Anda di halaman 1dari 4

RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK

Jl. Soekarno – Hatta Telp. (0282) 542749 Menganti – Cilacap


Email : rs.afdila@yahoo.co.id Fax : (0282) 542749

PROGRAM KERJA
POKJA HAK PASIEN DAN KELUARGA (HPK)

A. LATAR BELAKANG
Setiap pasien adalah unik, dengan kebutuhan, kekuatan, budaya dan kepercayaan
masing -masing. Rumah sakit membangun kepercayaan dan komunikasi terbuka dengan
pasien untuk memahami dan melindungi nilai budaya, prikososial serta nilai spiritual pasien.
Hasil pelayanan pasien akan meningkat/ bertambah baik bila pasien dan keluarga atau
mereka yang berhak mengambil keputusan diikut sertakan dalam keputusan pelayanan dan
proses dengan cara yang sesuai dengan budaya. Untuk meningkatkan hak pasien di Rumah
Sakit Ibu dan Anak Afdila Cilacap, harus dimulai dengan mendefinisikan hak tersebut,
kemudian mendidik pasien dan staf tentang hak tersebut.
Visi Rumah Sakit Ibu dan Anak Afdila Cilacap adalah menjadi unit pelayanan
kesehatan ibu dan anak utama yang komprehensip, dengan budaya kerja professional, bersih
dan indah. Hal ini dapat tercapai apabila tenaga kesehatan dan staf Rumah sakit Ibu dan
Anak Afdila dalam memberikan pelayanan terhadap pasien dan keluarga sesuai standard an
memperhatikan hak-hak mereka. Masyarakat mulai cenderung menuntut pelayanan yang
lebih baik, cepat dan bermutu, termasuk pelayanan yang memperhatikan hak-hak pasien
maupun keluarga pasien. Dengan semakin meningkatnya tuntutan masyarakat akan mutu
pelayanan, maka mutu pelayanan di Rumah Sakit Ibu dan Anak Afdila Cilacap secara
bertahap perlu terus ditingkatkan agar pelayanan menjadi lebih berstandar, bermutu, akurat,
efektif dan efisien serta memberi kepuasan kepada pasien, keluarga maupun masyarakat,
untuk itu kiranya perlu dibuat program kerja dari kelompok kerja Hak Pasien dan Keluarga
(HPK) agar dalam melaksanakan kegiatan lebih terarah.

B. TUJUAN
1. Tujuan Umum :
Sebagai panduan dalam melaksanakan kegiatan pelayanan kesehatan yang
memperhatikan hak-hak pasien dan keluarga
2. Tujuan Khusus :
a. Sebagai panduan dalam mengidentifikasi, melindungi dan meningkatkan hak pasien
b. Sebagai panduan dalam menjelaskan pasien tentang hak mereka
c. Sebagai panduan dalam pelayanan kesehatan yang melibatkan keluarga pasien, bila
mungkin, dalam keputusan tentang pelayanan pasien
d. Sebagai panduan dalam mendidik staf tentang hak pasien.

C. KEGIATAN POKOK
1. Pertemuan dalam rangka pembentukan kelompok kerja HPK
2. Penyusunan dokumen HPK
3. Sosialisasi tentang HPK kepada seluruh staff Rumah Sakit Ibu dan Anak Afdila
4. Pengadaan sarana dan prasarana yang menunjang program kerja HPK
5. Penerapan program kerja HPK di Rumah Sakit Afdila Cilacap
6. Monitoring dan Evaluasi (Monev) program kerja HPK

D. TATA CARA PELAKSANAAN KEGIATAN


1. Rapat Internal
2. Bentuk komitmen sesuai kebijakan direktur
3. Inventarisasi kegiatan
4. Penyusunan jadual kegiatan
5. Pembagian tugas
6. Penerapan pelayanan sesuai standar
7. Monitoring dan Evaluasi Kegiatan setiap 1 bulan sekali
8. Melengkapi standar yang ditentukan baik dokumen, sarpras maupun pelayanan.
9. Koordinasi dengan unit lain yang terdapat di Rumah Sakit Ibu dan Anak Afdila Cilacap
10. Pembuatan Laporan

E. SASARAN
1. Kegiatan pelayanan terhadap pasien yang memenuhi standar
2. Kepuasan pasien dan keluarga selama pelayanan
3. Peningkatan mutu rumah sakit
4. Staff Rumah Sakit Afdila Cilacap yang yang paham akan hak pasien dan keluarga
selama pelayanan

F. BIAYA
Biaya yang timbul dibebankan kepada Anggaran Rumah sakit Ibu dan Anak Afdila
Cilacap baik definitif maupun perubahan.

G. PENUTUP

Demikian Program kerja kelompok kerja HPK Rumah Sakit Ibu dan Anak Afdila
Cilacap semoga dapat terlaksana sesuai jadual sehingga mutu pelayanan Rumah Sakit Ibu
dan Anak Afdila Cilacap akan semakin meningkat dengan lebih memperhatikan hak pasien
dan keluarga. Untuk dapat terlaksana sesuai jadual tentunya dibutuhkan dukungan dari
semua pihak pemangku kebijakan maupun pelaksana dilapangan.

Mengetahui Sekretaris Pokja HPK


Ketua Pokja HPK

( Suryanti, S.Kep. Ners ) (Rini Titik Ruswanti, Amd. Keb)

Menyetujui
Direktur Rsia Afdila Cilacap

( dr. ADITYA RACHMAN )

SKEDUL KEGIATAN KELOMPOK KERJA HPK TAHUN 2015-2016


 
WAKTU DALAM BULAN TAHUN 2015-2016 KET
N
KEGIATAN
O
1 1 8 9 1 11 1
8 9 10 1 2 1 2 3 4 5 6 7 0 2
Pertemuan dan
1 pembentukan kelompok
kerja

2 Pembagian tugas

3
Penyusunan dokumen
Sosialisasi kepada
4
seluruh staff
Pengadaan sarana dan
5
prasarana
Penerapan program kerja
6 HPK kepada pasien dan
keluarga

7
Monitoring dan evaluasi

Anda mungkin juga menyukai