Anda di halaman 1dari 148

RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)

KAWASAN KOTA PEMALANG


(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan





PEMERINTAH KABUPATEN PEMALANG
BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH
(BAPPEDA)

Jl. JendralSudirman Timur Nomor 64PemalangTelp/ Fax : 0284) 324585











DOKUMEN RENCANA PENGADAAN TANAH (RPL)
KEGIATAN PENCEGAHAN DAN PENINGKATAN KUALITAS PERMUKIMAN KUMUH
PERKOTAAN
SKALA KAWASAN KOTA PEMALANG
SUB KAWASAN GUMELEM MULYOHARJO









TAHUN 2018


II - 1 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

KATA PENGANTAR



Puji Syukur kami panjatkan Ke-Hadirat Allah SWT atas tersusunnya dokumen RPL
Pencegahan dan Peningkatan Kualitas Permukiman Kumuh Perkotaan di Kawasan Kota
Pemalang, dengan lokasi pada sub kawasan Gumelem (Kelurahan Mulyoharjo), sub Kawasan
Pagaran (Kelurahan Pelutan) dan Sub Kawasan Kampung KB (Kelurahan Kebondalem).
Dokumen ini memuat hasil survei dan analisanya, mekanisme pelakasanaan kegiatan
sampai dengan rencana tindak kegiatan untuk kemudian dijadikan acuan untuk pelaksanaan
kegiatan di lapangan.
Demikian dokumen ini disusun dengan harapan dapat menjadi arahan didalam
pelaksanaan Rencana Penyiapan Tanah (RPL) Pencegahan dan Peningkatan Kualitas
Permukiman Kumuh Perkotaan Skala Kawasan Kota Pemalang. Masukan, kritik dan saran yang
membangun sangat kami harapkan untuk perbaikan materi dan kajian dokumen ini.


Pemalang, 2018

KEPALA BAPPEDA
KABUPATEN PEMALANG

Ir. SUDARYONO,CES
NIP. 196007221990021001

II - 2 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

DAFTAR ISI

URAIAN HALAMAN
KATA PENGANTAR I
DAFTAR ISI Ii
DAFTAR TABEL v
DAFTAR GAMBAR VI
BAB I PENDAHULUAN I – 1
1.1 Latar Belakang I – 1
1.2 Tujuan Kegiatan I – 2
1.3 Lingkup Kegiatan I – 2
1.4 Keluaran I – 3

BAB II GAMBARAN UMUM WILAYAH II – 1
2.1 Kawasan Kumuh Kota Pemalang II – 1
2.1.1 Deliniasi Kawasan Kumuh II – 1
2.1.2 Isu Sosial Ekonomi II – 2
2.1.3 Isu Lingkungan II – 2
2.1.4 Isu Legalitas Tanah II – 4
2.1.5 Rencana Penataan Kawasan II – 4

2.2 Sub Kawasan Gumelem Mulyoharjo II – 6
2.2.1 Isu Sisoal Ekonomi II – 7
2.2.2 Isu Lingkungan II – 7
2.2.3 Isu Legalitas Tanah II – 8
2.2.4 Kegiatan Utama Penataan sub Kawasan II – 9
Mulyoharjo

BAB III KONSEP, VISI DAN RENCANA PENATAAN III – 1
SUB KAWASAN GUMELEM KELURAHAN MULYOHARJO
3.1 Konsep, Visi dan Penataan Kawasan III – 1
3.1.1 Visi III – 1
3.1.3 Konsep Penataan Kawasan III – 1
3.2 Ketentuan yang melandasi Pelaksanaan Kegiatan III – 2

II - 3 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

URAIAN HALAMAN
3.3 Rencana Penataan Kawasan III – 3
3.3.1 Sub Kawasan Gumelem III – 3
BAB IV HASIL KAJIAN WARGA TERDAMPAK PROYEK (WTP) IV – 1
4.1 Sensus WTP dan Aset IV – 1
4.2 Inventarisasi Aset Terdampak IV – 5
4.3 Kajian Sosial Ekonomi IV – 7
4.4 Pengelolaan Dampak Lingkungan IV – 7

BAB V HASIL KAJIAN LEGALITAS TANAH DAN HAK ATAS TANAH V – 1
5.1 Ketentuan dalam Proses Pengadaan Tanah untuk IV – 1
Kepentingan Umum
5.2 Hasil Kajian Status Legalitas Tanah WTP IV – 6

BAB VI KEGIATAN KONSULTASI PUBLIK VI – 1
6.1 Sosialisasi VI – 1
6.2 Konsultasi publik VI – 9

BAB VII PENILAIAN ASET TERDAMPAK DAN KOMPENSASI VII – 1
7.1 Penilaian Aset VII – 1
7.2 Kompensasi VII – 3

BAB VIII RENCANA PELAKSANAAN KONSTRUKSI VIII – 1
8.1 Pembongkaran Bangunan Lama VIII – 1
8.2 Pembangunan Kembali dan Perapihan VIII – 1

BAB IX PENGADUAN DAN PENGUNGKAPAN KELUHAN IX – 1
9.1.1 Unit Pengaduan Masyarakat (UPM) - IX – 2
Penanganan Keluhan di lokasi (Sub-
proyek
9.1.2 Tingkat Kabupaten IX – 2
9.1.3 Tingkat Provinsi IX – 3
9,1,4 Langkah Terakhir IX – 3

II - 4 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

URAIAN HALAMAN

BAB X PEMANTAUAN, EVALUASI & PELAPORAN X – 1
10.1 Pemamtauan selama Proses Kegiatan X – 1
10.2 Evaluasi X – 1
10.3 Pelaporan X - 2

BAB XI RENCANA KERJA PENATAAN KAWASAN MULYOHARJO XI – 1
11.1 Rencana kerja Penataan Sub Kawasan XI – 1
11.2 Penataan Sepadan Saluran Irigasi XI – 1
11.3 Pembangunan Jalan Akses Gumelem-Pasar sayur XI - 3
dan Pembangunan Ipal

LAMPIRAN

II - 5 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

DAFTAR TABEL

URAIAN HALAMAN
Tabel 2.1 Isu Lingkungan Kawasan Kumuh Kota Pemalang II – 2
Tabel 2.2 Rencana Penataan Kawasan Kumuh Kota Pemalang II – 5
Tabel 2.3 Isu Lingkungan Sub Kawasan Gumelem Mulyoharjo II – 7
Tabel 2.4 Rencana Kegiatan Penataan Sub Kawasan II – 9
Gumelem Mulyoharjo
Tabel 2.5 Rencana Kegiatan Penataan Sub Kawasan II – 10
Gumelem Mulyoharjo

Tabel 4.1 Profil Sosial WTP VI – 1
Tabel 4.2 Profil Warga Terdampak VI – 3
Tabel 4.3 Profil Gender & Kelompok Rentan VI – 3
Tabel 4.4 Profil Ekonomi WTP sub Kawasan Gumelem VI – 4
Mulyoharjo
Tabel 4.5 Aset terdampak di sub Kawasan Gumelem VI – 6
Mulyoharjo
Tabel 4.6 Kehilangan tempat usaha dan penghasilan VI – 7

Tabel 5.1 Ketentuan dan Hukum terkait dengan V – 1
Pengadaan Tanah untuk Pembangunan
Tabel 5.2 Rekapitulasi Status Kepemilikan Tanah WTP V – 6

Tabel 6.1 Rekapitulasi Rembug dan Kesepakatan dengan VI – 1
WTP
Tabel 6.2 Rekapitulasi Sosialisasi, Rembug dan Konsultasi VI – 2
Tabel 6.3 Rencana Kerja Sosialisasi , Rembug dan Konsultasi VI – 3

Tabel 7.1 Penilaian Aset Terdampak VII – 1
Tabel 7.2 Kriteria WTP Penerima Hak VII – 2
Tabel 7.3 Keberhakan Warga Terkena Proyek VII – 2
Tabel 7.4 Nilai Kompensasi Yang Diterima oleh WTP VII – 3

II - 6 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

URAIAN HALAMAN
Tabel 8.1 Rekapitulasi Pembongkaran Bangunan Lama VIII – 1

Tabel 11.1 Keterpaduan Kegiatan XI – 2
Tabel 11.2 Tahapan Kegiatan XI – 3
Tabel 11.3 Rencana Pelaksanaan ( time schedule) XI – 4

II - 7 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

DAFTAR GAMBAR

URAIAN HALAMAN
Gambar 2.1 Peta Deliniasi Kawasan Kumuh Kota Pemalang II – 2
Gambar 2.2 Kondisi Existing Kawasan Kumuh Kota Pemalang II – 4
Gambar 2.3 Peta Kegiatan Penataan Kawasan kota Pemalang II – 6
Gambar 2.4 Peta Deliniasi Sub Kawasan Mulyoharjo (Gumelem) II – 7
Gambar 2.5 Kondisi eksisting Infrastruktur Permukiman Sub II – 8
Kawasan Gumelem Mulyoharjo
Gambar 2.6 Peta lokasi terdampak Penataan Sub Kawasan II – 10
Gumelem
Gambar 2.7 Rencana Penataan Sub Kawasan Gumelem II – 13
Mulyharjo

Gambar 3.1 Peta Siteplan Penataan Sub Kawasan Gumelem III – 3
Mulyoharjo
Gambar 3.2 Site Plan rumah terdampak Penataan Sub Kawasan III – 4
Gumelem Mulyoharjo
Gambar 3.3 site plan Rencana Pembangunan Akses Jalan III – 6
Penghubung Sub Kawasan Gumelem
Gambar 3.4 Before after penataan jalan akses Gumelem III – 6
Gambar 3.5 Site Plant RTP Gumelem III – 7
Gambar 3.6 Before After Ruang Terbuka Publik III – 7
Gambar 3.7 Site Plan IPAL III – 8
Gambar 3.8 Desain IPAL III – 9

Gambar 4.1 Peta Kondisi Eksisting rumah terdampak kegiatan IV – 2
penataan ketiga sub kawasan kumuh Gumelem
Mulyoharjo

Gambar 5.3 Kepemilikan Tanah WTP V – 7

Gambar 8.1 Detail potongan Jalan Akses Gumelem – Pasar VIII – 3
Buah
Gambar 8.2 Detail potongan Melintang Jalan Akses Gumelem – VIII – 3
Pasar Buah
II - 8 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

URAIAN HALAMAN
Gambar 8.3 tampak atas VIII – 4
Gambar 8.4 Detail potongan Amphiteatre VIII – 5
Gambar 8.5 Detail potongan Amphiteatre VIII – 6
Gambar 8.6 Detail potongan Ruang Pertemuan VIII – 7

Gambar 8.7 Detail potongan Playground VIII – 8
Gambar 8.8 desain IPAL VIII – 10
Gambar 8.9 Detail potongan IPAL VIII – 11
Gambar 8.10 Detail potongan Drainase VIII – 13
Gambar 8.11 Detail potongan Drainase VIII – 14
Gambar 8.12 Detail potongan Drainase VIII – 15

Gambar 9.1 Diagram Mekanisme Penanganan Pengaduan IX – 4

II - 9 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

DAFTAR SINGKATAN

APBD Anggaran Pembangunan dan Belanja Daerah
APBN Anggaran Pembangunan dan Belanja Negara
AMDAL Analisis Mengenai Dampak Lingkungan
BAPPENAS Badan Perencanaan Pembangunan Nasional
BAPPEDA Badan Perencanaan Pembangunan Daerah
BBWS Balai Besar Wilayah Sungai
BKM / LKM Badan/Lembaga Keswadayaan Masyarakat
BPBD Badan Penanggulangan Bencana Daerah
BPN Badan Pertanahan National
BPS Badan Pusat Statistik
CDD Community-driven development
CHS Complaint Handling System
CSP Community Settlement Plan
DAK Dana Alokasi Khusus)
DED Detailed Engineering Design
DG Directorate General
DRM Disaster Risk Management
EA Environmental Assessment
EMP Environmental Management Plan
ESIA Environmental and Social Impact Assessment
ESMF Environment and Social Management Framework
ESMP Environment and Social Management Plan
FPIC Konsultasi Keterbukaan Informasi / Free Prior and Informed Consultations (FPIC)
GOI Government of Indonesia
GRM Grievance Redress Mechanism
HUNTARA Hunian Sementara
HUNTAP Hunian Menetap
IBRD International Bank for Reconstruction and Development
IDB Islamic Development Bank
IUIDP Integrated Urban Infrastructure Development Program
IPs Indigenous Peoples

II - 10 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

IPP Indigenous Peoples Plan/Perencanaan Masyarakat Adat



IPPF Indigenous Peoples Planning Framework
IP3I Induk Perkumpulan Petani Pemakai Air
ISA Indonesian Society of Appraisers
KAT Kelompok Adat Terasing
Keppres Keputusan Presiden
KJPP Kantor Jasa Penilai Publik
KOPERBAL Koordinator Perwakilan Balai
KSM Kelompok Swadaya Masyarakat
RPL Land Acquisition and Resettlement Action Plan
LARPF Land Acquisition and Involuntary Settlement Policy Framework
LC Land Consolidation
LCIP Land Consolidation Implementation Plan
LG Local Government
LGDP Local Government Development Program
M&E Monitoring and Evaluation
MHA Masyarakat Hukum Adat
ND Neighborhood Development
NMC National Management Consultant
NSUP National Urban Slum Upgrading Program
NUWSP National Urban Water and Sanitation Program
OP Operational Procedure
OSP Oversight Service Provider
PAD Project Appraisal Document
PAMSIMAS Program Air Minum dan Sanitasi berbasis rnasyarakat
PCR Physical Cultural Resources
PDO Project Development Objective
PIU Project Implementation Unit
PMU Project Management Unit
PNPM Program Nasional Pemberdayaan Masayarakat Mandiri Perkotaan
Pokja PKP Pokja Pengembangan Kawasan Permukiman

II - 11 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

P3A Pekumpulan Petani Pemakai Air



REKOMPAK Program Rehabilitasi dan Rekonstruksi masyarakat dan Permukiman berbasis Komunitas
RPJMN Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional
ESA Environmental and Social Assessment
SA Social Assessment/Penilaian Sosial
SIAP Slum Improvement Action Plan
SMS Short-text Messaging Services
SOP Standard Operational Procedure
SPPL Surat Pernyataan Kesanggupan Pengelolaan dan Pemantauan Lingkungan
(Letter of Environmental Management and Monitoring)
TA Technical Assistance
TMC Technical Management Consultant
TOR Terms of Reference
UKL/UPL Upaya Pengelolaan Lingkungan/ Upaya Pemantauan Lingkungan
UUP3H Undang-Undang tentang Pencegahan dan Penanggulangan Penebangan hutan .
WTP Warga Terdampak Proyek

II - 12 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Pembangunan permukiman menjadi persoalan yang terus berkembang dari generasi ke
generasi. Pertumbuhan penduduk yang semakin tidak terkendali mendorong
tumbuhnya permukiman baru dari satu blok ke blok lain, dari satu kawasan ke kawasan
lainnya. Permukiman yang tumbuh tentunya membutuhkan ruang dan tanah sebagai
lokus akvititas kegiatan pembangunan.

Berdasarkan RPJMN Tahun 2015-2019, terdapat sasaran pembangunan kawasan


permukiman secara nasional melalui pencapaian target akses universal untuk
memenuhi kebutuhan 100% akses sanitasi, 0 (nol) hektar kumuh, dan 100% akses air
minum. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melalui Direktorat
Jenderal Cipta Karya menyelenggarakan berbagai program untuk mendukung target
nasional tersebut

Berdasarkan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat


No.2/PRT/M/2016, tentang Peningkatan Kualitas terhadap Permukiman Kumuh dan
Perumahan Kumuh, Direktorat Jenderal Cipta Karya menginisiasi kolaborasi berbagai
pihak stakeholder antara lain pemerintah daerah, swasta dan masyarakat untuk
mewujudkan permukiman layak huni.

Laju pertumbuhan penduduk di Kabupaten Pemalang mencapai 0,58 % per tahun.


Meski tidak tergolong memiliki laju pertumbuhan penduduk yang tinggi, akan tetapi
persoalan permukiman sudah menjadi salah satu isu penting terutama terkait dengan
banyaknya permukiman kumuh yang tersebar di berbagai kawasan kota.

Pemerintah Kabupaten Pemalang melakukan pembenahan dan penataan lingkungan


permukiman kumuh yang ada seiring dengan target pembangunan daerah.
Berdasarkan Surat Keputusan Bupati Pemalang Nomor : 188.4 /412/Tahun 2018
tentang Penetapan Lokasi Lingkungan Perumahan dan Permukiman Kumuh di wilayah
Kabupaten Pemalang, luasannya mencapai 326,82 Ha. Kawasan kumuh tersebar di 4
(empat) wilayah kecamatan dan 26 (dua puluh enam) desa, yang terbesar ada di
Kecamatan Pemalang (144,33 ha). Rencana aksi penanganan permukiman kumuh
Kabupaten Pemalang dituangkan dalam memorandum program Rencana Pencegahan
dan Penanganan Kawasan Permukiman Kumuh Perkotaan (RP2KPKP), diantaranya
adalah Rencana Penataan Kawasan Pusat Kota I yang meliputi Kelurahan Mulyoharjo,

II - 13 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

Kelurahan Pelutan dan Kelurahan Kebondalem dengan luas kawasan kumuh


sebesar 67,02 ha. Kawasan Pusat Kota I merupakan kawasan prioritas 1
(pertama) untuk dilakukan penanganan.

Permasatanah utama permukiman kumuh Kawasan Kota Pemalang adalah


ketidakteraturan bangunan akibat pertumbuhan permukiman illegal di sempadan dan
diatas saluran dan konstruksi bangunan yang tidak sesuai persyaratan teknis. Kawasan
ini rentan terjadi bencana banjir dan kebakaran yang disebabkan kepadatan
permukiman yang tinggi, akses jalan permukiman belum memadai dan tidak sesuai
persyaratan teknis, serta jaringan drainase yang belum berfungsi dengan baik.

Penataan kawasan kumuh Kota Pemalang yakni Kelurahan Kebondalem, kampung


Gumelem Kelurahan Muyoharjo. Pendekatan kajian yang dilakukan merujuk pada
bagaimana peningkatan dan pencegahan permukiman kumuh perkotaan dilakukan
dengan mengoptimalkan potensi dan daya dukung wilayah yang ada. RPL akan
disiapkan untuk mengelola dampak sosial yang terjadi akibat proses pengadaan tanah
yang dilakukan, penyusunan RPL disesuaikan dengan persyaratan yang tertuang dalam
Kerangka Kerja Pengelolaan Lingkungan dan Sosial (ESMF). Pengadaan tanah dilakukan
di wilayah Kelurahan Mulyoharjo yakni di RW 01 (Kampung Gumelem), hanya
penertiban garis sempadan saluran irigasi/ drainase dan penataan hunian.

