Anda di halaman 1dari 32

KUE “MOPU”

(Kue Mochi rasa Plum tanpa gula dan santan untuk diet kecil kalori
dan kesehatan tubuh)

PRAKARYA DAN KEWIRAUSAHAAN


KATEGORI:
BUSSINESS PLAN

OLEH:

TIM 11 KELAS XI IPS 2

FIRNANDI NEGARA WARDHANI (11)


SABINA FITRI RAMADHANI (24)

SMA AL HIKMAH SURABAYA

JALAN KEBONSARI ELVEKA V KEC.JAMBANGAN

KOTA SURABAYA

2019
KATA PENGANTAR

Pertama-tama kami meminta puji dan syukur kepada Tuhan Maha Esa
yang telah memberkati kami sehingga karya tulis ini dapat diselesaikan. Kami
juga ingin meminta terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu kami
dalam pembuatan karya tulis dan berbagai sumber yang telah kami pakai sebagai
data dan fakta tentang karya tulis ini.

Kami mengakui bahwa kami adalah manusia yang memiliki keterbatasan


dalam berbagai hal. Oleh karena itu tidak ada hal yang bisa diselesaikan dengan
sangat sempurna. Begitu pula dengan karya tulis ini yang telah kami selesaikan.
Tidak semua hal dapat kami deskripsikan dengan sempurna dalam karya tulis ini.
Kami melakukan semaksimal mungkin dengan kemampuan yang kami miliki.

Maka dari itu, kami menerima kritik dan saran dari pembaca yang
budiman. Kami akan menerima semua kritik dan saran tersebut sebagai batu
loncatan yang dapat memperbaiki karya kami di masa datang.

Dengan menyelesaikan karya tulis ini kami mengharapkan banyak


manfaat yang dapat dipetik dan diambil dari karya ini. Semoga dengan karya
karya ini dapat menambah wawasan pembaca untuk melakukan businessplan.
Kami juga mengharapkan kinerja yang lebih baik dan meyakinkan serta efektif
dari pihak pengawas makanan yang merupakan bagian dari pemerintahan,
membuat makanan yang dihasilkan dari Indonesia dapat lebih terjamin dan sehat

Surabaya, 01 Januari 2020

Penulis

i
KUE “MOPU”

(Kue Mochi rasa Plum tanpa gula dan santan untuk diet kecil
kalori dan kesehatan tubuh)

Firnandi Negara Wardhani, Sabina Fitri Ramadhani


SMA AL HIKMAH SURABAYA, smaalhikmahsby@yahoo.com

ABSTRAK
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh persaingan yang semakin ketat setiap harinya.
sebagai pengusaha memang harus memiliki kreatifitas untuk produknya agar tetap
mampu mengikuti perkembangan bisnis, salah satunya dengan melakukan
deferensiasi produk. Bisnis yang paling menggiurkan adalah bisnis makanan,
maka tim kami membuat makanan sehat yang dapat memuaskan hati para
pelanggan. Penelitian dalam bentuk business plan ini diharapkan dapat membantu
pemilik untuk melakukan evaluasi kelayakan terhadap bisnis mochi yang
ditampilkan dengan rasa yang unik dan disebut MOPU mochi plum. Dengan
bahan dasar pembuatan kue MOPU yaitu Tepung Ketan Putih, Madu, Fiber
Crème, Susu Tawar, Buah Naga, Buah Plum, Madu, dan Air maka jadilah kue
lembut, bergizi, dan lezat. Produk ini menggunakan pengganti gula yaitu madu
dan tanpa santan. Tujuan dari usaha ini adalah untuk mengetahui ketertarikan kue
MOPU pada siswa kelas XI SMA Al Hikmah Surabaya.. Penelitian ini dilakukan
di sekolah SMA AL Hikmah Surabaya. Dari hasil presentase pendapat konsumen
yang telah dilakukan pada bab-bab sebelumnya, dapat disimpulkan bahwa bisnis
ini layak untuk dijalankan. Hal ini dapat terlihat pada presentase pendapat
konsumen bahwa 90% konsumen mengatakan menyukai rasa dari produk kami
dan 75% konsumen mengatakan setuju akan harga yang kami berikan. Hal ini
menunjukkan bahwa usaha kami layak untuk dijalankan dan memiliki prospek
yang cukup baik di masa yang akan datang.

