Anda di halaman 1dari 6

UTS FORMULASI DAN TEKNOLOGI KOSMETIK

PRODI S1 FARMASI SEMESTER IV

Dosen Pengampu : Marini, M.Farm

NAMA : Dwicky Unggul Sajati


NIM : 1848201003

A. Pilhan Ganda
1. Kosmetika yang didalamnya ditambahkan bahan-bahan aktif tertentu dengan tujuan
untuk pengobatan dan untuk pencegahan disebut....
A. Kosmetika Hypoalergenik
B. Kosmetika tradisional
C. Kosmetika medikasi
D. Kosmetika semi tradisional
E. Kosmetika modern

2. Contoh kosmetika yang termasuk ke dalam Cosmetics Medicated adalah,.kecuali...


A. Shampo anti ketombe
B. Acne lotion
C. Hair tonic
D. Hair repair
E. Face lotion

3. Contoh kosmetik dengan wujud suspensi harus dikocok terlebih dahulu sehingga
padat dapat terbagi rata dalam pelarutnya, adalah...
A. Acne lotion
B. Hair lotion
C. Hair tonic
D. Astrigent
E. Face lotion

4. Sediaan kosmetik dengan wujud emulsi contohnya cleansing milk,yang termasuk


emulsi tipe....
A. W/O
B. A/M
C. O/W
D. W/M
E. O/M
5. Yang tidak termasuk ke dalam persyaratan kosmetika adalah....
A. Tidak menimbulkan reaksi iritasi, alergi pada kulit dan jaringan sekitar
B. Memiliki pH yang seimbang pada kulit antara 5-7
C. Tidak menimbulkan bau yang tidak enak
D. Tidak menimbulkan reaksi dengan zat pewarna dan pewangi
E. Harus mempunyai manfaat yaitu dapat menghaluskan atau melindungi kulit

6. Yang termasuk 4 pilar Harmonisasi Kosmetik ASEAN adalah, kecuali....


A. Notifikasi kosmetik
B. Cara pembuata kosmetik yang baik
C. PMS (Post Market Surveillance) dan PSE (Product Safety Evaluation)
D. DIP (Dokumen Informasi Produk)
E. Ijin produk kosmetik

7. Notifikasi kosmetika dilakukan sebelum kosmetik diedarkan kepada....


A. Kepala BPOM
B. Importir
C. Kepala Perusahaan
D. Konsumen
E. SIP

8. Notifikasi kosmetik yang sudah keluar berlaku dalam jangka waktu...


A. 1 Tahun
B. 2 Tahun
C. 3 Tahun
D. 4 Tahun
E. 5 Tahun

9. Yang tidak termasuk kriteria pertimbangan dalam mengevaluasi keamanan kosmetik


adalah...
A. Kelas produk kosmetik, metode pemakaian, konsentrasi bahan baku dalam produk
jadi
B. Kuantitas produk yang digunakan dan frekuensi pemakaian
C. Lokasi, area dan lama kontak antara kulit dengan produk
D. Sifat alami pelanggan, kuantitas prduk terserap
E. Riwayat pemenuhan dari perusahaan

10. Efek samping yang ditimbulkan oleh kosmetik pada kulit yang tidak memenuhi
peryaratan adalah, kecuali....
A. Jerawat
B. Pigmentasi
C. Alergi/iritasi
D. Rambut rontok
E. Fotosensitivitas
11. Di bawah ini yang bukan termasuk jaminan mutu pada kemasan kosmetika adalah....
A. Jaminan perlindungan isi
B. Jaminan keamanan penggunaan
C. Jaminan disposability
D. Jaminan kestabilan
E. Jaminan keamanan bahan

12. Contoh bahan pembantu dalam produk kosmetik yang berfungsi sebagai humektan,
kecuali....
A. Gliserin
B. Petrolatum
C. Propilenglikol
D. Polietilenglikol
E. Sorbitol

13. Benzalkonium klorida merupakan salah satu bahan kosmetika yang berfungsi
sebagai....
A. Surface aktive agent
B. Humektan
C. Polimer
D. Antioksidan
E. Sequestering agent

14. Faktor yang mempercepat terjadinya ketengikan dalam produk kosmetik adalah,
kecuali....
A. Adanya logam berat seperti Fe, Cu, Co, Mn, Sn dan Ni
B. Adanya asam lemak bebas
C. Adanya air dan enzim tertentu yang menghidrolisis gliserida
D. Adanya sejumlah kecil lemak tengik
E. Disimpan di tempat yang lembab