Melalui kajian RPL Kawasan Kumuh Kota Pemalang akan memberikan nilai tambah
terhadap pemulihan dan perbaikan kualitas permukiman dalam rangka meningkatkan
derajat kesehatan masyarakat yang berjati diri di wilayah Kota Pemalang

1.2. Tujuan Kegiatan


Tujuan Kegiatan
Tujuan disusunnya rencana pengadaan tanah dan penataan pemukiman adalah
memberikan acuan kepada pemerintah daerah dalam mengelola dampak sosial dari
pelaksanaan Penataan Kawasan Kumuh kampung Gumelem sesuai dengan peraturan
perundang-undangan, kebijakan dan Kerangka Kerja Pengelolaan Lingkungan dan
Sosial (ESMF) program NSUP KOTAKU.

1.3. Lingkup Kegiatan


Lingkup kegiatan, adalah sebagai berikut: (1) Survey sosial ekonomi;(2) Kajian sosial,
ekonomi, dan legalitas tanah; (3) Rencana kegiatan konsultasi dan dokumentasi hasil-
hasil kesepakatan WTP dengan Pemerintah Kab. Pemalang, dan dokumentasi kegiatan
konsultasi, termasuk kesepakatan dan ketidaksepakatan, dan masukan/koreksi dari
pihak-pihak terkait termasuk WTP; (4) Rencana konstruksi/pelaksanaan
pembangunan; (7) Perkiraan anggaran dan biaya, serta instansi yang terlibat; dan (8)
Monitoring dan pengendalian

II - 14 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

1.4. Keluaran
Keluaran dari kegiatan ini adalah sebagai berikut: (1) Data warga dan asset-aset
terdampak proyek; (2) Rencana Kerja Penataan kawasan kumuh Kampung Gumelem;
(3)Hasil kajian sosial, ekonomi, dan legalitas tanah; (5) Hasil kegiatan konsultasi publik
dan rembug masyarakat;(6) Surat kesepakatan dengan WTP, notulensi pertemuan,
topik yang dibahas, poin kesepakatan dan ketidaksepakatan, rencana tindak lanjut dan
daftar hadir; dan (7) Dokumentasi kegiatan berupa foto, gambar, dan lain-lain.


II - 15 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


BAB II
GAMBARAN UMUM WILAYAH

2.1 Kawasan Kumuh Kota Pemalang


2.1.1. Deliniasi Kawasan Kumuh
Kawasan kota Pemalang merupakan kawasan strategis yang menjadi pusat aktivitas
kegiatan kota di wilayah Kecamatan Pemalang Kabupaten Pemalang. Pusat aktivitas
Kawasan Kota Pemalang meliputi 3 (tiga) wilayah administratif kelurahan yakni
Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo, dan Kelurahan Pelutan. Ketiga wilayah
kelurahan tersebut memiliki karakteristik aktivitas utama yang bervariasi terutama
dicirikan oleh aktivitas ekonomi masyarakatnya seperti perdagangan dan jasa, pusat
perkantoran, pusat pendidikan dan aktivitas kegiatan lain.
Dari aspek penataan perumahan dan permukiman, di ketiga wilayah ini memiliki
tipologi yang sama yakni terdapat kawasan kumuh seperti ketidakteraturan
bangunan, kepadatan bangunan, jaringan jalan lingkungan yang buruk tidak
memenuhi kualitas pelayanan, kualitas sanitasi lingkungan yang buruk, jaringan
drainase yang tidak terkelola dengan baik, potensi proteksi kebakaran yang relatif
tidak memadai atau bahkan tidak tersedia sama sekali.
Luas kawasan kumuh kawasan kota Pemalang sebesar 67,02 Ha dengan rincian
masing – masing wilayah sebagai berikut (1) Kelurahan Mulyoharjo 39,67 Ha, (2)
Kelurahan Pelutan 22,03 Ha, (3) Kelurahan Kebondalem 5,32 Ha.


Gambar2.1. Peta Deliniasi Kawasan Kumuh Kota Pemalang

II - 16 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan



2.1.2. Isu Sosial Ekonomi
Kawasan kumuh Kota Pemalang dihuni oleh 3.651 KK atau 13.026 jiwa. Dari jumlah
penduduk tersebut terdapat 48,18 % atau 1759 KK yang tergolong sebagai Masyarakat
Berpenghasilan Rendah (MBR). Kawasan kumuh kota Pemalang tergolong padat
penduduk dengan kepadatan rata – rata 194 jiwa/Ha. Jumlah bangunan hunian 2.760
unit diantaranya 699 unit (25,33%) berdiri dengan letak tidak teratur dan 966 unit
(35%) tidak sesuai persyaratan teknis dan tidak layak huni.

2.1.3. Isu Lingkungan
Kawasan kumuh Kota Pemalang sering mengalami banjir yang disebabkan drainase
permukiman tidak dapat mengalirkan air ke saluran karena elevasi muka air Sungai
sudah tidak memadai akibat tersumbat sampah dan sedimentasi disebabkan banyak
bangunan yang berdiri diatas saluran. Saat musim penghujan, air dari saluran meluap
sampai ke permukiman menyebabkan genangan dalam waktu yang cukup lama lebih
dari 2 jam. Kondisi ini menyebabkan kerusakan sarana prasarana dan menimbulkan
lingkungan yang kumuh. Kondisi sarana dan prasarana persampahan yang tidak
memenuhi standar teknis dan pemeliharaan yang buruk menimbulkan penumpukan
sampah di 3.651 rumah tangga. Kondisi kekumuhan Kawasan Kota Pemalang sesuai
dengan 7 (tujuh) aspek kumuh dapat dilihat di bawah ini.

Tabel 2.1. Isu Lingkungan Kawasan Kumuh Kota Pemalang
Kondisi Awal (Baseline)
Aspek Kriteria
Volume Satuan Prosen (%)
a. Ketidakteraturan Bangunan 699 Unit 25.33%
1. KONDISI BANGUNAN GEDUNG b. Kepadatan Bangunan 58 Ha 2.10%
c. Ketidaksesuaian dengan Persy Teknis Bangunan 966 Unit 35.00%
a. Cakupan Pelayanan Jalan Lingkungan 1,971.00 Meter 6.26%
2. Kondisi Jalan Lingkungan
b. Kualitas Permukaan Jalan lingkungan 18,119.64 Meter 57.55%
Rata-rata Kondisi Jalan
28.77%
Lingkungan

a. Ketersediaan Akses Aman Air Minum 873 KK 23.91%


3. Kondisi Penyediaan Air Minum
b. Tidak terpenuhinya Kebutuhan Air Minum 62 KK 1.70%
a. Ketidakmampuan Mengalirkan Limpasan Air 06.46 Ha 9.64%
b. Ketidaktersediaan Drainase 15,352.20 Meter 47.93%
4. Kondisi Drainase Lingkungan c. Ketidakterhubungan dgn Sistem Drainase Kota 4,086.00 Meter 12.76%
d. Tidak terpeliharanya Drainase 15,380.30 Meter 48.02%
e. Kualitas Konstruksi Drainase 13,350.50 Meter 41.68%

II - 17 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

Aspek Kriteria
Kondisi Awal (Baseline)
Volume Satuan Prosen (%)

a. Sistem Pengelolaan Air Limbah Tidak Sesuai
1,314.00 KK 35.99%
5. Kondisi Pengelolaan Air Standar Teknis
Limbah
b. Prasarana dan Sarana Pengelolaan Air Limbah
1,358.00 KK 37.20%
Tidak Sesuai dengan Persyaratan Teknis
a. Prasarana dan Sarana Persampahan Tidak Sesuai
dengan persyaratan Teknis
2,590.00 KK 70.94%
6. Kondisi Pengelolaan b. Sistem Pengelolaan Persampahan yang tidak
Persampahan sesuai Standar Teknis 2,145.00 KK 58.75%
c. Tidakterpeliharanya Sarana dan Prasarana
2,802.00 KK 76.75%
Pengelolaan Persampahan
a. Ketidaktersediaan Prasarana Proteksi Kebakaran 816 Unit 29.57%
7. Kondisi Proteksi Kebakaran

b. Ketidaktersediaan Sarana Proteksi Kebakaran 1,272.00 Unit 46.09%

Sumber : Data Baseline 2018




Gambar2.2. Kondisi Existing Kawasan Kumuh Kota Pemalang


2.1.4. Isu legalitas tanah.
Pada Kawasan Kumuh Kota Pemalang, terdapat total 3015 unit bangunan
diantaranya 728 unit memiliki IMB, 2280 unit tidak memiliki IMB /SHM/Surat yg
diakui pemerintah. Pada kawasan kumuh kota Pemalang terdapat 100 unit
bangunan yang berdiri diatas tanah sempadan saluran irigasi yang tersebar di
Gumelem (30 unit), Pelutan (35 unit) dan Kebondalem (35 unit), Kondisi
permukiman illegal ini memberikan dampak negatif terhadap citra Kawasan Kota
Pemalang sehingga dibutuhkan penataan permukiman.

II - 18 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


2.1.5. Rencana Penataan Kawasan.
Pemerintah Kabupaten Pemalang dalam penataan Kawasan Kota telah menyusun
rencana aksi penanganan kumuh yang dituangkan dalam Rencana Pencegahan
dan Peningkatan Kualitas Permukiman Kumuh Perkotaan (RP2KPKP) Kab.
Pemalang. Penanganan kumuh Kota Pemalang melibatkan berbagai instansi
pemerintah Kab. Pemalang dan berkolaborasi dengan Pemerintah pusat melalui
Program KOTAKU. Rencana penataan Kawasan Kota Pemalang meliputi kegiatan
utama, sebagai berikut: (1) pembangunan saluran drainase; (2) Peningkatan akses
jalan; dan (3) Pembangunan infrastruktur untuk penanganan banjir di permukiman
kumuh; dan (4) Peningkatan kualitas infrastruktur yang tersebar di permukiman
kumuh Kawasan Kota Pemalang.

Tabel 2.2.Rencana Penataan Kawasan Kumuh Kota Pemalang
Aspek Kebutuhan Penanggung jawab
Penataan Bangunan (bangunan di atas saluran Gumelem)
DINAS PU/PERKIM
KAMPUNG WARNA
RTP Barat/ Belakang Pasar LH
Penataan Bangunan TEPI SAL DRAINASE ( Kampung Warna ) DINAS PU/PERKIM
Keteraturan
Bangunan DINAS
RTP ( area mck/ipal )
PU/PERKIM/LH
penataan bangunan ( bangunan diatas saluran RW 2
DINAS PU/PERKIM
Kampung KB ) KAMPUNG WARNA
Rehab/perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (Aladin) DINAS PU/PERKIM
Penataan Jalan Lingkungan Rabat Beton /Paving Gumelem (
RW 1 Mulyoharjo dan sebagian RW 12 Pelutan ) + saluran Dinas PU/PERKIM
tepi jalan
Dinas
Peningkatan Street Furniture
PU/PERKIM/LH
Kwalitas Jalan Skala Peningkatan jalan beton Lingkungan dan saluran tepi (RW 6) Dinas PU/PERKIM
Kawasan
Rehabilitasi Peningkatan Jalan Beton+Saluran Tepi ( Kampung
Dinas PU/PERKIM
KB )
Jalan Aspal Hotmix PERKIM
Jalan Paving Block Inspeksi Wirasa Kampung KB PERKIM
Rehabilitasi saluran Tersier/Sekunder Pemalang PSDA
Drain sisi saluran tersier utara RW 1 Gumelem ke arah DINAS
pantura PU/PERKIM/LH
Pembuatan drainase baru rw 3 ( selatan rel /perhutani/timur
Peningkatan PU/PERKIM
pasar ) ke timur arah kali baros uditch 60x60x120
Jaringan Drainase
Skala SUMUR RESAPAN PU/PERKIM
Kota/Kawasan Pengerukan Sedimen Sekunder Pemalang ( Gempol
PSDA
JENDSUD-STASIUN)
Reehabilitasi Normalisasi BANGER DAN SRENGSENG PSDA

Penutupan Plat Saluran Lintas RW PU/PERKIM

II - 19 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

Rehabilitasi Drainase RW 6_9 PU/PERKIM


Rehabilitasi Normalisasi BANGER DAN MALANG PSDA

Pembangunan drain Uditch sisi selatan pantura dari


PU/PERKIM
Perempatan Bangjo ke timur menuju kali Banger 60x80x120

Rehabilitasi Drainase Jl. Cisadane sampai dengan sungai


PU/PERKIM
Krasak

IPAL MULYOHARJO dan PERPIPAAN ( rw 3,9,8,..) DINAS PU/PERKIM


Pengelolaan Air
Limbah IPAL
Komunal Skala IPAL KOMUNAL DAN pERPIPAAN ( Kampung KB ) DINAS PU/PERKIM
Kawasan
IPAL KOMUNAL dan PERPIPAAN DINAS PU/PERKIM

Bak sampah 3R LH
Pengelolaan
Sampah Skala Gerobak/Motor Sampah LH
Kawasan
Komposter Sampah/TPS 3R (Peralatan Pengotanah) LH

Mitigasi Kebakaran Alat Pemadam Api Ringan (APAR) POL PP


II - 20 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


2.2. Sub Kawasan Gumelem Mulyoharjo
Deliniasi luas kawasan kumuh di Gumelem Kelurahan Mulyoharjo adalah
sebesar 39,67 Ha. Rencana penataan sub Kawasan Mulyoharjo diprioritaskan
di Kampung Gumelem.


Gambar 2.4. Peta Deliniasi Sub Kawasan Mulyoharjo (Gumelem)


2.2.1. Isu sosial ekonomi.
Sub Kawasan Gumelem Mulyoharjo Kampung Gumelem dihuni oleh 255 KK dengan
jumlah 874 jiwa yang menempati 197 unit bangunan hunian. Terdapat beberapa
unit bangunan yang dihuni lebih dari 1 KK. Mata pencaharian warga kampung
Gumelem pada umumnya adalah sebagai buruh pekerja harian lepas, Pedagang,
PNS, dan Wiraswasta. Terdapat 42 KK yang menempati 30 unit bangunan hunian
dengan bangunan tambahan berada diatas tanah milik negara atau saluran irigasi
dan ada yang tergolong MBR. 42 Warga yang bermukim di tanah sempadan irigasi
adalah penduduk asli kampung Gumelemyang sudah turun temurun.

II - 21 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

2.2.2. Isu lingkungan.


Sub Kawasan Gumelem kelurahan Mulyoharjo sering mengalami banjir, drainase
permukiman tidak dapat mengalirkan air ke Sungai Srengseng karena saluran irigasi
yang berfungsi sebagai saluran drainase mengalami pendangkalan. Pada musim
penghujan, air dari saluran meluap sampai ke permukiman menyebabkan
genangan dalam waktu yang cukup lama lebih dari 2 jam. Kondisi ini menyebabkan
kerusakan sarana, prasarana dan menimbulkan lingkungan yang kumuh. Demikian
juga dengan pengelolaan persampahan yang menumpuk disaluran drainase turut
memperparah genangan yang terjadi. Sub Kawasan Gumelem Mulyoharjo dinilai
dari tujuh aspek kumuh dapat dilihat di bawah ini:
Tabel 2.3. Isu Lingkungan Sub Kawasan Gumelem Mulyoharjo
Kondisi Awal (Baseline)
Aspek Kriteria Prosen
Numerik Satuan Nilai
(%)
a. Ketidakteraturan bangunan 258.00 Unit 21.59% 0
Kondisi
b. Kepadatan bangunan 55 Ha 27,97% 0
Bangunan
c. Ketidaksesuaian dengan
Gedung 251.00 Unit 21.00% 0
persyaratan teknis bangunan
a. Cakupan pelayanan jalan
1,565.00 Meter 9.34% 0
Kondisi Jalan lingkungan
Lingkungan b. Kualitas permukaan jalan
9,635.14 Meter 57.48% 3
lingkungan
a. Ketersediaan akses aman air
Kondisi 346.00 KK 21.88% 0
minum
Penyediaan
b. Tidak terpenuhinya kebutuhan
Air Minum 2.00 KK 0.13% 0
air minum
a. Ketidakmampuan mengalirkan
1.52 Ha 3.96% 0
limpasan air
Kondisi b. Ketidaktersediaan drainase 8,412.00 Meter 51.24% 3
Drainase c. Ketidakterhubungan dengan
2,845.00 Meter 17.33% 0
Lingkungan sistem drainase kota
d. Tidak terpeliharanya drainase 6,978.20 Meter 42.51% 1
e. Kualitas konstruksi drainase 6,428.00 Meter 39.16% 1
a. Sistem pengelolaan air limbah
Kondisi 600.00 KK 37.95% 1
tidak sesuai standar teknis
Pengelolaan
b. Sarpras pengelolaan air limbah
Air Limbah 623.00 KK 39.41% 1
tidak sesuai standar teknis
a. Sarpras persampahan tidak
622.00 KK 39.34% 1
sesuai standar teknis
Kondisi b. Sistem pengelolaan
Pengelolaan persampahan tidak sesuai 969.00 KK 61.29% 3
Persampahan standar teknis
c. Tidak terpeliharanya sarpras
834.00 KK 52.75% 3
pengelolaan persampahan

II - 22 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

Kondisi Awal (Baseline)


Aspek Kriteria Prosen
Numerik Satuan Nilai
(%)
a. Ketidaktersediaan prasarana
Kondisi 228.00 Unit 19.08% 0
proteksi kebakaran
Proteksi
b. Ketidaktersediaan sarana 100.00
Kebakaran 1195.00 Unit 5
proteksi kebakaran %


2.2.3. Isu legalitas tanah.
Lokasi permukiman sub Kawasan kampung Gumelem kelurahan Mulyoharjo,
terdapat 197 unit bangunan, sebagai berikut:
- 167 unit (85%) bangunan berdiri diatas tanah legal dengan status tanah hak
milik
- 30 Unit ( 15%) bangunan berdiri di atas tanah legal dengan status tanah hak
milik dan ( memiliki )bangunan tambahan yang berada diatas sempadan
saluran.
Kondisi permukiman illegal memberikan dampak negatif terhadap citra Sub
Kawasan Gumelem Mulyoharjo sehingga dibutuhkan penataan permukiman.
Pemerintah Kab. Pemalang berupaya untuk menata pemukiman illegal dan
memberikan kenyamanan bermukim bagi masyarakatnya.