Kata Kunci: bisnis makanan, mochi plum, presentase konsumen.

ii
CAKE “MOPU”

(Plum Mochi cake without sugar and coconut milk for a small diet
of calories and body health)

Firnandi Negara Wardhani, Sabina Fitri Ramadhani


SMA AL HIKMAH SURABAYA, smaalhikmahsby@yahoo.com

ABSRACT
This research is motivated by increasingly fierce competition every day. as an
entrepreneur, he must have creativity for his products to be able to keep abreast of
business developments, one of which is by differentiating products. The most
lucrative business is the food business, so our team makes healthy food that can
satisfy the customers' hearts. Research in the form of a business plan is expected
to help the owner to evaluate the feasibility of the mochi business that is displayed
with a unique taste and is called MOPU mochi plum. With the basic ingredients
of making MOPU cakes namely White Glutinous Rice Flour, Honey, Fiber
Crème, Fresh Milk, Dragon Fruit, Plum Fruit, Honey, Water then become soft,
nutritious, and delicious cakes. This product uses a sugar substitute namely honey
and without coconut milk. The purpose of this effort is to determine the interest of
MOPU cakes in class XI students at Al Hikmah High School in Surabaya. This
research was conducted at AL Hikmah High School in Surabaya. From the results
of the percentage of consumer opinion that has been done in previous chapters, it
can be concluded that this business is feasible to run. This can be seen in the
percentage of consumer opinion that 90% of consumers say that they like the taste
of our products and 75% of consumers say they agree with the price we provide.
This shows that our business is feasible to run and has good prospects in the
future.

KeyWord: food business, mochi plum, consumer percentage.

iii
DAFTAR ISI

ABSTRAK
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
1.2 Profil Usaha
1.2.1 Nama Usaha
1.2.2 Jenis Usaha
1.2.3 Tempat Usaha
1.3 Visi Misi Usaha
1.3.1 Visi
1.3.2 Misi
1.4 Struktur Organisasi
1.5 Rumusan Masalah
1.6 Tujuan Penelitian
1.7 Manfaat Penelitian

BAB II KAJIAN PUSTAKA


2.1 Deskripsi Teoritik
2.1.1 Mochi
2.1.2 Plum
2.1.3 Kesehatan Tubuh
2.1.4 Diet Kecil Kalori
2.1.5 Siswa SMA Al Hikmah Surabaya
2.1.6 Harga
2.1.7 Produk
2.1.8 Promosi
2.1.9 Kemasan
2.2 Analisis SWOT

iv
2.2.1 Kelebihan
2.2.2 Kelemahan
2.2.3 Peluang
2.2.4 Ancaman
2.4 Perumusan Hipotesis

BAB III METODE PENELITIAN


3.1 Waktu dan Tempat Penelitian
3.3.1 Waktu Penelitian
3.3.2 Tempat Penelitian
3.2 Jenis Penelitian
3.3 Variabel Penelitian
3.3.1 Variabel Terikat
3.3.2 Variabel Bebas
3.4 Populasi dan Sampel
3.4.1 Populasi
3.4.2 Sampel
3.5 Alat dan Bahan
3.5.1 Bahan Adonan
3.5.2 Bahan Filling
3.5.3 Peralatan
3.6 Proses Produksi
3.7 Aspek Keuangan
3.7.1 Biaya Tetap
3.7.2 Biaya Variabel

BAB IV HASIL PENELITIAN


4.1 Hasil Penelitian
4.2 Pembahasan

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN


5.1 Kesimpulan

v
5.2 Saran

DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

vi
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Menghadapi persaingan yang semakin ketat setiap harinya, sebagai
pengusaha memang harus memiliki kreatifitas untuk produknya agar tetap
mampu mengikuti perkembangan bisnis, salah satunya dengan melakukan
deferensiasi produk.
Bisnis yang paling menggiurkan adalah bisnis makanan atau
minuman. Karena selain menjadi kebutuhan pokok sehari-hari, makanan
dan minuman memiliki daya tarik yang sangat bagus untuk konsumen
dengan berbagai jenis, dari makanan atau minuman tradisional hingga
universal yang memiliki banyak macam variasi rasa, harga, bentuk sajian,
dan keunikan sehingga masyarakat akan tertarik untuk mencoba.
Meskipun untungnya tidak sebesar bisnis jual beli rumah atau
konveksi, namun keuntungan dari hasil penjualan makanan atau minuman
ini dapat kita dapatkan setiap hari, sehingga bisa kita atur bagaimana
penggunaan laba tersebut, untuk menambah jumlah dagangan atau merehab
peralatan dengan yang baru atau lebih modern sebagai bentuk
pengembangan usaha tersebut. Modal yang dibutuhkan juga relatif sedikit
jika dibandingkan dengan bisnis lainnya.
Usaha kuliner merupakan peluang usaha yang tidak akan pernah
mati selama manusia masih membutuhkan makan. Menurut Long yang
dikutip oleh Ervi Virna N. (2007:2) Wisata kuliner menempatkan makanan
sekaligus sebagai subjek dan media, sebagai tempat tujuan bagi
pengembangan pariwisata. Wisata kuliner lebih dari sekedar mencicipi
ataupun menikmati makanan baru nan eksotis. Kegiatan ini memerlukan
pengerahan semua panca indra yang kita miliki seperti rasa, aroma,
sentuhan serta penglihatan. Konektivitas ini mengakibatkan lahirnya
pengalaman dan sensai tertentu yang hanya dapat dirasakan oleh penikmat.

