Anda di halaman 1dari 38

LAPORAN KASUS UJIAN KLINIK INTEGRASI

PROFESI DOKTER GIGI

A.A.Ngr.Cahya Satria Putra

1906129010003

FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI

UNIVERSITAS MAHASARASWATI DENPASAR

2021
KATA PENGANTAR

Segala puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Mahas Esa, karena
atas limpahan rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat melaksanakan putaran
klinik integrasi dengan sebaik-baiknya serta dapat menyelesaikan laporan kasus ini
yang merupakan tugas wajib bagi mahasiswa putaran integrasi.

Keberhasilan penulis menyelesaikan laporan kasus ini sebagai salah satu


wujud tahapan akhir program. Penyusunan laporan kasus ini tidak terlepas dari
bantuan yang begitu besar dari banyak pihak. Untuk itu penulis menyampaikan rasa
terima kasih kepada :

1. drg. I Dewa Ayu Nuraini Sulistiawati, M. Biomed selaku pembimbing


2. Dr. drg. Mochammad Taha Ma’ruf, M.Erg selaku penguji
3. drg. Maya Sari Dewi, Sp. KG selaku penguji
4. drg. Putu Yetty Nugraha, M. Biomed selaku penguji
Penulis menyadari sepenuhnya akan kekurangan dan keterbatasannya, untuk
itu penulis memohon maaf apabila terdapat kesalahan dan kekurangan. Adapun
penulis sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun untuk kesempurnaan
laporan kasus ini. Harapan penulis semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi semua
pihak, khususnya bagi mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi.

Denpasar, April 2021

Penulis

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .......................................................................................... i

KATA PENGANTAR ...................................................................................... ii

DAFTAR ISI...................................................................................................... iii

DAFTAR GAMBAR......................................................................................... iv

BAB I PENDAHULUAN ................................................................................. 1

1.1 Identitas Penderita............................................................................. 1

1.2 Anamnesis......................................................................................... 1

1.3 Pemeriksaan Intra Oral...................................................................... 1

1.4 Foto Intra Oral................................................................................... 1

1.5 Pemeriksaan Penunjang.................................................................... 3

1.6 Diagnosis dan Prognosis................................................................... 3

1.7 Rencana Perawatan........................................................................... 4

BAB II DASAR TEORI ................................................................................... 5

2.1 Karies................................................................................................ 5

2.2 Pulpitis.............................................................................................. 6

2.2.1 Klasifikasi Kelainan Pulpa...................................................... 6

2.3 Fraktur Gigi....................................................................................... 6

2.3.1 Definisi Fraktur Gigi............................................................... 6

2.3.2 Klasifikasi Fraktur Gigi menurut Ellis dan Davey.................. 7

2.4 Restorasi Resin Komposit................................................................. 7

2.5 Ekstraksi Gigi dan Perawatannya...................................................... 8

2.5.1 Close Methods.......................................................................... 8

iii
3

2.6 Perawatan Ortodonti.......................................................................... 10

2.6.1 Definisi Perawatan Ortodonti................................................... 10

2.6.2 Analisa Perawatan Ortodonti................................................... 10

2.6.3 Alat Ortodonti.......................................................................... 12

2.6.4 Komponen Alat Ortodonti Lepasan......................................... 13

BAB III TATALAKSANA KASUS ................................................................ 17

3.1 Tatalaksana Kasus Tumpatan Komposit........................................... 17

3.1.1 Pemeriksaan Subyektif dan Obyektif....................................... 17

3.1.2 Alat & Bahan............................................................................ 17

3.1.3 Tahapan Perawatan.................................................................. 18

3.2 Tatalaksana Kasus Ekstraksi Gigi Sulung......................................... 19

3.2.1 Alat & Bahan............................................................................ 19

3.2.2 Tahapan Pelaksaan Ekstraksi................................................... 20

3.2.3 Instruksi Setelah Ekstraksi....................................................... 20

3.3 Tatalaksana Piranti Ortodonti Lepasan............................................. 21

3.3.1 Pemeriksaan Intra Oral dan Ekstra Oral................................... 21

3.3.2 Alat & Bahan............................................................................ 21

3.3.3 Tahapan Perawatan.................................................................. 21

BAB IV PENUTUP .......................................................................................... 26

4.1 Kesimpulan....................................................................................... 26

4.2 Saran.................................................................................................. 26

DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................... 27

iv
4

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Pandangan Fasial ...........................................................................1

Gambar 1.2 Pandangan Bukal Kanan................................................................2

Gambar 1.3 Pandangan Bukal Kiri ...................................................................2

Gambar 1.4 Pandangan Transversal .................................................................2

Gambar 1.5 Pandangan Transversal..................................................................3

Gambar 1.6 A (Sisi Kanan), B (Sisi Tengah), C (Sisi Kiri)...............................3

Gambar 2.1 Aktivasi Busur Labial..................................................................15

Gambar 3.1 Kartu Status Pemeriksaan Intra Oral dan Ekstra Oral..................17

Gambar 3.2 Mock Up Palatal...........................................................................18

Gambar 3.3 Foto Intra Oral dan Ekstra Oral....................................................23

Gambar 3.4 Desain Alat O ..............................................................................20

Gambar 3.2 Kartu status pemeriksaan subyektif dan obyektif .......................22

Gambar 3.3 Desain gigi tiruan sebagian lepasan ............................................25

iv
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Identitas Penderita


Nama : A.A.Gde Yoga Prasetya
Jenis Kelamin : Laki-laki
Umur : 12 tahun
Alamat : Jl. Trijata II No. 12, Denpasar
Pekerjaan : Siswa
1.2 Anamnesis
Seorang pasien laki-laki berusia 12 tahun datang ke Rumah Sakit Gigi dan
Mulu (RSGM) Saraswati Denpasar. Pasien datang dengan keluhan gigi depan
atas kirinya patah dan ingin diperbaiki. Pasien juga mengeluhkan adanya sisa
akar gigi sulung yang membuat rasa tidak nyaman. Pasien juga ingin
merapikan gigi depan rahang atas yang renggang dan terasa maju. Pasien
belum pernah ke dokter gigi sebelumnya. Pasien tidak memiliki riwayat
penyakit sistemik, tidak memiliki alergi terhadap obat dan tidak sedang dalam
pengobatan apapun. Kesehatan umum pasien baik dan siap menerima
perawatan.
1.3 Pemeriksaan Intraoral
 Gigi 36, 46 karies superfisialis.
 Gigi 65 gangren radiks.
 Gigi 21 fraktur kelas II menurut Ellis dan Davey.
1.4 Foto Intraoral

