Anda di halaman 1dari 4

.

Kepatuhan

Kepatuhan merupakan istilah yang dipakai untuk mengetahui ketaatan atau kesetiaan pasien dalam
pengobatan (Bastable, 2002). Kepatuhan sering menjadi masalah penting dalam perjalanan terapi
mengingat durasi pengobatan yang umumnya panjang. Tanpa dilakukannya dukungan yang baik sering
kali pasien menghentikan pengobatan terutama dengan alasan telah merasa sembuh ataupun karena
adanya efek samping obat. Sebagai akibatnya, akan terjadi infeksi yang berkepanjangan yang dapat
memperburuk penyakit atau bahkan resistensi 9 obat. Jika penderita TBC tidak patuh untuk
melaksanakan pengobatan secara teratur selama enam bulan, maka pengobatan yang telah dijalankan
dapat dikatakan gagal dan pengobatan dimulai kembali dari awal (Simamora, et al, 2010). Alasan
ketidakpatuhan pada pasien tuberkulosis (Depkes, 2006) : a. Pemakaian jangka panjang b. Punya
pengalaman mempunyai efek samping c. Takut terjadi ketergantungan obat d. Harga mahal e. Tidak
yakin obat yang digunakan dapat menyembuhkan Metode untuk mengukur kepatuhan pasien
tuberkulosis sebagai berikut (Ana, 2012) : a. Laporan pasien. Cara ini praktis, mudah dan juga dapat di
gunakan untuk mengumpulkan data dalam konsultasi penatalaksanaan pengobatan pasien. b.
Pengamatan terhadap sisa obat. Cara ini sangat mudah dilakukan terutama untuk obat-obat yang
gampang dihitung, misalnya tablet, sirup, dsb. c. Penilaian terhadap efek farmakologik. Beberapa obat
mudah dicek karena mempunyai hubungan yang kuat antara dosis dengan timbulnya respon
farmakologik. d. Elektronik pemantauan untuk mengungkapkan dosis dan interval tetapi tidak dapat
mengukur obat yang dikonsumsi. Untuk mencapai kesembuhan diperlukan keteraturan atau kepatuhan
berobat bagi setiap penderita. Dilakukan strategi untuk menjamin kesembuhan penderita yaitu
penggunaan panduan obat anti tuberkulosis jangka pendek dan penerapan Pengawasan Menelan Obat
(PMO) (Senewe, 2002).

D. Tinjauan Pustaka

1. Pengertian Kepatuhan Kepatuhan adalah sejauh mana perilaku pasien sesuai dengan ketentuan yang
diberikan oleh professional kesehatan (Niven, 2002). Kepatuhan adalah tingkat ketepatan perilaku
seorang individu dengan nasehat medis atau kesehatan dan menggambarkan penggunaan obat sesuai
dengan petunjuk pada resep serta mencakup penggunaannya pada waktu yang benar (Siregar et al,
2006). Kepatuhan pasien berpengaruh terhadap keberhasilan dalam suatu pengobatan. Hasil terapi
tidak akan mencapai tingkat optimal tanpa adanya kesadaran dari pasien itu sendiri, bahkan dapat
menyebabkan kegagalan terapi, serta dapat pula 4 menimbulkan komplikasi yang sangat merugikan dan
pada akhirnya akan berakibat fatal (Hussar, 1995). 2. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kepatuhan
Pasien Menurut Purwanto (2006) ada beberapa variabel yang mempengaruhi tingkat kepatuhan
seseorang yaitu demografi, pengetahuan, program terapeutik, psikososial, dukungan keluarga : a.
Demografi Meliputi usia, jenis kelamin, suku bangsa, status sosio-ekonomi dan pendidikan. Umur
merupakan faktor yang penting dimana anak-anak terkadang tingkat kepatuhannya jauh lebih tinggi
daripada remaja. Tekanan darah pria umumnya lebih tinggi dibandingkan dengan wanita. Faktor kognitif
serta pendidikan seseorang dapat juga meningkatkan kepatuhan terhadap aturan perawatan hipertensi.
b. Pengetahuan Pengetahuan pasien tentang kepatuhan pengobatan yang rendah yang dapat
menimbulkan kesadaran yang rendah akan berdampak dan berpengaruh pada pasien dalam mengikuti
tentang cara pengobatan, kedisiplinan pemeriksaan yang akibatnya dapat terjadi komplikasi berlanjut. c.
Komunikasi terapeutik Kualitas instruksi antara pasien dengan tenaga kesehatan menentukan tingkat
kepatuhan seseorang, karena dengan kualitas interaksi yang tinggi, maka seseorang akan puas dan
akhirnya meningkatkan kepatuhannya terhadap anjuran kesehatan dalam hal perawatan hipertensi,
sehingga dapat dikatakan salah satu penentu penting dari kepatuhan adalah cara komunikasi tentang
bagaimana anjuran diberikan. d. Psikososial Variabel ini meliputi sikap pasien terhadap tenaga
kesehatan serta menerima terhadap penyakitnya. Sikap seseorang terhadap perilaku kepatuhan
menentukan tingkat kepatuhan. Kepatuhan seseorang merupakan hasil dari proses pengambilan
keputusan orang tersebut, dan akan berpengaruh pada persepsi dan keyakinan orang tentang
kesehatan. Selain itu keyakinan serta budaya juga ikut menentukan 5 perilaku kepatuhan. Nilai
seseorang mempunyai keyakinan bahwa anjuran kesehatan itu dianggap benar maka kepatuhan akan
semakin baik. e. Dukungan keluarga Keluarga dapat menjadi faktor yang sangat berpengaruh dalam
menentukan keyakinan dan nilai kesehatan bagi individu serta memainkan peran penting dalam
program perawatan dan pengobatan. Pengaruh normatif pada keluarga dapat memudahkan atau
menghambat perilaku kepatuhan, selain dukungan keluarga, dukungan tenaga kesehatan diperlukan
untuk mempertinggi tingkat kepatuhan, dimana tenaga kesehatan adalah seseorang yang berstatus
tinggi bagi kebanyakan pasien, sehingga apa yang dianjurkan akan dilaksanakan.

TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Kepatuhan 2.1.1. Persepsi Kepatuhan Kepatuhan merupakan ketaatan atau ketidaktaatan pada
perintah, aturan dan disiplin. Perubahan sikap dan perilaku individu di mulai dari tahap kepatuhan,
identifikasi, kemudian internalisasi. Kepatuhan dimulai dari individu yang mematuhi anjuran tanpa
kerelaan karena takut hukuman atau sanksi. Tahap identifikasi adalah kepatuhan karena merasa
diawasi. Jadi pengukuran kepatuhan melalui identifikasi adalah sementara dan kembali tidak patuh lagi
bila sudah merasa tidak diawasi lagi. Tahap internalisasi adalah tahap individu melakukan sesuatu
karena memahami makna, mengetahui pentingnya tindakan untuk penggunaan APD secara rasional.
Jadi kepatuhan dapat diukur dari individu yang mematuhi atau mentaati karena telah memahami makna
suatu ketentuan yang berlaku. Perubahan sikap dan individu dimulai dari patuh terhadap aturan atau
institusi, seringkali memperoleh imbalan atau janji jika menurut anjuran atau pedoman (Kelman, 1986).
Dari berbagai studi terbukti bahwa compliance menghasilkan perubahan perilaku yang bersifat
sementara, dan individu cenderung kembali ke pandangan atau perilakunya yang semula jika
pengawasan kelompok mengendur atau jika dia pindah dari kelompoknya (Sunaryo, 2013) 9 Universitas
Sumatera Utara 10 Menurut Cialdini dan Martin (2004) dalam Suciati (2015) terdapat enam prinsip
dasar dalam hal kepatuhan. Hal-hal tersebut yakni komitmen, hubungan sosial, kelangkaan,
resiprositas, validasi sosial, dan otoritas. Dalam prinsip komitmen atau konsistensi, ketika kita telah
meningkatkan diri pada suatu posisi atau tindakan, kita akan lebih mudah memenuhi permintaan akan
suatu hal yang konsisten dengan posisi atau tindakan sebelumnya. Dalam prinsip hubungan sosial atau
rasa suka, kita cenderung lebih mudah memenuhi permintaan teman atau orang yang kita sukai
daripada permintaan teman atau orang yang tidak kita kenal, atau kita benci. Dalam prinsip kelangkaan,
kita lebih menghargai dan mencoba mengamankan objek yang langka atau berkurang ketersediaannya.
Oleh karena itu, kita cenderung memenuhi permintaan yang menekankan kelangkaan daripada yang
tidak. Dalam prinsip timbal balik, kita lebih mudah memenuhi permintaan dari seorang yang sebelumnya
telah memberikan bantuan kepada kita. Dalam prinsip validasai sosial, kita lebih mudah memenuhi
permintaan untuk melakukan suatu tindakan jika konsisten dengan apa yang kita percaya bahwa orang
lain akan melakukannya juga. Kita ingin bertingkah laku benar, dan satu cara untuk memenuhinya
adalah dengan bertingkah laku dan berpikir seperti orang lain. Dalam prinsip otoritas, kita lebih mudah
memenuhi permintaan orang lain yang memiliki otoritas yang diakui, atau setidaknya tampak memiliki
otoritas. Universitas Sumatera Utara 11 Berdasarkan penelitian yang dilakukann oleh Milgram (1963)
terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi kepatuhan yaitu : a. Status lokasi, dimana semakin
penting lokasi tempat diberikan instrumen maka semakin tinggi pula tingkat kepatuhan. Hal ini
menunjukkan bahwa prestise meningkatkan kepatuhan. b. Tanggung jawab personal, dimana semakin
besarnya tanggung jawab personal maka tingkat kepatuhan akan meningkat. c. Legitimasi dari figur
otoritas. Legitimasi dalam hal ini dapat diartikan seberapa jauh masyarakat mau menerima dan
mengakui kewenangan, keputusan, atau kebijakan yang diambil oleh seorang pemimpin. Menurut
