
bidangnya…...
2) keterampilan umum dan yang dapat dialihkan (transferable), 67
……….
3) pemahaman dan pemanfaatan kemampuannya sendiri, .......... 67
4) kemampuan belajar mandiri, ……………………………………. 67
5) nilai, motivasi dan sikap. ………………………………………… 67
E.11 Penilaian kemajuan dan keberhasilan belajar: ………………………….. 68
a. Peraturan mengenai penilaian kemajuan dan penyelesaian studi
mahasiswa. …………………………………………………………….. 68
b. Strategi dan metode penilaian kemajuan dan keberhasilan
mahasiswa. …………………………………………………………….. 68
c. Penentuan yudisium (pernyataan kualitatif dari hasil belajar
seorang mahasiswa pada akhir jenjang pendidikan). …………….. 68
d. Penelaahan mengenai kepuasan mahasiswa. ……………………… 69
E.12 Sarana yang tersedia untuk memelihara interaksi dosen–mahasiswa,
baik di dalam maupun di luar kampus, dan untuk menciptakan iklim
yang mendorong perkembangan dan kegiatan akademik/profesional… 70
E.13 Mutu dan kuantitas interaksi kegiatan akademik dosen, mahasiswa dan
civitas academica lainnya. ……………………………………………. 70
E.14 Rancangan menyeluruh untuk mengembangkan suasana akademik
yang kondusif untuk pembelajaran, penelitian, dan pelayanan/
pengabdian kepada masyarakat. …………………………………………. 70
E.15 Keikutsertaan civitas academica dalam kegiatan akademik (seminar,
simposium, diskusi, eksibisi) di kampus. …………………………………. 72
E.16 Pengembangan kepribadian ilmiah. ………………………………………. 74
E.17 Hasil pembelajaran: ………………………………………………………… 75
a. Kompetensi yang dicapai dibandingkan dengan yang diharapkan.. 75
b. Kesesuaian kompetensi yang dicapai dengan tuntutan dan
kebutuhan pemanfaat lulusan. ……………………………………….. 78
c. Data tentang kemajuan, keberhasilan, dan kurun waktu
penyelesaian studi mahasiswa (termasuk IPK dan yudisium
lulusan). …………………………………………………………………. 79
d. Kepuasan lulusan. …………………………………………………….. 80
e. Kompetensi yang dicapai dibandingkan dengan yang diharapkan.. 80
E.18 Pemanfaat lulusan dan keberlanjutan penyerapan lulusan. ……………. 81
E.19 Produk program studi berupa model-model, karya inovatif, hak paten,
hasil pengembangan prosedur kerja, produk fisik sebagai hasil
penelitian. ……………………………………………………………………. 82
E.20 Analisis SWOT………………………………………………………………. 83

Komponen F. Pembiayaan, Sarana dan Prasarana, serta Sistem Informasi 85


F.1 Sistem alokasi dana. ……………………………………………………….. 85
F.2 Pengelolaan dan akuntabilitas penggunaan dana.................................. 85
F.3 Keberlanjutan pengadaan dan pemanfaatannya. ………………………. 86
F.4 Pengelolaan, pemanfaatan, dan pemeliharaan sarana dan prasarana. 86
F.5 Ketersediaan dan mutu gedung, ruang kuliah, laboratorium,
perpustakaan, dll. …………………………………………………………… 86
F.6 Fasilitas komputer dan pendukung pembelajaran dan penelitian……… 87
F.7 Kesesuaian dan kecukupan sarana dan prasarana…………………….. 88
F.8 Keberlanjutan pengadaan, pemeliharaan dan pemanfaatannya………. 88
F.9 Rancangan pengembangan sistem informasi……………………………. 89
F.10 Kecukupan dan kesesuaian sumber daya, sarana dan prasarana
pendukung untuk pemberdayaan sistem informasi. …………………….. 91

v
F.11 Efisiensi dan efektivitas pemanfaatan sistem informasi…………………. 93
F.12 Keberadaan dan pemanfaatan on-campus connectivity devices
(intranet). ……………………………………………………………………. 93
F.13 Keberadaan dan pemanfaatan global connectivity devices (internet)… 94
F.14 Analisis SWOT………………………………………………………………. 95

Komponen G.
Penelitian, Pelayanan/Pengabdian kepada Masyarakat,
dan Kerjasama …………………………………………………………………… 98
G.1 Mutu, produktivitas, relevansi sasaran, dan efisiensi pemanfaatan dana
penelitian dan pelayanan/pengabdian kepada masyarakat........... 98
G.2 Agenda, keberlanjutan, diseminasi hasil penelitian dan pelayanan/
pengabdian kepada masyarakat. ………………………………………….. 100
G.3 Kegiatan penelitian dan pelayanan/pengabdian kepada masyarakat
bersama dosen dan mahasiswa. …………………………………………. 100
G.4 Banyak dan mtu kegiatan penelitian dan pelayanan/pengabdian kepada
masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa............................. 100
G.5 Hubungan antara pengajaran, penelitian dan pelayanan/pengabdian
kepada masyarakat. ……………………………………………………….. 102
G.6 Banyak dan mutu kegiatan penelitian dan publikasi dosen……………. 102
G.7 Hubungan kerjasama dan kemitraan penelitian dengan lembaga dalam
dan luar negeri. ……………………………………………………………… 102
G.8 Mutu dan kurun waktu penyelesaian skripsi/tesis/disertasi (termasuk
proses penulisan tesis dan pembimbingannya). ………………………… 102
G.9 Publikasi hasil penelitian, karya inovatif, dan rangkuman
skripsi/tesis/disertasi. ……………………………………………………… 103
G.10 Kerjasama dengan instansi yang relevan. ………………………………. 103
G.11 Monitoring dan evaluasi pelaksanaan kerjasama. ……………….……… 109
G.12 Hasil kerjasama yang saling menguntungkan. ………………………… 109
G.13 Kepuasan pihak-pihak yang bekerja sama…………..…………………… 109
G.14 Analisis SWOT…………………………………….………………………… 109

Analisis SWOT Menyeluruh per Kompnonen…………………………………….. 111

Ringkasan Kelemahan, Identifikasi Faktor Penyebab


dan Upaya Tindak Lanjut……………………………………………………………….. 124

vi
RANGKUMAN EKSEKUTIF

Visi prodi S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri adalah “Menjadi
Program Studi Akuntansi berskala Nasional pada tahun 2030, mampu menghasilkan lulusan
yang mengutamakan kompetensi di bidang Akuntansi, berjiwa juang dan wirausaha yang
islami dan berakhlak mulia sehingga mampu memenuhi kebutuhan stakeholders”. Misi prodi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri adalah : 1). Melaksanakan tri dharma
perguruan tinggi di bidang ilmu akuntansi yang berstandar nasional. 2). Mencetak peserta
didik yang profesional, berdaya saing, berjiwa juang dan mampu menciptakan lapangan
pekerjaan. 3). Mengaktualisasikan nilai-nilai Islami dalam kehidupan sehari-hari.

Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Islam Kadiri memiliki tata
pamong yang memungkinkan terlaksananya secara konsisten prinsip tata pamong dan
menjamin penyelenggaraan program studi yang memenuhi 5 aspek berikut yaitu kredibel,
transparan, akuntabel, bertanggung jawab dan adil. Dalam upaya untuk melaksanakan fungsi
monitoring dan evaluasi internal melalui jaringan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI)
Universitas Islam Kadiri membentuk Lembaga Penjaminan Mutu (LPM). Di tingkat Fakultas
Ekonomi terdapat Gugus Jaminan Mutu (GJM) dan di Tingkat Program Studi Akuntansi
terdapat Unit Jaminan Mutu (UPM).

Jumlah mahasiswa prodi akuntansi pada tahun akademik 2016/207 (TS) adalah 1.092
orang, dimana jumlah tersebut merupakan 17% dari total mahasiswa Universitas Islam Kadiri
sebanyak 6.422 orang. Rata-rata masa studi dalam lima tahun terakhir adalah 4 tahun dan
rata-rata IPK 3,33. Rata-rata waktu tunggu lulusan untuk memperoleh pekerjaan yang
pertama = 2,8 bulan. Persentase lulusan yang bekerja pada bidang yang sesuai dengan
keahliannya = 85,5 %

Jumlah total dosen tetap prodi akuntansi yang linier dengan prodi akuntansi sebanyak
26 orang, dengan gambaran profil sebagai berikut :

Jabatan Jumlah Prosen Jenjang Jumlah Prosen Sertifikasi Jumlah Prosen


Akademik (orang) tase Pendidikan (orang) tase dosen (orang) tase
Guru besar 0 0,0% Sedang S3 5 19,2% Serdos 7 26,9%
Lektor kepala 1 3,8% Lulus S2 17 65,4% Belum serdos 19 73,1%
Lektor 3 11,5% Lulus S2 & PPAk 4 15,4%
Asisten ahli 7 26,9%
Tenaga pengajar 15 57,7%
Jumlah 26 100% Jumlah 26 100% Jumlah 26 100%

Kurikulum prodi S1 Akuntansi terdiri dari 154 sks yang terdiri dari 142 sks mata kuliah
wajib dan 12 sks mata kuliah pilihan. Penentuan mata kuliah pilihan berdasarkan minat
konsentrasi yang dipilih dan mulai ditawarkan di semester 6. Terdapat 4 pilihan konsentrasi,
yaitu : akuntansi keuangan, akuntansi manajemen, perpajakan dan auditing. Jumlah sks mata
kuliah pilihan yang disediakan 51 sks dan yang wajib diambil sebagai pilihan adalah 12 sks.
Kurikulum didesain untuk ditempuh selama 8 semester.
Dalam menjalankan tugas tri dharma selama tiga tahun terakhir, data aktivitas penelitian
dan pengabdian dosen tetap sebagai berikut :

vii
Jumlah Judul Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat
Serta Sumber Pembiayaan

Jumlah Penelitian Jumlah PKM


Sumber Pembiayaan 2014/ 2015/ 2016/ 2014/ 2015/ 2016/
2015 2016 2017 2015 2016 2017
Pembiayaan sendiri oleh dosen - - -
PT yang bersangkutan 20 23 25 2 12 43
Kemenristek Dikti - - - - - 2
Institusi dalam negeri di luar
- - - - - 1
Kemenristek Dikti
Institusi luar negeri - - - - - -

No Karya akademik dosen Jumlah


Penelitian yang terpublikasi di jurnal/forum ilmiah
1. 2 judul.
internasional.
Penelitian yang terpublikasi di jurnal nasional tidak
2. 37 judul.
terakreditasi
Penelitian yang tersimpan di perpustakaan pusat Uniska
3. 33 judul.
dan perpustakaan prodi Akuntansi
4. Buku ajar yang ber-ISBN 9 judul.
5. Buku ajar yang memperoleh HAKI 2 judul.
6. Program aplikasi yang memperoleh HAKI 1 aplikasi.

Dalam upaya untuk memperkuat kualitas aktivitas tri dharma perguruan tinggi, prodi dan
lembaga menjalin kerjasama dengan beberapa instansi dari dalam dan luar negeri. Instansi
dalam negeri yang menjalin kerjasama antara lain : BRI Syariah Kediri, Ikatan Konsultan Pajak
Indonesia, Bursa Efek Indonesia, Succor Invest Surabaya, Indo Premier Sekuritas, Microsoft
Ebiz Surabaya, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Kediri, Pemerintah
Kabupaten Tulungagung, Universitas Merdeka Malang, Universitas Merdeka Madiun,
Universitas Darussalam Gontor Ponorogo, Ikatan Akuntan Indonesia, Bank Indonesia, BNI
Syariah, Universitas Pertahanan Indonesia, Batik Joglo Suminar, FCK Jamur Crispy Kediri,
Kamar Dagang dan Industri Kediri, OJK Kediri, Universitas Islam Malang dan sebagainya.
Instansi luar negeri yang menjalin kerjasama antara lain : International Islamic University
Malaysia (IIUM), Universiti Selangor Malaysia (UniSel), Kolej Universiti Insaniah Malaysia
(KUIN), Institute Daeng Abdul Kadir (ISDAK) Singapura, Fatony Islamic University Thailand,
Hankuk University Of Foreign Studies Republic Of Korea dan Kaseem Bundit University
Thailand.

viii
SUSUNAN TIM PENYUSUN & DESKRIPSI TUGAS

ix
A
Visi, Misi,
Tujuan, dan Sasaran serta
Strategi Pencapaian

i
Komponen A.
Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran, serta Strategi Pencapaian

A.1 Rumusan visi program studi yang konsisten dengan visi lembaga.

Visi program studi S1 Akuntansi FE Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri :


Menjadi Program Studi Akuntansi berskala Nasional pada tahun 2030, mampu
menghasilkan lulusan yang mengutamakan kompetensi di bidang Akuntansi,
berjiwa juang dan wirausaha yang islami dan berakhlak mulia sehingga mampu
memenuhi kebutuhan stakeholders.

Visi Fakultas Ekonomi Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri :


Menjadi Fakultas Ekonomi berskala Nasional pada tahun 2030, mampu
menghasilkan lulusan yang mengutamakan kompetensi di bidang Ekonomi, berjiwa
juang dan wirausaha yang Islami dan berakhlak mulia sehingga mampu memenuhi
kebutuhan stakeholders.

Visi Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri :


Menjadi Universitas berskala Nasional pada tahun 2030, mampu menghasilkan
lulusan yang mengutamakan kompetensi di bidangnya, berjiwa juang dan
wirausaha yang Islami dan berakhlak mulia sehingga mampu memenuhi kebutuhan
stakeholders.

Keterkaitan Visi PS, Fakultas, Universitas :

No Keterangan Prodi S1 Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas


1. Skala Nasional Nasional Nasional
2. Target tercapai Tahun 2030 Tahun 2030 Tahun 2030
3. Hasil dicapai Memenuhi Memenuhi Memenuhi
kebutuhan kebutuhan kebutuhan
stakehoders stakehoders stakehoders
Bidangngya (sesuai
3.a) Lulusan Ekonomi
fakultas dan prodi
yang kompeten Akuntansi (Akuntansi &
masing-masing
dalam : Manajemen)
dilingkup Uniska)
Berjiwa juang Berjiwa juang Berjiwa juang
3.b) Kompetensi
Wirausaha yang Wirausaha yang Wirausaha yang
lainnya :
islami islami islami

1
A.2. Rumusan misi program studi yang diturunkan dari misi lembaga.

Misi program studi S1 Akuntansi FE Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri :


1. Melaksanakan tri dharma perguruan tinggi di bidang ilmu akuntansi yang
berstandar nasional.
2. Mencetak peserta didik yang profesional, berdaya saing, berjiwa juang dan mampu
menciptakan lapangan pekerjaan.
3. Mengaktualisasikan nilai-nilai Islami dalam kehidupan sehari-hari.

Misi Fakultas Ekonomi Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri :


1. Melaksanakan tri dharma perguruan tinggi di bidang Ekonomi yang berstandar
nasional.
2. Mencetak peserta didik yang profesional, berdaya saing, berjiwa juang dan
mampu menciptakan lapangan pekerjaan.
3. Mengaktualisasikan nilai-nilai Islami dalam kehidupan sehari-hari.

Misi Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri :


1. Melaksanakan tri dharma perguruan tinggi yang berstandar nasional.
2. Mencetak peserta didik yang profesional, berdaya saing, berjiwa juang dan
mampu menciptakan lapangan pekerjaan.
3. Mengaktualisasikan nilai-nilai Islami dalam kehidupan sehari-hari.

Keterkaitan Misi PS, Fakultas, Universitas :

No Keterangan Prodi S1 Akuntansi Fakultas Universitas


1 Hal yang Tridharma Tridharma Tridharma
dilaksanakan perguruan tinggi perguruan tinggi perguruan tinggi
2 Skala
Nasional Nasional Nasional
pelaksanaan
3 Bidang Bidangngya (sesuai
pelaksanaan Akuntansi dan fakultas dan prodi
Akuntansi
Manajemen masing-masing
dilingkup Uniska)
4 Objek
Peserta didik Peserta didik Peserta didik
pengembangan
5 Tujuan Profesional,
mengembangkan berdaya saing
Profesional, berdaya Profesional, berdaya
objek dibidang ekonomi
saing dibidang saing dibidangnya,
(akuntansi dan
akuntansi, berjiwa berjiwa juang,
manajemen),
juang, wirausaha wirausaha (mampu
berjiwa juang,
(mampu menciptakan
wirausaha(mampu
menciptakan lapangan
menciptakan
lapangan pekerjaan). pekerjaan).
lapangan
pekerjaan).
6 Pengamalan Nilai-nilai islami Nilai-nilai islami Nilai-nilai islami

A.3. Rumusan tujuan program studi yang merujuk tujuan lembaga dan merupakan
turunan dari misinya.

Tujuan program studi S1 Akuntansi FE Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri :


1. Menghasilkan sarjana akuntansi yang bertaqwa, berahlak mulia, terampil, berilmu
sesuai standar nasional.
2. Menghasilkan sarjana akuntansi yang mampu mengembangkan Ilmu pengetahuan
dan teknologi di bidang akuntansi yang berjiwa juang dan wirausaha.

2
3. Menghasilkan sarjana akuntansi yang mampu turut serta membangun masyarakat
dan negara berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 sebagai wujud
Prestasi dengan jiwa Islami.
4. Menghasilkan sarjana akuntansi yang mampu menghasilkan karya–karya penelitian
dan pengabdian yang bermanfaat bagi masyarakat.

Tujuan Fakultas Ekonomi Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri :


1. Menghasilkan sarjana bidang Ekonomi yaitu, sarjana yang bertaqwa, berahlak mulia,
terampil, berilmu sesuai standar nasional.
2. Menghasilkan sarjana bidang Ekonomi yang mampu mengembangkan Ilmu
pengetahuan dan teknologi yang berjiwa juang dan wirausaha.
3. Menghasilkan sarjana bidang Ekonomi yang mampu turut serta membangun
masyarakat dan negara berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945
sebagai wujud Prestasi dengan jiwa Islami.
4. Menghasilkan sarjana Ekonomi yang mampu menghasilkan karya–karya penelitian
dan pengabdian yang bermanfaat bagi masyarakat.

Tujuan Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri :


1. Menghasilkan lulusan yang bertaqwa, berahlak mulia, terampil, berilmu sesuai
standar nasional.
2. Menghasilkan lulusan yang mampu mengembangkan Ilmu pengetahuan dan
teknologi yang berjiwa juang dan wirausaha.
3. Menghasilkan lulusan yang mampu turut serta membangun masyarakat dan negara
berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 sebagai wujud Prestasi
dengan jiwa Islami.
4. Menghasilkan lulusan yang mampu menghasilkan karya–karya penelitian dan
pengabdian yang bermanfaat bagi masyarakat.

Keterkaitan Tujuan PS, Fakultas, Universitas :

No Keterangan Prodi S1 Akuntansi Fakultas Universitas


1 Objek tujuan Menghasilkan
Menghasilkan
Menghasilkan sarjana akuntansi
lulusan (sarjana dan
sarjana akuntansi dan sarjana
magister).
manajemen.
2 Kompetensi dari a. Pancasilais a. Pancasilais a. Pancasilais
objek b. Mampu b. Mampu b. Mampu
mengembangkan mengembangkan mengembangkan
iptek bidang iptek bidang iptek bidangnya
akuntansi ekonomi c. Jiwa juang
c. Jiwa juang (akuntansi dan d. Jiwa wirausaha
d. Jiwa wirausaha manajemen). e. Jiwa islami
e. Jiwa islami c. Jiwa juang f. Mampu
f. Mampu d. Jiwa wirausaha membangun
membangun e. Jiwa islami masyarakat
masyarakat f. Mampu berdasar
berdasar membangun Pancasila dan
Pancasila dan masyarakat UUD 1945
UUD 1945 berdasar
Pancasila dan
UUD 1945

3
A.4. Rumusan sasaran program studi yang relevan dengan misinya.

Seperti yang disamaikan diatas, bahwa misi program studi S1 Akuntansi FE Universitas
Islam Kadiri (Uniska) Kediri : 1). Melaksanakan tri dharma perguruan tinggi di bidang ilmu
akuntansi yang berstandar nasional; 2). Mencetak peserta didik yang profesional,
berdaya saing, berjiwa juang dan mampu menciptakan lapangan pekerjaan;
3).Mengaktualisasikan nilai-nilai Islami dalam kehidupan sehari-hari. Untuk mencapai misi
tersebut, terdapat 31 sasaran yang dikelompokkan dalam 8 isu utama, dengan rincian sebagai
berikut :

No. Isu Sasaran


1. Tata kelola a. Rekonstruksi struktur organisasi program studi S1 Akuntansi untuk
dan mencapai efektivitas dan efisiensi tatakelola institusi.
manajemen b. Meningkatkan peran Unit Penjaminan Mutu (UPM) dalam pengelolaan
organisasi program studi S1 Akuntansi
c. Mengembangkan standard operating procedure (SOP) seluruh unit
satuan kerja (USK) dilingkup program studi S1 Akuntansi dalam rangka
pelaksanaan tridharma perguruan tinggi.
d. Memantapkan sistem/mekanisme penyusunan program kerja dan
penganggaran terpadu, dengan fokus pada pengembangan program
studi S1 Akuntansi.
e. Meningkatkan ketertiban dan kedisiplinan dalam pelaksanaan program
kerja dan penggunaan anggaran.
2. Kurikulum dan a. Evaluasi dan penyesuaian kurikulum berbasis kebutuhan lingkungan
proses eksternal dan kompetensi lulusan.
pembelajaran b. Meningkatkan kualitas proses belajar mengajar.
c. Meningkatkan intensitas pengusaaan bahasa asing terutama bahasa
Inggris (TOEFL dan TOEIC) dan teknologi informasi bagi mahasiswa
dan dosen.
d. Menetapkan standar kompetensi lulusan.
e. Menata kurikulum program studi agar relevan dengan kebutuhan
stakeholder.
f. Memantapkan student center learning dalam proses pembelajaran.
g. Menentukan bidang garapan program studi yang merupakan
keunggulan kompetitif dan keunggulan komparatif program studi
bersangkutan.
3. Penelitian dan a. Meningkatkan kualitas dan kuantitas pelaksanaan penelitian dan
Pengabdian pengabdian kepada masyarakat.
masyarakat b. Meningkatkan relevansi pelaksanaan penelitian dan pengabdian
kepada masyarakat dengan visi misi lembaga dan kebutuhan
masyarakat.
4. Kerjasama, Meningkatkan kerja sama dan jejaring dengan asosiasi profesi, pemerintah
Aliansi daerah, dunia usaha, kalangan industri dan lembaga lain baik di dalam
Strategis dan maupun luar negeri untuk kegiatan tridharma perguruan tinggi.
Jejaring
5. Kualitas a. Merencanakan, mengembangakan karier, dan meningkatkan
sumberdaya kesejahteraan dosen dan diktendik.
manusia b. Meningkatkan kualifikasi pendidikan dosen dan diktendik dengan studi
lanjut.
c. Membangun semangat kerja, disiplin, dan etos kerja yang baik.
d. Meningkatkan penguasaan teknologi informasi dan bahasa asing bagi
dosen dan diktendik, terutama bahasa Inggris.
e. Meningkatkan ketrampilan diktendik agar lebih profesional di bidang
pekerjaannya.
6. Kualitas a. Meningkatkan kegiatan penalaran, keilmuan, minat, bakat, kegemaran,
mahasiswa dan kesejahteraan mahasiswa melalui kegiatan ekstra-kurikuler.
dan alumni b. Memantapkan program pembinaan kegiatan mahasiswa dengan arah
kebijakan yang jelas untuk mendukung pengembangan institusi.
c. Memperluas pemberian beasiswa.

4
No. Isu Sasaran
d. Membangun sistem informasi tracer study untuk menjalin hubungan
dengan alumni dan memperoleh data alumni secara cepat dan akurat.

7. Kualitas a. Menambah luas area kampus dalam mengantisipasi peningkatan jumlah


sarana dan mahasiswa dan penambahan prodi baru.
prasarana b. Membangun sarana fisik baru dan revitalisasi sarana fisik lama.
c. Menambah dan meningkatkan kualitas prasarana multimedia serta
prasarana akses informasi.
8. Sistem a. Mengintegrasikan sistem informasi manajemen akademik dan
Informasi keuangan.
Manajemen b. Menyempurnakan basis data dosen, diktendik, mahasiswa dan alumni.
c. Menyempurnakan basis data penelitian dan pengabdian masyarakat.
d. Mengembangkan e-journal, e-library, dan e-learning.

A.5. Analisis keterkaitan antara visi, misi, tujuan, dan sasaran program studi

Visi Prodi Misi Prodi Tujuan Prodi Sasaran Prodi


Target
waktu
2030 2030 2030 2030
tercapai
kapan?
Skala
sampai Nasional Nasional Nasional Nasional
mana?
Apa yang Sumber daya Bagaimana cara Menghasilkan Apa sasaran untuk
dihasilkan? manusia yang : untuk mencapai visi sarjana muslim mencapai visi, misi,
1. Menguasai itu? pancasilais yang : tujuan :
ilmu 1. Melaksanakan 1. bertaqwa, 1. Tata kelola dan
pengetahuan tridharma berahlak, terampil, manajemen
dan perguruan tinggi dan berilmu sesuai organisasi
teknologi di dibidang standar nasional. 2. Kurikulum dan
bidang akuntansi yang 2. mampu proses
akuntansi, berstandar mengembangkan pembelajaran
2. Berjiwa nasional. ilmu pengetahuan 3. Penelitian dan
juang dan 2. Mengembangkan dan teknologi Pengabdian
wirausaha peserta didik dibidang masyarakat
yang islami. yang berdaya akuntansi yang 4. Kerjasama, Aliansi
saing dibidang berjiwa juang dan Strategis dan
akuntansi wirausaha. Jejaring
dengan berjiwa 3. mampu turut serta 5. Kualitas
juang dan membangun sumberdaya
wirausaha. masyarakat dan manusia
3. Mengamalkan negara 6. Kualitas
nilai-nilai islami berdasarkan mahasiswa dan
dalam kehidupan Pancasila dan alumni
sehari-hari. Undang Undang 7. Kualitas sarana
Dasar 1945 dan prasarana
sebagai wujud 8. Sistem Informasi
prestasi dengan Manajemen
jiwa islami.

Kata kunci 1. Bidang akuntansi.


2. Jiwa juang.
3. Wirausaha.
4. Islami.
5. Skala nasional.
6. Tahun 2030.

5
A.6. Analisis SWOT

Kekuatan Kelemahan
1. Memiliki visi, misi, tujuan, dan sasaran Progres ketercapaian indikator visi, misi,
yang sangat jelas, sangat realistik, dan tujuan, dan sasaran belum maksimal
saling terkait dengan visi, misi, tujuan, dilakukan.
sasaran fakultas dan universitas.

2. Strategi pencapaian sasaran :(1)


dengan tahapan waktu yang jelas dan
sangat realistik (2) didukung dokumen
yang sangat lengkap.

3. Visi, misi, tujuan dipahami dengan baik


oleh seluruh sivitas akademika dan
tenaga kependidikan.

Peluang Ancaman
1. Perkembangan lingkungan bisnis dan Banyaknya perguruan tinggi lain baik negeri
regulasi menuntut diterapkannya good maupun swasta yang membuka program
corporate governence baik di dengan menawarkan berbagai fasilitas
perusahaan swasta, pemerintah, kemudahan sehingga mengakibatkan
maupun organisasi nirlaba. Dengan semakin ketatnya persaingan Program Studi
adanya tuntutan atas pilar-pilar tata sejenis.
kelola yang baik, membutuhkan peran
dan fungsi akuntansi yang semakin
tinggi.

2. Uniska didirikan oleh Kyai-Kyai NU di


Kediri Raya pada tahun 1983, dengan
nuansa pendidikan yang Islami.

3. Visi misi kejuangan/ bela negara dalam


konteks implementasi tri dharma Uniska
selaras dengan program deklarasi
antiradikalisme dan terorisme yang
dicanangkan oleh Kemenristekdikti.

4. Ditambah lagi adanya otonomi daerah


dan kenyataan bahwa sektor
ekonomi/industri (wirausaha)
merupakan usaha yang cukup handal
dalam menghadapi krisis secara global
menyebabkan perhatian pemerintah di
bidang ekonomi semakin meningkat,
sehingga meningkatkan animo
masyarakat untuk mendalami ilmu di
bidang Akuntansi. Daya dukung
lingkungan yang sangat memungkinkan
pengembangan usaha di sektor
ekonomi (kewirausahaan), sehingga

6
masih diperlukan tenaga ahli dan
terdidik di bidang ekonomi akuntansi.

Sumber informasi, antara lain: Statuta, Renstra, direktori program studi, kurikulum,
peraturan perundang-undangan terkait.

7
B
Tata Pamong,
Kepemimpinan,
Sistem Pengelolaan,
dan Penjaminan Mutu

8
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Komponen B
Tata Pamong, Kepemimpinan, Sistem Pengelolaan
dan Penjaminan Mutu

B.1. Personil beserta fungsi dan tugas pokoknya.

Personil Prodi S1 Akuntansi FE Uniska, beserta fungsi dan tugas pokoknya adalah
sebagai berikut :

No Nama Unit Tugas/ Fungsi


1 Ketua Program Tugas :
Akuntansi Memimpin pelaksanaan pendidikan dan pengajaran, penelitian
dan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang
manajemen dan akuntansi serta menjalin kerjasama saling
menguntungkan dengan pihak-pihak terkait ditingkat prodi.

Fungsi
Membantu dekan dalam memimpin prodi dalam melaksanakan
visi, misi, strategi dan tujuan prodi.
2 Unit Penjaminan Tugas :
Mutu Membantu gugus penjaminan mutu dalam melaksanakan
fungsi monitoring dan evaluasi internal ditingkat prodi.

Fungsi :
Sebagai unsur kelengkapan pimpinan yang berfungsi
mengawasi dan mengevaluasi bahwa standar mutu telah
dilaksanakan dalam implementasi pengelolaan program studi.
3 Staf Administrasi Tugas :
dan IT. Memberikan pelayanan administrasi dan teknologi informasi di
bidang akademik, umum, dan kemahasiswaan di lingkungan
Fakultas Ekonomi Universitas islam Kadiri.

Fungsi :
a. Melaksanakan administrasi pendidikan dan pengajaran.
b. Melaksanakan Administrasi kerjasama.
4 a. Laboratorium Tugas Pokok :
Akuntansi Membantu terlaksananya kegiatan praktikum terapan di
b. Laboratorium lingkungan Fakultas Ekonomi Universitas Islam Kadiri .
Perpajakan
c. Laboratorium Fungsi :
Kewirausahaan 1) Bertanggung jawab kepada Ketua Program Studi.
d. Laboratorium 2) Menginventarisasi segala bahan dan alat laboratorium.
GIS BEI 3) Menyusun program kerja laboratorium.

8
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

No Nama Unit Tugas/ Fungsi


e. Laboratorium 4) Mengadakan pembelian bahan dan alat kebutuhan
Sisbank praktek MK oleh dosen dan mahasiswa
(Minibank) 5) Bersama-sama dengan dosen menyusun buku modul
f. Pengelola Jurnal praktikum
Ilmiah 6) Bersama-sama dengan ketua Jurusan/Program Studi
g. Pengelola mengadakan perencanaan, pelaksanaan dan
Perpustakaan pengembangan laboratorium.
Program Studi 7) Membina aktivitas proker HMJ Akuntansi
h. Pembina HMJ
Akuntansi

Struktur organisasi prodi Akuntansi FE Uniska sebagai berikut :

9
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

STRUKTUR ORGANISASI
PRODI AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS ISLAM KADIRI
PERIODE 2016 – 2020

10
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

B.2. Sistem kepemimpinan, dan pengalihan (deputizing) serta akuntabilitas


pelaksanaan tugas.

Dalam rangka mewujudkan visi, misi, tujuan dan sasaran Program Studi, Ketua
Program Studi Akuntansi memiliki kemampuan dalam memberikan arahan, tujuan, peran
dan tugas kepada seluruh unsur yang ada dibawahnya. Kepemimpinan dilaksanakan
oleh ketua program studi yang dilengkapi dengan unsur pelaksana akademik dan unsur
penunjang. Seluruh komponen melakukan koordinasi dalam merencanakan,
melaksanakan, dan mengevaluasi pencapaian program kerja. Ketua Program Studi
dalam menjalankan kepemimpinan tersebut, menerapkan pola sistem demokratis yang
meliputi kepemimpinan operasional, kepemimpinan organisasi dan kepemimpinan publik.
Ketua program studi memiliki kemampuan dalam menjabarkan visi dan misi ke
dalam kegiatan operasional program studi. Dalam rangka mewujudkan visi, misi serta
tujuan dan sasaran Program Studi serta dengan melibatkan semua unsur yang ada,
dilakukan koordinasi dan rapat baik formal maupun non formal untuk menggali informasi
dan memberikan berbagai sosialisasi dan informasi yang berkaitan dengan Tri Dharma
Perguruan Tinggi. Hal ini dilakukan melalui rapat rutin Ketua Program Studi dengan
Dekan serta dengan unsur pelaksana teknis, unsur administrasi dan unsur penunjang.
Dengan demikian maka seluruh unsur-unsur yang ada di dalam program studi merasa
ikut dilibatkan dan pada akhirnya akan ikut bergotong royong menjalankan fungsinya
masing-masing guna mencapai kemajuan program studi.
Dalam menjalankan kegiatan operasional prodi, agar terencana dengan baik dan
terukur pencapaiannya, Ka.prodi menyusun program kerja prodi per tahun akademik
yang penyusunannya melibatkan unsur-unsur dibawah prodi, seperti : para kepala
laboratorium, pengelola jurnal, staf administrasi prodi, dan pembina HMJ. Program kerja
prodi relevan dengan program kerja unsur-unsur tersebut dan relevan dengan pendanaan
dalam APBU (khususnya pendanaan operasional fakultas dan prodi).
Rapat bersama pada awal tahun akademik, ketua program studi
mensosialisasikan program kerja tahunan program studi untuk mendapatkan masukan-
masukan dari dosen di lingkup program studi akuntansi, sekaligus sebagai sarana
sosialisasi dan juga ketua program studi menyampaikan laporan realisasi program kerja
tahun sebelumnya sebagai wujud pertanggung jawaban. Hasil rapat akan digunakan
sebagai bahan evaluasi untuk perbaikan dan peningkatan kinerja program studi dan unit
terkait pada periode berikutnya.
Kegiatan lain, secara temporer dilakukan kegiatan istighosah / pengajian rutin
dalam rangka membangun kebersamaan dan komunikasi informal yang dilakukan
menjelang waktu sholat dhuhur secara berjamaah. Program studi juga sering
menyelenggarakan family gathering ke tempat-tempat wisata di luar kedinasan bersama
dengan keluarga masing-masing. Dengan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan
kinerja pegawai seiring terjalinnya komunikasi yang baik antar civitas akademika.
Ketua Program Studi melaksanakan kegiatan yang ada di organisasi yang berkaitan
dengan pemahaman tata kerja dalam unit organisasi Program Studi Akuntansi sesuai
dengan wewenang dan tanggung jawab masing-masing unit kerja dibawahnya
sebagaimana tertuang dalam SK Dekan Fakultas Ekonomi Nomor : 11/B/FE/III/2016
tertanggal 11 Maret 2016 dan STATUTA Universitas Islam Kadiri.

11
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

B.3. Partisipasi civitas academica dalam pengembangan kebijakan, serta pengelolaan


dan koordinasi pelaksanaan program.

Civitas akademica Prodi S1 Akuntansi berpartisipasi dalam pengembangan


kebijakaan dalam bentuk penyampaian ide dan gagasan dalam rapat yang
diselenggarakan di lingkup prodi maupun fakultas. Prodi dan juga fakultas, memberikan
ruang seluas-luasnya kepada dosen, karyawan, dan mahasiswa untuk ikut berpartisipasi
dalam rapat – rapat yang diadakan, antara lain :
- Rapat penyusunan visi, misi, tujuan, sasaran dan strategi program studi.
- Rapat tinjauan kurikulum.
- Rapat sosialisasi program kerja Kaprodi.
- Rapat evaluasi realisasi program kerja Kaprodi.
- Rapat koordinasi rutin awal semester.
- Rapat koordinasi rutin bulanan antar Kaprodi dan unit kerja dibawahnya
(laboratorium, pengelola jurnal, pengelola perpustakaan, administrasi dan
lainnya).
- Rapat kepanitiaan insidentil : seminar, pelatihan, yudisium dan lainnya.

Partisipasi sivitas academika dalam pengelolaan dan koordinasi pelaksanaan program,


antara lain :
- Menjalankan dengan penuh tanggungjawab program yang telah ditetapkan oleh
prodi maupun lembaga.
- Berkoordinasi dengan Kaprodi, rekan sejawat dan berbagai pihak terkait dalam
pengelolaan & pelaksanaan progam yang ditetapkan.
- Ikut memonitor dan mengevaluasi pelaksanaan program demi pencapaian hasil
maksimal dan perbaikan berkelanjutan.

B.4. Perencanaan program jangka panjang (Renstra) dan monitoring pelaksanaannya


sesuai dengan visi, misi, sasaran dan tujuan program.

Renstra menjadi acuan prodi dalam menyusun program kerja tahunan. Apa yang
direncanakan dan dilakukan program kerja tahunan prodi adalah upaya untuk mencapai
tujuan renstra secara bertahap tiap tahun. Untuk mengukur pencapaian renstra (dan juga
pencapaian visi, misi, sasaran dan tujuam program) dilakukan monitoring secara berkala
oleh Lembaga Penjaminan Mutu Universitas beserta gugus dibawahnya ditingkat fakultas
dan prodi.
Didalam Renstra, memuat visi, misi, tujuan dan sasaran. Terdapat 8 strategis yang
menjadi acuan program kerja prodi Akuntansi, yaitu : 1). Tata kelola dan manajemen
organisasi; 2). Kurikulum dan proses pembelajaran; 3). Penelitian dan Pengabdian
masyarakat; 4). Kerjasama, Aliansi Strategis dan Jejaring; 5). Kualitas sumberdaya
manusia; 6). Kualitas mahasiswa dan alumni; 7) Kualitas sarana dan prasarana; dan 8).
Sistem Informasi Manajemen. Kedelapan isu strategis tersebut kemudian ditentukan
sasaran-sasarannya dan indikator pencapaianannya. Lembaga Penjaminan Mutu dan
Unit Penjaminan Mutu setiap tahunnya mengukur pencapaian indikator tersebut sebagai
media untuk memonitor ketercapaian visi, misi dan tujuan program. Apa yang kurang
segera ditindaklanjuti guna percepatan menuju good university governence dan sesuai
tagline kampus excellent in quality.

B.5. Efisiensi dan efektivitas kepemimpinan.

Dalam menjalankan roda pengelolaan program studi, Ketua Program Studi


Akuntansi menerapkan pola kepemimpinan yang tegas namun tetap menjaga hubungan
harmonis penuh kekeluargaan, dan dosen serta unsur lain dibawahnya memiliki
kesadaran yang tinggi tentang tugas dan tanggungjawabnya masing-masing. Kaprodi

12
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

menerapkan konsep desentralisasi kepada unsur dibawahnya, memberi kepercayaan


penuh kepada unsur dibawahnya untuk berimprovisasi, mengambil keputusan,
mengelola bagiannya dengan tanggungjawab, dan menerima laporan kinerja masin-
masing unsur tersebut. Kaprodi rutin menyelenggarakan rapat dengan unsur dibawahnya
untuk memecahkan persoalan yang dihadapi, memberi saran dan masukan, juga
motivasi.
Kaprodi sangat memahami tata kerja antar unit-unit dalam Program Studi
Akuntansi, sehingga tercipta kepemimpinan yang efektif dalam mencapai visi, misi dan
tujuan program studi. Tugas Pokok dan Fungsi Unit di Program Studi Akuntansi Fakultas
Ekonomi UNISKA sebagaimana tersebut dalam SK Dekan Fakultas Ekonomi Nomor:
11/B/FE/III/2016 tertanggal 11 Maret 2016 tentang Tugas Pokok dan Fungsi.

B.6. Evaluasi program dan pelacakan lulusan.

Lulusan Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Islam Kadiri sebagian telah
bekerja dalam bidang Akuntansi baik di Kantor Akuntan Publik (KAP), Perbankan
(konvensional maupun syariah), Kantor Pelayanan Pajak (KPP), Kantor Pelayanan Bea
dan Cukai (KPBC), BUMN (Badan Usaha Milik Negara) dan tenaga akuntansi & pajak di
Perusahaan – perusahaan yang ada didalam kota maupun luar kota Kediri. Ada juga
alumni yang melanjutkan pendidikannya pada jurusan yang sama untuk tingkat S2 di
perguruan tinggi. Namun ada pula sebagian alumni yang juga bekerja pada perusahaan
atau instansi yang kurang sesuai dengan keahliannya. Ada upaya yang intensif yang
dilakukan prodi dan universitas ntuk melacak lulusan dan datanya terekam secara
komprehensif.
Untuk mendapatkan hasil evaluasi kinerja lulusan, Prodi Akuntansi melakukan
pelacakan alumni (tracer study). Pelacakan alumni dilakukan dengan dua metode, yaitu
: 1). Mengadakan temu alumni (tiap tiga tahun sekali, terakhir tahun 2015). 2). Melacak
alumni pada saat mereka meminta legalisir ijasah dan transkrip ke kampus dengan
mengisi kuisioner dan biodata alumni.
Pada saat temu alumni, program studi memberikan kuesioner kepada
instansi/perusahaan (dititipkan ke alumni) untuk mendapatkan informasi kinerja lulusan
Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Islam Kadiri. Angket berisi pertanyaan
tentang integritas (Etika dan Moral), keahlian berdasarkan bidang ilmu (profesionalisme),
Bahasa Inggris, Penggunaan Tehnologi Informasi, Komunikasi, Kerjasama Tim, dan
Pengembangan Diri, serta saran dan kritik untuk Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi
Universitas Islam Kadiri.
Informasi yang didapat dari angket kemudian dijadikan sebagai bahan
pertimbangan untuk pengembangan kualitas Prodi Akuntansi ke depan. Pengembangan
kualitas tersebut meliputi perbaikan dalam proses pembelajaran, penggalangan dana,
informasi pekerjaan, dan membangun jaringan.
Adapun masing – masing perbaikan tersebut menghasilkan kondisi sebagai berikut
: 1). Proses pembelajaran yang dilakukan Prodi Akuntansi selama ini berjalan dengan
lebih efisien dan efektif sehingga berdampak pada ketepatan waktu kelulusan
mahasiswa. Proses belajar mengajar juga berjalan lancar karena didukung oleh jumlah
dosen tetap yang memadai dan berkompeten dalam bidangnya. Masukan dari pengguna
yang berkaitan dengan kurikulum / materi kuliah yang dibutuhkan dalam dunia kerja dapat
diakomodasikan dalam perubahan kurikulum. 2). Pengalangan dana dilakukan secara
insidental setiap ada kegiatan. Partisipasi alumni dalam setiap kegiatan sangat banyak.
Para alumni memberi sumbangan berupa dana untuk kepentingan pengembangan prodi
Akuntansi. Dana sumbangan tersebut digunakan untuk menyelenggarakan seminar,
hibah untuk HMJ dan aktifitas akademik lainnya. 3). Informasi pekerjaan, alumni juga
lebih banyak memberikan informasi pekerjaan pada program studi secara lisan maupun
tulisan pada saat diadakan pertemuan ataupun melalui jejaring sosial bahwa di
perusahaan alumni tempatnya bekerja terdapat lowongan pekerjaan. Selain itu, Prodi

13
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Akuntansi juga mengadakan kerjasama dengan alumni yang memiliki usaha untuk
bersedia merekrut alumni Prodi Akuntansi sendiri sebagai Accounting atau administrasi.
4). Membangun jejaring dilakukan dalam setiap ada pertemuan dengan para alumni baik
secara formal maupun non formal. Pihak prodi Akuntansi mengundang para alumni untuk
terlibat dalam pembuatan kurikulum, penyelenggaraan seminar dan testimoni motivasi
saat yudisium kelulusan. Sebaliknya alumni juga membantu promosi pendaftaran
mahasiswa baru untuk Prodi Akuntansi. Alumni tetap terhubung melalui media sosial :
grup whatsapp, facebook, dan lainnya.

B.7. Perencanaan dan pengembangan program, dengan memanfaatkan hasil evaluasi


internal dan eksternal.

Evaluasi internal oleh : LPM beserta GJM dan UPM.


Evaluasi eksternal oleh : Kopertis melalui Bindalwas dan BAN-PT (akreditasi 2013).

Temuan dari evaluasi internal dan eksternal oleh Kaprodi PS Akuntansi ditindaklanjuti
sebagai bahan penyusunan rencana program selanjutnya. Perencanaan dan
pengembangan program disajikan dalam tabel berikut ini:

Perencanaan dan Pengembangan Realisasi


No Hasil Temuan Evaluasi
Program Sudah Belum
1. Tahun 2015, 70% dosen Menyelenggarakan PEKERTI dan
belum mengikuti PEKERTI Applied Approach bekerja sama

dan 90% belum mengikuti dengan Kopertis VII
Appiled Approach.
2. Banyak dosen yang belum - Mengundang pakar untuk
memiliki jabatan fungsional memberikan pelatihan pengusulan

akademik (JAFA). JAFA dan BKD.
- Memberi tambahan gaji pokok bagi

dosen yang ber-JAFA sesuai
jenjangnya.
3. Pada tahun 2014 kebawah, Menyelenggarakan :
lulusan tidak memiliki - Pelatihan brevet pajak (IKPI). √
sertifikat kompetensi - Pelatihan pasar modal (succor
sebagai pendukung ijasah. invest/IPOT). √
- Pelatihan aplikasi komputer (Ebiz
Microsoft). √
- Pelatihan perbankan (BRI Syariah). √
- Ujian Sertifikasi Keahliah Akuntansi/
USKAD (IAI) √
4. Pada tahun 2014 kebawah, Mendirikan Pojok Bursa Efek Indonesia
mahasiswa kesulitan (Galeri Investasi Syariah).

mencari data skripsi terkait
informasi pasar modal.
5. Tahun 2014, jumlah dosen Menambah jumlah dosen tetap dan
tetap prodi dan jumlah pustakawan yang berpendidikan
pustakawan kurang ideal perpustakaan.

(pustakawan yang berlatar
pendidikan perpustakaan).

6. Tahun 2014, sistem Menggunakan sistem informasi


informasi manajemen masih akademik.
manual dan tidak saling

terintegrasi.

14
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

7. Jumlah pendanaan Mendorong dosen tetap untuk


penelitian dan pengabdian mendapatkan dana hibah, dan mulai
masyarakat dari hibah DIKTI tahun 2016 terdapat 3 dosen yang

tidak ada. berhasil. Bentuk dorongan adalah
mengundang pakar untuk klinik
pendampingan dan dukungan dana.
8. Ancaman dari luar terkait Membentuk program pendidikan
paham radikalisme, karakter melalui rusunawa, menambah
tindakan kriminal, narkoba matakuliah bela negara (3 sks), √
dan pelanggaran Pancasila upacara rutin, pengajian rutin dan
dan nilai-nilai Islam lainnya. sebagainya.
Membangun monumen kampus cinta
tanah air sebagai wujud deklarasi √
kampus Uniska cinta tanah air.
9. Tahun 2013/2014 kurang Membentuk gugus penjaminan mutu
maksimalnya fungsi monev ditingkat fakultas dan unit penjaminan
internal karena personil LPM mutu ditingkat prodi untuk membantu

tidak sebanding dengan LPM melakukan fungsi monev internal.
jumlah prodi di lingkungan
Uniska.
10. Jumlah mahasiswa yang Membangun gedung perkuliahan 7

terus bertambah perlu lantai.
dukungan sarana prasarana Membangun gedung perkuliahan 9

yang baik. lantai.

B.8. Dampak hasil evaluasi program terhadap pengalaman dan mutu pembelajaran
mahasiswa.

Dampak dari hasil evaluasi program & tindak lanjutnya berdampak positif terhadap
pengalaman dan mutu pembelajaran mahasiswa, hal ini dibuktikan dengan pencapaian
berikut ini :
- Rata-rata kehadiran mahasiswa per mata kuliah >95%.
- Rata-rata IPK mahasiswa mengalami tren kenaikan, berkisar pada nilai 3,5.
- Keterserapan lulusan ke dunia kerja sangat tinggi, hal ini ditunjukkan bahwa >
80% bekerja sesuai bidang akuntansi dengan masa tunggu mendapat pekerjaan
pertama < 2 bulan.
- Animo masyarakat untuk mendaftar sebagai mahasiswa sangat tinggi.
- Tingkat kepuasan mahasiswa terhadap kinerja dosen setelah semua dosen
mengikuti PEKERTI Kopertis VII ditunjukkan dalam hasil rekapan angket berikut :

15
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Jumlah responden = 150 orang mahasiswa prodi Akuntansi dari berbagai semester.
Periode penyebaran = Oktober 2016.

Sangat Sangat
No Unsur Penilaian Baik Biasa Kurang
baik Kurang
1 Tingkat penguasaan materi 92,0% 5,3% 2,7% - -
Perencanaan pembelajaran
2 (penjelasan RPS RPP awal 87,3% 10,0% 2,7% - -
pertemuan)
Konsistensi pelaksanaan per
3 92,0% 6,0% 2,0% - -
pertemuan dengan RPS/RPP
Sistematika dan kedalaman bahan
4 88,0% 10,7% 1,3% - -
ajar
5 Teknik dan seni penyampaian 90,0% 8,0% 2,0% - -
Kemudahan mahasiswa menerima &
6 92,7% 4,7% 2,7% - -
memahami penyampaian
7 Objektivitas penilaian hasil belajar 84,7% 12,7% 2,7% - -
Keterbukaan sistem evaluasi
8 86,7% 10,0% 3,3% - -
pembelajaran
Hubungan dengan mahasiswa
9 (keramahan, kedekatan, 95,3% 3,3% 1,3% - -
kewibawaan)
10 Penampilan dan kesopanan 97,3% 2,0% 0,7% - -
Disiplin (tepat waktu dan jumlah
11 91,3% 7,3% 1,3% - -
kehadiran)
Jumlah 997,3% 80,0% 22,7% - -

Dari tabel diatas dapat disimpulkan bahwa kepuasan mahasiswa terhadap kinerja dosen
yang diukur dengan 11 indikator diatas rata-rata 90,7% memberi penilaian sangat baik,

Umpan Isi Umpan Balik Tindak Lanjut


Balik dari
Dosen - Kesesuaian mata kuliah yang - Peninjauan secara berkala RPS
diampu dengan bidang dan RPP dalam upaya
keahlian. mempertahankan relevansinya
- Kesanggupan mengampu sesuai dengan perkembangan
mata kuliah yang dibebankan. ilmu, teknologi dan kebutuhan
- Jadwal perkuliahan. pengguna lulusan.
- Kesesuaian jumlah tatap - Evaluasi secara berkala tentang
muka dengan materi yang sistem yang diberlakukan di
harus disampaikan. program studi :rapat koordinasi per
- Konten RPS/RPP. semester.
- Sistim monitoring perkuliahan. - Menyelenggarakan PEKERTI dan
- Ketrampilan mengajar. Applied Approach bekerjasama
dengan Kopertis VII Surabaya.
Mahasiswa - Ketrampilan mengajar dosen/ - Menyusun jadwal kuliah yang
kemampuan dosen sebagai runtun harinya (senin-kamis, atau
fasilitator proses kamis-sabtu, sistem silangan,
pembelajaran. ruangan yang dekat antar mata
- Materi perkuliahan. kuliah).
- Kemudahan memahami - Melibatkan wakil mahasiswa dalam
materi yang disampaikan. peninjauan kurikulum.
- Pelaksanaan praktikum. - Menyediakan kelengkapan fasilitas
- Ketepatan jam perkuliahan. seperti : AC, meja, kursi, LCD,
- Jumlah tatap muka. layar LCD dll.
- Tugas terstruktur dan mandiri. - Meningkatkan kenyamanan dan
- Evaluasi dan sistim evaluasi. kebersihan melalui kerjasama

16
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

- Kenyamanan, kebersihan, dan dengan lembaga penyedia tenaga


kelengkapan fasilitas kerja kebersihan dan perawatan
pembelajaran. (office boy).
Alumni - Kesesuaian dan relevansi - Melibatkan alumni dalam
kurikulum dengan kebutuhan peninjauan kurikulum, sehingga
lapangan kerja. menghasilkan kurikulum yang
- Relevansi teknologi yang relevan dengan kebutuhan dunia
diberikan mahasiswa dengan kerja terkini.
tempat kerja. - Mengoptimalkan peran alumni
- Relevansi soft skill yang dalam peningkatan kualitas prodi
diberikan pada saat kuliah melalui : penjaringan dana,
dengan kebutuhan lapangan informasi lowongan pekerjaan,
kerja. kesediaan sebagai motivator, dan
- Rentang waktu untuk sebagainya.
mendapatkan pekerjaan.
Pengguna - Integritas. - Melibatkan pengguna lulusan
lulusan - Profesionalisme. dalam peninjauan kurikulum,
- Kemampuan penggunaan sehingga menghasilkan kurikulum
teknologi informasi. yang relevan dengan kebutuhan
- Kemampuan berkomunikasi. dunia kerja terkini.
- Kemampuan bekerja dalam - Meminta pengguna lulusan untuk
tim. ikut berperan dalam proses
pembelajaran (BRI Syariah di
matakuliah sistem perbankan).

hal ini mengalami peningkatan pada penyebaran kuisioner sebelumnya yaitu pada tahun
2012 dimana penilaian untuk sangat baik sebesar 75,2%.

B.9. Pengelolaan mutu secara internal pada tingkat program studi (misalnya kajian
kurikulum, monitoring dan mekanisme balikan bagi mahasiswa, dosen dan penguji
eksternal).

Pengembangan kurikulum dilakukan secara mandiri dengan melibatkan


pemangku kepentingan internal dan eksternal dan memperhatikan visi, misi, dan umpan
balik program studi. Kurikulum Program studi S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri
disusun sedemikian rupa untuk mencapai misi dan visi yang digariskan yaitu menjadi
Program Studi berskala Nasional pada tahun 2030, mampu menghasilkan lulusan S1
Akuntansi muslim Pancasilais yang mengutamakan kompetensi di bidang Akuntansi,
berjiwa juang dan wirausaha yang Islami serta berakhlak mulia sehingga mampu
memenuhi kebutuhan stakeholders.
Tidak hanya kompetensi di bidang akuntansi yang didukung dengan nilai-nilai
keislaman, program studi juga memandang penting aspek kecintaan terhadap tanah air.
Oleh karena itu kurikulum ditinjau dan diubah untuk menunjang visi dan misi tersebut.
Selain itu, kurikulum direvisi berdasarkan masukan dari dosen, mahasiswa, alumni, dan
pengguna lulusan. Kurikulum yang dilaksanakan merupakan hasil dari rapat tinjauan
kurikulum dengan melibatkan semua komponen tersebut dan disyahkan melalui SK
Dekan. Tujuan utama peninjauan kurikulum adalah meningkatkan kompetensi
mahasiswa sesuai kebutuhan dunia kerja terkini sehingga meningkatkan daya saingnya
dalam berkarya dimasyarakat.
Sistem penjaminan mutu di Prodi Akuntansi Uniska berjalan sesuai dengan
standar penjaminan mutu, antara lain ditunjukkan dengan dimilikinya organ yang
menjalankan fungsi penjaminan mutu, yaitu : Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) ditingkat
universitas, Gugus Jaminan Mutu (GJM) ditingkat fakultas dan Unit Jaminan Mutu (UJM)
ditingkat program studi. Organ ini memiliki dokumen SPMI yang sangat lengkap, antara
lain : manual mutu, manual prosedur, standar mutu, buku pedoman akademik, formulir-
formulir, standar operasional prosedur dan instruksi kerja.

17
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Program studi Akuntansi Uniska juga memiliki kelompok dosen ilmu yang
bertugas :menyusun RPS/RPP mata kuliah dan menilai mutu soal ujian (UTS dan UAS).
Disamping itu juga terdapat penguji luar (external examiner) untuk beberapa kegiatan
pendidikan dan pengajaran seperti : penguji dari IKPI untuk Brevet Pajak, penguji dari
BRI Syariah & FE Unmer Malang untuk mata kuliah sistem perbankan, dan penguji dari
Ebiz (microsoft official partner) untuk aplikasi komputer.
Adanya kegiatan Audit Mutu Akademik Internal (AMAI) yang dilakukan GJM dan
UJM untuk memonitor dan mengevaluasi kegiatan tri dharma prodi Akuntansi secara
teratur setiap satu tahun akademik. Kegiatan AMAI ini antara lain memonitor : kehadiran
dosen dan mahasiswa, kesesuaian meteri pengajaran dengan RPS/RPP, rekam jejak tri
dharma Dosen Tetap dan laporan perbandingan realita dengan standar mutu yang
ditetapkan, menjaga kualitas prodi dengan menyusun kurikulum yang adaptif terhadap
perubahan (melibatkan lulusan dan dunia kerja dalam peninjauan kurikulum). Dari hasil
kegiatan penjaminan mutu ini, prodi menjaring umpan balik dan menindak
lanjuti,kegiatan monevin ini demi tercapainya visi, misi, dan tujuan yang telah ditetapkan
(Universitas, Fakultas dan Program Studi).

B.10. Hubungan dengan penjaminan mutu pada tingkat lembaga.

Sistem penjaminan mutu di Prodi Akuntansi Uniska berjalan sesuai dengan standar
penjaminan mutu, antara lain ditunjukkan dengan dimilikinya organ yang menjalankan
fungsi penjaminan mutu, yaitu :
- Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) ditingkat universitas,
- Gugus Jaminan Mutu (GJM) ditingkat fakultas,
- Unit Jaminan Mutu ditingkat program studi.
Organ ini memiliki dokumen SPMI yang sangat lengkap, antara lain : Kebijakan SPMI,
Manual Mutu SPMI, Standar Mutu SPMI dan Formulir SPMI.

B.11. Dampak proses penjaminan mutu terhadap pengalaman dan mutu hasil belajar
mahasiswa.

Dampak proses penjaminan mutu terhadap pengalaman dan mutu hasil belajar
mahasiswa Prodi S1 Akuntansi FE Uniska adalah sebagai berikut :
- Tiga hal penting tri dharma prodi Akuntansi Uniska memenuhi dan bahkan
melampaui SNDIKTI.
- Mahasiswa lebih berkompeten dalam bidang akuntansi, karena proses
transformasi belajar yang berkualitas. Hal ini disebabkan karena dosen telah
mengikuti PEKERTI dan Applied Approach, serta dosen telah berjanji dalam fakta
integritas (selain dari niat hati para dosen atas komitmen beramal ilmu).
Mahasiswa dibekali dengan :
- Sertifikasi brevet pajak dari IKPI.
- Sertifikasi sistem perbankan dari BRI Syariah.
- Sertifikasi aplikasi komputer dari Ebiz official microsoft partner.
- Sekolah pasar modal oleh Succor Invest, IPOT, TICMI.
- Kemampuan bahasa Inggris dari lab. Bahasa (TOEFL , TOIEC)
- Ketrampilan praktik akuntansi di lab.akuntansi.
- Mengadakan kegiatan di rumah susun mahasiswa (Rusunawa-Uniska) untuk
mendidik lulusan yang berkarakter islami aswaja, cinta tanah air, jujur cerdas
tangguh peduli prestasi (jurdastanglisi).
- Meningkatkan sarana dan prasarana proses pembelajaran dan kegiatan non
akademik.

18
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

- Menyelenggarakan kegiatan kunjungan industri ke perusahaan-perusahaan untuk


memberikan informasi kepada mahasiswa tentang implementasi ilmu akuntansi
yang diperoleh di bangku kuliah.
- Mengikutsertakan mahasiswa dalam lomba, forum ilmiah dan kegiatan lain diluar
kampus.

B.12. Metodologi baku mutu (benchmarking).

Standar mutu prodi Akuntansi diturunkan dari butir borang akreditasi prodi BAN
PT pada skor 4 dan 3 untuk 7 komponen standar mutu, dengan penyesuaian kalimat
melalui capaian kata “harus” dan “seharusnya”. Tujuh kelompok standar mutu tersebut
adalah standar 1 visi misi, standar 2 tata pamong penjaminan mutu, standar 3
kemahasiswaan dan alumni, standar 4 SDM, standar 5 kurikulum proses
pembelajaran, standar 6 pembiayaan sarapras, dan standar 7 penelitian pengabdian
dan kerjasama. Setiap standar terdiri dari beberapa butir mutu yang harus dipenuhi
prodi Akuntansi. Butir mutu yang harus bisa dipenuhi oleh prodi dan prodi memiliki
kemampuan mencapainya menggunakan kata “harus”, sedangkan butir mutu yang
prodi belum mampu mencapaianya (atau mencapainya memerlukan energi ekstra)
menggunakan kata “seharusnya”.
Manajemen SPMI Uniska – Kediri dikendalikan dengan model manajemen
kendali mutu. Model manajemen kendali mutu yang digunakan oleh Uniska – Kediri
adalah model Penetapan Standar Dikti, Pelaksanaan Standar Dikti, Evaluasi
(Pelaksanaan) Standar Dikti, Pengendalian (Pelaksanaan) Standar Dikti dan
Peningkatan Standar Dikti. Model manajemen kendali mutu berbasis PPEPP dapat
dilihat pada gambar berikut :

Sikap mental penyelenggaraan SPMI Uniska – Kediri dapat dijabarkan sebagai


berikut:
a. Quality First
Semua pikiran dan tindakan pengelola Uniska – Kediri harus memprioritaskan
mutu.
b. Stakeholders-in
Semua pikiran dan tindakan pengelola Uniska – Kediri harus ditujukan pada
kepuasan para pemangku kepentingan (internal maupun eksternal).
c. The next process is our stakeholders
Setiap pihak yang menjalankan tugasnya dalam proses pendidikan pada Uniska
– Kediri harus menganggap pihak lain yang menggunakan hasil pelaksanan
tugasnya tersebut sebagai pemangku kepentingan yang harus dipuaskan.
d. Speak with data

19
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Setiap pengambilan keputusan/kebijakan dalam proses pendidikan di Uniska –


Kediri harus didasarkan pada informasi data yang faktual; bukan berdasarkan
asumsi atau rekayasa.
e. Upstream management
Setiap pengambilan keputusan/kebijakan dalam proses pendidikan pada
perguruan tinggi harus dilakukan secara partisipatif dan kolegial; bukan otoritatif.

B.13. Pengembangan dan penilaian pranata kelembagaan.

Sejalan dengan isu strategis poin pertama dalam Sasaran Prodi S1 Akuntansi yaitu
tata kelola dan manajemen organisasi dengan melakukan rekonstruksi struktur organisasi
program studi S1 Akuntansi untuk mencapai efektivitas dan efisiensi tata kelola, terkait
dengan hal tersebut pengembangan dan penilaian pranata kelembagaan yang telah
dilakukan adalah sebagai berikut :
- Semenjak tahun 2015, membentuk jabatan struktural dibawah Kaprodi untuk
membantu Kaprodi menjalankan kegiatan operasional dan mendukung
pencapaian visi misi. Unit kerja tersebut adalah : kepala laboratorium perpajakan,
kepala laboratorium kewirausahaan, kepala laboratorium pasar modal (galeri
investasi syariah BEI).
- Sebelum tahun 2015, fungsi monitoring dan evaluasi kerja prodi dilakukan oleh
Auditor Mutu tingkat universitas, dan karena jumlah prodi dilingkungan Uniska
sangat banyak maka fungsi ini belum berjalan maksimal pada waktu itu, sehingga
dibentuklah Gugus Penjaminan Mutu (GJM) ditingkat fakultas dan Unit Jaminan
Mutu (UJM) ditingkat prodi. Dengan dibentuknya GJM dan UJM ini fungsi
monitoring dan evaluasi kinerja ditingkat prodi bisa berjalan maksimal.
- Membentuk kepanitiaan “Tim Analisis Jabatan” dilingkup universitas untuk
menggali struktur organisasi yang tepat, menggali tugas pokok dan fungsi yang
tepat, memilih orang yang tepat untuk menduduki jabatan yang tepat, menambah
atau mengurangi unit kerja, menentukan garis koordinasi dan garis
pertanggungjawaban yang tepat.

B.14. Evaluasi internal yang berkelanjutan.

Evaluasi dilakukan dengan membandingkan realita operasional yang terjadi dengan


standar mutu yang telah ditetapkan. Standar mutu merupakan pernyataan mutu atas
pelaksanaan pendidikan dan pengajaran, penelitian, pengabdian kepada masyarakat
serta kegiatan penunjang yang dilakukan prodi. Standar mutu tersebut ditingkatkan
secara berkala dengan memperhatikan kemampuan prodi secara bertahap (teori keizen).
Standar mutu prodi diadopsi dari matrik penilaian pada posisi skor 3 dan 4 borang
akreditasi program studi BAN-PT. PPEPP (Penetapan, Pelaksanaan, Evaluasi,
Pengendalian, Peningkatan) akan menghasilkan kaizen atau continues quality
improvement mutu pendidikan tinggi di perguruan tinggi.

20
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

B.15. Pemanfaatan hasil evaluasi internal dan eksternal/akreditasi dalam perbaikan dan
pengembangan program.

Hasil evaluasi internal dan eksternal/akreditasi dimanfaatkan dalam perbaikan dan


pengembangan program, antara lain diwujudkan dalam implementasi program-program
berikut ini :
- Menyelenggarakan PEKERTI dan Applied Approach bekerja sama dengan Kopertis
VII
- Mengundang pakar untuk memberikan pelatihan pengusulan JAFA dan BKD.
- Memberi tambahan gaji pokok bagi dosen yang ber-JAFA sesuai jenjangnya.
- Menyelenggarakan :
- Pelatihan brevet pajak (IKPI).
- Pelatihan pasar modal (succor invest/IPOT).
- Pelatihan aplikasi komputer (Ebiz Microsoft).
- Pelatihan perbankan (BRI Syariah).
- Ujian Sertifikasi Keahliah Akuntansi/ USKAD (IAI)
- Mendirikan Pojok Bursa Efek Indonesia (Galeri Investasi Syariah).
- Menambah jumlah dosen tetap dan pustakawan yang berpendidikan perpustakaan.
- Membangun sistem informasi yang terintegrasi dan berbasis online (SIAKAD
online).
- Mendorong dosen tetap untuk mendapatkan dana hibah, dan mulai tahun 2016
terdapat 3 dosen yang berhasil. Bentuk dorongan adalah mengundang pakar untuk
klinik pendampingan dan dukungan dana.
- Membentuk program pendidikan karakter melalui rusunawa, menambah matakuliah
bela negara (3 sks), upacara rutin, pengajian rutin dan sebagainya.
- Membentuk gugus penjaminan mutu ditingkat fakultas dan unit penjaminan mutu
ditingkat prodi untuk membantu LPM melakukan fungsi monevin.
- Membangun gedung perkuliahan 7 lantai.

21
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

B.16. Kerjasama dan kemitraan instansi terkait dalam pengendalian mutu.

Universitas Islam Kadiri menjalin kerjasama dan kemitraan dengan instansi lain
terkait pengendalian mutu penyelenggaraan prodi yang berada dibawah pengelolaan
universitas, termasuk prodi Akuntansi. Kerjasama dengan Kopertis VII Jawa Timur
dalam kegiatan rutin tiap tahun berupa pembinaan dan pengawasan (Bindalwas)
penyelenggaraan tri dharma, BAN-PT terkait dengan kegiatan akreditasi institusi dan
akreditasi prodi. Studi banding dan sharing pengelolaan dan pengendalian SPMI
dengan Universitas Islam Malang (Unisma).

Kerjasama dan kemitraan prodi terkait dalam pengendalian mutu disajikan dalam
tabel berikut :

No Ranah Pengendalian Kemitraan Instansi Terkait


1 Pengendalian mutu a. Meningkatkan kompetensi dosen dalam bidang
pendidikan dan pengajaran. pengajaran :
- Kerjasama dengan Kopertis VII
menyelenggarakan Pelatihan PEKERTI dan
Applied Approach, mengundang Koordinator
Kopertis VII dan Sekretaris Pelaksana untuk
memberikan Pembinaan Akademik kepada
para dosen.
- Bekerjasama dengan Kopertis VII
menyelenggarakan Pelatihan JAFA dan BKD.
b. Meningkatkan kompetensi mahasiswa dalam
bidang keilmuan :
- Kerjasama dengan IKPI menyelenggarakan
Pelatihan Brevet Pajak.
- Kerjasama dengan BRI Syariah
menyelenggarakan Pelatihan Sistem
Perbankan.
- Kerjasama dengan BEI menyelenggarakan
GIS BEI
- Kerjasama dengan Microsoft Ebiz
menyelenggarakan Pelatihan Aplikasi
Komputer.
c. Berlangganan jurnal nasional terakreditasi, jurnal
internasional, menambah koleksi bahan ajar,
prosiding, dan bahan pustaka lainnya.
2 Pengendalian mutu a. Bekerjasama dengan BEI menyelenggarakan GIS
penelitian. BEI untuk mempermudah akses data pasar modal
untuk penelitian dosen dan mahasiswa.
b. Bekerjasama dengan perguruan tinggi dalam dan
luar negeri akses publikasi penelitian dalam jurnal
ilmiah masing-masing.
c. Bekerjasama dengan perguruan tinggi yang lebih
dahulu berhasil memiliki banyak judul penelitian
yang lolos hibah Dikti untuk menjadi pemateri
seminar dan atau klinik pendampingan.
d. Bekerjasama dengan beberapa pemerintah daerah
di sekitar Kediri Raya untuk menjadi objek penelitian
dosen.

22
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

3 Pengendalian mutu a. Bekerjasama dengan perguruan tinggi yang lebih


pengabdian kepada dahulu berhasil memiliki banyak judul penelitian
Masyarakat. yang lolos hibah Dikti untuk menjadi pemateri
seminar dan atau klinik pendampingan.
b. Bekerjasama dengan beberapa pemerintah daerah
di sekitar Kediri Raya untuk menjadi objek penelitian
dosen.

B.17. Analisis SWOT.

Kekuatan Kelemahan
1. Universitas memiliki sumberdaya SPMI Fungsionaris tingkat fakultas terdiri atas
(personil, dokumen, implementasi dan Dekan dan Ketua Jurusan. Struktur
feed back). organisasi tidak memiliki Pembantu Dekan
2. Ada STATUTA yang jelas mengatur dan Sekretaris Jurusan. Sehingga pekerjaan
tata kelola. Dekan dan Ketua Jurusan akan
3. Adanya keseragaman peraturan terakumulasi dan apabila berhalangan dapat
diantara program studi di lingkungan menghambat kinerja program studi. Hal
Universitas Islam Kadiri dan kebebasan tersebut dapat diantisipasi jika fungsionaris
yang bertanggungjawab dalam fakultas tersebut dilengkapi dengan
penyampaian aspirasi di tingkat Pembantu Dekan dan Ketua Program Studi
program studi demi kemajuan dan dan Sekretaris Jurusan.
pendewasaan program studi. Tugas,
wewenang serta tanggung jawab dapat
berjalan dengan baik.
Peluang Ancaman
1. Adanya peluang kerjasama dengan 1. Peringkat Uniska belum masuk dalam
lembaga luar. 100 besar Perguruan Tinggi dalam
2. Tersedianya SDM yang memadai, Pemeringkatan Ristek Dikti (tahun
meningkatnya kerja sama dengan 2017 masih peringkat 199).
instansi terkait dalam rangka 2. Prodi Akuntansi Perguruan Tinggi lain
mewujudkan Tri Dharma Perguruan di Jawa Timur beberapa telah memiliki
Tinggi. akreditasi prodi peringkat A.

Sumber informasi, antara lain: Statuta, Renstra, laporan tahunan, risalah rapat
pimpinan, hasil studi pelacakan, rencana pengembangan program, hasil evaluasi
internal, hasil akreditasi, pedoman pelaksanaan penjaminan mutu internal,
peraturan perundang-undangan terkait.

23
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

KOMPONEN

C
MAHASISWA
DAN LULUSAN

11
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Komponen C
Mahasiswa dan Lulusan

C.1. Sistem rekrutmen dan seleksi calon mahasiswa.

Sistem rekrutmen dan seleksi calon mahasiswa dilakukan dalam satu atap
dibawah koordinasi Wakil Rektor 4 dalam suatu kepanitiaan yang menjadi satu untuk
satu universitas. Unsur kepanitiaan dibentuk dari berbagai unsur dosen dan staf dari
semua fakultas di lingkungan Uniska, termasuk fakultas ekonomi. Dalam menunjang
kesuksesan kinerja kepanitiaan dalam mencapai tujuan, Uniska memiliki dokumen
yang sangat lengkap tentang penerimaan mahasiswa baru dan dilaksanakan secara
konsisten.
Tidak ada batasan asal wilayah, SARA, dan gender untuk masuk menjadi
mahasiswa Uniska. Walaupun universitas Islam, namun tidak sedikit mahasiswa yang
beragama non Islam, karena atmosfir dan budaya Uniska adalah Islam yang Pancasila
dan kampus cinta tanah air. Animo masyarakat untuk menimba ilmu di Uniska sangat
tinggi, terutama di 2 prodi dibawah fakultas ekonomi, prodi manajemen dan prodi
akuntansi adalah prodi ”tergemuk” di Uniska dengan total mahasiswa 58% dari
keseluruhan mahasiswa Uniska. Jumlah mahasiswa FE-Uniska pada tahun akademik
2016/2017 mencapai 4.770 orang.

Dokumen sistem penerimaan mahasiswa baru mencakup:

1. Kebijakan penerimaan mahasiswa baru.


Kebijakan penerimaan mahasiswa baru diatur dalam SK Rektor Uniska Kediri, dan
diturunkan secara teknis dalam surat edaran ketua panitia penerimaan
mahasiswa baru jika dirasa perlu. Implementasi sistem rekrutmen dan seleksi
calon mahasiswa yang diterapkan di Uniska berjalan efektif dalam menghasilkan
calon mahasiswa yang bermutu, hal ini bisa dilihat dari jumlah peminat, proporsi
pendaftar terhadap daya tampung dan proporsi yang diterima dan yang registrasi.

2. Kriteria penerimaan mahasiswa baru.


Kriteria penerimaan mahasiswa baru di Uniska sebagai berikut :
- Lulusan SMA/SMK/MA/Paket C.
- Lulus tes urine bebas narkoba (yang diselenggarakan di Uniska bekerjasama
dengan BNN Kota Kediri).
- Lulus tes ujian masuk, kecuali yang memiliki nilai rata-rata 7 untuk Ujian
Nasional dan berprestasi dibidang olah raga dan seni.

24
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

3. Prosedur penerimaan mahasiswa baru.


Pendaftaran melalui sekretariat penerimaan mahasiswa baru (PMB) di kampus
Uniska :
- Membayar biaya pendaftaran di BNI Syariah KC Kampus Uniska.
- Menukar kuitansi pembayaran ke sekretariat PMB dengan kartu peserta
ujian tes masuk.
- Mengisi biodata via online di website khusus PMB.
- Mengikuti test ujian masuk dengan materi ujian. Bagi yang dinyatakan bebas
test, langsung ke prosedur daftar ulang).
- Pengumuman kelulusan akan dipublikasikan di website PMB dan mading
PMB.
- Bagi yang lulus test, melakukan prosedur daftar ulang, yakni membayar
biaya pendidikan ke BNI Syariah KC Uniska, dan menyerahkan bukti
pembayaran ke PMB c.q bagian daftar ulang dan admisi.
- Mengikuti test urine bebas narkoba.
- Mengikuti orientasi mahasiswa baru atau PKK MB.

4. Instrumen penerimaan mahasiswa baru.


a. Instrumen promosi :
- Kerjasama dengan SMA/SMK/MA terutama Guru BP/BK.
- Sosialisasi ke SMA/SMK/MA melalui presentasi di kelas-kelas dan atau
menyeponsori acara sekolah.
- Mengikuti even promosi seperti expo pendidikan.
- Menayangkan iklan di media massa cetak, online, dan media sosial
(facebook dan instagram).
- Jalur penerimaan mahasiswa baru :
- Jalur penelusuran minar dan bakat kerjasama dengan Guru BP/BK
sekolah.
- Jalur Bidik Misi.
- Jalur tes masuk.
- Jalur bebas tes untuk nilai UNAS rata-rata diatas 7,00.
b. Instrumen pendaftaran :
- Kepanitiaan PMB.
- Test masuk dan test narkoba.
- Menggunakan teknologi informasi berbasis website.
- Melibatkan BNI Syariah untuk pembayaran.

5. Sistem pengambilan keputusan.


- Pengambilan keputusan calon mahasiswa yang lulus seleksi dilakukan oleh
Ketua Panitia PMB.
- Desentralisasi ke koordinator bidang dalam kepanitiaan PMB.
- Dalam hal yang krusial, melalui rapat dipimpin ketua PMB dan diputuskan dalam
forum rapat.

25
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

C.2. Profil mahasiswa: akademik, sosio-ekonomi, pribadi (termasuk kemandirian dan


kreativitas).

Data mahasiswa prodi S1 Akuntansi Uniska tahun akademik 2016/ 2017 :

a. Berdasarkan asal domisili :

Asal Daerah Orang Prosen


Kota Kediri 219 20,1%
Kabupaten Kediri 201 18,4%
Kabupaten Nganjuk 194 17,8%
Kabupaten Tulungagung 178 16,3%
Kabupaten Trenggalek 86 7,9%
Kabupaten Blitar 77 7,1%
Kota Blitar 54 4,9%
Kabupaten Malang 33 3,0%
Kabupaten Jombang 22 2,0%
Kabupaten Bojonegoro 11 1,0%
Kabupaten Madiun 9 0,8%
Kabupaten Lainnya di Jawa Timur 4 0,4%
Jawa Tengah 3 0,3%
Kalimantan Timur 1 0,1%
Jumlah 1.092 100,0%

0%
Daerah Asal Mahasiswa
1% Kota Kediri
2%
3%
Kabupaten Kediri
5% 20%
7%
8% Kabupaten Nganjuk
19%
16% Kabupaten Tulungagung
18%
Kabupaten Trenggalek

Kabupaten Blitar

26
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

b. Berdasarkan agama
Agama Orang Prosen
Islam 1.086 99,5%
Kristen 4 0,4%
Katholik 2 0,2%
Hindu 0 0,0%
Budha 0 0,0%
Kepercayaan Lain 0 0,0%
Jumlah 1.092 100%

Agama Mahasiswa
1.200

1.000

800

600

400

200

0
ISLAM KRISTEN KATHOLIK

c. Berdasarkan asal jenis sekolah :


Jenis Sekolah Orang Prosen
SMA 607 55,6%
MA 361 33,1%
SMK 122 11,2%
Paket C 2 0,2%
Jumlah 1092 1

Jenis Sekolah Asal

0%
11%
SMA
33% 56% MA
SMK
Paket C

27
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

d. Berdasarkan jenis pekerjaan orang tua wali :


Pekerjaan Orang Prosen
Tani 284 26,0%
Wiraswasta 253 23,2%
PNS 219 20,1%
Pegawai Swasta 132 12,1%
TNI/POLRI 105 9,6%
Lainnya 99 9,1%
Jumlah 1.092 100%

Pekerjaan Orang Tua/Wali

Tani
9%
10% 26%
Wiraswasta
12% PNS

20% 23% Pegawai Swasta


TNI/POLRI
Lainnya

e. Berdasarkan rata-rata penghasilan orang tua wali per bulan :


Rentang Penghasilan Orang Jumlah
Dibawah Rp 1,5 juta. 88 8,1%
Antara Rp 1,6 juta s.d Rp 2 juta. 317 29,0%
Antara Rp 2,1 juta s.d Rp 5 juta. 515 47,2%
Antara Rp 5,1 juta s.d Rp 7 juta. 153 14,0%
Diatas Rp 7 juta. 19 1,7%
Jumlah 1.092 100%

Penghasilan per bulan ortu/wali


Dibawah Rp 1,5 juta.

14% 2%8%
Antara Rp 1,6 juta s.d Rp
29% 2 juta.
Antara Rp 2,1 juta s.d Rp
5 juta.
47%
Antara Rp 5,1 juta s.d Rp
7 juta.
Diatas Rp 7 juta.

28
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

f. Berdasarkan status pernikahan :


Status Pernikahan Orang Jumlah
Belum menikah 1.015 92,9%
Menikah 77 7,1%
Jumlah 1.092 100%

g. Berdasarkan status pekerjaan :


Status pekerjaan Orang Jumlah
Belum bekerja 709 64,9%
Bekerja 383 35,1%
Jumlah 1.092 100%

h. Berdasarkan jenis kelamin :


Jenis Kelamin Orang Jumlah
Laki-Laki 316 28,9%
Perempuan 776 71,1%
Jumlah 1.092 100%

i. Berdasarkan jenis UKM/Ormawa yang diikuti :

Jenis UKM/ Ormawa Orang Jumlah


HMJ Akuntansi 87 8,0%
BEM Fakultas Ekonomi 22 2,0%
UKM “REKSA BUANA” (Mahasiswa Pecinta Alam) 11 1,0%
UKM “MAHASURYA” (Resimen Mahasiswa) 66 6,0%
UKM “UMI KULSUM” (Paduan Suara Mahasiswa) 153 14,0%
UKM UDK (Unit Dakwah Kampus) 131 12,0%
UKM NURUL FURQON (Hadroh) 98 9,0%
UKM OLAHRAGA ( Basket, Volly, Futsal) 207 19,0%
UKM KSR-PMI 87 8,0%
UKM "PAGAR NUSA" Pencak Silat 55 5,0%
UKM "INDEPENDENT" Jurnalistik 76 7,0%
KSPM Syariah (GIS BEI) 66 6,0%
Tidak mengikuti 33 3,0%
Jumlah 1.092 100%

C.3. Keterlibatan mahasiswa dalam berbagai komisi yang relevan.


Mahasiswa dilibatkan dalam :
- Rapat tinjauan kurikulum.
- Rapat penyusunan visi, misi, tujuan dan sasaran prodi.
- Monitoring dan evaluasi proses pembelajaran dan layanan pendidikan (dosen dan
staf administrasi) sebagai responden kuisioner dan wawancara GJM/UPM.

29
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

C.4. Kegiatan ekstra-kurikuler.

