Anda di halaman 1dari 4

Model Format RPP Sesuai Surat Edaran Kemendikbud No 14 Tahun 2019

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)


No. ....................................

Nama Satuan Pendidikan : SMK KRIDAWISATA BANDAR LAMPUNG


Mata Pelajaran/Tema : Bahasa Inggris
Kelas/Semester : XI / Genap
Materi Pokok : Teks biografi
Alokasi Waktu : 4 x 45 menit (2x pertemuan)

1. Tujuan Pembelajaran
Peserta didik dapat:
 Menganalisis fungsi sosial, struktur teks dan unsur kebahasaan pada teks biografi
tokoh sesuai dengan konteks penggunaannya.
 Menyusun teks biografi tokoh lisan dan tulis, pendek dan sederhana, dengan
memperhatikan fungsi sosial, struktur teks, dan unsur kebahasaan yang benar dan
sesuai konteks.

2. Langkah-Langkah Kegiatan Pembelajaran


2.1 Alat dan Bahan
2.1.1 Alat : - Laptop, Handphone, Power Point, Internet, Skype, Whatsapp
(Video Call & Voice Note)

2.1.2 Bahan :
 https://www.dimensibahasainggris.com/2019/01/recount-text.html
 http://englishwithsmiles.blogspot.com/2017/05/biography-text.html
 Kamus Bahasa Inggris
 Teks faktual ilmiah dari berbagai sumber
 Website Edukasi
 Fenomena Bahasa Inggris yang menarik yang ada di sekitar

2.2 Siswa berlatih praktik /mengerjakan tugas;


 Siswa membacakan teks biografi yang diberikan dengan menggunakan unsur
kebahasaan yang tepat via video call / voice note.
 Siswa menganalisis beberapa teks biografi dengan fokus pada fungsi sosial,
struktur, dan unsur kebahasaan
 Siswa berlatih menemukan gagasan utama, informasi rinci dan informasi tertentu
 Siswa mencari beberapa teks biografi dari berbagai sumber (internet, buku)

2.3 Siswa mempresentasikan hasil kerja kelompok/individu;


 Siswa bertukar cerita tentang teks biografi dengan memperhatikan fungsi sosial,
struktur dan unsur kebahasaannya via Group Video Call.
 Siswa mempresentasikan teks biografi via Group Video Call.
2.4 Menyimpulkan dan Penilaian Pembelajaran
2.4.1 Kesimpulan Pembelajaran
 Siswa menyimak berbagai contoh teks biografi yang diberikan/
diperdengarkan guru
 Siswa mengamati fungsi sosial, struktur dan unsur kebahasaannya
 Siswa belajar menemukan gagasan utama, informasi rinci dan informasi
tertentu dari teks biografi dan mengenal berbagai tokoh yang
berpengaruh/inspirasional.
 Struktur Teks
- Urutan peristiwa dan waktu kejadian.
Abraham Lincoln was born in 1809 in Kentucky (USA). He worked on the farm
of his father.
 Unsur Kebahasaan
- Simple present
- Simple past tense
- Preposisi (In 2009, since 2000, dst.)
- Nomina singular dan plural dengan atau tanpa a, the, this, those, my, their, dsb.
- Ucapan, tekanan kata, intonasi, ejaan, tanda baca, dan tulisan tangan
2.4.2 Penilaian
 Pengamatan (observations)
 Portfolio (hasil belajar, tes, latihan)
 Penilaian Diri dan Penilaian Sejawat
Bentuk: diary, jurnal, format khusus, komentar, atau bentuk penilaian lain
Bandar Lampung,…. Januari 2020
Mengetahui

Kepala Sekolah, Guru Mata Pelajaran,

ELLYANA TITIN GUNAWAN, M.Pd. MARTA PURNAMA SARI, SP.d

*Catatan : Komponen lainnya sebagai pelengkap.

Anda mungkin juga menyukai