1
2

Gambar 1.1 Pandangan Fasial

Gambar 1.2 Pandangan Bukal Kanan Gambar 1.3 Pandangan Bukal Kiri

Gambar 1.4 Pandangan Transversal


3

1.5 Pemeriksaan Penunjang

Gambar 1.5 Pandangan Transversal

A B C

Gambar 1.6 A (Sisi Kanan), B (Sisi Tengah), C (Sisi Kiri)

1.6 Diagnosis dan Prognosis


a. Pulpitis reversibel gigi 21, 36, 46
Prognosis : Baik
b. Periodontitis apikalis kronis o.k. 65 gangren radiks.
Prognosis : Baik
c. Maloklusi klas I Angle disertai multiple diastema dan protusi rahang atas.
4

Prognosis : Baik
1.7 Rencana Perawatan
1. Fase Prelimenary : -
2. Fase Etiotropic :
- Pro ortodontik rahang atas
- Pro tumpatan komposit 21, 36, 46
3. Fase Surgical :
- Pro exo 65
4. Fase Restorative : -
5. Fase Maintenance :
- Kontrol periodik setiap 6 bulan sekali
- Kontrol setelah pencabutan gigi
- Kontrol tumpatan gigi
- Kontrol alat ortodontik lepasan
BAB II

DASAR TEORI

2.1 Karies
Karies gigi adalah suatu penyakit pada jaringan keras gigi yang dimulai
pada bagian permukaan gigi melalui proses dekalsifikasi lapisan email gigi
yang diikuti oleh lisis struktur organik secara enzimatis sehingga terbentuk
kavitas (lubang) yang bila dibiarkan akan menembus email serta dentin dan
dapat mengenai bagian pulpa (Dorland dan Newman 2010).
Empat faktor penyebab karies yang utama adalah gigi (host), substrat,
mikroorganisme pada plak dan waktu. Keempat faktor tersebut dapat
digambarkan dalam bentuk satu kesatuan dan saling mendukung satu sama
lain. Untuk memudahkan mendeteksi penyakit karies gigi, maka telah
dilakukan pengelompokan atau klasifikasi oleh G.V Black. Berikut adalah
klasifikasi gigi menurut G.V. Black (Macri dan Chitlall 2017):
a) Kelas I
Karies yang terjadi pada bagian oklusal (pit dan fissure) dari gigi premolar
dan molar (gigi posterior). Dapat juga terdapat pada lingual gigi anterior.
b) Kelas II
Karies yang terdapat pada bagian approximal (mesial dan distal) dari gigi-
gigi molar atau premolar (gigi posterior), yang umumnya meluas sampai
bagian oklusal.
c) Kelas III
Karies yang terdapat pada bagian approximal (mesial dan distal) dari gigi
anterior tetapi belum mencapai insisal edge.
d) Kelas IV
Kelanjutan karies kelas III yakni karies telah meluas dari approximal gigi-
gigi anterior dan sudah mencapai insisal edge.
e) Kelas V
Karies 1/3 servikal permukaan fasial dan lingual gigi anterior dan posterior
f) Kelas VI
Karies yang terdapat pada ujung insisal edge atau ujung cusp.

5
6

2.2 Pulpitis
Penyakit pulpa adalah bereaksinya pulpa terhadap iritan yang disebabkan
karena iritan mikroba, iritan mekanik dan iritan kimia, sehingga dapat terjadi
cedera pulpa. Derajat inflamasi pada pulpa bertahap terhadap intensitas dan
keparahan jaringan yang rusak (Grossman. dkk 2010)
2.2.1 Klasifikasi Kelainan Pulpa
a. Pulpitis Reversibel
Pulpitis reversibel merupakan peradangan pada pulpa yang sifatnya
sementara, dikarenakan adanya stimulasi yang ringan dan sebentar. Jika
penyebab dihilangkan, maka peradangan pada pulpa akan menghilang.
Biasanya pulpitis reversibel asimtomatik (tanpa gejala) atau dapat
timbul gejala dengan pola tersendiri. (Walton & Torabinejad, 2008).
b. Pulpitis ireversibel
Pulpitis ireversibel adalah pulpitis reversibel yang berlanjut karena
faktor penyebab yang tidak segera diatasi. Peradangan yang parah pada
pulpitis ireversibel tidak akan pulih meski penyebab dihilangkan. Cepat
atau lambat bisa berkembang ke nekrosis. Gejala pada pulpitis
ireversibel ialah pasien mengeluhkan gejala nyeri spontan serta dapat
diasosiasikan secara intermitten dan terus menerus (Walton &
Torabinejad, 2008).
c. Nekrosis pulpa
Gejala pada nekrosis pulpa dirasakan ketika ada suatu penekanan pada
periapeks atau biasa disebut nyeri tekan. Pulpa nekrotik biasanya tidak
memberikan respon ketika diberi stimulus, terdapat reaksi inflamasi
yang menyebar hingga jaringan periradikuler, sehingga perawatan yang
dibutuhkan ialah perawatan saluran akar atau ekstraksi (Walton &
Torabinejad, 2008).
2.3 Fraktur Gigi
2.3.1 Definisi Fraktur Gigi
Menurut American Dental Association (ADA), fraktur dapat diartikan
sebagai pecahnya satu bagian, terutama dari struktur tulang, atau patahnya
7