Mahasiswa diarahkan untuk mengikuti unit kegiatan mahasiswa (UKM) yang


sesuai dengan minat dan bakatnya. Pengembangan minat dan bakat selanjutnya
diarahkan pada unit – unit kemahasiswaan yang difasilitasi dan mendapat pembinaan
seperti :
- HMJ Akuntansi
- BEM FE
- UKM MAPALA “REKSA BUANA” (Mahasiswa Pecinta Alam)
- UKM MENWA “MAHASURYA” (Resimen Mahasiswa)
- UKM PSM “UMI KULSUM” (Paduan Suara Mahasiswa)
- UKM UDK (Unit Dakwah Kampus)
- UKM NURUL FURQON (Hadroh)
- UKM OLAHRAGA ( Basket, Volly, Futsal)
- UKM KSR-PMI
- UKM Pencak Silat dan
- UKM Jurnalistik

C.5. Keberlanjutan penerimaan mahasiswa (minat calon mahasiswa dan kebutuhan


akan lulusan program studi).

Prodi akuntansi adalah prodi yang terfavorit di lingkup Uniska Kediri (urutan kedua
setelah prodi manajemen), berikut tren jumlah pendaftar calon mahasiswa baru dalam
lima tahun terakhir :

Jumlah pendaftar calon mahasiswa baru UNISKA


dalam lima tahun terakhir

Program Studi (orang)


Tahun
Akademik Agrok- Pend.
Manajemen Akuntansi Hukum Peternakan T. Elektro
teknologi B Inggris
2012/2013 2.743 902 602 345 480 401 301
2013/2012 2.855 917 670 389 492 422 291
2014/2013 2.874 1.382 725 589 450 459 320
2015/2014 2.903 1.895 791 603 481 451 350
2016/2017 2.907 2.098 805 650 455 489 362
Rata-Rata 14.282 7.194 3.593 2.576 2.358 2.222 1.624
Prosentase 42% 21% 11% 8% 7% 7% 5%
Sumber : Bagian Admisi Uniska, 2017

30
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Jumlah mahasiswa per tahun 2016/2017 sebagai berikut :

Data jumlah mahasiswa Uniska Tahun 2016/2017

Jumlah mahasiswa
Prodi Prosentase
(orang)
S1 Manajemen 2.603 41%
S1 Akuntansi 1.092 17%
S1 Ilmu Hukum 676 11%
S1 Agroteknologi 633 10%
S1 Pend. B Inggris 396 6%
S1 Peternakan 302 5%
S1 T.Elektro 266 4%
Pascasarjana :
S2 Manajemen 275 4%
S2 Ilmu Hukum 136 2%
S2 Agribisnis 43 1%
Jumlah 6.422
Sumber : www.forlap.ristekdikti.go.id diakses 15 Desember 2017

Upaya yang dilakukan untuk peningkatan animo calon mahasiswa antara lain dalam
bentuk :
- Presentasi ke SMA/SMK/MA diwilayah eks-Karesidenan Kediri, Blitar,
Trenggalek dan sekitarnya.
- Berpartisipasi dalam ekspo pendidikan yang diselenggarakan MGMP BK,
sekolah, atau dinas pendidikan.
- Menyeponsori acara yang diselenggarakan sekolah.
- Mengadakan seminar di kampus dengan audien adalah guru BP/BK.
- Memasang iklan di berbagai media masa : koran, TV lokal, baliho, spanduk,
media sosial FB/ IG/ youtube dan sebagainya.
- Menyelenggarakan kegiatan dengan peserta adalah siswa SMA/SMK, antara
lain : olimpiade ekonomi, olimpiade akuntansi, lomba MTQ, lomba sholawat,
lomba pencak silat, lomba futsal, dan sebagainya.

Kebutuhan akan lulusan akuntansi sangat tinggi, karena :


- Perusahaan membutuhkan laporan keuangan untuk pengambilan keputusan
manajerial.
- Perusahaan memiliki kewajiban membayar pajak.
- Perusahaan membutuhkan informasi biaya produksi untuk menentukan harga
jual produk dan perencanaan serta pengendalian.
- Perusahaan membutuhkan tata kelola yang baik melalui desain sistem informasi
akuntansi yang efektif, efisien dan handal.
- Kebutuhan organisasi non profit, sektor publik, akan informasi akuntansi yang
tinggi.

Alasan masyarakat memilih prodi Akuntansi FE Uniska adalah :


- Satu-satunya yang terakreditasi B untuk prodi akuntansi di wilayah Kediri Raya
dan sekitarnya.
- Reputasi Uniska sebagai perguruan tinggi yang Islami dan Pancasilais.
- Biaya terjangkau dan dekat dengan domisili asal.
(Data diperoleh dari hasil survey bagian admisi pendaftaran Uniska).

31
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

C.6. Pelayanan untuk mahasiswa:

No. Jenis Pelayanan Bentuk kegiatan, Pelaksanaan dan Hasilnya


1 Bimbingan dan 1) Nama Kegiatan : Bimbingan Akademik
Konseling a) Bentuk Kegiatan : bimbingan dengan dosen pembimbing
akademik/dosen wali tentang pengisian KRS dalam penentuan
matakuliah yang diambil pada semester berikutnya dan bimbingan
tentang permasalahan – permasalahan selama 1 semester
sebelumnya.
b) Pelaksanaan : 2-3 kali dalam satu semester saat KRS dan
insidental saat mahasiswa memiliki masalah.
c) Hasil : mahasiswa mendapat solusi dari permasalahan belajarnya,
mampu mengantisipasi permasalahan akademik yang akan muncul
dalam belajarnya disemester yang akan datang, mampu
mengambil mata kuliah yang sesuai dengan kemampuan
disemester selanjutnya.
2) Nama Kegiatan : Bimbingan Konseling Akademik
a) Bentuk Kegiatan : Dosen Wali membuka layanan sewaktu-waktu
apabila mahasiswa merasa memiliki permasalahan baik akademik
maupun non akademik dan membutuhkan penyelesaian seperti :
pencarian buku literatur, bimbingan karir dan perubahan jadwal
kuliah. (didahului dengan kontak person dulu membicarakan hari,
tanggal dan jam konseling)
b) Pelaksanaan : menyesuaikan kebutuhan mahasiswa
c) Hasil : mahasiswa mampu menghadapi atau mengatasi
permasalahan yang ada sehingga mahasiswa dapat mengikuti
perkuliahan dengan lancar.
3) Nama Kegiatan : Membimbing mahasiswa dalam Kuliah Kerja Nyata
(KKN)
a) Bentuk Kegiatan : bimbingan dosen pembimbing lapangan/DPL
KKN tentang penentuan posko KKN serta bimbingan setiap
permasalahan dalam pelaksanaan kegiatan dilokasi KKN
b) Pelaksaan : pada awal masuk semester 7 dengan jangka waktu 1
bulan.
c) Hasil : mahasiswa mampu menghadapi atau mengatasi
permasalahan yang ada di lokasi KKN sehingga mahasiswa
mampu mengaplikasikan ilmu yang mereka miliki kepada
masyarakat..
4)Nama Kegiatan : Membimbing SKRIPSI
a) Bentuk Kegiatan : bimbingan dosen pembimbing skripsi dalam
penyusunan penulisan, penentuan jurnal dan literatur sebagai
bahan penulisan, serta bimbingan setiap kendala – kendala yang
dihadapi oleh mahasiswa dalam proses penelitian.
b) Pelaksanaan : awal semester genap sampai dengan batas akhir
bimbingan skripsi.
c) Hasil : mahasiswa mampu menghadapi atau mengatasi
permasalahan dalam proses penelitian sehingga mahasiswa
mampu mencapai penulisan SKRIPSI sesuai yang diharapkan.
2 Minat dan Bakat 1) Nama Kegiatan : Penelusuran Minat dan Bakat.
(ekstra kurikuler) a) Bentuk Kegiatan : penelusuran minat dan bakat ini dilakukan sejak
proses orientasi jurusan / prodi. Dalam kegiatan ini mahasiswa yang
bersangkutan diarahkan untuk mengikuti unit kegiatan mahasiswa
(UKM) yang sesuai dengan minat dan bakatnya. Pengembangan
minat dan bakat selanjutnya diarahkan pada unit – unit
kemahasiswaan yang difasilitasi dan mendapat pembinaan seperti :
1. HMJ Akuntansi
2. UKM MAPALA “REKSA BUANA” (Mahasiswa Pecinta Alam)
3. UKM MENWA “MAHASURYA” (Resimen Mahasiswa)
4. UKM PSM “UMI KULSUM” (Paduan Suara Mahasiswa)

32
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

5. UKM UDK (Unit Dakwah Kampus)


6. UKM NURUL FURQON
7. UKM OLAHRAGA ( Basket, Volly, Futsal)
8. UKM KSR-PMI
9. UKM Pencak Silat dan
10. UKM Jurnalistik
b) Pelaksanaan : Orientasi Prodi dilakukan 1 kali per angkatan,
sedangkan pada masing – masing UKM dilakukan minimal 1 bulan
sekali.
c) Hasil : adanya kegiatan mahasiswa yang sesuai dengan masing –
masing UKM, seperti :
1. HMJ Akuntansi : Mengadakan Bakti sosial ke panti Asuhan,
studi banding ke Malang, Seminar Ekonomi Islam, Seminar
Nasional Akuntansi.
2. UKM MAPALA “REKSA BUANA” (Mahasiswa Pecinta Alam) :
latihan panjat tebing dan pendakian, latihan bersama dengan
MAPALA se-Indonesia, Pembinaan Pecinta Alam (PA) tingkat
SMP dan SMA di Kediri.
3. UKM MENWA “MAHASURYA” (Resimen Mahasiswa) : latihan
gabungan dan pelatihan dengan TNI.
4. UKM PSM “UMI KULSUM” (Paduan Suara Mahasiswa) : latihan
rutin, mengikuti lomba, dan mengadakan lomba paduan suara
tingkat SMA se-karisidenan.
5. UKM UDK (Unit Dakwah Kampus): pengajian rutin, bedah buku
islam, workshop dan seminar.
6. UKM NURUL FURQON: latihan bersama sholawatan, lomba
banjari, dan ASWAJA (Ahli Sunah Wal Jama’ah).
7. UKM OLAHRAGA ( Basket, Volly, Futsal): latihan rutin,
mengikuti lomba olahraga antar kampus, mengadakan lomba
olahraga antar SMP dan SMA se-karisidenan Kediri.
8. UKM KSR-PMI : pelatihan PPPK, donor darah, pelatihan
bersama dengan KSR se-Indonesia, pembinaan PMR tingkat
SMP dan SMA di Kediri.
9. UKM Pencak Silat : latihan rutin, mengikuti lomba pencak silat
se-karisidenan Kediri.
10. UKM Jurnalistik : pelatihan dan seminar dengan narasumber
luar, penulisan dimading kampus dan luar kampus.
3 Pembinaan Soft 1) Nama Kegiatan : Memberikan Pendidikan Karakter di Rusunawa
Skill a) Bentuk Kegiatan : memberikan pendidikan karakter jurdastanglisi
(jujur, cerdas, tangguh, peduli dan berprestasi) melalui program
Ponpes Rusunawa di rumah susun mahasiswa selama 3 minggu
pada mahasiswa.
b) Pelaksanaan : pada saat semester 1 atau 2.
c) Hasil : mahasiswa menjadi pribadi yang berkarakter jurdastanglisi
(jujur, cerdas, tangguh, peduli dan berprestasi).
2) Nama Kegiatan : Program PKK-MB
a) Bentuk Kegiatan : mengenalkan kehidupan kampus, diselipi
muatan teamworking, ketrampilan komunikasi, pengembangan
kepribadian dan berbagai atribut softskills lainnya.
b) Pelaksanaan : pada awal penerimaan mahasiswa baru (MABA)
c) Hasil : mencetak mahasiswa baru yang kompeten aspek
hardskills dan softskillsnya.
3) Nama Kegiatan : Program Kuliah Kerja Nyata (KKN)
a) Bentuk Kegiatan : tinggal di desa selama 1 bulan, untuk
membantu meningkatkan kualitas desa melalui program-program
kerja yang bermanfaat bagi masyarakat desa, dan sebagai media
mengamalkan ilmu kuliah, juga melatih softskills karena harus
hidup bersama dengan satu kelompok dari berbagai jurusan dan
harus bisa membawa diri dilingkungan masyarakat desa.
b) Pelaksanaan : bulan juli-agustus (liburan semester 6 ke 7).

33
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

c) Hasil : mencetak mahasiswa yang kompeten aspek hardskills dan


softskillsnya.
4) Nama Kegiatan : Program diklat HMJ dan diklat Ormawa.
a) Bentuk Kegiatan : pelatihan selama 2 hari atas materi
kepemimpinan, keorganisasian, baik yang diselenggarakan prodi
(HMJ) maupun pihak rektoriat (Wakil Rektor III Kemahasiswaan).
b) Pelaksanaan : tiap tahun setiap bulan oktober.
c) Hasil : Ormawa/HMJ/UKM yang berkualitas, santun ber-etika,
berjiwa Pancasila.
5) Nama Kegiatan : Memberikan penyuluhan bahaya Narkoba
a) Bentuk Kegiatan : memberikan penyuluhan tentang bahaya
narkoba dan bekerjasama dengan BNN kota Kediri untuk
melakukan test Urin.
b) Pelaksanaan : pada awal penerimaan mahasiswa baru (MABA)
c) Hasil : mencetak mahasiswa atau generasi muda yang bebas
narkoba.
6) Nama Kegiatan : Mengaktifkan Lab bahasa
a) Bentuk Kegiatan : memberikan pelatihan bahasa inggris dan
bekerjasama dengan ITC untuk mengadakan ujian akhir.
b) Pelaksanaan : 1 kali setiap angkatan pada semester dua
c) Hasil : mahasiswa mampu berbahasa inggris sehingga siap
berkomunikasi dengan bahasa asing di dunia usaha.
7) Nama Kegiatan : Mengaktifkan Lab Komputer
a) Bentuk Kegiatan : memberikan pelatihan komputer dan
bekerjasama dengan Microsoft untuk mengadakan ujian akhir.
b) Pelaksanaan : selama tiga bulan pada semester tujuh
c) Hasil : mahasiswa mampu mengoperasionalkan program-
program komputer dengan baik
8) Nama Kegiatan : Mengaktifkan Lab Akuntansi
a) Bentuk Kegiatan : mengadakan pelatihan dasar – dasar
akuntansi, pratikum akuntansi dan komputer akuntansi.
b) Pelaksanaan : satu kali setiap angkatan.
c) Hasil : mahasiswa lebih mampu memahami siklus dasar
akuntansi, dan mampu menyelesaikan studi kasus serta
mengoperasikan komputer akuntansi. Sehingga mahasiswa
mampu menyusun laporan keuangan perusahaan baik manual
maupun secara komputer.
9) Nama Kegiatan : Mengaktifkan GI BEI Syariah
a) Bentuk Kegiatan : memberikan pelatihan pasar modal dan
bekersama dengan IPOT untuk mengadakan ujian akhir.
b) Pelaksanaan : 1 kali setiap angkatan pada semester 7.
c) Hasil : mahasiswa mampu menganalisis surat berharga di bursa
efek, sehingga mahasiswa mampu bertransaksi jual beli saham di
pasar modal.
10) Nama Kegiatan : Mengaktifkan Lab Pajak
a) Bentuk Kegiatan : memberikan pelatihan perpajakan,
bekerjasama dengan IKPI mengadakan Pelatihan brevet A ,B,
dan C.
b) Pelaksanaan : setiap angkatan 1 kali pada semester 7.
c) Hasil : mahasiswa mampu memahami dan membuat laporan
pajak baik secara manual maupun elektronik. Sehingga
mahasiswa mampu bekerja dibidang perpajakan dengan baik.
4 Beasiswa Nama Kegiatan : beasiswa PPA dan BBM
a) Bentuk Kegiatan : setiap tahun, mahasiswa Prodi Akuntansi
mendapat beasiswa dari DIKTI (Kopertis). Beasiswa tersebut adalah
PPA (Peningkatan Prestasi Akademi) dan BBM (Bantuan Belajar
Mahasiswa). Beasiswa PPA diberikan kepada mahasiswa yang
berprestasi dengan syarat utama IPK > 3.50 dan menulis sebuah
makalah. Jumlah bantuan PPA sebesar Rp 4.200.000. sedangkan
beasiswa BBM diberikan kepada mahasiswa yang kurang mampu

34
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

dengan syarat IPK > 3.00 dan menunjukan keterangan tidak mampu
yang dibuktikan dengan surat keterangan tidak mampu oleh Kepala
Desa di mana mahasiswa tersebut tinggal. Jumlah BBM sebesar Rp
4.200.000. masing – masing beasiswa dicairkan secara bertahap,
yaitu tahap 1 untuk semester ganjil sebesar Rp 2.100.000 dan tahap
dua untuk semester genap sebesar Rp 2.100.000 setiap tahunnya.
Adapun data penerima beasiswa tersebut selama lima tahun terakhir
adalah sebagai berikut :
- Tahun 2012 PPA (3 Mahasiswa) dan BBM (2 Mahasiswa)
- Tahun 2013 PPA (4 Mahasiswa) dan BBM (4 Mahasiswa)
- Tahun 2014 PPA (2 Mahasiswa) dan BBM (4 Mahasiswa)
- Tahun 2015 PPA (3 Mahasiswa) dan BBM (6 Mahasiswa)
- Tahun 2016 PPA (4 Mahasiswa) dan BBM (5 Mahasiswa)
b) Pelaksanaan : seleksi penerima beasiswa PPA dan BBM pada
semester satu dan pemberian beasiswa dilakukan setiap satu
semester sekali.
c) Hasil : beasiswa PPA mampu memberi stimulasi mahasiswa yang
berprestasi mampu meningkatkan kompetensinya, sedangkan
beasiswa BBM mampu memberikan solusi pada mahasiswa kurang
mampu yang ingin terus melanjutkan kuliahnya sehingga mahasiswa
kurang mampu tersebut tidak harus putus kuliah karena terkendala
biaya pendidikan.

5 Kesehatan Pelayanan Kesehatan (Klinik Kesehatan)


a) Bentuk Kegiatan : Pelayanan kesehatan berupa klinik kesehatan
(terdapat 1 orang dokter umum) bekerjasama dengan UKM KSR
untuk melakukan konsul kesehatan bagi mahasiswa yang
membutuhkan layanan. Terdapat juga ruang kesehatan dan obat-
obatan bagi civitas akademia yang membutuhkan pertolongan dasar
kesehatan. Selain itu diadakan kegiatan donor darah dilingkungan
civitas akademika.
b) Pelaksanaan : setiap saat mahasiswa membutuhkan pelayanan
kesehatan dan tiga bulan sekali untuk donor darah.
c) Hasil : adanya pelayanan kesehatan yang memadai, program
donor darah memunculkan solidaritas bagi pendonor dikalangan
civitas akademia UNISKA untuk mau membantu sesama yang
sedang membutuhkan darah.

C.7. Kompetensi dan etika lulusan yang diharapkan.

Keunikan kompetensi lulusan S1 Akuntansi FE Uniska Kediri yang membedakan


dengan S1 Akuntansi perguruan tinggi lainnya, yaitu :

a. Akuntansi bela negara (berjiwa juang):


- Adanya mata kuliah bela negara di kurikulum prodi.
- Adanya kegiatan kemahasiswaan resimen mahasiswa dalam UKM Uniska.
- Adanya tes masuk bebas narkoba (tes BNN).
- Adanya upacara bendera wajib setiap sebulan sekali, dan peringatan hari
tertentu (kemerdekaan, kesaktian pancasila, dies natalis Uniska, dll).
- Setiap dosen pengampu mata kuliah wajib menyelipkan muatan bela negara
saat perkuliahan.

b. Akuntansi Islami :
- Kewajiban mengikuti pendidikan karakter di Pondok Pesantren Rusunawa
selama 2-3 minggu.
- Mata kuliah agama Islam dari semester 1 sampai semester 5.
- Kewajiban doa sebelum dan setelah perkuliahan.

35
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

- Kewajiban sholat berjamaah bila berada dikampus dan sedang tidak


beraktivitas kuliah.

c. Akuntansi wirausaha :
- Mengoptimalkan mata kuliah wirausaha.
- Mengoptimalkan laboratorium wirausaha.

d. Akuntansi profesional berdaya saing :


- Pelatihan brevet pajak bekerjasama dengan IKPI.
- Pelatihan sistem perbankan bekerjasama dengan BRI Syariah.
- Pelatihan pasar modal bekerjasama dengan Succor Invest/ IKPI.
- Pelatihan aplikasi komputer bekerjasama Ebiz officional microsoft partner.
- Pelatihan praktik akuntansi (terapan).

Kompetensi lulusan S1 Akuntansi FE Uniska Kediri secara lengkap sebagai berikut :

Unsur
Kompetensi
Kompetensi
Sikap - Memahami dan mengamalkan Nilai-Nilai Pancasila, UUD 1945, dan
Bhineka Tunggal Ika.
- Memahami dan mengamalkan Nilai-Nilai Islam yang Ahlussunnah
Waljamaah.
- Memahami dan mengamalkan Nilai-Nilai Etika Profesi Akuntansi
Pengetahuan - Menguasai teori, prinsip, konsep ilmu akuntansi, manajemen, dan ekonomi
untuk menyelesaikan masalah secara sistematis.
Ketrampilan - Mampu mengamalkan karakter jujur, cerdas, tangguh, peduli, dan
Umum berprestasi.
- Mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu, dan terukur.
- Mampu mengambil keputusan terbaik melalui analisis yang mendalam.
- Mampu berkomunikasi dengan baik.
- Mampu bekerjasama dalam tim kerja.
- Mampu menggunakan teknologi informasi dalam mendukung pekerjaan.
- Memiliki jiwa kewirausahaan.
- Mampu menggunakan Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris dengan baik
dan benar.
Ketrampilan - Mampu menyusun laporan keuangan berbagai jenis entitas berdasarkan
Khusus prinsip yang berlaku.
- Mampu menganalisis laporan keuangan berbagai jenis entitas.
- Mampu membantu melakukan audit laporan keuangan berbagai entitas
berdasarkan acuan yang berlaku.
- Mampu menyusun anggaran.
- Mampu menghitung harga pokok produksi, perencanaan dan pengendalian
biaya guna membantu manajemen dalam pengambilan keputusan.
- Mampu menghitung beban pajak organisasi, termasuk melakukan
perencanaan pajak dan akuntansi perpajakan.
- Mampu mendesain, melaksanakan dan mengevaluasi sistem informasi
akuntansi dan sistem informasi manajemen.
- Mampu melakukan fungsi-fungsi manajemen dalam organisasi yang
meliputi : kegiatan perencanaan, pelaksanaan proses secara sistematis,
dan evaluasi kinerja dengan baik.
- Mampu melakukan penelitian akuntansi berdasarkan metode penelitian
yang sesuai kaidah umum.
- Mampu mengaplikasikan ketrampilan teknis profesi perbankan.
- Mampu mengapilkasikan ketrampilan teknis profesi trader saham.

36
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

C.8. Hasil pembelajaran:


a. Kompetensi yang dicapai dibandingkan dengan yang diharapkan.

Pengukuran atas kompetensi yang dicapai antara lain melalui :


- Nilai mata kuliah yang mewujudkan tercapainya kompetensi.
- Hasil rekapitulasi angket pengguna lulusan.
Sedangkan pengukuran atas kompetensi yang diharapkan adalah berdasarkan
Standar Kompetensi Lulusan yang telah ditetapkan Prodi.

Hasil perbandingan kompetensi yang dicapai mahasiswa dengan yang diharapkan


Prodi Akuntansi FE Uniska, sebagai berikut :

Kompetensi yang di harapkan Kompetensi yang dicapai


1.Kompetensi sikap : Mahasiswa memiliki sikap yang berakhlak mulia,
- Memahami dan mengamalkan Nilai-Nilai toleran, sesuai dengan Pancasila, UUD 1945,
Pancasila, UUD 1945, dan Bhineka Tunggal Ika. nilai-nilai Islami, dan Etika Profesi Akuntansi.
- Memahami dan mengamalkan Nilai-Nilai Islam Hal ini dibuktikan antara lain dari :
yang Ahlussunnah Waljamaah. - Tidak adanya faham radikalisme
- Memahami dan mengamalkan Nilai-Nilai Etika dilingkungan mahasiswa di Uniska.
Profesi Akuntansi. - Mahasiswa bebas narkoba (tes urin BNN
Kota Kediri) dan bebas kriminal.
Mata kuliah untuk mewujudkan kompetensi ini - Nilai mata kuliah yang mendukung
adalah : Agama Islam, Filsafat Pancasila, Bela ketercapaian kompetensi sikap ini sangat
Negara, Kewarganegaraan, Etika Bisnis dan tinggi (tidak ada nilai C kebawah).
Profesi, Ponpes Rusunawa (non SKS) - Tingkat kepuasan pengguna lulusan atas
kompetensi sikap para lulusan sangat baik.
2.Kompetensi pengetahuan : Mahasiswa menguasai teori, prinsip, konsep
- Menguasai teori, prinsip, konsep ilmu akuntansi, ilmu akuntansi, manajemen, dan ekonomi untuk
manajemen, dan ekonomi untuk menyelesaikan menyelesaikan masalah secara sistematis. Hal
masalah secara sistematis. ini dibuktikan dari nilai mata kuliah yang
mendukung ketercapaian kompetensi
Mata kuliah untuk mewujudkan kompetensi ini pengetahuan sangat tinggi (prosentase nilai C
adalah : Ekonomi Islam, Ekonomi Makro, Ekonomi kebawah sangat rendah, dan diulang pada
Mikro, Matematika Ekonomi, Pengantar Akuntansi semester berikutnya).
1 & 2, Teori Akuntansi, Seminar Akuntansi
Keuangan, Akuntansi Internasional.
3.Kompetensi ketrampilan umum : Mahasiswa mampu mengamalkan karakter jujur,
- Mampu mengamalkan karakter jujur, cerdas, cerdas, tangguh, peduli, dan berprestasi,
tangguh, peduli, dan berprestasi. mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu,
- Mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu, dan terukur, mampu mengambil keputusan
dan terukur. terbaik melalui analisis yang mendalam, mampu
- Mampu mengambil keputusan terbaik melalui berkomunikasi dengan baik, mampu
analisis yang mendalam. bekerjasama dalam tim kerja, mampu
- Mampu berkomunikasi dengan baik. menggunakan teknologi informasi dalam
- Mampu bekerjasama dalam tim kerja. mendukung pekerjaan, emiliki jiwa
- Mampu menggunakan teknologi informasi dalam kewirausahaan dan mampu menggunakan
mendukung pekerjaan. Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris dengan
- Memiliki jiwa kewirausahaan. baik dan benar.
- Mampu menggunakan Bahasa Indonesia dan
Bahasa Inggris dengan baik dan benar. Hal ini dibuktikan dari nilai mata kuliah yang
mendukung ketercapaian kompetensi
Mata kuliah untuk mewujudkan kompetensi ini ketrampilan umum sangat tinggi (prosentase
adalah : Agama Islam, Bela Negara, Etika Bisnis dan nilai B kebawah sangat rendah, dan diulang
Profesi, Ponpes Rusunawa (non SKS), pada semester berikutnya).
Kewirausahaan, Aplikasi Komputer Akuntansi,
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, KKN, Aspek
Hukum dalam Bisnis, Aplikasi Komputer (Non SKS)
Praktik SPSS (Non SKS).

37
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

4.Kompetensi ketrampilan khusus : Mahasiswa mampu menyusun laporan


4.a.Mampu menyusun laporan keuangan berbagai keuangan berbagai jenis entitas berdasarkan
jenis entitas berdasarkan prinsip yang berlaku. prinsip yang berlaku.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Pengantar Akuntansi 1 & 2, Akunt. - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Keuangan Menengah 1 & 2, Akunt. Keuangan kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
Lanjutan 1 & 2, Praktikum Akuntansi, Akuntansi C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
Sektor Publik, Akuntansi Syariah. berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.b.Mampu menganalisis laporan keuangan berbagai Mahasiswa mampu menganalisis laporan
jenis entitas. keuangan berbagai jenis entitas.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Manajemen Keuangan. - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.c.Mampu membantu melakukan audit laporan Mahasiswa mampu membantu melakukan audit
keuangan berbagai entitas berdasarkan acuan laporan keuangan berbagai entitas berdasarkan
yang berlaku. acuan yang berlaku.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Auditing 1 & 2, Praktikum Auditing, Audit - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Sektor Publik, Internal Audit, Pemeriksaan kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
Manajemen. C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.d.Mampu menyusun anggaran. Mahasiswa mampu menyusun anggaran.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Budgeting, Akuntansi Manajemen. - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.e. Mampu menghitung harga pokok produksi, Mahasiswa mampu menghitung harga pokok
perencanaan dan pengendalian biaya guna produksi, perencanaan dan pengendalian biaya
membantu manajemen dalam pengambilan guna membantu manajemen dalam
keputusan. pengambilan keputusan.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Akuntansi Biaya 1 & 2, Akuntansi - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Manajemen, Manajemen Biaya, Sistem kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
Pengendalian Manajemen. C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.

38
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

4.f. Mampu menghitung beban pajak organisasi, Mahasiswa mampu menghitung beban pajak
termasuk melakukan perencanaan pajak dan organisasi, termasuk melakukan perencanaan
akuntansi perpajakan. pajak dan akuntansi perpajakan.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Perpajakan, Perencanaan Pajak, Hukum - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Pajak, Akuntansi Pajak, Brevet Pajak A,B,C (non kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
sks). C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.g. Mampu mendesain, melaksanakan dan Mahasiswa mampu mendesain, melaksanakan
mengevaluasi sistem informasi akuntansi dan dan mengevaluasi sistem informasi akuntansi
sistem informasi manajemen. dan sistem informasi manajemen.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Sistem Informasi Akuntansi, Sistem - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Informasi Manajemen kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.h. Mampu melakukan fungsi-fungsi manajemen Mahasiswa mampu melakukan fungsi-fungsi
dalam organisasi yang meliputi : kegiatan manajemen dalam organisasi yang meliputi :
perencanaan, pelaksanaan proses secara kegiatan perencanaan, pelaksanaan proses
sistematis, dan evaluasi kinerja dengan baik. secara sistematis, dan evaluasi kinerja dengan
baik.
Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini
adalah : Manajemen Pemasaran, Manajemen Hal ini dibuktikan dari :
Keuangan, Manajemen Operasi, Manajemen - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Biaya, Manajemen Strategi, Manajemen kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
Keuangan, Manajemen Keuangan Internasional, C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
Sistem Pengendalian Manajemen, Perilaku berikutnya).
Organisasi, Studi Kelayakan Bisnis. - Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.i. Mampu melakukan penelitian akuntansi Mahasiswa mampu melakukan penelitian
berdasarkan metode penelitian yang sesuai akuntansi berdasarkan metode penelitian yang
kaidah umum. sesuai kaidah umum.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Metode Penelitian, Statistika Ekonomi, - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Praktik pengolahan data dengan aplikom. kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.f. Mampu mengaplikasikan ketrampilan teknis Mahasiswa mampu mengaplikasikan
profesi perbankan. ketrampilan teknis profesi perbankan.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Bank dan Lembaga Keuangan Lain, - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Sistem Informasi Perbankan, Praktik Aplikasi kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
Perbankan (non sks). C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).

39
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

- Tingkat kepuasan dunia kerja atas


kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.g. Mampu mengapilkasikan ketrampilan teknis Mahasiswa mampu mengapilkasikan
profesi trader saham. ketrampilan teknis profesi trader saham.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Analisis Investasi dan Manajemen - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Portofolio, Praktik Pasar Modal (non sks). kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.

b. Kesesuaian kompetensi yang dicapai dengan tuntutan dan kebutuhan


pemanfaat lulusan.

Berdasarkan hasil jajak pendapat dengan responden pengguna lulusan yang


disebar pada tahun 2015 mengenai tuntutan kebutuhan pengguna atas kualitas
lulusan, dapat disimpulkan bahwa lulusan prodi S1 Akuntansi Uniska telah sesuai
dengan tuntutan dan kebutuhan mereka, hal tersebut secara rinci dijelaskan
dalam tabel berikut :

No Tuntutan Kebutuhan stakeholder Kompetensi yang Dicapai


1 Kemampuan lulusan dibidang Sesuai/ tidak sesuai.
perpajakan yang dibuktikan dengan Alasan :
sertifikasi brevet pajak dari lembaga Prodi telah membekali lulusan dengan berbagai
bereputasi. mata kuliah perpajakan (perpajakan, akuntansi
pajak, perencanaan pajak) dan Pelatihan Brevet
Pajak A, B, C bekerjasama dengan IKPI Cabang
Malang.
2 Kemampuan lulusan dibidang praktik Sesuai/ tidak sesuai.
perbankan. Alasan :
Prodi telah membekali lulusan dengan berbagai
mata kuliah perbankan (BLKL dan Sistem
Perbankan) dan Pelatihan Sistem Informasi
Perbankan bekerjasama dengan BRI Syariah Kediri
dan Unmer Malang.
3 Kemampuan lulusan dibidang Sesuai/ tidak sesuai.
trading/ pasar modal. Alasan :
Prodi telah membekali lulusan dengan mata kuliah
manajemen investasi dan analisis portofolio dan
Kegiatan Sekolah Pasar Modal bekerjasama dengan
perusahaan investasi «Succor Invest, VICMI,
IPOT».
4 Kemampuan lulusan dibidang Sesuai/ tidak sesuai.
akuntansi praktik. Alasan :
Prodi telah membekali lulusan dengan mata kuliah
praktikum akuntansi jasa dan dagang, praktikum
akuntansi manufaktur, praktik sistem akuntansi,
praktik aplikasi komputer akuntansi.

40
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

5 Lulusan yang berakhlak mulia, Sesuai/ tidak sesuai.


toleran, mengamalkan Pancasila dan Alasan :
UUD 1945. Prodi telah membekali lulusan dengan mata kuliah
agama islam dari semester 1 s.d 5, memunculkan
mata kuliah baru «bela negara», dan
mengoptimalkan mata kuliah filsafat pancasila dan
kewarganegaraan.
6 Kemampuan lulusan dibidang Sesuai/ tidak sesuai.
teknologi informasi. Alasan :
Prodi telah membekali lulusan dengan aplikasi
komputer bekerjasama dengan lembaga partner
resmi Microsoft.
7 Kemampuan lulusan berkomunikasi Sesuai/ tidak sesuai.
dalam bahasa Inggris. Alasan :
Prodi telah bekerjasama dengan Pusat Bahasa
Uniska untuk membekali lulusan dengan sertifikasi
bahasa Inggris TOEIC dan TOEFL.
8 Kemampuan lulusan dalam ranah Sesuai/ tidak sesuai.
softskills : kepemimpinan, Alasan :
kerjasama, tanggungjawab, jujur, Prodi telah membekali lulusan melalui program
cerdas, tangguh, peduli dan pendidikan karakter rumah susun mahasiswa
berprestasi. selama 2-3 minggu, menyelipkan muatan softskills
dalam setiap mata kuliah di kurikulum prodi.

c. Data tentang kemajuan, keberhasilan, dan kurun waktu penyelesaian studi


mahasiswa (termasuk IPK dan yudisium lulusan).

IPK Persentase Lulusan Reguler


Tahun Rata-Rata Masa
Lulusan Reguler dengan IPK :
Akademik Studi
Min Rat Mak < 2,75 2,75-3,50 > 3,50
2012/2013 4 tahun 2.68 3.22 3.85 1.75 78.95 19.30
2013/2014 4 tahun 2.53 3.22 3.79 3.70 90.13 6.17
2014/2015 4 tahun 2.86 3.29 3.82 0 18.57 81.43
2015/2016 4 tahun 3.01 3.41 3.92 0 71.79 28.21
2016/2017 4 tahun 2.93 3.52 3.81 0 68.87 31.13

41
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

9. Kepuasan lulusan.
Data kepuasan lulusan sebagai berikut :
Jumlah responden 290 orang lulusan, diperoleh saat temu alumni tahun 2015 :

No Unsur kepuasan Sangat baik Baik Cukup Kurang Jumlah


Orang Prosen Orang Prosen Orang Prosen Orang Prosen

1 Kinerja dosen :
a. Ketrampilan
245 84% 43 15% 2 0,7% - - 290
mengajar
b. Kompetensi
261 90% 24 8% 5 1,7% - - 290
keilmuan
c. Sikap dan
268 92% 15 5% 7 2,4% - - 290
keramahan
Kinerja tenaga
2 201 69% 67 23% 22 7,6% - - 290
kependidikan
Layanan Dekan
3 215 74% 70 24% 5 1,7% - - 290
dan Kaprodi
4 Fasilitas sarapras 256 88% 31 11% 3 1,0% - - 290
Layanan
5 241 83% 40 14% 9 3,1% - - 290
perpustakaan
Layanan
6 262 90% 19 7% 9 3,1% - - 290
laboratorium

C.9. Kepuasan pemanfaat lulusan dan keberlanjutan penyerapan lulusan.

Jumlah responden 290 orang pegguna lulusan, diperoleh saat temu alumni tahun 2015
(angket dititipkan ke alumni untuk diserahkan ke pimpinan tempatnya bekerja) :

No Unsur Sangat baik Baik Cukup Kurang Jumlah


kepuasan Orang Prosen Orang Prosen Orang Prosen Orang Prosen
Integritas (etika
1 278 95,9% 11 3,8% 1 0,3% - - 290
dan moral)
Keahlian
2 281 96,9% 7 2,4% 2 0,7% - - 290
akuntansi
3 Bahasa inggris 249 85,9% 36 12,4% 5 1,7% - - 290
4 Penggunaan TI 280 96,6% 10 3,4% 0 0,0% - - 290
5 Komunikasi 269 92,8% 20 6,9% 1 0,3% - - 290
6 Kerjasama tim 276 95,2% 12 4,1% 2 0,7% - - 290
Pengembangan
7 264 91,0% 26 9,0% 0 0,0% - - 290
diri
Jumlah 1897 654,1% 122 42,1% 11 3,8% 0 0,0% 2030

42
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

C.10. Produk program studi berupa model-model, karya inovatif, hak paten, hasil
pengembangan prosedur kerja, produk fisik sebagai hasil penelitian.
No. Karya
1. Nama dosen : Fauziyah, S.E, M.Si, Ak, CA
Karya : Program komputer “Teknologi Sistem Informasi
Manajemen Masyarakat Desa”.
Nomor Pencatatan HAKI : 05851
Nomor Permohonan : EC00201706799
2. Nama dosen : Ninik Anggraini, S.E., M.S.A, Ak, CA
Karya : Buku Akuntansi Manajemen
ISBN : 978 – 802 – 71974 – 9 – 7
3. Nama dosen : Fauziyah, S.E, M.Si, Ak, CA
Karya : Buku Akuntansi Biaya
ISBN : 978 – 979 – 16753 – 7 – 6
4. Nama dosen : Fauziyah, S.E, M.Si, Ak, CA
Karya : Buku Produk Kerajinan Kain Tenun Ikat Khas Kediri
(Pemenang Hibah Pengabdian Masyarakat DIKTI)
ISBN : 978 – 602 – 71974 – 5 – 9
5. Nama dosen : Fauziyah, S.E, M.Si, Ak, CA
Karya : Buku Produk Hasil Kerajinan Bambu Ramah Lingkungan
(Pemenang Hibah Pengabdian Masyarakat DIKTI)
ISBN : 978 – 602 – 74773 – 3 – 9
6. Nama dosen : Sri Luayyi, S.E., M.S.A
Karya : Buku Akuntansi Syariah : Makna Aset dan Bentuk
Pelaporannya dari Kacamata Pondok Pesantren.
ISBN : 978 – 602 – 70260 – 7 – 0
7. Nama dosen : Nur Rahmanti Ratih, S.E., M.M
Karya : Buku Anggaran Perusahaan (Budgeting)
ISBN : 978 – 602 – 74773 – 5 – 3
8. Nama dosen :
- Ahmad Yani, S.E., M.M
- Marhaendra Kusuma, S.E, M.M, Ak
Karya : Buku Praktikum SPSS
ISBN : 602 – 6791 - 531
9. Nama dosen : Siti Aminah, S.Pd, M.Pd.I
Karya : Buku Ahlaq
ISBN : 978 – 602 – 71974 – 8 - 0
10. Nama dosen : Marhaendra Kusuma, S.E, M.M, Ak
Karya : Buku Akuntansi Suatu Pengantar
ISBN : 978-602-71173-0-3
Hak Cipta No : W15-HI.01.01-1087
11. Nama dosen : Marhaendra Kusuma, S.E, M.M, Ak
Karya : Buku Sistem Informasi Akuntansi
ISBN : 978–602–71173–4– 1
Pendaftaran Hak Cipta No : W15-HI.01.01-86
12. Nama dosen : Nisa Mutiara, S.Sos., M.Si
Karya : Buku Sistem Perbankan ISBN : 978 – 979 – 3613 – 87 – 1
`13. Nama dosen : Siti Aminah, S.Pd, M.Pd.I
Karya : Buku Fiqih Muamalah, ISBN : 978 – 602 – 67333 – 2 – 0
14. Nama dosen : Muhammad Alfa Niam, S.E, M.M
Karya : Buku Pemanfaatan Limbah Tahu sebagai Pupuk Cair
Organik dan Es Krim untuk Meningkatkan Pendapatan dan
Pengembangan Produk
Hak Cipta No : 06486

43
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

C.11. Analisis SWOT

Kekuatan Kelemahan
1. Jumlah mahasiswa prodi akuntansi sungguh
banyak dengan grafik tren jumlah mahasiswa yang 1. Prestasi mahasiswa di bidang akademik dan
relative naik dari tahun ke tahun. non akademik masih minim di tingkat
2. Rata- rata IPK lulusan sangat tinggi nasional maupun internasional.
3. Prodi akuntansi mampu memberikan layanan 2. Bimbingan konseling terhadap mahasiswa
dengan sangat baik kepada mahasiswa terkait lebih ditingkatkan.
bimbingan konseling, minat dan bakat, pembinaan 3. Mahasiswa yang berasal dari luar Pulau
softskills, beasiswa, kesehatan dan sebagainya. Jawa masih rendah.
4. Terdapat pertemuan alumni yang rutin
diselenggarakan tiga tahun sekali.
5. Respon DUDI terhadap kinerja alumni sangat baik
6. Rata – rata waktu tunggu lulusan < 3 bulan
7. Presentase lulusan yang bekerja dibidang
akuntansi > 80%
8. Alumni sangat berperan dalam kemajuan prodi
dan memberikan sumbangsih yang nyata terkait
dana, fasilitator, kegiatan akademik dsb.
9. UNISKA memiliki reputasi yang sangat baik di
masyarakat khususnya fakultas ekonomi prodi
akuntansi.
10. Prodi Akuntansi memiliki banyak fasilitas pelatihan
penunjang kompetensi yang mampu menjadi daya
tarik tersendiri bagi masyarakat.
Peluang Ancaman

1. Prodi akuntansi adalah prodi yang favorit dan 1. Persaingan yang semakin ketat antar prodi
dipersepsikan memiliki prospek kerja yang bagus sejenis di wilayah Jawa Timur.
di masyarakat sehingga animo masyarakat untuk 2. Persaingan kerja antar lulusan prodi
masuk sangat tinggi. Akuntansi di wilayah Jawa Timur semakin
2. Jumlah mahasiswa prodi Akuntansi Uniska ketat.
terbanyak dibandingkan perguruan tinggi lain di
sekitar Kediri Raya.
3. Adanya Hibah Program Kreativitas Mahasiswa dari
DIKTI untuk memacu kreativitas mahasiswa.
4. Adanya Program Hibah Bina Desa dari DIKTI yang
bisa dimanfaatkan mahasiswa untuk
mengaplikasikan ilmunya dalam pemberdayaan
masyarakat desa.
5. Adanya Program Hibah Mahasiswa Wirausaha
yang bisa dimanfaatkan mahasiswa untuk melatih
kemampuan berwirausaha.
6. Adanya Beasiswa PPA dan BBM yang diberikan
Kopertis VII bagi mahasiswa yang berprestasi dan
atau mahasiswa kurang mampu.