1
Orang Indonesia sejak dulu mempunyai makanan ringan atau
cemilan basah dan kering. Salah satunya adalah mochi yaitu makanan
ringan basah, kue mochi yaitu jajanan khas Jepang yang memiliki bentuk
kecil dengan tekstur yang kenyal serta memiliki rasa yang manis dengan
berbagai varian isian yang ada. Di Indonesia sendiri, kue mochi sudah
menjadi jajanan favorit bagi sebagian orang. Teknik membuat kue mochi
inipun bisa dibilang sangat unik karena untuk mempertahankan tekstur
kenyal dari adonannya diperlukan keahlian khusus agar kue mochi bisa
lebih bermanfaat.
Di zaman kini, banyak buah-buah sehat yang diubah menjadi rasa
mochi. Seperti pisang, strawberry, apel, nanas, dan lain sebagainya. Namun
belum ditemukan mochi dengan rasa buah plum. Padahal buah plum
memiliki khasiat yang tidak kalah bermanfaat dengan buah lainnya.
Pada 2017 sebuah studi yang diterbitkan oleh Journal of Obesity &
Therapeutics menyatakan bahwa mengkonsumsi buah plum dapat
membantu memerangi sindrom metabolic seperti peningkatan tekanan
darah, peningkatan gula darah, kelebihan lemak dalam tubuh di sekitar
pinggang, dan peningkatan kadar kolesterol yang tidak biasa secara
bersamaan. Manfaat buah plum selanjutnya adalah dapat mencegah kanker,
melindungi kesehatan jantung, meningkatkan daya tahan tubuh dan lain
sebagainya.
Mengonsumsi buah plum sangat bermanfaat bagi orang yang sedang
menjalankan diet rendah kalori. Menurut Maharani (2016:19) Diet rendah
kalori adalah diet yang kandungan energinya di bawah kebutuhan normal,
namun dengan vitamin dan mineral yang cukup, serta mengandung banyak
serat yang berperan penting dalam proses penurunan berat badan.
Buah yang disarankan untuk dikonsumsi saat menjalani diet rendah
kalori adalah apel, melon, dan salah satunya adalah plum. Plum dikatakan
sebagai buah camilan yang sehat untuk diet karena kecil kalori. Artinya,
meski rasa plum manis, buah ungu tua ini tidak akan menaikkan kadar gula
darah secara drastis. Mencegah naiknya kadar gula secara tiba-tiba dapat
menjaga selera makan anda sehingga tidak makan berlebihan. Dengan

2
demikian buah plum tentu aman saja untuk dikonsumsi dalam batas wajar
dan tidak berlebihan.
Oleh sebab itu kami sebagai peneliti memberi karya ini dengan judul
KUE “MOPU” (Kue Mochi rasa Plum tanpa gula dan santan untuk diet
kecil kalori dan kesehatan tubuh). Peneliti akan memberi inovasi terbaru
berupa kue mochi

1.2 Profil Usaha


1.2.1 Nama Usaha
Kue “MOPU”
1.2.2 Jenis Usaha
Usaha kami bergerak dibidang kuliner. Yang memadukan hasil
inovasi dari kue mochi dan buah plum
1.2.3 Tempat Usaha
Sekolah SMA Al Hikmah Surabaya dan Social Media

1.3 Visi Misi Usaha


1.3.1 Visi
Menjadi usahawan penyedia jasa makanan yang halal tayyiban,
sehat, enak, bermutu dan terjamin demi pemenuhan isi perut dan
menyenangkan hati.
1.3.2 Misi
Membuat makanan mochi yang beda dari lain serta menggunakan
bahan berkualitas yang terjamin akan kesegaran dan halal. Dan terus
berinovasi dengan dengan resep yang ada untuk menyediakan makanan
untuk kegembiraan.

1.4 Struktur Organisasi

3
Direktur

Manajer Keuangan Manajer Pemasaran Manajer Operasional

1.5 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang diatas, dapat disimpulkan rumusan
masalah sebagai berikut:
 Bagaimana kue MOPU (Kue Mochi rasa Plum tanpa gula dan santan
untuk diet kecil kalori dan kesehatan tubuh) mampu meningkatkan
kadar diet kecil kalori dalam kesehatan tubuh pada kelas XI SMA Al
Hikmah Surabaya?
 Bagaimana kue MOPU (Kue Mochi rasa Plum tanpa gula dan santan
untuk diet kecil kalori dan kesehatan tubuh) mampu menarik
konsumen siswa kelas XI SMA Al Hikmah Surabaya?