gigi. Fraktur gigi dapat dimulai dari ringan (melibatkan chipping dari lapisan
gigi terluar yang disebut email dan dentin) sampai berat (melibatkan fraktur
vertikal, diagonal, atau horizontal akar). Email dan dentin adalah dua lapisan
pelindung terluar gigi. Email adalah permukaan terluar yang keras dan
berwarna putih. Dentin adalah lapisan kuning yang terletak tepat di bawah
email. Email dan dentin keduanya berfungsi melindungi jaringan gigi bagian
dalam. Mahkota terlihat sepertiga dari gigi, sedangkan sisanya dua pertiga
yang ditutupi dengan gusi disebut akar (Glendor dkk 2007).
2.3.2 Klasifikasi Fraktur Gigi Menurut Ellis dan Davey
Ellis dan Davey (1970) menyusun klasifikasi trauma pada gigi anterior
menurut banyaknya struktur gigi yang terlibat, yaitu:
a. Kelas 1 : Fraktur mahkota sederhana yang hanya melibatkan jaringan
email.
b. Kelas 2 : Fraktur mahkota yang lebih luas yang telah melibatkan
jaringan dentin tetapi belum melibatkan pulpa.
c. Kelas 3 : Fraktur mahkota gigi yang melibatkan jaringan dentin dan
menyebabkan terbukanya pulpa.
d. Kelas 4 : Trauma pada gigi yang menyebabkan gigi menjadi non vital
dengan atau tanpa kehilangan struktur mahkota.
e. Kelas 5 : Trauma pada gigi yang menyebabkan kehilangan gigi atau
avulsi.
f. Kelas 6 : Fraktur akar dengan atau tanpa kehilangan struktur mahkota.
g. Kelas 7 : Perubahan posisi atau displacement gigi.
h. Kelas 8 : Kerusakan gigi akibat trauma atau benturan pada gigi yang
menyebabkan fraktur mahkota yang besar tetapi gigi tetap
pada tempatnya dan akar tidak mengalami perubahan.
i. Kelas 9 : kerusakan pada gigi sulung akibat trauma pada gigi depan.
2.4 Restorasi Resin Komposit
Salah satu upaya penatalaksanaan karies adalah penumpatan gigi
menggunakan bahan restorasi yang berfungsi untuk memperbaiki dan
mengembalikan fungsi-fungsi gigi. Penumpatan gigi adalah suatu tindakan
perawatan dengan meletakkan bahan tumpatan pada karies gigi yang sudah
8

dibersihkan. Perawatan karies gigi tergantung pada seberapa besar tingkat


kerusakan gigi.
Restorasi resin komposit merupakan salah satu jenis tumpatan estetik
yang digunakan dalam bidang kedokteran gigi. Resin komposit menjadi
bahan restorasi gigi yang banyak digunakan karena aplikasi yang mudah,
warna yang bagus dan mempunyai sifat fisik yang baik seperti kekuatan tarik
dan tekan yang tinggi, muai panas yang rendah dan resistensi terhadap abrasi.
Resin komposit saat ini sangat populer, oleh karena memiliki variasi warna
yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dokter gigi dan pasien untuk
mengganti struktur enamel atau dentin yang rusak, sehingga mampu
menghasilkan restorasi yang sangat mirip dengan gigi (Anusavice dkk. 2013).
Heymann, (2018) mengemukakan bahwa indikasi untuk penggunaan
resin komposit yaitu sebagai berikut:
a. Restorasi Klas I, II, III, IV, V, dan VI.
b. Pasak atau core build up
c. Sealant dan restorasi resin komposit pencegahan
d. Perbaikan estetik: partial veneers, full veneers, modifikasi kontur gigi,
penutupan diastema.
e. Semen untuk restorasi indirect
f. Periodontal splinting
Kontraindikasi penggunaan komposit:
a. Gigi yang memiliki karies yang luas dan tekanan kunyah yang besar
b. Pasien yang memiliki sensitifitas terhadap material komposit
2.5 Ekstraksi Gigi dan Perawatannya
Ekstraksi gigi adalah suatu proses pengeluaran gigi dari alveolus,
dimana pada gigi tersebut sudah tidak dapat dilakukan perawatan lagi (Lande
dkk. 2015). Ekstraksi gigi yang ideal yaitu penghilangan seluruh gigi atau akar
gigi dengan minimal trauma atau nyeri yang seminimal mungkin sehingga
jaringan yang terdapat luka dapat sembuh dengan baik (Balaji 2018). Menurut
Bakar (2015) menyatakan bahwa ternik ekstraksi gigi terbagi dalam 2 cara
yaitu close methods dan open methods.
2.5.1 Close Methods
9

Close methods (simple technique) yaitu teknik pencabutan gigi tanpa


pembedahan, hanya menggunakan prosedur pencabutan dengan tang, elevator
atau kombinasi dengan keduanya. Pada pencabutan gigi dengan teknik close
methods umumnya tidak disertai dengan penjahitan tetapi pada beberapa kasus
seperti pencabutan multiple diperlukan penjahitan. Gangren radiks adalah
tertinggalnya sebagian akar gigi. Jaringan akar gigi yang tertinggal merupakan
jaringan mati yang merupakan tempat bagi perkembangbiakan bakteri.
Gangren radiks dapat disebabkan oleh karies, trauma, atau ekstraksi yang
tidak sempurna (Balaji 2018).
Di bawah ini adalah beberapa contoh indikasi dan kontraindikasi dari
pencabutan gigi (Riawan 2017) :
1. Indikasi Umum Berdasarkan Pertimbangan Pasien
a. Ingin terhindar dari sakit yang sering mengganggu
b. Ingin dibuatkan gigi tiruan
c. Tidak ingin dirawat berulang kali
2. Indikasi Berdasarkan Pertimbangan Medis
a. Gigi dengan karies besar dan tidak dapat dirawat secara konservasi
atau endodontik
b. Gigi goyang
c. Gigi yang merupakan kausa infeksi dari jaringan sekitar
d. Gigi yang dianggap sebagai fokus infeksi
e. Keperluan ortodontik
f. Gigi dengan granuloma yang besar lebih dari sepertiga panjang akar
g. Gigi supernumerary
h. Gigi yang supraoklusi
i. Gigi yang menyebabkan trauma pada jaringan sekitarnya
3. Kontra Indikasi Lokal
Keadaan kesehatan mulut pada umumnya, khususnya pada daerah sekitar
gigi yang akan dicabut, misalnya :
a. Infeksi akut dari gingiva, perikorona, periapeks, infeksi supuratif lain
seperti abses dan osteomyelitis
b. Infeksi sinus maksilaris akut
10

c. Daerah sekitar gigi terdapat massa tumor yang menunjukkan tanda


keganasan.
4. Kontra Indikasi Sistemik
a. Kelainan jantung
b. Kelainan darah
c. Diabetes melitus tidak terkontrol
d. Pasien dengan penyakit ginjal (nephritis)
e. Penyakit hepar (hepatitis)