Sumber informasi, antara lain: Statuta, Renstra, laporan tahunan, buku pedoman rekrutmen
dan seleksi calon mahasiswa, pedoman layanan mahasiswa, hasil studi pelacakan, laporan
wisuda tahunan/tengah tahunan, transkrip hasil belajar para lulusan, direktori lulusan program
studi, hasil studi pelacakan, peraturan perundang-undangan yang terkait.

44
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

KOMPONEN

D
Sumber Daya Manusia

45
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Komponen D
Sumber Daya Manusia

D.1. Sistem rekrutmen dan seleksi dosen dan tenaga kependidikan.


Prodi Akuntansi FE Uniska Kediri memiliki pedoman tertulis yang lengkap
tentang sistem seleksi, perekrutan, penempatan, pengembangan, retensi, dan
pemberhentian dosen dan tenaga kependidikan dan pedoman tertulis tersebut
dilaksanakan secara konsisten.
Dalam rekrutmen calon dosen/tenaga kependidikan dilakukan berdasarkan
kebutuhan pada masing – masing program studi/ unit kerja. Ketua program studi/unit
kerja mengajukan permohonan kepada WR II cq. Ka. Subag. Kepegawaian. Setelah
mendapat persetujuan, Biro pemasaran dan humas UNISKA memasang iklan
lowongan pekerjaan di media massa, website UNISKA dan menyebar surat ke
beberapa perguruan tinggi. Program studi/unit kerja melakukan rekruting dengan cara
menyeleksi berkas administrasi yang mengajukan permohonan. Bagi pemohon yang
telah dinyatakan lolos seleksi administrasi dipanggil untuk mengikuti ujian tertulis dan
lisan. Ujian tertulis meliputi TPA dan test sesuai bidang dilaksanakan oleh bagian
kepegawaian dan program studi, sedangkan ujian secara lisan dilakukan oleh unsur
yayasan, rektorat, kepegawaian dan program studi. Syarat-syarat bagi calon dosen
dan tenaga kependidikan sebagaimana diatur dalam Bab II Pasal 2 Peraturan
Kepegawaian Universitas Islam Kadiri.

D.2. Pengelolaan dosen dan tenaga kependidikan.


Penempatan dosen dan tenaga kependidikan hasil rekrutmen disesuaikan
dengan kebutuhan program studi. Bagi dosen yang baru masuk diberi tugas mengajar
secara mandiri dan berstatus dosen tidak tetap dengan masa percobaan 6 bulan (satu
semester) dengan beban mengajar 12 SKS. Demikian juga untuk tenaga kependidikan
harus melalui jenjang percobaan dengan status sebagai pegawai tidak tetap selama
enam bulan.
Dalam rangka pengembangan kemampuan dosen dibidang akademik
menugaskan dosen/tenaga kependidikan untuk mengikuti pendidikan informal atau
pendidikan formal dengan jenjang yang lebih tinggi. Diantaranya sebagai berikut:
- Dosen melanjutkan studi S3 (UNAIR, UB, UNTAG).
- Dosen melanjutkan studi PPAk (STIE Malangkucecwara).
- Dosen mengikuti PEKERTI dan AA (Kopertis VII).
- Tenaga pendidikan mengikuti pelatihan SIAKAD Online.

Hak tenaga kependidikan dan dosen sebagaimana diatur dalam Peraturan


Kepegawaian Universitas Islam Kadiri Pasal 5 adalah sebagai berikut :
- Setiap pegawai berhak memperoleh gaji / tunjangan / honorium dan penghargaan
lainnya sesuai dengan peraturan penggajian yang berlaku di UNISKA Kediri.

45
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

- Setiap pegawai tetap dan tidak tetap, berhak atas kenaikan pangkat sesuai
dengan masa kerja dan prestasinya yang didasarkan pada peraturan jenjang
kepangkatan yang berlaku di UNISKA Kediri.
- Dosen tetap tetap maupun tidak tetap berhak atas kenaikan jenjang jabatan
akademik sesuai dengan perolehan angka kredit yang didasarkan pada Peraturan
Jenjang Jabatan Akademik Perguruan Tinggi.
- Setiap pegawai tetap yang bekerja secara terus menerus hingga mencapai usia
pensiun berhak atas Dana Pensiun.
- Apabila pegawai tetap tersebut meninggal dunia, ahli warisnya berhak menerima
dana pensiun.
- Setiap pegawai yang diberhentikan dengan hormat, berhak atas akumulasi dana
pensiun.
- Prosedur dan besarnya dana pensiun yang dimaksud pada ayat 5, 6, dan 7, pasal
ini diatur dalam peraturan khusus mengenai dana pensiun.
- Setiap pegawai tetap maupun tidak tetap mempunyai kesempatan untuk
mengikuti kursus, lokakarya, penataran, seminar, latihan kerja maupun
pendidikan lanjutan baik dengan fasilitas UNISKA Kediri maupun dengan fasilitas
dari luar UNISKA Kediri.
- Setiap pegawai tetap baik edukasi maupun administrasi mempunyai kesempatan
untuk studi lanjut atas biaya dari yayasan.
- Setiap pegawai tetap berhak memperoleh cuti.
- Setiap pegawai tetap dan tidak tetap yang telah menunjukkan kesetiaannya dan
atau berjasa pada UNISKA Kediri dan atau telah menunjukkan prestasi kerja yang
luar biasa, dapat memperoleh penghargaan sebagaimana diatur pada Bab X
pasal 50 peraturan ini.
- Tenaga edukasi tetap dan tidak tetap berhak atas kenaikan jenajng jabatan
akademik sesuai dengan perolehan angka kredit yang didasarkan pada Peraturan
Jenjang Jabatan Akademik Perguruan Tinggi.
- Setiap pegawai tetap berhak atas kenaikan gaji berkala ( tunjangan masa) secara
otomatis sesuai dengan aturan penggajian yang berlaku diI UNISKA Kediri.
- Setiap pegawai tetap yang diberhentikan dengan hormat memperoleh pesangon,
hal tersebut akan diatur tersendiri dalam Surat Keputusan Pengurus Yayasan.
- Setiap pegawai beserta suami/istri dan anak berhak memperoleh perawatan
kesehatan berupa rawat jalan pada Poliklinik Yayasan.
- Tenaga edukasi yang telah memiliki jabatan akademik berhak mendapatkan
tunjangan fungsional, yang besarnya sesuai dengan peraturan yang berlaku di
UNISKA Kediri.
- Pegawai yang menduduki jabatan struktural baik akademik maupun administrasi
berhak mendapatkan tunjangan yang besarnya sesuai dengan peraturan yang
berlaku di UNISKA Kediri.
- Pegawai tetap yang menduduki jabatan struktural baik akademik maupun
administrasi yang belajar lanjut atas perintah rektor dengan persetujuan Yayasan,
tunjangannya dihentikan.
- Pegawai tetap yang menduduki jabatan struktural baik akademik maupun
administrasi yang belajar lanjut atas kehendaknya sendiri, tunjangannya diberikan
25 % dari yang diterimanya.

Aturan yang berkaitan dengan pemberhentian dosen dan tenaga kependidikan


telah diatur dalam Peraturan Kepegawaian Universitas Islam Kadiri Pasal 14 yang
terdiri dari 4 (empat) ayat. Secara umum pemberhentian dibagi dalam dua bentuk,
yaitu berhenti atas kehendak dosen atau tenaga kependidikan dan pemberhentian
oleh pihak yayasan atas usulan rektor.
Dalam hal pemberhentian yang dilakukan oleh yayasan atas usulan rektor
sebelumnya melalui beberapa tahapan, yaitu :
- Peringatan secara lisan.

46
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

- Peringatan secara tertulis.


- Pengenaan sanksi administrasi.
Pemberhentian merupakan alternatif terakhir apabila peringatan dan sanksi
sebelumnya tidak mendapatkan hasil. Dosen dan tenaga kependidikan diberhentikan
apabila terbukti melanggar fakta integritas yang telah di tanda tangani ketika diangkat
menjadi Dosen Tetap Yayasan atau tenaga kependidikan.

D.3. Profil dosen dan tenaga pendukung: mutu, kualifikasi, pengalaman, ketersediaan
(kecukupan, kesesuaian, dan rasio dosen-mahasiswa).

Jabatan Jumlah Prosen Jenjang Jumlah Prosen Sertifikasi Jumlah Prosen


Akademik (orang) tase Pendidikan (orang) tase dosen (orang) tase
Guru besar 0 0,0% Sedang S3 4 15,4% Serdos 7 26,9%
Lektor kepala 1 3,8% Lulus S2 18 69,2% Belum serdos 19 73,1%
Lektor 3 11,5% Lulus S2 & PPAk 4 15,4%
Asisten ahli 7 26,9%
Tenaga pengajar 15 57,7%
Jumlah 26 100% Jumlah 26 100% Jumlah 26 100%

Jabatan Fungsional Akademik

Lektor kepala
4%
11%
Lektor

58% 27% Asisten Ahli

Tenaga pengajar

47
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Pendidikan Terakhir Dosen

15% 19%

Sedang S3
Lulus S2

66% Lulus S2 & PPAk

Bersertifikat Pendidik Profesional

27%

Serdos Belum serdos


73%

Rasio dosen dengan mahasiswa :

Jumlah dosen tetap Jumlah mahasiswa Rasio


26 orang 1.092 orang 1 : 42

Rasio diatas masih mencukupi, namun Yayasan dan Rektoriat Uniska masih membuka
lowongan untuk penerimaan dosen tetap prodi Akuntansi hingga mencapai rasio ideal untuk
kelompok ilmu sosial.

48
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

D.4. Karya akademik dosen (hasil penelitian, karya lainnya).

Jumlah karya akademik dosen (hasil penelitian, karya lainnya) dalam tiga tahun
terakhir disajikan dalam tabel berikut :

No Karya akademik dosen Jumlah


Penelitian yang terpublikasi di jurnal/forum
1. 2 judul.
ilmiah internasional.
Penelitian yang terpublikasi di jurnal nasional
2. 37 judul.
tidak terakreditasi
Penelitian yang tersimpan di perpustakaan
3. pusat Uniska dan perpustakaan prodi 33 judul.
Akuntansi
4. Buku ajar yang ber-ISBN 9 judul.
5. Buku ajar yang memperoleh HAKI 2 judul.
6. Program aplikasi yang memperoleh HAKI 1 aplikasi.

D.5. Peraturan kerja dan kode etik.

Pasal 3 Peraturan Rektor Universitas Islam Kadiri Nomor : 101 Tahun 2016 Tentang :
Disiplin Dan Etika Pegawai Universitas Islam Kadiri, mengatur tentang etika pegawai
(dosen dan karyawan), antara lain berbunyi :
1. Etika Pegawai yang selanjutnya disebut Kode Etik, adalah pedoman sikap,
tingkah laku, dan perbuatan Pegawai di dalam melaksanakan tugasnya dan di
dalam pergaulan sehari-hari.
2. Dalam melaksanakan tugas Universitas dan bersikap dalam kehidupan sehari-
hari, setiap Pegawai wajib berpedoman pada sikap dasar, standar etika
bernegara, berorganisasi, bermasyarakat, etika terhadap pemimpin, terhadap
sesama pegawai, terhadap mahasiswa, terhadap diri sendiri, serta berpedoman
pada karakter Jurdastanglisi.
3. Sikap dasar yang dimaksud di dalam pasal 3 ayat 2 adalah :
a. Beriman dan bertaqwa kepada Alla SWT;
b. Setia dan taat kepada Pancasila dan Undang-ndang Dasar 1945;
c. Memiliki moralitas yang tinggi;
d. Memiliki ketaatan terhadap hukum dan peraturan perundang-undangan
yang berlaku di negara Republik Indonesia
e. Menghormati hak asasi manusia;
f. Memelihara keutuhan, persatuan dan kesatuan bangsa;
g. Memiliki integritas dan rasa tanggungjawab yang tinggi;
h. Mengutamakan kepentingan negara, bangsa, dan Universitas di atas
kepentingan diri sendiri, seseorang atau kelompok;
i. Memiliki jiwa kemandirian dan kemampuan meningkatkan kualitas secara
terus-menerus;
1) Bertidak profesional, netral, objektif, dan tidak diskriminatif;
2) Pelayanan yang optimum kepada masyarakat;
3) Memelihara kesadaran dan semangat mencerdaskan anak bangsa
dalam bentuk pelayanan pendidikan dan pengajaran tinggi bermutu,
berkelanjutan dan penuh tanggungjawab; dan
4) Jujur dan terbuka serta tidak memberikan informasi, keterangan dan
kesaksian yang tidak benar.

49
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

4. Etika bernegara, meliputi :


a. Mengangkat harkat dan martabat bangsa dan negara;
b. Menjadikan perekat dan pemersatu bangsa dalam negara kesatuan Republik
Indonesia;
c. Akuntabel dalam melaksanakan tugas penyelenggaraan tata pemerintah
yang bersih dan berwibawa;
d. Tanggap, terbuka, jujur, dan akurat, serta tepat waktu dalam melaksanakan
setiap kebijakan dan program;
e. Menggunakan atau memanfaatkan semua sumber daya secara efisiensi dan
elektif; dan
f. Tidak memberikan kesaksian palsu atau keterangan yang tidak benar;
5. Etika dalam berorganisasi meliputi :
a. Melaksanakan tugas dan wewenang sesuai ketentuan yang berlaku;
b. Menjaga informasi yang bersifat rahasia;
c. Melaksanakan setiap kebijakan yang ditetapkan;
d. Membangun etos kerja untuk meningkatkan kinerja organisasi;
e. Menjamin kerjasama secara kooperatif dengan unit kerja lain yang terkait
dalam rangka pencapaian tujuan;
f. Memiliki kompetensi dalam pelaksanaan tugas;
g. Patuh dan taat terhadap standar operasional dan tata kerja;
h. Mengembangkan pemikiran secara kreatif dan inovatif dalam rangka
peningkatan kinerja organisasi;
i. Berorientasi pada upaya peningkatan kualitas kerja; dan
j. Menghindarkan diri dari penyalahgunaan institusi untuk kepentingan pribadi.
6. Etika dalam bermasyarakat meliputi :
a. Menghormati setiap warga negara tanpa membedakan agama, kepercayaan,
suku, ras, dan status sosial;
b. Menghindari konflik kepentingan pribadi, kelompok maupun golongan:
c. Menjaga keutuhan dan keharmonisan civitas akademika;
d. Berpenampilan dan berpakaian secara pantas, sederhana, rapi, dan sopan,
e. Memberikan pelayanan dengan empati, hormat, dan santun, tanpa pamrih
dan tanpa unsur paksaan;
f. Memberikan pelayanan secara cepat, tepat, terbuka dan adil serta tidak
diskriminatif;
g. Tidak merokok atau makan sambil berjalan, atau di area bebas rokok (di
ruang kelas, di ruang ber ac dll).
h. Tanggap terhadap keadaan lingkungan masyarakat; dan
i. Berorientasi kepada peningkatan kesejahteraan masyarakat dalam
melaksanakan tugas.
7. Etika terhadap sesama pegawai, meliputi :
a. Menghormati sesama pegawai universitas tanpa membedakan agama
kepercayaan, suku, ras, dan status sosial;
b. Memelihara rasa persatuan dan kesatuan;
c. Saling menghormati antara teman sejawat baik secara vertikal maupun
horizontal dalam suatu unit kerja, instansi maupun antar instansi;
d. Menghargai perbedaan pendapat;
e. Menjunjung tinggi harkat dan martabat sesama pegawai;
f. Menjaga dan menjalin kerja sama yang kooperatif sesama pegawai; dan
g. Menjaga dan menjalin rasa solidaritas.
8. Etika terhadap mahasiswa, meliputi :
a. Berorientasi pada upaya peningkatan kualitas mahasiswa,
b. Menghindarkan diri dari penyalahgunaan mahasiswa untuk kepentingan
pribadi, kelompok, atau golongan.
c. Memberikan pelayanan dengan empati, santun, tanpa pamrih dan tanpa
unsur pemaksaan;

50
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

d. Memberikan pelayanan secara cepat, tepat, terbuka, dan adil serta tidak
diskriminatif;
e. Tanggap terhadap keadaan mahasiswa;
f. Bertindak dengan penuh kesungguhan dan ketulusan;
g. Menghindari konflik kepentingan pribadi, kelompok maupun golongan;
h. Berinisiatif untuk meningkatkan kualitas pengetahuan, kemampuan,
keterampilan dan sikap para mahasiswa;
i. Tidak menggunakan kata-kata kotor atau kasar terhadap mahasiswa; dan
j. Selalu berusaha untuk menjadi teladan bagi mahasiswa.

D.6. Pengembangan staf.

Untuk tenaga kependidikan, program pengembangan juga dilakukan dengan


mengirim mereka ke beberapa pelatihan yang diadakan oleh pihak Rektorat,
KOPERTIS seperti pelatihan Sistem Informasi Manajemen Administrasi Akademik
(SIMAK), Sistem Informasi Manajemen Kepegawaian (SIMPEG) serta kegiatan
lainnya. Staf berhak atas kenaikan pangkat struktural dan kenaikan gaji berkala sesuai
prestasi kerja dan masa kerja. Staf juga berhal atas insentif, tunjangan, dan
penghargaan finansial maupun non finansial lainnya.

D.7. Keberlanjutan pengadaan dan pemanfaatannya.

Prodi akuntansi melakukan pengadaan SDM terbanyak pada tahun 2015, penjelasan
secara rinci dijelaskan dalam tabel berikut :

No Jenis Pengadaan Alasan Pemanfaatan/Keberlanjutan


1 Dosen tetap Jumlah mahasiswa Selain tugas utama tri dharma
sebanyak 14 orang yang bertambah (beban min 12 sks), beberapa
(dari semula 13 banyak dan tuntutan dosen baru ditugaskan
orang menjadi 27 peraturan tentang struktural untuk menjabat
orang). rasio ideal sebagai :
- Ka.Lab Akuntansi
- Ka.Lab Perbankan
- Ka.Lab Pasar Modal (GIS
BEI)
- Pengelola Jurnal
- Pengelola Perpustakaan
Prodi
- Pembina HMJ A
2 Tenaga Administrasi Jumlah mahasiswa Diberikan training dan
yang bertambah dan diberangkatkan pelatihan
untuk meningkatkan sesuai bidangnya
pelayanan. diluar/didalam kampus.
3 Pustakawan Jumlah mahasiswa Diberikan training dan
yang bertambah dan diberangkatkan pelatihan
untuk meningkatkan sesuai bidangnya
pelayanan. diluar/didalam kampus.

51
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

D.8. Analisis SWOT

Kekuatan Kelemahan

1. Semua dosen telah berpendidikan minimal S2 1. Belum terdapat dosen yang berjabatan
dan beberapa diantaranya telah melanjutkan fungsional sebagai Guru Besar.
ke jenjang S3. 2. Terdapat beberapa dosen yang belum
2. Memiliki dosen yang menjadi asesor BNSP JAFA.
bidang akuntansi. 3. Belum terapat dosen dengan lulusan
3. Terdapat dosen yang tergabung dalam S3.
asosiasi profesi akuntansi. 4. Pejabat yang mengelola di tingkat
4. Mayoritas dosen lulusan dari perguruan tinggi hanya satu orang yaitu kepala
dengan reputasi baik (UB, Unair, UGM, UM, program studi.
Unej dll) 5. Tenaga administrasi, laboran dan
5. Tingkat loyalitas dedikasi dosen dan tenaga teknisi yang terlibat masih menangani
kependidikan yang tinggi terhadap prodi dan tugas-tugas secara menyeluruh di
universitas. Hal ini dibuktikan dari masa kerja tingkat fakultas, jadi belum memiliki
dosen sampai dengan puluhan tahun dan tidak staff khusus di tingkat tingkat program
terrdapat dosen yang pindah ke perguruan studi, sehingga hal tersebut
tinggi lain. memungkinkan terjadinya
6. UNISKA memiliki sistem seleksi dan penumpukan tugas.
pengembangan SDM yang sangat jelas, 6. Sebanyak 7 dari 27 dosen telah
diimplementasikan dan didokumentasikan melakukan serdos
dengan baik. Serta mendapat dukungan penuh
dari yayasan sehingga mampu mendorong
SDM agar senantiasa bekerja dengan baik.
7. Semakin meningkatnya keterampilan tenaga
edukatif dengan diterapkannya pengisian
presensi dan jurnal secara online.
8. Mayoritas dosen dengan usia muda (produktif)
sehingga bisa mengabdi lebih lama berkarya
bertridarma di prodi dan melanjutkan studi ke
jenjang S3.

Peluang Ancaman

1. Adanya beasiswa BUDI dari DIKTI untuk 1. Banyak dosen- dosen dari PTS lain di
membantu dosen mengembangkan kualifikasi Kediri yang melanjutkan studinya ke
dan kompetensinya. jenjang S3 dan PPAk.
2. Adanya program sertifikasi dosen untuk 2. Terdapat PTN yang membuka cabang di
memonitor pelaksanaan tri dharma dosen dan Kediri dengan kualitas yang lebih senior.
meningkatkan kesejahteraan. 3. Kesulitan mendapatkan dosen baru yang
3. Peluang pengembangan diri dengan adanya berpendidikan linier S1 dan S2 nya
kemajuan IPTEK dalam bentuk: seminar dengan prodi Akuntansi.
pelatihan dsb. 4. Banyak perguruan tinggi lainnya yang juga
membutuhkan tenaga dosen baru
berpendidikan linier Akuntansi.

Sumber informasi, antara lain: Statuta, Renstra, laporan tahunan,buku pedoman


rekrutmen dan seleksi calon dosen dan tenaga pendukung, direktori program
studi, program pengembangan staf, laporan tahunan pimpinan perguruan
tinggi/program studi, peraturan perundang-undangan terkait.

52
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

53
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Komponen E

Kurikulum, Pembelajaran, dan


Suasana Akademik

E.1. Kesesuaian dengan visi, misi, tujuan, dan sasaran.

Visi program studi S1 Akuntansi FE Universitas Islam Kadiri (Uniska) Kediri :


“Menjadi Program Studi Akuntansi berskala Nasional pada tahun 2030, mampu
menghasilkan lulusan yang mengutamakan kompetensi di bidang Akuntansi, berjiwa
juang dan wirausaha yang islami dan berakhlak mulia sehingga mampu memenuhi
kebutuhan stakeholders”. Kesesuaian kurikulum PS Akuntansi dengan VMTS kejuangan
(berjiwa juang) : memiliki mata kuliah bela negara (3 sks) di kurikulum prodi, kewajiban
memasukkan muatan bela negara pada RPP semua mata kuliah dalam kurikulum prodi.
Kesesuaian kurikulum PS Akuntansi dengan VMTS Islami, antara lain ditunjukkan
dengan : kewajiban mengikuti pendidikan karakter di Pondok Pesantren di Rusunawa
selama 2-3 minggu, mata kuliah agama Islam dari semester 1 sampai semester 5,
terdapat mata kuliah : ekonomi islam, akuntansi syariah. Dimilikinya Galeri Investasi
Syariah BEI. Kewajiban doa sebelum dan setelah perkuliahan. Kewajiban sholat
berjamaah bila berada dikampus dan sedang tidak beraktivitas kuliah.
Kesesuaian kurikulum PS Akuntansi dengan VMTS Islami, antara lain ditunjukkan
dengan : pengoptimalan mata kuliah wirausaha dan laboratorium wirausaha. Kesesuaian
kurikulum PS Akuntansi dengan VMTS Akuntansi profesional mampu memenuhi
kebutuhan stakeholders antara lain ditunjukkan dengan : dimilikinya empat minat
konsentrasi, adanya kegiatan pelatihan brevet pajak bekerjasama dengan IKPI, pelatihan
sistem perbankan bekerjasama dengan BRI Syariah, pelatihan pasar modal bekerjasama
dengan Succor Invest/ IKPI, pelatihan aplikasi komputer bekerjasama Ebiz officional
microsoft partner, dan Pelatihan praktik akuntansi (terapan). Matakuliah di S1 Akuntansi
FE Uniska dirancang untuk mendukung tercapainya visi, misi, tujuan prodi, fakultas dan
universitas, olehkarenanya matakuliah sesuai dengan maksud tersebut. Adapun
rinciannya dijelaskan dalam tabel berikut :

54
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Kesesuaian dengan Visi, Misi,


Tujuan Prodi & Lembaga
Smt Kode MK Nama Mata Kuliah Menguasai Berjiwa Berjiwa Berjiwa
Iptek
Akuntansi/
Juang Wirausaha Islami
Daya saing
I MPKNC02101 Agama Islam I √ √
MPKNC02102 Filsafat Pancasila √ √
MPKFC02103 Bahasa Inggris √ √
MPKNC02110 Bahasa Indonesia √ √
MPKUC02111 Bela Negara √ √
MKKFC02101 Matematika Ekonomi √ √
MKKFC02102 Ekonomi Mikro √ √
MKKFC02103 Pengantar Akuntansi I √ √
II MPKUC02204 Agama Islam II √ √
MPKNC02205 Kewarganegaraan √ √ √
MPKPC02206 Ekonomi Islam √ √
MKKPC02205 Pengantar Akuntansi II √ √
MKKFC02206 Ekonomi Makro √ √
MKKFC02207 Statistik Ekonomi √ √
MKKPC02208 Aspek Hukum Dalam Bisnis √ √ √ √
MKKFC02209 Manajemen Pemasaran √ √ √
III MPKUC02307 Agama Islam III √ √
MKKFC02311 Manajemen Keuangan √ √
MKKFC02315 Bank dan Lembaga Keuangan Lain √ √
MKBFC02301 Akuntansi Biaya I √ √
MKBPC02302 Ak. Keuangan Menengah I √ √
MKBPC02303 Sistem Informasi Akuntansi √ √
MKBUC02323 Kewirausahaan √ √ √
MBBPC02301 Hukum Pajak √ √ √
MPKUC02307 Agama Islam III √ √

IV MPKUC02508 Agama Islam IV √ √


MKKFC02314 Sistem Informasi Manajemen √ √
MKKFC02316 Perekonomian Indonesia √ √
MKBPC02404 Ak. Keuangan Menengah II √ √
MKBPC02405 Akuntansi Biaya II √ √
MKBFC02406 Perpajakan √ √ √ √
MKBPC02422 Sistem Informasi Perbankan √ √
MKBPC02426 Budgeting √ √
V MPKUC02509 Agama Islam V √ √
MKKPC02518 Metodologi Pen. Akuntansi √ √
MKBPC02514 Ak. Keuangan Lanjutan I √ √
MKBFC02515 Akuntansi Manajemen √ √
MKBPC02516 Auditing I √ √
MKBPC02517 Akuntansi Sektor Publik √ √

55
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

MKBFC02527 Analis. Inves. & M. Portofolio √ √


MPBPC02502 Praktikum Akuntansi √ √
VI MKBPC02619 Ak. Keuangan Lanjutan II √ √
MKBFC02620 Manajemen Biaya √ √
MKBPC02621 Auditing II √ √
MKBPC02624 Teori Akuntansi √ √
MPBPC02604 Prakt. Aplikom. Akuntansi √ √ √
Mata Kuliah Pilihan I √ √
Mata Kuliah Pilihan II √ √
VII MBBFC02702 KKN √ √ √ √
MKKPC02313 Seminar akuntansi keuangan √ √
MKBPC02725 Sistem Pengendalian Manajemen √ √
MPBPC02705 Praktikum Auditing √ √
Mata Kuliah Pilihan III √ √
Mata Kuliah Pilihan IV √ √
VIII MBBFC02803 Skripsi √ √
Mata kuliah Pilihan
VI MPBPC02601 Studi Kelayakan Bisnis √ √ √
MKKFC02312 Etika Bisnis dan Profesi √ √
MKKFC02217 Manajemen Strategi √ √ √
MKBPC02612 Akuntansi Syariah √ √
MKBPC02613 Pemeriksaan manajemen √ √
MKBPC02618 Perencanaan Pajak √ √
VII MKBPC02707 Akuntansi Perpajakan √ √
MKBPC02708 Internal Audit √ √
MKBPC02709 Audit Sektor Publik √ √
MKBPC02710 Manaj. Keuangan Internasional √ √
MKBPC02711 Akuntansi Internasional √ √
MPBPC02703 Perilaku Organisasi √ √
MKBPC02631 Akuntansi Forensik √ √
MKBPC02632 Akuntansi Lingkungan √ √
MKBPC02633 Akuntansi Keperilakuan √ √
MKBPC02634 Akuntansi Manajemen Lanjutan √ √

56
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

E.2. Relevansi dengan tuntutan dan kebutuhan stakeholders.

Berdasarkan saran pengguna lulusan yang disebar pada tahun 2015, dapat
disimpulkan relevansi kurikulum prodi S1 Akuntansi dengan kebutuhan stakeholder
sebagai berikut :

No Kebutuhan stakeholder Tindak lanjut dan relevasi


1 Kemampuan perpajakan - Prodi bekerjasama dengan IKPI menyelenggarakan
ditingkatkan dengan sertifikasi brevet pajak A, B, C.
brevet pajak dari lembaga - Prodi mendesain kurikulum ada mata kuliah
bereputasi. perpajakan dan konsentrasi perpajakan (akuntansi
pajak, perencanaan pajak, dll).
2 Meningkatkan kompetensi - Prodi bekerjasama dengan BRI Syariah dan FE
mahasiswa dalam bidang Unmer menyelenggarakan pelatihan sistem
perbankan. perbankan.
- Prodi mendesain kurikulum ada mata kuliah «bank
dan lembaga keuangan lain» dan «sistem informasi
perbankan».
3 Meningkatkan kompetensi - Prodi bekerjasama dengan PT.Succor Invest, IPOT,
mahasiswa dibidang pasar modal. VICMI menyelenggarakan sekolah pasar modal.
- Prodi membuka galeri investasi bekerjasama dengan
Bursa Efek Indonesia.
- Prodi mendesain kurikulum ada mata kuliah «analisis
investasi dan manajemen portofolio».
4 Meningkatkan kompetensi Selain sudah ada mata kuliah praktikum akuntansi
akuntansi praktik. manufaktur, praktikum komputer akuntansi dan praktikum
auditing, prodi menambah kegiatan non sks untuk
mengasah kemampuan praktik, yaitu : praktikum
akuntansi jasa dan dagang, praktikum sistem akuntansi,
dan praktikum aplikasi SPSS.
5 Membentuk lulusan yang toleran, Universitas menambah matakuliah bela negara dan
mengamalkan Pancasila dan UUD mewajibkan setiap mahasiswa mengikuti pendidikan
1945. karakter «Rusunawa».
6 Meningkatkan kemampuan Prodi bekerjasama dengan ebiz surabaya (lembaga
penggunaan teknologi informasi. resmi perwakilan microsoft) menyelenggarakan DAT
Program, yaitu sertifikasi kemampuan aplikasi komputer
microsoft office dan wajib diikuti oleh mahasiswa.

E.3. Struktur dan isi kurikulum (keluasan, kedalaman, koherensi, penataan/ organisasi).

Semester 1 Semester 2

No Nama Mata Kuliah Sks No Nama Mata Kuliah sks


1 Agama Islam I 2 1 Agama Islam II 2
2 Filsafat Pancasila 2 2 Kewarganegaraan 2
3 Bahasa Inggris 2 3 Ekonomi Islam 2
4 Bahasa Indonesia 2 4 Pengantar Akuntansi II 3
5 Bela Negara 3 5 Ekonomi Makro 3
6 Matematika Ekonomi 3 6 Statistik Ekonomi 3
7 Ekonomi Mikro 3 7 Aspek Hukum Dalam Bisnis 2
8 Pengantar Akuntansi I 3 8 Manajemen Pemasaran 3
Jumlah 20 Jumlah 20

57
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Semester 3 Semester 4

No Nama Mata Kuliah Sks No Nama Mata Kuliah Sks


1 Agama Islam III 2 1 Agama Islam IV 2
2 Manajemen Keuangan 3 2 Sistem Informasi Manajemen 3
3 Bank dan Lembaga Keuangan Lain 3 3 Perekonomian Indonesia 3
4 Akuntansi Biaya I 3 4 Ak. Keuangan Menengah II 3
5 Ak. Keuangan Menengah I 3 5 Akuntansi Biaya II 3
6 Sistem Informasi Akuntansi 3 6 Perpajakan 3
7 Kewirausahaan 3 7 Sistem Informasi Perbankan 3
8 Hukum Pajak 2 8 Budgeting 3
9 Agama Islam III 2 Jumlah 23
Jumlah 24

Semester 5 Semester 6

No Nama Mata Kuliah Sks No Nama Mata Kuliah Sks


1 Agama Islam V 1 1 Ak. Keuangan Lanjutan II 3
2 Metodologi Pen. Akuntansi 3 2 Manajemen Biaya 3
3 Ak. Keuangan Lanjutan I 3 3 Auditing II 3
4 Akuntansi Manajemen 3 4 Teori Akuntansi 3
5 Auditing I 3 5 Prakt. Aplikom. Akuntansi 2
6 Akuntansi Sektor Publik 3 6 Mata Kuliah Pilihan I 3
7 Analis. Inves. & M. Portofolio 3 7 Mata Kuliah Pilihan II 3
8 Praktikum Akuntansi 3 Jumlah 20
Jumlah 22

Semester 7 Semester 8

No Nama Mata Kuliah Sks No Nama Mata Kuliah Sks


1 KKN 3 1 Skripsi 6
2 Seminar akuntansi keuangan 3
3 Sistem Pengendalian Manajemen 3
4 Praktikum Auditing 3
5 Mata Kuliah Pilihan III 3
6 Mata Kuliah Pilihan III 3
Jumlah 18

58
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Mata kuliah pilihan

- Sesuai konsentrasi yang dipilih.


- Pilihan konsentrasi : akuntansi keuangan (AK), akuntansi manajemen (AM),
perpajakan (PJ), auditing (AU).
- Ditawarkan di semester 6 dan 7.
- Setiap konsentrasi diwajibkan mengambil mata kuliah pilihan 9 sks dari total yang
tersedia 51 sks, yaitu 2 mata kuliah di semester 6 (6 sks), dan 1 mata kuliah di semester
7 (3 sks).

Semester 6 Semester 7

Mata Kuliah Pilihan SKS


Mata Kuliah Pilihan SKS
Akuntansi Internasional 3
Studi Kelayakan Bisnis 3 Akuntansi Forensik 3
Akuntansi Syariah 3 Akuntansi Lingkungan 3
Manaj. Keuangan Internasional 3 Manajemen operasional 3
Manajemen Strategi 3 Akuntansi Manajemen Lanjutan 3
Perilaku Organisasi 3 Akuntansi Perpajakan 3
Etika Bisnis dan Profesi 3 Akuntansi Keperilakuan 3
Perencanaan Pajak 3 Audit Sektor Publik 3
Pemeriksaan manajemen 3

59
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

E.4. Derajat integrasi materi pembelajaran (intra dan antar disiplin ilmu) Prodi S1 Akuntansi FE-Uniska

Semester 1 Semester 2 Semester 3 Semester 4 Semester 5 Semester 6 Semester 7 Semester 8

AKM 1 AKM 2 AKL 1 AKL 2 Seminar AK


Manaj.Keuangan
AIMP Teori Akuntansi
Peng.Akuntansi 1 Peng.Akuntansi 2 MK Kosent.Keuangan MK Kosent.Keuangan
ASP

Ak.Biaya 1 Ak.Biaya 2 Akun.Manajemen Manaj.Biaya SPM


MK Kosent.Ak.Manaj MK Kosent.Ak.Manaj
Bugeting
Praktikum Akunt Prak.Komputer Akt

SIA SIM Auditing 1 Auditing 2 Prakt.Auditing


MK Kosent.Auditing MK Kosent.Auditing

BLKL SI Bank
Skripsi
A.HukumDB Hukum Pajak Perpajakan MK Kosent.Pajak MK Kosent.Pajak

Man.Pemasaran Kewirausahaan

Mate.Ekonomi Eko.Makro Perek.Indonesia


Eko.Mikro Eko.Islam

Statistik Ekon
B.Indonesia Met.Penelitian
B.Inggris

Agama Islam 1 Agama Islam 2 Agama Islam 3 Agama Islam 4 Agama Islam 5

Filsafat Pancasila Kewarganegaraan KKN


Bela Negara
Keterangan :

AKM : Akuntansi Keuangan Menengah SIM : Sistem Informasi Manajemen SI Bank : Sistem Informasi Perbankan
AKL : Akuntansi Keuangan Lanjutan ASP : Akuntansi Sektor Publik AIMP : Analisis Investasi & Manaj.Portofolio
SPM : Sistem Pengendalian Manajemen A.Hukum DB : Aspek Hukum dalam Bisnis
SIA : Sistem Informasi Akuntansi BLKL : Bank & Lembaga Keuangan Lain

60
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Keterkaitan Mata Kuliah Pilihan (Per Konsentrasi) dengan Mata Kuliah Wajib

MK Wajib
Semester 6 Semester 7 Semester 8
(ditempuh di semester sebelumnya)
Konsentransi Akuntansi Keuangan : Konsentransi Akuntansi Keuangan :
PA, AKM, AKL, Ekonomi Islam, BLKL Akuntansi Syariah Akuntansi Lingkungan
AKM, Akunt.Manajemen
Manaj.Keuangan, Akunt.Manajemen Manajemen Keuangan Internasional Akuntansi Internasional
AKM, AKL, SAK
AKM, Auditing, SAK Akuntansi Forensik

Kewirausahaan, M.Pemasaran, AHDB Studi Kelayakan Bisnis Konsentrasi Akuntansi Manajemen :


Manajemen Operasi
Konsentrasi Akuntansi Manajemen :
Studi Kelayakan Bisnis Akuntansi Manajemen Lanjutan

Perilaku Organisasi
SKRIPSI
Akunt.Manajemen, SPM Manajemen Stratejik Konsentrasi Perpajakan :
Judul sesuai
Akuntansi Pajak
konsentrasi
Konsentrasi Perpajakan :
Perilaku Organisasi Akuntansi Keperilakuan

AKM, AKL, Auditing, Agama Islam, Pancasila Etika Bisnis dan Profesi

Perpajakan Perencanaan Pajak Konsentrasi Auditing :


Akuntansi Keperilakuan
Konsentrasi Auditing :
Etika Bisnis dan Profesi Internal Audit

SIA, SIM, Auditing Pemeriksaan Manajemen Akuntansi Forensik

Auditing, ASP Audit Sektor Publik

PA : Pengantar Akuntansi, AKM : Akuntansi Keuangan Menengah, AKL : Akuntansi Keuangan Lanjutan, AHDB : Aspek Hukum Dalam Bisnis, SAK : Seminar
Akuntansi Keuangan

61
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

E.5. Kurikulum lokal yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat terdekat dan
kepentingan internal lembaga.