1.6 Tujuan Penelitian


Berdasarkan masalah penelitian yang telah dirumuskan, tujuan
penelitian yaitu sebagai berikut:
 Untuk meningkatkan kadar diet kecil kalori dalam kesehatan tubuh
pada kelas XI SMA Al Hikmah Surabaya
 Untuk mengetahui ketertarikan kue MOPU (Kue Mochi rasa Plum
tanpa gula dan santan untuk diet kecil kalori dan kesehatan tubuh) pada
siswa kelas XI SMA Al Hikmah Surabaya

4
1.7 Manfaat Penelitian
Manfaat yang diharapakan dalam penelitian ini yaitu sebagai berikut:
1. Siswa
 Meningkatkan kemampuan berfikir kritis dalam pemecahan
masalah terhadap manfaat kue MOPU.
 Memberikan gambaran tentang kesempatan berwirausaha dengan
bussines plan melalui Kue MOPU.
2. Sekolah
 Dengan penulisan karya ilmiah ini, maka diharpakan dapat
memberikan kontribusi bagi sekolah mengenai kue MOPU (Kue
Mochi rasa Plum tanpa gula dan santan untuk diet kecil kalori dan
kesehatan tubuh) terutama dibidang business plan dan
kewirausahaan.

5
BAB II
KAJIAN PUSTAKA

2.1 Deskripsi Teoretik


2.1.1 Mochi
Mochi adalah kue Jepang yang terbuat dari beras ketan, ditumbuk
sehingga lembut dan lengket, kemudian dibentuk menjadi bulat. Di Jepang,
kue ini sering dibuat dan dimakan pada saat perayaan tradisional
mochitsuki atau perayaan tahun baru Jepang. Namun, jenis kue ini dijual
dan dapat diperoleh di toko-toko kue di sepanjang tahun. Ia memiliki rasa
yang khas yaitu lembut di saat pertama kali dimakan, dan lama kelamaan
menjadi lengket. (id.wikipedia.org)
Mochi adalah sejenis kue yang dibuat dari beras ketan, ditumbuk
hingga lembut dan lengket, kemudian dibentuk menjadi bulat. Makanan
mochi sendiri sebenarnya berasal dari Jepang, tetapi cukup populer juga di
China dan Taiwan setelah proses kulturisasi berubah, perubahan resep, dan
sebagainya, akhirnya China dan Taiwan memiliki mochi lengkap dengan
ciri khasnya masing-masing. Tidak seperti yang terjadi di tempat asalnya,
di mana mochi merupakan sesuatu yang diistimewakan, di Cina dan
Taiwan, mochi merupakan makanan ringan yang dapat diperoleh kapan
saja. Bentuk dan cara penyajian mochi di kedua negara ini pun berbeda
dengan yang ada di Jepang. (www.schoolpouringrights.com)
Sebelumnya, kue mochi ini juga memiliki sejarah yang dipertanyakan
dan menjadi tradisi di Jepang setiap tahun. Nama 'Mochi' ini berasal dari
berbagai kata, salah satunya adalah kata kerja 'Motsu' yang berarti 'untuk
memegang atau memiliki', yang mendukung Mochi merupakan pemberian
dari para dewa. Ada juga 'Mochizuki' yang berarti 'bulan purnama' dan
'Muchimi' yang berarti 'lengket'. . (www.schoolpouringrights.com)
Mochi buatan Indonesia, khususnya kue mochi buatan Kota
Sukabumi yang biasa dijajakan para pengasong di beberapa titik
persimpangan jalan besar di Kota Bogor, kue mochi berisi adonan kacang.

6
Mirip seperti mochi Jepang, mochi Sukabumi juga memiliki bentuk bulat.
Ukurannya relatif kecil dan jika dimakan terasa kenyal. Bahan khusus
menggunakan ketan dan biasanya hadir dalam warna-warna cerah, seperti
merah atau hijau. Bagian dalam mochi Sukabumi diisi adonan kacang.
Agar terlihat lebih manis, biasanya ditaburi gula halus. (travelingyuk.com)

2.1.2 Plum

Gambar 2.1.2.1 Buah Plum

(id.wikipedia.org)
Prem (bahasa Inggris: plum) bisa merujuk pada pohon dan buah yang
memiliki nama yang sama. Prem merupakan bagian dari genus Prunus,
subgenus Prunus. Subgenus ini dibedakan dengan subgenera yang lain (di
dalamnya termasuk persik, ceri, dan yang lainnya) karena memiliki kuntum
terminal dan kuntum-kuntum sampingannya berdiri sendiri, tidak
terkumpul dalam satu bagian, bebungaannya berkelompok 1-5 bersama-
sama dalam satu cabang pendek. (id.wikipedia.org)
Buah Plum mungkin tidak sepopuler buah lainnya yang banyak
beredar di pasar buah Indonesia, tetapi buah plum digemari banyak orang