2.6 Perawatan Ortodonti


2.6.1 Definisi Perawatan Ortodonti
Menurut Sulandjari (2008) tujuan perawatan ortodonti adalah untuk
mencegah terjadinya keadaan abnormal dari bentuk muka yang disebabkan
oleh kelainan rahang dan gigi. Perawatan ortodonti yang dilakukan sejak dini
akan mencegah perawatan ortodonti yang kompleks pada usia lanjut
(Alawiyah dan Sianita, 2012). Tujuan perawatan ortodontik adalah untuk
mendapatkan susunan gigi yang teratur, kontak oklusal yang baik, sehingga
dapat dicapai fungsi oklusi yang efisien, dan estetika penampilan wajah yang
menyenangkan serta hasil perawatan yang stabil. Untuk mencapai tujuan
tersebut dokter gigi perlu dapat mengidentifikasi kasus maloklusi yang akan
dirawat, kemampuan dan kompetensi untuk mencapai tujuan perawatan
sehingga dapat dicapai hasil perawatan yang memuaskan (Sianiwati dkk.
2017).
2.6.2 Analisa Perawatan Ortodonti
Menurut Raharjo (2009) ada beberapa analisis – analisi pada perawatan
ortodonti yaitu:
1. Analisis Umum
Analisis umum terdiri dari keadaan sosial, riwayat kesehatan dan
keluarga, berat dan tinggi pasien, ras, bentuk skelet, ciri keluarga,
penyakit anak, alergi, kelainan endokrin, tonsil, dan kebiasaan
bernafas.
11

2. Analisis Lokal
a) Ekstraoral
 Tipe profil ditentukan dengan melihat dari samping pasien
berdasarkan posisi glabella – lip contour – simfisis.
 Tipe muka dilihat dari depan pasien menggunakan spriding
calipers.

 Tipe kepala diukur dengan menggunakan spriding calipers


dengan posisi dental chair terendah. Panjang kepala diukur dari
belakang kepala pasien hingga ke depan kepala pasien (glabella –
ocipital). Lebar kepala diukur dari arah samping (Bizygomatic
supramastoideus).

 Bentuk muka (simetris wajah) dilihat dari depan pasien.


 Tonus otot bibir diperiksa dengan cara palpasi pada bibir atas dan
bawah untuk melihat kekenyalannya.
 Memeriksa fonetik pasien.
 Memeriksa apakah pasien memiliki kebiasaan buruk.
b) Intraoral
 Memeriksa jaringan mukosa mulut dan palatum dengan alat kaca
mulut.
 Memeriksa lidah dan palatum.
 Memeriksa kebersihan mulut pasien dengan mengukur OHI-S
dengan pemberian skor tertentu pada permukaan gigi :
o Gigi 16 pada permukaan bukal
o Gigi 11 pada permukaan labial
o Gigi 26 pada permukaan bukal
o Gigi 36 pada permukaan lingual
o Gigi 31 pada permukaan labial
12

o Gigi 46 pada permukaan lingual


 Memeriksa frekuensi karies dan keadaan gigi geligi.
c) Analisis fungsional
 Freeway space (jarak vertikal antara bidang oklusal rahang atas
dengan rahang bawah pada saat mandibula dalam posisi istirahat).
 Path of closure (arah gerakan mandibular dari posisi istirahat ke
oklusi sentris) dianalisis dengan cara visual, palpasi dan
auskultasi.
 Memeriksa sendi temporo mandibular.
 Memeriksa pola atrisi.
d) Analisis Model
 Diskrepansi pada model untuk mengukur selisih tempat yang
tersedian (available space) dengan tempat yang dibutuhkan
(required space). Metode yang digunakan adalah metode ALD
(Arch Length Discrepancy). Mengukur panjang lengkung gigi
dengan cara menggunakan jangka. Diukur lebar mesiodistal gigi
sebelah mesial mulai dari gigi premolar dua kanan hingga gigi
premolar dua kiri. Kemudian dijumlahkan. Mengukur panjang
lengkung rahang menggunakan brass wire dimulai dari mesial
gigi molar satu permanen kanan sampai mesial gigi molar satu
permanen kiri (dalam lengkung atau posisi inklinasi yang benar).
 Analisis curve of spee dengan cara membuat garis imajiner
dengan bantuan penggaris pada posisi horizontal mulai dari cusp
caninus sampai retromolar pad. Kemudian gunakan jangka untuk
mengukur kedalaman curve of spee dengan menempatkan jangka
pada cusp premolar secara tegak lurus dengan penggaris.
 Melakukan analisa distema antar gigi.
 Menganalisa pergeseran gigi dengan menggunakan
symmentograph.
 Melihat gigi yang letaknya salah.
 Melakukan analisa pergeseran garis median terhadap muka
13

 Menentukan relasi geligi posterior rahang atas dan rahang bawah


Jurusan sagital dilihat dari arah samping untuk meleihat relasi
gigi kaninus dan molar satu. Jurusan transversal dilihat dari arah
depan atau belakang untuk melihat relasi gigi posterior (normal
atau gigitan silang). Jurusan vertikal (normal atau gigitan
terbuka).
 Menetukan relasi gigi anterior rahang atas dan rahang bawah
Overjet adalah jarak vertikal insisal insisif rahang atas terhdap
insisal insisif rahang bawah. Overbite adalah jarak horizontal
insisal insisif rahang atas terhadap permukaan bukal insisif rahang
bawah.
 Memeriksa biologi dari pada maloklusi
 Menetukan macam perawatan dan rencana perawatan
2.6.3 Alat Ortodonti
Menurut Sulandjari (2008) perawatan ortodonti dibagi dalam 2
periode yaitu periode aktif dan pasif. Periode aktif adalah periode di
mana digunakan tekanan mekanis dari suatu peranti ortodonti untuk
memperbaiki gigi-gigi yang malposisi. Periode pasif yaitu periode
perawatan setelah periode aktif selesai, dengan tujuan untuk
mempertahankan kedudukan gigi-gigi yang telah dikoreksi agar tidak
kembali ke posisi semula. Periode retensi merupakan periode yang
penting dalam keseluruhan perawatan ortodonti. Hampir semua kasus
memerlukan piranti retensi, kecuali beberapa kasus tertentu, misalnya
gigitan terbalik anterior satu atau dua gigi. Kasus maloklusi yang lain
baik yang dirawat dengan peranti cekat maupun lepasan, umumnya
membutuhkan peranti retensi untuk mendapatkan stabilisasi jangka
panjang baik dental, skeletal maupun muskular (Goenharto dan
Rusdiana, 2015). Klasifikasi peranti retensi ada 2 yaitu piranti retensi
lepasan dan piranti retensi cekat. Peranti retensi cekat melekat secara
permanen pada gigi dan tidak dapat dilepas oleh pasien. Peranti retensi
lepasan merupakan alat pasif yang dapat dilepas dan dipasang oleh
pasien sendiri (Iswari, 2012).
14

