Anda di halaman 1dari 1

Vitamin B1

Vitamin B1 atau tiamin adalah jenis vitamin B yang berfungsi untuk mengubah asupan
karbohidrat menjadi energi. Karena vitamin B1 larut air, vitamin ini akan dibawa oleh aliran
darah untuk disalurkan ke seluruh tubuh. Khususnya untuk menjaga fungsi sistem saraf,
jantung, dan otot agar bekerja dengan baik.
Manfaat Vitamin B1
1. Mencegah beri – beri
Penyakit ini terjadi karena tubuh tida dapat mengubah asupan karbohidrat dari
makanan menjadi energi. Hal ini memicu penumpukan asam piruvat dalam aliran
darah dan menyebabkan beri-beri. Gejala penyakit beri-beri meliputi penurunan fungsi
otot, sesak napas, detak jantung meningkat, kaki bengkak, mual, hingga sulit
berbicara. Penyakit ini sering kali memicu masalah kesehatan lainnya, termasuk
gangguan jantung dan sistem pencernaan.
2. Meningkatkan fungsi kognitif pada penderita Alzheimer
vitamin B1 dapat membantu memperbaiki fungsi otak, khususnya pada penderita
penyakit Alzheimer. Hal ini dibuktikan oleh sebuah penelitian yang diterbitkan oleh
Vietnamese American Medical Research Foundation yang melaporkan bahwa asupan
vitamin B1 dapat meningkatkan fungsi kognitif pada pasien Alzheimer.
3. Mengurangi stress
Vitamin B1 sering disebut dengan vitamin antistres. Asupan tiamin dapat membantu
mengendalikan suasana hati dan gangguan fisiologis akibat stress. Dengan asupan
vitamin B1 ini orang yang mudah stress akan merasa lebih tenang, berpikir positif dan
lebih sanggup melawan stress.
4. Meningkatkan daya tahan tubuh
Vitamin B1 dapat mencegah atau meringankan penyakit-penyakit.

Sumber makanan yang mengandung Vitamin B1

1. Daging
2. Telur
3. Kacang-kacangan seperti kacang kedelai
4. Gandum utuh yang diperkaya vitamin B1 seperti sereal, roti, dan pasta
5. Nasi
6. Sayur dan buah-buahan seperti kembang kol, jeruk, dan kentang.

Secara umum, penggunaan suplemen vitamin B1 dianggap aman bila digunakan sesuai
dengan dosis yang dianjurkan. Harap berhati-hati bagi penderita gangguan ginjal yang
direncanakan pemberian vitamin B1 melalui suntikan. Kekurangan vitamin B1 dapat dipicu
oleh kondisi yang dapat menyebabkan kekurangan vitamin lainnya, disarankan untuk
berkonsultasi dengan dokter mengenai kemungkinan kekurangan vitamin lainnya selain
vitamin B1. Jika terjadi reaksi alergi atau overdosis, segera temui dokter.

Anda mungkin juga menyukai