7
meskipun dengan harga yang begitu tinggi. Buah yang biasa disebut stone
fruit ini memiliki segudang khasiat untuk kesehatan tubuh manusia. Buah
yang banyak dibudidayakan di Negeri Tiongkok ini mengandung begitu
banyak senyawa yang amat sangat bermanfaat untuk kesehatan. Seperti
antioksidan yang tentunya dapat menjadi senjata dalam melawan radikal
bebas, zat besi untuk mencegah anemia, serta sorbitol dan isatin yang dapat
membantu mengatasi masalah sembelit. Manfaat buah plum juga dapat
dirasakan bagi yang memiliki masalah pada sistem pencernaan. Karena
buah plum merupakan sumber serat makanan yang baik terutama berkat
kandungan sorbitol dan isatin didalamnya.Bahkan manfaatnya dalam
mengobati gangguan pencernaan seperti konstipasi atau sembelit dikatakan
lebih efektif dibandingkan dengan mengonsumsi sekam dari biji psyllium.
Sekali lagi, ini semua berkat kandungan sorbitol dan isatin didalam buah
plum yang memiliki efek pencahar serta dapat mendorong sekresi cairan di
dalam usus sehingga dapat meningkatkan pembilasan limbah secara lebih
efisien melalui usus besar. (honestdocs.id)
Banyak yang belum tahu, bahwa dengan mengonsumsi buah plum
secara teratur dapat membantu mengatasi gangguan kecemasan.
Berdasarkan penelitian, ternyata manfaat buah plum yang satu ini berkat
efek anxiolytic dan sifat antioksidan dari asam klorogenik yang ada pada
buah plum yang telah terbukti dapat mengatasi gangguan kecemasan yang
disebabkan oleh stres oksidatif. Selain mampu melawan radikal bebas,
ternyata buah plum juga dapat memerangi virus influenza yang menjadi
penyebab dari penyakit flu. (tanamanmart.com)

2.1.3 Siswa SMA Al Hikmah Surabaya


Siswa SMA Al Hikmah Surabaya merupakan pelajar dengan rentang
usia 14-18 tahun. Siswa dibagi menjadi 3 jenjang yaitu jenjang 10,11, dan
12. Siswa SMA Al Hikmah Surabaya merupakan siswa yang menyukai
akan makanan basah.

8
2.1.4 Harga
Salah satu faktor mengapa masyarakat mau membeli produk ini
karena harganya yang tergolong murah dan ramah bagi kantong untuk
masyarakat menengah keatas.

2.1.5 Produk
Meskipun berbahan dasar buah plum tetapi rasa mochi kami tidak
menonjolkan rasa plumnya tetapi menonjolkan rasa manis dan segar dari
mochi kami.

2.1.6 Promosi
Promosi kami menggunakan hampir seluruh Social Media yang ada
dan promosi langsun kepada siswa SMA Al Hikmah Surabaya.

2.1.7 Kemasan
Kemasan yang digunakan sangat simple sekali hanya menggunakan
kertas berwarna coklat lalu ditempeli stiker produk serta menggunakan tali
merah untuk mengikat kemasan.

2.2 Analisis SWOT


2.2.1 Kelebihan
Kue “MAPO” ini menggunakan bahan-bahan yang sehat, bergizi,
tanpa pengawet ataupun pemanis buatan, dan juga lebih terjangkau dalam
segi harga. Dan produk ini memiliki rasa buah asli didalamnya.

2.2.2 Kelemahan
Kue “MAPO” ini juga memiliki kelemahan yaitu banyak orang yang
masih tidak mengetahui tentang rasa buah plum, mereka masih meragukan
segi rasa mochi plum.

9
2.2.3 Peluang
Kebanyakan kebiasaan orang Indonesia, adalah suka mencari suatu
kuliner yang baru dan menarik, serta harga yang kami tawarkan tidak
terlalu mahal, sehingga pasti akan menarik minat konsumen yang tinggi.
Rasa dari kue “MAPO” inipun masih sangat terasa bahwa ini jajanan basah
manis, sehingga produk ini cocok bagi seluruh lapisan masyarakat, baik
yang muda sampai yang tua.

2.2.4 Ancaman
Munculnya berbagia macam kue mochi usaha lain membuat produk
ini sussah untuk mencari para. Serta para pedagang mochi lain, yang hadir
juga dengan kejutan-kejutan menarik.

2.3 Kerangka Berfikir

Harga

Produk

Minat untuk
membeli
Promosi Kue “MAPO”

Kemasan

10
2.4 Perumusan Hipotesis
Hipotesis ini merupakan jawaban sementara dari masalah penelitian yang
telah dinyatakan dalam bentuk pernyataan. Adapun rumusan hipotesis yang
diajukan dalam penelitian ini adalah “Perencanaan penjualan mochi dengan rasa
buah plum dengan minat cukup bagus bagi kalangan pelajar siswa siswi SMA Al-
Hikmah Surabaya. Dengan begini siswa siswi SMA Al-Hikmah Surabaya
memiliki minat terhadap produk kue “MAPO” , dan terhadap peluang bagi produk
kami untuk dijual di SMA Al-Hikmah Surabaya.