Berdasarkan piranti yang digunakan untuk merawat maloklusi


secara garis besar dapat digolongkan pada (Sakinah dkk. 2016):
a. Piranti lepasan (removable appliance)
b. Piranti fungsional (functional appliance)
c. Piranti cekat (fixed appliance)
Terdapat beberapa faktor yang mendasari pemilihan alat
ortodontik yang akan digunakan, antara lain yaitu potensial
pertumbuhan, tipe pergerakan gigi, oral hygiene, dan biaya. Pasien
pada masa pertumbuhan dengan maloklusi tipe skeletal seharusnya
dirawat dengan alat yang dapat memodifikasi pertumbuhan rahang.
Alat ortodontik lepasan dapat digunakan pada pasien yang
memerlukan gerakan tipping sederhana. Pasien yang memerlukan
pergerakan gigi yang lebih kompleks memerlukan perawatan
ortodontik dengan alat cekat (Ditaprilia dkk. 2015).
2.6.4 Komponen Alat Ortodonti Lepasan
Menurut Rahardjo (2009) piranti lepasan adalah piranti yang
dapat dipasang dan dilepas oleh pasien. Komponen utama piranti
lepasan yaitu
1. Komponen Aktif
a. Pegas
 Pegas Kantilever Tunggal
Untuk menggerakan gigi ke arah mesiodistal. Dibuat dari
hard stainless steel wire dengan diameter 0,5 mm. Sebuah koil
dengan diameter tidak kurang dari 3 mm. Sesuaikan dengan
proksimal gigi, kemudian ujung pegas diberi bengkokan agar
tidak melukai gingival. Ketika di tanam dalam box in maka koil
diletakkan menempel dengan model sedangkan tag sedikit
terangkat dari model. Perhatikan bahwa letak titik fulcrum
sangat mempengaruhi arah gerak pegas. Aktivasi dilakukan
dengan menarik lengan pegas ke arah pergerakan gigi yang
diinginkan. Pada kunjungan pertama defleksi antara 1-2 mm dan
pada kunjungan berikutnya defleksi dapat sampai 3 mm.
15

 Pegas Kantilever Ganda (Pegas Z)


Untuk mendorong gigi anterior ke labial. Aktivasi
dilakukan pada lengan pegas, mula-mula yang di dekat koil
yang jauh dari gigi, kemudian baru ujung lainnya yang
mengenai gigi.
 Pegas T
Untuk menggerakkan kaninus/premolar ke bukal dan dibuat
dari kawat 0,5 mm.
 Pegas Coffin
Merupakan pegas yang kuat (dibuat dari kawat yang
berdiameter 1,25 mm) yang digunakan untuk ekspansi lengkung
gigi ke arah transversal.
 Pegas Bukal Tanpa Penyangga (Self-supporting Buccal Spring)
Digunakan pada kaninus yang terletak di bukal yang perlu
digerakkan ke distal dan palatal. Dibuat dari kawat 0,7 mm.
 Retraktor Bukal Berpenyangga (Supported Buccal Retractor)
Desain pegas ini sama dengan pegas bukal tanpa penyangga
dan diberi tabung penyangga nikarat berdiameter 0,5mm.
 Retraktor Bukal dengan Lup Terbalik
Pegas ini dapat digunakan terutama bila sulkus bukal
rendah seperti di rahang bawah.
b. Busur Labial
 Busur Labial dengan Lup U
16

Gambar 2.1 Aktivasi Busur Labial

Busur ini dibuat dari kawat 0,7 mm. Kelenturan utama


tergantung pada tinggi vertical lup U. Digunakan untuk
mengurangi jarak gigit yang sedikit atau bila diperlukan untuk
meratakan insisivus yang dapat digunakan bersama pegas palatal.
Buat gambar busur labial pada model dengan pensil. Bengkokkan
kawat 0,7 mm dengan jari membentuk lengkung gigi ideal,
Perhatikan bahwa apabila dilihat dari samping kedua kaki busur
harus berimpit, apabila dilihat dari atas, busur harus melengkung
halus tanpa ada lekukan tajam dan harus terlihat simetris.
Sesuaikan busur pada model, kemudian tentukan titik untuk
bengkokan lup. Letak titik tergantung pada besar lup yang akan
dibuat. Pada umumnya titik tersebut ditengahtengah gigi kaninus.
Bengkokkan kawat pada titik yang telah ditentukan dengan tang
adams. Buat lup sesuai dengan gambar yang dibuat memakai tang
koil. Panjang lup tergantung pada kedalaman vestibulum oris.
Perhatikan bahwa lup tidak boleh menjepit gingival atau terlalu
jauh dari gingival. Buat lup pada sisi yang lain dengan cara yang
sama. Pembuatan tag dengan membengkokkan kawat kearah
palatum melewati embrasure C dan P. Dibuat pada kedua sisi.
Aktivasi sedikit saja, jangan lebih dari 1 mm. Digunakan tang
pembentuk lup untuk mengaktifkan busur labial. Lup dipegang
dengan tang (A) tekuk kaki depan lup atau sempitkan lup dengan
tang (B). Dengan melakukan ini kaki horizontal busur akan
bergerak kearah insisal (C). Kaki busur perlu dibetulkan dengan
17

