Anda di halaman 1dari 2

Meniran

Nama ilmiah : Phyllanthus niruri Linn

Zat aktif : Filantin

Rumus struktur :

Khasiat : Sebagai imunomodulator

Mekanisme kerja : P. niruri sebagai imunomodulator melalui aktivasi dan augmentasi sistem kekebalan
seluler. Secara khusus, mengaktifkan neutrofil, makrofag atau monosit, dan limfosit T
dan B. Filantin bekerja dengan memicu aktivitas sel B yang akan bekerja secara
humoral dan juga memicu sel T baik CD8 maupun CD4 (Tjandrawinata et al, 2017).

Tjandrawinata, RR; Susanto, LW; Nofiarny, D. 2017. The Use of Phyllanthus niruri L. as an
immunomodulator for the treatment of infectious diseases in clinical settings. Asian Pacific
Journal of Tropical Disease. 7(3):132-140

Sidaguri

Nama ilmiah : Sida rhombifolia L.

Zat aktif : Acacetin (flavonoid 5,7-dihydroxy-4'-methoxyflavone)

Khasiat : Menurunkan asam urat

Mekanisme kerja : Flavonoid yang terkandung dari ekstrak daun sidaguri memiliki efek inhibitor
xanthine oksidase sehingga dapat mengurangi produksi asam urat yang berlebih.
Kadar asam urat yang dieksresikan melalui urin dengan proses diuresis, dalam hal ini
tumbuhan sidaguri memiliki efek diuretik (Iswantin et al, 2003).

Iswantin D, Darusman LK, dan Hidayat R. 2003. Indonesian Sidaguri (Sida rhombifolial L.) as Antigout and
Inhibitio Kinetics of Flavonoids Crude Extract on The Activity of Xanthine Oxidase. J Biol Sci. 9(5):
504-508
Simarmata YBC, Saragih A, Saiful Bahri. Efek Hipourikemia Ekstrak Daun Sidaguri (Sida Rhombifolia L.)
Pada Mencit Jantan. Journal of Pharmaceutics and Pharmacology. 2012; 1(1): 21-8.

O.S. Chaves, R.A. Gomes, A.C. Tomaz, M.G. Fernandes, L. Graças


Mendes Jr., M.F. Agra, V.A. Braga, M.F.V. Souza Secondary metabolites from Sida
rhombifolia L. (Malvaceae) and the vasorelaxant activity of cryptolepinone
Molecules, 18 (2013), pp. 2769-2777

Tempuyung

Nama ilmiah : Sonchus arvensis L

Zat aktif : Luteolin dan kalium

Khasiat : untuk mengatasi batu ginjal

Mekanisme kerja : Luteolin-7-O-Glikosida sebagai antikalkuli bekerja dengan meningkatkan kelarutan


kalium oksalat dengan membentuk kompleks khelat sehingga batu ginjal dapat
diekskresi melalui urin. Kandungan kalium yang tinggi dalam tempuyung akan
menyingkirkan kalsium untuk bergabung dengan senyawa karbonat, oksalat atau urat
yang merupakan pembentuk batu ginjal yang akhirnya larut dan keluar bersama urin
((Winarto dan tim karyasari, 2004; Swintari et al, 2017).

Winarto dan tim karyasari. 2004. Tempuyung tanaman penghancur batu ginjal. Jakarta: Agromedi
Pustaka

Swintari, NW., Yuliet, Khaerati, K. 2017. Aktivitas kombinasi ekstrak etanol daun sirsak (annona muricata
L.)dan daun pegegan(centella asiatica L. Urb) terhadapkelarutan kalsium batu ginjal
secara in vitro. Galenika Journal of Pharmacy. 3(1): 34-42

Mentari, A., hara

Anda mungkin juga menyukai