Anda di halaman 1dari 2

Pembuatan Hormon Insulin

Bioteknologi Kedokteran

Pembuatan hormon insulin ini dibuat dengan proses merekayasa genetika. Dengan merekayasa genetika,
manusia sukses menyisipkan bakteri Escherichia coli atau sering disebut E.coli dengan gen pembentuk
insulin pada tubuh manusia. Gen penghasil insulin pada tubuh manusia ini dapat mengarahkan sel E.coli
untuk menciptakan insulin yang di inginkan.

Dengan demikian bakteri ini dapat membentuk insulin yang mirip dengan insulin di tubuh kita. Insulin
yang dihasilkan dari bakteri tersebut dapat digunakan untuk mengobati penyakit diabetes. Insulin yang
diciptakan dari bakteri ini terbukti lebih bagus hasilnya daripada insulin hewani. Lebih hebatnya lagi
insulin ini tidak menimbulkan efek negatif pada tubuh manusia.

2 .Terapi Gen

Terapi Gen adalah pengobatan penyakit pada tubuh manusia yang disebabkan karena kelainan genetik
dengan cara menyisipkan gen yang normal.

3. Antibodi Monoklonal

Antibodi merupakan protein yang dibentuk oleh sistem kekebalan tubuh dengan fungsi melawan dan
melindungi tubuh dari infeksi bakteri atau virus. Melalui proses rekayasa genetika, manusia dapat
menciptakan antibodi monoklonal. Arti dari Antibodi monoklonal adalah antibodi yang didapat dari
penggabungan sel-sel penghasil antibodi dengan sel yang terkena virus atau penyakit. Pada teknologi
antibodi monoklonal ini digunakan sel-sel tumor dan sel-sel limpa pada tubuh manusia.

Sel tumor yang dapat memperbanyak diri tanpa henti, sedangkan sel limpa sebagai antigen yang dapat
menghasilkan antibodi. Hasil dari penggabungan sel tumor dan sel limpa ini dinamakan dengan sel
hibridoma. Sel hibridoma ini dapat memproduksi antibodi secara kontinyu atau berulang. Antibodi yang
dihasilkan dari sel hibridoma dapat digunakan untuk mengobati penderita kanker atau tumor. Antibodi
ini akan langsung menyerang sel kanker dan sel tumor tanpa merusak sel-sel dalam tubuh yang sehat.
4. Pembuatan Vaksin

Pembuatan vaksin ini dilakukan melalui proses rekayasa genetika. Vaksin diciptakan dengan mengisolasi
gen yang mengkode antigen dari mikrobia yang masih bersangkutan. Gen tersebut disisipkan pada
plasmid yang sejenis tetapi telah dilemahkan. Mikrobia yang sudah disisipi gen tersebut akan
membentuk antigen yang murni. Jika antigen ini sudah disuntikkan pada tubuh manusia, maka sistem
kekebalan tubuh manusia akan membentuk antibodi yang berfungsi melawan antigen yang telah masuk
ke dalam tubuh.

5. Interferon

Arti dari Interferon adalah sel yang berada di tubuh manusia yang dapat menghasilkan senyawa kimia.
Senyawa kimia tersebut dapat menyerang dan membunuh virus penyakit. Interferon ini berfungsi untuk
melawan infeksi dan meningkatkan sistem kekebalan pada tubuh. Produksi interferon dilakukan melalui
rekayasa genetik.

Anda mungkin juga menyukai