Kurikulum lokal yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat terdekat dan kepentingan
internal lembaga di Prodi S1 Akuntansi Uniska sebagai berikut :

Mata Kuliah Kesesuaian dengan Kebutuhan


Perpajakan, Akuntansi Kebutuhan masyarakat Kota
Perpajakan, Perencanaan Kediri dan (eks-Karesidenannya)
Pajak, Seminar Perpajakan, terhadap lulusan yang
Pelatihan Brevet bersama IKPI berkompeten di bidang
(non sks). perpajakan sangat tinggi.
Pengantar Akuntansi, Kebutuhan masyarakat Kota
Akuntansi Keuangan Kediri dan (eks-Karesidenannya)
(Menengah dan Lanjutan), terhadap lulusan yang
Akuntansi Biaya, Praktikum berkompeten di bidang praktik
Akuntansi, Komputer akuntansi sangat tinggi.
Kurikulum lokal yang
Akuntansi
sesuai dengan
Bank dan Lembaga Keuangan Kebutuhan masyarakat Kota
kebutuhan
Lain, Sistem Informasi Kediri dan (eks-Karesidenannya)
masyarakat terdekat
Perbankan, Akuntansi terhadap lulusan yang
Syariah,Praktik Sistem berkompeten di bidang
Perbankan bersama BRI perbankan sangat tinggi.
Syariah (non sks) Menjamurnya BPRS/KSPS di
Kediri Raya.
Manajemen investasi dan Menjamurnya perusahaan
Pasar Modal, Sekolah Pasar investasi/trading di Kota Kediri
Modal bersama perusahaan dan sekitarnya.
investasi Succor Invest, IPOT,
VICMI (non sks)
Bela Negara, Filsafat Mengakomodir visi Uniska yakni
Pancasila, membentuk lulusan yang berjiwa
Pend.Kewarganegaraan, juang. Uniska memposisikan
Pendidikan Karakter Program dirinya sebagai “Kampus Cinta
Kurikulum lokal yang
Rusunawa (non sks) Tanah Air”.
sesuai dengan
Kewirausahaan, Manajemen Mengakomodir visi Uniska yakni
kepentingan internal
Pemasaran, Manajemen membentuk lulusan yang berjiwa
lembaga
Strategi wirausaha.
Agama Islam (semester 1 – 5), Mengakomodir visi Uniska yakni
membentuk lulusan yang berjiwa
islami.

E.6. Mata kuliah pilihan yang merujuk pada harapan/kebutuhan mahasiswa secara
individual/kelompok mahasiswa tertentu.

Pilihan konsentrasi :
- Akuntansi keuangan (AK),
- Akuntansi manajemen (AM),
- Perpajakan (PJ),
- Auditing (AU).

62
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Konsentrasi Bobot
Semester Kode Mata Kuliah
AK AM PJ AU SKS
MPBPC02601 Studi Kelayakan Bisnis √ √ - - 3
MKBPC02612 Akuntansi Syariah √ - - - 3
MKBPC02710 Manaj. Keuangan Internasional √ - - - 3

6 MKKFC02217 Manajemen Strategi - √ - - 3


MPBPC02703 Perilaku Organisasi - √ √ - 3
MKKFC02312 Etika Bisnis dan Profesi - - √ √ 3
MKBPC02618 Perencanaan Pajak - - √ - 3
MKBPC02613 Pemeriksaan manajemen - - - √ 3
MKBPC02711 Akuntansi Internasional √ - - - 3
MKBPC02631 Akuntansi Forensik √ - - √ 3
MKBPC02632 Akuntansi Lingkungan √ - - - 3
MPBFC02709 Manajemen operasional - √ - - 3

7 MKBPC02634 Akuntansi Manajemen Lanjutan - √ - - 3


MKBPC02707 Akuntansi Perpajakan - - √ - 3
MKBPC02633 Akuntansi Keperilakuan - - √ √ 3
MKBPC02708 Internal Audit - - - √ 3
MKBPC02709 Audit Sektor Publik - - - √ 3
Jumlah 51

E.7. Peluang bagi mahasiswa untuk mengembangkan diri: melanjutkan studi,


mengembangkan pribadi, memperoleh pengetahuan dan pemahaman materi
khusus sesuai dengan bidang studinya, mengembangkan keterampilan yang
dapat dialihkan (transferable skills), terorientasikan ke arah karir, dan
pemerolehan pekerjaan.

Dengan menjadi mahasiswa di Prodi S1 Akuntansi Uniska Kediri, masyarakat


sangat memiliki peluang untuk mengembangkan diri, seperti : melanjutkan studi,
mengembangkan pribadi, memperoleh pengetahuan dan pemahaman materi khusus
sesuai dengan bidang studinya, mengembangkan keterampilan yang dapat dialihkan
(transferable skills), terorientasikan ke arah karir, dan pemerolehan pekerjaan. Bukti
adanya peluang tersebut antara lain sebagai berikut :
a. Peluang bagi mahasiswa untuk melanjutkan studi.
- Prodi membekali mahasiswa dengan serangkaian kurikulum, proses
pembelajaran dan kualitas dosen yang siap mengantarkan mereka untuk
melanjutkan studi, baik di jalur akademik S2 akuntansi maupun jalur
profesi/ PPAk.
- Para dosen memotivasi mahasiswa untuk belajar terus sepanjang hayat,
diantaranya terwujud dengan melanjutkan studi ke jenjang berikutnya,
bahwa untuk memenangkan persaingan dunia kerja, menambah wawasan
dan jejaring akademik, maka studi lanjut adalah solusinya.

63
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

b. Peluang bagi mahasiswa untuk mengembangkan pribadi.


- Prodi dan lembaga (FE / Uniska) memberi kesempatan mahasiswa untuk
mengikuti organisasi kemahasiswaan (ormawa) atau unit kegiatan
mahasiswa (UKM) yang tersedia di Unika sebagai media untuk
mengembangkan diri terkait kompetensi berorganisasi (softskills).
- Prodi mendukung program kerja-program kerja HMJ Akuntansi dan
ormawa lain yang sangat berkonstribusi dalam pembentukan
pengembangan pribadi mahasiswa, seperti : pelatihan kepemimpinan
melalui program diklat, diskusi kelompok bidang akuntansi, studi banding
ke HMJ perguruan tingi lain yang lebih dahulu berkembang.
c. Peluang bagi mahasiswa untuk memperoleh pengetahuan dan pemahaman
materi khusus sesuai dengan bidang studinya.
- Adanya program peminatan/ konsentrasi.
- Bisa memilih mata kuliah pilihan yang tersedia (wajib memilih 12 sks dari
51 sks yang tersedia).
- Proses pembelajaran berbasis student centered learning yang
memberikesempatan seluas-luasnya kepada mahasiswa untuk menggali
materi.
- Adanya mata kuliah seminar (seminar akuntansi keuangan) yang
pembahasan tiap pertemuannya berbeda, mendalam dan mengikuti isu
terbaru.
d. Peluang bagi mahasiswa untuk mengembangkan keterampilan yang dapat
dialihkan (transferable skills).
- Dilibatkan dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa
pelatihan dimana peran mahasiswa sebagai pemateri dan atau asisten
pemateri.
- Mata kuliah KKN memberikan peluang besar kepada mahasiswa untuk
dapat mengembangkan transferable skills kepada masyarakat, seperti :
melatih akuntansi kepada ibu-ibu PKK, kepada ibu-ibu Fatayat NU,
memberikan penyuluhan kepada siswa SD tentang menabung, anti
narkoba, dan sebagainya.
e. Peluang bagi mahasiswa untuk terorientasikan ke arah karir.
- Program magang kerja/ Praktek Kerja Lapangan (PKL).
- Membentuk mata kuliah konsentrasi sesuai pilihan dan orientasi karir
mahasiswa.
- Kunjungan industri (company visit) ke beberapa perusahaan besar.
f. Peluang bagi mahasiswa untuk pemerolehan pekerjaan.
- Menyelenggarakan bursa kerja di Aula FE Uniska.
- Memasang iklan lowongan kerja di mading.
- Peran ikatan alumni untuk menginformasikan lowongan pekerjaan ke adik
alumninya.

E.8. Misi pembelajaran


a. Pengembangan/pelatihan kompetensi yang diharapkan.

Dalam rangka meningkatkan kualitas pembelajaran di Prodi S1 Akuntansi, telah


dilaksanakan beberapa program guna pengembangan kompetensi yang
diharapkan, yaitu dilaksanakannya berbagai pelatihan dengan melibatkan pihak
luar sebagai mitra kerja. Diantaranya :
- Pelatihan Brevet A,B,C kerjasama IKPI Cabang Malang;
- Pelatihan sistem perbankan kerjasama BRI Syariah Kediri;
- Pelatihan sekolah pasar modal kerjasama Succor Invest, IPOT, VICMI;
- Pelatihan aplikasi komputer kerjsama ebiz partner resmi Microsoft.
- Pelatihan bahasa Inggris TOEFL/ TOEIC.
- Pelatihan praktikum akuntansi non sks (jasa, dagang, komputerisasi).

64
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

- Program pendidikan karakter di rusunawa.


- Company visit dan permagangan/PKL di beberapa perusahaan.
Dengan bekal tersebut, diharapkan mahasiswa yang telah dinyatakan lulus
mampu bersaing dalam dunia kerja.

b. Efisiensi internal dan eksternal.

Proses pembelajaran di Prodi S1 Akuntansi FE Uniska - Kediri dilakukan


melalui perencanaan, pelaksanaan, monitoring dan evaluasi. Perencanaan
pembelajaran diawali dengan penyusunan kurikulum, penyusunan RPS dan RPP,
penyusunan bahan ajar dan kontrak kuliah. Pelaksanaan pembelajaran dilakukan
sesuai dengan kontrak kuliah yang telah disepakati oleh mahasiswa dengan
dosen pengampu mata kuliah (dan telah dibahas sebelumnya oleh kelompok
dosen ilmu/ team teaching). Monitoring dan evaluasi dilakukan pada saat proses
pembelajaran berlangsung, dan saat perkuliahan selesai. Proses monitoring dan
evaluasi pada dilakukan oleh internal dan eksternal.

Monitoring internal oleh :


- Ka.prodi Akuntansi
- Unit Penjaminan Mutu Prodi dan Gugus Jaminan Mutu Fakultas Ekonomi
Uniska-Kediri dibawah koordinasi Lembaga Penjaminan Mutu
(universitas).
Monitoring eksternal oleh :
- Kopertis VII melalui wasdalbin/ bindalwas setiap tahun.
- BAN-PT melalui akreditasi prodi (2004, 2008, 2013) dan akreditasi institusi
(2014).

E.9. Mengajar:

a.Kesesuaian strategi dan metode dengan tujuan.

Prodi S1 Akuntansi FE Uniska - Kediri sangat menekankan kesesuaian antara


strategi dan metode pengajaran dengan tujuan. Strategi pembelajaran dan metode
pembelajaran yang dijalankan oleh dosen di S1 Akuntansi FE Uniska - Kediri telah
sesuai dengan tujuan S1 Akuntansi FE Uniska - Kediri. Hal ini berdasarkan
kesimpulan hasil monitoring internal secara kontinyu tiap akhir semester oleh :
Ka.prodi Akuntansi dan Unit Penjaminan Mutu Prodi dan Gugus Jaminan Mutu
Fakultas Ekonomi Uniska-Kediri dibawah koordinasi Lembaga Penjaminan Mutu
(universitas), terlebih sampai dengan evaluasi diri ini dibuat 100% dosen telah
mengikuti PEKERTI dan 80% telah mengikuti Appiled Approach yang
diselenggarakan bekerjasama dengan Kopertis VII, sehingga dosen sebagai
fasilitator proses pembelajaran memiliki ketrampilan dalam mengaitkan dan
menyesuaiakan strategi pembelajaran, dengan metode pembelajaran dan tujuan
pembelajaran.

b. Kesesuaian materi pembelajaran dengan tujuan mata kuliah.

Sama halnya dengan kesesuaian strategi dan metode terhadap tujuan


matakuliah, materi pembelajaran dengan tujuan mata kuliah telah sesuai, hal itu
terbukti dengan penyusunan silabus maupun RPP masing-masing mata kuliah
yang telah dibuat oleh para dosen. Hal ini berdasarkan kesimpulan hasil
monitoring internal secara kontinyu tiap akhir semester oleh : Ka.prodi Akuntansi
dan Unit Penjaminan Mutu Prodi dan Gugus Jaminan Mutu Fakultas Ekonomi
Uniska-Kediri dibawah koordinasi Lembaga Penjaminan Mutu (universitas).

65
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

c. Efisiensi dan produktivitas.

Proses belajar mengajar yang dilaksanakan di S1 Akuntansi FE Uniska dirasakan


sudah efisien dan produktif. Hal ini diimplementasikan dengan penggunaan
beberapa indikator dalam menilai keberhasilan dalam pengajaran serta produk
berupa tugas mata kuliah yang dihasilkan oleh mahasiswa dalam setiap mata
kuliah. Dosen S1 Akuntansi FE Uniska telah melaksanakan tugasnya sesuai
dengan kontrak perkuliahan, seluruh SOP telah dilalui sesuai dengan prosedur.

d. Struktur dan rentang kegiatan mengajar.

Proses pengajaran di prodi S1 Akuntansi FE Uniska telah ditetapkan pada buku


pedoman akademik. Tatap muka dilaksanakan dengan durasi setiap sks selama
50 menit untuk pembelajaran kuliah, response dan tutorial. Sedangkan durasi
setiap sks untuk pembelajaran praktikum adalah 160 menit per tatap muka.
Sehingga apabila mata kuliah (dengan pembelajaran kuliah) tersebut memuat 3
sks, maka lama perkuliahan yaitu 150 menit, sedangkan apabila mata kuliah
praktikum memuat 1 sks maka dalam sekali tatap muka lama perkuliahan tersebut
adalah 160 menit. Satu tahun akademik dibagi dalam dua semester, rentang
kegiatan mengajar semester ganjil dimulai periode september s.d januari selama
16x tatap muka dengan UTS dilaksanakan di pertemuan 8 dan UAS dilaksanakan
dipertemuan 16. Rentang kegiatan mengajar semester genap dimulai bulan
Februari s.d Juli.

e. Penggunaan teknologi informasi.

Teknologi informasi telah dipakai dalam menunjang proses pembelajaran.


Tersedianya LCD pada setiap ruang kelas, sangat membantu kelancaran dosen
dalam menyampaikan materi maupun membantu mahasiswa dalam
melaksanakan presentasi mata kuliah. Jaringan internet juga telah bisa diakses
dan digunakan secara baik oleh dosen maupun mahasiswa. Beberapa dosen
menggunakan blog sebagai media pembelajaran.

E.10. Belajar:

a. Keterlibatan mahasiswa.

Pola pembelajaran di prodi S1 Akuntansi FE Uniska saat ini adalah menggunakan


metode SCL (student centre learning). Sehingga sudah pasti keterlibatan
mahasiswa menjadi kata kuncinya dan dosen hanya sebagai fasilitator. Selain itu
prodi S1 Akuntansi FE Uniska sangat menekankan keterlibatan mahasiswa. Hal
ini tercermin dalam buku pedoman akademik yang mensyaratkan mahasiswa
untuk hadir dalam perkuliahan minimal 80%. Kehadiran mahasiswa minimal 80%
dari perkuliahan ini merupakan prasyarat mahasiswa untuk mengikuti Ujian Akhir
Semester (UAS). Mahasiswa juga dilibatkan dalam penelitian bersama dosen dan
kegiatan pengabdian kepada masyarakat.

b. Bimbingan skripsi/tesis/disertasi.

Semua prosedur pembelajaran, baik perkuliahan tatap muka, KKN maupun skripsi
telah diatur dalam buku pedoman masing-masing. Tahapan dalam penyelesaian
skripsi sudah jelas. Secara umum diawali dengan pengajuan judul kepada ketua
program studi, penunjukkan dosen pembimbing, penelitian dan penyusunan

66
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

laporan penelitian sampai dengan sidang/ ujian. Pendadaran/ ujian skripsi


dilaksanakan secara transparan. Jumlah tatap muka bimbingan minimal 8 kali.

c. Peluang bagi mahasiswa untuk mengembangkan:

1) pengetahuan dan pemahaman materi khusus sesuai bidangnya,

- Adanya program peminatan/ konsentrasi.


- Bisa memilih mata kuliah pilihan yang tersedia (wajib memilih 12 sks dari
51 sks yang tersedia).
- Proses pembelajaran berbasis student centered learning yang
memberikesempatan seluas-luasnya kepada mahasiswa untuk menggali
materi.
- Adanya mata kuliah seminar (seminar akuntansi keuangan) yang
pembahasan tiap pertemuannya berbeda, mendalam dan mengikuti isu
terbaru.

2) keterampilan umum dan yang dapat dialihkan (transferable),

- Dilibatkan dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat berupa


pelatihan dimana peran mahasiswa sebagai pemateri dan atau asisten
pemateri.
- Mata kuliah KKN memberikan peluang besar kepada mahasiswa untuk
dapat mengembangkan transferable skills kepada masyarakat, seperti :
melatih akuntansi kepada ibu-ibu PKK, kepada ibu-ibu Fatayat NU,
memberikan penyuluhan kepada siswa SD tentang menabung, anti
narkoba, dan sebagainya.

3) pemahaman dan pemanfaatan kemampuannya sendiri,

- Proses pembelajaran SCL.


- Ketersediaan koleksi perpustakaan (pusat dan prodi) dan akses internet
dengan bandwich besar untuk belajar mandiri.
- Penugasan KKN dan skripsi.

4) kemampuan belajar mandiri,

- Adanya pemberian tugas perkuliahan oleh masing-masing dosen


pengampu mata kuliah.
- Proses pembelajaran SCL.
- Ketersediaan koleksi perpustakaan (pusat dan prodi) dan akses internet
dengan bandwich besar untuk belajar mandiri.
- Penugasan KKN dan skripsi.

5) nilai, motivasi dan sikap.


- Prodi dan universitas membentuk program pendidikan karakter melalui
sistem pembelajaran di asrama mahasiswa (rusunawa) selama 2-3
minggu untuk membentuk nilai, motivasi dan sikap sebagaimana
digariskan dalam visi misi (jiwa juang, wirausaha dan islami).
- Prodi dan lembaga (FE / Uniska) memberi kesempatan mahasiswa untuk
mengikuti organisasi kemahasiswaan (ormawa) atau unit kegiatan
mahasiswa (UKM) yang tersedia di Unika sebagai media untuk
mengembangkan diri terkait kompetensi berorganisasi (softskills).
- Prodi mendukung program kerja-program kerja HMJ Akuntansi dan
ormawa lain yang sangat berkonstribusi dalam pembentukan

67
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

pengembangan pribadi mahasiswa, seperti : pelatihan kepemimpinan


melalui program diklat, diskusi kelompok bidang akuntansi, studi banding
ke HMJ perguruan tingi lain yang lebih dahulu berkembang.

E.11. Penilaian kemajuan dan keberhasilan belajar:

a. Peraturan mengenai penilaian kemajuan dan penyelesaian studi mahasiswa.

Penilaian kemajuan dan penyelesaian studi mahasiswa telah diatur dalam buku
pedoman akademik yang diterbitkan tiap tahun dan didistribusikan kepada seluruh
mahasiswa baru. Kemajuan studi mahasiswa dapat diperoleh dari laporan para
dosen wali.

b. Strategi dan metode penilaian kemajuan dan keberhasilan mahasiswa.

Penilaian mahasiswa terdiri dari : kehadiran (10%), tugas (20%), UTS (35%), dan
UAS (35%). Metode penilaian kemajuan dan keberhasilan mahasiswa telah diatur
dalam buku pedoman akademik. Klasifikasi penilaian pada universitas adalah
sebagai berikut :
- Nilai 86 – 100 = A atau sepadan dengan nilai 4
- Nilai 76 – 85 = B atau sepadan dengan nilai 3
- Nilai 66 – 75 = C atau sepadan dengan nilai 2
- Nilai 56 – 65 = D atau sepadan dengan nilai 1
- Nilai 46 – 55 = E atau sepadan dengan nilai 0
Mulai angkatan 2017 ini, klasifikasi penilaian pada universitas telah diubah
sebagai berikut :
- Nilai 86 – 100 = A+ atau sepadan dengan nilai 4
- Nilai 80 – 85 = A- atau sepadan dengan nilai 3,75
- Nilai 75 – 80 = B+ atau sepadan dengan nilai 3,5
- Nilai 69 – 75 = B atau sepadan dengan nilai 3
- Nilai 65 – 69 = B- atau sepadan dengan nilai 2,75
- Nilai 60 – 65 = C+ atau sepadan dengan nilai 2,5
- Nilai 55 – 60 = C atau sepadan dengan nilai 2
- Nilai 50 – 55 = D+ atau sepadan dengan nilai 1,5
- Nilai 44 – 50 = D atau sepadan dengan nilai 1
- Nilai 0 – 44 = E atau sepadan dengan nilai 0

c. Penentuan yudisium (pernyataan kualitatif dari hasil belajar seorang


mahasiswa pada akhir jenjang pendidikan).

Untuk menyelesaikan program, seorang mahasiswa harus mengumpulkan 150


sks dengan syarat IPK minimal 2,00, tidak ada nilai E dan nilai D maksimal 20 %
dari seluruh nilai akhir mata kuliah dan kegiatan akademik lainnya yang ditempuh
dan nilai akhir pendidikan Agama Islam, Pancasila, dan Kewiraan minimal C. Bagi
mahasiswa yang telah menempuh ujian akhir program selanjutnya dinyatakan
lulus melalui proses Yudisium dan bergelar “Sarjana Ekonomi” atau disingkat
“S.E” dan disematkan dibelakang namanya, dengan predikat kelulusan sebagai
berikut:
- IPK > 2,00-2,75 = memuaskan
- IPK >2,75 –3,70 = sangat memuaskan
- IPK > 3,70-4,00 = cumlaude

68
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Mahasiswa yang telah diyudisium dan diberi gelar “S.E” maka yang bersangkutan
telah memiliki kompetensi sikap, pengetahuan, ketrampilan umum, dan
ketrampilan khusus sebagaimana disyaratkan oleh prodi. Lulusan S.E produk S1
Akuntansi Uniska memiliki kemampuan :
- Memahami dan mengamalkan Nilai-Nilai Pancasila, UUD 1945, dan
Bhineka Tunggal Ika.
- Memahami dan mengamalkan Nilai-Nilai Islam yang Ahlussunnah
Waljamaah.
- Memahami dan mengamalkan Nilai-Nilai Etika Profesi Akuntansi
- Menguasai teori, prinsip, konsep ilmu akuntansi, manajemen, dan ekonomi
untuk menyelesaikan masalah secara sistematis.
- Mampu mengamalkan karakter jujur, cerdas, tangguh, peduli, dan
berprestasi.
- Mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu, dan terukur.
- Mampu mengambil keputusan terbaik melalui analisis yang mendalam.
- Mampu berkomunikasi dengan baik.
- Mampu bekerjasama dalam tim kerja.
- Mampu menggunakan teknologi informasi dalam mendukung pekerjaan.
- Memiliki jiwa kewirausahaan.
- Mampu menggunakan Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris dengan baik
dan benar.
- Mampu menyusun laporan keuangan berbagai jenis entitas berdasarkan
prinsip yang berlaku.
- Mampu menganalisis laporan keuangan berbagai jenis entitas.
- Mampu membantu melakukan audit laporan keuangan berbagai entitas
berdasarkan acuan yang berlaku.
- Mampu menyusun anggaran.
- Mampu menghitung harga pokok produksi, perencanaan dan pengendalian
biaya guna membantu manajemen dalam pengambilan keputusan.
- Mampu menghitung beban pajak organisasi, termasuk melakukan
perencanaan pajak dan akuntansi perpajakan.
- Mampu mendesain, melaksanakan dan mengevaluasi sistem informasi
akuntansi dan sistem informasi manajemen.
- Mampu melakukan fungsi-fungsi manajemen dalam organisasi yang
meliputi : kegiatan perencanaan, pelaksanaan proses secara sistematis,
dan evaluasi kinerja dengan baik.
- Mampu melakukan penelitian akuntansi berdasarkan metode penelitian
yang sesuai kaidah umum.
- Mampu mengaplikasikan ketrampilan teknis profesi perbankan.
- Mampu mengapilkasikan ketrampilan teknis profesi trader saham.

d. Penelaahan mengenai kepuasan mahasiswa.

Kepuasan mahasiswa secara periodik dilakukan oleh tim LPM maupun Gugus
Jaminan Mutu Fakultas Ekonomi dan UPM prodi melalui pengisian angket
mahasiswa yang dilakukan tiap akhir tahun akademik. Secara umum mahasiswa
menyatakan sangat puas (93,9%) dengan pelayanan yang telah diberikan.

Berikut adalah rekap hasil penyebaran angket kepuasan mahasiswa bulan Juli
2017 untuk mengevaluiasi pelayanan tahun akademik 2016/2017 dengan
responden mahasiswa S1 Akuntansi sebanyak 200 orang dari berbagai semester:

69
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Sangat baik Baik Cukup Kurang


No Unsur kepuasan Jumlah
Orang Prosen Orang Prosen Orang Prosen Orang Prosen

1. Kinerja dosen :
a. Ketrampilan mengajar 188 94,0% 10 5,0% 2 1,0% - - 200
b. Kompetensi keilmuan 191 95,5% 7 3,5% 2 1,0% - - 200
c. Sikap dan keramahan 182 91,0% 14 7,0% 4 2,0% - - 200
d. Dosen wali 192 96,0% 1 0,5% 7 3,5% 200
2. Kinerja tenaga kependidikan 175 87,5% 20 10,0% 5 2,5% - - 200
3. Layanan Dekan dan Kaprodi 186 93,0% 12 6,0% 2 1,0% - - 200
4. Fasilitas sarapras 189 94,5% 10 5,0% 1 0,5% - - 200
5. Layanan perpustakaan 193 96,5% 3 1,5% 4 2,0% - - 200
6. Layanan laboratorium 195 97,5% 3 1,5% 2 1,0% - - 200
Rata-Rata 93,9% 4,4% 1,6%

E.12. Sarana yang tersedia untuk memelihara interaksi dosen–mahasiswa, baik di


dalam maupun di luar kampus, dan untuk menciptakan iklim yang mendorong
perkembangan dan kegiatan akademik/profesional.

Prasarana, sarana dan dana untuk menciptakan interaksi akademik antar


sivitas akademika Program Studi S1 Akuntansi tersedia dalam jumlah yang sangat
lengkap, memadai, dan semua adalah milik sendiri (Uniska). Prasarana yang
mendukung terciptanya interaksi akademik antar sivitas akademika berupa ruang
kuliah, ruang rapat, laboratorium, ruang perpustakaan, masjid, ruang ujian skripsi dan
ruang seminar proposal dalam kondisi yang sangat baik bersih dan nyaman.

Program studi S1 Akuntansi memiliki laboratorium sebagai berikut :


- Laboratorium pasar modal (Galeri Investasi Syariah Bursa Efek Indonesia).
- Laboratorium akuntansi.
- Laboratorium komputer.
- Laboratorium perbankan.
- Laboratorium perpajakan.

Sarana pendukung terciptanya interaksi antar sivitas akademika diantaranya


adalah sumber belajar atau referensi yang terdapat di perpustakaan prodi maupun di
perpustakaan pusat UNISKA. Sarana akademik lainya adalah hotspot wifi dengan
coverage area hampir 100% wilayah kampus. Sarana tersebut dapat dimanfaatkan
oleh dosen dan mahasiswa untuk mencari referensi sebagai sumber belajar. Sarana
akademik lainya yang mendukung interaksi antarsivitas akademika adalah sarana
beribadah yaitu masjid dengan sejumlah aktivitas keagamaan yang memadai yang
mendukung pembentukan muslim yang bertakwa sebagaimana dirumuskan dalam visi
prodi S1 akuntansi. Uniska juga menyediakan tempat duduk yang nyaman di taman
samping gedung kuliah sebagai sarana mahasiswa berdiskusi, juga tersedia rumah
susun mahasiswa untuk pendidikan karakter, lapangan olah raga (basket, futsal,
volley), ruang sektetariat UKM/Ormawa, dan sebagainya.
Dana yang tersedia dalam jumlah yang lebih dari cukup untuk mendukung
terciptanya interaksi antarsivitas akademika (Prodi Akuntansi adalah prodi “tergemuk”
dari jumlah mahasiswa, kedua setelah prodi Manajemen). Dana prodi S1 Akuntansi
diperoleh dari anggaran rutin Fakultas Ekonomi untuk mendukung kegiatan
pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, serta rintisan kerjasama
dengan instansi lain. Selain itu juga disediakan dana untuk menyelenggarakan
kegiatan kemahasiswaan (HMJ Akuntansi dan BEM FE).

70
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

E.13. Mutu dan kuantitas interaksi kegiatan akademik dosen, mahasiswa dan civitas
academica lainnya.

No. Jenis Kegiatan Tempat Peserta


1. Pelatihan pasar modal Prodi Akuntansi, Uniska Mahasiswa prodi Akuntansi
(bersama IPOT, VICMI, Uniska semester 5.
Succor Invest)
2. Pelatihan sistem Prodi Akuntansi, Uniska Mahasiswa prodi Akuntansi
informasi perbankan Uniska semester 6.
(bersama BRI Syariah).
3. Pelatihan brevet pajak Prodi Akuntansi, Uniska Mahasiswa prodi Akuntansi
(bersama IKPI) Uniska semester 6.
4. Pembinaan softskills Prodi Akuntansi, Uniska Mahasiswa baru prodi
mahasiswa melalui Akuntansi.
PKKMB Prodi.
5. Kunjungan Industri PT. Gudang Garam, Tbk Seluruh mahasiswa semester II
PT. Sari Roti, Tbk
PT. Amerta Otsuka
PT. Sritek Solo
Sido muncul Semarang
6. Pembinaan dan Aula FE Seluruh dosen dan karyawan,
pengajian rutin jumat perwakilan UKM
pagi.
7. Siraman rohani ba’da Masjid Kampus Seluruh dosen, karyawan dan
dzuhur. mahasiswa
8. Olahraga bersama Lapangan olah raga Seluruh dosen, karyawan dan
(senam, jogging, basket, kampus mahasiswa
volly)
9. Upacara Bendera Lapangan parkir utara Seluruh dosen, karyawan dan
mahasiswa
10. Doa bersama awal dan Masjid kampus Seluruh dosen, karyawan dan
akhir tahun hijriyah mahasiswa
11. Seminar : Sosialisasi Universitas Islam Kadiri Seluruh mahasiswa prodi
perbankan oleh Bank Akuntansi yang dijadwal secara
Indonesia berkala.
12. Seminar ekonomi islam Universitas Islam Kadiri Mahasiswa dan umum
13. Lokakarya PEKERTI Universitas Islam Kadiri Dosen
14. Lokakarya Applied Universitas Islam Kadiri Dosen
Approach/AA
15. Pengenalan kehidupan Universitas Islam Kadiri Mahasiswa
kampus mahasiswa baru
16. Pertemuan alumni Prodi Akuntansi, Uniska Alumni
17. Penelitian bersama Universitas Islam Kadiri Dosen dan mahasiswa
dosen dan mahasiswa
18. Diklat UKM dan HMJ Uniska Dosen dan mahasiswa.

71
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

E.14. Rancangan menyeluruh untuk mengembangkan suasana akademik yang


kondusif untuk pembelajaran, penelitian, dan pelayanan/ pengabdian kepada
masyarakat.

Rancangan menyeluruh untuk mengembangkan suasana akademik yang kondusif


untuk pembelajaran, penelitian, dan pelayanan/ pengabdian kepada masyarakat yang
dilakukan Prodi dan lembaga sebagai berikut :
- Adanya fakta integritas dosen bahwa dosen harus berjanji menjalankan tri
dharma sebaik-baiknya.
- Adanya peraturan rektor, dan dikuatkan secara spesifik dalam rapat koordinasi
dekanat FE, bahwa dosen wajib menyusun program kerja semester atas
aktivitas tridarma (BKD) pada awal semester dan melaporkan kegiatannya (LKD)
pada akhir semester.
- Dekan FE memberi surat tugas kepada dosen untuk menjalankan penelitian dan
atau kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan melibatkan mahasiswa.
- Renstra dan Renop Uniska dan FE, serta proker Kaprodi telah merencanakan
bahwa dosen sebagai SDM perguruan tinggi bertugas menjalankan kegiatan
pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, serta kegiatan
penunjang lainnya.
- Anggaran Pendapatan dan Belanja Universitas (APBU) yang dalam
penyusunannya melibatkan Kaprodi dan Dekan FE, telah memberikan pos-pos
pendanaan untuk melaksanakan kegiatan pengajaran, penelitian dan
pengabdian kepada masyarakat, serta kegiatan penunjang lainnya.

E.15. Keikutsertaan civitas academica dalam kegiatan akademik (seminar, simposium,


diskusi, eksibisi) di kampus.

Keikutsertaan civitas academica dalam kegiatan akademik (seminar, simposium,


diskusi, eksibisi) di kampus sebagai berikut :
- Seminar Nasional Akuntansi “Peran Akuntansi Syariah Yang Syari Dan
Aplikasinya Dalam Laporan Keuangan Perusahaan Untuk Menyongsong
ASEAN ECONOMY COMMUNITY”
- Workshop Penulisan Proposal Hibah DIKTI Program Penelitian dan Pengabdian
kepada Masyarakat
- Workshop Beban Kinerja Dosen (BKD) dan Jabatan Fungsional Bagi Dosen
Tetap Universitas Islam Kadiri Oleh Badan Penjaminan Mutu UNISKA – Kediri
bekerjasama dengan KopertisWilayah VII Jawa Timur
- Seminar Nasional Pasar Modal “Para Pemuda Indonesia Mari Menjadi Investor
Bangun Perekonomian”
- Pelatihan Metode Penelitian Kualitatif : Peluang Metode Institutional Theory
Dalam Penelitian Ekonomi Islam Teknik-Teknik Analisis Data Dalam Penelitian
Kualitatif
- Seminar Akuntansi Syariah untuk Rumah Sakit
- Seminar “Free CMA Seminar”
- Seminar Nasional Akuntansi “Peran Akuntansi Syariah Yang Syari Dan
Aplikasinya Dalam Laporan Keuangan Perusahaan Untuk Menyongsong
ASEAN ECONOMY COMMUNITY”
- Pelatihan Sekolah Pasar Modal Syariah 2014 Level 1
- Konferensi Regional Akuntansi (KRA) II “Strategi Pengembangan Pendidikan
Akuntansi Dalam Era Masyarakat Ekonomi ASEAN”
- Seminar “Perkembangan Terkini Standart Profesional Akuntan Publik Berbasis
ISA & Paperless Based Audit”
- Pendidikan Profesional Berkelanjutan “Studi Komparasi Akuntansi Koperasi
Syariah Dan Akuntansi Koperasi Konvensional (Konsep dan Implementasi)

72
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

- Workshop Penulisan Proposal Hibah DIKTI Program Penelitian dan Pengabdian


kepada Masyarakat
- Seminar Nasional “Paradigma Alternatif Penelitian Akuntansi dan Keuangan”
- Seminar Nasional “Peran Akuntan dalam Mewujudkan Bisnis yang Berintegritas”
- Konferensi Regional Akuntansi (KRA) III “Akuntansi Hijau dan Forensik Untuk
Merespon Dinamika Perubahan Global”
- Seminar Nasional “Current Issues In Auditing and Forensic Audit”
- Seminar “Arah Perkembangan Perpajakan Internasional dan Pengaruhnya
Terhadap Perkembangan Kurikulum Perpajakan di Perguruan Tinggi”
- Seminar “Arah Kebijakan Perpajakan Pasca Tax Amnesty”
- Seminar Nasional “Inovasi Dalam Pendidikan Akuntansi dan Keuangan”
- Seminar Akuntansi Syariah untuk Rumah Sakit
- Seminar IAI Jawa Timur : Teori dan Praktik Akuntansi Syariah.
- Seminar IAI dan IKPI Jawa Timur :
- Pernyataan standar akuntansi keuangan (PSAK) 69 : Agrikultur &
Pengungkapan aset sukarela dengan tarif final setelah berakhirnya program tax
amnesty
- Workshop Operator Simlitabmas Angkatan ke III Bagi Perguruan Tinggi di
Lingkungan Kopertis Wilayah VII
- Seminar Nasional ”Menciptakan Pengusaha Muda Melalui Bisnis Syariah”
- Seminar ”Tantangan dan Peluang Akuntan Profesional (CA) dan Kantor Jasa
Akuntansi (KJA) Dalam Era MEA”
- Seminar Nasional ”The Role of Capital Market in Facing ASEAN Economic
Community (AEC)”
- Workshop Penulisan Proposal Hibah DIKTI Program Penelitian dan Pengabdian
Kepada Masyarakat”
- Seminar ”Accounting Education To Create Sustainable Competitive Advantage”
- Seminar Regional ”Tahun Penegakan Hukum Perpajakan dan Pertukaran Data
Informasi Otomatis Antar Negara”
- Workshop dan Klinik Penyusunan Propsal Penelitian Dana Hibah Kemenristek
Usulan Tahun 2016
- Seminar Nasional ”Para Pemuda Indonesia Mari Menjadi Investor Bangun
Perekonomian”
- Seminar Nasional ”Current Issues In Auditing And Forensic Audit”
- Workshop Penyusunan Renstra Pengabdian Kepada Masyarakat bagi LPPM
Perguruan Tinggi di Lingkungan Kopertis Wilayah VII
- Seminar ”Sosialisasi Uji Profesi Akuntan Publik”
- Seminar Internasional “Islamic Accounting Beyond Landscape of Islamic
Financial Reporting and Islamic Accountant Profession”
- Seminar “Pelatihan Asesor Kompetensi”
- Workshop “Penyusunan Roadmap, RIP, Renstra PPM, SOP Penelitian dan
Pengabdian Kepada Masyarakat”
- Seminar “Kupas Tuntas Standart Akuntansi Keuangan Entitas Mikro, Kecil dan
Menengah (SAK EMKM)
- Workshop Penyusunan Renstra Pengabdian Kepada Masyarakat Bagi
Pengelola LPPM Perguruan Tinggi Swasta di Lingkungan Kopertis Wilayah VII
- Seminar “Lokakarya Peningkatan Kompetensi Pemanfaatan Database E-
Journal”
- Seminar Akuntansi Syariah untuk Rumah Sakit
- Seminar IAI Jawa Timur : Teori dan Praktik Akuntansi Syariah.
- Sosialisasi Ujian Profesi Akuntan Publik – IAPI Malang
- Training for Trainers Dat Program Microsoft Surabaya
- Seminar Internasional “Islamic Accounting Beyond Landscape of Islamic
Financial Reporting and Islamic Accountant Profession”

73
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

- Seminar Nasional ”Peluang dan Tantangan Penerapan Good Corporate


Governance dan Etika Bisnis dalam Bisnis Global”
- Workshop Pengelolaan Jurnal Ilmiah Berbasis Open Journal System (OJS) dan
Manajemen Referensi
- Pelatihan ”Membangun Jurnal Online (e-Journal) OJS dan Manajemen
Referensi
- Pelatihan ” Training for The Trainer (TOT) bagi instruktur DAT Program Microsoft
Office.
- Pelatihan ”Brevet Pajak A, B, C Terpadu
- Pelatihan: Peningkatan Ketrampilan Dasar Teknik Instruksional (PEKERTI) bagi
Dosen Universitas Islam Kadiri
- Pelatihan ”Applied Approach (AA) bagi Dosen Universitas Islam Kadiri

E.16. Pengembangan kepribadian ilmiah.

Bentuk-bentuk kegiatan pengembangan kepribadian ilmiah yang dilakukan prodi dan


lembaga sebagai berikut :
- Mata kuliah metodologi penelitian, statistika, praktik pengolahan data dengan
aplikasi SPSS, seminar proposal skripsi, dan skripsi (penulisan dan ujian)
merupakan media prodi Akuntansi untuk melatih mahasiswa dalam
mengembangkan kepribadian ilmiah melalui upaya memecahkan permasalahan
akuntansi di masyarakat secara ilmiah.
- Peraturan kepegawaian Uniska yang mewajibkan dosen untuk melakukan
penelitian, termasuk mempublikasikannya baik dalam forum seminar diseminasi
hasil penelitian maupun di jurnal ilmiah, dan dukungan pendanaan yang
diberikan merupakan media prodi Akuntansi untuk melatih mahasiswa dalam
mengembangkan kepribadian ilmiah melalui upaya memecahkan permasalahan
akuntansi di masyarakat secara ilmiah.
- Anggaran Pendapatan dan Belanja Universitas (APBU) yang dalam
penyusunannya melibatkan Kaprodi dan Dekan FE, telah memberikan pos-pos
pendanaan untuk melaksanakan kegiatan pengembangan kepribadian ilmiah,
misalnya : biaya akomodasi untuk dosen yang mendatangi seminar ilmiah diluar
kota (peserta atau pemateri), pelatihan penulisan karya ilmiah yang
mendatangkan pakar dari luar kampus, penyelenggaraan seminar di dalam
kampus, dan sebagainya.

74
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

E.17. Hasil pembelajaran:


a. Kompetensi yang dicapai dibandingkan dengan yang diharapkan.

Pengukuran atas kompetensi yang dicapai antara lain melalui :


- Nilai mata kuliah yang mewujudkan tercapainya kompetensi.
- Hasil rekapitulasi angket pengguna lulusan.
Sedangkan pengukuran atas kompetensi yang diharapkan adalah berdasarkan
Standar Kompetensi Lulusan yang telah ditetapkan Prodi.

