Anda di halaman 1dari 5

KEBIJAKAN PLASTIK BERBAYAR MASIH BELUM EFEKTIF KARENA HARGA PLASTIK MASIH TERJANGKAU

DEF : KEBIJAKAN PLASTIK BERBAYAR merupakan kesepakatan dari Kementerian Lingkungan Hidup dan

Kehutanan (KLHK) dengan Badan Perlindungan Konsumen Nasional (BPKN), Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia
(YLKI), dan Asosiasi Pengusaha Ritel Seluruh Indonesia (APRINDO) dimana konsumen diharuskan membayar harga
minimal Rp200 untuk memperoleh kantong plastik (atau kantong kresek) ketika berbelanja. digerai ritel
moderen.

LB : kebijakan ini dimaksudkan pemerintah untuk mengurangi sampah, khususnya sampah plastik, sesuai
dengan.Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Sampah. UU tersebut,berisi mengenai
pengelolaan sampah yang terdiri dari pengurangan sampah dan penanganan sampah. Program kantong plastik
berbayar termasuk dalam kategori pengurangan sampah. Program tersebut juga menandai kampanye gerakan
Indonesia Bebas Sampah 2020 oleh KLHK

Saya setuju dengan mosi ini,yaitu KEBIJAKAN PLASTIK BERBAYAR MASIH BELUM EFEKTIF KARENA HARGA PLASTIK
MASIH TERJANGKAU.KARENA Harga Rp 200,- adalah nominal yang tidak begitu mahal, apalagi kebijakan ini
diterapkan di pusat perbelanjaan atau ritel modern yang notabene pembelinya adalah orang-orang menengah ke
atas. Hal ini akan berbeda jika satu kantong plastik dibanderol dengan harga yang lebih mahal, misalnya
Rp5.000,00. Hal ini mungkin akan membuat masyarakat, baik kalangan menengah atas maupun bawah untuk
berpikir ulang menggunakan kantong plastik.

BATASAN : di pusat perbelanjaan atau ritel modern


PEMERINTAH SEHARUSNYA MENGUTAMAKAN PENGGUnAAN BAHASA INDONESIA SEBAGAI BAHASA
SEHARI-HARI SEBAGAI BENTUK PENGAMALAN SUMPAH PEMUDA UNTUK MENCAPAI PERSATUAN
BANGSA

DEF : Bahasa merupakan alat komunikasi yang menyatakan segala sesuatu yang tersirat dalam diri kita. Seorang
ahli bahasa bernama Langeveld berpendapat bahwa bahasa sebagai suatu sistem ketetapan hubungan pengertian
memungkinkan manusia melakukan hubungan di antara sesamanya dalam kehidupan bermasyarakat. Jadi, dapat
disimpulkan bahwa bahasa adalah alat komunikasi yang memungkinkan manusia melakukan hubungan dalam
kehidupan untuk menyatakan segala sesuatu

Sumpah Pemuda merupakan suatu pengakuan dari Pemuda-Pemudi Indonesia yang mengikrarkan satu tanah air,
satu bangsa dan satu bahasa.

LB :

Saya setuju dengan PENGGUnAAN BAHASA INDONESIA SEBAGAI BAHASA SEHARI-HARI SEBAGAI BENTUK
PENGAMALAN SUMPAH PEMUDA UNTUK MENCAPAI PERSATUAN BANGSA karena memang,negara Indonesia
memiliki banyak sekali bahasa daerah yang sangat beragam. Sebagai contohnya masyarakt jawa dan batak
memiliki logat bahasa yang sangat jauh berbeda antara satu yang lainnya .Maka tak terbayangkan bagaimana
sulitnya orang Jawa berkomunikasi dengan orang Batak. Keberadaan bahasa Indonesia merupakan alat pemersatu
bangsa sehingga semua suku yang berbeda di seluruh Indonesia dapat saling berkomunikasi.Sehingga bahasa
indonesia perlu dibiasakan dalam penggunaannya sebagai bahasa sehari-hari agar nantinya dapat mempermudah
komunikasi dengan orang dari berbagai daerah di indonesia.

BATASAN :
PENGGUNAAN SKTM PADA PPDB MERUPAKAN BENTUK PELAKSANAAN NILAI PANCASILA UNTUK
MENCIPTAKAN KEADILAN BAGI SELURUH MASYARAKAT

DEF : SKTM adalah surat yang dikeluarkan oleh pemerintah melalui Kelurahan atau Desa yang berfungsi untuk
menerangkan bahwa seseorang merupakan warga atau anggota masyarakat tidak mampu yang berdomisili pada
daerah atau wilayah tertentu yang ada di lingkungan kelurahan atau desa tertentu.

LB : Penggunaan SKTM pada PPDB dimaksudkan agar memberikan peluang kepada peserta didik baru yang berasal
dari keluarga ekonomi tidak mampu untuk merasakan pendidikan yang berkualitas dan juga diharapkan agar dapat
menurunkan angka putus sekolah di Indonesia yang banyak diakibatkan karena keterbatasan biaya pendidikan.Hal
ini merupakan penerapan dari Pasal 19 Permendikbud No 14 Tahun 2018 tentang PPDB mengatur: SMA/SMK atau
bentuk lain yang sederajat yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah provinsi wajib menerima dan
membebaskan biaya pendidikan bagi peserta didik baru yang berasal dari keluarga ekonomi tidak mampu yang
berdomisili dalam satu wilayah daerah provinsi paling sedikit 20% (dua puluh persen) dari jumlah keseluruhan
peserta didik yang diterima.

Saya setuju dengan mosi PENGGUNAAN SKTM PADA PPDB MERUPAKAN BENTUK PELAKSANAAN NILAI PANCASILA
UNTUK MENCIPTAKAN KEADILAN BAGI SELURUH MASYARAKAT karena warga yang kurang mampu akan sangat
terbantu dengan adanya sistem ini.Bayangkan saja kalo peserta didik dari keluarga yang ekonominya tidak mampu
harus bersekolah di sekolah-sekolah swasta. Pasti mereka akan sangat keberatan bahkan tidak akan sanggup untuk
membayar semua biaya pendidikan yang dikenakan oleh sekolah tersebut.Hal ini tentu akan meningkatkan angka
putus sekolah di Indonesia dan juga menurunkan kualitas mutu sumberdaya manusia di Indonesia

BATASAN : di kota semarag

SOLUSI Kemendikbud dan Kemendagri perlu berkoordinasi sebelum menerapkan kebijakan baru, sehingga
permasalahan SKTM palsu dapat diantisipasi. Penerbitan SKTM harus selektif mulai dari proses pembuatan SKTM
yang transparan hingga verifikasi, apakah pemohon SKTM benar-benar dari keluarga ekonomi tidak mampu. Sanksi
bagi calon peserta didik yang menyalahgunakan SKTM juga perlu ditegakkan.
PRAKTEK PENGOBATAN TRADISIONAL

DEF : PENGOBATAN TRADISIONAL menurut KEPUTUSAN MENTERI KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA merupakan
pengobatan dan/atau perawatan dengan cara,obat,dan pengobatannya mengacu kepada pengalaman,ketrampilan
turun temurun,dan/atau pendidikan/pelatihan dan diterapka sesuai dengan norma yang berlaku dalam
masyarakat .Sedangkan WHO mendefinisikan bahwa pengobatan tradisional merupakan jumlah total
pegetahuan,ketrampilan dan praktek-praktek yang berdasarkan pada teori-teori,keyakinan dan pengalaman
masyarakat yang mempunyai adat budaya yang berbeda,baik dijelaskan atau tdak,digunakan dalam pemeliharaan
kesehatan serta dalam pencegahan,diagnosa,perbaikan atau pengobatan penyakit secara fisik dan juga mental

LB :Adanya Praktek pengobatan tradisional di karena masyarakat yang masih memegang teguh nilai-nilai tradisi
warisan generasi sebelumnya.Pemikiran masyarakat yang masih konservatif tersebut didukung dengan adanya
faktor kepercayaan (believe) yang begitu kuat terhadap kekuatan metafisik yang memiliki daya penyembuh bagi
berbagai macam penyakit.Selain itu, mahalnya biaya penyembuhan penyakit secara medis juga menjadi pendorong
masyarakat untuk memilih pengobatan tradisional sebagai utamanya.

Saya setuju dengan mosi PRAKTEK PENGOBATAN TRADISIONAL karena hal ini dapat meminimalisir biaya
pengobatan bagi masyarakat yg ekonominya kurang mampu.Kasus-kasus penyakit yang berat praktis memerlukan
biaya yang besar. Tenaga medis yang berintegritas, peralatan medis berteknologi tinggi, atau obat-obatan
memerlukan biaya yang sangat besar. Dan belum tentu juga penyakit itu bisa ditangani di rumah sakit terdekat.

Misalnya tidak sedikit masyarakat pengidap stroke yang lebih memilih terapi bekam untuk menyembuhkan
penyakit yang diidapnya. Hal itu lantaran harganya relatif terjangkau.Untuk terapi bekam, mempunyai kisaran
harga 50.000 sampai dengan Rp.2.000.000 yang sangat jauh lebih murah daripada pengobatan terapi stroke
dengan cara medis dengan kisaran harga sekitar 150 juta rupiah, bahkan dalam kasus stroke yang lebih berat bisa
mencapai sekitar 450 juta rupiah.

Batasan : biaya
TERPILIHNYA INDONESIA SEBAGAI ANGGOTA TIDAK TETAP DEWAN KEAMANAN PBB BERPOTENSI
MENINGKATKAN STABILITAS NASIONAL

DF : Dewan Keamanan merupakan salah satu badan PBB yang bertugas mempertahankan perdamaian
dan keamanan internasional yang terbagi dalam dua jenis keanggotaan, yaitu anggota tetap dan
anggota tidak tetap. Anggota tetap terdiri dari lima negara, yang mana keanggotaan kelimanya tidak
pernah terganti sejak awal pembentukannya hingga sekarang. Sedangkan anggota tidak tetap terdiri dari
sepuluh negara yang dipilih oleh Majelis Umum untuk masa jabatan dua tahun

Stabilitas Nasional adalah kestabilan atau situasi yang kondusif baik di bidang sosial budaya, politik, peerintahan,
keamanan, perekonomian, perdagangan,kesehatan, dll, sehingga pemerintah dapat berjalan dengan baik, dan
program serta kebijakan pemerintah bisa dilaksanakan secara optimal.

LB : INDONESIA TERPILIH SEBAGAI ANGGOTA TIDAK TETAP DEWAN KEAMANAN PBB didukung karena :

 kondisi dalam negeri Indonesia yang dipandang demokratis, stabil, dan damai
 rekam jejak dan kontribusi diplomasi Indonesia dalam menjaga perdamaian dunia, telah terlihat di mata
dunia internasional
 independensi politik luar negeri Indonesia, netralitas politik luar negeri Indonesia
 peran Indonesia dalam menjebatani perbedaan yang ada termasuk negara-negara yang sedang dilanda
konflik

Saya setuju dengan mosi ini karena dengan TERPILIHNYA INDONESIA SEBAGAI ANGGOTA TIDAK TETAP DEWAN
KEAMANAN PBB memberikan banyak keuntungan untuk Indonesia salah satunya yaitu kepentingan nasional dapat
diproyeksikan ke dunia internasional guna mengantisipasi dan mencegah berbagai bentuk intervensi negara lain
yang dapat mengganggu kedaulatan Indonesia.Dengan keuntungan ini kepentingan indonesia dalam mewujudkan
stabilitas nasional dapat disuarakan di forum internasional dan seharusnya akan lebih bisa didengar. Misalnya
WORLD HEALTH ORGANIZATION (WHO) yang merupakan salah satu badan pbb yang bertindaks ebagai
koordinator kesehatan umum internasional yang turut berperan dalam DALAM MENANGANI KASUS
HIV/AIDS DI INDONESIA MELALUI GLOBAL PROGRAMME ON AIDS

Batasan : stabilitas nasional dibidang kesehatan

Anda mungkin juga menyukai