Anda di halaman 1dari 2

Refrigerator Machine (Mesin Pendingin) Rabu, 03 Juni.20 - Tugas ke-10.

Fungsi dari bagian pesawat : Basic Aknowledge Ship Machinery MK 8417-T


1. Sea Water Pump untuk dicatat dan dipelajari
Suatu pesawat untuk memindahkan zat cair dari satu tempat ketempat lain.
Menghisap air laut untuk mendinginkan Refrigrant dalam condender dan keluar kelaut.
2. Condenser
Suatu tabung kedap udara untuk mendinginkan / merubah gas Refrigrant menjadi cair.
Jumlah Refrigrant dapat diketahui dari tinggi permukaan yang terlihat pada Gelas Duga.
3. Drier / Dehydrator :
Suatu tabung kedap udara untuk mengeringkan Refrigrant menjadi kering (menyerap
kandungan air) dengan menggunakan cilicagel.
4. Filter
Suatu tabung kedap udara untuk menyaring kotoran gas Refrigrant menjadi Refrigrant bersih.
5. Solenoid Valve adalah suatu katup untuk terbuka atau tertutup dikendalikan oleh arus listrik.
a. Oleh Thermostat aliran listrik terputus apabila suhu Cool Room telah terpenuhi.
b. Oleh Compressor aliran listrik terputus apabila Compressor Off (stop).
6. Thermo Expansion Valve
Terjadi expantion dari cairan Refrigrant menjadi gas Refrigrant oleh Thermo Expansion Valve :
a. Dari tekanan tinggi (15 s/d 18 bar) ke tekanan rendah (0.8 s/d 1.2 bar).
b. Dari suhu normal (45 s/d 50 C) ke suhu sangat rendah (-20 s/d -30 C).
c. Dari volume pipa kecil ke volume pipa besar.
Kemudian menuju Evaporator dengan kecepatan aliran tertentu hingga ke Compressor.
7. Evaporator terdiri dari beberapa segmen pipa yang dialiri oleh gas Refrig.
a. Satu unit box dilengkapi sirip dan pipa pendingin serta kipas angin (fan).
b. Beberapa segmen yang mengelilingi ruangan (kiri, kanan, depan, belakang dan atas).
8. Cool Room :
a. Meat Room (ruang pendingin daging). Suhu -5 s/d -10 deg.C.
b. Fish Room (ruang pendingin ikan). Suhu -10 s/d -15 deg.C.
c. Vegetable Room (ruang pendingin sayur, buah dll). Suhu 5 s/d 10 deg.C.
9. Thermostat :
Untuk mengatur suhu setiap cool-room sesuai setting yang dihubungkan ke Slenoid Valve.
10. Dalam ruangan yang didinginkan terjadi perpindahan suhu (penyerahan suhu) :
a. Gas Refrig di Evaporator akan menyerahkan suhu dingin terhadap udara cool-room,
dan Evaporator menerima suhu lebih tinggi yang berasal dari udara cool-room.
b. Udara cool-room akan menyerahkan suhu lebih tinggi terhadap gas Refrig di Evap
dan udara cool-room akan menerima suhu rendah dari gas Refrig di Evaporator.
11. Loby Room : Adalah suatu ruangan pertama sebelum menuju ruang pendingin lainnya.
Suhu ruang Lobby berkisar 15 - 20 derajat Celcius dan baik untuk penyimpanan telur dll.
12. Bulb : Setiap ruang pendingin dilengkapi oleh sebuah Bulb.
Bulb berfungsi memonitor suhu Refrig yang sedang mengalir untuk mengatur besar kecil
terbukanya Expansion Valve dalam meng-ekspansi cairan Refrig menuju Evaporator.
13. Orifice
Suatu tabung kedap udara yang berfungsi sebagai penampungan gas Refrigrant sebelum
menuju Compressor, untuk menjaga tekanan kejutan dari gas Refrigrant tidak besar.
14. Pressurestat :
a. Low Pressure Cut Out : Sebagai alat Keamanan yaitu akan memutus aliran listrik ke
Compressor apabila tekanan tidak sesuai setting INLET (0.7 s/d 1.3 bar).
b. High Pressure Cut Out : Sebagai alat Keamanan yaitu akan memutus aliran listrik ke
Compressor apabila tekanan tidak sesuai setting OUTLET (18 s/d 20 bar).
15. Compressor : Adalah pompa udara / gas, memindahkan dari satu tempat ketempat lain.
Pada instalasi Refri Machine untuk menghisap gas Refrigrant dan menekan menuju Condenser.
16. Separator
Untuk memisahkan antara Gas Refrig dan Minyak Lumas dimana minyak lumas akan
kembali menuju Crankcase Compressor dan Gas Refrig diteruskan menuju Condensor.

Anda mungkin juga menyukai