Hasil perbandingan kompetensi yang dicapai mahasiswa dengan yang diharapkan


Prodi Akuntansi FE Uniska, sebagai berikut :

Kompetensi yang di harapkan Kompetensi yang dicapai


1.Kompetensi sikap : Mahasiswa memiliki sikap yang berakhlak mulia,
- Memahami dan mengamalkan Nilai-Nilai toleran, sesuai dengan Pancasila, UUD 1945,
Pancasila, UUD 1945, dan Bhineka Tunggal Ika. nilai-nilai Islami, dan Etika Profesi Akuntansi.
- Memahami dan mengamalkan Nilai-Nilai Islam Hal ini dibuktikan antara lain dari :
yang Ahlussunnah Waljamaah. - Tidak adanya faham radikalisme
- Memahami dan mengamalkan Nilai-Nilai Etika dilingkungan mahasiswa di Uniska.
Profesi Akuntansi. - Mahasiswa bebas narkoba (tes urin BNN
Kota Kediri) dan bebas kriminal.
Mata kuliah untuk mewujudkan kompetensi ini - Nilai mata kuliah yang mendukung
adalah : Agama Islam, Filsafat Pancasila, Bela ketercapaian kompetensi sikap ini sangat
Negara, Kewarganegaraan, Etika Bisnis dan tinggi (tidak ada nilai C kebawah).
Profesi, Ponpes Rusunawa (non SKS) - Tingkat kepuasan pengguna lulusan atas
kompetensi sikap para lulusan sangat baik.
2.Kompetensi pengetahuan : Mahasiswa menguasai teori, prinsip, konsep
- Menguasai teori, prinsip, konsep ilmu akuntansi, ilmu akuntansi, manajemen, dan ekonomi untuk
manajemen, dan ekonomi untuk menyelesaikan menyelesaikan masalah secara sistematis. Hal
masalah secara sistematis. ini dibuktikan dari nilai mata kuliah yang
mendukung ketercapaian kompetensi
Mata kuliah untuk mewujudkan kompetensi ini pengetahuan sangat tinggi (prosentase nilai C
adalah : Ekonomi Islam, Ekonomi Makro, Ekonomi kebawah sangat rendah, dan diulang pada
Mikro, Matematika Ekonomi, Pengantar Akuntansi semester berikutnya).
1 & 2, Teori Akuntansi, Seminar Akuntansi
Keuangan, Akuntansi Internasional.
3.Kompetensi ketrampilan umum : Mahasiswa mampu mengamalkan karakter jujur,
- Mampu mengamalkan karakter jujur, cerdas, cerdas, tangguh, peduli, dan berprestasi,
tangguh, peduli, dan berprestasi. mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu,
- Mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu, dan terukur, mampu mengambil keputusan
dan terukur. terbaik melalui analisis yang mendalam, mampu
- Mampu mengambil keputusan terbaik melalui berkomunikasi dengan baik, mampu
analisis yang mendalam. bekerjasama dalam tim kerja, mampu
- Mampu berkomunikasi dengan baik. menggunakan teknologi informasi dalam
- Mampu bekerjasama dalam tim kerja. mendukung pekerjaan, emiliki jiwa
- Mampu menggunakan teknologi informasi dalam kewirausahaan dan mampu menggunakan
mendukung pekerjaan. Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris dengan
- Memiliki jiwa kewirausahaan. baik dan benar.
- Mampu menggunakan Bahasa Indonesia dan
Bahasa Inggris dengan baik dan benar. Hal ini dibuktikan dari nilai mata kuliah yang
mendukung ketercapaian kompetensi
Mata kuliah untuk mewujudkan kompetensi ini ketrampilan umum sangat tinggi (prosentase
adalah : Agama Islam, Bela Negara, Etika Bisnis dan nilai B kebawah sangat rendah, dan diulang
Profesi, Ponpes Rusunawa (non SKS), pada semester berikutnya).
Kewirausahaan, Aplikasi Komputer Akuntansi,
Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, KKN, Aspek
Hukum dalam Bisnis, Aplikasi Komputer (Non SKS)
Praktik SPSS (Non SKS).

75
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

4.Komptensi ketrampilan khusus : Mahasiswa mampu menyusun laporan


4.a.Mampu menyusun laporan keuangan berbagai keuangan berbagai jenis entitas berdasarkan
jenis entitas berdasarkan prinsip yang berlaku. prinsip yang berlaku.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Pengantar Akuntansi 1 & 2, Akunt. - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Keuangan Menengah 1 & 2, Akunt. Keuangan kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
Lanjutan 1 & 2, Praktikum Akuntansi, Akuntansi C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
Sektor Publik, Akuntansi Syariah. berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.b.Mampu menganalisis laporan keuangan berbagai Mahasiswa mampu menganalisis laporan
jenis entitas. keuangan berbagai jenis entitas.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Manajemen Keuangan. - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.c.Mampu membantu melakukan audit laporan Mahasiswa mampu membantu melakukan audit
keuangan berbagai entitas berdasarkan acuan laporan keuangan berbagai entitas berdasarkan
yang berlaku. acuan yang berlaku.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Auditing 1 & 2, Praktikum Auditing, Audit - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Sektor Publik, Internal Audit, Pemeriksaan kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
Manajemen. C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.d.Mampu menyusun anggaran. Mahasiswa mampu menyusun anggaran.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Budgeting, Akuntansi Manajemen. - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.e. Mampu menghitung harga pokok produksi, Mahasiswa mampu menghitung harga pokok
perencanaan dan pengendalian biaya guna produksi, perencanaan dan pengendalian biaya
membantu manajemen dalam pengambilan guna membantu manajemen dalam
keputusan. pengambilan keputusan.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Akuntansi Biaya 1 & 2, Akuntansi - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Manajemen, Manajemen Biaya, Sistem kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
Pengendalian Manajemen. C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.

76
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

4.f. Mampu menghitung beban pajak organisasi, Mahasiswa mampu menghitung beban pajak
termasuk melakukan perencanaan pajak dan organisasi, termasuk melakukan perencanaan
akuntansi perpajakan. pajak dan akuntansi perpajakan.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Perpajakan, Perencanaan Pajak, Hukum - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Pajak, Akuntansi Pajak, Brevet Pajak A,B,C (non kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
sks). C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.g. Mampu mendesain, melaksanakan dan Mahasiswa mampu mendesain, melaksanakan
mengevaluasi sistem informasi akuntansi dan dan mengevaluasi sistem informasi akuntansi
sistem informasi manajemen. dan sistem informasi manajemen.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Sistem Informasi Akuntansi, Sistem - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Informasi Manajemen kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.h. Mampu melakukan fungsi-fungsi manajemen Mahasiswa mampu melakukan fungsi-fungsi
dalam organisasi yang meliputi : kegiatan manajemen dalam organisasi yang meliputi :
perencanaan, pelaksanaan proses secara kegiatan perencanaan, pelaksanaan proses
sistematis, dan evaluasi kinerja dengan baik. secara sistematis, dan evaluasi kinerja dengan
baik.
Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini
adalah : Manajemen Pemasaran, Manajemen Hal ini dibuktikan dari :
Keuangan, Manajemen Operasi, Manajemen - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Biaya, Manajemen Strategi, Manajemen kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
Keuangan, Manajemen Keuangan Internasional, C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
Sistem Pengendalian Manajemen, Perilaku berikutnya).
Organisasi, Studi Kelayakan Bisnis. - Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.i. Mampu melakukan penelitian akuntansi Mahasiswa mampu melakukan penelitian
berdasarkan metode penelitian yang sesuai akuntansi berdasarkan metode penelitian yang
kaidah umum. sesuai kaidah umum.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Metode Penelitian, Statistika Ekonomi, - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Praktik pengolahan data dengan aplikom. kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.f. Mampu mengaplikasikan ketrampilan teknis Mahasiswa mampu mengaplikasikan
profesi perbankan. ketrampilan teknis profesi perbankan.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Bank dan Lembaga Keuangan Lain, - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Sistem Informasi Perbankan, Praktik Aplikasi kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
Perbankan (non sks). C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).

77
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

- Tingkat kepuasan dunia kerja atas


kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.
4.g. Mampu mengapilkasikan ketrampilan teknis Mahasiswa mampu mengapilkasikan
profesi trader saham. ketrampilan teknis profesi trader saham.

Mata kuliah yang mewujudkan kompetensi ini Hal ini dibuktikan dari :
adalah : Analisis Investasi dan Manajemen - Nilai KHS mata kuliah yang mewujudkan
Portofolio, Praktik Pasar Modal (non sks). kompetensi ini sangat baik (prosentase nilai
C dibawah 2%, dan akan diulang disemester
berikutnya).
- Tingkat kepuasan dunia kerja atas
kompetensi profesional bidang akuntansi
sangat baik.

b. Kesesuaian kompetensi yang dicapai dengan tuntutan dan kebutuhan


pemanfaat lulusan.

Kompetensi yang dicapai lulusan, sesuai dengan tuntutan dan kebutuhan


pengguna, hal ini dibuktikan dari hasil tracer alumni pada tahun 2015 sebagai
berikut :
1. Kuisioner yang disebarkan ke pengguna dan saat rapat tinjauan kurikulum
bersama pengguna, menghasilkan kesimpulan bahwa pengguna
mempersepsikan bahwa kompetensi lulusan 95,9% sangat baik, dan 3,8 %
baik. Dengan rincian sebagai berikut :

Tanggapan Pihak Pengguna


Sangat
No Jenis Kemampuan Baik Baik Cukup Kurang
(%) (%) (%) (%)
1. Integritas (etika dan moral) 95,9 3,8 0,3 -
Keahlian berdasarkan bidang
2. 96,9 2,4 0,7 -
ilmu (profesionalisme)
3. Bahasa Inggris 85,9 12,4 1,7 -
Penggunaan Teknologi
4. 96,6 3,4 0,0 -
Informasi
5. Komunikasi 92,8 6,9 0,3 -
6. Kerjasama tim 95,2 4,1 0,7 -
7. Pengembangan diri 91,0 9,0 0,0 -

2. Masa tunggu lulusan untuk mendapatkan pekerjaan pertama < 2 bulan. Hal
ini menunjukkan bahwa lulusan “laku” di dunia kerja.

78
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

3. Lulusan yang bekerja sesuai bidang akuntansi 85%. Dengan rincian sebagai
berikut :

Bidang Pekerjaan Orang Prosen


1. Akuntansi dan pajak (top, mid, low level) :
Akuntansi 21 7,2%
Pajak 33 11,4%
Akuntansi dan pajak 112 38,6%
Akuntansi dan administrasi 82 28,3%
Jumlah 248 85,5%
2. Non-akuntansi :
Marketing 5 1,7%
Bisnisman 12 4,1%
Administrasi 18 6,2%
Lainnya 7 2,4%
Jumlah 42 14,5%
Grand total 290 100,0%
Sumber : hasil tracer alumni pada tahun 2015

Bidang Pekerjaan Lulusan


6% 2%
4%
2%
Bidang Akuntansi

Non Akuntansi : Marketing

Non Akuntansi : Wirausaha

Non Akuntansi : Administrasi


86%
Non Akuntansi : Lainnya

c. Data tentang kemajuan, keberhasilan, dan kurun waktu penyelesaian


studi mahasiswa (termasuk IPK dan yudisium lulusan).

IPK Persentase IPK Lulusan Prosentase masa studi


Tahun
Rata- 8 9 >9
Akademik Min Mak < 2,75 2,75-3,50 > 3,50
Rata Semester semester semester
2012/ 2013 2,68 3,22 3,85 1,75 78,95 19,30 98,24 1,43 0,33
2013/ 2014 2,53 3,22 3,79 3,70 90,13 6,17 98,62 1,38 -
2014/ 2015 2,86 3,29 3,82 - 18,57 81,43 98,81 1,19 -
2015/ 2016 3,01 3,41 3,92 - 71,79 28,21 99,89 0,11 -
2016/ 2017 2,93 3,52 3,81 - 31,13 68,87 99,34 0,66 -

79
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

d. Kepuasan lulusan.
Data kepuasan lulusan sebagai berikut :
Jumlah responden 290 orang lulusan, diperoleh saat temu alumni tahun 2015 :

No Unsur kepuasan Sangat baik Baik Cukup Kurang Jumlah


Orang Prosen Orang Prosen Orang Prosen Orang Prosen

1 Kinerja dosen :
a. Ketrampilan mengajar 245 84% 43 15% 2 0,7% - - 290
b. Kompetensi keilmuan 261 90% 24 8% 5 1,7% - - 290
c. Sikap dan keramahan 268 92% 15 5% 7 2,4% - - 290
Kinerja tenaga
2 201 69% 67 23% 22 7,6% - - 290
kependidikan
Layanan Dekan dan
3 215 74% 70 24% 5 1,7% - - 290
Kaprodi
4 Fasilitas sarapras 256 88% 31 11% 3 1,0% - - 290
5 Layanan perpustakaan 241 83% 40 14% 9 3,1% - - 290
6 Layanan laboratorium 262 90% 19 7% 9 3,1% - - 290

Prodi menjaring kepuasan ke lulusan dengan pertanyaan “Apakah anda puas kuliah
di S1 Akuntansi Uniska?”, hasil jawaban 290 lulusan sebagai berikut :

Orang Prosen
Sangat puas 253 87,2%
Puas 35 12,1%
Kurang puas 2 0,7%
Tidak puas 0 0,0%
290

Prodi merangkum beberapa alasan lulusan puas terhadap prodi S1 Akuntansi Uniska,
sebagai berikut :
- Akreditasi prodi B
- Reputasi Uniska di masyarakat
- Konten pendidikan karakter dan nilai Islam yang tinggi
- Adanya pelatihan tambahan bekerjasama dengan pihak lain
- Proses pembelajaran yang menyenangkan namun berkualitas
- Dosen yang ramah dan profesional
- Kurikulum yang relevan dengan kebutuhan dunia kerja.

Prodi juga menjaring saran dari lulusan untuk prodi S1 Akuntansi Uniska, sebagai
berikut :
- Harapan alumni agar peringkat akreditas prodi naik ke A.
- Akreditasi institusi C perlu ditingkatkan lagi.
- Mohon dibuka program S2 Akuntansi dan atau PPAk di Uniska.
- Fasilitas perlu ditambah lagi, seperti : atap parkir, audio di kelas, dll.
- Tetap dipertahankan suasana islami di atmosfir Uniska.

80
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

E.18. Pemanfaat lulusan dan keberlanjutan penyerapan lulusan.

Data pemanfaat lulusan Prodi S1 Akuntansi Uniska per tahun 2015 :

Jenis Pemanfaat Lulusan Orang Prosen


Bank dan Lembaga Keuangan Lain 90 31,0%
Perusahaan Manufaktur 79 27,2%
PNS 58 20,0%
Konsultan (KAP, KKP, KJA) 27 9,3%
Perguruan Tinggi (dosen, karyawan) 20 6,9%
Perusahaan jasa lainnya 12 4,1%
Perusahaan distributor 4 1,4%
Jumlah 290

Pengguna Lulusan
Bank dan Lembaga Keuangan Lain

4% Perusahaan Manufaktur
7% 2%
9% 31%
PNS

20% Konsultan (KAP, KKP, KJA)

27% Perguruan Tinggi (dosen,


karyawan)
Perusahaan jasa lainnya

Perusahaan distributor

Keberlanjutan penyerapan lulusan :

Upaya yang dilakukan prodi agar lulusan terserap didunia kerja antara lain :
- Meningkatkan kualitas pembelajaran (dari segala dimensi) guna menghasilkan
lulusan yang memenuhi standar kompetensi yang telah ditetapkan prodi.
- Membekali lulusan dengan sertifikat kompetensi tambahan, seperti brevet
pajak, pasar modal, aplikasi komputer, bahasa Inggris, dan lainnya.
- Membekali lulusan dengan pendidikan karakter yang kuat, berjiwa juang,
wirausaha dan nilai-nilai Islam.
- Mengadakan bursa kerja bekerja sama dengan lembaga terkait.
- Mengoptimalkan peran ikatan alumni untuk saling tukar informasi tentang
lowongan pekerjaan.

81
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

E.19. Produk program studi berupa model-model, karya inovatif, hak paten, hasil
pengembangan prosedur kerja, produk fisik sebagai hasil penelitian.

No. Karya*
(1) (2)
1. Nama dosen : Fauziyah, S.E, M.Si, Ak, CA
Karya : Program komputer “Teknologi Sistem Informasi Manajemen Masyarakat
Desa”. (Pemenang Hibah Pengabdian Masyarakat DIKTI).
Nomor Pencatatan HAKI : 05851
Nomor Permohonan : EC00201706799
2. Nama dosen : Ninik Anggraini, S.E., M.S.A, Ak, CA
Karya : Buku Akuntansi Manajemen
ISBN : 978 – 802 – 71974 – 9 – 7
3. Nama dosen : Fauziyah, S.E, M.Si, Ak, CA
Karya : Buku Akuntansi Biaya
ISBN : 978 – 979 – 16753 – 7 – 6
4. Nama dosen : Fauziyah, S.E, M.Si, Ak, CA
Karya : Buku Produk Kerajinan Kain Tenun Ikat Khas Kediri
(Pemenang Hibah Pengabdian Masyarakat DIKTI)
ISBN : 978 – 602 – 71974 – 5 – 9
5. Nama dosen : Fauziyah, S.E, M.Si, Ak, CA
Karya : Buku Produk Hasil Kerajinan Bambu Ramah Lingkungan
(Pemenang Hibah Pengabdian Masyarakat DIKTI)
ISBN : 978 – 602 – 74773 – 3 – 9
6. Nama dosen : Sri Luayyi, S.E., M.S.A
Karya : Buku Akuntansi Syariah : Makna Aset dan Bentuk Pelaporannya dari
Kacamata Pondok Pesantren.
ISBN : 978 – 602 – 70260 – 7 – 0
7. Nama dosen : Nur Rahmanti Ratih, S.E., M.M
Karya : Buku Anggaran Perusahaan (Budgeting)
ISBN : 978 – 602 – 74773 – 5 – 3
8. Nama dosen :
- Ahmad Yani, S.E., M.M
- Marhaendra Kusuma, S.E, M.M, Ak
Karya : Buku Praktikum SPSS
ISBN : 602 – 6791 - 531
9. Nama dosen : Siti Aminah, S.Pd, M.Pd.I
Karya : Buku Ahlaq
ISBN : 978 – 602 – 71974 – 8 – 0
10. Nama dosen : Marhaendra Kusuma, S.E, M.M, Ak
Karya : Buku Akuntansi Suatu Pengantar
ISBN : 978-602-71173-0-3
Hak Cipta No : W15-HI.01.01-1087
11. Nama dosen : Marhaendra Kusuma, S.E, M.M, Ak
Karya : Buku Sistem Informasi Akuntansi
ISBN : 978–602–71173–4– 1 Pendaftaran Hak Cipta No : W15-HI.01.01-86
12. Nama dosen : Nisa Mutiara, S.Sos., M.Si
Karya : Buku Sistem Perbankan ISBN : 978 – 979 – 3613 – 87 – 1
`13. Nama dosen : Siti Aminah, S.Pd, M.Pd.I
Karya : Buku Fiqih Muamalah ISBN : 978 – 602 – 67333 – 2 – 0
14. Nama dosen : Muhammad Alfa Niam, S.E, M.M
Karya : Buku Pemanfaatan Limbah Tahu sebagai Pupuk Cair Organik dan Es
Krim untuk Meningkatkan Pendapatan dan Pengembangan Produk
Hak Cipta No : 06486

82
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

E.20. Analisis SWOT

Kekuatan (Strength) Kelemahan (Weakness)


1 Kurikulum dibuat dengan kesesuaian 1 Implementasi sistem informasi dalam
pada visi dan misi Uniska, yaitu seluruh kegiatan akademik berdampak
menjadikan lulusan yang berkharakter pada semakin tergantungnya
juang dan entrepreneur yang islami. pelaksanaan akademik terhadap IT,
sehingga kerusakan pada sistem akan
menyebabkan kurang efektifnya
pelaksanaan kegiatan akademik.
2 Jaminan kualitas kurikulum prodi.
Pengembangan kurikulum prodi diatur
dengan prosedur yang baku di kawal dan
didampingi universitas serta
menggunakan panduan pengembangan
kurikulum yang jelas, operasional dan
lengkap.
3 Kurikulum Uniska telah mengakomodasi
dengan bobot cukup besar softskill
mahasiswa (keterampilan berpikir,
berkomunikasi, pendidikan karakter) yang
terintegrasi dalam mata kuliah
penyusunnya.
4 Struktur kurikulum memberi kesempatan
mahasiswa untuk berkembang mandiri
sesuai peminatan melalui penyediaan
mata kuliah bebas pilihan.
5 Tersedianya sistem informasi yang
mendorong efisiensi dan efektifitas
pelaksanaan administrasi akademik dan
perkuliahan. Selain itu sistem informasi
juga telah menghasilkan data secara real
time sebagai dasar pimpinan jurusan,
fakultas dan universitas serta badan
penjaminan mutu (BPM) untuk
pengambilan keputusanm
6 Sistem penjaminan mutu membuktikan
bahwa semua kegiatan institusi terutama
dalam hal perencanaan pembelajaran,
pelaksanaan pembelajaran, dan evaluasi
telah sesuai dengan standard yang telah
ditetapkan.
7 Kebijakan tentang otonomi keilmuan,
kebebasan akademik, kebebasan mimbar
akademik menimbulkan suasana
kondusif untuk meningkatkan suasana
akademik yang baik.
Peluang (Opportunity) Ancaman (Threat)
1 Implementasi kurikulum dalam 1 Tuntutan kebutuhan stakeholder
pembelajaran sangat terbuka untuk terhadap lulusan Uniska tidak berjalan
mengakomodasi berbagai hal untuk seimbang dengan perubahan kurikulum
kebutuhan peserta didik. dengan di masing – masing program
studi.

83
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

2 Sebagai salah satu prodi yang memiliki 2 Perguruan tinggi swasta banyak yang
banyak kerjasasma pendidikan dengan sudah memulai membuka program studi
pemerintah daerah, lembaga swasta dan yang sama dengan program studi di
institusi pendidikan. Uniska.
3 Era sistem informasi dan teknologi yang 3 Tuntutan perusahaan – perusahaan
menuntut sistem dan materi swasta yang semakin ketat terhadap
pembelajaran perlu penyesuaian. aspek softskill lulusan.
4 Lulusan selesai masa perkuliahan banyak
yang langsung dapat pekerjaan.
5 Tersedia dana penelitian kompetitif yang
dapat digunakan penelitian kolaboratif
dosen-mahasiswa.

Sumber informasi, antara lain: Statuta, Renstra, laporan tahunan, buku pedoman
pengembangan kurikulum, hasil studi pelacakan, kebijakan pimpinan, kebijakan-
kebijakan mengenai pembelajaran, pedoman evaluasi hasil pembelajaran,
pedoman pembelajaran, hasil pengamatan, laporan tahunan, peraturan akademik
yang berlaku, laporan wisuda tahunan/tengah tahunan, transkrip hasil belajar para
lulusan, direktori lulusan program studi, hasil studi pelacakan, peraturan
perundang-undangan yang terkait.

84
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

KOMPONEN
F
Pembiayaan,
Sarana dan Prasarana,
serta Sistem Informasi

85
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Komponen F
Pembiayaan, Sarana dan Prasarana,
serta Sistem Informasi

F.1. Sistem alokasi dana.

Sumber dana prodi diperoleh dari Dana Pengembangan Pendidikan (DPP) dan
Sumbangan Pengembangan Pendidikan (SPP) bagi mahasiswa baru serta bantuan
dana dari kerjasama dengan instansi/ lembaga dari luar universitas. Sistem
pengalokasian dana ditentukan berdasarkan Anggaran Pendapatan dan Belanja
Universitas (APBU) yang disepakati bersama secara internal di tingkat Universitas
termasuk pejabat Kaprodi Akuntansi Selanjutnya universitas mendistribusikan ke
fakultas Ekonomi lalu diteruskan ke prodi Akuntansi berdasarkan usulan kebutuhan
program studi yang dibuat atas dasar pagu yang telah ditetapkan. Dana yang diterima
jurusan diperuntukkan membiayai operasional pendidikan, penelitian, dan pengabdian
serta pengembangan fasilitas pendidikan.

F.2. Pengelolaan dan akuntabilitas penggunaan dana.

Sistem yang berlaku di Uniska tentang pengelolaan dana, program studi tidak
diberi otonomi, tetapi dilibatkan dalam melaksanakan perencanaan alokasi dan
pengelolaan dana. Program studi dilibatkan dalam proses perencanaan anggaran
yang dilaksanakan rutin satu kali dalam setahun akademik (bulan Juli). Rencana
anggaran program studi disusun oleh ketua program studi dan dibantu oleh perwakilan
dosen dengan memperhatikan usulan masing – masing unit kerja dan dosen. Hasil
rencana anggaran disampaikan ke Fakultas untuk direkapitulasi dan diajukan sebagai
Rencana Anggaran Pendapatan dan Biaya Fakultas (RAPBF). Rencana Anggaran
dan Biaya Fakultas diajukan ke Rektoriat untuk dilakukan pembahasan dalan rapat
penyusunan Rencana Anggaran Pendapatan dan Biaya Universitas (RAPBU).
Pembahasan RAPBU melibatkan semua unsur pimpinan setiap unit kerja, fakultas dan
program studi, sehingga prinsip transparansi tetap terjaga. RAPBU yang telah digodok
dan disepakati akan dibahas lebih lanjut dan disahkan dalam rapat Senat Universitas.
RAPBU yang telah disahkan oleh senat universitas akan dijadikan pedoman dalam
pengelolaan anggaran mulai dari tingkat universitas sampai dengan tingkat program
studi.
Anggaran program studi tetap berpegang pada alokasi dana yang telah
ditetapkan dalan APBU. Sistem pelaporan anggaran dilakukan setiap akhir tahun
akademik. Laporan bersumber dari setiap unit kerja dan atau yang bertanggung jawab
dalam pengelolaan untuk rekapitulasi, dan menjadi laporan tahunan untuk
disampaikan kepada fakultas dan universitas.

85
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

F.3. Keberlanjutan pengadaan dan pemanfaatannya.


a. Pengadaan sarana dan prasarana tambahan yang telah dilakukan dalam tiga
tahun terakhir :
No Pengadaan Sarapras Pemanfaatan
1. Gedung 7 lantai Ruang kantor dan kelas.
2. Renovasi gedung E lantai 3 Aula dan kelas.
3. Peremajaan meja, kursi, LCD, Proses pembelajaran
AC dan prasarana lain
4. Gedung 3 lantai. Rumah susun mahasiswa.

b. Pengadaan sarana dan prasarana tambahan yang akan dilakukan dalam tiga
tahun mendatang :

No Pengadaan Sarapras Pemanfaatan


1. Gedung 9 lantai Ruang kelas dan lab.
2. Monument/tugu cinta tanah air Citra Uniska sebagai kampus
cinta tanah air
3. Atap parkir motor Parkir dosen dan mahasiswa

F.4. Pengelolaan, pemanfaatan, dan pemeliharaan sarana dan prasarana.

Pengelolaan sarana dan prasarana sebagian besar dilakukan secara terpusat


oleh Universitas dan Fakultas. Sebagian lainnya yang bisa ditangani oleh program
studi akan dikelola dan diatur sepenuhnya oleh program studi. Penggunaan gedung
perkantoran diatur sepenuhnya oleh Universitas melalui Biro Administrasi Umum.
Penggunaan dan pemanfaatan ruang kuliah yang ada di Fakultas Ekonomi
sepenuhnya diatur oleh Fakultas. Prodi S1 Akuntansi memiliki kewenangan dalam
mengelola laboratorium, yaitu Laboratorium Akuntansi, Laboratorium Perpajakan,
Laboratorium Pasar Modal (GIS BEI), Laboratorium Kewirausahaan, Perpustakaan
Prodi & Laboratorium Sistem Perbankan dll.

F.5. Ketersediaan dan mutu gedung, ruang kuliah, laboratorium, perpustakaan, dll.

Fakultas Ekonomi PS S1 Akuntansi merupakan salah satu Fakultas/ Program


Studi pada Uniska – Kediri Jl. Sersan Suharmaji No. 38 Manisrenggo Kota Kediri dan
berdiri menyatu dalam lingkungan kampus Uniska – Kediri yang menempati lahan
seluas 5 Ha serta sudah bersertifikat atas nama Yayasan Bina Cendekia Muslim
Pancasila (YBCMP) Kediri.

Tabel Prasarana yang Digunakan Prodi S1 Akuntansi

Jumlah
No Jenis Prasarana Total Luas (m2)
Unit

1 Ruang kantor 3 20 m x 10 m = 200 m2


2 Ruang Kelas 20 (10 m X 6 m) x 20 kelas = 1.200 m2
3 Ruang Seminar 1 10 m X 6 m = 60 m2
4 Ruang Perpustakaan 2 (10 m x 6 m) X 2 perpus = 120 m2
5 Laboratorium Akuntansi 1 10 m X 6 m = 60 m2
6 Laboratorium Komputer 1 10 m X 6 m = 60 m2
7 Laboratorium Bahasa 1 10 m X 6 m = 60 m2
8 Laboratorium Perpajakan 1 10 m X 6 m = 60 m2

86
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

9 Laboratorium Kewirausahaan 1 10 m X 6 m = 60 m2
10 Laboratorium Pasar Modal (GIS BEI) 1 8 m X 6 m = 48 m2
11 Laboratorium Perbankan 1 10 m X 6 m = 60 m2
12 Lobi dan resepsionis 1 30 m x 15 m = 450 m2

Tabel Prasarana Penunjang yang Digunakan Prodi S1 Akuntansi

Jumlah Total Luas


No. Jenis Prasarana Penunjang
Unit (m2)

1. Rumah Susun Mahasiswa (Rusunawa) 1 2.000


2. Masjid 1 150
2. Aula 1 500
3. Lapangan Basket 1 300
4. Lapangan Futsal 1 800
5. Lapangan Voly 1 300
6. Arena Panjat Tebing 1 -
7. Kantor Bank BNI Syariah KC Uniska 1 30
8. Pusat ATM beberapa bank 1 30
9. Toko alat tulis dan fotocopy 1 30
10. Kantor Koperasi Raga Bestari 1 20
11. Poliklinik 1 30
12. Kafetaria 1 50
13. Lapangan Upacara (dan parkir) 1 2.000
14. Sekretariat BEM U 1 30
15. Sekretariat UKM 10 300
16. Sekretariat HMJ Akuntansi 1 30
17. Sekretariat BEM FE 1 30

Sarana dan prasarana yang ada di lingkungan Prodi S1 Akuntansi setiap tahun
ditingkatkan kualitas maupun kuantitasnya seiring dengan upaya pencapaian Visi,
Misi, Tujuan dan Sasaran Prodi S1 Akuntansi, baik melalui program jangka pendek,
jangka menengah, dan jangka panjang yang disesuaikan dengan kondisi keuangan
Fakultas/ Universitas/ Yayasan juga melalui bantuan dari pihak Swasta/ Pemerintah/
Instansi lain/ Masyarakat/ Alumni. Ketersediaan sarana/ fasilitas/ peralatan utama di
Prodi S1 Akuntansi merupakan alat untuk menunjang tercapainya Visi, Misi, Tujuan
dan sasaran Prodi S1 Akuntansi. Oleh karena itu dalam rangka meningkatkan
kuantitas maupun kualitasnya selalu dipertimbangkan ratio dalam jumlah mahasiswa
yang ada serta dana yang tersedia disetiap tahun akademik.

F.6. Fasilitas komputer dan pendukung pembelajaran dan penelitian.

Terdapat beberapa fasilitas komputer, pendukung proses pembelajaran dan


penelitian seperti di perpustakaan & laboratorium. Fasilitas ini dapat melayani berbagai
kebutuhan dalam pembelajaran mahasiswa seperti pelayanan proses
pembelajaran/praktikum, pencarian data skripsi, analisis statistik, internet, e-Learning.
Berbagai sarana pendukung tersebut diharapkan memberikan kemudahan bagi
mahasiswa untuk melakukan pengembangan diri dan memperlancar proses
pembelajaran.

87
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Jumlah Unit
No Jenis Prasarana
Komputer

1 Ruang kantor 5
2 Ruang Kelas -
3 Ruang Seminar -
4 Ruang Perpustakaan 3
5 Laboratorium Akuntansi 31
6 Laboratorium Komputer 31
7 Laboratorium Bahasa 31
8 Laboratorium Perpajakan 1
9 Laboratorium Kewirausahaan 1
10 Laboratorium Pasar Modal (GIS BEI) 2
11 Laboratorium Perbankan 1
12 Lobi dan resepsionis 1

F.7. Kesesuaian dan kecukupan sarana dan prasarana.

Sarana dan prasarana yang ada sangat memadai untuk menampung 1.100an
mahasiswa, dimana Prodi S1 Akuntansi menempati 3 gedung sekaligus, yaitu :
gedung B (2 lantai), gedung C (3 lantai), gedung E (3 lantai), dan gedung baru (2
lantai). Kelas dimulai pukul 08.00 – 21.00 WIB hari senin sampai sabtu. Fasilitas yang
dimiliki selain untuk proses pembelajaran, juga tersedia rumah susun mahasiswa,
sarana olah raga, gedung sekretariat UKM/ ormawa, masjid, dan sebagainya. Kualitas
dan kuantitas sarana yang dipergunakan memenuhi aspek kewajaran, mengingat
jumlah mahasiswa prodi sangat banyak dan terbanyak ke dua (setelah prodi
manajemen) dari semua prodi yang ada di Uniska.
Dalam pemenuhan kecukupan sarana dan prasarana pihak universitas sudah
melakukan berbagai upaya agar supaya dapat memenuhi kubutuhan sesuai standart
yang ada. Pihak yayasan sangat merespon apabila prodi S1 Akuntansi mengajukan
berbagai kebutuhan terkait sarana prasaran. Pihak universitas juga responsif tehadap
program-program hibah dikti terkait pemenuhan sarana prasarana sehingga dapat
menambah sarana prasarana prodi S1 Akuntansi.

F.8. Keberlanjutan pengadaan, pemeliharaan dan pemanfaatannya.

Adanya hubungan yang harmonis antara pihak Yayasan dan Universitas semakin
meningkatkan kelengkapan sarana dan prasarana di Universitas. Adanya komitmen
yang kuat dari pihak Yayasan dalam memenuhi semua kebutuhana Universitas
sehingga dapat memperlancar proses belajar mengajar.
Pengadaan sarana dan prasarana tambahan yang telah dilakukan dalam tiga
tahun terakhir :
- Gedung 7 lantai, dimanfaatkan untuk uang kantor dan kelas.
- Renovasi gedung E lantai 3, dimanfaatkan untuk aula dan kelas.
- Peremajaan meja, kursi, LCD, AC dan prasarana lain, dimanfaatkan untuk
meningakatkan kenyamanan proses pembelajaran
- Gedung 3 lantai, dimanfaatkan untuk rumah susun mahasiswa (rusunawa).

88
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Pengadaan sarana dan prasarana tambahan yang akan dilakukan dalam tiga tahun
mendatang :
- Gedung 9 lantai, dimanfaatkan untuk ruang kelas dan laboratorium.
- Monument/tugu cinta tanah air dimanfaatkan untuk mempertegas citra Uniska
sebagai kampus cinta tanah air
- Atap parkir motor, dimanfaatkan untuk arkir dosen dan mahasiswa.

F.9. Rancangan pengembangan sistem informasi.

Sistem informasi dan fasilitas yang di gunakan di Uniska – Kediri sudah berbasis
teknologi, yang dapat di akses secara online, berikut pusat informasi yang di gunakan:
Website :
http://fe.uniska-kediri.ac.id/. ( Fakultas Ekonomi )
http://www.uniska-kediri.ac.id/index.php.( Siakad

Sistem Informasi Manajemen Akademik menggunakan :


182.253.31.85

Sistem Monitoring Akademik


System informasi ini merupakan layanan akademik yang di gunakan Dosen
untuk mengakses informasi seputar catatan akademik mahasiswa selama
proses perkulihan, pemantauan mahasiswa bimbingan, Approval KRS, dan
pengisian nilai mata kuliah mahasiswa di universitas Islam Kadiri-Kediri.
Pengguna menggunakan komputer atau HP yang terkoneksi dengan Internet.

Sistem Informasi Manejemen Akademik


Sistem informasi ini digunakan untuk pelayanan akademik yang di tujukan bagi
operator akademik untuk memperbaharui informasi seputar pelaksanaan
registrasi mahasiswa dan pengelolaan data akademik yang melibatkan
mahasiswa, dosen, serta elemen terkait. pengelolaan data yang berkaitan
dengan administrasi akademik mahasiswa di lingkungan universitas Islam
Kadiri-Kediri. Pengguna menggunakan jaringan internet yang bisa di akses
menggunakan Laptop, HP Android atau media lain. Sistem Informasi
Manajemen Akademik menggunakan : http://www.uniska-kediri.ac.id/index.php

89
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Sistem Monitoring Akademik


System informasi ini merupakan layanan akademik yang di gunakan Dosen
untuk mengakses informasi seputar catatan akademik mahasiswa selama
proses perkulihan, pemantauan mahasiswa bimbingan, Approval KRS, dan
pengisian nilai mata kuliah mahasiswa di universitas Islam Kadiri-Kediri.
Pengguna menggunakan komputer atau HP yang terkoneksi dengan Internet.

Sistem Informasi Manejemen Akademik


Sistem informasi ini digunakan untuk pelayanan akademik yang di tujukan bagi
operator akademik untuk memperbaharui informasi seputar pelaksanaan
registrasi mahasiswa dan pengelolaan data akademik yang melibatkan
mahasiswa, dosen, serta elemen terkait. pengelolaan data yang berkaitan
dengan administrasi akademik mahasiswa di lingkungan universitas Islam
Kadiri-Kediri. Pengguna menggunakan jaringan internet yang bisa di akses
menggunakan Laptop, HP Android atau media lain. Sistem Informasi
Manajemen Akademik menggunakan : http://www.uniska-
kediri.ac.id/index.php

Sistem Monitoring Akademik


System informasi ini merupakan layanan akademik yang di gunakan Dosen
untuk mengakses informasi seputar catatan akademik mahasiswa selama
proses perkulihan, pemantauan mahasiswa bimbingan, Approval KRS, dan
pengisian nilai mata kuliah mahasiswa di universitas Islam Kadiri-Kediri.
Pengguna menggunakan komputer atau HP yang terkoneksi dengan Internet.

Sistem Informasi Manejemen Keuangan Mahasiswa


Sistem informasi ini digunakan untuk pengelolaan data yang berkaitan dengan
pengelolaan keuangan berkaitan dengan kegiatan administrasi pembayaran
dan informasi tannggungan keuangan mahasiswa di universitas Islam Kadiri-
Kediri. Pengguna menggunakan komputer atau HP yang terkoneksi dengan
Internet.

Sistem Informasi Manejemen Perpustakaan


Sistem informasi ini digunakan untuk pengelolaan data yang berkaitan dengan
administrasi dan sirkulasi perpustakaan di lingkungan universitas Islam Kadiri-
Kediri. Pengguna menggunakan perangkat yang terkoneksi dengan jaringan
Internet. Atau bisa di akses mengunakan website :
- http://e-library.uniska-kediri.ac.id/.
- http://publikasi.uniska-kediri.ac.id/2015/02/.

Sistem informsi Akademik Mahasiswa


Sistem ini merupakan sistem pelayanan akademik yang khususkan untuk
mahasiswa dalam mengakses informasi seputar catatan akademik selama
proses perkuliahan, baik informasi biodata mahasiswa, KRS, KHS, Jadwal
Kuliah, Serta Informasi Keuangan. Pengguna menggunakan perangkat yang
terkoneksi dengan jaringan Internet.

Sistem informsi Penerimaan Mahasiswa Baru


Sistem ini merupakan sistem pelayanan akademik yang khususkan untuk untuk
di gunakan oleh panitia penerimaan mahasiswa baru dalam rangka
penerimaan mahasiswa baru secara Online. Pengguna menggunakan
perangkat yang terkoneksi dengan jaringan Internet.

90
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Sistem informsi Wisuda


Sistem ini merupakan sistem pelayanan akademik yang khususkan untuk
penyelenggaraan kegiatan yudisium dan Wisuda. Pengguna menggunakan
perangkat yang terkoneksi dengan jaringan Internet.

Sistem Informasi Alumni


Sistem ini merupakan sistem pelayanan yang di tujukan untuk Alumni Fakultas
Ekonomi Universitas Islam Kadiri, dalam rangka mendata dan memberikan
fasilitas bagi alumni agar saling berkomunikasi sehingga terjalin silaturahmi
antar alumni dalam satu wadah. Pengguna menggunakan perangkat yang
terkoneksi dengan jaringan Internet. Sistem Infomasi Alumni : http://fe.uniska-
kediri.ac.id/index.php/web/data/14

Sistem Informasi Lowongan Kerja


Sistem ini merupakan sistem pelayanan yang di tujukan untuk Alumni dan
mahasiswa serta untuk masyarakat umum, dalam memberikan informasi
lowongan kerja terkini. Pengguna menggunakan perangkat yang terkoneksi
dengan jaringan Internet. Sistem Infomasi Alumni : http://fe.uniska-
kediri.ac.id/index.php/web/data/9

e-learning UNISKA
e-learnig uniska, sesuai dengan namanya digunakan untuk mendukung
pembelajaran berbasis elektronik, seperti bahan kuliah, modul, bahan ajar,
buku ajar, tugas, karya tulis ilmiah, peneltian, pengabdian masyarakat dengan
berbagai macam dukungan type data seperti : teks, grafik, portable document
format (pdf), gambar, animasi, presentasi, video dan suara. Semuanya dalam
bentuk digital, sehingga, pengguna yang mengakses e-learning uniska melalui
saluran intranet uniska dpat mengakses, mendowload dan menggunakan
materi-materi tersebut di atas untuk mendukung pembelajaran. Sistem
tersebut dapat di akses melalui Website.
Website :
- http://www.uniska-kediri.ac.id/?v=video
- http://www.uniska-kediri.ac.id/?g=foto.
- http://publikasi.uniska-kediri.ac.id/.
- http://e-library.uniska-kediri.ac.id/.

