Anda di halaman 1dari 7

PENTINGNYA BUDAYA INDONESIA TERHADAP SENI BUDAYA DI SEKOLAH

MAKALAH INI DIBUAT UNTUK MEMENUHI TUGAS SENI

DIKETIK OLEH:
WIDAGRAHA NUR FAIRUZY
XI IIS 1
BAB 1
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur penulis ucapkan ke Hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena berkat
limpahan rahmat dan karunia-Nya, sehingga saya dapat menyelesaikan makalah ini
dengan judul ’’PENTINGNYA BUDAYA INDONESIA TERHADAP SENI BUDAYA DI
SEKOLAH ” tepat pada waktunya.

Makalah ini disusun dalam rangka memenuhi tugas di mata pelajaran Seni Musik Saya
menyadari bahwa penyusunan makalah ini masih jauh dari sempurna. Untuk itu saya
sangat mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya membangun guna sempurnanya
makalah ini.

Semoga dengan adanya maakalah ini dapat bermanfaat bagi pembaca serta dapat
menyadarkan para siswa atau siswi tentang pentingnya budaya indonesia di sekolah.
DAFTAR ISI
BAB 1 :
Kata pengantar………………………………………………………………………………i
Daftar isi……………………………………………………………………………………...ii
BAB 2 : Permasalahan
Latar belakang……….………………………………………………………………………1
Rumusan masalah…………………………………………………………………………..1
Tujuan penulisan…………………………………………………………………………….1
BAB 3 : Pembahasan
Pengertian……………..……………………………………………………………………..2
Manfaat kebudayaan………………………………………………………………………..2
Masalah masalah……………………………………………………………………………2
BAB 4 : Saran & kesimpulan
Saran………………………………………………………………………………………....3
Kesimpulan…………………………………………………………………………………..3
BAB 5 : Daftar pustaka
Daftar pustaka……………………………………………………………………………….4
BAB 2
PERMASALAHAN
Latar Belakang
Keberagaman dalam budaya Indonesia tercermin pada bagian budaya-budaya
lokal yang berkembang di masyarakat. Keragaman tersebut tidak saja terdapat
secara internal, tetapi juga karena pengaruh-pengaruh yang membentuk suatu
kebudayaan. Perkembangan budaya lokal di setiap daerah tentu memiliki peran yang
signifikan dalam meningkatkan semangat nasionalisme, karena kesenian budaya
lokal tersebut mengandung nilai-nilai sosial masyarakat. Namun dalam derasnya
arus globalisasi, budaya lokal pada sisi lain mengalami kemajuan yang sangat pesat,
tetapi di sisi lain juga mengakibatkan kerusakan dan pengkikisan budaya lokal yang
luar biasa.
Generasi muda adalah harapan masa depan, calon pemimpin masa depan, oleh
karena itu di pundak generasi mudalah nasib suatu bangsa dipertaruhkan. Suatu
bangsa apa bila generasi mudanya memiliki kualitas yang unggul dan semangat yang
kuat untuk memajukan budaya daerah yang didasari dengan keimanan dan akhlak
mulia, maka bangsa itu akan besar.
Namun Saat ini kita dapat melihat betapa lemahnya peran generasi muda dalam
menjaga dan melestarikan budaya daerah masing masing. Di sini bisa kita lihat,
bahwa generasi muda lebih suka mengikuti budaya modern yang kebarat-baratan
dari pada budaya daerah kita yang lebih beradat dan beradab.
Apabila generasi muda lebih memperhatikan budaya lokal maka budaya lokal
suatu bangsa tidak akan punah di era globalisasi ini. Karena budaya lokal sangat
berpengaruh terhadap perilaku generasi muda. Mereka akan akan lebih menghargai
nilai budaya dan bahasa, nilai-nilai solidaritas sosial, kekeluargaan dan cinta tanah
air yang dirasakan semakin kuat.