Gambar 2.5. Kondisi eksisting Infrastruktur Permukiman Sub Kawasan Gumelem
Mulyoharjo



2.2.4. Kegiatan utama penataan sub Kawasan Gumelem Mulyoharjo
II - 23 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

Penataan sub Kawasan kampung Gumelem mencakup rencana kegiatan 1)


Penataan bangunan di atas saluran drainase, 2) Pembangunan jalan pedestrian
kearah barat yang menghubungkan kampung Gumelem dengan kelurahan
Pelutan, 3) Normalisasi saluran drainase, 4) Pembangunan RTP, 5) Pembangunan
IPAL komunal. Kegiatan pembangunan berpotensi menimbulkan dampak sosial
dan lingkungan pada bangunan hunian dan penghidupan warga disekitarnya. Dari
rencana kegiatan tersebut menimbulkan potensi dampak terhadap 30 unit
bangunan rumah dan 1 petak tanah pertanian dengan jumlah WTP 42 KK.
Identifikasi potensi dampak yang terjadi adalah seperti tabel dibawah ini.

Tabel 2.4. Rencana Kegiatan Penataan Sub Kawasan Gumelem Mulyoharjo
Kegiatan
Penataan
Pembangunan Jumlah
Uraian Satuan Bangunan di Pembangunan Pembangunan
Pembangunan
Jalan Akses ke Total
sempadan RTP SaluranDrainase IPAL
arah Barat
saluran irigasi
Bangunan hunian Unit 29 - - - - 29
Bangunan hunian
sebagai tempat unit 1 - - - - 1
usaha
Kavling tanah
unit - 1 - - - 1
terdampak
Jumlah Kepala
KK 41 1 - - - 42
Keluarga
Jumlah Anggota
Jiwa 116 4 - - - 124
Rumah Tangga

II - 24 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN(RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan






31














3 Pengadaan Lahan an.
Pak Gesang
1

Gambar 2.6. Peta lokasi Warga Terdampak Penataan Sub Kawasan Gumelem

II - 25 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)











Rencana Penataan sub Kawasan Gumelem, diarahkan untuk penataan saluran untu
mencegah banjir atau genangan dipermukiman. Penataan bangunan di atas saluran
drainase dan penanganan sampah dengan tidak membuang sampah ke saluran
diharapkan dapat memperlancar aliran pada saluran drainase. Penanganan
limpasan/genangan air di kampung Gumelem menjadi prioritas utama dan percontohan
penanganan kumuh Kab. Pemalang. Rencana kegiatan penataan permukiman di sub
Kawasan Gumelem Mulyoharjo, dituangkan dalam memorandum program yang telah
disepakati oleh Pemerintah Kab. Pemalang dengan berbagai pihak terkait dengan rincian
kegiatan, sebagai berikut:

Tabel 2.5. Rencana Keterpaduan Kegiatan Penataan
Sub Kawasan Gumelem Mulyoharjo
Perkiraan Penanggung Sumber
No Item Kegiatan Volume
biaya jawab Dana
A Pendanaan Skala Kawasan
Satker PKPJateng APBN Loan
1 RTP 120 m x 75 m 3.046.734.000
(KOTAKU) WB
Satker PKP Jateng APBN Loan
2 IPAL 5 Unit 616.481.000
(KOTAKU) WB
Satker PKP Jateng APBN Loan
3 Jalan Lingkungan 669 m’ 203.920.000
(KOTAKU) WB
Satker PKP Jateng APBN Loan
4 Jalan Baru ke Pelutan 434 m’ 4.485.203.000
(KOTAKU) WB
Satker PKP Jateng APBN Loan
5 Peningkatan Jalan 1 326,5 m’ 845.007.000
(KOTAKU) WB
Satker PKP Jateng APBN Loan
6 Peningkatan Jalan 2 175 m’ 265.456.000
(KOTAKU) WB
Satker PKP Jateng APBN Loan
7 Peningkatan Jalan 3 130 m’ 74.667.000
(KOTAKU) WB
Satker PKP Jateng APBN Loan
8 Pedestrian 3 434 m’ 1.293.118.000
(KOTAKU) WB
Satker PKP Jateng APBN Loan
9 Pedestrian 2 125 m’ 83.281.000
(KOTAKU) WB

IV - 26 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



Perkiraan Penanggung Sumber
No Item Kegiatan Volume
biaya jawab Dana
Satker PKP Jateng APBN Loan
10 Pedestrian 1 310 m’ 933.927.000
(KOTAKU) WB
Satker PKP Jateng APBN Loan
11 Saluran Box Culvert 8 m’ 35.006.000
(KOTAKU) WB
Satker PKP Jateng APBN Loan
12 Saluran U-ditch 450 m’ 2.169.643.000
(KOTAKU) WB
JUMLAH A : 14.052.443.000
B Pendanaan Kolaborasi
1 Penataan Bangunan 30 unit 166.217.000 PERKIM APBD
Diatas Saluran 2018
Gumelem
2 Rehabilitasi Saluran P = 475 1.362.135.000 DPUPR APBD
Tersier / Sekunder L = 0,8
pemalang
3 Drainase RT 01, 02, 03 230.020.000 PUPERKIM APBD
Drainase 133,5 x 0,4 m
(kanan – kiri)
Tutup saluran 267 x 0,6 m
4 Normalisasi Saluran Lebar sungai = 4.500.000.000 PSDA BBWS APBD 2018
Sekunder Pemalang 4,2 m
(Kali Gempol, Kali Endapan = 0,5
Banger dan Kali Panjang
Srengseng) sungai =
335,83 m
JUMLAH B : 6.258.372.000
TOTAL JUMLAH : 20.310.815.000

IV - 27 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



BAB III
KONSEP, VISI DAN RENCANA PENATAAN
SUB KAWASAN GUMELEM KELURAHAN MULYOHARJO

3.1. Konsep, Visi dan Penataan Kawasan


3.1.1. Visi
Visi penataan kawasan dalam Kegiatan Peningkatan dan Pencegahan Kualitas
Permukiman Kumuh Perkotaan Kawasan Kota Pemalang adalah “Terwujudnya
kawasan permukiman yang Nyaman, produktif, berdaya saing dan berkelanjutan”.
Hal ini sejalan dengan visi Kabupaten Pemalang yang tercantum dalam RPJMD
Kabupaten Pemalang Tahun 2016 – 2021 yaitu “Terwujudnya Pemalang Hebat Yang
Berdaulat, Berjatidiri, Mandiri Dan Sejahtera”.
Visi penataan kawasan tersebut diatas diwujudkan melalui beberapa misi antara lain:
1. Meningkatkan kualitas akses pelayanan dasar yang berbasis potensi dan kawasan
2. Meningkatkan partisipasi masyarakat dalam peningkatan kualitas permukiman
dan perilaku hidup bersih sehat indah
3. Mewujudkan tata kelola lingkungan berbasis kearifan lokal

3.1.2. Konsep Penataan Kawasan


Konsep penataan kawasan didasarkan atas konsep penanganan kawasan kumuh
Kabupaten Pemalang yaitu Pengurangan Luasan Kumuh melalui Pencegahan dan
Peningkatan Kualitas Permukiman.
Adapun konsep penataan kawasan pada ketiga lokasi sub kawasan adalah
pengembalian fungsi saluran melalui penataan bangunan hunian disepanjang saluran,
penyediaan RTP dan penyediaan pelayanan dasar dan peningkatan kualitas lingkungan
permukiman kumuh.

3.2. Ketentuan yang melandasi Pelaksanaan Kegiatan
Ketentuan yang melandasi kegiatan penataan di ketiga sub Kawasan kumuh Kota
Pemalang adalah Kebijakan dan Ketentuan Perundang - Undangan yang berlaku terkait
dengan penataan ruang/Kawasan :
1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang
Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 68, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 4725;
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor1Tahun 2011 tentang Perumahan dan
Kawasan Permukiman;
IV - 28 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



3. Undang – Undang No 2 Tahun 2012 tentang Pengadaan Tanah bagi pembangunan
untuk kepentingan umum
4. Peraturan Pemerintah No. 26 tahun 2008 tentang RTRW Nasional
5. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia
Nomor 28/PRT/M/2015 Tentang Penetapan Garis Sempadan Sungai Dan Garis
Sempadan Danau;
6. Peraturan Pemerintah No. 14 tahun 2016 Penyelenggaraan Perumahan dan Kawasan
permukiman
7. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Nomor 2 Tahun 2016
Peningkatan Kualitas Perumahan Kumuh dan Permukiman Kumuh;
8. Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 6 Tahun 2010 tentang Rencana Tata
Ruang Wilayah Provinsi Jateng;
9. Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 9 Tahun 2006 tentang Garis
Sempadan Sungai;
10. Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 1 Tahun 2013 tentang Kebersihan,
Keamanan dan Ketertiban;
11. Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 23 Tahun 2016 tentang Bangunan
Gedung;
12. Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 16 Tahun 2017 tentang Saluran
Irigasi;
13. Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 1 Tahun 2018 tentang RTRW
Kabupaten Pemalang Tahun 2018-2038;

3.3. Rencana Penataan Kawasan
3.3.1. Sub Kawasan Gumelem
Penataan Sub Kawasan Gumelam: 1) Penataan bangunan di atas saluran drainase, 2)
Pembangunan jalan pedestrian kearah barat yang menghubungkan kampung
Gumelem dengan kelurahan Pelutan, 3) Normalisasi saluran drainase, 4)
Pembangunan RTP, 5) Pembangunan IPAL komunal.

IV - 29 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)


Gambar 3.1. Peta Siteplan Penataan Sub Kawasan Gumelem Mulyoharjo

IV - 30 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



1. Penataan Bangunan di atas saluran Gumelem
Pemerintah Kabupaten Pemalang akan mewujudkan permukiman di kawasan kampung
Gumelem menjadi permukiman yang layak huni dan dapat meningkatkan kualitas kehidupan
warganya. Warga terdampak kegiatan adalah penataan komponen bangunan hunian yang
berada diatas saluran irigasi tersier sebanyak 30 unit. Bangunan adalah merupakan bangunan
tambahan melengkapi bangunan utama. Bangunan utama berdiri diatas tanah milik warga
sedangkan bangunan tambahan diatas saluran menyalahi peruntukan tanah dan merupakan
tanah milik irigasi tersier atau pemerintah.
Untuk mewujudkan rencana ini maka Pemerintah Kabupaten Pemalang akan melakukan
beberapa kegiatan sebagai berikut :
1) Sosialisasi rencana skala kawasan untuk mengentaskan kumuh di gumelem dengan
Pengembalian fungsi saluran irigasi dengan melakukan penataan bangunan yang berada
di sepanjang/diatas saluran;
2) Rembug WTP penyepakatan tidak ada ganti rugi;
3) Rembug WTP penyepakatan siap untuk dibongkar bangunan tambahannya;
4) Menyiapkan kompensasi atas dampak yang ditimbulkan dari kegiatan penataan
bangunan melalui kesepakatan dengan WTP untuk menentukan bentuk dan jenis
kompensasinya.
Dampak pembangunan terhadapa bangunan adalah pemotongan bangunan tambahan yang
berada do atas saluran drainase. Bangunan utama yang berdiri diatas tanah hak milik tidak
mengalami dampak penataan. Bangunan tambahan yang terdampak terbuat dari bahan kayu,
bilik bambu yang difungsikan untuk gudang, dapur, kandang ayam, dll. Pembangunan
bangunan tambahan oleh WTP merupakan penanmbahan fungsi ruangan yang ada dalam
rumah utama, sehingga setelah pembongkaran fungsi bangunan kembali seperti bangunan
fungsi awal bangunan utama. Misalnya dapur yang berada di atas saluran dipindahkan ke
ruang dapur bangunan awal.
Pemerintah kabupaten Pemalang memberikan bantuan dana untuk pemotongan bagian
bangunan yang berada diatas saluran irigasi dan perbaikan kembali bekas pemotongan.
Pembongkaran atau pemotongan dan perapihan akan dilakukan sendiri oleh warga dengan
dibantu oleh Pemerintah Kabupaten Pemalang dan menyediakan peralatan angkutan untuk
dimanfaatkan untuk membersihkan puing-puing.


IV - 31 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)









BEFORE AFTER


2. Pembangunan Jalan Akses Penghubung dari sub Kawasan Kampung Gumelem:
Merujuk pada ESMF dan juklak KOTAKU tentang Pengadaan Tanah, maka pengadaan tanah
harus mempertimbangkan prinsip pengadaan tanah, sebagai berikut :
• Proyek sedapat mungkin menghindarkan pengadaan tanah dan relokasi;
• Jika pengadaan tanah tidak dapat dihindarkan, maka proyek akan meminimalkan
kebutuhan pengadaan tanah dan relokasi;
• Pengadaan tanah akan dilakukan melalui proses konsultasi/rembug yang bermakna
dengan WTP
• Proses pengadaan tanah akan dilakukan secara partisipatif, transparan dan adil
• Pengadaan tanah diarahkan untuk memperbaiki kehidupan dan penghidupan serta
kondisi lingkungan yang lebih baik bagi WTP
• WTP yang terkena pengadaan tanah akan diberikan kompensasi dengan berbagai opsi
untuk kehidupan, penghidupan dan kondisi lingkungan yang lebih baik

Dengan pertimbangan tersebut pengadaan tanah untuk sub kawasan kampung Gumelem
sudah mempertimbangkan seperti di atas.
(1) Akses ke arah Timur (berada di sisi utara permukiman warga). Panjang jalan akses
Gumelem - pasar sayur dan buah sepanjang kurang lebih 450 m. Kondisi eksisting status
tanah adalah milik Pemda sehingga tidak berpotensi menimbulkan dampak sosial;
(2) Akses ke arah barat (melalui Jalan Angkatan 45 menuju Jl. Nusa Indah Pelutan). Panjang
43 m.
Akses rintisan berupa jalan lingkungan dari RW I (kampung Gumelem) Kelurahan Mulyoharjo
menuju RW XII Kelurahan Pelutan sampai dengan Jl Angkatan 45 dan Jalan Nusa Indah
Kelurahan Pelutan. Akses jalan baru direncanakan menghubungkan antara kegiatan
permukiman di wilayah Kelurahan Pelutan menuju Pasar Kota melewati Kampung Gumelem
Kelurahan Muyoharjo dan sebaliknya.

IV - 32 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



Kondisi jalan lingkungan yang ada saat ini berupa jalan tanah dengan lebar 1 – 2 meter dan
belum secara definitif ditetapkan sebagai jalan penghubung antar kampung. Pada
perkembangannya akses jalan lingkungan ini ditingkatkan menjadi jalan penghubung anatar
kelurahan yang memenuhi standar bagi moda transportasi umum terutama kendaraan roda
4 dan roda 2 sehingga dapat memudahkan sirkulasi dan distribusi barang / jasa kegiatan
publik serta akses ekonomi dari dan menuju Pasar Sayur dan buah melalui RW 12 Kelurahan
Pelutan dan RW I (Kampung Gumelem) Kelurahan Mulyoharjo.
Berdasarkan kondisi tersebut maka Pemerintah Kabupaten Pemalang akan melakukan:
1) Sosialisasi terkait rencana skala kawasan sub Gumelem penghubung Gumelem dan
pelutan;
2) Menyepakati dengan WTP tanah yang akan dijual;
3) Menyiapkan tim Apraisal;
4) Menyepakati harga dengan tim Appraisal;
5) Penyiapan anggaran untuk pembelian/pembebasan tanah warga dan pembangunan
konstruksi yang akan digunakan sebagai jalan akses penghubung kearah barat,
Warga pemilik tanah adalah keluarga Gesang yang belum dibagi-bagi kepada ahli
warisnya. Ukuran tanah yang akan dibebaskan lebar 10 meter sepanjang 43 m jadi total
luas 430 m2.
Sesuai RTRW tanah Kosong tersebut adalah area permukiman dan digunakan untuk area
pertanian, sehingga pemanfaatan tanah untuk jalan tidak bertentangan dengan Tata Ruang
Kabupaten Pemalang (Perda No.1 Tahun 2018). Untuk memastikan nilai ekonomis dan
pendapatan serta besarnya ganti rugi yang layak kepada pemilik tanah tersebut maka Pemda
menentukan nilai pembelian tanah sesuai dengan hasil penilaian dari tim penilai independen.









LOKASI
GUMELEM



Gambar 3.2 Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Pemalang
IV - 33 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)








Lokasi rencana
untuk Akses Jalan






Gambar 3.3 Site Plan Rencana Pembangunan Akses Jalan Penghubung Sub
Kawasan Gumelem








Before After
Jalan penghubung Gumelem – Jl Angkatan 45 Jalan Penghubung Gumelem –Jl Angkatan 45






Before After
Jalan Gumelem Jalan Gumelem
Gambar 3.4. Before after penataan jalan akses Gumelem

IV - 34 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)




3. Ruang Terbuka Publik (RTP) barat/belakang pasar
Guna memenuhi kebutuhan ruang publik di kawasan perkotaan, pembangunan RTP yang
memanfaatkan tanah eks lapangan yang berubah menjadi tempat genangan dengan luas ±
11.000 m2. Status Tanah untuk RTP adalah milik pemerintah Daerah Kabupaten Pemalang
untuk Ijin pemakaian tanah dengan dikeluarkannya Nota Dinas oleh Aset Daerah untuk RTP.
Pemerintah Kab. Pemalang bersama program Kotaku melalui Satker Pengembangan Kawasan
Permukiman (PKP) Propinsi Jawa Tengah dengan sumber dana APBN (Kotaku).


Gambar 3.5. Site Plant RTP Gumelem


Gambar 3.6. Before After Ruang Terbuka Publik

IV - 35 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



4. Pembangunan IPAL komunal
Dalam upaya meningkatkan kualitas lingkungan permukiman sub kawasan Gumelem
Mulyoharjo Pemerintah kab. Pemalang akan membangun IPAL komunal sebanyak 5 unit
untuk memenuhi 99 kk, yang selama ini masyarakat membuang limbah ke saluran irigasi yang
ada. Penempatan IPAL Pada Tanah Sempadan saluran irigasi untuk 4 unit dan 1 unit Pada Jalan
Lingkungan. Dimensi IPAL Panjang; 4 m dan Lebar 2 meter tanah yang dibutuhkan 5 x 3 m
sehingga untuk 5 unit IPAL membutuhkan Tanah 75 m2Untuk Sistem Jaringan Perpipaan
melalui Akses Jalan Lingkungan Eksisting.

1 2 3 4



Gambar 3.7. Site Plan IPAL






IV - 36 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)


Gambar 3.8. DESAIN IPAL

5. Rencana pengelolaan sub Kawasan Gumelem Mulyoharjo pasca penataan Kawasan
dilaksanakan oleh Dinas Perkimtan, Kelurahan Mulyoharjo dan Masyarakat. Untuk
pemeliharaan Infrastruktur Kawasan akan dibentuk kelompok pemanfaat dan pemelihara
(KPP) dengan melibatkan warga terdampak. Ada Aturan Bersama yang disepakati kelompok
pemukim dan dituangkan dalam rencana kerja KPP.