11
BAB III
METODE PENELITIAN

3.1 Waktu dan Tempat Penelitian


3.3.1 Waktu Peneltian
Waktu yang digunakan dalam penelitian ini dilaksanakan sejak
dimulainya proses pembuatan proposal dalam kurun waktu 2 bulan
sebelum Penilaian Tengah Semester dan 2 bulan yang meliputi tahap
percobaan pembuatan kue “MAPO” dalam bentuk proposal dan melalui
bimbingan langsung.
3.3.2 Tempat Penelitian
Tempat pelaksanaan penelitian ini adalah di lingkungan sekolah SMA
Al-Hikmah Surabaya Jalan Kebonsari Elveka V, Kecamatan Jambangan,
Kota Surabaya, Kabupaten Jawa Timur.

3.2 Jenis Penelitian


Dalam suatu penelitian seorang peneliti harus menggunakan jenis
penelitian yang tepat. Hal ini dimaksud agar peneliti dapat memperoleh
gambaran yang jelas mengenai masalah yang dihadapi serta langkah-
langkah yang digunakan dalam mengatasi masalah tersebut.
Adapun jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah
metode penelitian kuantitatif dan kualitatif. Penelitian kuantitatif adalah
suatu jenis penelitian yang pada dasarnya menggunakan pendekatan
deduktif-induktif. Pendekatan ini berangkat dari suatu kerangka teori,
gagasan para ahli, maupun pemahaman peneliti berdasarkan
pengalamannya, kemudian dikembangkan menjadi permasalahan-
permasalahan beserta pemecahannya yang diajukan untuk memperoleh
pembenaran (verifikasi) atau penilaian dalam bentuk dukungan data
empiris di lapangan. Metode penelitian kuantitatif dapat diartikan juga
sebagai metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat positivisme,

12
digunakan untuk meneliti pada populasi atau sampel tertentu, pengumpulan
data menggunakan instrumen
Penelitian ini merupakan sebuah penelitian deskriptif dengan
pendekatan kualitatif. Penelitian kualitatif sebagai prosedur penelitian yang
menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-
orang dan perilaku yang diamati dari fenomena yang terjadi (Taylor, 2007)
Penelitian deskriptif menekankan pada data berupa kata-kata, gambar, dan
bukan angka-angka yang disebabkan oleh adanya penerapan metode
kualitatif. Selain itu, semua yang dikumpulkan berkemungkinan menjadi
kunci terhadap apa yang sudah diteliti. Pengambilan sampel atau sumber
data pada penelitian ini dilakukan secara puposive dan untuk ukuran
sampel tersebut ditentukan secara snowball,
Dari jenis penelitian yang kami gunakan. Kami langsung melakukan
percobaan kue “MOPU” kepada konsumen langsung. Setelah itu beberapa
konsumen kami berikan selebaran angket guna untuk mengetahui apa saja
yang harus diperbaiki kembali.

3.3 Variabel Penelitian


3.3.1 Varaibel Terikat
Variabel bebas dan terikat atau disebut variabel independen dan
dependen. Sedangkan variabel terikat adalah variabel yang dipengaruhi.
Dalam penelitian kami variabel terikatnya adalah minat siswa siswi
terhadap Kue “MAPO”
3.3.2 Variabel Bebas
Variabel bebas adalah variabel yang mempengaruhi. Dalam penelitian
kami variabel bebasnya meliputi harga, produk, promosi, kemasan.

3.4 Populasi dan Sampel


3.4.1 Populasi
Menurut Sugiyono (2013: 389) mengartikan populasi sebagai wilayah
generalisasi yang terdiri atas obyek/subyek yang mempunyai kualitas dan

13
karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan
kemudian ditarik kesimpulannya. Populasi dalam penelitian ini adalah
seluruh Siswa IPS SMA Al Hikmah Surabaya kelas XI, hal ini dikarenakan
siswa ini merupakan salah satu objek terdekat sehingga dapat memudahkan
dalam meneliti sebuah penelitian. Populasi pada penelitian ini berjumlah
kurang lebih sekitar 50 orang.
3.4.2 Sampel
Sampel adalah sebagian dari populasi tersebut. Sampel pada
penelitian ini adalah seluruh Siswa IPS SMA Al Hikmah Surabaya Kelas
XI. Untuk menentukan jumlah sampel yang akan di ambil, penelitian ini
menggunakan Formula Slovin :
Formula Slovin (Riduwan dan Sunarto, 2007: 65)
n = N/N.d.d + 1
Keterangan :
n = sampel
N : populasi siswa siswi SMA Al-Hikmah Surabaya
d : nilai presisi 95% atau sig. 0.05
n = 50/50[(0.05)(0.05)] + 1
n = 50/1.21
n = 41,32 (41)
Hasil dari pengolahan data populasi diatas dapat disimpulkan
bahwa untuk jumlah sampel pada penelitian ini adalah sejumlah 41 orang.