F.10. Kecukupan dan kesesuaian sumber daya, sarana dan prasarana pendukung untuk
pemberdayaan sistem informasi.

Sistem Informasi dan fasilitas yang dipergunakan Uniska – Kediri untuk kegiatan
pembelajaran, meliputi :

No Nama Perangkat Jumlah Keterangan


Server tersebut terdiri atas :
1 Server 2 Database Server, UNISKA Web Server , Mail
Server yang ditempatkan di ruang server
Difungsikan sebagai benteng pertahanan
untuk membatasi akses dari luar ataupun
Firewall dari dalam UNISKA serta untuk
2 1
(juniper) memperkecil ruang gerak para hacker,
virus dan lain-lain.
Ditempatkan di ruang server

91
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Difungsikan untk membagi sub-


sub network menjadi beberapa kelas dan
Mikrotik
3 1 digunakan sebagai managemen bandwith
Router
Universitas Islam Kadiri.
Ditempatkan di ruang server.
Difungsikan sebagai titik pusat
jaringan lokal dan internet yang didalamnya
terdapat Modem GPON Astinet Telkom,
4 Rak Server 1 Mikrotik Router, Juniper Router Firewall,
Smart Switch, Converter Fiber Optic, LCD
monitor dan UPS. Ditempatkan di ruang
server.
Berfungsi sebagai pembagi
Smart jaringan ditempatkan rak server di ruang
5 4
Switch server, dan mount wall.
3 Gedung Pascasarjana Lantai 1,2,3
Wireless 3 Gedung F Lantai 1,2,3
Acces Point 4 Gedung E lantai 1,2,3
6
Hotspot 2 Kantor Administrasi
(Wifi) 1 Ruang perpustakaan
1 Lantai 2 GedungE
7 Antena Wireless 1 Lantai 2 GedungE
Difungsikan untuk membagi sub- sub
Mikrotik network menjadi beberapa kelas dan
8 1 digunakan sebagai managemen bandwith
Router
Universitas Islam Kadiri.
Sebagai media untuk mengadakan pelatihan
9 Infocus 32 dan sebagai media untuk pengajaran di
masing-masing kelas
Ditempatkan di kelas, laboratorium, biro,
fakultas, perpustakaan, dilengkapi dengan
jaringan internet yang difungsikan untuk
10 PC 111 mendukung proses belajar mengajar
administrasi, komunikasi dan pengelolaan
data dan infromasi serta kemudahan
aksesinformasi
Berfungsi sebagai titik pembagi jaringan,
yang di dalamnya terdapat smart switch,
Rak Server
11 3 UPS, converter fiber optic. Ditempatkan di
Mount Wall
gedung E lantai1, Gedung G Pascasarjana
Lantai 2, dan gedung F lantai 2
Berfungsi sebagai penyedia
12 PS 4 sumber daya cadangan untuk rak server dan
rak server mount wall.
Berfungsi sebagai penyedia sumber
13 Genset 1 daya cadangan untuk gedung F dan
server
Ditempatkan di beberapa lokasi
14 Switch 10 gedung dan ruang di kampus Uniska
Digunakan sebagai sarana dokumentasi dan
15 Laptop 2 pengelolaan data dan Laporan EPSBED.

92
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

16 Tool jaringan 1 paket Untuk perawatan jaringan


Memonitor situasi keamanan
lokasi Kampus:
- Ditempatkan di luar gedung G
menghadap parkirutara
- Ditempatkan di sisi utara gedung
17 CCTV 3 F mengarahLab
- Peradilan semu, lab
- manajemen, dan tangga menuju
lantai 2 dan3
- Ditempatkan disisiselatan gedung
F mengarah ke masjid.
Mengelola control panel dan perekaman
18 DVR 1 paket CCTV
Ditempatkan di auditorium,
19 IP Cam 1 sebagai sarana pendukung pembelajaran
jarak jauh berbasis internet
Ditempatkan di bagian pengajaran,
20 Printer dot matrix 3 sebagai sarana pelayanan sistem
informasi akademik

F.11. Efisiensi dan efektivitas pemanfaatan sistem informasi

Pemanfaatan sistem informasi bagi mahasiswa dan dosen selama ini sudah
cukup efektif meskipun masih belum optimal, terutama keberlangsungan pengisian
(upload) informasi yang berkembang dari waktu ke waktu. Hal ini disebabkan belum
adanya sistem manajemen yang terstruktur.Dengan sistem informasi yang online
sangat mempermudah pelaksanaan operasional prodi seperti perwalian/KRS setiap
semester yang bisa diapprove dosen wali dimanapun dan kapanpun, juga mahasiswa
bisa mengetahui nilai mata kuliah sebelum KHS dibagikan melalui SIAKAD online
Uniska.

F.12. Keberadaan dan pemanfaatan on-campus connectivity devices (intranet).

Sistem pendukung pengambilan keputusan diwujudkan dengan ketersediaan data


yang dapat diakses secara online. Uniska-Kediri memiliki 2 (dua) Sistem Informasi
pendukung pengambilan keputusan (decision support system), yaitu:

1. Berbasiskan teknologi informasi


Berbasiskan Teknologi Informasi Informasi pendukung pengambilan
keputusan disebut “SI Eksekutif” sedang dalam tahap pembangunan. Saat
ini, sistem pendukung pengambilan keputusan berada dalam modul
monitoring pejabat yang terletak pada sistem informasi akademik. Modul
monitoring pejabat telah menghasilkan informasi akademik yang dibutuhkan
oleh pimpinan dalam melakukan monitoring dan pengambilan keputusan
dibidang akademik, misalnya: monitoring perkuliahan, monitoring kapasitas
kelas, grafik kemajuan studi mahasiswa, monitoring status pembayaran
mahasiswa. Dalam jangka menengah sistem informasi ini akan
dikembangkan dengan menjadi aplikasi yang mampu menyajikan informasi
guna menunjang proses pengambilan keputusan bagi eksekutif mengenai
seluruh aktivitas yang terjadi di lingkungan perguruan tinggi. Informasi yang

93
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

disajikan merupakan hasil konsolidasi data yang bersumber dari seluruh


sistem informasi yang terintegrasi di dalamnya. Informasi disajikan dalam
berbagai format, baik dalam bentuk tabel, grafik, rasio dan indikator lainnya.

2. Sistem informasi konvensional.


Sistem Informasi Konvensional Sistem informasi yang bersifat konvensional
yaitu melalui rapat-rapat pimpinan. Dalam rapim dibahas berbagai
permasalahan yang dihadapi oleh perguruan tinggi. Sumber data utama
yang digunakan adalah data dari setiap satuan kerja dan data dari Computer
Base InformationSystem (CBIS).

F.13. Keberadaan dan pemanfaatan global connectivity devices (internet).

1. Fasilitas Internet
Fasilitas internet diberikan kepada seluruh civitas akademika PS Akuntansi
Uniska Kediri, sebanyak 8 Mbps yang terdistrbusi secara merata. Setiap
pengguna pada unit kerja diberi alokasi bandwidth sesuai dengan kapasitas dan
kebutuhan. Untuk distribusi jaringan, Uniska-Kediri menyediakan jaringan fiber
optic yang menghubungkan antar gedung di Uniska-Kediri. Internet yang
disediakan bagi karyawan administrasi, dosen dan mahasiswa secara umum
dapat dikategorikan menjadi :
- Untuk keperluan administrasi, karyawan menggunakan komputer yang
terhubung baik menggunakan kabel maupun wifi.
- Mahasiswa dan dosen dapat memanfaatkan fasilitas jaringan yang
dilengkapi dengan jaringan internet yang disediakan oleh Universitas Islam
Kadiri yang dibeberapa lokasi menggunakan wifi yang dapat diakses melalui
notebook dosen maupun mahasiswa setiap saat dan di berbagai tempat
dalam lingkungan Uniska-Kediri.
2. Jaringan lokal
Jaringan lokal merupakan fasilitas yang dibangun untuk mengintegrasikan seluruh
komputer yang ada di Uniska-Kediri sebagai upaya untuk mempermudah akses
data dan informasi dengan menggunakan backbone utama fiber optic.
3. Jaringan nirkabel
Jaringan nirkabel di lingkungan Uniska-Kediri dipergunakan untuk fasilitas Hotspot
dan mobile yang dapat diakses di beberapa titik di lingkungan kampus. Dengan
demikian fleksibilitas akses data dan informasi dapat dilakukan dengan mudah
oleh user (karyawan, mahasiswa dan dosen). Untuk jaringan lokal dalam gedung,
telah tersedia koneksi internet, baik melalui kabel maupun nirkabel. wifi yang
terpasang yang dapat dimanfaatkan oleh civitas akademika. Nama dan lokasi
SSID (Service Set Identification) jaringan wifi yang terpasang pada Uniska-Kediri

94
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

F.14. Analisis SWOT

Kekuatan Kelemahan
1. Perincian biaya telah ditetapkan sedemikian Adanya beberapa fasilitas yang dimiliki secara
rupa sehingga memudahkan dalam bersama (milik semua fakultas dilingkungan
memprediksikan alokasi dan perencanaan Universitas Islam Kadiri), sehingga
penggunaan ditingkat Fakultas, yang penggunaannya menyesuaikan dengan
selanjutnya menjadi bahan usulan di tingkat program studi lainnya. Hal tersebut menuntut
Rektoriat untuk dimasukkan dalam APBU. koordinasi yang harmonis agar tidak terjadi
2. Fasilitas yang dimiliki dirasa cukup memadai benturan kepentingan
dan sesuai, sedang pengelolaannya sudah
dilakukan dengan baik. Adanya kerjasama
yang berhasil dijalin oleh pihak Program Studi
dengan instansi swasta dan pemerintah
dalam bentuk penandatangan MoU lebih
menjamin keterikatan dan kesinambungan
kegiatan praktikum, kunjungan industry,
maupun penelitian yang pada kurun waktu
tertentu dapat dilakukan evaluasi demi
perbaikan pada masa selanjutnya.
3. Program studi telah memiliki sistem informasi
yang memadai guna menunjang peningkatan
atmosfer akademik dan kualitas lulusan, saat
ini pengembangan-pengembangan terus
dilakukan agar bisa bersaing dengan
universitas-universitas lainya, selain itu saat
ini sudah menjalankan berbagai kegiatan
akademik, manajemen akademik yang sudah
berbasis online sehingga mahasiswa akan
lebih mudah dalam mengakses baik informasi
akademik maupun non akademik secara
online dan bisa digunakan dimana saja.
4. Program studi telah menjalin kerja sama
dengan berbagai lembaga baik pemerintah
maupun swasta guna mendukung proses
pembelajaran berbasis kompetensi. Dengan
kerjasama tersebut memungkinkan
mahasiswa untuk memperdalam dan
mengaplikasikan pengetahuan secara
langsung dan memahami tentang
permasalahan – permasalahan pertanian
secara riil di lapangan

Peluang Ancaman
1. Meningkatnya upaya promosi ke luar dan 1. Adanya penurunan daya beli masyarakat
adanya jalinan kemitraan antara pemerintah dan dampak krisis ekonomi yang
dan swasta, serta perkembangan komunikasi berkepanjangan dapat mempengaruhi
yang ada dapat meningkatkan jumlah kondisi keuangan universitas/program studi.
masukan ke program studi Akuntansi. Selain itu adanya persaingan dengan
2. Tersedianya fasilitas di luar kampus yang perguruan tinggi lain yang memiliki PS
dapat digunakan oleh para mahasiswa antara sejenis dengan sarana dan prasarana yang
lain: Perpustakaan Kota Kediri, Perpustakaan lebih baik.
Perguruan Tinggi lain, Warung Internet, 2. Persaingan antar perguruan tinggi yang
Rental Komputer dan Jasa Analisa Data dan semakin ketat apabila tidak mengalami
lain-lain, selain itu adanya gedung baru di perbaikan dan pengembangan sarana
fakultas ekonomi diharapkan ada ruang- maupun prasarana akan berdampak pada
ruang baru yang bisa dimanfaatkan untuk kualitas dan jumlah mahasiswa yang

95
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

mendukung kegiatan program studi masuk, sehingga ini akan mengancam


akuntansi. keberlangsungan program studi akuntansi
3. Kemudahan dalam mengakses dan menjalin 3. Rendahnya umur teknis dan mahalnya
kerjasama berbasis teknologi informasi harga sarana pendukung sistem informasi,
sehingga mempermudah untuk sehingga tidak jarang terjadi keterlambatan
mengetahui/mengakses perubahan dan dalam peremajaan sarana tersebut hal ini
tuntutan pasar, serta meningkatnya perhatian yang bisa menghambat dalam kemajuan
masyarakat universitas dan hal tersebut bisa
4. terhadap penyelenggaraan pendidikan di mempengaruhi minat mahasiswa.
perguruan tinggi (program studi). Saat ini
kemudahan dalam berkomunikasi dan
memperoleh informasi sudah sangat maju,
sehingga hal tersebut bisa dimanfaatkan oleh
program studi dalam menyampaikan
informasi,

Sumber informasi, antara lain: Statuta, Renstra, laporan tahunan, laporan


keuangan tahunan, rencana pengembangan lembaga, laporan khusus unit
pelayanan informasi, pengamatan pemanfaatan sistem informasi, peraturan
perundang-undangan terkait.

96
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

G
Penelitian,
Pelayanan/Pengabdian kepada Masyarakat,
dan Kerjasama

97
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Komponen G
Penelitian, Pelayanan/Pengabdian kepada Masyarakat,
dan Kerjasama

G.1. Mutu, produktivitas, relevansi sasaran, dan efisiensi pemanfaatan dana penelitian
dan pelayanan/pengabdian kepada masyarakat.

Mutu :
Hasil penelitian yang dilakukan dosen prodi S1 Akuntansi Uniska sejauh ini
mayoritas masih dipublikasikan di jurnal ilmiah yang belum terakreditasi Dikti, antara
lain jurnal ilmiah yang diterbitkan beberapa PTS di Jawa Timur seperti : Jurnal
Ekulilibrium Universitas Muhammadiyah Ponorogo, Jurnal Akuntansi dan Ekonomi
”JAE” Universitas Nusantara PGRI Kediri, Jurnal ”Cendekia Akuntansi” Universitas
Islam Kadiri, dan sebagainya. Namun ada 1 hasil penelitian dosen yang diseminarkan
dalam forum internasional di Mataram tahun 2015 atas nama dosen Nisa Mutiara,
S.Sos., M.Si. Kegiatan pengabdian masyarakat sebagian besar terkait penyuluhan
atau pelatihan kepada masyarakat di sekitar eks-Karesidenan Kediri dan hasilnyapun
mayoritas disajikan dalam laporan kegiatan yang tersimpan di prodi, namun ada 2
kegiatan yang dipublikasikan di Jurnal Pengabdian Masyarakat Univeritas
Muhammadiyah Malang atas nama dosen Fauziyah, S.E., M.Si., Ak, CA. Dan terdapat
tiga dosen yang berhasil memenangkah hibah pengabdian masyarakat dana Dikti,
yaitu dosen atas nama : Fauziyah, S.E., M.Si., Ak, CA, Muhammad Alfa Niam, S.E,
M.M, dan Sri Kalimah, S.E, M.M

Produktivitas :
Untuk memberi stimulasi kepada dosen agar produktif melakukan penelitian dan
pengabdian kepada masyarakat, selain karena perintah dalam pembuatan BKD dan
LKD, Uniska juga memberikan insentif dana penelitian dan pengabdian kepada
masyarakat yang dianggarkan rutin dalam APBU Uniska. Jumlah rekapan hasil
peneltian dan pengabdian kepada masyarakat dosen disajikan dalam tabel berikut :

Rekapitulasi Jumlah Penelitian Dosen Tetap Prodi Akuntansi


Kurun Waktu 2014 – 2017

Jumlah Penelitian Per Semester


TS-2 TS-1 TS Tingkat Publikasi
Jabatan
2014/ 2015 2015/ 2016 2016/ 2017 Jumlah
No Nama Dosen Akade- Judul
Ganjil Genap Ganjil Genap Ganjil Genap
mik Nasi- Interna
(Sep- (Feb- (Sep- (Feb- (Sep- (Feb- Lokal tional
onal
Jan) Agust) Jan) Agust) Jan) Agust)
1. ENI SRIHASTUTI, Asisten
1 1 - - 2 - 3 1 - 4
S.E., M.M Ahli
2. AKHMAD NARULI, Asisten
1 - 1 - 2 - 4 - - 4
S.E., M.S.A Ahli
3. KHASANAH
Lektor 2 1 - 1 1 - 3 2 - 5
SAHARA, S.E., M.SA
4. NINIK ANGGRAINI, Asisten
2 - - 1 1 - 3 1 - 4
S.E., M.S.A, Ak, CA Ahli

98
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

5. FAUZIYAH, Lektor
1 - 1 - 1 - 1 2 - 3
S.E., M.Si., Ak, CA Kepala
6. SRI LUAYYI,
Lektor 1 - 2 1 - - 2 2 - 4
S.E., M.S.A
7. NUR RAHMANTI Asisten
1 1 1 - 1 - 1 3 - 4
RATIH, S.E., M.M Ahli
8. MOH. WAHYUDI,
- 1 - 1 - 2 - 4 - - 4
S.E., M.M
9. SITI AMINAH, Asisten
- - 1 - 1 - - 2 - 2
S.Ag., M.Pd.I Ahli
10. Drs. ABDULLAH
- 1 1 - 1 1 - 4 - - 4
YASID, M.M
11. Drs. SONY
- 1 - 2 - 1 - 4 - - 4
IRAWAN, M.M
12. AHMAD YANI,
- 1 - - - 1 - 1 1 - 2
S.E., M.M
13. PRIMA NOERMA- Asisten
- - - 1 1 - 1 1 - 2
NING A, S.E., M.M Ahli
14. NISA MUTIARA,
- - 1 1 - - - 1 - 1 2
S.Sos., M.Si
15. BEBY HILDA
- - - - 1 1 - - 2 - 2
AGUSTIN, S.E, M.M
16. AGUS ATHORI,
- - - - 1 1 - - 2 - 2
S.E., M.M
17. PUTRI AWALINA,
- - - - 1 1 - - 2 - 2
S.E., M.S.A
18. PUJI RAHAYU,
- - - - 1 1 1 - 3 - 3
S.E., M.M
19. MARHAENDRA
Asisten
KUSUMA, 1 1 1 1 1 2 - 7 - 7
Ahli
S.E., M.M., Ak
20. MILADIAH
KUSUMANINGARTI - - - - 1 1 - - 2 - 2
S.E., M.M., Ak
21. MUH. ALFA NIAM,
- - - - 1 - - - 1 - 1
S.E., M.M
22. SRI KHALIMAH,
- - - - - 1 - - 1 - 1
S.E., M.M
Jumlah 20 23 25 33 34 1 68

Relevansi sasaran, dan efisiensi pemanfaatan dana

Semua tema penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan oleh
dosen prodi Akuntansi relevan dengan sasaran yang ditetapkan dan sejalan dengan
bidang akuntansi, sejalan dengan visi, misi, prodi, fakultas dan universitas. Tabel
berikut adalah sumber pendanaan kegiatan tersebut :

Jumlah Judul Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat


Serta Sumber Pembiayaan

Jumlah Penelitian Jumlah PKM


Sumber Pembiayaan 2014/ 2015/ 2016/ 2014/ 2015/ 2016/
2015 2016 2017 2015 2016 2017
Pembiayaan sendiri oleh dosen - - -
PT yang bersangkutan 20 23 25 2 12 43
Kemenristek Dikti - - - - - 2
Institusi dalam negeri di luar - - - - - 1
Kemenristek Dikti
Institusi luar negeri - - - - - -

99
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

F.2. Agenda, keberlanjutan, diseminasi hasil penelitian dan pelayanan/ pengabdian


kepada masyarakat.

Dosen tetap prodi S1 Akuntansi ditugaskan melakukan peneltian minimal 1 judul


per tahun akademik dan 1 kegiatan pengabdian kepada masyarakat per tahun
akademik. Prodi (dan Uniska) membuka kesempatan seluas-luasnya kepada dosen
untuk melakukan kegiatan tersebut. Untuk menjaga keberlanjutan tugas tri dharma ini,
yang dilakukan Uniska antara lain :
- Memberi dukungan dana Rp 3,5 juta per judul penelitian dan Rp 6 juta per judul
pengabdian kepada masyarakt.
- Memfasilitasi dosen untuk menggali pendanaan dari luar kampus, seperti hibah
dikti, hibah pemerintah kabupaten dll. Bentuk fasilitas tersebut antara lain :
mengundang pakar PTS untuk memberi konsultasi proposal lolos seleksi,
bekerjasama dengan Pemkab Tulungagung untuk objek pengabdian kepada
masyarakat para dosen dan salah satu bentuk kerjasama tersebut adalah
pendanaan tri dharma dari Pemkab Tulungagung.

F.3. Kegiatan penelitian dan pelayanan/pengabdian kepada masyarakat bersama dosen


dan mahasiswa.

Sebagai bagian dari kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi selain belajar,


mahasiswa juga melakukan penelitian dalam bentuk membuat tugas akhir berupa
skripsi di akhir studinya dan berpartisiapasi dalam lomba-lomba karya tulis ilmiah.
Pengabdian kepada masyarakat dilakukan dalam bentuk penyuluhan di desa-desa
dan instansi pemerintah (dalam program kerja KKN maupun diluar KKN). Dalam
pengabdian tersebut, mahasiswa diberi wewenang dan tanggung jawab untuk
menentukan lokasi pelayanan/ pengabdian kepada masyarakat dan kemudian lokasi
tersebut disahkan oleh Ketua Prodi S1 Akuntansi. Selain itu, mahasiswa juga diberikan
peran sebagai instruktur, sebagai penyuluh maupun pelaksana pada kegiatan
tersebut.

F.4. Banyak dan mutu kegiatan penelitian dan pelayanan/pengabdian kepada


masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa.

Kegiatan penelitian bersama dosen dan mahasiswa dalam tiga tahun terakhir disajikan
dalam tabel berikut

Sumber
No Judul Penelitian Bersama Dosen Mahasiswa Tahun
Dana
Analisis sistem pengendalian
manajemen untuk meningkatkan APBU
Eni
efisiensi,efektifitas dan Nova Sholihah Uniska,
1. Srihastuti, 2016
ekonomisasi(studi kasus pada Enik Listiana Rp 3
S.E., M.M
koperasi simpan pinjam niaga central juta.
abadi wates kediri).
Penerapan Anggaran Fleksibel APBU
Nur Intan Zuraida
Sebagai Alat Pengendali Biaya Uniska,
2. Rahmanti R, Desy 2016
Overhead Pabrik (Studi Kasus pada Rp 3
S.E., M.M Lilianawati
PTPN X PG Meritjan Kediri) juta.
Pengaruh Efisiensi Modal Kerja dan
APBU
Likuiditas Terhadap Profitabilitas Moch. Shoimatus
Uniska,
3. Perusahaan Kategori Indeks LQ45 Wahyudi, Sholihah 2015
Rp 3
Yang Terdaftar Di Bursa Efek S.E., M.M Pepti Andayani
juta.
Indonesia

100
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Analisa Pengukuran Finansial Biaya


APBU
Mutu Produk Terhadap Laporan Laba Sony Rizky Candra
Uniska,
4. Rugi Di Perusahaan Sohun “Jaya Kurniawan, Lita 2014
Rp 3
Agung Abadi” Kabupaten S.E., M.M Sarjuni
juta.
Tulungagung
Pengaruh Retribusi Pelayanan Pasar
APBU
Terhadap Pendapatan Asli Daerah Abdullah Ulfa Fitrian
Uniska,
5. (Studi Kasus Pada Dinas Yazid, Shinta 2014
Rp 3
Pendapatan Daerah Kabupaten M.M Rahmawati
juta.
Kediri
Analisis Kesiapan Satuan Kerja
APBU
Badan Layanan Umum dalam Nopi Pratiwi
Sri Luayyi, Uniska,
6. Menerapkan Peraturan Pemerintah Naning 2015
S.E., M.S.A Rp 3
No. 71 Tahun 2010 (Studi kasus di Sukriana
juta.
RS. Bhayangkara Kediri).
Analisa Laporan Keuangan Untuk
APBU
Mengukur Tingkat Likuiditas Dan Prima Ulfa Habibatul
7. Uniska,
Profitabilitas Nurmaning Sovia 2015
Rp 3
(Studi Kasus Pada PT Lemsi Triguna A, S.E, M.M Primadewi
juta.
Abadi Blitar)
Analisis Pengendalian Mutu Dengan
Menggunakan Statistical Quality APBU
Nisa
8. Control Untuk Mencapai Standar Yusuf Wibisono Uniska,
Mutiara, 2015
Kualitas Produk Widodo Rp 3
S.Sos, M.Si
(Studi Kasus pada PT. Gunung juta.
Tembak Mas Kabupaten Kediri)
Penerapan Akuntansi Pajak Ninik APBU
Mahardika
Penghasilan Badan Guna Anggraini, Uniska,
9. Oktavia 2015
Menentukan Pajak Penghasilan Yang S.E, M.S.A, Rp 3
Miftakhul Ayu
Terhutang Ak, CA juta.
Pengaruh Penerimaan Pajak Bumi
Gigih Eko APBU
Dan Bangunan Terhadap Khasanah
Darmawan Uniska,
10. Pendapatan Asli Daerah Sahara, 2015
Hany Cahya Rp 3
(Studi Kasus Pada Pemerintah Kota S.E., M.S.A
Oktavia juta.
Kediri)
Pengaruh Struktur Aktiva Dan
APBU
Struktur Modal terhadap Profitabilitas Ahmad Rozy Puspa
Uniska,
11. pada Perusahaan Otomotif dan Naruli, Dewi 2016
Rp 3
Komponen yang Go Public di Bursa S.E., M.S.A Pepti Andayani
juta.
Efek Indonesia
11 dosen 22 mahasiswa

Bentuk partisipasi mahasiswa dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat yaitu


sebagai pemateri pelatihan, asisten pemateri pelatihan dan panitia penyelenggara baik
dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang terdapat dalam program kerja
matakuliah KKN atau diluar KKN. Bentuk kegiatan yang melibatkan mahasiswa antara
lain :
- Pelatihan Kewirausahaan dan Pendampingan Akuntansi Koperasi Berbasis
SAK-ETAP bagi Ibu-Ibu PKK, Fatayat NU dan Kelompok Wirausaha Desa Dono,
Kec Sendang, Tulungagung (Program Kerja KKN Uniska Kelompok 4 Tahun
2017).
- Pelatihan Kewirausahaan, Akuntansi dan Manajemen Bagi Koperasi Wanita “Ibu
Mandiri” dan Warga Usia Produktif Desa Talang, Kec. Sendang, Kab.
Tulungagung (Program Kerja KKN Uniska Kelompok 1 Tahun 2016).
- Pelatihan Akuntansi dan Manajemen Bagi Karang Taruna Bina Remaja
Kelurahan Bujel Kecamatan Mojoroto Kota Kediri Tahun 2015.

101
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

F.5. Hubungan antara pengajaran, penelitian dan pelayanan/pengabdian kepada


masyarakat.

Proses akademik di perguruan tinggi tidak hanya proses belajar mengajar,


namun juga melakukan kerja secara langsung di lapang baik dalam bentuk penelitian
atau pengabdian kepada masyarakat. Penelitian dan pengabdian kepada masyarakat
merupakan wujud hasil dari proses belajar yang telah berlangsung baik dalam bentuk
skripsi, KKN atau keikutsertaan mahasiswa dalam kegiatan penelitian dosen.

F.6. Banyak dan mutu kegiatan penelitian dan publikasi dosen.

Banyak dan mutu kegiatan penelitian dan publikasi dosen S1 Akuntansi Uniska
disajikan dalam tabel berikut :

Jumlah Penelitian Jenis Publikasi


Sumber Pembiayaan 2014/ 2015/ 2016/ Nasi- Inter- Jumlah
Lokal
2015 2016 2017 onal nasional
Pembiayaan sendiri oleh dosen - - - - - - -
PT yang bersangkutan 20 23 25 33 34 1 68
Kemenristek Dikti - - - - - - -
Institusi dalam negeri di luar - - - - - - -
Kemenristek Dikti
Institusi luar negeri - - - - - - -

F.7. Hubungan kerjasama dan kemitraan penelitian dengan lembaga dalam dan luar
negeri.

Kerjasama prodi Akuntansi dengan lembaga lain terkait penelitian antara lain dengan:
- Universitas Darussalam Gontor, terkait publikasi penelitian dosen di jurnal ilmiah
masing-masing.
- Universitas Merdeka Malang, terkait publikasi penelitian dosen di jurnal ilmiah
masing-masing.
- Bursa Efek Indonesia, terkait pendirian galeri investasi/pojok BEI di kampus
Uniska Kediri sebagai media perolehan data penelitian dosen dan mahasiswa.
- International Islamic University Malaysia (IIUM) terkait seminar bersama dan
menggali informasi tentang publikasi internasional.
- Universiti Selangor Malaysia (UniSel) terkait seminar bersama dan menggali
informasi tentang publikasi internasional.

F.8. Mutu dan kurun waktu penyelesaian skripsi/tesis/disertasi (termasuk proses


penulisan tesis dan pembimbingannya).

Untuk menjaga kualitas skripsi yang dibuat oleh mahasiswa telah ditentukan prosedur
penyelesaian skripsi melalui 4 (empat) tahapan yaitu :
- Pengajuan Judul/ Tema Penelitian
- Seminar proposal dihadapan dosen dan mahasiswa (minimal 15 orang).
- Pelaksanaan penelitian yang dibimbing oleh dua orang dosen pembimbing.
- Ujian skripsi di hadapan dosen penguji.
Dalam 4 tahun terakhir, kurun waktu rata-rata yang diperlukan oleh mahasiswa PS S1
Akuntansi untuk menyelesaikan skripsinya adalah 5 - 6 bulan.

102
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

F.9. Publikasi hasil penelitian, karya inovatif, dan rangkuman skripsi/tesis/disertasi.

Selama ini publikasi hasil penelitian yang dilakukan mahasiswa dalam bentuk skripsi
dilakukan melalui perpustakaan (pusat dan prodi) serta beberapa dipublikasikan di
jurnal ilmiah yang dikelola oleh prodi akuntansi. Di samping itu juga karya inovatif
mahasiswa diaplikasikan langsung kepada masyarakat baik dalam bentuk pameran
hasil atau dalam acara-acara insidental yang menghasilkan karya-karya mahasiswa
S1 Akuntansi FE Uniska-Kediri.

Publikasi penelitian dosen dalam media :


- Seminar internasional di Thailand (dosen Fauziyah, S.E, M.Si, Ak, CA).
- Seminar internasional di Lombok NTB (dosen Nisa Mutiara, S.Sos, M.Si).
- Jurnal nasional (semua dosen tetap) antara lain di :
- Jurnal Universitas Muhammadiyah Malang.
- Jurnal Universitas Muhammadiyah Ponorogo.
- Jurnal Universitas Nusantara PGRI Kediri.
- Jurnal Politeknik Kediri.
- Jurnal Politeknik Cahaya Surya Kediri.
- Jurnal Universitas Islam Kadiri.

F.10. Kerjasama dengan instansi yang relevan.

Kerjasama dengan lembaga dalam negeri :

Kurun Waktu
Jenis
No Nama Instansi Kerja Sama Manfaat yang Telah Diperoleh
Kegiatan
Mulai Berakhir
1. BRI Syariah Pelatihan sistem 2016 2021 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Kediri informasi perbankan mahasiswa mengetahui praktik sistem
syariah perbankan secara nyata (simulasi)
langsung dari praktisi perbankan.
Manfaat bagi BRI Syariah Kediri : bisa
mengaplikasikan ilmu nya kepada
masyarakat dan sebagai sarana
memperkenalkan profil BRI Syariah.
2. Ikatan Pelatihan brevet pajak 2015 2020 Manfaat bagi PS Akuntansi : Dosen
Konsultan terpadu dan mahasiswa memperoleh
Pajak A, B, C pengetahuan & ketrampilan bidang
Indonesia perpajakan secara langsung dari para
praktisi yang tergabung dalam
asosiasi IKPI.
Manfaat bagi IKPI : bisa
mengaplikasikan ilmu nya kepada
masyarakat dan sebagai sarana
memperkenalkan profil IKPI sebagai
asosiasi profesi.
3. Bursa Efek Galeri BEI & pelatihan 2016 2021 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Indonesia pasar modal Dosen dan mahasiswa lebih mudah
mendapatkan informasi, ilmu dan data
untuk penelitian bertema pasar modal.
Manfaat bagi BEI : bisa
mengaplikasikan ilmu nya kepada
masyarakat dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusi ybs.

103
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

4. Succor Invest Pelatihan pasar modal 2015 2017 Manfaat bagi PS Akuntansi : Dosen
Surabaya dan mahasiswa memiliki pengetahuan
dan ketrampilan trading surat
berharga langsung dari praktisi.
Manfaat bagi Succor Invest : bisa
mengaplikasikan ilmu nya kepada
masyarakat dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusi ybs.
5. Indo Premier Pelatihan pasar modal 2017 2021 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Sekuritas Dosen dan mahasiswa memiliki
pengetahuan dan ketrampilan trading
surat berharga langsung dari praktisi.
Manfaat bagi Indo Premier Sekuritas :
bisa mengaplikasikan/ membagikan
ilmu nya kepada masyarakat (sivitas
PS Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.
6. Microsoft Ebiz Pelatihan dan sertifikasi 2013 2021 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Surabaya microsoft resmi. Mahasiswa memiliki pengetahuan,
ketrampilan, dan sertifikasi microsoft
office dari lembaga resmi.
Manfaat bagi Microsoft Ebiz Surabaya
: bisa mengaplikasikan/ membagikan
ilmu nya kepada masyarakat (sivitas
PS Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.
7. Dinas Tenaga Pengabdian kepada 2016 2021 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Kerja dan masyarakat Kabupaten Dosen dapat mengabdikan ilmunya
Transmigrasi Kediri kepada masyarakat khususnya warga
Kabupaten Kabupaten Kediri dalam upaya
Kediri peningkatan jumlah wirausaha
mandiri.
Manfaat bagi Dinaskertrans :
Masyarakat binaan Dinaskertrans
memperoleh ilmu dari sivitas PS
Akuntansi yang dapat mereka
aplikasikan dalam berwirausaha.
8. Pemerintah Pengabdian kepada 2016 2021 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Kabupaten masyarakat Kabupaten Mahasiswa dan dosen melaksanakan
Tulungagung Tulungagung pengabdian kepada masyarakat
melalui kegiatan KKN.
Manfaat bagi Pemkab :
Masyarakat Kabupaten Tulungagung
memperoleh ilmu dari sivitas PS
Akuntansi yang dapat mereka
aplikasikan dalam berwirausaha.
9. Universitas Pelatihan sistem 2014 2016 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Merdeka informasi perbankan Mahasiswa mengetahui praktik sistem
Malang konvensional perbankan secara nyata (simulasi) di
lab.perbankan Unmer Malang.
Manfaat bagi Unmer :
Media dosen Unmer membagikan
ilmunya kepada masyarakat (sivitas
PS Akuntansi).
10. Universitas Kerjasama bidang 2016 2021 Manfaat bagi PS Akuntansi Uniska
Merdeka penelitian dan FE Unmer Madiun :
Madiun Dosen dan pengelola jurnal dapat
bertukar pikiran dalam bidang
penelitian dan publikasinya.

104
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

11. Universitas Kerjasama bidang 2016 2021 Manfaat bagi PS Akuntansi dan FE
Darussalam penelitian Undar Gontor :
Gontor Dosen dan pengelola jurnal dapat
Ponorogo bertukar pikiran dalam bidang
penelitian dan publikasinya.
12 Ikatan Akuntan Kerjasama bidang 2017 2020 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Indonesia pendidikan Dosen dan mahasiswa update
terhadap perkembangan lingkungan
akuntansi dan regulasinya.
Manfaat bagi IAI : bisa
mengaplikasikan/ membagikan ilmu
nya kepada masyarakat (sivitas PS
Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.
13 Bank Indonesia Kerjasama bidang 2017 2020 Manfaat bagi PS Akuntansi :
pendidikan Dosen dan mahasiswa update
terhadap perkembangan dunia
perbankan Indonesia.
Manfaat bagi BI : bisa
mengaplikasikan/ membagikan ilmu
nya kepada masyarakat (sivitas PS
Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.
14 BNI Syariah Kerjasama bidang 2010 2020 Manfaat bagi PS Akuntansi :
pelayanan Dosen dan mahasiswa memiliki akses
yang mudah dalam pemenuhan
layanan perbankan dan administrasi
keuangan.
Manfaat bagi BNI Syariah : bisa
mengaplikasikan/ membagikan ilmu
nya kepada masyarakat (sivitas PS
Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.
15 Universitas Kerjasama bidang 2017 2020 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Pertahanan pendidikan Dosen dan mahasiswa update
Indonesia terhadap perkembangan informasi dan
implementasi konsep kampus cinta
tanah air.
Manfaat bagi Unhan :
Media dosen Unhan membagikan
ilmunya kepada masyarakat (sivitas
PS Akuntansi).
16 Batik Joglo Kerjasama bidang 2016 2018 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Suminar penelitian Batik Joglo Suminar menjadi tempat
magang dan obyek peneltian. Kerja
sama pemateri seminar.
Manfaat bagi Batik Joglo Suminar :
bisa mengaplikasikan/ membagikan
ilmu nya kepada masyarakat (sivitas
PS Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.
17 FCK Jamur Kerjasama bidang 2016 2018 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Crispy Kediri penelitian FCK Jamur Crispy menjadi tempat
magang dan obyek peneltian. Kerja
sama pemateri seminar.
Manfaat bagi FCK : bisa
mengaplikasikan/ membagikan ilmu
nya kepada masyarakat (sivitas PS
Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.

105
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

18 Kamar Kegiatan seminar dan 2015 2017 Manfaat bagi PS Akuntansi :


Dagang workshop KADIN menjadi sponsor kegiatan
dan Industri seminar dan workshop dan
Kediri memfasilitasi pertemuan ilmiah.
Manfaat bagi Kadin : bisa
mengaplikasikan/ membagikan ilmu
nya kepada masyarakat (sivitas PS
Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.
19 TICMI Kegiatan Seminar 2016 2018 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Sebagai lembaga sertifikasi profesi
pasar modal untuk mahasiswa dan
lulusan Fakultas Ekonomi Uniska
Kediri.
Manfaat bagi TICMI : bisa
mengaplikasikan/ membagikan ilmu
nya kepada masyarakat (sivitas PS
Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.
20 Desa Kegiatan Pengabdian 2016 2018 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Pehkulon Masyarakat Desa Pehkulon Papar sebagai
Kecamatan “kampung sirsak” bekerjasama
Papar Kab. dengan FE Uniska dalam rangka
Kediri kegiatan pengabdian Masyarakat.
Manfaat bagi warga desa :
Masyarakat memperoleh ilmu dari
sivitas PS Akuntansi yang dapat
mereka aplikasikan dalam
berwirausaha.
21 BPR Kegiatan magang dan 2016 2018 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Tanmiya Artha sponsor kegiatan Sebagai salah satu sponsor kegiatan
yang diadakan oleh FE Uniska.
Manfaat bagi BPR : bisa
mengaplikasikan/ membagikan ilmu
nya kepada masyarakat (sivitas PS
Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.
22 Koperasi Kegiatan magang dan 2016 2018 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Mekar sponsor kegiatan Sebagai salah satu sponsor kegiatan
Gudang Garam yang diadakan oleh FE Uniska.
Manfaat bagi Kopkar : bisa
mengaplikasikan/ membagikan ilmu
nya kepada masyarakat (sivitas PS
Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.
23 Hotel Kegiatan magang dan 2016 2018 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Muslim Kediri sponsor kegiatan Sebagai salah satu sponsor kegiatan
yang diadakan oleh FE Uniska.
Manfaat bagi hotel : bisa
mengaplikasikan/ membagikan ilmu
nya kepada masyarakat (sivitas PS
Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.
24 Otoritas Jasa Kegiatan seminar pasar 2016 2018 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Keuangan modal OJK menjadi sponsor kegiatan
seminar dan workshop dan
memfasilitasi pertemuan ilmiah.
Manfaat bagi OJK : bisa
mengaplikasikan/ membagikan ilmu
nya kepada masyarakat (sivitas PS

106
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Akuntansi) dan sebagai sarana


memperkenalkan profil institusinya.
25 Hotel Lotus Kegiatan seminar. 2016 2018 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Kediri Worshop Hotel Lotus memfasilitasi kegiatan
seminar dan workshop yang diadakan
oleh FE Uniska.
Manfaat bagi hotel : bisa
mengaplikasikan/ membagikan ilmu
nya kepada masyarakat (sivitas PS
Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.
26 UD Pengembangan Usaha 2016 2018 Manfaat bagi PS Akuntansi :
RSA Kota dan Pemasaran Produk UD RSA sebagai tempat kegiatan
Kediri Makanan dan Minuman penelitian dan pengabdian dosen FE
Kota Kediri Uniska.
Manfaat bagi UD RSA: bisa
mengaplikasikan/ membagikan ilmu
nya kepada masyarakat (sivitas PS
Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.
27 Universitas Studi banding 2016 2018 Manfaat bagi PS Akuntansi :
Islam Malang Mahasiswa HMJ FE bersama Kaprodi
melakukan kunjungan Studi banding
ke UNISMA Malang sehingga dapat
menggali informasi lebih mendalam
tentang praktik baik tri dharma yang
diterapkan Unisma.
Manfaat bagi Unisma : bisa
mengaplikasikan/ membagikan ilmu
nya kepada masyarakat (sivitas PS
Akuntansi) dan sebagai sarana
memperkenalkan profil institusinya.