IV - 37 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



BAB IV
HASIL KAJIAN WARGA TERDAMPAK PROYEK (WTP)

4.1. Sensus Warga Terdampak Proyek (WTP) dan Aset


Sensus WTP yang akan dilakukan mencakup warga Gumelem yang terdampak kegiatan
penataan permukiman, pembangunan jalan dan drainase. Kegiatan penataan
permukiman yang dilakukan oleh Pemerintah Kab. Pemalang berupa kegiatan
Pembangunan Akses jalan Gumelem – pasar sayur dan Buah, Gumelem – Jl. 45 Pelutan,
revitalisasi saluran drainase, penataan sanitasi lingkungan IPAL komunal);
Pembangunan Ruang Terbuka Publik. Penataan permukiman yang berdampak pada
pembongkaran elemen pelengkap bangunan diatas saluran irigasi sebanyak 30 WTP/KK.
Dampak yang terjadi hanya berupa pembongkaran bangunan terdampak tidak
mengurangi fungsi bangunan utama dan bangunan yang tersisa masih layak huni.
Pembangunan jalan Gumelem – Jl. Angkatan 45 berdampak langsung terhadap
sebidang sawah milik 1 KRT. Jenis dampak yang ditimbulkan dari kegiatan penataan
Kawasan Gumelem secara lengkap dirangkum dalam tabel berikut ini:

Tabel 4.1. Profil Sosial WTP
Proyek
Penataan
Pembangunan Jalan Penataan Jumlah
Uraian Satuan Bangunan Pembangunan Pembangunan
Akses Gumelem-ke Sanitasi Total
disempadan RTP IPAL Komunal
arah Barat Lingkungan
saluran
Jumla bangunan unit 30 - - 30
terdampak
Jumlah KK Terdampak KK 41 1 - - 42
Jumlah anggota Keluarga Jiwa 123 3 - - 126
Jumlah anggota rumah Jiwa 59 3 - - 62
tangga perempuan
Jumlah Rumah tangga KRT 11 - - - -
dengan KRT lebih dari 1 KK
Warga KTP kota Pemalang KK 41 1 - - 42
Jumlah KK terdampak
dengan status hunian:
- Rumah sendiri KK 30 - - - 30
- Penyewa KK - - - - -
- Penggarap tanpa ijin KK - - - - -
Jumlah KK terdampak
dengan status milik tanah:
- Hak milik KK 30 1 - - 31
- Hak pakai KK - - - - -
- penggarap tanpa hak KK - - - - -
Sumber : Hasil Survei Lapangan, 2018
IV - 38 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



















Gambar; 4.1. Peta Kondisi Eksisting rumah terdampak kegiatan penataan ketiga sub
kawasan kumuh Gumelem Mulyoharjo

Berdasarkan sensus WTP sejumlah 31 KK (126 jiwa), jika dilihat dari kelompok usia
warga terdampak, terdapat 83,87 % (104 Jiwa) tergolong usia produktif, 5,65% ( 7 jiwa)
tergolong usia lanjut, 9,68 % (12 jiwa) tergolong usia anak dan 0,81% (1jiwa) tergolong
usia balita. Profil warga terdampak dirangkum dalam tabel dibawah ini.

IV - 39 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



Tabel 4.2. Profil Warga Terdampak
Proyek Jumlah
Pembangunan Penataan Pembangunan Total
Penataan Jalan Akses Sanitasi RTP
Uraian Satuan
Bangunan Gumelem-Pasar Lingkungan
diatas saluran Sayur; Gumelem
– Jl. Angkatan 45
Jumlah bangunan Unit 30 - - - 30
Jumlah KK KK 41 1 - - 42
Jumlah anggota keluarga Jiwa 123 3 - - 126
Jumlah warga terdampak
kelompok usia:
- usia < 5 tahun Jiwa 1 - - - 1
- usia 5 - 15 tahun Jiwa 16 1 - - 17
- usia 16 - 64 tahun Jiwa 126 2 - - 128
- usia >64 tahun Jiwa 11 - - - 11
Sumber : Hasil Survei Lapangan, 2018

Berdasarkan sensus WTP sejumlah 31 KK yang terdampak (151 jiwa), terdapat 64 jiwa
atau 42% berjenis kelamin perempuan dan terdapat 2 perempuan menjadi kepala
rumah tangga. Jika dilihat dari kelompok usia warga perempuan terdampak terdapat
84,77% (128 Jiwa) tergolong usia produktif, 7,28% (11 jiwa) tergolong usia lanjut, 11,92
% (18 jiwa) tergolong usia anak. Profil Gender di sub Kawasan Gumelem Mulyoharjo
dirangkum dalam tabel dibawah ini.

Tabel 4.3. Profil Gender & Kelompok Rentan
Proyek
Pembangunan
Penataan Jalan Akses
Penataan Jumlah
Uraian Satuan Bangunan Gumelem-Pasar Pembangunan
Sanitasi Total
disempadan Sayur; Gumelem RTP
Lingkungan
saluran – Jl. Angkatan
45
Jumlah bangunan hunian unit 30 - - - 30
Jumlah perempuan
Jiwa 2 - - - 2
kepala keluarga
Jumlah warga
Jiwa 59 3 - - 62
perempuan
Jumlah warga terdampak
kelompok usia:
- usia < 5 tahun Jiwa 1 - - - 1
- usia 5 - 15 tahun Jiwa 16 1 - - 17
- usia 16 - 64 tahun Jiwa 126 2 - - 128
- usia >64 tahun Jiwa 11 - - - 11
-Sumber : Hasil Survei Lapangan, 2018

IV - 40 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



31 KRT (Kepala Rumah Tangga) warga terdampak berpenghasilan antara 1-2 juta
sebanyak 20 jiwa, 2-3juta 8 jiwa, berpenghasilan diatas 3 juta sebanyak 2 jiwadilihat dari
besarnya penghasilan kepala rumah tangga setiap bulannya terdapat 6 jiwa. Data mata
pencaharian dan pengahsilan kepala rumah tangga terdampak dirangkum dalam tabel
dibawah ini.

Tabel 4.4 Profil Ekonomi WTP sub Kawasan Gumelem Mulyoharjo
Proyek Jumlah
Pembangunan Penataan
Penataan Jalan Akses Sanitasi
Uraian Satuan Bangunan Gumelem- Lingkungan Pembangunan
disempadan Pasar Sayur; RTP
saluran Gumelem – Jl.
Angkatan 45
1. Jenis Pekerjaan:
- Buruh/pekerja harian Jiwa 8 - - - 8
- Dagang Jiwa 5 - - - 5
- Guru/pegawai tetap Jiwa 2 - - - 2
- Wiraswasta Jiwa 10 1 - - 11
- Tidak bekerja Jiwa 2 - - - 2
- Pensiunan Jiwa - - - - -
- Pelajar Jiwa - - - - -

2. Jumlah penghasilan
rumah tangga per
bulan:
- < Rp 1 Juta KRT - - - - -
- Rp 1 Juta – Rp 2 juta KRT 20 - - - 20
- Rp 2 juta – Rp 3 juta KRT 7 1 - - 8
- diatas Rp 3 juta KRT 2 - - - 2

Sumber : Hasil Survei Lapangan, 2018



Kajian Sosial warga terdampak, secara umum masyarakat terdampak disekitar lokasi
proyak adalah warga asli. Disebabkan terbatasnya tanah dan penghasilan rumah tangga
yang rendah, tanah sempadan irigasi menjadi lokasi pilihan untuk mendirikan bangunan
tambahan. Hubungan kekeluargaan warga begitu erat karena hubungan kekerabatan.
Kesamaaan dalam komunitas suku bangsa, hubungan sosial dan budaya mempererat
hubungan kekerabatan warga. Keberadaan LKM di kampung Gumelem dapat
membangun kebersamaan warga, hal ini dibuktikan dengan adanya kegiatan
masyarakat yang dilakukan secara teratur, seperti arisan kaum bapak, arisan kaum
ibu/PKK, pengajian, kerja bakti/gotong royong satu bulan sekali, partisipasi warga yang
cukup tinggi dalam penyelenggaraan musyawarah warga.

IV - 41 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



4.2. Inventarisasi Aset Terdampak
Jenis-jenis aset yang terdampak dalam Rencana kegiatan ini berupa tanah, bangunan,
tanaman, utilitas dan obyek lain di atas saluran irigasi. Terdapat 30 hunian terdampak,
dan 1 petak sawah. 30 Bangunan induk yang memiliki bangunan tambahan diatas
Saluran Irigasi yang dibongkar, 3 unit bangunan berfungsi sebagai dapur, 4 unit
berfungsi sebagai Gudang, 1unit sebagai dinding teras, 2 unit sebagai Kamar Mandi/WC,
1 unit sebagai Ruang Tamu, 14 Unit sebagai Teras Rumah, 5 unit bangunan akses jalan
masuk rumah. Dari 30 unit bangunan terdampak terdiri 28 unit bangunan permanen
dan 2 unit bangunan semi permanen. Bagian rumah yang terdampak dengan luas total
483,2 m2 dan Satu petak sawah sebagai akses Gumelem-jL Angkatan 45 dengan luas
430 m2.
Untuk asset utilitas lain berupa jembatan akses masuk sebanyak 4 unit . Aset warga
yang terdampak dari kegiatan penataan sub Kawasan Gumelem dirangkum dalam tabel
dibawah ini.

IV - 42 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



Tabel 4.5. Aset terdampak di sub Kawasan Gumelem Mulyoharjo
Pembangunan Jalan Penataan Sanitasi Pembangunan RTP Rencana
Penataan Bangunan Akses Gumelem- Lingkungan Penanganan
diatas Saluran Pasar Sayur;
Satu irigasi Gumelem – Jl.
Uraian
an Angkatan 45
Terdampak Terdampak Terdampak Terdampak Terdampak Terdampak Terdampak Terdampak Pindah Tidak
Total Sebagian Total Sebagian Total Sebagian Total Sebagian Pindah
1. Jumlahbangunan
hunian/rumah terdampak:
- Permanen Unit .- 27 - - - - - - - 27
- Semi permanen Unit - 2 - - - - - - - 2
- Tidak permanen Unit - - - - - - - - - -

2. Bangunan hunian sebagai


tempat usaha:
- Permanen
- Semi permanen Unit - 1 - - - - - - - 1
- Tidak permanen Unit - - - - - - - - - -
Unit - - - - - - - - - -

3. Sarana Bangunan yang


terdampak:
- Pagar m’ - - - - - - - - - -
- Dinding rumah m2 - 2,5 - - - - - - - -
- Teras rumah m2 - 147,23 - - - - - - - -
- Dapur m2 - 20,7 - - - - - - - -
- Gudang m2 - 146,02 - - - - - - - -
2
4. Tanah sawah M - - - 430 - - - - - -

5. Utilitas jembatan unit 4 - - - - - - - - -
Sumber : Hasil Survei Lapangan, 2018
IV - 43 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



Tabel 4.6. Aset Penataan Bangunan diatas saluran Irigasi

No Nama WTP Jenis Aset
Bangunan
Ukuran Ukuran Luas Ukuran % Ukuran Kondisi Fungsi Pindah/Tdk
Asli Bangunan Bangunan Terkena Sisa
Tambahan asli dan Proyek Bangunan
tambahan
1 H. Kasio 470 88,2 558,2 88,2 16% 470,0 Permanen Gudang Tdk

2 Bambang Hermanto 123,2 18,9 142,1 18,9 13% 123,2 Permanen Plat Jembatan Tdk
3 Supriyanto 24,44 4,7 29,14 4,7 16% 24,4 Semi Teras Rumah Tdk
Permanen
4 Irwan 18,2 3,5 21,7 3,5 16% 18,2 Semi Teras Rumah Tdk
Permanen
5 Rondiyah 77 25,3 102,3 25,3 25% 77,0 Permanen Plat Jembatan Tdk

6 Solikhin 72 6 78 6 8% 72,0 Permanen Kamar mandi dan Tdk


WC
7 Muhardi (jembatan) 163,2 8 171,2 8 5% 163,2 Permanen jembatan Tdk
8 Wasroni 38,7 10,32 49,02 10,32 21% 38,7 Permanen Teras Rumah Tdk

9 Waroto 99 24,75 123,75 24,75 20% 99,0 Permanen Teras Rumah Tdk

10 Tanuri 45,5 11,7 57,2 11,7 20% 45,5 Permanen Dapur Tdk

11 Endang Wati 45,5 7 52,5 7 13% 45,5 Permanen Kamar Mandi & WC Tdk

12 Riyanto 81,9 12,6 94,5 12,6 13% 81,9 Permanen Teras Rumah Tdk

IV - 44 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



No Nama WTP Jenis Aset
Bangunan
Ukuran Ukuran Luas Ukuran % Ukuran Kondisi Fungsi Pindah/Tdk
Asli Bangunan Bangunan Terkena Sisa
Tambahan asli dan Proyek Bangunan
tambahan
13 Rasidi 143 22 165 22 13% 143,0 Permanen Teras Rumah Tdk

14 Mahroni 60 6 66 6 9% 60,0 Permanen Teras Rumah Tdk

15 Darkono 89,3 32,5 121,8 32,5 27% 89,3 Permanen Ruang Tamu Tdk

16 Danuri 90 17,5 107,5 17,5 16% 90,0 Permanen Teras Rumah Tdk

17 Rois 72 11,78 83,78 11,78 14% 72,0 Permanen Teras Rumah Tdk

18 Maujen 81 11,78 92,78 11,78 13% 81,0 Permanen Teras Rumah Tdk

19 Rosochi 105 7 112 7 6% 105,0 Permanen Dapur Tdk

20 Ruslani 67,5 15,4 82,9 15,4 19% 67,5 Permanen Teras Rumah Tdk

21 M. Aliudin 182 40,32 222,32 40,32 18% 182,0 Permanen Gudang Tdk

22 Darsono 50 12,5 62,5 12,5 20% 50,0 Permanen Teras Rumah Tdk

23 Sumarto 50 15,2 65,2 15,2 23% 50,0 Permanen Teras Rumah Tdk

24 Taryudi 114 2,5 116,5 2,5 2% 114,0 Permanen Dinding teras Tdk

IV - 45 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan)



No Nama WTP Jenis Aset
Bangunan
Ukuran Ukuran Luas Ukuran % Ukuran Kondisi Fungsi Pindah/Tdk
Asli Bangunan Bangunan Terkena Sisa
Tambahan asli dan Proyek Bangunan
tambahan
25 Maryono/Johan 73,5 18,2 91,7 18,2 20% 73,5 Permanen Gudang Tdk

26 Asmuni 55,9 12,15 68,05 12,15 18% 55,9 Permanen Plat jembatan Tdk

27 Roipah 40 9 49 9 18% 40,0 Permanen Dapur Tdk

28 Surip 72,46 14 86,46 14 16% 72,5 Permanen Gudang Tdk

29 Rujito 91 7,2 98,2 7,2 7% 91,0 Permanen Teras rumah Tdk

30 Khaerul Anwar (Dito) 104 7,2 111,2 7,2 6% 104,0 Permanen Teras rumah Tdk

IV - 46 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


4.3. Kajian Sosial Ekonomi
Penilaian kehilangan asset
Berdasarkan data asset yang terdampak kegiatan, dilakukan penilaian kehilangan asset
kurang dari 10% (8unit), 10%-20% (12 unit) 20%- 30%( 10 unit) dari jenis asset warga
terdampak kegiatan.
Sedangkan tanah seluas 430 m2 merupakan tanah milik warga yang dfungsikan untuk
pertanian bukan sawah beririgasi teknis atau sawah lestari. Sesuai dengan Perda No. 1 Tahun
2018 tentang Tat Ruang Kabupaten Pemalang, tanah yang akan dibebaskan peruntukannya
adalah permukiman. Pemilik tanah menggunakan sebagai lahan pertanian (sawah), untuk
menambah penghasilan bagi pemiliknya yang bekerja sebagai pegawai Koperasi Simpan
Pinjam Swasta.
Pembebasan lahan dilakukan dengan cara jual beli dari pemilik ke pemerintah kab.
Pemalang.Nilai ekonomis tanah dan produktivitas lahan pertanian/sawah dilakukan sesuai
dengan hasil penilaian tim penilai independen. Pemerintah Kab. Pemalang berkordinasi
dengan BPN untuk merekrut tim Penilai independent sesuai dengan peratutan dan ketentuan
yang berlaku. Proses penilaian masih berlangsung sampai saat ini, namun telah ada
kesepakatan antara pemilik dengan Pemerintah kab. Pemalang. Anggaran pembelian tanah
sudah dianggarkan pada melalui APBD Perubahan TA 2019, untuk pembayaran jual beli
dilakukan setelah ada hasil penilaian dari Tim Penilai indenpenden.

Kajian Kehilangan Tempat Usaha. Total terdapat 1unit bangunan yang berfungsi sebagai
tempat tinggal dan tempat usaha pembuatan roti. Usaha yang dilaksanakan tetap berjalan
baik pada masa pembongkaran dan pada saat perbaikan. Pemilik usaha roti adalah warga
kampung Gumelem yang tergolong mampu (bukan MBR) dan memiliki tempat /rumah yang
cukup besar. Bangunan yang dibongkar adalah bangunan tambahan diatas saluran yang
digunakan untuk Gudang peralatan produksi roti dan kamar mandi/WC. Pembongkaran
dilakukan setelah penataan ruang dalam rumah untuk penampungan dan pembuatan Kamar
madi/WC pengganti selesai, sehingga produksi roti tetap berjalan tidak berpengaruh besar
pada pendapatan pemilik usaha.

Tabel 4.6. Kehilangan tempat usaha dan penghasilan
Nilai Keterangan
Jenis tempat Tempat
penghasilan/
usaha usaha
bulan (Rp)
- Usaha Roti Unit 1 3.500.000,- Bangunan Yang dibongkar berfungsi sebagai tempat
pemanggangan Roti, sebelum pelaksanaan
pembongkaran bangunan oven dipindahkan ke Ruang
bagian dalam rumah yang telah ditata sebelumnya,
sehingga proses produksi roti masih bisa berjalan
seperti biasanya.
Jumlah Unit 1 3.500.000,-
VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang
47 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Sumber: Hasil Survey Tim RPL, Tahun 2018

4.4 Pengelolaan Dampak Lingkungan


Untuk meminimalkan dampak lingkungan yang terjadi oleh penataan dan
pembangunan jalan akses dan drainase, pembangunan IPAL akan ditangani selama
masa persiapan, pelaksanaan dan pasca konstruksi dengan menyusun UKL-UPL yang
telah mendapat rekomendasi dari Dinas Lingkungan Hidup Kab. Pemalang.
Saat pelaksanaan pembangunan jalan akses dan drainase, pembangunan IPAL maka
wajib dibuat pagar pembatas/pengaman agar batasan wilayah yang dikerjakan jelas,
meminimalkan dampak pada bangunan di sekitarnya, warga juga tidak berlalu lalang di
lokasi proyek, dan ketentuan teknis yang tertuang di dalam UKL-UPL dilaksanakan dan
dimonitor dalam pelaksanaanya. Kehati-hatian dalam pemilihan dan pengggunaan alat
berat akan mampu meminimalkan dampak lingkungan yang terjadi. Perlu disiapkan
jalur khusus keluar masuk kendaraan proyek, lokasi pembuangan tanah/sampah
konstruksi perlu disiapkan dari sekarang, dan yang utama petugas yang bekerja memiliki
tanggung jawab yang tinggi untuk meminimalkan dampak lingkungan yang terjadi.

