Anda di halaman 1dari 9

PENUGASAN SEPAK TAKRAW

TEKNIK DASAR SMASH DAN BLOCK DALAM PERMAINAN SEPAK TAKRAW

Disusun Oleh :
Ihsantin Nazih Afifah (6301420027)

Dosen Pengampu :
Rivan Saghita Pratama S.Pd., M.Or. (198912052015041001)

PENDIDIKAN KEPELATIHAN OLAHRAGA


FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
2021/2022

1
KATA PENGANTAR

Puji syukur senantiasa saya panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang tiada henti
memberikan rahmat dan hidayah-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan penugasan berupa
makalah dalam pembelajaran Sepak Takraw yang berjudul “TEKNIK DASAR SMASH DAN
BLOCK DALAM PERMAINAN SEPAK TAKRAW” dengan baik tanpa halangan suatu
apapun. Tidak lupa terimakasih saya ucapkan kepada Bapak Rivan Saghita Pratama S.Pd., M.Or.
selaku dosen pengampu mata kuliat Sepak Takraw.

Saya menyadari sepenuhnya bahwa makalah ini jauh dari kata sempurna, yang mana
terdapat kekurangan maupun kesalahan yang tidak disengaja. Oleh sebab itu, saya memohon maaf
dan mengharap adanya saran dan juga kritik yang membangun terkait makalah ini guna
memperbaiki penulisan makalah dimasa mendatang.

Semoga makalah ini dapat dipahami dengan baik bagi pembaca dan dapat menjadi salah
satu referensi bacaan ataupun sekedar literatur. Demikian makalah yang telah disusun ini dapat
berguna bagi diri saya sendiri.

Kendal, 21 Mei 2021

Penulis

2
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Dewasa ini, sudah lama digemari oleh masyarakat baik wanita maupun pria dari
anak-anak sampai orang tua, kecenderungan dalam melakukan aktivitas olahraga oleh
sebagian masyarakat diarahkan untuk meningkatkan kesegaran jasmani sedangkan yang
lain bertujuan untuk peningkatan prestasi. Salah satu cabang olahraga yang dapat
dimanfaatkan sebagai wahana untuk peningkatan kesegaran jasmani sekaligus untuk
prestasi adalah olahraga sepak takraw.
Sepak takraw merupakan salah satu cabang olahraga permainan bola yang mana
merupakan suatu kombinasi dari permainan sepak bola dengan bola voli dimainkan di
lapangan bulu tangkis, dan mempunyai peraturan dimana bola tidak bolek menyentuh
tangan serta hanya dimainkan menggunakan kaki. Pada umumnya permainan ini
dimainkan oleh tiga orang pesepak.
Menurut pendapat Sulaiman (2004:4), sepak takraw merupakan suatu permainan
yang menggunakan bola yang terbuat dari rotan, dimainkan di atas lapangan yang datar
berukuran Panjang 13,40 m dan lebar 6,10 m di tengah-tengah dibatasi oleh jaring net
setinggi 1,55 m. Sedangkan menurut pendapat PB. PERSETASI (1999:16), sepak takraw
merupakan cabang olahraga beregu yang dimainkan diatas lapangan empat persegi
Panjang, dengan permukaan yang rata, baik ditempat terbuka (out-doors) maupun
diruangan tertutup (in-doors), yang bebas dari rintangan.
Mengutip laman Tutorialspoint, permainan sepak takraw sudah ada sejak zaman
Kesultanan Melayu, sekitar 500 tahun lalu. Permainan ini dikenal sebagai Sepak Rago atau
sepak raga dalam bahasa Melayu. Permainan ini sebagian besar dimainkan oleh orang-
orang di istana kerajaan. Permainan Sepak Rago baru mulai tersebar di kawasan Asia
Tenggara bersama dengan aturan formalnya pada tahun 1940-an. Pada tahun 1940-an,
olahraga tersebut secara resmi dikenal dengan sebutan sepak takraw. Sepak adalah bahasa
Melayu untuk menendang dan takraw adalah kata Thai untuk bola anyaman. Pemilihan
nama tersebut merupakan kesepakatan antar dua negara, yakni Malaysia dan Thailand.
Perjalanan sepak takraw menjadi salah satu cabang olahraga yang mulai dikenal di Asia
dimulai pada tahun 1980-an.
Untuk dapat menguasai permianan sepak takraw dengan baik, diperlukan latihan
untuk mengenal dan mampu menguasai keterampilan dasar bermain sepak takraw. Dalam
bermain sepak takraw ada beberapa hal yang perlu dilatih dan diperhatikan, komponen
fisik berupa kekuatan, kecepatan, daya tahan, daya ledak, koordinasi, keseimbangan dan
kelincahan. Komponen fisik tersebutlah yang dapat mendasari semua Teknik Gerakan pada
sepak takraw. Selain kondisi fisik yang menjadi salah satu aspek dasar bermain sepak
takraw, teknik dasar dalam permainan sepak takraw juga sangatlah penting dan harus
dikuasai oleh pemain sepak takraw. Teknik dasar yang perlu dikuasai tersebut antara lain;
sepak sila, sepak kura, memaha, heading, service (tekong), smash, dan block.

3
Dari beberapa teknik dasar sepak takraw yang telah tersaji di atas, pada kali ini
dalam makalah ini akan dibahas salah satu teknik sepak takraw tersebut, yaitu smash dan
block. Pada dasarnya, smash dan block ini juga memiliki karakteristik dan cara melakukan
tekniknya sendiri. Selain itu, juga ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam
melakukan smash dan block, seperti posisi kaki, cara berdiri, pengenaan bola, serta posisi
badan saat melakukan smash dan block. Oleh karena itu, pada makalah ini akan dibahas
secara mendalam mengenai teknik dasar smash dan block.

B. Rumusan Masalah
Sepak takraw memiliki banyak teknik dasar dalam permainannya, salah satunya
adalah smash dan block. Berdasarkan latar belakang yang telah dijabarkan maka rumusan
masalah yang dapat tersaji ialah penjelasan menyeluruh mengenai smash dan block.

C. Tujuan
Adapun tujuan dari makalah ini ialah selain memenuhi tugas mingguan mata kuliah
sepak takraw adalah menjabarkan, menjawab dan menjelaskan rumusan masalah mengenai
smash dan block secara lengkap.

4
BAB II

ISI

A. Teknik Smash dalam Sepak Takraw

Pengertian Smash dalam Sepak Takrawa


Smash merupakan salah satu teknik yang penting dalam permainan sepak takraw.
Smash adalah serangan terakhir yang banyak menghasilkan angka. Unutk dapat melakukan
smash yang baik, seorang pemain harus menguasai teknik smash dengan baik. Penguasaan
teknik smash tersebut dapat dilatih dengan cara atau metode tertentu.
Smash dapat dilakukan dengan menggunakan kepala dan dapat dilakukan juga
dengan kaki. Tetapi sebagian besar pemain melakukan Smash dengan menggunakan kaki,
karena smash yang dilakukan dengan menggunakan kaki hasilnya akan lebih keras
dibanding menggunakan kepala. smash dalam sepak takraw ada beberapa macam antara
lain: smash gulung, smash gunting, smash kedeng, smash lurus dan smash telapak kaki.
Adapun teknik smash yaitu sebagai berikut :
a. Perhatian pusat pada bola.
b. Jangan ragu-ragu untuk melakukan smash, ambilah keputusan yang tepat.
c. Tentukan ke mana smash akan diarahkan.
d. Melompat dengan ketinggian secukupnya sesuai dengan keperluan, bila perlu lebih
tinggi agar Smash sempurna.
e. Memukul bola saat lompatan tertinggi.
f. Waktu smash net atau jarring jangan sampai tersentuh.
g. Mata diarahkan ke bola.

Teknik Melakukan Smash dalam Sepak Takraw

Selain penjelasan bagaimana melakukan teknik smash di atas, beriut juga


merupakan beberapa cara lain dalam melakukan teknik smash dalam sepak takraw;

1. Smash (rejaman) gunting/kedeng


Cara melakukan smash gunting atau kedeng adalah dengan memusatkan pandangan
pada bola, lalu ambil posisi bersiap untuk melakukan smash. Ambil lompatan dengan
menggunakan kaki kanan sebagai tumpuan jika kaki kanan digunakan untuk
melakukan smash, begitu pula sebaliknya. Posisikan badan menyisih dengan net dan
bersiap melakukan smash dengan menggunakan kaki tumpuan. Lalu segera lakukan
smash ketika badan berada dalam puncak lompatan.

2. Smash (rejaman) akrobatik/gulung

5
Bentuk smash lain dari sepak takraw adalah dengan smash akrobatik atau gulung.
Smash ini dilakukan dengan cara sesuai namanya yakni melakukan akrobat. Caranya
adalah dengan fokus pada datangnya bola, lalui lakukan lompatan setinggi mungkin.
Posisikan kaki kanan untuk melakukan smash dengan kaki kanan, lalu lakukan
gerakan smash dengan kaki kanan sambil menggulungkan badan seolah melakukan
gerakan akrobat. Teknik smash ini banyak digunakan pemain profesional karena
kekuatan smashnya yang cukup besar dan mengagetkan lawan.

3. Smash (rejaman) kepala gaya sisi kanan/kiri


Smash kepala gaya sisi kanan dilakukan dengan melakukan lompatan sesuai
dengan ketinggian bola. Posisikan kepala dan badan bergerak dari arah kiri ke kanan
atau sebaliknya. Lalu tendang bola ketika bola sudah mencapai ketinggian maksimal
dengan kedua tangan tetap menjaga keseimbangan.

4. Smash (rejaman) dengan menggunakan dahi


Buka kaki selebar bahu, lalu lakukan lompatan hingga tinggi mencapai bola. Tarik
tubuh ke belakang dan lakukan heading dengan menggunakan dahi. Seimbangkan
tangan agar tubuh tidak mudah goyang saat melakukan heading.

5. Smash (rejaman) dengan gaya menapak dengan melompat.


Smash ini dilakukan dengan memusatkan pandangan pada bola, lalu lakukan
lompatan sesuai dengan ketinggian bola. Lakukan smash dengan menggunakan tapak
kaki kanan jika pemain kanan, begitu juga dengan kaki kiri jika pemain kiri. Jaga
keseimbangan badan dengan menggunakan kedua tangan.

Faktor-faktor yang Mempengaruhi Penguasaaan Teknik Smash

Penguasaan dalam teknik smash sangat dipengaruhi oleh factor pembinaan fisik
secara khusus untuk pemain sepak takraw, walaupun antara factor fisik dan umum selalu
berjalan searah. Dalam melakukan teknik smash ada beberapa hal penting yang harus
diperhatikan, antara lain stamina, koordinasi, keseimbangan, dan ketepatan. Adapun
masing-masing faktor tersebut menurut Darwis dan Penghulu (1992:118-119) adalah
sebagai berikut :

1. Stamina
2. Koordinasi
3. Keseimbangan
4. Ketepatan (Accurancy)

B. Teknik Block dalam Sepak Takraw

6
Pengertian Block dalam Sepak Takraw

Block atau hadangan dilakukan dengan beberapa anggota badan, kecuali tangan. Tujuan
dari blok ini sama dengan olahraga lainnya, yaitu membendung atau menggagalkan smash yang
dilakukan oleh pihak lawan.

Block sendiri terdiri dari tiga macam, yaitu blok dengan menggunakan paha dan kaki,
kedua blok dengan menggunakan badan, terakhir blok dengan menggunakan kepala. Berikut ini
kami akan menjelaskannya:

Block Menggunakan Paha dan Kaki

Teknik pelaksanannya adalah sebagai berikut:

1. Bergerak ke tepi net (jaring) dan melompat pada ketinggian dan kemungkinan arah sasaran
datangnya smash dari pihak lawan.
2. Melompat dengan menggunakan tumpuan kaki kiri, posisi kaki kanan sejajar dengan net
(apabila blok dilakukan dengan kaki kanan, begitu juga berlaku sebaliknya).

Block dengan Badan

Block dengan badan dilakukan dengan posisi berdiri, pemain melakukan lompatan tegak
setinggi mungkin dengan membelakangi net pada posisi arah sasaran smash dari pihak lawan.

Block (hadangan) menggunakan kepala

Teknik pelaksanannya adalah sebagai berikut:

1. Bergerak ke tepi net (jaring) dan melompat pada ketinggian dan kemungkinan arah sasaran
datangnya smash dari pihak lawan.
2. Blok (hadangan) dengan menggunakan bahagian atas kepala.

7
BAB III

PENUTUP

A. KESIMPULAN
Dalam penulisan karya ilmiah ini saya menyadari sepenuhnya bahwa penulisannya
masih jauh dari kata sempurna, oleh karena itu saya memohon maaf atas kekurangan
maupun kesalahan yang terdapat dalam makalah ini. Tidak dipungkiri saya juga berharap
agar karya ilmiah ini dapat sedikit berguna bagi pembaca sekalian dan menambah
pengetahuan pembaca mengenai teknik smash dan block. Saya sebagai penulis juga
mengharap saran dan kritik yang membangun terkait karya ilmiah ini, agar dikemudian
hari dapat menyempurnakan karya ilmiah berikutnya.

8
DAFTAR PUSTAKA

https://olahragapedia.com/5-cara-melakukan-smash-dalam-sepak-takraw
https://www.olahragamo.com/2017/11/teknik-dan-macam-macam-smash-pada-
sepak.html
https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-pendidikan-
jasmani/article/view/13501/12397#:~:text=Smash%20adalah%20salah%20satu%20tekni
k%20permainan%20sepak%20takraw.&text=Untuk%20dapat%20melakukan%20smash
%20yang,dapat%20dilakukan%20juga%20dengan%20kaki.
https://www.jamboguru.com/2019/12/teknik-dasar-sepak-takraw.html
https://www.olahragamo.com/2017/11/teknik-blok-dalam-sepak-takraw.html

Anda mungkin juga menyukai