Kerjasama dengan lembaga luar negeri :

Kurun Waktu
Jenis Manfaat yang Telah
No. Nama Instansi Kerja Sama
Kegiatan Diperoleh
Mulai Berakhir
1 International - Pertukaran dosen dan 28-05- 27-05- Dosen, mahasiswa, fakultas
Islamic University mahasiswa 2013 2018 ekonomi dan institusi dapat
Malaysia (IIUM) - Riset bersama saling bertukan pikiran dan
- Internasional seminar berkolaborasi bersama
- Penulisan jurnal ilmiah dalam aktivitas pengajaran,
- Pengelenggaraan Sit-in penelitian, dan pengabdian
kepada masyarakat.
2 Universiti - Pertukaran dosen dan 28-05- 27-05- Dosen, mahasiswa, fakultas
Selangor mahasiswa 2013 2018 ekonomi dan institusi dapat
Malaysia (UniSel) - Riset bersama saling bertukan pikiran dan
- Internasional seminar berkolaborasi bersama
- Penulisan jurnal ilmiah dalam aktivitas pengajaran,
- Penyelenggaraan Sit-in penelitian, dan pengabdian
kepada masyarakat.
3 Kolej Universiti - Pertukaran informasi 19-05- 18-05- Dosen, mahasiswa, fakultas
Insaniah Malaysia akademik,penelitian dan 2014 2019 ekonomi dan institusi dapat
(KUIN) publikasi. saling bertukan pikiran dan

107
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

- Pertukaran staf akademik berkolaborasi bersama


dan staf ahli. dalam aktivitas pengajaran,
- Penelitian bersama and penelitian, dan pengabdian
seleksi publikasi kepada masyarakat.
4 Institute Daeng - Pertukaran informasi 29-05- 28-05- Dosen, mahasiswa, fakutas
Abdul Kadir akademik, penelitian dan 2013 2018 dan institusi dapat saling
(ISDAK) publikasi. bertukan pikiran dan
Singapura. - Pertukaran staf akademik berkolaborasi bersama
dan staf ahli. dalam aktivitas pengajaran,
- Penelitian bersama and penelitian, dan pengabdian
seleksi publikasi kepada masyarakat.
- Pertukaran mahasiswa s1
dan mahasiswa s2
5 Fatony Islamic - Pertukaran informasi 20/05/ 19/05/ Dosen, mahasiswa, fakutas
University akademik, penelitian dan 2014 2018 ekonoi dan institusi dapat
Thailand publikasi. saling bertukan pikiran dan
- Pertukaran staf akademik berkolaborasi bersama
dan staf ahli. dalam aktivitas pengajaran,
- Penelitian bersama and penelitian, dan pengabdian
seleksi publikasi kepada masyarakat.
- Pertukaran mahasiswa s1
dan mahasiswa s2
6 Hankuk University - Kerjasama mahasiswa, 15-03- 15-03- Dosen, mahasiswa, fakutas
Of Foreign fakutas ekonomi dan 2013 2018 ekonomi dan institusi dapat
Studies Republic institusi untuk saling bertukan pikiran dan
Of Korea berkolaborasi bersama berkolaborasi bersama
dalam aktivitas dalam aktivitas pengajaran,
pengajaran, penelitian, penelitian, dan pengabdian
dan pengabdian kepada kepada masyarakat.
masyarakat
- Kerjasama untuk
memajukan bidang
penelitian,seminar, call for
paper,
konsultasi,symposium,
dan publikasi.
- Kerjasama bidang
academic, ilmiah, budaya
and sosial
7 Kaseem Bundit - Pertukaran informasi 27-12- 26-12- Dosen, mahasiswa, fakutas
University akademik, penelitian dan 2014 2019 ekonomi dan institusi dapat
Thailand publikasi. saling bertukan pikiran dan
- Pertukaran staf akademik berkolaborasi bersama
dan staf ahli. dalam aktivitas pengajaran,
- Penelitian bersama and penelitian, dan pengabdian
seleksi publikasi kepada masyarakat.
- Pertukaran mahasiswa
s1 dan mahasiswa s2.
8 Staengtham - Siswa SWFT dapat 28-03- 28-03- Siswa SWFT dapat
Wittaya melanjutkan kuliah di 2018 2023 melanjutkan kuliah di
Foundation Uniska. Uniska.
School Thailand - Mahasiswa Uniska dapat Mahasiswa Uniska dapat
magang di SWFT. magang di SWFT.

108
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

F.11. Monitoring dan evaluasi pelaksanaan kerjasama.


Monitoring dan evaluasi hasil kerjasama di tingkat prodi S1 Akuntansi FE Uniska
dilaksanakan melalui mekanisme sebagai berikut:
- Membentuk tim untuk melakukan kegiatan yang tercantum pada MOU .
- Tim melakukan kegiatan sesuai dengan klausul yang ada di MOU.
- Hasil evaluasi digunakan untuk kegiatan kejasama di masa mendatang.
Kegiatan monitoring yang dilakukan di prodi S1 Akuntansi dilaksanakan dibawah
koordinasi Biro Kerjasama Uniska - Kediri. Disamping itu kegiatan monitoring juga
dilakukan terhadap MOU yang masih akitf dan yang akan habis masa berlakunya.
Kemudian memutuskan apakah kerjasama yang akan habis masa berlakunya itu akan
diperpanjang atau tidak berdasarkan atas evaluasi pelaksanaan.

F.12. Hasil kerjasama yang saling menguntungkan.


Hasil kerjasama yang saling menguntungkan :
- Dosen dan mahasiswa mendapat ilmu dan sertifikat yang dikeluarkan lembaga
bereputasi atas kegiatan seminar, pelatihan, objek penelitian, studi banding
dari hasil kerjasama.
- Dosen dan mahasiswa mendapat data penelitian & bahan pustaka dari hasil
kerjasama dengan OJK, BEI, Bank Indonesia, dan beberapa lembaga lainnya.
- Dosen dan mahasiswa mudah melakukan transaksi perbankan di dalam
kampus atas kerjasama dengan BNI Syariah dan BRI Syariah.
- Dosen dan mahasiswa tidak kesulitan untuk mencari objek pengabdian kepada
masyarakat dan lokasi Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari hasil kerjasama dengan
beberapa Pemda di sekitar Kediri Raya.

F.13. Kepuasan pihak-pihak yang bekerja sama.


Dalam proses monitoring dan evaluasi, prodi Akuntansi menggali kepuasan pihak
yang bekerjasama, baik dibidang pendidikan, penelitian dan pengabdian pada
masyarakat dan hasilnya 100% pihak tersebut sangat puas, bahkan tidak sedikit yang
memperpanjang masa kerjasama.

F.14. Analisis SWOT


Kekuatan Kelemahan
1. Dukungan penuh dari yayasan dan 1. Kurang memanfaatkan adanya hibah
universitas (pendanaan dan pelatihan) Dikti terkait penelitian, pengabdian
untuk meningkatkan kualitas dan kepada masyarakat dan penulisan buku
kuantitas penelitian, pengabdian ajar.
kepada masyarakat dan kerjasama 2. Jumlah publikasi penelitian secara
yang dilakukan oleh prodi Akuntansi internasional oleh dosen masih rendah.
Uniska. 3. Jurnal ilmiah milik prodi belum
2. Jumlah judul penelitian, pengabdian terakreditasi Dikti.
kepada masyarakat dan buku ajar telah 4. Budaya dan motivasi penelitian
banyak dihasilkan oleh dosen tetap dikalangan mahasiswa masih kurang,
prodi akuntansi Uniska. sehingga sulit diajak kerjasama
3. Jumlah kerjasama saling penelitian dengan dosen.
menguntungkan dengan berbagai pihak 5. Prodi belum pernah menyelenggarakan
dalam dan luar negeri yang sudah konferensi ilmiah sebagai ajang
banyak dan intens dilakukan oleh prodi pertemuan dan publikasi ilmiah
akuntansi Uniska. akuntansi.
4. Suasana kerja yang guyub, kompak,
penuh kekluargaan dilingkungan prodi

109
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Akuntansi Uniska, sehingga sering


bersama-sama dalam melakukan
aktivitas pengabdian kepada
masyarakat dan kegiatan penunjang tri
dharma lainnya.
5. Dukungan penuh dari pimpinan
universitas, fakultas dan prodi akuntansi
bagi dosen tetap dalam menjalankan
kegiatan pengabdian kepada
masyarakat dan kegiatan penunjang tri
dharma lainnya, terkait izin dan
prosedur surat menyurat.
Peluang Ancaman
1. Peluang mendapatkan dana hibah Perguruan tinggi lain memungkinkan untuk
penelitian, pengabdian dan penulisan bisa menyaingi prodi akuntansi Uniska
buku ajar dari Dikti dan lembaga terkait dengan kualitas dan kuantitas
lainnya. penelitian, pengabdian, kerjasama dan
2. Peluang membuka kerjasama dengan kegiatan penunjang tridharma lainnya.
berbagai pihak dari dalam dan luar
negeri yang saling menguntungkan
masih terbuka lebar.

Sumber informasi, antara lain: statuta, Renstra, rancangan penelitian dan


pelayanan/pengabdian kepada masyarakat, daftar tugas pembimbingan
mahasiswa, catatan mengenai penyelesaian tesis, daftar tesis, naskah MoU
kerjasama, peraturan perundang-undangan terkait.

110
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

ANALISIS SWOT PROGRAM STUDI


SECARA KESELURUHAN
KOMPONEN A, B, C, D, E, F, & G

110
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

ANALISIS SWOT PROGRAM STUDI AKUNTANSI UNISKA SECARA KESELURUHAN

Komponen A. Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran, serta Strategi Pencapaian

Kekuatan Kelemahan
Faktor Internal 1. Prodi Akuntansi telah memiliki visi, misi, tujuan, 1. Mahasiswa yang jumlahnya banyak sebagian
dan sasaran yang sangat jelas dan sangat realistik. besar kurang memahami esensi dari visi, misi,
2. Prodi Akuntansi telah memiliki strategi tujuan dan sasaran program studi, orientasi
pencapaian sasaran: (1) dengan tahapan waktu mereka kuliah hanya untuk belajar dan fokus
yang jelas dan sangat realistik. (2) didukung pada pencapaian IPK tinggi.
dokumen yang sangat lengkap.
Faktor Eksternal 3. Visi, misi, tujuan, dan sasaran Prodi Akuntansi
telah dipahami dengan baik oleh seluruh sivitas
akademika dan tenaga kependidikan.
Peluang Strategi  Kekuatan + Peluang Strategi  Kelemahan + Peluang
1. Dukungan penuh yayasan (YBCMP) dan Mensosialisasikan visi, misi, tujuan dan sasaran Mengoptimalkan dosen wali dan HMJ Akuntansi
rektoriat universitas (Uniska) dalam program studi secara kontinyu, terutama indikator untuk memberi pemahaman kepada mahasiswa
pencapaian visi, misi, tujuan dan sasaran capaian dan pekerjaan apa yang harus dikerjakan SDM terkait peran mereka dalam pencapaian visi misi.
program studi. prodi Akuntansi untuk mencapai visi misi tersebut.
2. Reputasi Uniska di masyarakat yang
sangat baik.
3. SDM prodi Uniska usia produktif &
memiliki loyalitas, integritas dan dasar
agama yang baik.
Ancaman Strategi  Kekuatan + Ancaman Strategi  Kelemahan + Ancaman
1. Peraturan pemerintah tentang 1. Meningkatkan kualitas SDM prodi Uniska. Mengoptimalkan dosen wali dan HMJ Akuntansi
pendidikan tinggi yang semakin ketat 2. Meningkatkan sosialisasi ke masyarakat tentang untuk memberi pemahaman kepada mahasiswa
untuk mencapai perguruan tinggi keunggulan Uniska. terkait peran mereka dalam pencapaian visi misi.
berkualitas.
2. Persaingan antar perguruan tinggi (negeri
dan swasta) di Kediri raya.

111
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Komponen B Tata Pamong, Kepemimpinan, Sistem Pengelolaan, dan Penjaminan Mutu

Kekuatan Kelemahan
1. Program studi Akuntansi telah memiliki tatapamong yang Fungsionaris tingkat fakultas terdiri atas Dekan dan Ketua
memungkinkan terlaksananya secara konsisten prinsip Jurusan. Struktur organisasi tidak memiliki Pembantu Dekan
tatapamong, dan menjamin penyelenggaraan program studi dan Sekretaris Jurusan. Sehingga pekerjaan Dekan dan Ketua
yang memenuhi 5 aspek berikut: kredibel, transparan, Jurusan akan terakumulasi dan apabila berhalangan dapat
akuntabel, bertanggung jawab dan adil. menghambat kinerja program studi. Hal tersebut dapat
Faktor Internal 2. Kepemimpinan program studi Akuntansi telah memiliki diantisipasi jika fungsionaris fakultas tersebut dilengkapi
karakteristik yang kuat dalam: (1) kepemimpinan dengan Pembantu Dekan dan Ketua Program Studi dan
operasional, (2) kepemimpinan organisasi, (3) kepemimpinan Sekretaris Jurusan.
publik.
3. Sistem pengelolaan fungsional dan operasional program
studi Akuntansi telah berjalan sesuai dengan SOP, yang
didukung dokumen yang lengkap.
4. Sistem penjaminan mutu prodi Akuntansi telah berjalan
sesuai dengan standar penjaminan mutu, ada umpan balik
dan tindak lanjutnya, yang didukung dokumen yang lengkap.
5. Umpan balik telah diperoleh dari dosen, mahasiswa, alumni
Faktor Eksternal dan pengguna serta ditindaklanjuti secara berkelanjutan.
Umpan balik telah digunakan untuk perbaikan kurikulum,
pelaksanaan proses pembelajaran, dan peningkatan kegiatan
program studi.
6. Prodi Akuntansi telah berupaya-upaya untuk menjamin
keberlanjutan (sustainability) program studi.
Strategi  Kekuatan + Peluang Strategi  Kelemahan + Peluang
Peluang
1. Meningkatkan peran Unit Penjaminan Mutu (UPM) dalam Rekonstruksi struktur organisasi program studi S1 Akuntansi
1. Dukungan penuh yayasan (YBCMP) dan rektoriat
pengelolaan program studi S1 Akuntansi untuk mencapai efektivitas dan efisiensi tatakelola institusi.
universitas (Uniska) dalam pencapaian visi, misi,
2. Mengembangkan standard operating procedure (SOP)
tujuan dan sasaran program studi.
seluruh unit satuan kerja (USK) dilingkup program studi S1
2. Reputasi Uniska di masyarakat yang sangat baik.
Akuntansi dalam rangka pelaksanaan tridharma perguruan
3. SDM prodi Uniska usia produktif & memiliki
tinggi.
loyalitas, integritas dan dasar agama yang baik.
Strategi  Kekuatan + Ancaman Strategi  Kelemahan + Ancaman
Ancaman Meningkatkan ketertiban dan kedisiplinan dalam pelaksanaan
program kerja dan penggunaan anggaran.

112
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

1. Peraturan pemerintah tentang pendidikan tinggi Memantapkan sistem/mekanisme penyusunan program kerja dan
yang semakin ketat untuk mencapai perguruan penganggaran terpadu, dengan fokus pada pengembangan
tinggi berkualitas. program studi S1 Akuntansi.
2. Persaingan antar perguruan tinggi (negeri dan
swasta) di Kediri raya.

Komponen C Mahasiswa dan Lulusan

Kekuatan Kelemahan
1. Rasio calon mahasiswa yang ikut seleksi : daya tampung = 5,32 1. Prestasi mahasiswa di bidang akademik perlu
(standar mutu > 5 tercapai). ditingkatkan.
2. Rasio mahasiswa baru reguler yang melakukan registrasi : 2. Bimbingan konseling terhadap mahasiswa lebih
calon mahasiswa baru reguler yang lulus seleksi (standar mutu ditingkatkan
> 95% tercapai).
3. Rasio mahasiswa baru transfer terhadap mahasiswa baru
bukan transfer = 0,031 (standar mutu < 0,25 tercapai).
4. Rata-rata Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) selama lima tahun
terakhir.
5. IPK = 3,33 (standar mutu ≥ 3 tercapai).
6. Prodi Akuntansi tidak membuka kelas non-reguler.
7. Mahasiswa prodi akuntansi telah memiliki prestasi/
Faktor Internal penghargaan di bidang nalar, bakat dan minat.
8. Persentase kelulusan tepat waktu (KTW) di prodi Akuntansi =
66,1% (standar mutu ≥ 50% tercapai).
9. Persentase mahasiswa yang DO atau mengundurkan diri
(MDO) = 0% (stándar mutu ≤ 6% tercapai).
Faktor Eksternal 10. Prodi Akuntansi telah memberikan 5 jenis pelayanan kepada
mahasiswa.
11. Kualitas layanan kepada mahasiswa untuk setiap jenis
pelayanan telah baik diberikan.
12. Prodi akuntansi telah intensif untuk melacak lulusan dan
datanya telah terekam secara komprehensif.
13. Prodi akuntansi telah menggunakan hasil pelacakan untuk
perbaikan 4 hal.
14. Pendapat pengguna (employer) lulusan terhadap kualitas
alumni prodi akuntansi telah sangat baik atas 7 jenis
kompetensi.

113
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

15. Rata-rata masa tunggu lulusan memperoleh pekerjaan yang


pertama = 2 bulan.
16. Persentase kesesuaian bidang kerja dengan bidang studi
(keahlian) lulusan prodi akuntansi telah ≥ 80%,
17. Alumni prodi akuntansi telah mendukung pengembangan
akademik program studi dalam 5 bentuk.
18. Lulusan dan alumni prodi akuntansi telah mendukung
pengembangan non-akademik program studi dalam 5 bentuk.
Peluang Strategi  Kekuatan + Peluang Strategi  Kelemahan + Peluang
1. Dukungan penuh yayasan (YBCMP) dan Meningkatkan kegiatan penalaran, keilmuan, minat, bakat, Memantapkan program pembinaan kegiatan
rektoriat universitas (Uniska) dalam kegemaran, dan kesejahteraan mahasiswa melalui kegiatan ekstra- mahasiswa dengan arah kebijakan yang jelas untuk
pencapaian visi, misi, tujuan dan sasaran kurikuler. mendukung pengembangan institusi.
program studi.
2. Reputasi Uniska di masyarakat yang sangat
baik.
3. SDM prodi Uniska usia produktif & memiliki
loyalitas, integritas dan dasar agama yang
baik.
Ancaman Strategi  Kekuatan + Ancaman Strategi  Kelemahan + Ancaman
1. Peraturan pemerintah tentang pendidikan Membangun sistem informasi tracer study untuk menjalin Memperluas pemberian beasiswa.
tinggi yang semakin ketat untuk mencapai hubungan dengan alumni dan memperoleh data alumni secara
perguruan tinggi berkualitas. cepat dan akurat.
2. Persaingan antar perguruan tinggi (negeri dan
swasta) di Kediri raya.

114
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Komponen D Sumber Daya Manusia

Kekuatan Kelemahan
1. Prodi Akuntansi telah memiliki pedoman tertulis 1. Dosen tetap S2 Akuntansi 10 orang dari 27 orang =
tentang sistem seleksi, perekrutan, penempatan, 37% (seharusnya > 90%)
pengembangan, retensi, dan pemberhentian dosen 2. Dosen tetap yang berpendidikan S3 = 0 (seharusnya
dan tenaga kependidikan, yang lengkap dan > 40%).
dilaksanakan secara konsisten. 3. Dosen tetap yang memiliki jabatan lektor kepala 1
2. Prodi Akuntansi telah memiliki pedoman tertulis orang dari 27 orang = 3,7% (seharusnya > 40%).
tentang sistem monitoring dan evaluasi, serta rekam 4. Dosen yang memiliki Sertifikat Pendidik Profesional
jejak kinerja dosen dan tenaga kependidikan, yang =8 orang dari 27 orang = 29,62% (seharusnya >
lengkap dan dilaksanakan secara konsisten. 40%).
3. Beban dosen per semester 12-13 sks 5. Jumlah total mahasiswa 1.092 orang, jumlah dosen
4. Semua mata kuliah yang diajar oleh dosen telah sesuai tetap 27 orang, rasio Mhs terhadap DT (atau RMD)
keahliannya
Faktor Internal 5. Tingkat kehadiran dosen tetap dalam mengajar sudah 6. Jumlah pustakawan yang berpendidikan D4 atau S1
≥ 95%. = 2 orang (seharusnya 6 orang).
6. Persentase jumlah dosen tidak tetap, terhadap jumlah
seluruh dosen (= PDTT) sudah ≤ 10%.
7. Semua dosen tidak tetap mengajar mata kuliah yang
sesuai keahliannya.
Faktor Eksternal 8. Persentase kehadiran dosen tidak tetap dalam
perkuliahan (terhadap jumlah kehadiran yang
direncanakan) sudah ≥ 95%.
9. Bukti : daftar hadir dosen
10. Jumlah kegiatan tenaga ahli/pakar (sebagai pembicara
dalam seminar/pelatihan, pembicara tamu, dsb, dari
luar PT sendiri (tidak termasuk dosen tidak tetap)
s
11. Prodi Akuntansi telah berupaya dalam peningkatan
kemampuan dosen tetap melalui program tugas
belajar dalam bidang yang sesuai dengan bidang
akuntansi.
12. Dosen tetap prodi akuntansi telah aktif berpartisipasi
dalam seminar ilmiah/ lokakarya/ penataran/

115
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

workshop/ pagelaran/ pameran/peragaan yang tidak


hanya melibatkan dosen PT sendiri.
13. Dosen tetap prodi akuntansi telah mendapatkan
penghargaan hibah, pendanaan program dan kegiatan
akademik dari institusi lokal, nasional dan
internasional.
14. Lebih dari 30% dosen tetap telah menjadi anggota
masyarakat bidang ilmu tingkat internasional atau
nasional.
15. Prodi Akuntansi telah memiliki laboran, teknisi,
operator, programer yang jumlahnya cukup dan sangat
baik kegiatannya.
16. Jumlah tenaga administrasi yang dimiliki prodi
akuntansi harus berpendidikan minimal D4 atau S1 = 6
orang.
17. Prodi Akuntansi telah berupaya dalam meningkatkan
kualifikasi dan kompetensi tenaga kependidikan.
Peluang Strategi  Kekuatan + Peluang Strategi  Kelemahan + Peluang
1. Dukungan penuh yayasan (YBCMP) dan Merencanakan, mengembangakan karier, dan Meningkatkan kualifikasi pendidikan dosen (jabatan
rektoriat universitas (Uniska) dalam meningkatkan kesejahteraan dosen dan diktendik. akademik, jenjang doktor, PPAk, dan serdos).
pencapaian visi, misi, tujuan dan sasaran Membangun semangat kerja, disiplin, dan etos kerja yang
program studi. baik.
2. Reputasi Uniska di masyarakat yang sangat Meningkatkan ketrampilan diktendik agar lebih profesional
baik. di bidang pekerjaannya.
3. SDM prodi Uniska usia produktif & memiliki
loyalitas, integritas dan dasar agama yang
baik.
Ancaman Strategi  Kekuatan + Ancaman Strategi  Kelemahan + Ancaman
1. Peraturan pemerintah tentang pendidikan Merencanakan, mengembangakan karier, dan Meningkatkan penguasaan teknologi informasi dan
tinggi yang semakin ketat untuk mencapai meningkatkan kesejahteraan dosen dan diktendik. bahasa asing bagi dosen dan diktendik, terutama bahasa
perguruan tinggi berkualitas. Membangun semangat kerja, disiplin, dan etos kerja yang Inggris.
2. Persaingan antar perguruan tinggi (negeri dan baik.
swasta) di Kediri raya.

116
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Komponen E Kurikulum, Pembelajaran, dan Suasana Akademik

Kekuatan Kelemahan
1. Prodi Akuntansi telah memiliki kurikulum yang memuat kompetensi lulusan 1. Rata-rata banyaknya mahasiswa
secara lengkap (utama, pendukung, lainnya) yang terumuskan secara sangat per dosen Pembimbing Akademik
jelas. (PA) per semester > 20 mahasiswa
2. Prodi Akuntansi telah memiliki kurikulum yang sesuai dengan visi-misi, sudah (seharusnya < 20).
berorientasi ke masa depan.
2. Rata-rata mahasiswa per dosen
3. Mata kuliah yang ada dalam kurikulum prodi Akuntansi telah sesuai dengan
standar kompetensi, sudah berorientasi ke masa depan dan urutannya
pembimbing skripsi lebih dari 4
dengan standar kompetensi. mahasiswa (seharusnya ≤ 4
4. Persentase mata kuliah yang dalam penentuan nilai akhirnya memberikan mahasiswa).
bobot pada tugas-tugas (prektikum/praktek, PR atau makalah) ≥ 20% telah
100% (semua mata kuliah).
5. Semua mata kuliah telah dilengkapi dengan deskripsi mata kuliah, silabus dan
Faktor Internal SAP.
6. Bobot mata kuliah pilihan ≥ 9 sks dan mata kuliah pilihan yang disediakan sks-
nya telah 2x dari mata kuliah pilihan yang harus diambil.
7. Praktikum telah menggunakan modul dan dilaksanakan di laboratorium milik
Uniska sendiri.
8. Pelaksanaan peninjauan kurikulum selama 5 tahun terakhir telah dilakukan
Faktor Eksternal secara mandiri dengan melibatkan pemangku kepentingan internal dan
eksternal dan memperhatikan visi, misi, dan umpan balik program studi.
9. Pembaharuan kurikulum prodi Akuntansi telah dilakukan sesuai dengan
perkembangan ilmu di bidangnya dan kebutuhan pemangku kepentingan.
10. Pelaksanaan pembelajaran telah memiliki mekanisme untuk memonitor,
mengkaji, dan memperbaiki setiap semester tentang: (a) kehadiran
mahasiswa, (b) kehadiran dosen, (c) materi kuliah
11. Materi kuliah telah disusun oleh kelompok dosen dalam satu bidang ilmu,
dengan memperhatikan masukan dari dosen lain atau dari pengguna lulusan.
12. Mutu soal ujian (UTS dan UAS) semuanya telah bermutu baik, dan sesuai
dengan RPS/RPP. Kolom supervisi pada soal UTS/UAS.
13. Pelaksanaan kegiatan pembimbingan akademik telah dilakukan oleh seluruh
dosen PA dengan baik sesuai panduan tertulis.
14. Jumlah rata-rata pertemuan pembimbingan per mahasiswa per semester ≥ 3.
15. Sistem bimbingan akademik/ perwalian telah berjalan efektif.

117
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

16. Prodi Akuntansi telah memiliki panduan tertulis penyusunan skripsi yang
disosialisasikan dan dilaksanakan dengan konsisten.
17. Rata-rata jumlah pertemuan/pembimbingan selama penyelesaian telah ≥ 8.
18. Seluruh dosen pembimbing skripsi telah berpendidikan minimal S2 dan sesuai
dengan bidang keahliannya.
19. Rata-rata waktu penyelesaian penulisan skripsi telah ≤ 6 bulan.
20. Upaya perbaikan sistem pembelajaran yang telah dilakukan selama tiga tahun
terakhir telah dilaksanakan dan berkaitan dengan: materi, metode
pembelajaran, penggunaan teknologi pembelajaran dan cara-cara evaluasi.
21. Prodi Akuntansi telah memiliki kebijakan yang lengkap mencakup informasi
tentang otonomi keilmuan, kebebasan akademik, kebebasan mimbar
akademik, dan kemitraan dosen-mahasiswa, serta dilaksanakan secara
konsisten.
22. Sarana prasarana telah tersedia, milik sendiri, sangat lengkap dan dana yang
sangat memadai.
23. Interaksi akademik berupa program dan kegiatan akademik, selain
perkuliahan dan tugas-tugas khusus, untuk menciptakan suasana akademik
(seminar, simposium, lokakarya, bedah buku dll) telah dilaksanakan, namun
lebih dari dua s.d tiga bulan sekali.
24. Interaksi akademik antara dosen-mahasiswa telah diupayakan dengan baik
dan hasilnya suasana kondusif & untuk meningkatkan suasana akademik yang
baik.
25.Prodi Akuntansi telah mengembangkan perilaku kecendekiawanan.
Peluang Strategi  Kekuatan + Peluang Strategi  Kelemahan + Peluang
1. Dukungan penuh yayasan (YBCMP) dan 1. Evaluasi dan penyesuaian kurikulum berbasis kebutuhan lingkungan Meningkatkan kualifikasi pendidikan
rektoriat universitas (Uniska) dalam eksternal dan kompetensi lulusan. dosen (jabatan akademik, jenjang
pencapaian visi, misi, tujuan dan 2. Meningkatkan kualitas proses belajar mengajar. doktor, PPAk, dan serdos).
sasaran program studi. 3. Menetapkan standar kompetensi lulusan.
2. Reputasi Uniska di masyarakat yang
sangat baik.
3. SDM prodi Uniska usia produktif &
memiliki loyalitas, integritas dan dasar
agama yang baik.
Ancaman Strategi  Kekuatan + Ancaman Strategi  Kelemahan + Ancaman
1. Peraturan pemerintah tentang 1. Menata kurikulum program studi agar relevan dengan kebutuhan Meningkatkan intensitas pengusaaan
pendidikan tinggi yang semakin ketat stakeholder. bahasa asing terutama bahasa Inggris

118
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

untuk mencapai perguruan tinggi 2. Memantapkan student center learning dalam proses pembelajaran. (TOEFL dan TOEIC) dan teknologi
berkualitas. 3. Menentukan bidang garapan program studi yang merupakan informasi bagi mahasiswa dan dosen.
2. Persaingan antar perguruan tinggi keunggulan kompetitif dan keunggulan komparatif program studi
(negeri dan swasta) di Kediri raya. bersangkutan.

119
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Komponen F Pembiayaan, Sarana dan Prasarana, serta Sistem Informasi

Kekuatan Kelemahan
1. Program studi tidak diberi otonomi, tetapi prodi telah Program studi tidak diberi otonomi 100% dalam
dilibatkan dalam melaksanakan perencanaan alokasi pengelolaan dana.
dan pengelolaan dana.
2. Penggunaan dana untuk operasional (pendidikan,
penelitian, pengabdian pada masyarakat, termasuk
gaji dan upah) telah ≥ 18 juta /mahasiswa/tahun.
3. Rata-rata dana penelitian/dosen tetap/tahun telah ≥ 3
juta.
4. Dana yang diperoleh dalam rangka
pelayanan/pengabdian kepada masyarakat dalam tiga
tahun terakhir sudah ≥ 1,5 juta.
5. Luas ruang kerja dosen nyaman dan terpisah dalam
Faktor Internal ruang tersediri/bersekat.
6. Prasarana yang dipergunakan prodi Akuntansi dalam
proses pembelajaran telah lengkap dan mutunya
sangat baik untuk proses pembelajaran.
7. Prasarana lain yang menunjang telah lengkap dan
mutunya sangat baik untuk memenuhi kebutuhan
Faktor Eksternal mahasiswa.
8. Bahan pustaka berupa buku teks telah berjumlah > 400
judul.
9. Bahan pustaka berupa disertasi/tesis/ skripsi/ tugas
akhir telah berjumlah > 200 judul.
10. Bahan pustaka berupa jurnal ilmiah terakreditasi Dikti
telah ≥ 3 judul jurnal, nomornya lengkap.
11. Bahan pustaka berupa jurnal ilmiah internasional telah
≥ 2 judul jurnal, nomornya lengkap.
12. Bahan pustaka berupa prosiding seminar dalam tiga
tahun terakhir telah ≥ 9.
13. Prodi telah memiliki akses ke perpustakaan di luar PT
atau sumber pustaka lainnya.

120
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

14. Bukti fisik : surat kerjasama


15. Sarana utama di lab sangat memadai, terawat dengan
sangat baik, dan prodi memiliki akses yang sangat baik
(memiliki fleksibilitas dalam menggunakannya di luar
kegiatan praktikum terjadwal).
16. Sistem informasi dan fasilitas yang digunakan prodi
dalam proses pembelajaran sudah dengan komputer
yang terhubung dengan jaringan luas/internet,
software yang berlisensi dengan jumlah yang
memadai. Tersedia fasilitas e-learning yang digunakan
secara baik, dan akses on-line ke koleksi perpustakaan.
17. Aksesibilitas data dalam sistem informasi di prodi
akuntansi, data telah ditangani dengan komputer,
serta dapat diakses melalui jaringan luas (WAN).
Peluang
Strategi  Kekuatan + Peluang Strategi  Kelemahan + Peluang
1. Dukungan penuh yayasan (YBCMP) dan 1. Menambah luas area kampus dalam Mengoptimalkan pendanaan dari eksternal atas
rektoriat universitas (Uniska) dalam mengantisipasi peningkatan jumlah mahasiswa kerjasama penelitian, pengabdian, dan kegiatan
pencapaian visi, misi, tujuan dan sasaran dan penambahan prodi baru. lain yang menguntungkan kedua pihak.
program studi. 2. Membangun sarana fisik baru dan revitalisasi
2. Reputasi Uniska di masyarakat yang sangat sarana fisik lama.
baik. 3. Menambah dan meningkatkan kualitas prasarana
3. SDM prodi Uniska usia produktif & memiliki multimedia serta prasarana akses informasi.
loyalitas, integritas dan dasar agama yang 4. Mengembangkan e-journal, e-library, dan e-
baik.
learning.
Strategi  Kekuatan + Ancaman Strategi  Kelemahan + Ancaman
Ancaman 1. Mengintegrasikan sistem informasi manajemen Mengoptimalkan pendanaan dari eksternal atas
1. Peraturan pemerintah tentang pendidikan akademik dan keuangan. kerjasama penelitian, pengabdian, dan kegiatan
tinggi yang semakin ketat untuk mencapai 2. Menyempurnakan basis data dosen, diktendik, lain yang menguntungkan kedua pihak.
perguruan tinggi berkualitas. mahasiswa dan alumni.
2. Persaingan antar perguruan tinggi (negeri dan 3. Menyempurnakan basis data penelitian dan
swasta) di Kediri raya. pengabdian masyarakat.

121
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Komponen G Penelitian, Pelayanan/Pengabdian Kepada Masyarakat, dan Kerjasama

Kekuatan Kelemahan
1. Jumlah penelitian yang sesuai dengan bidang keilmuan 1. Persentase mahasiswa yang sedang skripsi dan
prodi akuntansi, yang dilakukan oleh dosen tetap yang terlibat kerjasama dengan dosen dalam
bidang keahliannya sama dengan prodi akuntansi, penelitian dosen= 15% (seharusnya > 25%).
selama 3 tahun biaya dari PT/sendiri yang sesuai 2. Penelitian dan PkM sumber dana dari luar
bidang ilmu = 68 judul (standar terpenuhi > 54 judul).
negeri dan dalam negeri non uniska masih
2. Jumlah artikel ilmiah yang sesuai dengan bidang
keilmuan prodi akuntansi, yang dilakukan oleh dosen
kurang.
tetap yang bidang keahliannya sama dengan prodi
akuntansi, selama 3 tahun jumlah artikel ilmiah dengan
biaya dari PT/sendiri = 68 (standar terpenuhi).
3. Karya-karya prodi akuntansi yang telah memperoleh
perlindungan Hak atas Kekayaan Intelektual (HaKI)
dalam tiga tahun terakhir = 12 karya.
Faktor Internal 4. Jumlah kegiatan pelayanan/pengabdian kepada
masyarakat (PkM) yang dilakukan oleh dosen tetap
yang bidang keahliannya sama dengan PS selama tiga
tahun jumlah kegiatan PkM dengan biaya luar = 3
kegiatan dan dengan biaya dari PT/sendiri = 57
kegiatan.
Faktor Eksternal 5. Prodi Akuntansi harus melibatkan mahasiswa secara
penuh dan diberi tanggung jawab dalam kegiatan
pelayanan/pengabdian kepada masyarakat.
6. Prodi akuntansi (dan atau institusi Uniska) harus
menjalin kerjasama dengan institusi di dalam negeri,
banyak dalam jumlah. Semuanya relevan dengan
bidang keahlian prodi akuntansi.
7. Prodi akuntansi (dan atau institusi Uniska) harus
menjalin kerjasama dengan institusi di luar negeri,
banyak dalam jumlah. Semuanya relevan dengan
bidang keahlian prodi akuntansi.

122
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

Peluang Strategi  Kekuatan + Peluang Strategi  Kelemahan + Peluang


1. Dukungan penuh yayasan (YBCMP) dan 1. Meningkatkan kualitas dan kuantitas pelaksanaan 1. Memberi insentif bagi dosen yang melakukan
rektoriat universitas (Uniska) dalam penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. penelitian bersama dengan mahasiswa
pencapaian visi, misi, tujuan dan sasaran 2. Meningkatkan relevansi pelaksanaan penelitian dengan nominal yang memadahi.
program studi.
dan pengabdian kepada masyarakat dengan visi 2. Mendorong dosen untuk menggali dana
2. Reputasi Uniska di masyarakat yang sangat
baik.
misi lembaga dan kebutuhan masyarakat. penelitian dan PkM dari sumber luar.
3. SDM prodi Uniska usia produktif & memiliki
loyalitas, integritas dan dasar agama yang
baik.
Ancaman Strategi  Kekuatan + Ancaman Strategi  Kelemahan + Ancaman
1. Peraturan pemerintah tentang pendidikan Meningkatkan kerja sama dan jejaring dengan 1. Memberi insentif bagi dosen yang melakukan
tinggi yang semakin ketat untuk mencapai asosiasi profesi, pemerintah daerah, dunia usaha, penelitian bersama dengan mahasiswa
perguruan tinggi berkualitas. kalangan industri dan lembaga lain baik di dalam dengan nominal yang memadahi.
2. Persaingan antar perguruan tinggi (negeri dan maupun luar negeri untuk kegiatan tridharma 2. Mendorong dosen untuk menggali dana
swasta) di Kediri raya. perguruan tinggi. penelitian dan PkM dari sumber luar.

123
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

RINGKASAN KELEMAHAN, IDENTIFIKASI FAKTOR PENYEBAB


DAN REKOMENDASI TINDAK LANJUT

No Butir KELEMAHAN FAKTOR PENYEBAB REKOMENDASI TINDAK LANJUT

STANDAR 4. SUMBER DAYA MANUSIA


4.3.1.a Dosen tetap S2 Akuntansi 10 orang dari 27 Sulit mendapat tenaga dosen baru yang memiliki - Yayasan memsuport dana studi lanjut S3
orang = 37% (seharusnya > 90%) ijasah S2 akuntansi, padahal lowongan sudah Akuntansi bagi DTY. Namun terkendala juga
dibuka dan disosialisasikan secara maksimal. prioritas pembangunan gedung 7 lantai dan
9 lantai.
- Memotivasi DTY mendapatkan beasiswa S3
dari DIKTI.
- Memotivasi DTY untuk menempuh
pendidikan PPAk.
4.3.1.b Dosen tetap yang berpendidikan S3 = 0 Mayoritas dosen masih menjabat struktural Sama dengan butir mutu 4.3.1.a
(seharusnya > 40%). sehingga belum memiliki kesempatan melanjutkan
studi.
4.3.1.c Dosen tetap yang memiliki jabatan lektor - Mayoritas dosen masih menjabat struktural - Lebih “keras” lagi mendorong dosen untuk
kepala 1 orang dari 27 orang = 3,7% sehingga belum memiliki kesempatan mengurus kenaikan jabatan fungsional
(seharusnya > 40%). melanjutkan studi. akademik.
- Mayoritas dosen masih dosen baru (diangkat - Memberi insentif yang berkorelasi dengan
tetap tahun 2015). kenaikan jabatan akademik.
4.3.1.d Dosen yang memiliki Sertifikat Pendidik Mayoritas dosen masih dosen baru (diangkat tetap - Lebih “keras” lagi mendorong dosen untuk
Profesional =8 orang dari 27 orang = tahun 2015) mengurus serdos.
29,62% (seharusnya > 40%). - Memberi pendampingan, pembimbingan,
dukungan pendanaan selama proses
pengurusan.

124
Laporan Evaluasi Diri Program Studi
S1 Akuntansi Universitas Islam Kadiri

4.3.2 Jumlah total mahasiswa 1.092 orang, Sulit mendapat tenaga dosen baru yang memiliki - Terus membuka lowongan.
jumlah dosen tetap 27 orang, rasio Mhs ijasah S2 akuntansi, padahal lowongan sudah - Mensurati perekrutan dosen akuntansi ke
terhadap DT (atau RMD) 1.092 : 27 = dibuka dan disosialisasikan secara maksimal. PTN/PTS yang memiliki prodi S2 Akuntansi.
40,44 (seharusnya 17 ≤ RMD ≤ 23)
4.6.1.a Jumlah pustakawan yang berpendidikan D4 Sulit mendapat tenaga pustakawan yang memiliki - Terus membuka lowongan.
atau S1 = 2 orang (seharusnya 6 orang). ijasah D4/S1 Perpustakaan, padahal lowongan - Mensurati perekrutan pustakawan ke
sudah dibuka dan disosialisasikan secara maksimal. PTN/PTS yang memiliki prodi S1
perpustakaan.

125

Anda mungkin juga menyukai