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


48 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


BAB V
HASIL KAJIAN LEGALITAS TANAH DAN HAK ATAS TANAH

5.1. Ketentuan dalam Proses Pengadaan Tanah untuk Kepentingan Umum

Rencana penataan pada ketiga lokasi sub Kawasan Gumelem Kelurahan mulyoharjo, yang
memerlukan pengadaan tanah adalah kegiatan penataan bangunan jalan akses Gumelem-
Pasar sayur dan Gumelem – jalan angkatan 45 Pelutan. Sedangkan kegiatan penataan
permukiman menggunakan tanah saluran irigasi di kembalikan fungsi saluran sebagaimana
mestinya.
Tanah yang akan digunakan sebagai jalan akses Gumelem – pasar sayur adalah tanah milik
Pemda, sedangkan akses Gumelem – jl. Angkatan 45 milik warga. Hunian dibantaran sungai
/saluran irigasi adalah milik DPU TR bidang SDA. Kajian hukum legalitas tanah dan hak atas
tanah dijelaskan dalam tabel berikut :
Tabel 5.1.
Ketentuan dan Hukum terkait dengan Pengadaan Tanah untuk Pembangunan

No Ketentuan dan Hukum Tentang

1 UU No.2 Tahun 2012, Pasal 7


Tentang pengadaan Pengadaan Tanah untuk Kepentingan Umum
Tanah diselenggarakan sesuai dengan:
BagiPembangunan a) Rencana Tata Ruang Wilayah;
Untuk b) Rencana Pembangunan Nasional/Daerah;
KepentinganUmum c) Rencana Strategis; dan
d) Rencana Kerja setiap Instansi yang memerlukan tanah.
Pasal 10
Tanah untuk kepentingana umum sebagaimana dimaksud dalam pasal 4
digunakan untuk pembangunan …..
o. penataan permukiman kumuh perkotaan dan/atau konsolidasi tanah,
serta perumahan untuk masyarakat berpenghasilan rendah dengan status
sewa;
3 Peraturan Presiden Pasal 2
Nomor 71 Tahun 2012 Pengadaan Tanah untuk Kepentingan Umum diselenggarakan melalui
Penyelenggaraan tahapan:
Pengadaan Tanah Bagi a. perencanaan;
Pembangunan b. persiapan;
Untuk Kepentingan c. pelaksanaan; dan
Umum d. penyerahan hasil.
Peraturan Presiden Pasal 1,
Republik Indonesia No. 2) Penanganan Dampak Sosial Kemasyarakatan adalah penanganan
62 Tahun 2018, tentang masalah social berupa pemberian santunan untuk pemindahan
Penanganan Dampak
Sosial Kemasyarakatan
VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang
49 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

No Ketentuan dan Hukum Tentang

dalam Rangka masyarakat yang menguasai tanah yang akan digunakan untuk
Penyediaan Tanah pembangunan nasional.
untuk Pembangunan
Pasal 7,
Nasional
Dokumen rencana penanganan Dampak social kemasyarakatan
sebagaimana dimaksud pada ayat (1) paling sedikit memuat :
a. Letak tanah dan luas tanah serta kondisi diatas tanah yang
dikuasai masyarakat
b. Data masyarakat yang menguasai tanah
c. Gambaran umum situasi dan kondisi masyarakat yang menguasai
tanah.
Pasal 8,
3) Besarnya nilai santunan sebagaimana dimaksud pada ayat (2) huruf g
dihitung berdasarkan penlaian pihak independent dengan
memperhatikan :
a. Biaya pembersihan segala sesuatu yang berada diatas tanah
b. mobilisasi
c. sewa rumah paling lama 12 bulan; dan/atau
d. tunjungan kehilangan pendapatan dari pemanfatan tanah

Pasal 15,
1) Pendanaan yang diperlukan dalam pelaksanaan dampak social
kemasyarakatan sebagaimana dimaksud alam Pasal 3 ayat (1)
bersumber dari :
a. Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara, dalam hal instansi
yang memerlukan tanah adalah kementerian/lembaga;
b. Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah, dalam hal instansi
yang memerlukan tanah adalahpemerintah daerah; dan/atau
c. Anggaran Perusahaan, dalam hal instansi yang memerlukan tanah
adalah badan usaha milik negara atau badan usaha milik daerah.
2) Ketentuan lebih lanjut mengenai pendanaan yang diperlukan dalam
pelaksanaan Penanganan Dampak Sosial Kemasyarakatan yang
bersumber dari:
a. Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara, diatur dengan Peraturan
Menteri Keuangan; dan
b. Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah, diatur dengan Peraturan
Menteri Dalam Negeri.
3. Peraturan Menteri sebagaimana dimaksud pada ayat (2) huruf a dan
huruf b, ditetapkan paling lama 30 (tiga puluh) hari sejak
diundangkannya Peraturan Presiden ini.
Pasal 16
Barang atau aset yang diperoleh dari Penanganan Dampak Sosial
Kemasyarakatan yang tidak digunakan oleh pemerintah atau
pemerintah daerah, dapat dihibahkan untuk kepentingan umum sesuai

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


50 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

No Ketentuan dan Hukum Tentang

dengan ketentuan peraturan perundang-undangan di bidang


pengelolaan barang milik negara.
Pasal 17
Penetapan gubernur mengenai besaran nilai santunan, daftar penduduk
penerima santunan, dan tim yang ditetapkan sebelum diundangkannya
Peraturan Presiden ini, dapat dilanjutkan dan dokumen yang telah ada
menjadi bagian dokumen Penanganan Dampak Sosial Kemasyarakatan
sebagaimana diatur dalam Peraturan Presiden ini.
Pasal 18
Pada saat Peraturan Presiden ini mulai berlaku, Peraturan Presiden Nomor
56 Tahun 2017 tentang Penanganan Dampak Sosial Kemasyarakatan
dalam rangka Penyediaan Tanah untuk Proyek Strategis Nasional
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2017 Nomor 110) dicabut
dan dinyatakan tidak berlaku.
6 Peraturan Menteri Pasal 1
Pekerjaan Umum Dan Garis sempadan sungai adalah garis maya di kiri dan kanan palung sungai
Perumahan Rakyat yang ditetapkan sebagai batas perlindungan sungai.
Republik Indonesia
Pasal 3
Nomor 28/PRT/M/2015
(2) Penetapan garis sempadan sungai dan garis sempadan danau
tentang
bertujuan agar:
Penetapan Garis
b) fungsi sungai dan danau tidak terganggu oleh aktifitas yang
Sempadan Sungai Dan
berkembang di sekitarnya; dst.
Garis Sempadan Danau
Pasal 7
Garis sempadan sungai bertanggul di dalam kawasan perkotaan
sebagaimana dimaksud dalam Pasal 4 ayat (2) huruf c, ditentukan paling
sedikit berjarak 3 (tiga) meter dari tepi luar kaki tanggul sepanjang alur
sungai.
Pasal 22
i. Sempadan sungai hanya dapat dimanfaatkan secara terbatas untuk:
a) bangunan prasarana sumber daya air;
b) fasilitas jembatan dan dermaga;
c) jalur pipa gas dan air minum;
d) rentangan kabel listrik dan telekomunikasi;
e) kegiatan lain sepanjang tidak mengganggu fungsi sungai, antara lain
f) kegiatan menanam tanaman sayur-mayur;
g) bangunan ketenagalistrikan.
ii. Dalam hal di dalam sempadan sungai terdapat tanggul untuk
kepentingan pengendali banjir, perlindungan badan tanggul dilakukan
dengan larangan:
a) menanam tanaman selain rumput;
b) mendirikan bangunan; dan
c) mengurangi dimensi tanggul.
7 Peraturan Daerah No. BAB XV
16 Tahun 2016 tentang GARIS SEMPADAN JARINGAN IRIGASI

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


51 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

No Ketentuan dan Hukum Tentang

Saluran Irigasi Pasal 69


1) Sebagai usaha pengamanan jaringan irigasi beserta bangunannya
ditetapkan garis sempadan jaringan irigasi untuk bangunan dan
untuk pagar.
2) Setiap badan usaha ataupun perseorangan yang akan mendirikan
bangunan baik untuk tempal tinggal ataupun usaha dan tanahnya
berbatasan dengan jaringan irigasi wajib mendapatkan persetujuan
garis sempadan dari Bupati.
3) Garis sempadan jaringan irigasi untuk bangunan diukur dari batas
luar tepi atas saluran atau kaki tanggul sebelah luar atau bangunan
irigasi yang ada dengan jarak sebagai berikut:
a. 4 (empat) meter untuk jaringan irigasi dan pembuangan
dengan kemampuan lebih dari 4 (empat) m3/detik;
b. 3 (tiga) meter untuk jaringan irigasi dan pembuangan dengan
kemampuan lebih dari 1 (satu) m3/detik sampai 4 (empat)
m3/detik;
c. 2 (dua) meter untuk jaringan irigasi dan pembuangan dengan
kemampuan sampai dengan 1 (satu) m3/ detik.
4) Garis sempadan jaringan irigasi untuk pagar diukur dari batas luar
tepi atas saluran atau kaki tanggul sebelah luar atau bangunan
irigasi yang ada dengan jarak sebagai berikut:
a. 3 (tiga) meter untuk jaringan irigasi dan pembuangan
sebagaimana dimaksud pada ayat (3) huruf a;
b. 2 (dua) meter untuk jaringan irigasi dan pembuangan
sebagaimana dimaksud pada ayat (3) huruf b;
c. 1 (satu) meter untuk jaringan irigasi dan pembuangan
sebagaimana dimaksud pada ayat (3) huruf c.
Sumber : Hasil Analisis Tim RPL, 2018

Adapun perarturan perundangan yang mendasari pelaksanaan penataan kawasan dapat
dirinci sebagai berikut :
• Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang
Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 68, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 4725;
• Undang-Undang Republik Indonesia Nomor1Tahun 2011 tentang Perumahan dan
Kawasan Permukiman;
• Undang – Undang No 2 Tahun 2012 tentang Pengadaan Tanah bagi pembangunan
untuk kepentingan umum
• Peraturan Pemerintah No. 26 tahun 2008 tentang RTRW Nasional
• Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia
Nomor 28/PRT/M/2015 Tentang Penetapan Garis Sempadan Sungai Dan Garis
Sempadan Danau;

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


52 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


• Peraturan Pemerintah No. 14 tahun 2016 Penyelenggaraan Perumahan dan
Kawasan permukiman
• Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Nomor 2 Tahun 2016
Peningkatan Kualitas Perumahan Kumuh dan Permukiman Kumuh;
• Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 6 Tahun 2010 tentang Rencana
Tata Ruang Wilayah Provinsi Jateng;
• Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 9 Tahun 2006 tentang Garis
Sempadan Sungai
• Peraturan Daerah Kabupaten PemalangNomor 1 Tahun 2013 tentang
Kebersihan, Keamanan dan Ketertiban;
• Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 23 Tahun 2016 tentang
Bangunan Gedung;
• Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 16 Tahun 2017 tentang Saluran
Irigasi;
• Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 1 Tahun 2018 tentang RTRW
Kabupaten Pemalang Tahun 2018-2038;

5.2. Hasil Kajian Status Legalitas Tanah WTP

Bangunan yang terkena dampak dari kegiatan penataan kawasan gumelem adalah
bangunan yang berada diatas saluran, dimana bangunan utama berdiri di tanah milik
sendiri sedangkan aset terdampak yang notabene bangunan tambahan berisi diatas
saluran. Lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 5.2.
Rekapitulasi Status Kepemilikan Tanah WTP
Pembangunan Penataan
Penataan Jalan Akses Sanitasi
Bangunan Gumelem-Pasar Lingkungan Pembangunan
No URAIAN Jumlah
sempadan Sayur; Gumelem RTP
saluran – Jl. Angkatan
45
1. Jumlah bidang tanah/
30 - 30 unit
bangunan terdampak (unit) - -
2. Luas total bidang tanah - 430 m2/1 kavling - - 430m2
terkena dampak
3. Status kepemilikan tanah
terdampak:
- WTP dengan hak - 1 KK - - 1 KK
milik/SHM
- WTP tanpa hak atas tanah 30 - - - 30 KK
Sumber : Hasil Survei Tim RPL, 2018

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


53 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Berdasarkan tabel diatas, terdapat 30 unit tapak bangunan (30 KK) terdampak
dengan status tanpa hak atas tanah. Bangunan terdampak adalah bangunan tambahan yang
berdiri diatas saluran drainase dengan tanpa ijin sedangkan bangunan utama berdiri diatas
tanah milik. Saluran drianse tersebut merupakan tanah milik DPUPR Kabupaten Pemalang
Bidang SDA.

Gambar 5.1. Kepemilikan Tanah WTP




Tabel. 5.3. Status Kepemilikan Tanah-Bangunan utama WTP
Jenis Aset WTP
Tanah
No Nama WTP Ukuran Ukuran
Ukuran
Terkena % Sisa Status Fungsi Kondisi
Asli
Proyek Tanah
1 H. Kasio 235 0 0% 235 legal rumah -
(sertifikat)
2 Bambang 123,2 0 0% 123,2 legal rumah -
Hermanto (sertifikat)
3 Supriyanto 24,44 0 0% 24,44 legal (petok) rumah -

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


54 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

Jenis Aset WTP


Tanah
No Nama WTP Ukuran Ukuran
Ukuran
Terkena % Sisa Status Fungsi Kondisi
Asli
Proyek Tanah
4 Irwan 18,2 0 0% 18,2 legal (petok) warung -

5 Rondiyah 77 0 0% 77 legal (petok) rumah -

6 Solikhin 72 0 0% 72 legal (petok) rumah -

7 Muhardi 163,2 0 0% 163,2 legal (petok) rumah -


(jembatan)
8 Wasroni 38,7 0 0% 38,7 legal (petok) rumah -

9 Waroto 99 0 0% 99 legal (petok) rumah -

10 Tanuri 45,5 0 0% 45,5 legal (petok) rumah -

11 Endang Wati 45,5 0 0% 45,5 legal (petok) rumah -

12 Riyanto 81,9 0 0% 81,9 legal (petok) rumah -

13 Rasidi 143 0 0% 143 legal (petok) rumah -

14 Mahroni 60 0 0% 60 legal (petok) rumah -

15 Darkono 89,3 0 0% 89,3 legal (petok) rumah -

16 Danuri 90 0 0% 90 legal (petok) rumah -

17 Rois 72 0 0% 72 legal (petok) rumah -

18 Maujen 81 0 0% 81 legal (petok) rumah -

19 Rosochi 105 0 0% 105 legal (petok) rumah -

20 Ruslani 67,5 0 0% 67,5 legal (petok) rumah -

21 M. Aliudin 182 0 0% 182 legal sertifikat rumah -

22 Darsono 50 0 0% 50 legal sertifikat rumah -

23 Sumarto 50 0 0% 50 legal sertifikat rumah -

24 Taryudi 114 0 0% 114 legal (petok) rumah -

25 Maryono/Johan 73,5 0 0% 73,5 legal (petok) rumah -

26 Asmuni 55,9 0 0% 55,9 legal (petok) rumah -

27 Roipah 40 0 0% 40 legal (petok) rumah -

28 Surip 72,46 0 0% 72,46 legal (petok) rumah -

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


55 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

Jenis Aset WTP


Tanah
No Nama WTP Ukuran Ukuran
Ukuran
Terkena % Sisa Status Fungsi Kondisi
Asli
Proyek Tanah
29 Rujito 91 0 0% 91 legal (petok) rumah -

30 Khaerul Anwar (Dito) 104 0 0% 104 legal (petok) rumah -

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


56 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


BAB VI
KEGIATAN KONSULTASI PUBLIK


6.1. Sosialisasi

Tahapan penting yang dilakukan untuk membangun kesepakatan antara warga
terkena proyek dengan Pemerintah Kabupaten Pemalang terhadap rencana kegiatan
penataan lingkungan permukiman melalui pencegahan dan peningkatan kualitas
permukiman kumuh perkotaan ditempuh melalui kegiatan sosialisasi.
Tim Kordinator kota dan fasilitator KOTAKU memiliki peran besar dalam
memfasilitasi para pihak dalam pelaksanaan program Kotaku. Lembaga BKM yang
dibentuk oleh masyarakat memiliki peran dalam mensosialisasikan pengelolaan program
kepada masyarakat dan para pihak terkait. Sosialisasi di tingkat masyarakat terkait
dengan rencana penataan pada lokasi sub Kawasan Gumelem dipimpin langsung oleh
pokja PKP (dalam hal ini BAPPEDA).
Tabel 6.1.
Rekapitulasi Rembug dan Kesepakatan dengan WTP
No Jenis Rembug Kesepakatan
1 Rencana Kegiatan Proyek
a. Rencana kegiatan penataan kawasan (ketiga Menyepakati rencana kegiatan penataan
lokasi kawasan) kawasan untuk ketiga lokasi
b. Site plan rencana kegiatan penataan kawasan Menyepakati jumlah bangunan yang terkena
proyek
2 Penilaian Aset Terdampak dan Aturan
Kompensasi
a. Penilaian aset terdampak pada ketiga lokasi Menyepakati jenis aset terdampak, jumlah,
Kawasan volume dan perkiraan nilai aset terdampak
b. Kriteria WTP penerima kompensasi dan Menyepakati kriteria WTP dan hak yang akan
keberhakanya diberikan
c. Bentuk kompensasi Menyepakati bentuk kompensasi yang akan
diberikan kepada WTP
d. Mekanisme dan waktu pemberian Menyepakati keterlibatan WTP dan jadwal
kompensasi pemberian kompensasi
3 Penyampaian keluhan/complain Mekanisme prosedur penyampaian keluhan
selama proses pelaksanaan kegiatan penataan
(dari proses pra konstruksi, pelaksanaan sampai
dengan pemberian kompensasi)
Sumber : Tim RPL, 2018

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


57 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Selengkapnya rembug dan konsulltasi yang dilaksanakan kepada warga terdampak
adalah seperti dalam tabel dibawah ini:
Tabel 6.2.
Rekapitulasi Sosialisasi, Rembug dan Konsultasi
Jumlah
No Waktu Lokasi Topik Bahasan Tindak Lanjut
Peserta
A. Kelurahan Mulyoharjo
1 21 Aula Sosialisasi WTP 26 Orang a. WTP bersedia membongkar
Agustus Kelurahan bangunan miliknya yang berada
2017 Mulyoharjo diatas saluran
2 1 Maret Aula Sosialisasi 22 orang a. Persetujuan dan kesepakatan
2018 Kelurahan Program kegiatan yang direncanakan
Mulyoharjo KOTAKU b. Masyarakat siap mendukung dan
penataan melancarkan kegiatan program
Kawasan kegiatan
Gumelem (RW c. Masyarakat siap melakukan
01) perawatan dan pemeliharaan hasil
kegiatan
d. Terkait dengan tanah tidak menjadi
masalah
3 Agustus Aula Penyepakatan 24 orang a. Kesepakatan dengan pemilik
2018 Kelurahan kegiatan bangunan yang berada diatas sungai
Mulyoharjo dengan pemilik dan tidak menuntut ganti rugi dalam
bangunan yang bentuk apapun
berada diatas b. Persetujuan adanya program
saluran irigasi. KOTAKU terkait kegiatan normalisasi
irigasi dan menanggulangi banjir di
Kampung Gumelem
4 Oktober Depan Penyampaian Warga yang memiliki bangunan yang
2018 Posyandu jadwal akan dibongkar untuk melakukan
Rw 01 pelaksanaan persiapan
Kelurahan kegiatan
Mulyoharjo pembongkaran
bangunan
5 12-02- RW 01 Sosialisasi 5 orang Menunggu tindaklanjut dari Pokja PKP
2019 Mulyoharjo rencana terkait dengan kesiapan pengadaan
pengadaan tanah.
tanah untuk
pembangunan
jalan
penghubung
kawasan
6 Maret Bappeda Pembahasan Koordinasi dengan Kepala Bappeda
2019 Pemalang Rencana Pemalang
pengadaan
tanah melalui
pembebasan

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


58 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

Jumlah
No Waktu Lokasi Topik Bahasan Tindak Lanjut
Peserta
sawah Sdr
Gesang
7 April RT 03 RW Kunjungan Koordinasi POKJA PKP untuk menemui
2019 01 Lapang ke Pemilik Tanah (Pak Gesang)
tanah sawah
akan
dibebaskan
8 02-5- RW 01 Pemantapan 31 orang Pengadaan tanah akan dianggarkan oleh
2019 Mulyoharjo Tindaklanjut APBD Kabupaten Pemalang sebagai
Pengadaan tindaklanjut komitmen pemerintah.
tanah untuk
pembangunan
jalan
penghubung
kawasan (ruas
jalan
Gumelem– Jl.
Angkatan 45)

9 Mei 2019 Bappeda berkordinasi Fasilitasi kesediaan pelepasan tanah dari
Pemalang dan pemetaan pemilik kepada pemerintah Kabupaten
penentuan Pemalang
Zona Nilai
Tanah (ZNT)
Sumber : Tim RPL, 2018.(Berita Acara terlampir)

















VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang
59 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Dokumentasi sosialisasi dengan
warga




6.2. Konsultasi Publik
Kegiatan konsultasi publik dilakukan setelah perhitungan dan penaksiran aset terkena proyek.
Kegiatan ini dilakukan dengan warga yang akan kehilangan bangunan/aset lainnya. Tujuan
dilakukannya kegiatan ini adalah untuk menginformasikan kepada WTP mengenai dampak
kegiatan proyek, hasil penaksiran yang sudah dilakukan untuk masing – masing WTP serta
memberikan kesempatan bagi WTP untuk menyampaikan opini atau kekhawatirannya.
Kegiatan konsultasi akan berlangsung dalam pelaksanaan kegiatan di ketiga Kawasan secara
menerus sesuai tahapan pelaksanaan kegiatan. Kegiatan ini akan meminimalkan risiko
dampak buruk ketidakpuasan warga, karena kurangnya pemahaman warga terhadap
program. Partisipatisi dan keterlibatan warga dalam proses pelaksanaan kegiatan akan
mendukung kelancaran pelaksanaan program.

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


60 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


BAB VII
PENILAIAN ASET TERDAMPAK DAN KOMPENSASI

7.1. Penilaian Aset


Penilaian aset WTP dilakukan berdasarkan analisis harga satuan pasar dan harga satuan
pekerjaan yang SK Bansos No: 903/280/2018 Tentang Penerima Bantuan Sosial ditetapkan
oleh Pemerintah Kabupaten Pemalang.
Sedangkan untuk penaksiran harga tanah bagi pembebasan tanah untuk keperluan
pembangunan jalan akses Pemerintah Kabupaten Pemalang berkoordinasi dengan Kantor
Pertanahan dan ATR Kabupaten Pemalang, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan
Permukiman untuk melakukan pemetaan penentuan Zona Nilai Tanah (ZNT) berdasaran kelas
tanah yang ada pada zonasi tapak kajian. Hasil penilaian terhadap aset terdampak, sebagai
berikut :
Tabel 7.1. Penilaian Aset Terdampak
Nilai
Jmlh Luas
No. Lokasi Jenis asset terdampak Jumlah harga Jumlah Nilai
/volume
satuan
1 Penataan Bangunan diatas saluran :
2
- Bangunan rumah permanen 27 unit 428,06 m 304.794 132.600.000
RT 2, RT3/
- Bangunan rumah semi 2
RW 1 2 unit 42,64 m 304.794 13.220.000
permanen
2
RT02/ RW 1 - Usaha Roti 1 unit 12,5 m 1.631.760 20.397.000
Pembangunan Jalan Akses Gumelem-Pasar Sayur; Gumelem – Jl.
3
Angkatan 45 :
2
Rt 2/Rw 1 - Tanah sawah 1 Petak 430 m 1.000.000 430.000.000
4 Penataan Sanitasi Lingkungan - - - -
5 Pembangunan RTP - - - -
JUMLAH 596.217.000

Sumber : Hasil Analisa Tim RPL, 2018



Hasil Penilaian dan penaksiran aset pada masing – masing sub kawasan kegiatan
proyek WTP berhak mendapatkan kompensasi berupa biaya bongkar dan pembangunan
kembali. Adapun asset-aset yang terdampak pembongkaran dinding, teras, dapur dan
KM/WC. Secara rinci Keberhakan warga terdampak telah dikonsultasikan dan dirembug
sehingga menghasilkan kesepakatan bersama dengan kriteria sebagai berikut :


VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang
61 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Tabel 7.1 Kriteria Warga Terkena Proyek
Kriteria Jumlah
1. WTP dengan bangunan hunian :
b. Bangunan berdiri diatas tanah pemerintah tanpa ijin. 30 KK
c. Bangunan berdiri diatas tanah pemerintah tanpa ijin -
d. Bangunan berdiri diatas tanah milik -
2. WTP dengan bangunan hunian sebagai tempat usaha :
a. Bangunan berdiri diatas tanah pemerintah tanpa ijin. 1 KK
b. Bangunan berdiri diatas tanah pemerintah tanpa ijin -
c. Bangunan berdiri diatas tanah milik -
3. WTP dengan pembebasan tanah :
a. Hak milik 1 KK
b. Hak pakai -
c. Hak guna lahan -

Berdasarkan kriteria tersebut diatas secara lengkap, keberhakan warga terkena proyek
dijelaskan dalam tabel berikut ini.
Tabel 7.2 Keberhakan Warga Terkena Proyek
Obyek Terdampak Volume Keberhakan
Bangunan hunian terkena 29 unit - Mendapatkan kompensasi berupa pembangunan kembali
proyek diatas saluran (tanah bangunan sesuai fungsi semula.
pemerintah) tanpa ijin - Mendapat bantuan pembongkaran dan perbaikan kembali
bekas bongkaran
- Mendapat bantuan untuk pemulihan dan peningkatan
penghidupan/ ekonomi.
Bangunan hunian sebagai 1 unit - Mendapatkan kompensasi berupa perbaikan bekas
tempat usaha pembongkaran.
- Mendapat penggantian pendapatan jika usaha sampai
tidak bisa berjalan.
- Mendapat bantuan dan bimbingan peningkatan usaha
masyarakat.
Jembatan 4 unit Dilakukan pembangunan jembatan baru sesuai fungsi semula
dan lebih baik.
2
Tanah pertanian 430 m - Pemberian kompensasi pembebasan tanah dengan nilai
yang layak. (sesuai hasil Tim Penilai Independen)
- Mendapatkan bantuan sertifikasi hak milik atas sisa tanah
yang dibebaskan.
Sumber : Hasil Analisis Tim RPL, 2018

7.2. Kompensasi
Mencermati hasil kajian WTP yang telah dilakukan, permasatanah yang terjadi
adalah cenderung pada persoalan pemanfaatan tanah bantaran/sempadan saluran
VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang
62 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


drainase milik pemerintah kabupaten Pemalang oleh warga yang digunakan untuk
pengembangan/ perluasan fungsi bangunan.
Rencana kegiatan penataan Kawasan dalam pelaksanaan penataan bangunan
adalah mengembalikan fungsi tanah dari pemanfaatan tanah bantaran/ sempadan
saluran/ drainase sesuai dengan fungsinya.
Bentuk kompensasi yang diberikan terhadap WTP yaitu dalam bentuk rehab
bangunan siap huni dan perapihan bangunan yang telah lakukan oleh Dinas Perkim
Kab. Pemalang tahun 2018. Sedangkan untuk kegiatan pengadaan tanah untuk
keperluan pembukaan jalan penghubung kawasan Pelutan – Kampung Gumelem – Jl
Salamet Riyadi diperlukan kompensasi pembebasan tanah dengan cara jual beli tanah
warga kepada Pemerintah Kabupaten Pemalang.
Secara rinci bentuk kompensasi bagi warga terdampak (WTP) dapat dilihat di
bawah ini:

Tabel 7.4 Nilai Kompensasi Yang Diterima oleh WTP
Kegiatan Jenis Jumlah (unit) Jumlah Harga Jumlah Nilai
Kompensasi Luas/volume Satuan (Rp).
(Rp)
2
A. Penataan Biaya 29 unit 428,06 m 309.794 145.820.000
bangunan di atas pembongkaran bangunan
saluran Gumelem dan hunian
pembangunan 1 unit 12,5 m2 1.631.760 20.397.000
kembali (rehab bangunan
siap huni) sebagai tempat
usaha
4 unit jembatan 3,42 m³ 4.523.392 15.470.000

B. Pembangunan Biaya 1 kavling 430 m2 1.000.000 430.000.000


Jalan Akses pembebasan
Penghubung tanah
Pelutan – Kampung
Gumelem – Jl
Salamet Riyadi
JUMLAH 596.217.000
Sumber : Hasil Analisis Tim RPL, 2018

Kompensasi 1 unit bangunan sebagai tempat usaha berupa tempat untuk meletakkan
panggangan roti/oven. Oven tersebut dipindahkan di ruang lain, dimana selama proses
pembongkaran dan pembangunan kembali proses produksi tidak terganggu dan masih tetap
berjalan seperti semula sehingga tidak ada kerugian dan atau pengurangan jumlah produksi
roti yang ditimbulkan akibat proses pembongkaran dan pembangunan kembali aset
terdampak. Untuk tanah pertanian, tanah tersebut merupakan tanah pertanian tadah hujan
dan bukan sawah lestari dan tidak merupakan sumber penghasilan utama pemilik tanah.

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


63 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Kompensasi yang diberikan kepada WTP atas dasar rembug kesepakatan adalah sebagai berikut :
Nilai Asset WTP Kompensasi yang disepakati
Realisasi Pendanaan
ASSET VOLUME Perkiraan Nilai Asset
NO NAMA WTP ALAMAT Satuan
TERDAMPAK (Vol x 1,2jt-NJOP) Nilai Taksiran
Pembongkaran Pembiayaan
Nilai Taksiran
Perbaikan (Nilai
Total Nilai Asset
Pembiayaan
Nilai Kompensasi (Berupa
Ket Realisasi Dana
WTP Perbaikan bangunan)
(Nilai asset x 10%) asset x 30%)

Jln Kemuning Utara 1. Atap Genteng
RT001-RW001 2. Dinding Bata
1 H. Kasio
Mulyoharjo 3. Lantai Beton
30 m2 34.000.000 3.400.000 APBD 10.200.000 47.600.000 APBD 21.945.000 Dana Bansos 21.945.000
APBD tahun
Pemalang
2018

Jln Kemuning Utara


RT001-RW001
2 Bambang
Mulyoharjo
Plat Beton 2,992 m3 2.393.600 239.360 APBD 718.080 3.351.040 APBD 5.233.000 Dana Bansos 5.233.000
Pemalang APBD tahun
2018
Jln Kemuning Utara
1. Atap Genteng
2. Dinding
3 Supriyanto
RT001-RW001
Mulyoharjo
Papan Kayu
3. Lantai Papan
4,7 m2 3.640.000 364.000 APBD 1.092.000 5.096.000 APBD 4.598.000 Dana Bansos 4.598.000
Pemalang APBD tahun
Kayu
2018
1. Atap Genteng
Jln Kemuning Utara
RT001-RW001
2. Dinding
4 Irwan Papan Kayu 6,6 m2 5.920.000 592.000 APBD 1.776.000 8.288.000 APBD 6.788.000 Dana Bansos 6.788.000
Mulyoharjo
Pemalang
3. Lantai Papan
Kayu
APBD tahun
2018
1. Atap Genteng
Jln Kemuning Utara
2. Dinding
5 Rondiyah
RT001-RW001
Mulyoharjo
Papan Kayu 12,32 m2 9.856.000 985.600 APBD 2.956.800 13.798.400 APBD 2.749.000 Dana Bansos 2.749.000
3. Lantai Papan APBD tahun
Pemalang
Kayu
2018

Jln Kemuning Utara


RT001-RW001
1. Atap Genteng
2. Dinding
6 Solihin Papan Kayu 10,54 m3 10.648.000 1.064.800 APBD 3.194.400 14.907.200 APBD 15.401.000 Dana Bansos 15.401.000
Mulyoharjo
Pemalang
3. Lantai Papan APBD tahun
Kayu
2018



VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


64 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan




Nilai Asset WTP Kompensasi yang disepakati
Realisasi Pendanaan
ASSET VOLUME Perkiraan Nilai Asset
NO NAMA WTP ALAMAT Satuan Nilai Taksiran Nilai Taksiran
TERDAMPAK (Vol x 1,2jt-NJOP)
Pembongkaran Pembiayaan Perbaikan (Nilai
Total Nilai Asset
Pembiayaan
Nilai Kompensasi (Berupa
Ket Realisasi Dana
WTP Perbaikan bangunan)
(Nilai asset x 10%) asset x 30%)


Jln Kemuning Utara
RT002-RW001
7 Muhardi
Mulyoharjo
Plat Beton 1,6536 m3 1.322.880 132.288 APBD 396.864 1.852.032 APBD 3.605.000 Dana Bansos 3.605.000
Pemalang APBD tahun
2018

Jln Kemuning Utara
1. Atap
RT002-RW001
8 Wasroni 2. Lantai 10,32 m2 10.384.000 1.038.400 APBD 3.115.200 14.537.600 APBD 3.618.000 Dana Bansos 3.618.000
Mulyoharjo
3. Dinding Bata APBD tahun
Pemalang
2018

Jln Kemuning Utara


1. Atap
RT002-RW001
9 Waroto
Mulyoharjo
2. Lantai Kayu 10,32 m2 10.384.000 1.038.400 APBD 3.115.200 14.537.600 APBD 1.672.000 Dana Bansos 1.672.000
3. Beton APBD tahun
Pemalang
2018
Jln Kemuning Utara
1. Atap
10 Tanuri
RT002-RW001
Mulyoharjo
2. Lantai 22,9 m2 25.480.000 2.548.000 APBD 7.644.000 35.672.000 APBD 5.750.000 Dana Bansos 5.750.000
3. Dinding Kayu APBD tahun
Pemalang
2018

Jln Kemuning Utara
1. Atap
11 Endang
RT002-RW001
2. Beton 10,85 m2 11.020.000 1.102.000 APBD 3.306.000 15.428.000 APBD 8.913.000 Dana Bansos 8.913.000
Mulyoharjo
Pemalang
3. Dinding Kayu APBD tahun
2018

Jln Kemuning Utara
RT002-RW001
1. Atap
12 Riyanto
Mulyoharjo
2. beton 26,64 m2 29.968.000 2.996.800 APBD 8.990.400 41.955.200 APBD 5.703.000 Dana Bansos 5.703.000
3. Dinding Bata APBD tahun
Pemalang
VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang 2018
65 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan



Nilai Asset WTP Kompensasi yang disepakati
Realisasi Pendanaan

ASSET VOLUME Perkiraan Nilai Asset
NO NAMA WTP ALAMAT Satuan Nilai Taksiran Nilai Taksiran
TERDAMPAK (Vol x 1,2jt-NJOP)
Total Nilai Asset Nilai Kompensasi (Berupa
Pembongkaran Pembiayaan Perbaikan (Nilai Pembiayaan Ket Realisasi Dana
(Nilai asset x 10%) asset x 30%)
WTP Perbaikan bangunan)


Jln Kemuning Utara
1. Atap
2. Lantai
RT002-RW001
13 Rasidi
Mulyoharjo
3. Beton 28,32 m2 31.984.000 3.198.400 APBD 9.595.200 44.777.600 APBD 5.872.000 Dana Bansos 5.872.000
4. Dinding APBD tahun
Pemalang
Papan kayu
2018
Jln Kemuning Utara
1. Atap
14 Mahroni
RT002-RW001
2. Lantai 1,5 m2 1.800.000 180.000 APBD 540.000 2.520.000 APBD 3.505.000 Dana Bansos 3.505.000
Mulyoharjo
3. Dinding Kayu
Pemalang APBD tahun
2018

Jln Kemuning Utara 1. Atap
RT002-RW001 2. Lantai
15 Darkono
Mulyoharjo
38,675 m2 44.410.000 4.441.000 APBD 13.323.000 62.174.000 APBD 7.974.000 Dana Bansos 7.974.000
3. beton
Pemalang 4. Dinding Bata APBD tahun
2018

Jln Kemuning Utara
1. Atap
RT002-RW001
16 Danuri 2. beton 12,625 m2 2.525.000 252.500 APBD 757.500 3.535.000 APBD 5.053.000 Dana Bansos 5.053.000
Mulyoharjo
3. Dinding Bata APBD tahun
Pemalang
2018