milgram, sekelompok orang cenderung untuk memenuhi perintah dari orang lain jika mereka mengenal
otoritas mereka dengan baik secara moral maupun hukum yang berlaku dalam berbagai situasi. d. Status
dari figur otoritas. Pada saat melakukan penelitian, Milgram mengenakan mantel laboratorium yang
dapat memberikan status tinggi dan berakibat pada peningkatan kepatuhan dari subyek yang diteliti,
namun ketika ia menggunakan pakaian sehari-hari kepatuhan menjadi berkurang. Sehingga ia
menyimpulkan bahwa status dapat mempengaruhi tingkat kepatuhan. e. Dukungan rekan, dimana jika
seseorang memiliki dukungan sosial dari teman mereka untuk tidak patuh, maka ketaatan mungkin akan
berkurang. Juga kehadiran orang lain yang terlihat tidak mematuhi figur otoritas mengurangi tingkat
ketaatan. Universitas Sumatera Utara 12 f. Kedekatan dengan figur otoritas, dimana semakin dekat jarak
instruksi dari sosok otoritas maka tingkat kepatuhan semakin tinggi. Dalam hal kepatuhan Carpenito
(2013) berpendapat bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kepatuhan adalah segala sesuatu
yang dapat berpengaruh positif sehingga penderita tidak mampu lagi mempertahankan kepatuhannya,
sampai menjadi kurang patuh dan tidak patuh. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi kepatuhan
diantaranya : a. Pemahaman tentang instruksi. Tidak seorang pun mematuhi instruksi jika ia salah
paham tentang instruksi yang diberikan padanya. b. Tingkat pendidikan. Tingkat pendidikan dapat
meningkatkan kepatuhan, sepanjang bahwa pendidikan tersebut merupakan pendidikan yang aktif yang
diperoleh secara mandiri, lewat tahapan-tahapan tertentu semakin tua umur seseorang maka proses
perkembangan mental nya bertambah baik, akan tetapi pada umur-umur tertentu, bertambahnya
proses perkembangan mental ini tidak secepat ketika berusia belasan tahun, dengan demikian dapat
disimpulkan faktor umur akan mempengaruhi tingkat pengetahuan seseorang yang akan mengalami
puncaknya pada umur-umur tertentu dan akan menurun kemampuan penerimaan atau mengingat
sesuatu seiring dengan usia semakin lanjut. Hal ini menunjang dengan adanya tingkat pendidikan yang
rendah. a. Keyakinan, sikap dan kepribadian. Kepribadian antara orang yang patuh dengan orang yang
gagal, orang yang tidak patuh adalah orang yang mengalami depresi, ansietas, sangat memperhatikan
kesehatannya, memiliki Universitas Sumatera Utara 13 kekuatan ego yang lebih lemah dan memiliki
kehidupan sosial yang lebih, memusatkan perhatian kepada dirinya sendiri. Kekuatan ego yang lebih
ditandai dengan kurangnya penguasaan terhadap lingkungannya. Variabelvariabel demmografis juga
digunakan untuk meramalkan ketidakpatuhan. c. Dukungan sosial, Dukungan sosial dalam bentuk
dukungan emosional dari anggota keluarga atau teman merupakan faktor penting dalam kepatuhan.
Menurut teori Lawrence Green yang dikutip dalam Notoatmodjo, (2012), yang mendasari timbulnya
perilaku dapat dikelompokkan menjadi 3 faktor, yakni: a. Faktor- faktor predisposisi (predisposing
factors), yang terwujud dalam pengetahuan, sikap, kepercayaan, keyakinan, nilai-nilai, dan sebagainya.
b. Faktor- faktor pemungkin (enabling factors), yang terwujud dalam lingkungan fisik, tersedia atau tidak
tersedianya fasilitas atau sarana kesehatan. c. Faktor- faktor pendorong atau penguat (reinforcing
factors) yang terwujud dalam sikap dan perilaku petugas kesehatan atau petugas lain, yang merupakan
kelompok referensi dari perilaku masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai