Anda di halaman 1dari 22

HANDOUT

LISTRIK STATIS
UNTUK SMP
KELAS IX

Oleh : Nansi Apriatama Wiliski, S.Pd


Kompetensi Dasar
3.4 Menjelaskan konsep listrik statis dan gejalanya
dalam kehidupan sehari-hari, termasuk kelistrikan
pada sistem saraf dan hewan yang mengandung listrik

IPKD (Indikator pencapaian kompetensi dasar)


• Memberi contoh gejala kelistrikan yang terjadi dalam
kehidupan sehari-hari
• Menganalisis peristiwa yang terjadi pada penggaris
plastik yang digosokkan pada rambut yang kering
• Mengidentifikasi jenis-jenis muatan listrik
• Menjelaskan interaksi dua muatan listrik
• Menjelaskan fungsi dan prinsip kerja elektroskop

Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti proses pembelajaran:
Siswa dapat menganalisis gejala konsep listrik statis sebanyak
dua jenis gejala listrik statis.
Siswa dapat menganalisis peristiwa yang terjadi pada
penggaris plastik yang digosokkan pada rambut yang kering
Siswa dapat menganalisis peristiwa interaksi antar dua muatan
listrik sebanyak dua jenis interaksi muatan listrik, melalui
praktikum.
Siswa dapat menganalisis jenis-jenis muatan listrik sebanyak
dua jenis muatan, melalui diskusi.
Siswa dapat menjelaskan fungsi dan prinsip kerja ekstroskop
URAIAN MATERI

Listrik Statis
Listrik statis adalah suatu fenomena kelistrikan yang sering terjadi di mana
partikel bermuatan ditransfer atau berpindah dari satu tempat ke tempat yang lain.
A. Muatan Listrik
Kamu pasti pernah kan belajar tentang atom di pelajaran Kimia? Atom merupakan
suatu dasar materi yang terdiri atas inti atom yang dikelilingi oleh elektron. Partikel-
partikel penyusun atom adalah:

 Elektron → muatan negatif


 Proton → muatan positif
 Neutron → muatan netral
Inti atom terdiri dari proton dan neutron,
sementara elektron bergerak mengelilingi inti atom
dalam lintasan tertentu (berada di kulit atom). Nah,
listrik statis ini terjadi karena adanya perpindahan
elektron. Benda menjadi bermuatan karena
elektronnya dipindahkan dari benda satu ke benda
lain.
Listrik statis yang memuat muatan positif dan
negatif memenuhi sifat-sifat muatan listrik. Suatu atom
dikatakan netral apabila jumlah proton di inti sama dengan jumlah elektron di kulit,
dikatakan bermuatan positif apabila jumlah proton di inti lebih banyak daripada
jumlah elektron di kulit, dan dikatakan bermuatan negatif jika jumlah proton di
inti lebih sedikit daripada jumlah elektron di kulit.
Muatan listrik statis dapat terjadi karena
adanya perpindahan sejumlah elektron.
Benda-benda menjadi bermuatan karena INFO
muatan negatif dipindahkan dari satu benda ke Thales Militus, seorang
ilmuwan Yunani, menemukan
benda lainnya. Ketika dua benda dimuati gejala listrik yang diperoleh
dengan saling menggosoknya,muatan tidak dengan menggosok batu
ambar. Setelah digosok
diciptakan dalam proses ini. Benda yang satu ternyata batu ambar
memperoleh sejumlahmuatan negatif, tersebut dapat menarik
benda-benda kecil yang
sehingga akan bermuatan negatif. Sebaliknya,
berada didekatnya dan
benda lainnyakehilangan sejumlah muatan disebut listrik statis yaitu
negatif sehingga akan bermuatan positif. listrik yang tidak
mengalir.Sumber
:http://www.indonesiacerda
Beberapa cara sederhana untuk menimbulkan listrik s.web.id/2012/07/listrik -
statis adalah statis.htm

 Batang plastik yang digosokkan pada rambut


kering akan bermuatan negatif.
 Batang kaca yang telah digosok dengan kait sutera akan bermuatan positif.
 Batang plastik yang digosok dengan wol akan memiliki muatan negatif.

Untuk dapat membuktikan secara langsung bagaimana


cara membuat muatan listrik pada suatu benda, maka
lakukanlah percobaan
“Listrik Statis” sesuai petunjuk pada LKPD yang ada.
Lakukan percobaan dengan serius, dan tanyakan
kepada gurumu jika kurang mengerti. Lalu jawab
pertanyan yang ada pada LKPD sesuai hasil
pengamatan mu dan dengan pedoman literatur yang
ada.
B. Elektroskop

Untuk mengidentifikasi muatan listrik


sebuah benda dapat digunakan elektroskop.
Elektroskop terdiri dari sebuah bola konduktor
yang dihubungkan dengan dua buah daun logam
(biasanya emas) dengan menggunakan batang
konduktor. Dengan menggunakan bahan dari
isolator sebagai penyekat, daun elektroskop
dimasukkan ke dalam sebuah wadah yang
terbuat berdinding kaca .
Prinsip kerja elektroskop adalah Induksi
listrik. Dimana jika kepala elektroskop yang
netral didekatkan dengan benda, maka daun
elektroskop akan mengembang jika benda
tersebut bermuatan listrik, dan tetap jika benda tersebut tidak
bermuatanlistrik.
Keterangan gambar :
a = daun elektroskop
b = batang konduktor
c = tabung gelas
d = kepala elektroskop

TUGAS

Buatlah langkah-langkah pembuatan


elektroskop sederhana dan buat artikel
pemanfaatan teknologilistrik statis yang
dikumpulkan pada pertemuan berikutnya.
Kompetensi Dasar
3.4 Menjelaskan konsep listrik statis dan gejalanya
dalam kehidupan sehari-hari, termasuk kelistrikan
pada sistem saraf dan hewan yang mengandung listrik

IPKD (Indikator pencapaian kompetensi dasar)


 Mengidentifikasi faktor-faktor yang
memengaruhi besar gaya Coulomb dua muatan
listrik
 Menghitung besarnya gaya Coulomb dua
muatan listrik

Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti proses pembelajaran:

Siswa dapat mengidentifikasi factor-


faktor yang mempengaruhi besar gaya
coulomb dua muatan listrik
Siswa dapat menghitung besar gaya Coulomb
dua muatan listrik
URAIAN MATERI
SS

B. HUKUM COULOMB
Pada waktu cuaca mendung atau hujan, sering terjadi petir. Bagaimana
petir terjadi? Petir merupakan loncatan muatan listrik akibat perbedaan
potensial yang sangat besar dari awan ke
bumi yang disertai energi yang sangat besar.
Muatan listrik di awan merupakan muatan
listrik statis. Bagaimana muatan itu
terbentuk?

Pada tahun 1785, seorang ahli fisika


Prancis bernama Charles Augustin de
Coulomb melakukan penelitian mengenai
gaya yang ditimbulkan oleh dua benda yang
bermuatan listrik. Berdasarkan penelitian
yang dilakukan disimpulkan bahwa:

“Besarnya gaya tarik-menarik atau tolak-menolak antara dua benda


bermuatan listrik (yang kemudian disebut gaya Coulomb) berbanding
lurus dengan muatan masing-masing benda dan berbanding terbalik
dengan kuadrat jarak antara kedua benda tersebut.”

Jika dua benda berada di ruang vakum (hampa) bermuatan Q 1 dan


Q2 dan memiliki jarak antara keduanya r, seperti pada gambar berikut ini !
Secara Matematis

Keterangan:
F = gaya tarik manarik/tolak menolak (newton)
q1= muatan listrik benda 1 (coulomb)
q2= muatan listrik benda 2 (coulomb)
r = jarak antara kedua muatan
k = konstanta = 1/4πεo = 9 x 109 N.m2/C2

contoh soal
1. Jika ada dua benda bermuatan dengan Q 1 = 4 x 10-6 C dan Q2 = 6 x 10-6 C
dengan jarak 2 cm. Berapakah gaya Coulomb yang terdapat di antara dua
benda tersebut?
Pembahasan:

2. Dua buah muatan masing-masing q1 = 6 μC dan q2 = 12 μC terpisah sejauh 30


cm. Tentukan besar gaya yang terjadi antara dua buah muatan tersebut,
gunakan tetapan k = 9 x 109 dalam satuan standar!
penyelesaian
Data dari soal:
q1 = 6μC = 6 x 10−6 C
q2 = 12μC = 12 x 10−6 C
r = 30 cm = 0,3 m = 3 x 10−1 meter
F = ....?
Dari rumus gaya coulomb didapatkan

LATIHAN SOAL
Kerjakan soal-soal berikut dengan benar

1. Dua benda bermuatan listrik sejenis masing-masing Q1 = 5 x 10-


4 C dan Q = 5 x 10-4 C dipisahkan pada jarak 5 cm. Tentukanlah
2
besarnya gaya coulomb di antara dua muatan tersebut. (k = 9 x
109 Nm2/c2 )
2. Dua buah muatan diatur seperti pada gambar di bawah ini. Besar
muatan pada A adalah +8 mikro Coulomb dan muatan di B adalah
-5 mikro Coulomb. Sedangkan besar gaya listrik yang bekerja
pada kedua muatan adalah… (k = 9 x 109 Nm2C−2, 1 mikro
Coulomb = 10−6 C). Berapakah Besar gaya listrik yang bekerja
pada kedua muatan?

3. jika besar gaya coulomb antara 2 muatan identik a dan b adalah


1,6 N serta kedua muatan tersebut terpisah pada jarak 3 cm.
berapakah besar masing masing muatan a dan b?
PENYELESAIAN SOAL LATIHAN
1. Diketahui : Q1 = 5 x 10-4 C
Q2 = 5 x 10-4 C
r = 5 cm
= 5 x 10-2 m )
k = 9 x 109 Nm2/c2
Ditanya : Fc = ?

Jawab:
Fc = k. Q1 x Q2/r2
= 9 x 109 Nm2/c2 . (5 x 10-4 C) (5 x 10-4 C)/ (5 x 10-2 m)2
= 9 x 109 x 5 x 10-4 x 5 x 10-4 / 25 x 10-4
= 9 x 109 x 1 x 10-8 / 10-4
=9 x 109 + (-8) + (+4)
= 9 x 105 N
Jadi, gaya tolak menolak kedua muatan sejenis tersebut adalah 9 x
105 N.

2. Diketahui:

Besar gaya listrik yang bekerja pada kedua muatan


3.

.
Kompetensi Dasar
3.4 Menjelaskan konsep listrik statis dan gejalanya
dalam kehidupan sehari-hari, termasuk
kelistrikan pada sistem saraf dan hewan yang
mengandung listrik

IPKD (Indikator Pencapaian Kompetensi Dasar)


 Menjelaskan dan menghitung besar medan listrik

 Menjelaskan dan menghitung beda potensial

 Membedakan jenis rangkaian listrik terbuka dan

tertutup

Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti proses pembelajaran:

1. Siswa dapat menuliskan apa itu medan listrik dan


menghitung medan listrik
2. Siswa dapat menuliskan apa itu beda potensial
dan menghitung beda potensial
3. Siswa dapat membedakan jenis rangkaian listrik
terbuka dan tertutup
URAIAN MATERI

C. MEDAN LISTRIK

Medan Listrik merupakan daerah disekitar muatan yang dapat


menimbulkan gaya listrik terhadap muatan lain.

Medan listrik ini juga termasuk medan vektor, sehingga untuk menyatakan arah
medan listrik dinyatakan sama dengan arah gaya yang dialami oleh muatan positif jika
berada dalam sembarang tempat di dalam medan tersebut.

Adapun arah medan listrik yang ditimbulkan benda bermuatan positif


dinyatakan keluar dari benda, sedangkan arah medan listrik yang ditimbulkan benda
bermuatan negatif dinyatakan masuk ke benda.

Untuk menggambarkan medan listrik digunakan garis-garis gaya listrik, yaitu


garis lengkung yang dibayangkan sebagai intasan yang ditempuh oleh muatan positif
yang bergerak dalam medan listrik Dan Garis gaya listrik tidak mungkin berpotongan,
Karena garis gaya listrik merupakan garis khayal yang berawal dari benda bermuatan
positif dan akan berakhir di benda yang bermuatan negatif. Gambar berikut ini
menggambarkan garis-garis gaya listrik di sekitar benda bermuatan listrik.
Kuat Medan Listrik
Kuat medan listrik yang berada di suatu titik dalam medan
listrik didefinisikan sebagai gaya per satuan muatan listrik di titik
tersebut. Kuat medan listrik dinyatakan dengan lambang E. Kuat
medan listrik ini karena dipengaruhi oleh besarnya muatan
sumber dan jarak benda (muatan yang diuji).