Jln Kemuning Utara 1. Atap


RT002-RW001 2. Lantai
17 Rois
Mulyoharjo 3. dinding
9,52 m2 9.424.000 942.400 APBD 2.827.200 13.193.600 APBD 1.103.000 Dana Bansos 1.103.000
Pemalang Papan APBD tahun
2018
Jln Kemuning Utara 1. Atap
18 Maujen
RT002-RW001 2. Lantai
12,124 m2 12.548.800 1.254.880 APBD 3.764.640 17.568.320 APBD 1.443.000 Dana Bansos 1.443.000
Mulyoharjo 3. dinding
Pemalang Papan APBD tahun
VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang 2018
66 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan



Nilai Asset WTP Kompensasi yang disepakati
Realisasi Pendanaan

ASSET VOLUME Perkiraan Nilai Asset
NO NAMA WTP ALAMAT Satuan
TERDAMPAK (Vol x 1,2jt-NJOP) Nilai Taksiran Nilai Taksiran
Total Nilai Asset Nilai Kompensasi (Berupa
Pembongkaran Pembiayaan Perbaikan (Nilai Pembiayaan Ket Realisasi Dana
(Nilai asset x 10%) asset x 30%)
WTP Perbaikan bangunan)


Jln Kemuning Utara
RT002-RW001
19 Rosohi
Mulyoharjo
Dinding papan 16 m2 17.200.000 1.720.000 APBD 5.160.000 24.080.000 APBD 4.856.000 Dana Bansos 4.856.000
Pemalang APBD tahun
2018
Jln Kemuning Utara
1. Atap
20 Ruslani
RT002-RW001
2. Beton 13,16 m2 13.792.000 1.379.200 APBD 4.137.600 19.308.800 APBD 4.412.000 Dana Bansos 4.412.000
Mulyoharjo
3. Dinding Bata APBD tahun
Pemalang
2018

Jln Kemuning Utara
21 RT002-RW001
1. Atap
Aliudin
Mulyoharjo
2. Beton 25,34 m2 28.408.000 2.840.800 APBD 8.522.400 39.771.200 APBD 20.397.000 Dana Bansos 20.397.000
Pemalang
3. Dinding Bata APBD tahun
2018

Jln Kemuning Utara
RT003-RW001
1. Atap
22 Darsono 2. Beton 9,8 m2 9.760.000 976.000 APBD 2.928.000 13.664.000 APBD 2.737.000 Dana Bansos 2.737.000
Mulyoharjo
3. Dinding Bata APBD tahun
Pemalang
2018

Jln Kemuning Utara 1. Atap


RT003-RW001 2. Lantai
23 Sumarto
Mulyoharjo 3. Dinding
15,904 m2 17.084.800 1.708.480 APBD 5.125.440 23.918.720 APBD 1.134.000 Dana Bansos 1.134.000
Pemalang Papan APBD tahun
2018
Jln Kemuning Utara
24 Taryudi
RT003-RW001
Mulyoharjo
Dinding Bata 8,4 m2 8.080.000 808.000 APBD 2.424.000 11.312.000 APBD 3.998.000 Dana Bansos 3.998.000
Pemalang APBD tahun
VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang 2018
67 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan



Nilai Asset WTP Kompensasi yang disepakati
Realisasi Pendanaan
ASSET VOLUME
NO
Perkiraan Nilai Asset
NAMA WTP ALAMAT Satuan Nilai Taksiran Nilai Taksiran
TERDAMPAK (Vol x 1,2jt-NJOP)
Total Nilai Asset Nilai Kompensasi (Berupa
Pembongkaran Pembiayaan Perbaikan (Nilai Pembiayaan Ket Realisasi Dana
(Nilai asset x 10%) asset x 30%)
WTP Perbaikan bangunan)


Jln Kemuning Utara 1. Atap
25
Maryono
RT003-RW001 2. Lantai
16,77 m2 18.124.000 1.812.400 APBD 5.437.200 25.373.600 APBD 2.990.000 Dana Bansos 2.990.000
Mulyoharjo 3. Dinding
Pemalang Papan APBD tahun
2018
Jln Kemuning Utara
RT003-RW001 1.Plat Beton
26
Asmuni
Mulyoharjo 2. Dinding bata
1,722 m3 66.400 6.640 APBD 19.920 92.960 APBD 3.008.000 Dana Bansos 3.008.000
APBD tahun
Pemalang
2018

Jln Kemuning Utara


RT003-RW001
1. Atap
27 Roipah
Mulyoharjo
2. Dinding 5,64 m2 4.768.000 476.800 APBD 1.430.400 6.675.200 APBD 4.274.000 Dana Bansos 4.274.000
Pemalang
papan kayu APBD tahun
2018
Jln Kemuning Utara
1. Atap
28
RT003-RW001
Surip
Mulyoharjo
2. Dinding 13,02 m2 13.624.000 1.362.400 APBD 4.087.200 19.073.600 APBD 3.515.000 Dana Bansos 3.515.000
papan kayu APBD tahun
Pemalang
2018

Jln Kemuning Utara


RT003-RW001
29 Rujito Dinding Papan 14,6 m2 11.680.000 1.168.000 APBD 3.504.000 16.352.000 APBD 2.036.000 Dana Bansos 2.036.000
Mulyoharjo
Pemalang APBD tahun
2018

Jln Kemuning Utara

30
RT003-RW001
Wahidun
Mulyoharjo
Dinding Papan 16,4 m2 17.680.000 1.768.000 APBD 5.304.000 24.752.000 APBD 2.257.000 Dana Bansos 2.257.000
APBD tahun
Pemalang
2018

JUMLAH : 417.975.480 41.797.548 125.392.644 585.165.672 - 166.539.000 - 166.539.000

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


68 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


BAB VIII
RENCANA PELAKSANAAN KONSTRUKSI


8.1. Pembongkaran Bangunan Terdampak
Proses awal dari pelaksanaan kegiatan penataan bangunan adalah pembongkaran
bangunan terdampak. Rencana pembongkaran bangunan terdampak yang berada di
sepanjang saluran pada ketiga wilayah lokasi kegiatan dilakukan setelah proses penilaian aset
dan kompensasi selesai dilakukan untuk kemudian disepakati melalui forum konsultasi publik.
Ketentuan yang dijadikan sebagai pedoman pelaksanaan pembongkaran bangunan yang
berada di sepanjang saluran diukur sampai dengan tepi batas saluran eksisting.
Berdasarkan ketentuan diatas, diuraikan proses pembongkaran bangunan lama pada
Sub Gumelem lokasi seperti tabel berikut :

Tabel 8.1 Rekapitulasi Pembongkaran Bangunan Lama
Fungsi Bangunan yang dibongkar Prosentase bangunan Jumlah
yang dibongkar (%) (unit)
Bangunan hunian dan bangunan <10% 8
sebagai tempat usaha 10% - 20% 12
20% - 30% 10
30% - 40% 0
Jembatan (Cor Beton) 100% 4
Sumber : Hasil Survei Tim RPL, 2018

Land Clearing
Land clearing adalah kegiatan perataan dan pembersihan tanah yang akan digunakan
untuk penataan Pembangunan badan jalan, revitalisasi saluran drainse dan pembangunan
pendestrian. Sebelum pelaksanaan pembangunan dimulai, land clearing dilaksanakan oleh
kontraktor yang ditetapkan. Pelaksana land clearing akan mengacu pada gambar teknis
perencanaan dan elevasi tanah yang ada.

8.2. Pembangunan Kembali dan Perapihan
Dalam tahapan pelaksanaan kegiatan ini, dari mulai tahap pembongkaran sampai dengan
pembangunan kembali, WTP dilibatkan dalam setiap proses. Pada prinsipnya kepentingan
WTP yang diutamakan dan tidak menjadi pihak yang dirugikan. Setiap proses perlu
mendapatkan persetujuan dan kesepakatan dengan WTP sehingga sesuai dengan harapan dan
tujuan kegiatan.

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


69 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Proses selanjutnya setelah dilakukan pembongkaran bangunan lama adalah
pekerjaan konstruksi pembangunan kembali (rehab siap huni). Ketentuan yang dijadikan dasar
dalam proses pembangunan kembali bagi bangunan rumah yang dibongkar adalah :
1. Jika bangunan yang dibongkar mempunyai fungsi utama (dapur, KM/WC, ruang tamu)
maka akan dikembalikan/dibangunkan kembali sesuai fungsi semula (dengan penataan
ulang denah rumah).
2. Jika bangunan yang dibongkar merupakan fungsi pendukung / tambahan (teras, pagar dll)
maka akan hanya dilakukan proses perapihan.

Kegiatan Pembangunan Jalan Akses Penghubung Kawasan (Kawasan Pagaran – Gumelem –
Pasar Sayur Buah Kota Pemalang)
Pengadaan Tanah yang digunakan untuk pembangunan akses Jalan “Gumelem – Pasar Sayur”
merupakan tanah milik Pemda Kabupaten Pemalang sehingga tidak memerlukan gantirugi.
Kegiatan konstruksi yang dilakukan melalui tahapan :
1. Pekerjaan Tanah meliputi
a) Pengupasan (striping) tanah
Pekerjaan ini dilakukan menggunakan alat berat untuk mengupas tanah humus
b) Pemasangan lapis geotekstil
Pekerjaan ini dilakukan untuk perkuatan tanah
c) Urugan tanah padat
Pekerjaan ini dilakukan untuk meratakan permukaan tanah sehingga mempermudah
pekerjaan selanjutnya.
d) Pemadatan tanah
Pekerjaan ini dilakukan berulang dengan beberapa lintasan dan overlay blade diikuti
pengecekan elevasi kemiringan dan kerataan badan jalan.
2. Pekerjaan Konstruksi Jalan
a) Pekerjaan Lapis Pondasi bawah (LPB)
b) Pekerjaan Lapis Pondasi Atas (LPA)
c) Pasang paving block

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


70 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Gambar 8.1. Detail potongan Jalan Akses Gumelem – Pasar Buah


Gambar 8.2. Detail potongan Melintang Jalan Akses Gumelem – Pasar Buah

Pembangunan RTP
Tanah yang digunakan untuk pembangunan RTP adalah tanah milik Pemda Kab. Pemalang
sehingga tidak ada pengadaan tanah
1. Pekerjaan Tanah meliputi
a. Pengupasan (striping) tanah
Pekerjaan ini dilakukan menggunakan alat berat untuk mengupas tanah humus
b. Urugan tanah padat
VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang
71 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Pekerjaan ini dilakukan untuk meratakan permukaan tanah sehingga
mempermudah pekerjaan selanjutnya.
c. Pemadatan tanah
Pekerjaan ini dilakukan agar bangunan yang berada di atasnya stabil
2. Pekerjaan Konstruksi
a. Pekerjaan Konstruksi Ruang pertemuan
b. Pekerjaan konstruksi Amphiteatre
c. Pekerjaan konstruksi playground


Gambar 8.3. tampak atas

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


72 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Gambar 8.4. Detail potongan Amphiteatre

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


73 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Gambar 8.5. Detail potongan Amphiteatre
VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang
74 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Gambar 8.6. Detail potongan Ruang Pertemuan

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


75 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Gambar 8.7. Detail potongan Playground

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


76 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan



Pembangunan IPAL
Lokasi IPAL berada disamping saluran drainase ada 4 unit yang tidak memerlukan
pembebesantanah karena menggunakan tanah sempadan saluran
1. Pekerjaan tanah
a. Pembersihan
b. Galian tanah

2. Pekerjaan Konstruksi
a. Pembuatan casing dengan pasangan batu bata
b. Pemesangan unit IPAL biofilter
c. Penutupan dengan menggunakan cor beton yang dicor local
d. Perapihan










VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


77 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Gambar 8.8 desain IPAL

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang
78 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Gambar 8.9. Detail potongan IPAL

VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


79 Tahun 2018
LAND ACQUISITION RESETTLEMENT ACTION PLAN (LARAP)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan



Pembangunan saluran drainase
Pembangunan saluran drainase memanfaatkan saluran irigasi sehingga tidak memerlukan
pembebasan tanah karena merupakan tanah pemda
1. Pekerjaan tanah
a. Pembersihan
b. Galian tanah
2. Pekerjaan Konstruksi
a. Pemasangan Udict
b. pemasangan penutup U-dict
c. Perapihan dan pembuatan pendestrian





















Gambar 8.10. Detail potongan Drainase




VIII - POKJA PKP Kabupaten Pemalang


80 Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 81 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Gambar 8.11. Detail potongan Drainase


Gambar 8.12. Detail potongan Drainase
XI- 82 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


BAB IX
PENGADUAN DAN PENGUNGKAPAN KELUHAN


Prinsip yang dikembangkan dalam pengelolaan pengaduan keluhan (grievance) adalah
didasarkan pada prinsip :
1) Transparansi,
2) Keberpihakan terhadap warga terkena proyek
3) Parsipatoris;
4) Koordinatif;
Tujuan utama dari prosedur penyampaian keluhan adalah untuk memberi kesempatan
kepada WTP untuk menyeuarakan ketidak-puasannya, menyampaikan complain dan
mengekspresikan keluhannya secara verbal atau tertulis. Sosialisasi dan konsultasi publik
seharusnya bisa meminimalkan adanya komplain yang mendasar. Keluhan dapat berisikan
ketidakpuasan terhadap semua aspek kegiatan,

Mekanisme penanganan keluhan, keberatan ataupun usulan terhadap pelaksanaan RPL
diproses melalui tahapan sebagai berikut :
Keluhan terkait dengan warga terkena proyek akan ditangani secepat mungkin dan
selesai di Posko, ditempat warga menyampaikan keluhan (dalam kurun waktu 14
(empat belas) hari. Proses penanganan keluhan difasilitasi oleh POKJA PKP melalui
LKM/TIPP yang ditugaskan dilapangan.
• Media penyampaian dan proses penanganan pengaduan masyarakat dapat
disampaikan melalui kotak pengaduan, saluran telepon, SMS, Email/Web, datang
langsung ke Unit Pengaduan Masyarakat.
SMS/WA di no. : 0817 148 048
Istagram : PPM-KOTAKU
Twitter : PIM KOTAKU
Facebook : Pim Kotaku
Email : ppm-pusat@yahoo.com
Pengaduan online : kotaku.pu.go.id/complaint

• Penyampaian keluhan dapat disampaikan secara tertulis secara langsung melalui
saluran pengelolaan keluhan yang diselenggarakan secara berjenjang sesuai lingkup
kewenangan dalam proyek. Penyelesaian keluhan atau pengaduan akan dipublikasikan
kepada masyarakat melalui papan informasi yang di kantor kelurahan atau papan
informasi yang ditempatkan dilokasi strategis.
XI- 83 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan



9.1.1. Unit Pengaduan Masyarakat (UPM) - Penanganan Keluhan di lokasi (Sub-proyek):
Keluhan yang disampaikan secara langsung/tidak langsung, tertulis/atau tidak
tertulis, selanjutnya dicatat, diverifikasi, disimpan dan disampaikan kepada institusi
yang berwenang dan atau Pokja PKP melalui Lurah, LKM dan Tim Inti. Pengaduan
dapat disalurkan melalui :
• UPM BKM Margomulyo Kelurahan Mulyoharjo
• Alamat Kantor Kelurahan Mulyoharjo Jl Pemuda No. 1
• Telpon (0284) 321470
• SMS/ WA No. 0852 2810 6926

9.1.2. Tingkat Kabupaten
Tindak lanjut pengaduan/keluhan (grievance) dapat dilakukan terhadap keluhan yang
tidak dapat diselesaikan di tingkat masyarakat. Jika warga tidak puas atau belum
mendapat tanggapan dari Pokja PKP, warga dapat menyampaikan keluhan ke Bupati.
Setelah menerima keluhan warga, Bupati akan menindaklanjuti dan mengambil
sikap/tindakan terhadap keluhan/kasus dimaksud. Untuk membantu penyelesaian
keluhan, Bupati bertangung jawab mendokumentasikan dan menyimpan arsip
keluhan yang ditangani.
Pengaduan dapat disalurkan melalui :
• POKJA PKP Kabupaten Pemalang
• Alamat Jl Jend. Sudirman Timur No 64 Pemalang
• Telp. 0284-324584.

9.1.3. Tingkat Provinsi
Bilamana keluhan tidak mendapat tanggapan maupun tidak dapat diselesaikan di
tingkat Kabupaten, warga dapat menyampaikan keluhan kepada Gubernur. Waktu
yang diperlukan untuk penanganan keluhan sekitar 30 (tiga puluh) hari. Pengaduan
dapat disalurkan melalui :
• Satker Pelaksana Prasarana Permukiman Wilayah II Provinsi Jawa Tengah
• Alamat : Jl Gajah Mungkur Selatan No 14 - 16 Semarang
• Telp./ Fax. (024) 8442050/8411870 Kode Pos 50232,
• email : bpppw_jateng@pu.go.id


9.1.4. Langkah terakhir:
Apabila warga kecewa dan atau tidak menerima tanggapan dari Gubernur, keluhan
dapat dibawa ke komite ombudsman untuk mendapatkan pertimbangan
XI- 84 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


penyelesaian terhadap masalah yang dikeluhkan/ dadukan. Komite ombudsman
melakukan klarifikasi dan memberikan pertimbangan penilaian penyelesaian atas
kasus yang ditangani. Dan bilamana dalam pertimbangan penilaian dan
penyelesaiakan yang dilakukan oleh Komite Ombudsman masih belum tercapai
kesepakatan dan penyelesaian atas permasatanah yang diadukan maka dapat
ditempuh jalur pengadilan untuk penyelesaian secara hukum.