3.5 Alat dan Bahan


3.5.1 Bahan Adonan
 Tepung Ketan Putih
 Madu
 Fiber Creme
 Susu Tawar
 Buah Naga

14
3.5.2 Bahan Filling
 Buah Plum
 Madu
 Air

3.5.3 Peralatan

 Mangkok kecil
 Mangkok besar
 Sendok
 Panci
 Wajan
 Piring Saji
 Dandang

3.6 Proses Produksi


 Masukkan tepung pulut sebanyak 220 gram kedalam mangkok
tambahkan madu sebanyak 12 sendok makan.
 Masukkan fiber creme ke mangkok secara perlahan-lahan
sambil menganduk hingga tercampur rata menjadi adonan.
 Masukkan air sari buah naga sebagai pewarna adonan merah.
 Aduk perlahan-lahan hingga merata.
 Tuang adonan ke dalam masing-masing mangkok kecil.
 Kukuskan adonan dengan temperatur tinggi selama 15 menit
hingga adonan masak.
 Siapkan panci untuk mengosengkan tepung purut. Lalu oseng
½ tepung purut sekitar 7 menit. Sisihkan sementara.
 Saat tepung purut sudah jadi pindahkan ke mangkok.
 Angkat adonan mochi saat sudah masak.
 Bentuk adonan mochi, lalu masukkan beberapa selai buah
plum ke dalam adonan.

15
 Saat mochi sudah jadi dan sudah ada isiannya. Taburi mochi
dengan tepung pulut

3.7 Aspek Keuangan


3.7.1 Biaya Tetap (Fixed Cost)

No. Nama Jumlah Harga Jumlah


Barang Barang Satuan Barang
1. Mangkok 30 Rp 1.500 Rp 45.000
Kecil
2. Mangkok 1 Rp 10.000 Rp 10.000
Besar
3. Sendok 1 Rp 10.000 Rp 10.000
4. Panci 1 Rp 70.000 Rp 70.000
5. Wajan 1 Rp 45.000 Rp 45.000
6. Piring Saji 1 Rp 15.000 Rp 15.000
7. Dandang 1 Rp 65.000 Rp 65.000

TOTAL: Rp 260.000

3.7.2 Biaya Variabel (Variabel Cost)

Nama Barang Jumlah Barang Harga

Tepung Pulut 300 gram Rp 20.000

Fiber Creme 110 gram Rp 20.000

Madu 350 ml Rp 61.000

Buah Plum 1 kilogram Rp 60.000

Buah Naga 1 buah Rp 18.000


Susu Tawar 1 liter Rp 20.000
TOTAL: Rp 199.000

16
Biaya Total:

Fixed cost + Variable cost

= Rp. 260.000 + Rp. 199.000

= Rp. 459.000

17
BAB IV
HASIL PENELITIAN

4.1 Hasil Penelitian


Peneliti mengambil sampel dari Siswi kelas 11 SMA Al-Hikmah
Surabaya dengan menyebar angket melalui media kertas. Berikut adalah
hasil penelitian dalam bentuk diagram-diagram lingkaran dibawah ini.

Apakah Anda Menyukai Makanan Manis?

4%

Ya
Tidak
96%

Grafik 4.1 Penyuka Makanan Manis

Apakah Anda Menyukai Makanan Basah Mochi?


0%

Ya
Tidak
100%

Grafik 4.2 Penyuka Makanan Mochi

18
Apakah Anda Setuju akan Mochi Rasa Plum?

10%

Setuju
Tidak Setuju
90%

Grafik 4.3 Pendapat Mochi Rasa Plum

Apakah Anda Tertarik akan kemasan produk?

18%

Ya

82% Tidak

Grafik 4.4 Ketertarikan akan Kemasan Produk

Apakah Anda Menyukai Rasa Mochi Plum?

10%

Suka
Tidak Suka
90%

Grafik 4.5 Rasa Mochi Plum

19
Apakah Anda Menyukai Aroma Mochi Plum?

10%

Suka
Tidak Suka
90%

Grafik 4.6 Aroma Mochi Plum

Menurut Anda, Bagaimanakah Tekstur Mochi


Plum?
0%

Lembut
Kasar
100%

Grafik 4.7 Tektur Mochi Plum

Menurut Anda, Apakah Harga Produk Kami Sesuai


dengan Kemampuan?

25%

Sesuai
75% Tidak Sesuai

20
Grafik 4.8 Harga Mochi Plum

Apakah Desain Logo Kami Menarik Perhatian


Anda?