Lalu, Kuat medan listrik di rumuskan sebagai besarnya gaya


Coulomb untuk setiap satuan muatan. Secara matematis rumus medan
listrik yaitu:

Keterangan:
E = kuat medan listrik (N/C)
F = gaya coulomb (F)
q = muatan uji (C)

Dari arah kuat medan listrik yang dialami muatan uji bergantung
pada jenis muatan uji dan muatan sumber. Jika positif dan negatif
bertemu maka akan tarik menarik namun jika jenis muatannya sama
akan tolak menolak. Berikut ilustrasi selengkapnya:
Rumus Medan Listrik
Apabila Diketahui rumus gaya coulomb antara muatan sumber Q
dengan muatan uji q adalah:

Maka rumus medan listrik menjadi:

Keterangan
E = kuat mendan litrik (N/C)
Q = muatan sumber (C)
r = . Jarak muatan uji dengan muatan sumber (m)

Contoh soal

1. Titik A berada pada jarak 5 cm dari muatan +10 mikro Coulomb. Besar dan arah
medan listrik pada titik A adalah… (k = 9 x 109 Nm2C−2, 1 mikro Coulomb =
10−6 C)
Pembahasa
Diketahui :

Ditanya : Besar dan arah medan listrik pada titik A


Arah medan listrik di titik A :
Muatan listrik positif karenanya arah medan listrik menjauhi muatan listrik
dan menjauhi titik A.
2. Medan listrik yg dirasakan oleh muatan uji A terhadap muatan B sebesar
80 N/C.jika jarak kedua muatan tersebut adalah 3 cm,berapakah besar
muatan B?
Penyelesaian
Diket :
Medan listrik di A akibat B, Eb = 80 N/C
Jarak kedua muatan, r = 3 cm = 0,03 m

Tanya ;
Besar muatan B, qB = __?

Jawab :
Eb = K.qB/r²
qB = (Eb.r²) / k
qB = (80•0,03²) / 9•10^9
qB = 80 x 10¯¹³
qB = 8 x 10¯¹² C
D. BEDA POTENSIAL LISTRIK

Dalam listrik dinamis juga ada yang disebut dengan beda


potensial atau sumber tegangan listrik. Beda
potensial adalah banyaknya energi untuk memindahkan muatan
listrik dari satu titik ke titik lain. Adanya beda potensial ini
menyebabkan terjadinya arus listrik dari kutub positif ke kutub negatif,
serta aliran elektron dari arah sebaliknya. Beda potensial atau tegangan
listrik ini dapat dihitung secara matematis dengan rumus:

Beda potensial itu bisa diukur dengan voltmeter Squad. Voltmeter selalu
dipasang paralel dengan benda yang akan diukur beda potensialnya.

Contoh soal:

1. Berapakah beda potensial kutub-kutub baterai sebuah rangkaian kalau


baterai tersebut membutuhkan energi sebesar 80 J untuk memindahkan
muatan sebesar 10 C?
Diketahui:
W = 80 J
Q = 10 C

Ditanya: beda potensial ?

Jawab :

V = W / Q = 80 / 10 = 8 Volt

2. Untuk memindahkan 40 C muatan listrik dalam sebuah penghantar dari


titik A ke titik B, diperlukan energi sebanyak 120 Joule. Berapa beda
potensial antara titik A dengan titik B ?
Diketahui : Q = 40 C
W = 120 J
Ditanya : V (AB) = … ?
Jawab : V (AB) = W/Q = 120 J/40C = 3 Volt

E. Rangkaian Listrik Terbuka dan tertutup

Pada dasarnya rangkaian listrik dibedakan menjadi dua, yaitu


rangkaian listrik terbuka dan rangkaian listrik tertutup. Rangkaian listrik
terbuka adalah suatu rangkaian yang belum dihubungkan dengan sumber
tegangan, sedangkan rangkaian listrik tertutup adalah suatu rangkaian yang
sudah dihubungkan dengan sumber tegangan.
Ayo Kita lakukan

Untuk dapat memahami lebih dalam


tentang medan listrik, beda potensial serta
rangkaian terbuka dan tertutup ayo kita
lakukan kegiatan sesuai yang dicamtumkan
pada LKPD. Lakukan sesuai petunjuk dan
berpedoman pada literatur yang ada ya…

Latihan soal

1. Jarak antara titik P dan muatan -20 mikro Coulomb adalah 10 cm. Tentukan
kuat medan listrik dan arah medan listrik pada titik P.
2. Dua muatan listrik terpisah sejauh 40 cm. Kuat medan listrik dan arah
medan listrik pada titik yang terletak di tengah-tengah kedua muatan
adalah…

3. Sebuah baterai yang mempunyai beda potensial sebesar 1,5 V. Berapakah


besar perpindahan energi yang diharapkan kalau memindahkan muatan
sebanyak 40 C?
4. Jika selisih potensial antara benda A dan B cukup besar, maka akan terjadi
loncatan muatan listrik (elektron). Dari benda mana ke benda manakah
loncatan elektron tersebut mengalir?
5. Gambarkan rangkaian listrik terbuka dan tertutup lengkap dengan
komponennya
PENYELESAINA

1. Diketahui :

Ditanya : Besar dan arah medan listrik pada titik P


Jawab :

Arah medan listrik di titik A :


Muatan listrik negatif karenanya arah medan listrik menuju muatan listrik dan
menjauhi titik P.

2. Diketahui :

Ditanya : besar dan arah medan listrik pada titik yang terletak di tengah-
tengah kedua muatan (titik P)
Jawab :
Medan listrik yang ditimbulkan oleh muatan A pada titik P :

Muatan A negatif sehingga arah medan listrik menuju muatan A (ke kiri).
Medan listrik yang ditimbulkan oleh muatan B pada titik P :
Muatan B positif sehingga arah medan listrik menjauhi muatan B (ke kiri).
Resultan medan listrik pada titik A :
EA dan EB searah karenanya dijumlahkan.
E = EA + EB
E = (4,5 x 105) + (9 x 105)
E = 13,5 x 105 N/C
Arah medan listrik adalah menuju muatan A dan menjauhi muatan B (ke kiri).

3. Diketahui: Beda potensial = 1, 5 V

Besar muatan = 40 C

Ditanya: Besar energi untuk memindahkan muatan ?

Jawab:
W = V . Q = 1,5 x 40 = 60 J

Jadi, besar energi untuk memindahkan muatan tersebut


sebesar 60 J.

4. Jika ada selisih beda potensial antara benda A dan benda B,


maka akan terjadi loncatan muatan listrik dari benda yang
potensialnya tinggi ke benda yang potensialnya rendah.

5.
DAFTAR PUSTAKA
Zubaidah Siti, dkk. 2018. Ilmu Pengetahuan Alam Edisi 2018 SMP/MTs Kelas IX
Semester 1. Jakarta. Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan.

Zubaidah Siti, dkk. 2018. Buku Guru Ilmu Pengetahuan Alam Edisi Revisi 2018
SMP/MTs Kelas IX. Jakarta. Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan.

Purwanto, Budi. 2018. Eksplorasi Ilmu Alam 3. Solo :PT Tiga Serangkai Pustaka
Mandiri

https://www.slideserve.com/jarah/listrik-statis diakses 2 Oktober 2020

https://www.dosenpendidikan.co.id/listrik-statis/ diakses 2 Oktober 2020

https://saintif.com/listrik-statis/ diakses 2 Oktober 2020

https://blog.ruangguru.com/ipa-kelas-9-mengapa-petir-bisa-terjadi diakses 3
Oktober 2020

https://gurumuda.net/contoh-soal-hukum-coulomb.htm 3 Oktober 2020

https://www.matrapendidikan.com/2016/12/contoh-soal-hukum-coulomb.html 3
Oktober 2020

http://contohpidatodansoallengkap288.blogspot.com/2017/04/contoh-gambar-
rangkaian-listrik-terbuka.html 3 Oktober 2020

https://www.utakatikotak.com/kongkow/detail/15355/Beda-Potensial-dan-Energi-
Listrik-Lengkap-Contoh-Beserta-Pembahasan 3 Oktober 2020

Anda mungkin juga menyukai