Anda di halaman 1dari 5

2.

3 Hasil dan pembahasan


2.3.1 Hasil
No. Rasio (powder:liquid) Setting time (detik)

1. 1 :1 254,33

2. 1: 11/2 448,84

3. 1½:1 125,37

Dari percobaan diatas didapatkan hasil bahwa semakin padat adonan GIC
maka setting time akan semakin cepat. Jika kelebihan liquid GIC maka manipulasi
akan sulit. Apabila kelebihan powder akan menghasilkan adonan dengan bercak
putih yang membuat sulit menempel dengan gigi.

2.3.2 Pembahasan

Proses yang terjadi pada saat manipulasi yaitu proses pengadukan kedua
komponen, ion hidrogen dari cairan mengadakan penetrasi ke permukaan bubuk
glass. Proses pengerasan dan dehidrasi berlanjut sehingga terjadi polimerisasi.
Polimerisasi ion-ion inilah yang berperan pada awal pengerasan GIC dan pada
tahap pengerasan selanjutnya. Rasio Powder dan Liquid harus sesuai karena
penurunan rasio akan berpengaruh pada sifat semen. Semakin besar rasio bubuk
dibanding rasio cairan maka setting time semen ionomer kaca akan semakin
singkat. Sebaliknya apabila rasio cairan lebih besar daripada rasio bubuk, maka
setting time semen ionomer kaca akan lebih panjang. Ketepatan perbandingan
akan berpengaruh kepada sifat fisik yaitu viskositasnya apabila lebih banyak
liquid maka viskositas akan semakin rendah begitupun sebaliknya. Viskositas ini
berpengaruh terhadap sifat mekanik GIC. Viskositas berbanding lurus dengan
homogenitas. Semakin homogen maka semakin solid ikatan GIC maka akan
semakin kuat menahan stress and strain yang diberikan sehingga terhindar dari
cracking apabila terjadi kehilangan air reaksi polimerisasi akan terhenti dan pada
permukaan terjadi cracking. Sifat fisik lainnya yaaiyu surface microhardness yang
langsung berkaitan dengan sifat viskositasnya. Viskositas yang tinggi bahan GIC
dapat meningkatkan level porositas sehingga kekasaran permukaan semakin
meningkat. Disisi lain jika terjadi kontaminasi air berlebihan akan mengurangi
kekuatan fisik dan menyebabkan hilangnya translusensi tumpatan (Astrina et al.,
2014; Maharani et al., 2017).
Daftar Pustaka
1. Astrinata S, Ediati S and Almujadi. 2014. Lama Pemberian Semen
Ionomer Kaca (SIK) Berlapis Terhadap Kekuatan Tekan Tumpatan.
Jurnal Gigi Dan Mulut; 1(2): 96-99.
2. Maharani N, Wibowo A, Aripin D, Fadil MR. 2017. Perbedaan Nilai
Kekerasan Permukaan Glass Ionomer Cement (GIC) dan Resin Modified
Glass Ionomer Cement (RMGIC) Akibat Efek Cairan Lambung Buatan
secara In Vitro. Padjadjaran J Dent Res Student; 1(2):77-83.
3. Sakaguchi R, Ferracane J, Powers J. 2018. Craig’s Restorative Dental
Materials : 14th edition. Missouri : Elsevier
Lampiran
GIC
Hasil percobaan P:L=1:1

Hasil percobaan P:L=1: 1 ½

Hasil percobaan P:L=1 ½ : 1


Reaksi setting GIC (Sakaguchi, 2018)

Anda mungkin juga menyukai