5%

Menarik
Tidak Menarik
95%

Grafik 4.9 Desain Logo

4.2 Pembahasan
Dari data yang kami ambil, dapat disimpulkan pertama, 90%
konsumen mengatakan menyukai makanan manis sedangkan 10%
mengatakan tidak menyukai makanan manis. Kedua, 100% konsumen
mengatakan bahwa menyukai makanan basah mochi. Ketiga, 90%
konsumen mengatakan setuju akan ide mochi rasa plum sedangkan 10%
mengatakan tidak setuju akan ide mochi rasa plum. Keempat, pada bagian
bentuk kemasan 82% konsumen mengatakan bentuknya menarik
sedangkan 18% mengatakan bentuknya biasa saja. Kelima, 90% konsumen
mengatakan suka akan rasa produk kami sedangkan 10% konsumen
mengatakan tidak suka akan rasanya. Keenam, 90% konsumen mengatakan
menyukai aroma mochi plum sedangkan 10% konsumen mengatakan tidak
mencium aroma mochi plum. Ketujuh 100% konsumen mengatakan bahwa
tekstur mochi sangatlah lembut. Kedelapan, pada bagian harga 75%
konsumen mengatakan bahwa harga produk murah sedangkan 25%
konsumen mengatakan bahwa harga produk mahal. Kesembilan, 95%
konsumen mengatakan bahwa logo produk sangat menarik sedangkan 5%
konsumen mengatakan bahwa logo produk biasa saja.

21
Produk Kue MOPU merupakan adonan mochi yang tidak
menggunakan pemanis gula dan santan dengan isian berbahan dasar utama
buah plum yang menonjolkan rasa asam, manis dan segar. Kemudian pada
bidang promosi kami menggunakan semua media yang tersedia untuk
mempublikasikan produk MOPU yang kami buat. Dan terakhir adalah
aspek kemasan, kemasan yang kami gunakan cukup sederhana yaitu hanya
kotak hitam mika kecil lalu ditempeli stiker logo sebagai perekat tutup atas
dan bawah. Kami peneliti akan lebih mengembangkan kembali pada bagian
promosi dan mengemas dengan kemasan yang semenarik mungkin
sehingga dapat meningkatkan daya jual produk ini.
Adapun yang apa disimpulkan dari perumusan hipotesis yang
diajukan dalam penelitian ini adalah “Perencanaan penjualan mochi dengan
rasa buah plum dengan minat bagus bagi kalangan pelajar siswi kelas 11
SMA Al Hikmah Surabaya. Dengan begini siswi kelas 11 SMA Al Hikmah
Surabaya memiliki minat terhadap produk MOPU, dan terhadap peluang
bagi produk kami untuk dijual di SMA Al Hikmah Surabaya.

22
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian pada bab sebelumnya, simpulan dalam
penelitian ini adalah MOPU mempunyai respon yang baik terhadap minat
dari murid siswi kelas 11 SMA Al Hikmah Surabaya. MOPU memiliki
khasiat dan efek yang sangat baik bagi tubuh manusia disbanding dengan
mochi manis umumnya. Harga yang dipasang sesuai dengan bahan yang
digunakan serta mempunyai daya jual yang cukup tinggi. Aroma, kemasan,
tekstur mungkin sudah dianggap biasa oleh kalangan siswi, tetapi khasiat
serta rasanya sangat luar biasa. Efek baik dari memakan mochi ini sudah
dibahas pada bab awal mengenai khasiat dari buah plum. Berarti dapat
disimpulkan bahwa siswi kelas 11 SMA Al-Hikmah Surabaya menyukai
mochi yang berisi rasa buah plum.
5.2 Saran
Saran peneliti bagi pembaca yaitu diantara lainnya :
1. Kami peneliti perlu menentukan harga yang tepat sehingga dapat
dipasarkan dipasaran.
2. Mengolah buah plum menjadi makanan yang cukup diminati bagi
kalangan masyarakat dengan varian rasa serta memiliki daya jual yang
tinggi.
3. Meningkatkan kualitas MOPU di bidang kemasan sehingga dapat
lebih menarik lagi untuk dipandang.

23
DAFTAR PUSTAKA

Khotimah, Khusnul. 2018. Healty Menu. Jogjakarta: Andi Yogyakarta

Apriadji, Harry. 2007. Makan Enak Untuk Hidup Sehat dan Bahagia. Jakarta: PT
Gramedia Pustaka Utama

Ide, Pangkalan. 2011. Health Secret Prem. Jakarta: PT Elex Media Komputindo

Khomsan, Ali. 2009. Makan Tepat Badan Sehat. Jakarta: PT Mizan Publika

Sheeve, Caroline. 2005. Makanan Pembakar Lemak. Bogor: PT Gelora Aksara


Pratama

Wardhany, Husnia. 2014. Khasiat Ajaib Prem. Yogyakarta: Rapha Publishing

Abdulla. 2012. Organ Manusia. Surabaya: INDAH Surabaya

Ramadhani, Zainur. Sehat dan Bugar. Yogyakarta: Pro-U Media

Adamo, Peter. Diet Sehat Mencegah Alergi. Jakarta: PT Bhuana Ilmu Populer

24
LAMPIRAN

A. FOTO PRODUK

B. DOKUMENTASI

25

Anda mungkin juga menyukai