Rumusan masalah
1.pentingnya budaya indonesia/lokal
2.apa pengaruh budaya indonesia terhadap siswa
3.permasalahan apa yang akan muncul dari budaya indonesia
Tujuan penulisan:
Makalah ini dibuat agar para siswa atau siswi di sekolah mengetahui pentingnya suatu
kebudayaan indonesia atau lokal di sekolah agar mereka dapat melestarikan kebudayaan
ondonesia dan tidak terpengaruh oleh budaya budaya dari luar yang terus berdatangan.
BAB 3
PEMBAHASAN

Secara umum budaya diartikan sebagai hal-hal yang berkaitan dengan budi dan akal
manusia. Jadi budaya daerah adalah suatu sistem atau cara hidup yang berkembang
dan dimiliki bersama oleh sebuah daerah dan diwariskan dari generasi ke generasi.
Kearifan Lokal secara umum diartikan sebagai gagasan-gagasan, nilai-nilai-
nilai, pandangan-pandangan setempat (lokal) yang bersifat bijaksana, penuh
kearifan, bernilai baik, yang tertanam dan diikuti oleh anggota masyarakatnya.
Ciri-cirinya adalah:
1) Mampu bertahan terhadap budaya luar
2) Memiliki kemampuan mengakomodasi unsur-unsur budaya luar
3) Mempunyai kemampuan mengendalikan
4) Mampu memberi arah pada perkembangan budaya
Dengan demikian budaya dan kearifan lokal adalah hal yang saling berkaitan satu
sama lain.
Siswa siswi atau generasi muda merupakan muda mudi yang masih menempati
bangku sekolah,dengan adanya budaya indonesia mereka perlu untuk terus
menumbuhkan kebudayaan mereka baik di sekolah atau pun di lingkungan sekitar
apabila mereka sudah tidak memiliki kecintaan atau tidak melestarikan
kebudayaannya maka budaya indonesia akan mati,sehingga perlu mereka untuk
mempunyai kecintaan akan kebudayaan indonesia yang harus di tumbuhkan dari
sekolah.
Manfaat dari kecintaan kepada budaya indonesia:
1.dapat meningkatkan akidah
2.dapat meningkatkan intelektualitas
3.dapat menyadarkan bahwa budaya indonesia lebih baik dari yang lain
4.Membentuk suatu karakteristik yang kuat
Masalah yang ditimbulkan apa bila tidak memiliki nilai kebudayaan indonesia:
1.budaya indonesia akan mati
2.para generasi penerus tidak akan memiliki integritas yang baik
3.para generasi penerus tidak akan memiliki sikap dan moral yang baik
BAB 4
SARAN & KESIMPULAN

Saran: Para generasi muda penerus bangsa perlu untuk terus mencintai kebudayaan
indonesia agar kebudayaan yang terus berdatangan dari luar tidak memberikan pengaruh
pengaruh negatif terhadap generasi penerus bangsa ini

Kesimpulan: generasi muda harus terus menunjukkan kecintaanya terhadap budaya


indonesia baik itu di sekolah agar kebudayaan indonesia terus berkembang dan semakin
melekat pada jiwa para generasi muda,generasi muda pun juga harus selalu membawa
kebudayaan indonesia ke sekolah agar pada kegiatan pembelajaran di sekolah selalu
memiliki nilai seni budaya indonesia yang selalu dilakukan.
DAFTAR PUSTAKA

http://intishar1994.wordpress.com/2013/04/25/kearifan-budaya-lokal-cerminan-
perilaku-budaya-masyarakat/
http://bimbimelevens.blogspot.com/2013/05/pengaruh-budaya-lokal-terhadap-
generasi.html#!/2013/05/pengaruh-budaya-lokal-terhadap-generasi.html
http://salamannennungeng.blogspot.com/2013/04/peran-generasi-muda-dalam-
melestarikan.html
http://forbetterindonesia.wordpress.com/2011/11/18/transformasi-nilai-nilai-kearifan-
lokal-bagi-pembangunan-mental-generasi-muda/
http://jasapembuatanweb.co.id/artikel-ilmiah/pengertian-generasi-muda

Anda mungkin juga menyukai