Gambar 9.1. Diagram Mekanisme Penanganan Pengaduan

XI- 85 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


BAB X
PEMANTAUAN, EVALUASI & PELAPORAN


10.1. Pemantauan Selama Proses Kegiatan

Pemerintah Kab. Pemalang, Pokja PKP, Satker atau Bappeda didukung oleh OSP, Tim
Korkot akan melakukan Pemantauan dilaksanakan dalam setiap tahapan proses RPL.
Pemantauan dilakukan dalam dua arah yakni pemantauan secara internal yang
dilakukan oleh masyarakat bersama-sama unsur lembaga masyarakat dan pemantauan
dari institusi di luar masyarakat yakni unsur pemerintah Kabupaten melalui dinas teknis
terkait, unsur Provinsi/ Satker PKP.dan dari unsur pengampu program (Bank Dunia,
Konsultan Manajemen Pusat, Konsultan Manajemen OSP, Tim Korkot dan unsur
lembaga swadaya masyarakat setempat). Pemantauan terhadap seluruh proses
perencanaan dan pelaksanaan rencana kerja yang disepakati dalam RPL. Juga kunjungan
lapangan atau pengawasan akan dilakukan secara berkala.
Pemerintah Kabupaten melalui Satuan kerja tingkat kabupaten didukung Tim
Koordinator Kota dan Tim Fasilitator akan melakukan pemantauan di bidang berikut:
a. Penyebaran informasi tentang potensi dampak Kegiatan Proyek untuk WTP;
b. Konsultasi selama persiapan dan pelaksanaan;
c. Konsultasi selama persiapan dan pelaksanaan RPL dan skema lain untuk
mendapatkan tanah (hibah tanah negara, izin pakaitanah negara), termasuk nilai
kompensasi, serta langkah-langkah pelaksanaan;
d. Konsultasi dengan pemberitahuan informasi di awal dan tanpa paksaan selama
Kajian Sosial.
e. Pelaporan hasil pemantauan kepada Bupati

10.2. Evaluasi
Kegiatan monitoring dan evaluasi dilakukan dengan tujuan untuk mengawasi
pelaksanaan program Kegiatan apakah dilakukan sesuai dengan rencana dan keluaran
yang dihasilkan serta tujuan yang ingin dicapai atau tidak. Hasil monitoring akan
dilakukan evaluasi dengan maksud untuk mengukur keberhasilan pelaksanaan program,
yang dimungkinkan adanya rekomendasi tindak lanjut serta menjadi masukan untuk
kegiatan serupa dimasa mendatang.
Monitoring dan evaluasi dilaksanakan oleh tim secara internal dan eksternal. Tim
internal akan dilaksanakan secara partisipatif dengan membentuk tim monitoring dari
Pemerintah Kota/Bappeda Kab. Pemalang, unsur masyarakat (WTP), tim

XI- 86 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Korkot/Fasilitator Kotaku dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM). Monitoring
eksternal dilaksanakan oleh penanggungjawab proyek dan Lembaga yang independent
yang ditunjuk pemerintah.
Monitoring dan evaluasi juga dilakukan untuk mengawasi pelaksanaan RPL dilakukan
sesuai dengan rencana dan keluaran yang dihasilkan serta tujuan yang ingn dicapai.
Melalui kegiatan evaluasi dimungkinkan adanya rekomendasi tindak lanjut yang perlu
dilakukan serta menjadi masukan untuk kegiatan serupa dimasa mendatang.


10.3. Pelaporan

Tim monitoring dan evaluasi pelaksanaan kegiatan penataan sub Kawasan Gumelem
Mulyoharjo, menyusun laporan kepada Bupati pemalang dan dibuka kepada para pihak
terkait. Substansi laporan mencakup komponen pengelolaan lingkungan dan sosial
sebagai berikut:
a. Data Umum dan penilaian kondisi WTP;
b. Peta, yang berisi informasi tentang lokasi, jumlah, dan identifikasi WTP yang
berpotensiterkena dampak.
c. Capaian rencana kegiatan, yang akanditambahkan dengan instrumen pengelolaan
lingkungan dan social dalam bentuk RPL untuk memperoleh hibah tanah negara.
d. Laporan akhir, mencakup kegiatan-kegiatan seperti yang direkomendasikan oleh
RPL dengan kerangka waktu untuk penyelesaian dan anggaran.





XI- 87 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


BAB XI
RENCANA KERJA PENATAAN KAWASAN MULYOHARJO

11.1 Rencana kerja Penataan Sub Kawasan

Rencana kerja penataan sub Kawasan Gumelem yang berdampak dalam pembebasan tanah
dan penataan pemukiman warga terdampak meliputi dua kegiatan utama yaitu (i)
Pembangunan Jalan akses Gumelem – pasar sayur, Gumelem – Jl. Angkatan 45 Pelutan; (ii)
Revitalisasi saluran drainase; (iii) Pembangunan RTP; (iv) Pembangunan IPAL komunal,
kegiatan utama diatas diuraikan dalam rencana kegiatan yang menjelaskan jenis kegiatan,
penanggungjawab kegiatan, sumber pendanaan dan waktu pelaksanaan. Rencana kerja
disusun secara bersama-sama melibatkan Dinas /OPD terkait dan masyarakat. Pemerintah
Kab. Pemalang menyepakati rencana kerja penataan untuk dilaksanakan semua Dinas/OPD
terkait dan para pihak terkait lainnya.

11.2 Penataan Sempadan Saluran Irigasi

Rencana kegiatan penataan hunian sub Kawasan Gumelem, mencakup kegiatan yang
dirangkum sebagai berikut:

i. Penyiapan masyarakat yang meliputi sosialisasi, identifikasi dan inventarisasi WTP dan
aset terdampak, rembug dan konsultasi warga sampai pada kesepakatan penetapan
WTP dan penilaian asset terdampak. Pelaksanaan berjalan secara menerus sampai
proses penataan dan pembangunan jalan akses dan pendestrian, refitalisasi saluran
drainase seluruhnya selesai.


11.3 Pembangunan Jalan Akses Gumelem – Pasar sayur dan Pembangunan IPAL

Pembangunan jalan akses Gumelem – Pasar sayur dan pembangunan IPAL sudah tidak ada
permasatanah karena tidak ada WTP. Pembangunan akan didanai program KOTAKU dengan
menggunakan dana pinjaman dari World Bank. Kegiatan pembangunan jalan akses Gumelem
– Pasar sayur dan pembangunan IPAL meliputi kegiatan persiapan, penyusunan DED sampai
pada pelaksanaan pembangunan.

Selain kegiatan pembangunan drainase sabuk di sub Kawasan Gumelem terdapat


kegiatan infrastruktur lain pembangunan Ruang terbuka public ( RTP) yang dilaksanakan
secara terpadu, seperti kegiatan yang terdapat pada tabel dibawah ini:

XI- 88 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Tabel 11.1. Keterpaduan Kegiatan
No Uraian Kegiatan/ Satuan Volume Kebutuhan Dana Penanggung Sumber Dana Rencana Tahun
Program (Rp) Jawab Pelaksanaan
1 Pembangunan M 6750 4,627,934,732.13 PKP Satker APBN 2019
Jalan Akses (Kotaku)
Gumelem - Pasar
Sayur/Buah
2 Pembangunan M 430 2,580,000,000,00 PUPerkim APBD 2020
Jalan Akses
Gumelem - Jl.
Angkatan 45
3 Pembangunan Unit 5 611,511,428.40 PKP Satker APBN 2019
IPAL Komunal (Kotaku)
4 Pembangunan M2 11.000 2,947,028,239.33 PKP Satker APBN 2019
Ruang Terbuka (Kotaku)
Publik / RTP
5 Normalisasi Sungai m 2480 m 4.500.000.000 PSDA APBN 2018
Srengses dan
sungai banger
6 Jalan dan Drainase 150.000.000 PU Perkim APBD 2018
7 Jalan Lingkungan 790.050.000 PU Perkim APBD 2015
dan drainase
8 Jalan Lingkungan M 187 495.000.000 PU Perkim APBD 2017
dan drainase

Rencana Waktu Pelaksanaan penataan sub Kawasan Gumelem, disusun dalam


perencanaan yang mencantumkan waktu pelaksanaan dan penanggungjawab kegiatan.
Rencana pelaksanaan (time schedule) disetujui oleh Bupati dan dilaksanakan oleh
Dinas/OPD dan para pihak terkait. Secara garis besar rencana waktu dan pelaksanaan
kegiatan penataan sub Kawasan Gumelem disajikan dalam Tabel dan lampiran.

XI- 89 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Tabel 11.2. Tahapan Kegiatan
No Tahapan Kegiatan Input Out Put Pelaku Yang Terlibat
1 Pembebasan Tanah Surat dari Pokja ke nota dinas dari Bappeda, Disprindakop,
Bupati Pemalang. Disprindakop Ke Camat Kota Pemalang,
Memo dari Bupati ke Pokja pemanfaatan Lurah Mulyoharjo, Lurah
Disperindagkop nota tanah untuk jalan Pelutan
dinas dari Disprindakop akses
ke Bappeda
2 Pemanfaatan Aset Koordinasi antara pemanfaatan saluran Bappeda, Disprindakop,
Saluran Irigasi Bappeda, PSDA, Lurah irigasi juga sebagai Camat Kota Pemalang,
Mulyoharjo saluran drainase Lurah Mulyoharjo, Lurah
Pelutan
3 Evaluasi Dampak Luas hunian dan luasan Permukiman yang Kepala PUPERKIM,
Sosial dan hak atas tanah sesuai bersih, sehat, rapi, Pemerintah Kelurahan
Lingkungan dengan Sertifikat tanah. nyaman, dan aman Mulyoharjo, KORKOT
Fungsi bangunan - KPP (Kelompok KOTAKU, WTP, Fasilitator
sebagai tempat tinggal. Penerima dan KOTAKU
Aturan Bersama yang Pemanfaat) berjalan
disepakati warga dengan baik

XI- 90 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


Tabel 11.3.
RENCANA KERJA PENATAAN KAWASAN PUSAT KOTA PEMALANG SEGMEN GUMELEM
KABUPATEN PEMALANG

PENANGGUNGJAWAB
No. KEGIATAN STATUS PELAKSANAAN
OPD
1 Izin Penggunaan Tanah Pemda/alih fungsi/alih Pokja PKP, Selesai M 4 April 2019
kelola untuk keperluan fungsi RTP di sebelah utara Disperindag, DPU
permukiman RW 01 Gumelem dan pembuatan
akses Jalan baru sebelah barat Pasar Sayur sampai
dengan Pasar Bung Karno terkoneksi dengan Jalan
Slamet Ryadi
2 Izin Informasi Kelola BBWS Pemali Juana terkait Pokja PKP,DPU Proses M 2 Agustus 2019
Batas Aset Daerah Irigasi ( DI ) 9 Sung
3 Izin Pengelolaan Aset Tanah /alih kelola irigasi Pokja PKP,DPU Selesai M 4 April 2019
Tersier oleh Komisi Irigasi IP3A menjadi fungsi
Drainase
4 Kordinasi BPN informasi ZNT ( Zona Nilai Tanah ) Pokja PKP,DPU, Selesai M 4 Juni 2019
sebagai dasar Apresial pengadaan tanah WTP Bp.
Gesang untuk akses jalan Penghubung Segmen
Gumelem ke Pelutan
5 Pembayaran ganti kerugian pembebasan tanah Bp. Pokja PKP DPU proses M 4 Agustus 2019
Gesang
Penyiapan dokumen dan warga terdampak :
6 Sosialisasi
a. a. Kesiapan kegiatan Skala Kawasan di Pokja PKP Proses M 4 Agustus 2019
Tingkat Kabupaten
b. Kelurahan Muyoharjo Pokja PKP, DPU, Selesai M 4 April 2019
Camat, Lurah, BKM
c. Kesiapan Kegiatan Skala Kawasan Warga Pokja PKP, DPU, Selesai M 4 April 2019
RW 01 Gumelem Mulyoharjo Camat, Lurah, BKM
7 Kelengkapan data : identifikasi, inventarisasi WTP Pokja PKP, DPU, selesai
dan aset terdampak, pernyataan tertulis WTP Camat, Lurah, LKM
8 Publikasi ketetapan WTP dan aset terdampak Pokja PKP Selesai
9 Appraisal [pengadaan tanah milik Pak Gesang untuk DPU Proses M 4 Juli 2019
di gunakan sebagi kses jalan baru penghubung antar
kelurahan Mulyoharjo dan Pelutan]

10 Rembug opsi penanganan WTP dan negosiasi Pokja PKP Selesai


11 Pemetaan WTP [di atas saluran] Disperindag, Dishub, Selesai
Camat, Lurah,LKM
12 Penyusunan Dokumen Feasibility Study Poka PKP Selesai M 1 Agustus 2019
13 Penyusunan dokumen RPL Poka PKP Selesai
14 Penyusunan Review dokumen RPL Pokja PKP Proses
15 Penyusunan dokumen UKL UPL pokja PKP Selesai 2018
16 Melengkapi dan memperbaiki Dokumen draft TMC-4 Selesai 5 Nopember 2019
LARAP pasca Due Diligence OSP 1 Jawa Tengah
XI- 91 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

PENANGGUNGJAWAB
No. KEGIATAN STATUS PELAKSANAAN
OPD
17 Melakukan sosialisasi lanjutan mengenai rencana Pokja PKP Kab. Proses 6 Nopember 2019
penataan kawasan untuk meningkatkan Pemalang
pemahaman kepada masyarakat.
18 Penyampaian hasil laporan pertanggungjawaban LKM, Proses 6 Nopember 2019
pelaksanaan kegiatan pembongkaran dan
perbaikan bangunan terdampak kepada KSM
masyarakat khususnya WTP sebagai bentuk
pengungkapan (disclosure) dan transparansi.
19 Penilaian asset atas pembebasan tanah WTP atas DPU Kab. Pemalang Proses 15 Nopember
nama Gesang dan memastikan pemberian nilai 2019
penggantian yang layak sesuai dengan hasil
penilaian Tim Independen.
20 Penyusunan Rencana Peningkatan penghidupan Bappeda Kab. proses 15 Nopember
dan kualitas pemukiman WTP, melalui program Pemalang 2019
terkait
21 Perbaikan, peningkatan fungsi dan kualitas BAPPEDA Kab. Proses 15 Nopember
bangunan hunian bagi 22 KK WTP dan non WTP Pemalang 2019
yang belum layak huni melalui program-program
dan APBD Kabupaten Pemalang.
22 Membangun jalan yang melintasi saluran dengan Tim Fasilitator Proses 7 Nopember 2019
penyeberangan atau jembatan yang aman KOTAKU
selama belum dilaksanakan konstruksi penataan
kawasan. LKM Mulyoharjo
23 Penyusunan rencana perbaikan dan peningkatan BAPPEDA Kab. Proses 15 Nopember
kehidupan WTP khususnya MBR melalui Pemalang 2019
program-program APBD, ataupun melalui
pembiayaan lain
24 Sosialisasi lanjutan terkait mekanisme Pokja PKP Kab. Proses 6 Nopember 2019
penyampaian keluhan atau pengaduan tempat, Pemalang
alamat dan nomor kontak pengaduan seperti
yang direncanakan dalam dokumen LARAP.
25 Membentuk Tim Pemantauan pengadaan tanah Pokja PKP Kab. Selesai 4 Nopember 2019
dari unsur Pokja PKP, dimungkinkan dari unsur Pemalang
akademisi atau praktisi.
26 Menyusun Rencana Kerja Pelaksanaan Pokja PKP Kab. Proses 8 Nopember 2019
Pemantauan Pemalang
27 Sinkronisasi program-program yang mendukung BAPPEDA Kab. Proses Desember 2019
pelaksanaan kegiatan peningkatan kualitas Pemalang
permukiman kawasan pusat kota Pemalang

28 Pengurusan rekomendasi teknis dan ijin-ijin yang TMC-4 Proses 15 Nopember


diperlukan, misalnya rekomtek dari PSDA, ijin OSP-1 Jawa Tengah 2019
lingkungan.
Pembangunan Infrastruktur

XI- 92 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

PENANGGUNGJAWAB
No. KEGIATAN STATUS PELAKSANAAN
OPD
29 Persiapan
a. Penyusunan DED TMC Proses M 2 Juli 2019
b. Penyusunan RAB dan Dokumen lelang TMC Proses M 2 Juli 2019
c. Pelelangan Pokja PKP Belum M4 Juli 2019
d. Pembongkaran/perapihan bangunan hunian WTP Disperindag, Selesai Desember 2018
di atas saluran Tersier Gumelem Camat,Lurah, LKM
e. Disposal/bongkaran material [koordinasi dan DPU, kontraktor, Belum M 1September
penyiapan lokasi eks bengkok] Camat 2019
f. Penyediaan lokasi depo material [koordinasi] DPU, kontraktor, Belum M 1 september
Camat 2019
30 Pelaksanaan pembangunan infrastruktur
a. PEKERJAAN SALURAN PERSIAPAN Satker Provinsi, Belum M 4 Februari 2020

b. PEKERJAAN SALURAN U-DITCH Satker Provinsi, Belum M 4 Februari 2020

c. PEKERJAAN SALURAN BOX CULVERT Satker Provinsi, Belum M 4 Februari 2020

d. PEKERJAAN PEDESTRIAN I Satker Provinsi, Belum M 4 Agustus 2020

e. PEKERJAAN PEDESTRIAN 2 Satker Provinsi, Belum M 4 Agustus 2020

f. PEKERJAAN PEDESTRIAN 3 Satker Provinsi, Belum M 4 Agustus 2020

g. PEKERJAAN PENINGKATAN JALAN I Satker Provinsi, Belum M 4 Juli 2020


h. PEKERJAAN PENINGKATAN JALAN 2 Satker Provinsi, Belum M 4 Juli 2020
i. PEKERJAAN PENINGKATAN JALAN 3 Satker Provinsi, Belum M 4 Juli 2020

j. PEKERJAAN PEMBUATAN JALAN BARU Satker Provinsi, Belum M 4 September


2020
k. PERBAIKAN JALAN LINGKUNGAN Satker Provinsi, Belum M 4 Mei 2020


l. PEKERJAAN INSTALASI PEMBUANGAN AIR Satker Provinsi, Belum M 4 Maret 2020
LIMBAH
m. PEKERJAAN PEMBUATAN RUANG TERBUKA Satker Provinsi, Belum M 4 September
PUBLIK 2020
Pemantauan
31 Pemantauan WTP Pasca Pembongkaran Aset Tim Pemantau Belum Berkala 3 bulanan
terdampak (Mulai Nop 2019)

32 Pemantauan WTP Pasca Pembangunan Tim Pemantau Belum periode 3 bulanan,


Infrastruktur pasca konstruksi

XI- 93 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan





LAMPIRAN – LAMPIRAN

XI- 94 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


SOSIALISASI DAN PERNYATAAN WARGA GUMELEM SIAP MEMBONGKAR


XI- 95 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


XI- 96 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 97 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 98 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


XI- 99 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


XI- 100 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 101 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 102 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


XI- 103 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 104 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 105 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 106 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018

RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


XI- 107 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


XI- 108 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


XI- 109 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 110 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 111 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 112 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 113 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


XI- 114 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 115 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 116 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 117 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 118 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 119 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 120 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 121 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 122 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 123 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 124 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 125 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 126 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 127 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


XI- 128 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 129 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 130 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 131 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 132 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 133 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 134 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 135 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 136 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan


XI- 137 POKJA PKP Kabupaten Pemalang
Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 138 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 139 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 140 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 141 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 142 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 143 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 144 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 145 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 146 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 147 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018
RENCANA PENYIAPAN LAHAN (RPL)
KAWASAN KOTA PEMALANG
(Kelurahan Kebondalem, Kelurahan Mulyoharjo dan Kelurahan Pelutan

XI- 148 POKJA PKP Kabupaten Pemalang


Tahun 2018

Anda mungkin juga menyukai