Anda di halaman 1dari 5

TUGAS RESENSI NOVEL

EDENSOR

Nama : Mahadma Mahaphaksi


Kelas : XI – EDK 1
No Absen : 21
I. Identitas Buku
1. Foto Sampul Novel

2. Nama Penulis : Andrea Hirata


3. Judul Buku : EDENSOR
4. Tebal Halaman : 298
5. Harga Buku : Rp 44.500
6. ISBN : 978-979-1227-02-5
7. Penerbit : PT. Bentang Pustaka
8. Tahun Terbit :
- Cetakan Pertama Edisi 1, Mei 2007
- Cetakan Pertama Edisi Revisi, Desember 2013
- Cetakan Keempat Edisi Revisi, Oktober 2014
- Cetakan Kelima Edisi Revisi, Februari 2015
II. Pembukaan
1. Perkenalan Penulis Buku :
Nama lengkapnya adalah Andrea Hirata Seman Said Harun lahir di Belitung Timur,
Provinsi Bangka Belitung pada tanggal 24 Oktober 1967.
Andrea Hirata sendiri merupakan anak keempat dari pasangan Seman Said
Harunayah dan NA Masturah. Ia dilahirkan di sebuah desa yang termasuk desa
miskin dan letaknya yang cukup terpelosok di pulau Belitong. Tinggal di sebuah desa
dengan segala keterbatasan memang cukup mempengaruhi pribadi Andrea sedari
kecil. Ia mengaku lebih banyak mendapatkan motivasi dari keadaan di sekelilingnya
yang banyak memperlihatkan keperihatinan.
2. Karya – Karya Penulis :
 2005 - Laskar Pelangi
 2006 - Sang Pemimpi
 2007 - Edensor
 2008 - Maryamah Karpov
 2010 - Padang Bulan & Cinta di Dalam Gelas
 2011 - Sebelas Patriot
 2012 - Laskar Pelangi Song Book
3. Prestasi Penulis :
 Pemenang BuchAwards Jerman 2013
 Pemenang Festival Buku New York 2013 (general fiction category)
 Honorary Doctor of Letters (Hon DLitt) dari Universitas Warwick 2015
III. ISI
1. Sinopsis Novel :
Edensor mengambil latar di luar negeri saat tokoh-tokoh utamanya, Ikal dan Arai
mendapat beasiswa dari Uni Eropa untuk kuliah S2 di Perancis. Dalam Edensor,
Andrea tetap dengan ciri khasnya, menulis kisah ironi menjadi parodi dan
menertawakan kesedihan dengan balutan pandangan intelegensia tentang culture
shock ketika kedua tokoh utama tersebut yang berasal dari
pedalaman Melayu di Pulau Belitong tiba-tiba berada di Paris. Mimpi-mimpi untuk
menjelajah Eropa sampai Afrika dan menemukan keterkaitan yang tak terduga dari
peristiwa-peristiwa dari masa lalu mereka berdua.Dan pencarian akan cinta sejati
menjadi motivasi yang menyemangati penjelajahan mereka dari bekunya musim
dingin di daratan Rusia di Eropa sampai panas kering di gurun Sahara.
2. Kelebihan Novel :
 Novel ini sangat inspratif.
 Mengajarkan kita tentang optimis, semangat dan pantang menyerah.
 Novel Edensor tidak seperti novel-novel karya Andrea Hirata sebelumnya.
 Novel ini menyajikan ilustrasi gambar pada ceritannya sehingga lebih menarik.
 Covernya Menarik
 Novel ini tidak hanya memberikan hiburan semata, tetapi juga memberikan
nasihat dan pengetahuan akan dunia luar.
3. Kelemahan Novel :
 Novel ini menurut saya sudah mendekati sempurna, hanya saja kekurangannya
hanya pada kertas yang dipakai masih berupa kertas buram sehingga kurang
awet.
 Gaya bahasa yang digunakan sedikit sulit untuk dipahami oleh pembaca,
 Ada beberapa kata-kata yang tidak dimengerti maknanya oleh para pembaca
sehingga membuat para pembaca sedikit bingung.
IV. Penutup
Saran Novel :
Menurut saya novel ini sangat bermasyarakat, karena setiap mozaik yang terdapat
dalam novel mengandung makna mendalam. Novel ini sangat cocok untuk mengisi
waktu luang dan sebagai referensi ilmiah. Setiap paragraf berkembang menjadi
susunan mozaik dan setiap mozaik berkaitan satu sama lain membentuk satu buku
yang bagus. Ceritanya menggugah perasaan dan mengajari kita agar senantiasa tidak
menyerah, menembus semua tantangan yang ada hingga tercapai suatu tujuan.

Anda mungkin juga menyukai