15. Pencampuran komponen dari suatu campuran minyak, campuran warna maupun
campuran wax merupakan pembuatan produk khusus untuk sediaan....
A. Pasta
B. Powder
C. Pomade
D. Lipstik
E. Gel
B. Essay
1. Apa yang dimaksud dengan kosmetik menurut PERMENKES RI
No.220/MenKes/PER/IX/76 ? dan sebutkan jenis-jenis kosmetika!
2. Jelaskan bagaimana persyaratan kosmetik!
3. Jelaskan regulasi terkait kosmetik!
4. Jaminan mutu suatu produk kosmetik dilakukan untuk mencapai kepercayaan dan
kepuasan konsumen, jelaskan Persyaratan kualitas dasar untuk menjamin produk
tersebut!
5. Sebutkan faktor faktor yang mempengaruhi daya serap (absorbsi) kosmetik !
Jawab

1. Kosmetika adalah bahan atau campuran bahan untuk digosokkan, dilekatkan,


dituangkan, dipercikkan, pada badan atau bagian badan manusia dengan maksud
untuk membersihkan , memelihara, menambahkan daya tarik dan mengubah rupa dan
tidak termasuk obat.
Jenis-jenis kosmetika :
‫ ـ‬Cosmedics = cosmetics medicated
‫ ـ‬Kosmetika hypoalergenik
‫ ـ‬Kosmetika tradisional
‫ ـ‬Kosmetika semi tradisional
‫ ـ‬Kosmetika modern
2. Persyaratan kosmetika :
‫ ـ‬Kosmetika yang menggunakan bahan-bahan yang berkualitas tinggi, tidak
menimbulkan reaksi iritasi, alergi pada kulit dan jaringan sekitarnya
‫ ـ‬Tidak menimbulkan bau yang tidak enak
‫ ـ‬Harus mempunyai manfaat, antara lain : menghaluskan kulit, melindungi kulit
dan gangguan luar serta mencegah timbulnya kelainan kulit
‫ ـ‬Mempunyai pH yang seimbang pada kulit antara 5,5 – 6
‫ ـ‬Pemeliharaan zat pewarna yang dan pewangi yang tidak menimbulkan reaksi jika
terkena sinar matahari
‫ ـ‬Kemasan tidak merusak produk maupun kulit pemakai
‫ ـ‬Diolah secara hygenis
‫ ـ‬Sebelum disebar luaskan, kosmetika harus mengalami pengujian klinis
3. Ketentuan Pasal 22 Peraturan Menteri Kesehatan Nomor
1175/MENKES/PER/VIII/2010 Tahun 2010 tentang Izin Produksi Kosmetika, perlu
menetapkan Peraturan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan tentang
Pengawasan Produksi dan Peredaran Kosmetika; Mengingat :
1. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 1999 Nomor 42, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 3821);
2. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5063 );
3. Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 1998 tentang Pengamanan Sediaan Farmasi
dan Alat Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1998 Nomor 138,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3781 );
4. Keputusan Presiden Nomor 103 Tahun 2001 tentang Kedudukan, Tugas, Fungsi,
Kewenangan Susunan Organisasi dan Tata Kerja Lembaga Pemerintah Non
Departemen sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Peraturan
Presiden Nomor 64 Tahun 2005.
4. Jaminan mutu kosmetika :
‫ ـ‬Safety : uji keamanan, patch test, uji racun logam berat
‫ ـ‬Stability : uji kestabilan warna, fotoresisten, bau, uji terhadap panas dan lembab,
pengawetan, kestabilan zat aktif, kestabilan fisiko-kimia
‫ ـ‬Usability : uji kebergunaan ( sensory test), pengukuran fisikokimia (reologi)
‫ ـ‬Efficacy : uji efikasi untuk setiap produk
5. Faktor-faktor yang mempengaruhi daya serap (absorbsi) kosmetik
1. Kondisi tempat pemakaian.
a. Tempat aplikasi kosmetik.
Untuk kulit tipis daya serapnya lebih tinggi dibanding yang tebal.
b. Luas aplikasi kosmetik.
Semakin luas permukaan yang dipakai maka daya serapnya tinggi.
c. Berdasarkan umur pamakai.
Kulit bayi lebih mudah menyerap dibandingkan kulit orang dewasa.
d. Struktur kulit.
Kulit yang sedang terbuka daya serapnya akan lebih cepat dibandingkan yangtertutup.
2. Lingkungan Hidup.
a. Suhu dan kelembapan udara.
Jika suhu tinggi maka kelembapan rendah dan akan meningkatkan daya serap.
b. Sinar UV, mempercepat penyerapan kosmetik.
3. Kosmetik.
a. Intensitas pemakaian kosmetik
Kosmetik yang digunakan dalam waktu singkat maka penyerapannya semakin
sedikit/tidak diserap sempurna.
b. Keasaman dan kebasaan kosmetik.
PH kosmetik harus netral, jika terlalu asam/basa daya serap akan lebih tinggi.
c. Konsentrasi bahan aktif dalam kosmetik.
Konsentrasi tinggi maka daya serap tinggi.
4. Jenis Bahan dasar.
Daya absorbsi akan lebih tinggi jika menggunakan alkohol, aseton dari pada air.

Anda mungkin juga menyukai