menahan lup dan menempatkan kaki horizontal busur di tengah


gigi (D).
c. Sekrup Ekspansi (Ekspansion Screw)
Sekrup ekspansi ada yang mempunyai guidepin tunggal
maupun ganda. Sekrup dengan pin ganda lebih stabil, tetapi sekrup
dengan pin tunggal lebih berguna apabila tempatnya sempit seperti
di rahang bawah.
2. Komponen Retentif
Komponen retentif merupakan tahanan terhadap perubahan
lentak piranti lepasan. Retensi yang baik menyebabkan piranti
tidak mudah terlepas. Retensi didapatkan pada undercut gigi yang
diberi cangkolan ataupun busur.
3. Penjangkaran
Penjangkaran (anchorage) bermakna tahanan terhadap
pergerakan. Penjangkaran dapat dikatakan sebagai suatu unit yang
menahan reaksi kekuatan yang dihasilkan oleh komponen aktif
piranti lepasan. Penjangkaran harus mempunyai kekuatan menahan
yang besarnya paling tidak sama dengan atau lebih besar daripada
kekuatan yang diberikan oleh komponen aktif dengan arah yang
berlawanan. Macam penjangkaran terdiri dari ekstraoral dan
intraoral.
4. Lempeng akrilik
Kerangka piranti lepasan adalah lempeng akrilik (baseplate)
yang mempunyai beberapa fungsi yaitu sebagai penahan
komponen lainnya, meneruskan kekuatan dari komponen aktif ke
penjangkaran, menghalangi pergeseran gigi yang tidak diinginkan,
melindungi pegas palatal dan dapat dimodifikasi untuk membuat
peninggian gigit anterior maupun posterior. Penanaman akrilik self
cure untuk menghubungkan antara komponen alat ortodonti
kemudian dihaluskan dan dipoles.
18
BAB III

TATALAKSANA KASUS

3.1 Tatalaksana Kasus Tumpatan Komposit

3.1.1 Pemeriksaan Subyektif dan Obyektif

Gambar 3.1 Kartu Status Pemeriksaan Ekstra Oral dan Intra Oral

3.1.2 Alat & Bahan

Alat
1. Kaca Mulut 4. Excavator
2. Sonde 5. Pinset Anatomi
3. Micro brush 6. Plastic Filling

17
20

7. Nerbecken 12. Sendok Cetak


8. Suction Tip 13. Bowl dan Spatula
9. Light Cure 14. Pisau model
10. High Speed 15. Bunsen
11. Mata Bur ( Round bur,
fissure bur, fine finishing
bur )
Bahan

1. Cotton Pellet 7. Alginat


2. Rubber sheet 8. gips biru
3. Bonding 9. Malam ungu
4. Etsa ( Asam Fosfat 37 10. Bahan cetak putty
%) 11. Teflon tape
5. Articulating Paper 12. Seluloid strip
6. Komposit
3.1.3 Tahapan Perawatan

1. Cetak gigi pasien menggunakan sendok cetak dan bahan cetak


alginat
2. Pembuatan mock-up palatal dengan menggunakan cetakan model
kerja dan juga bahan cetak putty.

Gambar 3.2 Mock-up palatal


3. Pemilihan warna komposit yang sesuai dengan warna gigi.
4. Profilaksis daerah kerja.
21

5. Preparasi kavitas kemudian dibuat bevel pada cavo surface


enamel margin
6. Toilet of the cavity.
7. Isolasi daerah kerja dengan cotton roll.
8. Aplikasi etsa (asam fosfat 37%) ke email selama 15 detik untuk
membentuk mikroporusitas pada enamel. Cuci hingga seluruh etsa
hilang dan keringkan sampai kavitas dalam keadaan lembab agar
serat kolagen tetap mengembang sehingga meningkatkan ikatan
hibrida.
9. Aplikasi bonding ke seluruh kavitas, scrubbing (usap dengan
microbrush) ditunggu selama 20 detik dengan tujuan memberi
waktu penetrasi ke tubuli dentin dan berikatan dengan serat
kolagen, tipiskan dengan tiupan angin, sinari selama 10
detik.
10. Lakukan penumpatan pada bagian palatal dengan menggunakan
mock-up palatal.
11. Isolasi gigi 11 dengan menggunakan teflon tape dan seluloid strip.
12. Tumpat dengan teknik layer by layer, sinari selama 20 detik.
Kedalaman tidak boleh lebih dari 2 mm agar polimerisasi dapat
sampai hingga lapisan terbawah, jika polimerisasi tidak berhasil
dapat terjadi kebocoran dan menghasilkan karies sekunder.
13. Cek oklusi dengan articulating paper, perbaiki bentuk anatomi
dengan fine finishing bur dan poles dengan silicone rubber.
3.2 Tatalaksana Kasus Ekstraksi Gigi Sulung
3.2.1 Alat & Bahan
Alat
1. Kaca Mulut 6. citoject
2. Sonde 7. Suction Tip
3. Excavator 8. Bein
4. Pinset Anatomi 9. Tang Ekstraksi posterior
5. Neirbecken sulung atas sisa akar
22

Bahan
1. Alkohol 70 %
2. Betadine Solution 10 %
3. Septocaine
4. Tampon + Kasa
5. Anastesi Topical Gel
23

3.2.2 Tahap Pelaksanaan Ekstraksi


1. Asepsis daerah kerja dengan menggunakan povidone iodine 10%.
2. Aplikasikan anastesi topical gel pada gingiva di sekitar daerah
kerja dan tunggu selama 2 menit hingga bahan anastesi bereaksi.
3. Injeksikan jarum citoject ke dalam sulkus gingiva diantara
sementum dan crest alveolar pada 4 sisi yaitu disto bukal, mesio
bukal, disto palatal, dan mesio palatal.
4. Deponir secara perlahan sebanyak 0,4 ml pada masing-masing
sisi.
5. Cek keberhasilan anastesi dengan menggunakan sonde.
6. Separasi gingiva menggunakan ekskavator.
7. Luksasi gigi menggunakan bein.
8. Apabila sudah luksasi, dilanjutkan menggunakan tang, gerakan
bukal lingual dan lakukan ekstraksi.
9. Setelah gigi keluar dari soket, maka periksa masih ada akar sisa
atau tulang yang tajam, hal ini untuk meminimalisir terjadinya
komplikasi pasca ekstraksi.
10. Setelah itu dilakukan penekanan soket bekas pencabutan
menggunakan kain kasa steril, kemudian ambil tampon yang
sudah diberi povidone iodine, letakkan pada soket bekas
pencabutan dan instruksikan pasien untuk gigit tampon kurang
lebih 30 menit.
3.2.3 Instruksi Setelah Ekstraksi
Berikut adalah instruksi setelah dilakukannya pencabutan gigi :
1. Gigitlah tampon selama kurang lebih 30 menit.
2. Jangan menghisap bekas luka pencabutan.
3. Jangan memainkan daerah bekas luka dengan lidah.
4. Jangan minum atau makan yang panas dan pedas.
5. Jangan merokok dan minum alkohol.
6. Kontrol pasca pencabutan.
24

3.3 Tatalaksana Piranti Ortodonti Lepasan


3.3.1 Pemeriksaan Intra Oral dan Ekstra Oral

Gambar 3.3 Pemeriksaan Intra Oral dan Ekstra Oral

Pemeriksaan Ekstra Oral : TAK

3.3.2 Alat & Bahan


 Alat :
1. Masker 4. Sendok cetak
2. Handscoon 5. Bowl dan spatula
3. Satu set alat diagnosa 6. Spriding calipers (jangka
(kaca mulut, sonde, sorong)
pinset, exscavator)
7. Symmentograph
25

8. Brass wire
12. Tang ortodonti (tang
9. Jangka berujung Adams, tang koil dan
runcing tang tiga jari)
10. Penggaris 13. Lowspeed handpiece
11. Pensil tinta 14. Stone bur

 Bahan :
1. Alginat
2. Dental stone tipe III
3. Hard stainless steel wire dengan diameter 0,5 mm dan 0,7 mm
4. Resin akrilik self cure

3.3.3 Tahapan Perawatan


1. Kunjungan pertama operator mempersiapkan alat diagnosis dan
bahan dan pasien dalam keadaan siap di dental chair. Indikasi
pasien dan pengisian kartu status.
2. Kunjungan kedua melakukan cetak anatomis rahang atas dan
rahang bawah dengan cara pasien duduk dalam posisi tegak dan
pasangkan lap dada pada pasien. Pencetakan dengan sendok cetak
yang sesuai dengan ukuran rahang pasien dan menggunakan bahan
alginat. Cetakan tersebut digunakan untuk model studi.
3. Kunjungan ketiga melakukan penetuan garis oklusi dan garis
median dengan cara mencocokkan oklusi model dan oklusi pasien
serta beri tanda dengan menggunakan pensil tinta.
4. Kunjungan keempat menunjukan basis model studi dan foto
intraoral dan ekstraoral.
26

Gambar 3.4 Foto Intra Oral dan Ekstra Oral


5. Melakukan diskusi dengan dosen pembimbing untuk menentukan
rencana perawatan dan mendesain alat ortodonti.

Gambar 3.5 Desain Alat Ortodonti

6. Kunjungan kelima melakukan cetak anatomis rahang atas dan


rahang bawah. Cetakan tersebut digunakan untuk model kerja.
7. Menunjukkan alat dan plat akrilik kepada dosen pembimbing.
8. Kunjungan keenam insersi alat ortodonti
a. Memeriksa plat akrilik, bila ada bagian yang tajam dihaluskan,
permukaan harus halus.
27

b. Mencobakan pada rongga mulut pasien. Masukkan klamer


adams pada gigi molar satu dan tekan pada bagian kalmer
adams.
c. Memeriksa retensi dan stabilitas dengan cara memberikan gaya
yang ringan pada bridge klamer adams dengan kaca mulut.
Apabila retensinya kurang baik lakukan adjusment pada
arrowhead klamer adams dengan menggunakan tang adams.
d. Mengajarkan pasien cara melepas dan memasang alat ortodonti
lepasan.
e. Mengintruksikan cara membersihkan alat ortodonti pada air
mengalir dan alat digunakan sampai kontrol selanjutnya.
9. Kunjungan ketujuh aktivasi I alat ortodonti busur labial rahang
atas. Memeriksa plat akrilik dan melakukan pengurangan plat
akrilik pada daerah gigi yang akan digerakkan. Aktivasi busur
labial dengan mengecilkan lup U pada kedua sisi dari busur labial
dan menyesuaikan busur terletak di sepertiga insisal.
10. Kunjungan kedelapan aktivasi II alat ortodonti busur labial rahang
atas. Lalu dilanjutkan dengan aktivasi kantilever ganda pada RB
yang mendorong gigi 31,41. Melakukan aktivasi pada lengan
pegas, mula-mula yang di dekat koil yang jauh dengan gigi, lalu
dilanjutkan dengan lengan yang mengnai gigi.
11. Kunjungan kesembilan aktivasi III alat ortodonti busur labial
rahang atas. Lalu dilanjutkan dengan aktivasi kantilever ganda
pada RB yang mendorong gigi 31,41.
12. Kunjungan kesepuluh aktivasi IV alat ortodonti busur labial rahang
atas. Lalu dilanjutkan dengan aktivasi kantilever ganda pada RB
yang mendorong gigi 31,41.
13. Kunjungan kesebelas aktivasi V alat ortodonti busur labial rahang
atas. Lalu dilanjutkan dengan aktivasi kantilever ganda pada RB
yang mendorong gigi 31,41.
14. Kunjungan kedua belas aktivasi VI alat ortodonti busur labial
rahang atas. Lalu dilanjutkan dengan aktivasi kantilever ganda
pada RB yang mendorong gigi 31,41.
28

15. Kunjungan ketiga belas aktivasi VII ortodonti busur labial rahang
atas. Lalu dilanjutkan dengan aktivasi kantilever ganda pada RB
yang mendorong gigi 31,41.
16. Kunjungan keempat belas aktivasi VIII ortodonti busur labial
rahang atas. Lalu dilanjutkan dengan aktivasi kantilever ganda
pada RB yang mendorong gigi 31,41.
17. Kunjungan kelima belas aktivasi IX alat ortodonti busur labial
rahang atas. Lalu dilanjutkan dengan aktivasi kantilever ganda
pada RB yang mendorong gigi 31,41.
18. Kunjungan keenam belas aktivasi X ortodonti busur labial rahang
atas. Lalu dilanjutkan dengan aktivasi kantilever ganda pada RB
yang mendorong gigi 31,41.
19. Kunjungan ketujuh belas cetak control dan aktivasi XI ortodonti
busur labial rahang atas. Lalu dilanjutkan dengan aktivasi
kantilever ganda pada RB yang mendorong gigi 31,41.
20. Kunjungan kedelapan belas aktivasi XII alat ortodonti busur labial
rahang atas. Lalu dilanjutkan dengan aktivasi kantilever ganda
pada RB yang mendorong gigi 31,41.
21. Kunjungan kesembilan belas aktivasi XIII alat ortodonti busur
labial rahang atas. Lalu dilanjutkan dengan aktivasi kantilever
ganda pada RB yang mendorong gigi 31,41.
22. Kunjungan dua puluh aktivasi XIV alat ortodonti busur labial
rahang atas. Lalu dilanjutkan dengan aktivasi kantilever ganda
pada RB yang mendorong gigi 31,41.
23. Kunjungan dua puluh satu aktivasi XV alat ortodonti busur labial
rahang atas. Lalu dilanjutkan dengan aktivasi kantilever ganda
pada RB yang mendorong gigi 31,41.
29
BAB IV

PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil laporan kasus diatas penulis dapat menarik
kesimpulan bahwa kesadaran pasien dalam menjaga kebersihan rongga
mulutnya bisa dikatakan cukup baik dan peduli akan kondisi gigi geliginya.
Hal ini dapat dilihat dari tidak adanya kalkulus dan hanya terdapat dua gigi
karies superfisial. Selain itu pasien juga ingin memperbaiki giginya yang
patah akibat terjatuh. Perawatan yang telah dilakukan adalah tumpatan
komposit gigi 21 pada gigi yang mengalami fraktur. Hal itu dilakukan untuk
memperbaiki estetik dari gigi dan juga mencegah gigi menjadi sensitif akibat
fraktur gigi yang telah mengenai dentin.
Selanjutnya dilakukan pencabutan pada gigi 65 sisa akar karena terasa
mengganggu. Tujuan dari pencabutan ini juga untuk mencegah terjadinya
inflamasi berkelanjutan pada mukosa di daerah palatum serta merupakan salah
satu syarat untuk dilakukannya perawatan ortodonti lepasan. Dan yang
terakhir perawatan yang telah dilakukan pada pasien ini adalah perawatan
ortodonti dimana bertujuan untuk mendapatkan susuanan gigi yang teratur
sehingga mencapai kontak oklusi yang efisien serta memperbaiki dari segi
estetik agar pasien lebih percaya diri.
4.2 Saran
Untuk meningkatkan motivasi pasien agar tetap menjaga kebersihan
dan kesehatan rongga mulutnya dengan memberikan edukasi tentang
pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan rongga mulut. Mengatur pola
makan dengan memperbanyak makan makanan bergizi, berserat dan berair
serta mengurangi makanan manis dan melekat. Melakukan kontrol periodik ke
dokter gigi minimal 6 bulan sekali, untuk upaya pencegahan terjadinya
keparahan apabila sudah terjadi suatu penyakit.

26
31
DAFTAR PUSTAKA

Alawiyah, T., Sianita, P.P. 2012. Retensi dalam perawatan ortodonti. JITEKGI;
9(2): Pp. 29– 35.
Anusavice, K. J., Phillips, R. W., Shen, C., & Rawls, H. R. 2013. Phillips' science
of dental materials. St. Louis, Mo: Elsevier/Saunders.p.466-471: 521-530.
Bakar, Abu. 2012.  Kedokteran Gigi Klinis. Yogyakarta: Quan’um Sinergis

Media.

Balaji, S.M. Textbook of oral and maxillofacial surgerry. New Delhi : Elsevier;
2018.p. 211, 223, 226-9.
Ditaprilia M., Ardhana W., Christnawati D., 2015, “Perawatan Ortodontik Alat
Lepasan Kombinasi Semi-Cekat Pada Kehilangan Gigi 46” Mkgk. ;1(1):
20-26 E-Issn: 2460- 0059.
Dorland WA, Newman. 2010. Kamus Kedokteran Dorland edisi 31. Jakarta:
Penerbit Buku Kedokteran EGC. p. 702, 1003.
Ellis, R.G and Davey,K.W. The Clasification and Treatment of Injuries To The
Teeth of Children, ed.5 Year Book med.Pub,Chicago, 1970, p.14-7, 91-5.
Glendor U., Marcenes W., Andreasen J. O., 2007, Classification, epidemiology
and etiology. In: Textbook and color atlas of traumatic injuries to the
teeth, 4th ed., Blackwell, Oxford, 217-254.
Goenharto, S,, Rusdiana, E. 2015. Peranti retensi pasca perawatan ortodonti.
Journal of Dental Technologi; 4(1): Pp. 1–7.
Grossman LI. Grossman’s Endodontic Practice. 12th ed. (Chandra BS, Krishna
VG, eds.). New Delhi: Wolters Kluwer Health; 2010.p.59-64.
Heymann, H., Swift, E. J., Ritter, A. V., & Sturdevant, C. M. (2018). Sturdevant's
art and science of operative dentistry. St. Louis, Mo,
Elsevier/Mosby.p.148-58: 218-9.
Iswari, H.S. 2012. Relaps dan pencegahannya dalam ortodonti.; 29(319): Pp. 53–
9.
Lande R., Kepel B.J., Siagian K.V., “Gambaran Faktor Resiko dan Komplikasi
Pencabutan Gigi di RSGM PSPDG –FK UNSRAT” Jurnal e-GiGi (eG),
Volume 3, Nomor 2, Juli-Desember 2015.
Macri, D, Chitlall, A. Caries classification. Dimension of Dental Hygiene. July
2017; 15(7): hal. 17-18, 21.

27
28

Rahardjo, P., 2009, Ortodonti Dasar, Airlangga University Press, Surabaya, h.


2173.
Riawan, L., Eksodonsia : teori dan praktik. Penerbit Buku Kedokteran EGC.
Jakarta : 2017.

Sakinah N., Diana W., Zairin N. H., 2016, “Peningkatan Lebar Lengkung Gigi
Rahang Atas Melalui Perawatan Ortodonti Menggunakan Sekrup Ekspansi”,
Dentino Jurnal Kedokteran Gigi Vol I. No 1.
Sianiwati G., Elly R., Ida N. K., 2017, ”Perbandingan Peranti Retensi Ortodonti
Lepasan Dan Cekat” Journal Of Vocational Health Studies 01, 82–87.
Sulandjari, H. 2008. Buku Ajar Ortodonsia I Kgo I.
Walton RE, Torabinejad M. Prinsip dan praktek ilmu endodonsi. Alih bahasa:
Narlan S, Winiati S, Bambang N. ed ke-3. Jakarta: EGC, 2008: 33, 331-2.

Anda mungkin juga menyukai